Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN MANGGARAI BARAT

DINASPENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAH RAGA


SMA NEGERI 1 KOMODO

TATA TERTIB SISWA

I. KEDISIPLINAN

A. Waktu
1. Hari Selasa, Rabu, Kamis dan Sabtu : Pkl. 07.00 wita semua siswa harus sudah berada
di sekolah untuk mengikuti Apel Pagi.
2. Hari Senin : Pkl. 06.45 wita semua siswa harus sudah berada di sekolah untuk
mengikuti upacara Bendera
3. Hari Jumat : Pkl. 06.45 wita semua siswa harus sudah berada di sekolah untuk
mengikuti Senam Pagi
4. Setiap siswa yang sudah tiba di sekolah harus mengambil Kartu Apel Pagi.
5. Pkl. 07.15 13.00 KBM, kecuali hari Jumat : KBM dimulai pkl.07.15 dan berakhir pkl.
11.15

B. Pakaian

1. Ketentuan Pakaian Seragam :


1.1. Senin dan Selasa : Seragam Nasional (Baju Putih dan Rok/Celana Abu-abu)
1.2. Rabu dan Kamis : Seragam Pramuka
1.3. Jumat : Seragam Olahraga (Baju Kaus Olaharaga Sekolah dan
(celana trening)
1.4. Sabtu : Seragam Nasional

2. Kerapian Pakaian
2.1. Baju dimasukkan dalam celana/rok
2.2. Atribut sekolah lengkap
2.3. Menggunakan sepatu dan kaus kaki
2.4. Rok dibawah lutut
2.5. Pakaian seragam tidak boleh dicoret-coret

3. Kerapian Rambut
Untuk Putra
3.1. Panjang rambut tidak boleh kena/tutup telinga dan krah baju
3.2. Tidak memakai pewarna rambut
Untuk Putri
3.3. Rambut yang panjang diikat
3.4. Tidak memakai pewarna rambut

II. Peduli Lingkungan


1. Lingkungan Sekolah
1.1. Tidak membuang sampah di sembarang tempat
1.2. Tidak mencoret tembok, meja, kursi dan fasilitas sekolah lain
1.3. Setiap hari Jumat Pkl. 15.00 16.30 wita melaksanakan Jumat bersih sesuai lokasi
yang telah ditentukan
2. Lingkungan Kelas
2.1. Piket kelas secara kelompok membersihkan kelas dan lingkungan kelas.
Strateginya dikerjakan usai jam terakhir (pkl. 13.00 wita)
LARANGAN-LARANGAN

1. Siswa dilarang membawa HP ke sekolah


2. Tidak diperkenankan membawa barang-barang tajam seperti pisau, parang atau
sejenisnya yang dapat merugikan diri sendiri dan orang lain.
3. Tidak boleh berkelahi baik antara sesama teman di SMA Negeri 1 Komodo maupun
dengan teman sekolah lain
4. Tidak boleh maki
5. Memakai perhiasan yang mahal seperti kalung emas atau anting emas atau gelang emas
6. Pakaian seragam tidak boleh dicoret/digambar/ditulis
7. Khusus bagi Putra tidak boleh memakai anting

SANKSI-SANKSI
Bagi siswa yang melanggar Tata Tertib, akan diberi sanksi. Bentuk dan tahapan sanksinya adalah
sebagai berikut :
1. Teguran lisan : Maksimal dua kali
2. Teguran Tertulis : Maksimal dua kali
3. Panggil Orang Tua

Labuan Bajo, 17 Juli 2011

Kepala SMAN 1 Komodo

DONATUS JA, S.Pd.Bio


NIP. 19610629 198803 1 003

Anda mungkin juga menyukai