Anda di halaman 1dari 33

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

( RPP )

Sekolah : SDIT Mentari Indonesia


Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam ( IPA )
Kelas/Semester : VI / 2
Materi Pokok : Bumi dan Alam Semesta
Waktu : 2x35 menit
Metode : Ceramah , diskusi dan tanya jawab
Hari /Tanggal :

A. Standar Kompetensi :
9. Memahami matahari sebagai pusat tata surya dan interaksi bumi
dalam tata surya

B. Kompetensi Dasar
9.1 Mendeskripsikan sistem tata surya dan posisi penyusun tata surya
C. Indikator
9.1.1 Menyebutkan pengertian dari tata surya
9.1.2 Menjelaskan orbit dari tata surya
9.1.3 Mendeskripsikan karakteristik planet-planet
9.1.4 Menggambar orbit tata surya
9.1.5 menggambar planet-planet dan memberikan keterangan
9.1.6 Membedakan antar planet
D. Tujuan Pembelajaran**:
Peserta didik mendeskripsikan karakteristik planet-planet pada tata
surya dengan benar.
Karakter siswa yang diharapkan : Disiplin ( Discipline ), Rasa hormat
perhatian ( respect ), Tekun ( diligence ) , Tanggung jawab
( responsibility) Dan Ketelitian ( carefulness)
E. Materi Essensial
Tata Surya ( Terlampir )
F. Media Belajar
 Buku SAINS SD Kelas VI Penerbit Yudistira
 Buku IPA Kelas VI penerbit Quadra
 http://shintacahyaheni.blogspot.com/2013/01/materi-kelas-6-
sd_5649.html
 https://www.youtube.com/watch?v=B0AggbzrDvY
G. Rincian Kegiatan Pembelajaran Siswa
1. Pendahuluan
 Membaca doa,absensi dan kabar (5 menit)
Ice breaking : menyanyikan lagu
Ketika aku masih kecil
Ku tak tahu apa itu IPA
Ku otak-atik soal-soalnya
Lama-lama eh..eh.. jadi asyik
Apersepsi : Apa yang kamu tahu tentang benda –benda
yang ada di langit ?
 Menyampaikan Tujuan Pembelajaran hari ini yaitu :
Peserta didik mendeskripsikan karakteristik planet-
planet pada tata surya dengan benar.
2. Kegiatan Inti
 Eksplorasi (60 menit)
Dalam kegiatan eksplorasi,
 Peserta didik menyaksikan video tentang tata surya.
 Peserta didik memberikan komentar dari video yang
dilihatnya.
 Peserta didik saling bertanya kepada temannya
terhadap komentar atau penjelasan dari temannya.
 Peserta didik menyebutkan arti dari tata surya
 Peserta didik menjelaskan tentang planet
 Elaborasi
 Peserta didik di bagi menjadi 6 kelompok ( setiap
kelompok terdiri 4 atau 3 siswa)
 Peserta didik dengan teman kelompoknya mencari
informasi di internet tentang tata surya
 Peserta didik berdiskusi dengan teman kelompoknya
tentang tata surya
 Konfirmasi
Dalam kegiatan konfirmasi,
 Siswa mempresentasikan dengan teman kelompoknya
di depan kelas hasil diskusi dengan di damping oleh
guru

3. Penutup
 Siswa Memberikan kesimpulan bahwa : (5 menit)
 Matahari memancarkan cahaya sendiri dan
merupakan pusat tata surya
- Ada delapan planet yang mengelilingi matahari
- Siswa berdoa

4. Pekerjaan Rumah
 Setiap siswa menggambar sesuai dengan tugasnya
masing-masing
H. Penilaian:
a. Kriteria penilaian
Indikator Pencapaian Teknik Bentuk Instrumen/
Kompetensi Penilaian Instrumen Soal
9.1.1 Menyebutkan pengertian Tugas diskusi
dari tata surya kelompok
9.1.2 Menjelaskan orbit dari tata
surya
9.1.3Mendeskripsikan
karakteristik planet-planet
9.1.4 Menggambar orbit tata
surya
9.1.5 menggambar planet-planet
dan memberikan keterangan
9.1.6 Membedakan antar planet

Bekasi, 2016
Mengetahui
Kepala SDIT Mentari Indonesia Guru Kelas VI cairo

Rini Nuryaningsih,S.E Rachmah Safitri


LATIHAN SOAL IPA

Paraf Nilai

Nama Siswa : ………………………..


Kelas : ………………………..
Hari/Tanggal : ………………………..
==========================================================
====

A. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang benar !


1. Arti dari tata surya adalah ?

2. Matahari adalah

3. Bagian –bagian dari Matahari :

4. Planet adalah

5. Sebutkan Nama-nama Planet!


6. Ciri Planet Venus adalah ?

7. Apa yang dimaksud kala Rotasi bumi pada matahari ?

8. Apa akibat dari Rotasi Bumi ?

9. Apa yang dimaksud kala Revolusi Bumi

10. Apa nama satelit dari Planet Mars ?

11. Jelaskan tentang Planet Yupiter !


12. Planet yang memiliki cincin adalah ?

13. Coba jelaskan tentang Bumi !

14. Apa manfaat atmosfer bagi kehidupan manusia ?

15. Gambarkan Lintasan Planet!


LATIHAN SOAL IPA

Paraf Nilai

Nama Siswa : ………………………..


Kelas : ………………………..
Hari/Tanggal : ………………………..
==========================================================
A. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang benar !
1. Rotasi Bumi adalah ?

2. Revolusi Bumi adalah

3. Kala waktu Rotasi Bumi ?

4. Kala waktu Revolusi Bumi ?

5. Apa saja pengaruh yang diakibatkan Rotasi Bumi ?

6. Apa saja pengaruh yang diakibatkan Revolusi Bumi ?


7. Apa yang dimaksud RotasiBulan ?

8. Apa akibat dari Rotasi Bulan ?

9. Rotasi Bulan memiliki kala waktu ?

10. Apa yang dimaksud Revolusi Bulan ?

11. Berapa lama waktu dari Revolusi Bulan ?

12. Apa akibat yang terjadi dari Revolusi Bulan

13. Apa akibatnya jika Rotasi dan Revolusi Bumi tidak berputar sesuai dengan
aturannya, coba kamu jelaskan !
14. Gambarkan Rotasi Bumi ?

15. Gambarkan Revolusi Bulan


RENCANA PERBAIKAN PEMBELAJARAN

( RPP )

Sekolah : SDIT Mentari Indonesia


Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam ( IPA )
Kelas/Semester : VI / 2
Materi Pokok : Bumi dan Alam Semesta
Waktu : 2x35 menit
Metode : Demonstrasi
Hari /Tanggal :

A. Standar Kompetensi :
9. Memahami matahari sebagai pusat tata surya dan interaksi bumi dalam
tata surya
B. Kompetensi Dasar
9.2 Mendeskripsikan peristiwa rotasi bumi, revolusi bumi dan revolusi bulan

C. Indikator
9.2.1 Menyebutkan arti dari Rotasi bumi dan Rotasi Bulan
9.2.2 Menyebutkan arti dari Revolusi Bumi dan Revolusi Bulan
9.2.3 mendeskripsikan peristiwa Rotasi Bumi dan Rotasi Bulan
9.2.4 mendeskripsikan Peristiwa Revolusi Bumi dan Revolusi Bulan
9.2.5 Menjelaskan pengaruh Rotasi bumi dan Rotasi Bulan
9.2.6 Menjelaskan pengaruh Revolusi bumi dan Revolusi Bulan
9.2.7 Menggambar Rotasi dan Revolusi ( Bumi dan Bulan )
9.2.8 mendemonstrasikan Gambar Rotasi dan Revolusi ( Bumi dan Bulan )
D. Tujuan Pembelajaran**:
Peserta didik mendeskripsikan peristiwa rotasi dan revoluasi ( Bumi dan
Bulan ) dengan benar.
Karakter siswa yang diharapkan :Disiplin ( Discipline ), Rasa hormat
dan perhatian ( respect ), Tekun ( diligence ) , Tanggung jawab
( responsibility) Dan Ketelitian ( carefulness)
E. Tujuan perbaikan pembelajaran:
Dengan menggunakan metode demonstrasi melalui media gambar siswa lebih
aktif dan mendapatkan nilai mencapai KKM.
F. Materi Essensial
ROTASI DAN REVOLUSI BUMI( Terlampir)
G. Media Belajar
 Buku SAINS SD Kelas VI Penerbit Yudistira
 Buku IPA Kelas VI penerbit Quadra
 https://kumalananda.wordpress.com/2013/06/02/materi-ipa-kelas-6-sd-
mengenai-rotasi-dan-revolusi-bumi/
 https://www.youtube.com/watch?v=GJChjkjWxbM
 http://www.solusipintar.info/2013/09/08/ipa/rotasi-bumi-revolusi-bumi-
revolusi-bulan-dan-pengaruhnya/
 https://www.youtube.com/watch?v=EvhDdTTbh4w

H. Rincian Kegiatan Pembelajaran Siswa


1. Pendahuluan 5
 Membaca doa,absensi dan kabar menit
Ice breaking : tepuk semangat
Apersepsi : Kamu kemarin sudah mengetahui tentang
bumi, sekarang coba jelaskan diantara kalian
tentang Bumi kita ?
 Menyampaikan Tujuan Pembelajaran hari ini yaitu :
Peserta didik mendeskripsikan peristiwa rotasi dan
revoluasi ( Bumi dan Bulan ) dengan benar.
2. Kegiatan Inti
a. Eksplorasi (60
Dalam kegiatan eksplorasi, menit)

 Peserta didik menyaksikan video tentang Rotasi dan


revolusi bumi
 Peserta didik menyaksikan video tentang Rotasi dan
Revolusi Bulan
 Peserta didik memberikan komentar dari video yang
dilihatnya.
 Peserta didik saling bertanya kepada temannya
terhadap komentar atau penjelasan dari temannya.
 Peserta didik menjelaskan Peristiwa Rotasi dan
Revolusi Bumi
 Peserta didik menjelaskan Peistiwa Rotasi dan
Revolusi Bulan
b. Elaborasi
 Peserta didik Secara perorangan menggambar
sesuai dengan bagian tugasnya ( Rotasi bumi,
Revolusi Bumi, Rotasi Bulan, Revolusi Bulan )
 Peserta didik juga memberikan keterangan pada
gambar yang telah di buatnya
c. Konfirmasi
Dalam kegiatan konfirmasi,
 Peserta didik mendemontrasikan gambar yang telah di
buatnya satu persatu .
 Peserta didik yang lain memberikan komentar dari
demontrasi temannya
B. Penutup
o Peserta didikMemberikan kesimpulan bahwa : (5
- Rotasi dan Revolusi bumi maupun bulan akan menit)
mempengaruhi kehidupan manusia
- Siswa berdoa
C. Pekerjaan Rumah
 Peseta didik membuat pertanyaan beserta jawabannya 10
soal di buku tulis

I. Penilaian:
a. Kriteria penilaian
Indikator Pencapaian Teknik Bentuk
Instrumen/ Soal
Kompetensi Penilaian Instrumen
9.2.1 Menyebutkan arti Tugas Menggambar Gambarlah :
dari Rotasi bumi dan Individu dan 1. Rotasi Bumi
Rotasi Bulan Demonstrasi 2. Rotasi
9.2.2 Menyebutkan arti Bulan
dari Revolusi Bumi dan 3. Revolusi
Revolusi Bulan Bumi
9.2.3 mendeskripsikan 4. Revolusi
peristiwa Rotasi Bumi Bulan
dan Rotasi Bulan
9.2.4 mendeskripsikan
Peristiwa Revolusi Bumi
dan Revolusi Bulan
9.2.5 Menjelaskan
pengaruh Rotasi bumi
dan Rotasi Bulan
9.2.6 Menjelaskan
pengaruh Revolusi bumi
dan Revolusi Bulan
9.2.7 Menggambar Rotasi
dan Revolusi ( Bumi dan
Bulan )
9.2.8 mendemonstrasikan
Gambar Rotasi dan
Revolusi ( Bumi dan
Bulan )

Bekasi, 2016
Mengetahui
Kepala SDIT Mentari Indonesia Guru Kelas VI cairo

Rini Nuryaningsih,S.E Rachmah Safititri


RENCANA PERBAIKAN PEMBELAJARAN
( RPP )

Sekolah : SDIT Mentari Indonesia


Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam ( IPA )
Kelas/Semester : VI / 2
Materi Pokok : Bumi dan Alam Semesta
Waktu : 2x35 menit
Metode : Demonstrasi
Hari /Tanggal :

A. Standar Kompetensi :
9. Memahami matahari sebagai pusat tata surya dan interaksi bumi dalam
tata surya
B. Kompetensi Dasar
9.3 Menjelaskan terjadinya gerhana bulan dan gerhana matahari
C. Indikator
9.3.1 Menyebutkan arti Gerhana Matahari
9.3.2 Menyebutkan arti dari Gerhana Bulan
9.3.3 mendeskripsikan peristiwa Gerhana Matahari
9.3.4 mendeskripsikan Peristiwa Gerhana Bulan
9.3.5 Menjelaskan Macam-Macam gerhana Matahari
9.3.6 Menjelaskan Macam-macam Gerhana Bulan
9.3.7 Menggambar Gerhana Matahari dan Gerhana Bulan
9.3.8 mendemonstrasikan Gambar Gerhana Matahari dan Gerhana Bulan

D. Tujuan Pembelajaran**:
Peserta didik mendemonstrasikan peristiwa Gerhana Matahari dan Gerhana
Bulan dengan benar.
Karakter siswa yang diharapkan : Disiplin ( Discipline ), Rasa hormat
danperhatian ( respect ), Tekun ( diligence ) , Tanggung jawab
( responsibility) Dan Ketelitian ( carefulness)
E. Tujuan Perbaikan pembelajaran:
Dengan pembelajaran ini semua siswa mendapatkan nilai melampaui KKM
F. Materi Essensial
Gerhana Matahari dan Gerhana Bulan
G. Media Belajar
 Buku SAINS SD Kelas VI Penerbit Yudistira
 Buku IPA Kelas VI penerbit Quadra
 http://sistempemerintahan-indonesia.blogspot.com/2014/02/pengertian-
gambar-jenis-gerhana-
bulan.htmlhttps://www.youtube.com/watch?v=EvhDdTTbh4w
 https://www.youtube.com/watch?v=yaQMBKYMgvs
 https://www.youtube.com/watch?v=Ku_st17ATwQ
 https://www.youtube.com/watch?v=eftspd7lXcI
 https://www.youtube.com/watch?v=yHQUe4R5fik
H. Rincian Kegiatan Pembelajaran Siswa
1. Pendahuluan 5 menit
 Membaca doa,absensi dan kabar
Ice breaking : lagu Selamat pagi
Apersepsi : teman-teman sudah tahu bahwa pada
siang hari terdapat matahari dan malam hari
ada bulan.Siapa dari teman-teman yang dapat
menyebutkan manfaat matahari dan bulan bagi
manusia?
 Menyampaikan Tujuan Pembelajaran hari ini
yaitu :
Peserta didik mendemonstrasikan peristiwa
Gerhana Matahari dan Gerhana Bulan dengan
benar.
2. Kegiatan Inti
 Eksplorasi (60
Dalam kegiatan eksplorasi, menit)

 Peserta didik menyaksikan video tentang


Gerhana Matahari dan Gerhana Bulan
 Peserta didik menjelaskan peristiwa dari
Gerhana Matahari dan Gerhana Bulan.
 Siswa membedakan antara peristiwa Gerhana
Matahari dan Gerhana Bulan
 Elaborasi
 Peserta didik di bagi perkelompok, setiap
kelompok terdiri dari 3 orang.
 Setiap kelompok akan menentukan manakah
yang menjadi Matahari,bumi dan bulan.
 Setiap kelompok menggambar Matahari,
Bumi dan Bulan.
 Konfirmasi
Dalam kegiatan konfirmasi,
 Peserta didik mendemontrasikan peristiwa dari
Gerhana Matahari dengan media gambar yang
dibuatnya.
 Peserta didik mendemonstrasikan peristiwa dari
Gerhana Bulan dengan media gambar yang di buatnya
 Peserta didik yang lain memberikan komentar dari
demontrasi temannya

2. Penutup
o Peserta didik Memberikan kesimpulan bahwa : (5 menit)
- Siswa mampu membedakan perbedaan peristiwa
dari Gerhana Matahari dan Gerhana Bulan
- Siswa berdoa

3. Pekerjaan Rumah
-

I. Penilaian:
a. Kriteria penilaian
Indikator Pencapaian Teknik Bentuk Instrumen/
Kompetensi Penilaian Instrumen Soal
9.3.1 Menyebutkan arti Tugas Demonstrasi Buatlah
Gerhana Matahari kelompok kelompok ,yang
9.3.2 Menyebutkan arti terdiri dari 3
dari Gerhana Bulan orang.kemudian
9.3.3 mendeskripsikan setiap orang
peristiwa Gerhana menentukan
Matahari manakah yang
9.3.4 mendeskripsikan akan
Peristiwa Gerhana menggambar
Bulan Matahari, Bumi

9.3.5 Menjelaskan dan Bulan lalu

Macam-Macam gerhana demontrasikan

Matahari di depan kelas

9.3.6 Menjelaskan bersama


temanmu!
Macam-macam
Gerhana Bulan
9.3.8 Menggambar
Gerhana
Matahari dan
Gerhana Bulan
9.3.9
mendemonstrasikan
Gambar Gerhana Matahari
dan Gerhana Bulan

Bekasi, 2016
Mengetahui
Kepala SDIT Mentari Indonesia Guru Kelas VI cairo

Rini Nuryaningsih,S.E Rachmah Safitri


LATIHAN SOAL IPA III

Paraf Nilai

Nama Siswa : ………………………..


Kelas : ………………………..
Hari/Tanggal : ………………………..
========================================================
 Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang benar !
1. Jelaskan peristiwa Gerhana Matahari !

2. Gerhana Matahari Terbagi menjadi berapa, sebutkan !

2. Gambarkan gerhana Matahari Total

3. Jelaskan Peristiwa Gerhana Bulan !

4. Gerhana bulan terbagi menjadi berapa, sebutkan !

5. Gambarkan Gerhana Bulan sebagian!


Lampiran
Materi Pra Siklus
Tata Surya
Tata Surya terdiri dari 9 planet yaitu :
1. Merkurius
Merkurius merupakan planet yang paling dekat ke matahari dan paling kecil
diantara planet-planet lainnya.Suhu di planet ini sangat panas.Suhunya
diperkirakan mencapai 450∞C. Suhu ini dapat melelehkan logam timah.Planet
ini tidak mempunyai udara dan air. Diameter Merkurius : 4.878 km Jarak dari
matahari : 58.000.000 km
2. Venus
Venus disebut bintang timur atau bintang fajar. Disebut demikian karena
Venus ini
bercahaya terang di sebelah timur sebelum matahari terbit, atau kadang-
kadang dapat juga terlihat di sebelah barat sebelum matahari terbenam
sehingga sering juga
dinamakanbintang barat. Coba kamu lihat ke langit pada malam yang tidak
mendung.Dapatkah kamu melihat satu bintang yang lebih terang dari yang
lainnya?Bintang itu adalah planet Venus. Suhu permukaan Venus sekitar
480∞C. Diameter Venus : 12.104 km dan Jarak dari matahari : 108.000.000
km.
3. Bumi
Di antara planet dalam tata surya hanya bumi yang dihuni oleh makhluk
hidup.Jaraknya tidak terlalu dekat ke matahari.Suhu bumi sekitar 22∞C yang
sesuai untuk kehidupan makhluk hidup.Permukaan bumi terdiri dari daratan
dan perairan.Bumi mempunyai atmosfer yang mengandung banyak
oksigen.Bumi memiliki sebuah satelit yaitu bulan. Diameter bumi : 12.756 km
dan Jarak dari matahari : 149.600.000 km
4. Mars
Planet ini sangat menarik para ahli untuk diselidiki.Dalam beberapa hal Mars
mirip dengan bumi. Pada tahun 60-an dan tahun 70-an Amerika Serikat
berhasil mendaratkan pesawat angkasa yang bernama Viking dan Mariner I di
permukaan planet Mars.
Mars disebut juga planet merah karena permukaannya tampak berwarna
kemerahmerahan. Pada permukaan Mars terdapat kawah-kawah dengan
diameter mencapai 200 km. Suhu rata-rata permukaan Mars kira-kira -
s
: 6.794 km. Jarak dari matahari : 227.900.000 km
5. Yupiter
Yupiter mempunyai gaya tarik yang sangat besar, melebihi gaya tarik bumi.
Misalnya, kamu mengangkat benda seberat 10 kg di bumi, maka di Yupiter
beratnya akan menjadi kurang lebih 3x, yaitu menjadi 30 kg. Suhu Yupiter
sangat dingin karena jauh dari matahari.Atmosfer Yupiter terdiri dari hidrogen
dan helium, sementara gas oksigen dan nitrogen sangat kurang sehingga tidak
memungkinkan adanya kehidupan.Yupiter mempunyai 16 satelit, antara lain
Ganymeda dan Callisto. Diameter Yupiter : 142.800 km. Jarak dari matahari :
778.300.000 km.
6. Saturnus
Planet ini tampak sangat indah.Mempunyai cincin yang mengelilingi planet
itu.Cincin itu terbentuk oleh bubuk batuan yang berputar
mengelilinginya.Suhunya sangat dingin mencapai -180 ∞C. Tidak ada
oksigen, tetapi ada gas-gas yang beracun.Saturnus mempunyai 21 satelit, yang
paling besar bernama Titan. Diameter Saturnus : 120.000 km dan Jarak dari
matahari : 1.427.000.000 km.
7. Uranus
Uranus mempunyai suhu lebih dingin dari Saturnus.Pada planet ini tidak ada
oksigen dan selalu dikelilingi awan yang tebal.Hal ini yang menyebabkan
sinar matahari terhalangi untuk mencapai Uranus.Suhu permukaan planet ini
sekitar –214∞C. Planet ini mempunyai 15 satelit, antara lain Miranda, Ariel,
dan Umbral. Diameter Uranus : 51.800 km. Jarak dari matahari : 2.869.6000
km.
8. Neptunus
Pada planet Neptunus tidak ada oksigen, penuh dengan awan yang tebal, dan
tidak ada kehidupan.Suhu permukaan planet ini sekitar –220∞C. Neptunus
mempunyai 8 satelit, antaran lain Triton, Nereid, dan Proteus. Diameter
Neptunus : 49.500 km. Jarak dari matahari : 4.497.000.000 km.

Sumber :
http://shintacahyaheni.blogspot.com/2013/01/materi-kelas-6-sd_5649.html
Lampiran
Materi Siklus Pertama

MATERI IPA KELAS 6 SD MENGENAI ROTASI DAN REVOLUSI BUMI

1. Rotasi Bumi adalah gerakan berputar planet bumi pada sumbunya atau
porosnya dari arah barat ke timur dan gerakan di orbitnya mengelilingi
matahari. Masa rotasi Bumi pada sumbunya ialah 24 jam(disebut satu hari).
2. Pengaruh Rotasi Bumi yaitu :

 Pergantian Siang dan malam


 Perbedaan waktu
 Perbedaan percepatan gravitasi bumi
 pembelokan arah angin
 pembelokan arus laut
 peredaran semu harian benda-benda langit
3. Revolusi Bumi

Revolusi Bumi adalah peredaran bumi mengelilingi matahari. Bumi mengelilingi


matahari pada orbitnya sekali dalam waktu 365¼.waktu 365¼ terjadi selama
setahun yakni 365 hari.Bumi berevolusi tidak tegak lurus terhadap bidang
ekliptika melainkan miring dengan arah yang sama membentuk sudut 23,50
terhadap matahari, sudut ini diukur dari garis imajiner yang menghubungkan
kutub utara dan kutub selatan yang disebut dengan sumbu rotasi.

Pengaruh Revolusi Bumi

 Ø Perbedaan Lama Siang dan Malam


 Ø Gerak Semu Tahunan Matahari
 Ø Perubahan Musim
 Ø Perubahan Kenampakan Rasi Bintang
 Ø Kalender Masehi

B.Gerakan Bulan

Bulan merupakan satelit bumi.Bulan tidak memiliki cahaya sendiri, cahaya


bulan yang memancar di malam hari adalah sinar matahari yang dipantulkan
oleh permukaan bulan.

a. Revolusi Bulan Terhadap Bumi

Revolusi bulan terhadap bumi adalah gerakan bulan mengelilingi


bumi.Akibat gerakan bulan ini adalah perubahan penampakan bulan.
Penampakan bulan dapat berbentuk : bulan mati, bulan sabit, bulan separuh,
bulan benjol, dan bulan purnama. Terjadi perubahan penampakan bulan karena
luas permukaan bulan yang terlihat dari bumi berubah-ubah sesuai kedudukan
bulan terhadap matahari dan bumi.
Bentuk bulan yang terlihat dari bumi disebut fase bulan.

 Fase bulan mati atau bulan baru. Pada saat itu, permukaan bulan yang
terkena cahaya matahari berada di belakang bumi. Akibatnya, pada malam
hari, bulan tidak tampak.
 Fase bulan sabit karena bentuknya seperti sabit. Fase bulan sabit
menunjukkan bulan baru mulai tampak dari bumi.
 Fase bulan separuh, permukaan bulan yang mendapat cahaya matahari
dipantulkan ke bumi
 Fase bulan bungkuk atau bulan tiga perempat dan lama-kelamaan bulan
menjadi bundaran penuh yang disebut bulan purnama. Setelah itu, bulan
mengecil lagi menjadi bulan tiga perempat, lalu bulan separuh, dan lama-
kelamaan menjadi bulan sabit, kemudian kembali ke bentuk semula, yaitu
bulan mati.

Gerakan Rotasi Bulan

Bulan berputar pada porosnya. Kala rotasi bulan sama dengan kala
revolusi bulan terhadap bumi sehingga permukaan bulan yang menghadap bumi
selalu sama. Permukaan bulan dari bumi hanya dapat mengamati satu permukaan
saja, permukaan lainnya tidak teramati.

Gerakan Revolusi Bulan Terhadap Matahari

Bulan sebagai satelit bumi selalu mengikuti pergerakan bumi ketika bumi
berevolusi terhadap matahari maka bulanpun berevolusi terhadap matahari.Dalam
setahun, bulan mengelilingi matahari sebanyak 1 kali dan mengelilingi bumi
sebanyak 12 kali.Maka , dalam setahun ada 12 bulan.
Akibat gerak bulan:

 Perubahan penampakkan bulan


 terjadinya pasang naik dan pasang surut air laut
 Permukaan bulan kelihatan dari bumi selalu sama

D.Kalender Masehi dan Kalender Hijriah

Revolusi bumi dan revolusi bulan dimanfaatkan oleh manusia untuk


menandai waktu pada sistem penanggalan.Sistem penanggalan yang ditentukan
berdasarkan revolusi bumi adalah penanggalan Tahun Masehi, sedangkan sistem
penanggalan yang ditentukan berdasarkan revolusi bulan adalah penanggalan
Tahun Hijriah.

Tahun Masehi atau Tahun Syamsiah

a) Tahun Masehi didasarkan pada peredaran bumi mengelilingi matahari (revolusi


bumi).
b) Satu kali revolusi bumi memerlukan waktu 365 1/4 hari, jadi Satu tahun
Masehi terdiri dari 365 1/4 hari.
c) Untuk mempermudah perhitungan, satu tahun Masehi ditetapkan 365 hari. Sisa
1/4 hari dijumlahkan hingga mencapai satu hari. Satu hari itu ditambahkan
dalam tahun Masehi setiap empat tahun sekali, yaitu pada bulan Februari.
d) Setiap empat tahun sekali, satu tahun Masehi memiliki 366 hari. Satu tahun
Masehi dibagi menjadi 12 bulan.
e) Dalam tahun Masehi, dikenal istilah tahun biasa dan tahun kabisat. Tahun biasa
berjumlah 365 hari, tahun kabisat jumlah harinya 366 dan bulan Februari
memiliki 29 hari.Tahun kabisat adalah tahun yang angkanya habis dibagi 4.
Contohnya, tahun 2000, 2004, dan 2008.
Tahun Hijriah atau Tahun Kamariah

a) Tahun Hijriah didasarkan pada peredaran bulan mengelilingi bumi.


b) Satu kali revolusi bulan memerlukan 29 1/2 hari. Tahun Hijriah terdiri atas 12
bulan.
c) Dalam satu tahun Hijriah sama dengan 29 1/2 × 12 = 354 hari.
d) Untuk mempermudah dalam perhitungan hari, orang mengubah jumlah hari
dalam satu bulan menjadi 29 atau 30 hari. Jumlah hari dalam satu bulan
dilakukan secara bergantian.
e) Dalam tahun Hijriah, dikenal tahun biasa dan tahun kabisat. Tahun biasa
mempunyai hari berjumlah 354, tahun kabisat bejumlah 355 hari. Satu hari
tersebut ditambahkan pada bulan Zulhijah.
f) Tahun Hijriah lebih cepat 11 hari daripada tahun Masehi. Hal ini
mengakibatkan hari-hari besar umat Islam pada penanggalan Hijriah selalu
berubah-ubah lebih cepat 11 hari pada tahun sebelumnya pada penanggalan
Masehi.

Sumber : https://kumalananda.wordpress.com/2013/06/02/materi-ipa-kelas-
6-sd-mengenai-rotasi-dan-revolusi-bumi/
Lampiran
Materi Siklus kedua
Gerhana adalah peristiwa tertutupnya sebuah objek disebabkan adanya
benda/objek yang melintas di depannya. Kedua objek yang terlibat dalam gerhana
ini memiliki ukuran yang hampir sama jika diamati dari Bumi. Contohnya
gerhana Matahari dan gerhana Bulan.
Gerhana Matahari
Gerhana Matahari terjadi saat posisi bulan terletak di antara Bumi & Matahari
sehingga menutup sebagian atau seluruh cahaya Matahari. Meskipun Bulan
berukuran lebih kecil, bayangan Bulan mampu melindungi cahaya Matahari
sepenuhnya karena Bulan yang berjarak rata-rata jarak 384.400 kilometer dari
Bumi lebih dekat dibandingkan Matahari yang mempunyai jarak rata-rata
149.680.000 kilometer.
Jenis Gerhana Matahari

 Gerhana total terjadi jika saat puncak gerhana, bulatan Matahari ditutup
seutuhnya oleh bulatan Bulan. Ketika itu, bulatan Bulan sama besar atau
bahkan lebih besar dari bulatan Matahari. Ukuran bulatan Matahari
& bulatan Bulan sendiri berubah-ubah tergantung pada masing-masing
jarak Bumi-Bulan & Bumi-Matahari.

 Gerhana sebagian terjadi jika bulatan Bulan (saat puncak gerhana) hanya
menutup sebagian dari bulatan Matahari. Pada gerhana ini, selalu ada
bagian dari bulatan Matahari yang tidak tertutup oleh piringan Bulan.

 Gerhana cincin terjadi jika bulatan Bulan (saat puncak gerhana) hanya
menghalangi sebagian dari bulatan Matahari. Gerhana jenis ini terjadi saat
ukuran bulatan Bulan lebih kecil dari bulatan Matahari.
 Sehingga ketika bulatan Bulan berada di depan bulatan Matahari,
tidak seluruh bulatan Matahari akan tertutup oleh bulatan Bulan.
Bagian bulatan Matahari yang tidak tertutup oleh bulatan Bulan, berada di
sekeliling bulatan Bulan dan terlihat seperti cincin yang bercahaya.
 Gerhana hibrida bergeser antara gerhana total dan cincin. Pada titik
tertentu di permukaan bumi, gerhana ini muncul sebagai gerhana total,
sedangkan pada titik-titik lain muncul sebagai gerhana cincin. Gerhana
hibrida relatif jarang.

Gambar Gerhana Matahari

GerhanaBulan
Gerhana bulan terjadi saat sebagian/keseluruhan penampang bulan tertutup oleh
bayangan bumi. Itu terjadi jika bumi berada di antara matahari & bulan pada satu
garis lurus yang sama, sehingga sinar Matahari tidak dapat mencapai bulan sebab
terhalangi oleh bumi.
Jenis Gerhana Bulan

 Gerhana bulan total - Pada gerhana ini, bulan akan tepat berada pada
daerah umbra.
 Gerhana bulan sebagian - Pada gerhana ini, tidak seluruh bagian bulan
terhalangi dari Matahari oleh bumi. Sedangkan sebagian permukaan bulan
yang lain berada di daerah penumbra. Sehingga masih ada sebagian sinar
Matahari yang sampai ke permukaan bulan.
 Gerhana bulan penumbra - Pada gerhana ini, seluruh bagian bulan berada
di bagian penumbra. Sehingga bulan masih dapat terlihat dengan warna
yang suram.

Sistem Ekonomi Indonesia

Gambar Gerhana Bulan

Anda mungkin juga menyukai