Anda di halaman 1dari 3

Nama : Hidayatun A.

Kelas : VIII A

No.Absen : 13

LAPORAN PERJALANAN STUDY TOUR

BANDUNG – JAKARTA SMP NEGERI 1 ALIAN

TAHUN PELAJARAN 2018/2019

A.Perjalanan Menuju Objek Wisata


SMP Negeri 1 Alian mengadakan wisata edukasi atau kegiatan pembelajaran diluar
sekolah.Kegiatan ini diikuti oleh siswa dari kelas VIII A sampai VIII H.Kegiatan wisata edukasi
ini dilaksanakan pada hari Senin 28 Januari 2019 sampai Kamis 31 Januari 2019.Kegiatan ini
didampingi oleh Bapak/Ibu guru pembimbing.Dalam perjalanan kami merasa nyaman dengan
fasilitas yang disediakan oleh Bira Primalaksana Tour.Kegiatan ini bertujuan untuk menambah
wawasan dan ilmu pengetahuan.

Sebelum berangkat kami sholat Maghrib dijamak Isya di mushola sekolah.Lalu kami
berkumpul di lobi tengah untuk persiapan berangkat dan pengecekan peserta.Kami mendapat
pengarahan dari Bapak Anas Sobri untuk menjaga barangnya masing-masing.Setelah lengkap
peserta wisata edukasi dipimpin berdo`a lalu kami berbaris dengan tertib untuk masuk bus masing-
masing.Sebelumnya kami memasukkan tas yang berisi pakaian dibagasi bawah.Setelah itu kami
memasuki bus dan mencari tempat duduk,lalu diabsen,kemudian dipimpin untuk berdo`a.Pukul
19.30 perjalanan menuju Bandung-Jakarta pun dimulai.Didalam bus diberi penjelasan dari TL bus
(Tour Leader). Kami tiba di Bandung
pada pukul 04.00 ditempat transit,lalu kami segera mandi,sholat Subuh dan pukul 06.00-07.00
untuk makan pagi.Setelah selesai kami melanjutkan perjalanan.Pada hari Selasa pukul 08.00 kami
mengunjungi objek wisata pertama yaitu Museum Geologi.Setelah itu kami menuju objek wisata
ke dua yaitu Saung Angklung Mang Udjo.Pukul 10.00-12.00 kami dihibur dengan menyaksikan
wayang golek,pertunjukan angklung,bermain dan belajar angklung.Selain itu kami juga diajak
untuk menari bersama.Pukul 12.00-12.30 kami melanjutkan perjalanan menuju jalan
Cibaduyut.Setelah sampai dikawasan belanja Cibaduyut kami diberi waktu untuk berbelanja dan
melaksanakan sholat jama Dhuhur jama takdim dengan Asar.Dan kami melanjutkan perjalanan
selanjutnya untuk menuju objek wisata yang ada di Bandung – Jakarta.
B. Deskripsi Objek Wisata Cibaduyut
Cibaduyut adalah kawasan belanja yang dikenal dengan produksi sepatu dan tas yang ada
di Bandung.Cibaduyut berada di daerah selatan Bandung,yang berlokasi di Jalan Cibaduyut
Raya,Bandung.Inilah tempat yang kami kunjungi ke tiga dalam perjalanan study tour
kami.Cibaduyut adalah tempat perbelanjaan yang sudah terkenal sampai ke luar negeri.Cibaduyut
pun dikenal sebagai deretan toko terpanjang di Asia.Kawasan ini sudah berkembang dan dikenal
sejak lama.Kualitas sepatu Cibaduyut setara dengan produk negara lain karena beberapa
pengusaha sempat mendapat pesanan dari luar negeri.Disinilah kami puas-puaskan untuk
berbelanja.Waktu yang hanya 1 jam ini kami manfaatkan untuk jalan-jalan,melihat-lihat,membeli
baju,atau oleh-oleh.
Disepanjang jalan ini banyak
terdapat toko sepatu yang menjual sepatu,sandal orang dewasa dan anak-anak dengan harga
terjangkau.Sepatu,tas,dan dompet merupakan salah satu aksesoris yang selalu digunakan dan
dibawa baik bagi pria maupun wanita.Bandung merupakan salah satu sentra pembuat aksesoris
tersebut.Hasil produk sepatu Cibaduyut tidak kalah dengan merek luar negeri,yang dibuktikan
dengan banyaknya turis domestik yang datang kesini.Selain produk sepatu,kawasan Cibaduyut
juga terkenal akan produk kulitnya yang lain,seperti jaket,tas,ikat pinggang,dan aksesoris jenis
lainnya.
Untuk menuju ke Cibaduyut tidaklah
sulit,karena ditandai dengan patung sepatu yang besar didepan perempatan sebelum memasuki
jalan Cibaduyut,Bandung.Dengan adanya patung sepatu yang besar,memudahkan para
pengunjung untuk bisa samai ke Cibauyut,Bandung.Karena patung sepatu merupakan lambang
atau ciri khas dari Jalan Cibaduyut,dan patung sepatu ini hanya satu-satunya yang ada di kota
Bandung.Patung sepatu Cibaduyut merupakan akses pintu masuk menuju Jalan
Cibaduyut,Bandung.

Sepanjang Jalan Cibaduyut,Bandung banyak berdiri toko-toko yang menjual dan menerima
pesanan sepatu.Semua ukuran sepatu dapat dibuatkan disini.Daerah ini terkenal karena harga yang
mereka tawarkan cukup murah,dan kualitas yang cukup bagus.Pengunjung bisa melihat toko-toko
yang berjejer memajang dagangan yang didominasi oleh tas dan sepatu.Didalam toko terdapat
barang selain tas dan sepatu yaitu ada jaket kulit,tas kulit,tas gendong,dompet,ikat
pinggang,boneka,sandal,bahan kulit untuk membuat sepatu atau sandal dan masih banyak lagi
yang lain.
Keistimewaan
dari Cibaduyut adalah bisa memesan sesuai dengan yang diinginkan.Harganya pun
bervariasi,mulai dari puluhan ribu sampai dengan ratusan ribu rupiah,itu pun masih bisa
ditawar.Dan dengan kualitas yang bagus juga.
C. Perjalanan Pulang

Setelah mengunjungi objek wisata terakhir yaitu Monas kami akan melanjutkan perjalanan
pulang menuju kota Kebumen.Namun,sebelumnya kami makan malam terlebih dahulu di
Monas.Setelah selesai makan kami masuk ke bus untuk menuju pusat oleh-oleh khas Jawa
Barat.Suasana di bus kami semua tidur dengan lelap karena kecapaian.Setelah sampai dipusat
oleh-oleh kami melaksanakan sholat Maghrib jama Isya terlebih dahulu,setelah selesai sholat
kemudian belanja membeli oleh-oleh untuk keluarga dan saudara.Setelah itu kami menaiki bus
untuk melanjutkan perjalanan.Pada pukul 05.00 kami berhenti di SPBU Banyu Mas untuk
melaksanaan sholat subuh bejama`ah,lalu melanjutkan perjalanan lagi.

Pada hari Kamis,pukul 06.30 kami berhenti di Rumah Makan Sari Rasa,Sampang Cilacap
untuk makan pagi,kemudian kami langsung menaiki bus untuk perjalanan pulang ke Alian.Setelah
lamanya diperjalanan kami pun sampai di kota Kebumen tepatnya di Alian dan sudah dijemput
oleh orang tua masing-masing.Dan kami pun sampai di rumah dengan sehat dan selamat serta
membawa kenangan yang bahagia.Setelah itu langsung mandi,membereskan tas,tidur dan
membagikan oleh-oleh kepada tetangga.Keesokan harinya yaitu hari Jum`at tanggal 1 Januari
2019 harus pergi ke Sekolah untuk membuat laporan.

Anda mungkin juga menyukai