Anda di halaman 1dari 4

PEMASANGAN INFUS

No. Dokumen :
No. Revisi : 00
SOP Tanggal Terbit : 02 Mei 2017
Halaman : 1/3

UPT PUSKESMAS dr. Hj. Sonny Sondari, M.Kes


RIUNG BANDUNG NIP. 19630418 198903 2 007

Pemasangan infus adalah pemberian sejumlah cairan ke dalam


tubuh melalui sebuah jarum ke dalam pembuluh vena untuk
1. Pengertian
mengganti cairan atau zat-zat makanan dari tubuh
1. Memenuhi kebutuhan cairan dan elektrolit
2. Tujuan 2. Memberikan obat dan nutrisi parenteral
Surat Keputusan Kepala UPT Puskesmas Riung Bandung Nomor
3. Kebijakan ....../SK/KAPUS/I/2017 tentang ...........

1. Kozier, erb, Berman, Snyder. 2010. Buku Ajar Fundamental


Keperawatan. Jakarta; EGC.
4. Referensi 2. Hidayat, Uliyah. 2005. Buku Praktikum Kebutuhan Dasar
Manusia. Jakarta: EGC
5. Alat dan bahan Alat
1. Wing needle/abocath/jarum kupu-kupu (bersayap) dengan
nomor yang sesuai
2. infus set mikro
3. cairan infus yang dibutuhkan bayi/anak
4. kapas alkohol dalam tempatnya
5. plester dan gunting
6. spalk/bidai(untuk pasien anak)
7. kasa gulung
8. kasa steril dan betadine
9. Tourniquet
10. perlak dan alasnya
11. sarung tangan
12. Nierbeken
13. Standar infuse
14. Baki dan alasnya
6. Langkah- 1. Petugas memanggil pasien sesuai urutan pendaftaran
langkah 2. Petugas melakukan anamnesa verifikasi data sebelumnya bila
ada

3. Pasien
1) Jelaskan prosedur
2) Posisikan pasien dengan posisi supinasi atau posisi yang
nyaman
Lingkungan
1) Pasang Sampiran
2) Atur pencahayaan
Siapkan plester
4. Siapkan cairan infus dan selang
1) Pertahankan tehnik aseptik saat membuka paket steril dan
cairan IV
2) Tutup selang, kencangkan pengunci di bawah kompartemen
3) Sambungkan cairan IV dengan infus set, isi kompartemen
sampai seluruh selang terisi cairan
4) Kencangkan pengunci
5. Tentukan lokasi penusukan
1) Letakkan alas di bawah lengan pasien
2) Pilih vena dengan mempalpasi
3) Pasang torniket + 10 cm di atas vena untuk mengobstruksi
aliran darah
4) Atur torniket
5) Cek kembali denyut radial
6. Palpasi vena
1) Minta pasien untuk membuka dan mengepalkan tangan
2) Observasi dan palpasi kesesuaian vena
3) Jika vena tidak dapat dirasakan dan dilihat, lepaskan
tourniquet, dan cari lagi vena yang sesuai
7. Pasang sarung tangan
8. Bersihkan lokasi penusukan dengan antiseptik (sesuai
kebijakan puskesmas)
1) Lakukan dengan gerakan memutar, dari tengan ke luar
sampai beberapa cm
2) Ulangi dengan gerakan lain dari atas ke bawah, + 10 cm
9. Tahan tangan pasien dengan tangan perawat yang tidak
dominan
10. Tusuk vena sampai tampak darah tertarik dan tarik jarum
sambil tangan yang tidak dominan menekan di ujung kateter
11. Hubungkan kateter dengan selang infus, lepaskan tourniquet
12. Tutup tempat penusukan dan fiksasi selang infuse
13. Pasang spalk/bidai dan dibalut dengan kasa gulung
14. Stabilkan kateter dengan tangan tidak dominan, dan atur
aliran sesuai instruksi
15. Lepaskan sarung tangan, rapikan alat dan cuci tangan
16. Dokumentasi
7. Bagan Alir
Memanggil Verifikasi data Persiapkan klien
pasien dan lingkungan

Tentukan lokasi Siapkan cairan Siapkan plester


infus dan selang

Palpasi vena Pasang sarung Bersihkan lokasi


tangan penusukan

Hubungkan Tusuk vena Tahan tangan


kateter dengan pasien
selang infus

Tutup tempat Pasang rapikan alat dan


penusukan dan spalk/bidai cuci tangan
fiksasi selang
infus

dokumentasi Atur aliran infus Lepaskan sarung


tangan

8. Hal-hal yang
perlu -
diperhatikan
poli Klinik Umum
9. Unit Terkait
Poli lansia
Poli KIA/ KB/ Imunisai
10. Dokumen Rekam medis
Terkait Form Resep

11. Rekaman Tgl mulai


historis No Yang dirubah Isi Perubahan
diberlakukan
perubahan
PEMASANGAN INFUS

No. Dokumen :
No. Revisi : 00
DAFTAR Tanggal Terbit : 02 Mei 2017
UPT PUSKESMAS TILIK Halaman : 1/1
RIUNG BANDUNG

Tidak
No Kegiatan Ya Tidak
Berlaku
1. Apakah petugas memanggil pasien sesuai urutan
pendaftaran ?
2. Apakah petugas melakukan anamnese verifikasi data
sebelumnya bila ada ?
3. Apakah petugas siapkan plester ?
4. Apakah petugas siapkan cairan infus dan selang ?
5. Apakah petugas tentukan lokasi penusukan ?
6. Apakah petugas palpasi vena ?
7. Apakah petugas pasang sarung tangan ?
8. Apakah petugas bersihkan lokasi penusukan dengan
antiseptic (sesuai kebijakan rumah sakit) ?
9. Apakah petugas tahan tangan pasien dengan tangan
perawat yang tidak dominan ?
10. Apakah petugas tusuk vena sampai tampak darah
tertarik dan tarik jarum sambil tangan yang
tidak dominan menekan di ujung kateter ?
11. Apakah petugas hubungkan kateter dengan selang
infus, lepaskan tourniquet ?
12. Apakah petugas tutup tempat penusukan dan fiksasi
selang infus ?
13. Apakah petugas pasang spalk/bidai dan dibalut dengan
kasa gulung ?
14. Apakah petugas stabilkan kateter dengan tangan tidak
dominan, dan atur aliran sesuai instruksi ?
15. Apakah petugas pasang spalk/bidai dan dibalut dengan
kasa gulung ?
16. Apakah petugas stabilkan kateter dengan tangan tidak
dominan, dan atur aliran sesuai instruksi ?
17. Apakah petugas lepaskan sarung tangan, rapikan alat
dan cuci tangan ?
18 Apakah petugas dokumentasi ?
TOTAL

Ketua Audit Internal

(........................................)

Anda mungkin juga menyukai