Anda di halaman 1dari 2

Soal Rekuitment S1

1. Manakah resiko yang muncul terkait kondisi kehamilan dengan plasenta privia yang perlu
diperhatikan perawat?
A. Infeksi
B. Perdarahan
C. Hipertensi Kronis
D. Disseminated intravascular coagulation (kelainan pembekuan darah intravena)
E. Gagal ginjal akut

2. Data apakah yang ditemukan perawat saat pengkajian yang menunjukkan bahwa kebutuhan
cairan teratasi?
A. Anak tidak mengeluarkan air mata
B. Berat jenis urine 1.030
C. Pengeluaran urine kurang dari 1 mL/kg/jam
D. Capillary refill time (CRT) kurang dari 2 detik
E. Anak lemah

3. Dibawah ini hasil observasi mana yang mengindikasikan kondisi strabismus ?


A. Anak mengalami gangguan pendengaran
B. Anak selalu memiringkan kepala untuk melihat
C. Anak tidak memberikan respons saat diajak berbicara
D. Anak selalu menggerakkan kepala untuk mendengar
E. Anak tidak dapat memgokuskan pandangan pada perawat

4. Apa panduan yang harus digunakan oleh perawat saat berencana memberikan delegasi dan tugas
?
A. Mengutamakan keselamatan klien
B. Sesuai dengan permintaan staf
C. Pembagian ruangan dalam unit
D. Jumlah klien yang direncanakan pulang
E. Klien dengan disabilitas

5. Intervensi yang tepat untuk merawat klien remaja dengan sakit terminal adalah ?
A. Patuhi keinginan klien setiap saat
B. Dorong klien untuk tergantung pada staf RS
C. Tolak untuk menjawab pertanyaan yang berkaitan dengan RS
D. Dorng klien untuk mempertahankan kontrol diri yang maksimal
E. Patuhi semua keinginan keluarga setiap saat

6. Tn.X umur 55 thn dgn diagnose DHF, Tn.X mendapat terapi cairan infus NaCl 0,9% 2000 ml/ 24
jam (makro). Berapakah tetes/ menit cairan yang diberikan kepada Tn. x?

A. 28 tetes/menit
B. 27 tetes/menit
C. 26 tetes/ menit
D. 14 tetes/menit
E. 12 tetes/menit
7. Seorang klien yang dirawat dengan diabetes mellitus tipe I mendapat NPH dan regular insulin 2
jam yang lalu pada pukul 7.30. klien memanggil perawat dan melaporkan bahwa ia merasa lapar,
gemetar dan lemas. Klien makan pagi pada pukul 08.00 dan akan makan siang. Perawat harus
membuat daftar urutan prioritas tindakan. Susunlah urutan tindakan yang harus dilakukan.
Semua pilihan harus dimasukkan.
i. Periksa tanda- tanda vital klien
ii. Tes ulang kadar glukosa darah klien

iii. Periksa kadar glukosa darah klien


iv. Berikan klien setengah cangkir jus buah untuk diminum
v. Berikan klien camilan kecil yang mengandung karbohidrat dan protein
vi. Dokumentasikan keluhan klien, tindakan yang diambil dan hasilnya

A. iii, iv, i, ii, v, vi


B. ii, i, iv, iii, v, vi
C. v, ii, i, iv, iii, vi
D. v, iv, iii, ii, i, vi
E. iv, iii, ii, i, v, vi

8. Di ruang bedah umum terdiri dari jumlah tenaga keperawatan sebanyak 13 orang, dengan 4
orang lulusan sarjana keperawatan, 11 orang lulusan diploma, dan 3 orang lulusan prakarya
kesehatan. dengan kapasitas tempat tidur 22. BOR 60%. Tingkat ketergantungan pasien yaitu
total care 4, parsial 6. Apakah metode asuhan keperawatan yang tepat pada ruangan tersebut ?

A. metode asuhan fungsional


B. Metode asuhan modifikasi
C. Metode asuhan primer
D. Metode asuhan kasus
E. Metode asuhan tim

9. Masalah keperawatan prioritas pada kasus diare ?

A. Hipertermia
B. Kekurangan volume cairan
C. Nutrisi kurang dari kebutuhan
D. Resiko kekurangan volume cairan
E. Resiko kekurangan nutrisi kurang dari kebutuhan

10. Menciptakan standar keperawatan merupakan proses dari ?


A. Proses keperawatan
B. Manfaat keperawatan
C. Langkah-langkah proses keperawatan
D. Diagnose keperawatan
E. Pengkajian

Anda mungkin juga menyukai