Anda di halaman 1dari 1

Riwayat Klinis: gejala-gejala disfungsi tuba Eustachius

Untuk mendiagnosis disfungsi tuba Eustachius, pasien harus mempunyai gejala


ketidakseimbangan tekanan pada telinga yang terkena, khususnya gejala ‘telinga terasa penuh’
atau ‘popping’ atau rasa tidak nyaman/nyeri. Pasien juga mengeluhkan tekanan, rasa
tersumbat, atau sensasi ‘dibawah air’, bordering, autofoni, dan pendengaran meredam.
Disfungsi tuba Eustachius dilatorik akut sering diawali oleh infeksi saluran napas atas, atau
eksaserbasi rhinitis alergi, yang dimungkinkan menyebabkan inflamasi pada orifisium ataupun
lumen tuba Eustachius. Beberapa pasien dapat mempunyai riwayat otitis media. Masih belum
jelas apakah etiologi disfungsi tuba Eustachius dilatorik kronik merupakan kelanjutan dari
kondisi patologis pada disfungsi tuba Eustachius dilatorik akut, atau apakah mekanisme
patologis lainnya yang menyebabkan gejala ini. Beberapa pasien dengan disfungsi tuba
Eustachius dilatorik melaporkan Valsalva atau jaw-thrust manouvre untuk menyamakan
tekanan negative di telinga tengah; pasien lainnya mendeskripsikjan gangguan pendengaran
dan tinnitus.
Pada baro-challenge-induced Eustachianb tube dysfunction, gejala penuh di telinga,
popping, atau nyeri terjadi, atau diawali, akibat perubahan terhadap tekanan ambient. Biasanya
gejala timbul ketika scuba-diving atau saat penurunan ketinggian, tetapi dapat juga terjadi pada
kondisi fluktuasi tekanan yang tidak begitu jelas. Pasien biasanya asimtomatis ketika mereka
berada di level daratan meskipun baro-challenge yang signifikan dapat menyebabkan efusi
telinga tengah temporer atau hemotimpanum.
Patulous Eustachian tube dysfunction mempunyai gejala rasa penuh di telinga dan
autofoni. Gejala membaik pada posisi supine atau sepanjang infeksi saluran napas atas. Gejala
dapat memberat pada saat latihan. Patulous Eustachian tube dysfunction disebabkan oleh tuba
Eustachius paten yang abnormal yang diperberat oleh penurunan berat badan meskipun pada
beberapa kasus tidak ada kondisi pencetus yang ditemukan. Beberapa pasien akan terbiasa
mendengus.

Anda mungkin juga menyukai