Anda di halaman 1dari 34

PEDOMAN TEKNIS

PENULISAN TUGAS KARYA AKHIR MAHASISWA


PROGRAM STUDI FISIOTERAPI
PROGRAM PENDIDIKAN VOKASI

UNIVERSITAS INDONESIA
2019
DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL .................................................................................................i


DAFTAR ISI ................................................................................................................. ii

BAB I PENDAHULUAN.............................................................................................. 1

BAB II SISTEMATIKA PENULISAN TUGAS KARYA AKHIR .......................... 2


2.1 Bagian Awal ............................................................................................................. 2
2.2 Bagian Isi .................................................................................................................. 4
2.3 Bagian Akhir ............................................................................................................. 4

BAB III KETENTUAN PENULISAN TUGAS KARYA AKHIR ........................... 6


3.1 Kertas ........................................................................................................................ 6
3.2 Pengetikan ................................................................................................................. 6
3.3 Penomoran Halaman ................................................................................................. 7
3.4 Halaman Sampul ....................................................................................................... 7
3.5 Halaman Judul .......................................................................................................... 8
3.6 Halaman Pernyataan Orisinalitas .............................................................................. 8
3.7 Halaman Pengesahan ................................................................................................ 8
3.8 Kata Pengantar/Ucapan Terimakasih ........................................................................ 8
3.9 Halaman Persetujuan Publikasi ................................................................................ 9
3.10 Ringkasan.Summary ............................................................................................... 9
3.11 Daftar Isi ................................................................................................................. 10
3.12 Daftar Gambar, Daftar Tabel, dan Daftar lain ........................................................ 10
3.13 Isi Tugas Karya Akhir............................................................................................. 10
3.14 Tabel dan Gambar ................................................................................................... 11
3.15 Angka ...................................................................................................................... 12
3.16 Daftar Referensi ...................................................................................................... 12
3.17 Lampiran ................................................................................................................. 12

BAB IV FORMAT PENULISAN TUGAS KARYA AKHIR ................................... 13


4.1 Halaman Sampul ....................................................................................................... 14
4.2 Halaman Judul .......................................................................................................... 15
4.3 Halaman Pernyataan Orisinalitas .............................................................................. 16
4.4 Halaman Lembar Pengesahan ................................................................................... 17
4.5 Kata Pengantar/Ucapan Terimakasih ........................................................................ 18
4.6 Halaman Persetujuan Publikasi ................................................................................ 19
4.7 Ringkasan/Summary ................................................................................................. 20
4.8 Daftar Isi ................................................................................................................... 21
4.9 Daftar Gambar .......................................................................................................... 23
4.10 Daftar Tabel ............................................................................................................ 23
4.11 Daftar Singkatan ..................................................................................................... 23
4.12 Penulisan Daftar Referensi ..................................................................................... 24

ii
BAB V PROSEDUR TUGAS KARYA AKHIR ........................................................ 29
5.1 Ketentuan Pembuatan TKA ..................................................................................... 29
5.2 Ketentuan Pengumpulan TKA untuk Sidang............................................................ 29
5.3 Ketentuan Pengumpulan TKA setelah Sidang.......................................................... 29
5.4 Format Pengumpulan CD TKA ................................................................................ 30
BAB I

PENDAHULUAN

Tugas Karya Akhir (TKA) adalah karya ilmiah yang disusun menurut kaidah
keilmuan dan ditulis berdasarkan kaidah Bahasa Indonesia, di bawah pengawasan atau
pengarahan dosen pembimbing, untuk memenuhi kriteria-kriteria kualitas yang telah
ditetapkan sesuai keilmuannya masing-masing. Tugas Karya Akhir dibuat sebagai salah
satu persyaratan untuk menyelesaikan suatu program studi.

Karya tersebut akan menjadi bagian dari koleksi Perpustakaan UI yang dinamakan
koleksi UIANA, yaitu karya ilmiah yang dihasilkan oleh sivitas akademika UI, tulisan
tentang UI, dan tentang tokoh UI. Dalam upaya mendokumentasikan seluruh koleksi
UIANA, baik dalam format tercetak maupun digital.

Pedoman Penulisan Tugas Karya Akhir ini merupakan adopsi dari Pedoman
Penulisan Tugas Karya Akhir Revisi tahun 2017 yang disahkan penggunaannya melalui
SK Rektor UI Nomor: 2143/SK/R/UI/2017 tanggal 17 Oktober 2017.

Pedoman ini disusun oleh Tim dari Program Studi Fisioterapi Program Pendidikan
Vokasi UI, dan diterbitkan dengan tujuan memberikan tuntunan kepada penulis tugas
karya akhir. Pedoman ini wajib digunakan oleh sivitas akademika Program Studi
Fisioterapi Program Pendidikan Vokasi UI sebagai panduan penulisan tugas karya akhir.

1
BAB II
SISTEMATIKA PENULISAN TUGAS KARYA AKHIR

Pedoman Penulisan Tugas Karya Akhir ini dibagi dalam tiga bagian : (a) awal; (b)
isi; dan (c) akhir.

2.1 Bagian Awal


Bagian Awal Tugas Karya Akhir terdiri atas:
a. Halaman Sampul
b. Halaman Judul
c. Halaman Pernyataan Orisinalitas
d. Halaman Pengesahan
e. Kata Pengantar/Ucapan Terima Kasih (jika diperlukan)
f. Halaman Pernyataan Persetujuan Publikasi Karya Ilmiah untuk
Kepentingan Akademis
g. Ringkasan (dalam bahasa Indonesia dan Inggris)
h. Daftar Isi
i. Daftar Tabel (jika diperlukan)
j. Daftar Gambar (jika diperlukan)
k. Daftar Lain (jika diperlukan)
l. Daftar Lampiran (jika diperlukan)

2.1.1 Halaman Sampul


Sebagai halaman terdepan yang pertama terbaca dari suatu karya ilmiah,
Halaman Sampul harus dapat memberikan informasi singkat, jelas dan tidak
bermakna ganda (ambigu) kepada pembaca tentang karya ilmiah tersebut yang
berupa judul, jenis karya ilmiah, identitas penulis, institusi, dan tahun pengesahan.
Ketentuan mengenai penulisan Halaman Sampul dapat dilihat pada butir 3.4 dan
format Halaman Sampul dapat dilihat pada butir 4.1.

2.1.2 Halaman Judul


Secara umum informasi yang diberikan pada Halaman Judul sama dengan
Halaman Sampul, tetapi pada Halaman Judul, dicantumkan informasi tambahan,
yaitu untuk tujuan dan dalam rangka apa karya ilmiah itu dibuat. Ketentuan
mengenai penulisan Halaman Judul dapat dilihat pada butir 3.5 dan format Halaman
Judul dapat dilihat pada butir 4.2.

2
3

2.1.3 Halaman Pernyataan Orisinalitas


Halaman ini berisi pernyataan tertulis dari penulis bahwa Tugas Karya Akhir
yang disusun adalah hasil karyanya sendiri dan ditulis dengan mengikuti kaidah
penulisan ilmiah. Ketentuan mengenai penulisan Halaman Pernyataan Orisinalitas
dapat dilihat pada butir 3.6 dan format Halaman Pernyataan Orisinalitas dapat
dilihat pada butir 4.3.
2.1.4 Halaman Pengesahan
Halaman Pengesahan berfungsi untuk menjamin keabsahan karya ilmiah atau
pernyataan tentang penerimaannya, khususnya tugas karya akhir, skrispi, tesis, dan
disertasi, oleh institusi penulis. Penulisan halaman pengesahan mengikuti
ketentuan yang berlak. Ketentuan mengenai penulisan Halaman Pengesahan dapat
dilihat pada butir 3.7 dan format Halaman Pengesahan dapat dilihat pada butir 4.4.

2.1.5 Kata Pengantar/Ucapan Terima Kasih


Halaman Kata Pengantar memuat pengantar singkat atas karya ilmiah.
Halaman Ucapan Terima Kasih memuat ucapan terima kasih atau penghargaan
kepada berbagai pihak yang telah membantu dalam penyusunan Tugas Karya
Akhir. Sebaiknya, ucapan terima kasih atau penghargaan tersebut juga
mencantumkan bantuan yang mereka berikan, misalnya bantuan dalam
memperoleh masukan, data, sumber informasi, serta bantuan dalam menyelesaikan
tugas karya akhir. Ketentuan mengenai penulisan Kata Pengantar/Ucapan Terima
Kasih dapat dilihat pada butir 3.8 dan format Ucapan Terima Kasih dapat dilihat
pada butir 4.5.

2.1.6 Halaman Pernyataan Persetujuan Publikasi Karya Ilmiah untuk Kepentingan


Akademis
Halaman ini berisi pernyataan dari mahasiswa penyusun Tugas Karya Akhir
yang memberikan kewenangan kepada Universitas Indonesia untuk menyimpan,
mengalih-media/format-kan, merawat, dan memublikasikan Tugas Karya Akhirnya
untuk kepentingan akademis. Artinya, Unversitas Indonesia berwenang untuk
memublikasikan suatu Tugas Karya Akhir hanya untuk kepentingan pengembangan
ilmu pengetahuan, sedangkan hak cipta tetap pada penulis. Ketentuan mengenai
penulisan Halaman Pernyataan Persetujuan Publikasi Karya Ilmiah untuk
Kepentingan Akademis dapat dilihat pada butir 3.9 dan formatnya dapat dilihat
pada butir 4.7.

2.1.7 Ringkasan / Summary


Ringkasan merupakan ikhtisar suatu tugas karya akhir yang memuat
permasalahan, tujuan, metode, hasil, dan kesimpulan. Ringkasan dibuat untuk
memudahkan pembaca mengerti secara cepat isi tugas karya akhir untuk
4

memutuskan apakah perlu membaca lebih lanjut atau tidak. Ketentuan yang
menyangkut penulisan ringkasan dapat dilihat pada butir 3.10. dan format ringkasan
dapat dilihat pada butir 4.8.

2.1.8 Daftar Isi


Daftar Isi memuat semua bagian tulisan beserta nomor halaman masing-
masing, yang ditulis sama dengan isi yang bersangkutan. Biasanya, agar daftar isi
ringkas dan jelas, subbab derajat ke dua dan ke tiga boleh tidak ditulis. Ketentuan
yang menyangkut penulisan Daftar Isi dapat dilihat pada butir 3.11 dan format
Daftar Isi dapat dilihat pada butir 4.9.

2.1.9 Daftar Tabel, Daftar Gambar, dan Daftar Lain


Daftar tabel, gambar, dan daftar lain digunakan untuk memuat nama tabel,
gambar, dan sebagainya yang ada dalam tugas karya akhir. Penulisan nama tabel,
gambar, dan sebagainya menggunakan huruf kapital di awal kata (title case).
Ketentuan yang menyangkut penulisan dapat dilihat pada butir 3.12 dan formatnya
dapat dilihat pada butir 4.10.

2.2 Bagian Isi


Isi tugas karya akhir disampaikan dalam sejumlah bab. Pembagian bab
terdiri dari Pendahuluan, Tinjauan Pustaka, Uraian Kasus, Pembahasan, dan
Penutup (Kesimpulan dan Saran) dengan peraturan yang terdapat pada butir
3.13.

2.3 Bagian Akhir


Bagian ini terdiri dari:
a. Daftar Referensi (Vancouver)
b. Lampiran (jika ada)

2.3.1 Daftar Referensi


Daftar Referensi merupakan daftar bacaan yang menjadi sumber, atau
referensi atau acuan dan dasar penulisan Tugas Karya Akhir. Daftar referensi
ini dapat berisi buku, artikel jurnal, majalah, atau surat kabar, wawancara, dan
sebagainya. Dianjurkan agar 70% daftar referensi yang digunakan merupakan
terbitan terbaru (minimal terbitan 5 tahun terakhir) dari jurnal ilmiah
internasional. Ketentuan penulisan Daftar Referensi dapat dilihat pada butir
3.17 dan format Daftar Referensi dapat dilihat pada butir 4.12.
5

2.3.2 Lampiran
Lampiran merupakan data atau pelengkap atau hasil olahan yang
menunjang penulisan tugas karya akhir, tetapi tidak dicantumkan di dalam isi
tugas karya akhir, karena akan mengganggu kesinambungan pembacaan.
Lampiran yang perlu disertakan dikelompokkan menurut jenisnya, antara lain
jadwal, tabel, daftar pertanyaan, gambar, grafik, desain, form pemeriksaan
dan hasil pemeriksaan penunjang. Ketentuan yang menyangkut penulisan
Lampiran dapat dilihat pada butir 3.18.
BAB III
KETENTUAN PENULISAN TUGAS KARYA AKHIR

Penampilan merupakan faktor penting untuk mewujudkan Tugas Karya Akhir


yang rapi dan seragam.

3.1 Kertas
Spesifikasi kertas yang digunakan:
a. Jenis : HVS
b. Warna : Putih polos
c. Berat : 80 gram
d. Ukuran : A4 (21,5 cm x 29,7 cm)

3.2 Pengetikan
Ketentuan pengetikan adalah sebagai berikut:
a. Pencetakan dilakukan pada satu sisi kertas (single side)
b. Posisi penempatan teks pada tepi kertas:
Batas kiri : 4 cm (termasuk 1 cm untuk penjilidan) dari tepi kertas
Batas kanan : 3 cm dari tepi kertas
Batas atas : 3 cm dari tepi kertas
Batas bawah : 3 cm dari tepi kertas
c. Setiap halaman pada naskah Tugas Karya Akhir, mulai Ringkasan sampai
Daftar Referensi harus diberi “auto text” pada footer dengan tulisan
Universitas Indonesia (Arial 10 poin cetak tebal), ditulis pada posisi rata
kanan (align right).

…………………………………………………………………………..
………………………………………………………………………….
………………………………………………………………………….
………………………………………………………………………….
………………………………………………………………………….
………………………………………………………………………….
………………………………………………………………………….
………………………………………………………………………….
………………………………………………………………………….

Universitas Indonesia
Gambar : Posisi Penempatan Teks pada Tepi Kertas

6
7

d. Huruf menggunakan jenis huruf Times New Roman 12 poin (ukuran


sebenarnya) dan diketik rapi (rata kiri kanan – justify).
e. Pengetikan dilakukan dengan spasi 1,5 (Line spacing = 1.5 lines).
f. Huruf yang tercetak dari printer harus berwarna hitam pekat dan seragam.

3.3 Penomoran Halaman


Penomoran halaman tidak diberi imbuhan apa pun. Jenis nomor halaman
ada dua macam, yaitu angka romawi kecil dan angka latin.

3.3.1 Angka Romawi Kecil


a. Digunakan untuk bagian awal Tugas Karya Akhir (lihat butir 2.1), kecuali
Halaman Sampul
b. Letak : tengah 2,5 cm dari tepi bawah kertas.
c. Khusus untuk Halaman Judul, penomorannya tidak ditulis tetapi tetap
diperhitungkan.

3.3.2 Angka Latin


a. Digunakan untuk bagian isi Tugas Karya Akhir dan bagian akhir Tugas
Karya Akhir.
b. Letak : sudut kanan atas ; 1,5 cm dari tepi atas kertas dan 3 cm dari tepi
kanan kertas.
c. Khusus untuk halaman pertama setiap bab, penomorannya diletakkan di
tengah, 2,5 cm dari tepi bawah kertas.

3.4 Halaman Sampul


Halaman Sampul Tugas Karya Akhir, secara umum, mempunyai
karakteristik sebagai berikut:
a. Halaman Sampul Tugas Karya Akhir terbuat dari karton tebal dilapisi kertas
linen putih.
b. Semua huruf dicetak dengan tinta kuning emas dengan spasi tunggal (line
spacing = single) dan ukuran sesuai dengan contoh di Lampiran 1.

3.4.1 Ketentuan Halaman Sampul


a. Diketik simetris di tengah (center). Judul tidak diperkenankan
menggunakan singkatan, kecuali nama atau istilah (contoh: PT, UD, CV)
dan tidak disusun dalam kalimat tanya serta tidak perlu ditutup dengan
tanda baca apa pun.
1) Logo UI : Logo Universitas Indonesia dengan diameter 2,5 cm dan
dicetak dengan warna emas Universitas Indonesia
2) Judul
3) Jenis atau jenjang (Tugas Karya Akhir)
8

4) Nama
5) NPM
6) Fakultas
7) Program Studi
8) Tempat
9) Bulan & Tahun disahkannya Tugas Karya Akhir dan dituliskan
dalam angka dengan format 4 digit (contoh: Januari 2017)
b. Informasi yang dicantumkan pada punggung halaman sampul adalah:
jenis Tugas Karya Akhir, dan judul Tugas Karya Akhir. Informasi yang
dicantumkan seluruhnya menggunakan huruf besar, dengan jenis huruf
Times New Roman 12 poin, dan ditulis di tengah punggung halaman
sampul (center alignment).
c. Halaman sampul muka tidak boleh diberi siku besi pada ujung-ujungnya.

3.5 Halaman Judul


Halaman Judul Tugas Karya Akhir, secara umum, adalah sebagai berikut:
a. Format Halaman Judul sama dengan Halaman Sampul, hanya ada
penambahan keterangan tujuan disusunnya Tugas Karya Akhir.
b. Semua huruf ditulis dengan spasi tunggal (line spacing = single) dan ukuran
sesuai dengan format pada butir 4.2.

3.6 Halaman Pernyataan Orisinalitas


Halaman Pernyataan Orisinalitas ditulis dengan spasi ganda (line spacing
= double), tipe Times New Roman 12 poin dengan posisi di tengah-tengah
halaman (center alignment) sesuai dengan format pada butir 4.3.

3.7 Halaman Pengesahan


Halaman Pengesahan Tugas Karya Akhir ditulis dengan dengan spasi
tunggal (line spacing = single), tipe Times New Roman 12 poin sesuai dengan
format pada butir 4.4.

3.8 Kata Pengantar/Ucapan Terima Kasih


Halaman Kata Pengantar atau Ucapan Terima Kasih Tugas Karya Akhir,
secara umum, adalah sebagai berikut:
a. Semua huruf ditulis dengan tipe Times New Roman 12 poin, spasi 1,5 (line
spacing = 1.5 lines) dan ukuran sesuai dengan format pada butir 4.5.
b. Judul Kata Pengantar atau Ucapan Terima Kasih ditulis dengan tipe Times
New Roman 12 poin, dicetak tebal dan huruf besar.
c. Urutan pihak-pihak yang diberi ucapan terima kasih dimulai dari pihak luar,
lalu keluarga atau teman.
d. Jarak antara judul dan isi Kata Pengantar/Ucapan Terima Kasih adalah 2 x
2 spasi.
9

3.9 Halaman Pernyataan Persetujuan Publikasi Karya Ilmiah untuk


Kepentingan Akademis
Halaman Pernyataan, secara umum, adalah sebagai berikut:
a. Semua huruf ditulis dengan tipe Times New Roman 12 poin dengan spasi
1,5 (line spacing = 1.5 lines) dan ukuran sesuai dengan format pada 4.6.
b. Khusus untuk judul Lembar Pernyataan Persetujuan Publikasi Karya
Ilmiah untuk Kepentingan Akademis ditulis dengan tipe Times New
Roman 12 poin, dicetak tebal dan huruf besar (kapital) dengan spasi
tunggal (line spacing = single)

3.10 Ringkasan / Summary


Ketentuan penulisan Ringkasan adalah sebagai berikut:
a. Ringkasan merupakan inti atau ikhtisar dari Tugas Karya Akhir. Isi dari
ringkasan meliputi Judul, Pendahuluan, Tinjauan Pustaka, Metode
Penelitian, Hasil Penelitian, Pembahasan, dan Kesimpulan.
b. Maksimal 500 kata dalam satu paragraf, diketik dengan tipe Times New
Roman 12 poin, spasi tunggal (line spacing = single).
c. Ringkasan disusun dalam dua bahasa, yaitu bahasa Indonesia dan bahasa
Inggris. Setiap versi bahasa mengikuti ketentuan butir b.
d. Judul ditulis dengan menggunakan huruf Times New Roman 14 poin
dengan spasi 1 dan ditempatkan simetris di tengah (center)
e. Nama penulis terdiri dari nama mahasiswa (sebagai penulis pertama) dan
pembimbing (sebagai penulis kedua, dst)
f. Nama mahasiswa dan pembimbing ditulis lengkap tanpa menggunakan
gelar
g. Ditulis di bawah judul, dengan menggunakan huruf Times New Roman 12
poin
h. Nama program studi dan fakultas ditulis di bawah nama penulis
i. Di bagian bawah Ringkasan dituliskan Kata Kunci. Untuk Ringkasan
dalam Bahasa Indonesia, Kata Kunci diberikan dalam Bahasa Indonesia.
Untuk Ringkasan dalam Bahasa Inggris, Kata Kunci diberikan dalam
Bahasa Inggris (dicari padanan katanya).
j. Kata kunci (keyword) yang terdiri atas 3 sampai 5 kata dan/atau kelompok
kata yang ditulis sesuai urutan abjad. Antara kata kunci dipisahkan oleh
titik koma (;)
k. Semua istilah asing, kecuali nama, dicetak miring (italic). Contoh
Ringkasan dapat dilihat pada butir 4.7.
l. Isi Ringkasan ditentukan oleh keilmuan masing-masing.
10

3.11 Daftar Isi


Halaman Daftar Isi Tugas Karya Akhir secara umum adalah sebagai
berikut:
a. Semua huruf ditulis dengan tipe Times New Roman 12 poin dengan spasi
tunggal (line spacing = single).
b. Khusus untuk judul tiap bab ditulis dengan Times New Roman 12 poin,
dicetak tebal dan huruf besar (kapital). Format Daftar Isi dapat dilihat pada
butir 4.8.

3.12 Daftar Tabel, Daftar Gambar, dan Daftar Lain


Ketentuan penulisan Daftar Gambar Tugas Karya Akhir secara umum
adalah sebagai berikut:
a. Semua huruf ditulis dengan tipe Times New Roman 12 poin dalam spasi
tunggal (line spacing = single) sesuai dengan format pada butir 4.9.
b. Khusus untuk judul Daftar Gambar ditulis dengan tipe Times New Roman
12 poin, dicetak tebal dan huruf besar (kapital).

3.13 Isi Tugas Karya Akhir


Bagian tubuh/pokok memuat uraian/penjabaran/analisis yang dilakukan
oleh penulis. Penjabaran mencakup tinjauan pustaka, metode penulisan, dan
hasil serta pembahasannya. Sistematika yang dipakai dalam penulisan Tugas
Karya Akhir adalah sebagai berikut:

1. PENDAHULUAN

1.1 Subbab Derajat Kesatu


1.1.1 Subbab Derajat kedua Butir yang Pertama
1.1.2 Subbab Derajat kedua Butir yang Kedua
1.1.2.1 Subbab Derajat ketiga Butir yang Pertama

Tingkatan subbab maksimal 3

Ketentuan penulisan untuk setiap bab


a. Setiap bab dimulai pada halaman baru.
b. Judul bab seluruhnya diketik dengan huruf kapital, simetris di tengah
(center), cetak tebal (bold), tanpa garis bawah, tidak diakhiri tanda titik, dan
satu spasi simetris tengah (center), jika lebih dari satu baris.
c. Judul bab selalu diawali penulisan kata ‘BAB’ lalu langka Arab yang
menunjukkan angka dari bab yang bersangkutan dan ditulis dengan huruf
kapital, tipe Times New Roman, 12 poin, dan cetak tebal (bold).
11

Contoh penulisan bab :


BAB 2
TINJAUAN PUSTAKA

d. Perpindahan antar bab tidak perlu diberi sisipan halaman khusus.


e. Suatu yang bukan merupakan subordinat dari judul tulisan harus ditulis
dengan sandi berikut.
a) Huruf: jika akan dirujuk di bagian lain dari Tugas Karya Akhir, harus
digunakan huruf untuk menghindari kerancuan dengan penggunaan
angka untuk bab dan subbab. Bentuknya bebas, asalkan konsisten
dalam keseluruhan Tugas Karya Akhir. Contoh: a. atau a) atau (a).
Ini merupakan derajat terakhir, dalam arti tidak boleh memiliki sub
perincian di dalamnya.

3.14 Tabel dan Gambar


Yang tergolong gambar adalah gambar, grafik, dan diagram. Ketentuan
pembuatan tabel dan gambar adalah sebagai berikut.
a. Gambar, grafik, dan diagram diberi nama.
b. Penulisan nama tabel, gambar, dan lainnya menggunakan huruf besar di
awal kata (title case).
c. Tabel dan gambar ditempatkan di antara bagian teks yang paling banyak
membahasnya. Tabel dan gambar harus dibuat sedemikian rupa sehingga
dapat berdiri sendiri, agar dapat dimengerti oleh pembaca tanpa membaca
keterangan dalam teks.
d. Jika tabel ditulis dalam posisi landscap, sisi atas tabel adalah sisi yang
dijilid.
e. Tabel dan gambar selalu simetris di tengah (center) terhadap halaman.
f. Nomor tabel dan gambar harus menyertakan nomor bab tabel dan gambar
tersebut berada. Misalnya tabel 1.1. berarti tabel pertama yang ada di bab
1.
g. Daftar notasi dan daftar singkatan ditulis dengan huruf aslinya (tidak
dibuat kapital ataupun lowercase) dan disusun berdasarkan abjad.
Penulisannya diurutkan dari huruf kecil, huruf besar, dan simbol (contoh :
a, B, ?)
h. Penulisan judul tabel dan gambar.
a) Tabel: judul ditulis di atas tabel, simetris di tengah (center) berjarak
1,5 spasi terhadap tabel yang bersangkutan. Judul tabel ditulis
langsung mengikuti nomor tabelnya.
b) Gambar: judul ditulis di bawah gambar berjarak 1,5 spasi, simetris
(center) terhadap gambar yang bersangkutan. Judul gambar ditulis
langsung mengikuti nomor gambarnya.
i. Penulisan sumber gambar dan tabel dengan menggunakan sitasi
Vancouver.
12

j. Peletakan tabel atau gambar, berjarak tiga spasi setelah teks. Penulisan teks
setelah tabel atau gambar dilanjutkan dengan jarak 1,5 spasi dari baris
terakhir judul gambar.
k. Apabila judul gambar atau tabel melebihi satu baris, penulisannya simetris
di tengah (center) dan diketik dengan satu spasi.
l. Jika tabel dan gambar terlalu panjang, dapat diputus dan dilanjutkan
dengan mengetikkan nomornya dan keterangan “sambungan” dalam tanda
kurung.
m. Jika tabel dan gambar terlalu lebar, terdapat beberapa ketentuan sebagai
berikut:
a) Ditempatkan secara memanjang di halaman tersendiri;
b) Ditempatkan pada kertas lebar kemudian dilipat agar tidak
melebihi format kertas;
c) Diperkecil ukurannya sesuai format tugas karya akhir, tetapi
ukuran huruf yang tercantum di dalamnya tidak boleh lebih kecil
dari 10 poin (ukuran sebenarnya).

3.15 Angka
Penulisan angka mengikuti peraturan yang berlaku pada Pedoman Ejaan
yang Disempurnakan edisi terbaru.

3.16 Daftar Referensi


Jenis media yang makin berkembang memungkinkan penulis untuk
mencari sumber informasi dari berbagai jenis media. Perkembangan itu diikuti
oleh perkembangan berbagai format penulisan kutipan dan daftar referensi.
Format penulisan refernsi menggunakan Voncouver.
Contoh penulisan kutipan berdasarkan format APA dapat dilihat pada butir
4.12 Penulisan Daftar Referensi.

3.17 Lampiran
Ketentuan pembuatan lampiran adalah sebagai berikut.
a. Nomor dan judul lampiran ditulis di sudut kanan atas halaman (right-
aligned) dengan huruf tegak tipe Times New Roman 12 poin.
b. Judul lampiran ditik dalam satu baris menggunakan huruf kapital di awal
kata (title case).
c. Lampiran yang lebih dari satu halaman, pada halaman berikutnya diberi
keterangan “lanjutan” dalam tanda kurung pada sudut kanan atas halaman
(right-aligned).
d. Isi dan urutan pengelompokan lampiran disesuaikan dengan kebijakan
fakultas
BAB IV
FORMAT PENULISAN TUGAS KARYA AKHIR

Bagian ini menampilkan format penulisan Tugas Karya Akhir yang pembahasan
telah disampaikan pada bagian 3. tentang Ketentuan Penulisan Tugas Karya Akhir. Format
penulisan yang ditampilkan pada bagian ini, meliputi:
a. Halaman Sampul
b. Halaman Judul
c. Halaman Pernyataan Orisinalitas
d. Halaman Pengesahan
e. Kata Pengantar/Ucapan Terima Kasih
f. Halaman Pernyataan Persetujuan Publikasi Karya Ilmiah untuk Kepentingan
Akademis
g. Summary/Ringkasan
h. Daftar Isi
i. Daftar Gambar
j. Penulisan Kutipan
k. Penulisan Daftar Referensi

13
14

4.1 Halaman Sampul

UNIVERSITAS INDONESIA

JUDUL
(ukuran: 14 Times New Roman)

TUGAS KARYA AKHIR


(ukuran: 14 Times New Roman)

NAMA
NPM

PROGRAM PENDIDIKAN VOKASI


PROGRAM STUDI FISIOTERAPI
TEMPAT
TAHUN
15

4.2 Halaman Judul

UNIVERSITAS INDONESIA

JUDUL
(ukuran: 14 Times New Roman)

TUGAS KARYA AKHIR


(ukuran: 14 Times New Roman)

Diajukan sebagai salah satu pemenuhan syarat tugas akhir studi

NAMA
NPM

PROGRAM PENDIDIKAN VOKASI


BIDANG STUDI KESEHATAN
PROGRAM STUDI FISIOTERAPI
TEMPAT
BULAN & TAHUN
16

4.3 Halaman Pernyataan Orisinalitas

3 cm

UNIVERSITAS INDONESIA
Times New
PROGRAM PENDIDIKAN VOKASI
Roman, 12
BIDANG STUDI KESEHATAN
PROGRAM STUDI FISIOTERAPI

4 cm
Diameter :
Times New
2,5 cm
LEMBAR PERNYATAAN ORISINALITAS Roman, 14,
Bold
Saya yang bertandatangan di bawah ini:

Nama :
NPM :
4 cm 3 cm
Program Studi :

Menyatakan bahwa Tugas Karya Akhir yang berjudul ................


benar-benar merupakan hasil karya pribadi dari seluruh sumber
yang dikutip maupun ditunjuk telah saya nyatakan dengan
benar.

Times New Roman,


12
Tanggal, bulan , tahun
Times New
tanda tangan
Materai 6000 Roman, 12
Nama
NPM

6 cm

halaman Universitas Indonesia

Penomoran halaman
dalam huruf i, ii, iii, iv,
17

4.4 Lembar Pengesahan

3 cm
UNIVERSITAS INDONESIA
PROGRAM PENDIDIKAN VOKASI Times New
BIDANG STUDI RUMPUN ILMU KESEHATAN Roman, 12
PROGRAM STUDI FISIOTERAPI

5 cm
Diameter : 2,5 Times New
cm LEMBAR PENGESAHAN Roman, 14,
bold

Nama : ...............................................................
NPM : ..............................................................
Program Studi : ...................................................................
Instansi Praktek : ...................................................................
Judul Tugas Karya Akhir : ....................................................................
...............................................................

Telah berhasil dipertahankan di hadapan Dewan Penguji dan


TANDAtugas akhir studi
diterima sebagai bagian persyaratan TANGAN
pada Program
Studi Fisioterapi Program Pendidikan Vokasi Universitas Indonesia

DEWAN PENGUJI

Pembimbing : ................................ ( .........tanda tangan. ......... )

Penguji 1 : ................................ (.......... tanda tangan ......... )

Penguji 2 : ................................ ( .......... tanda tangan ........ )

Ditetapkan di : ..........................
Tanggal : ..........................

Halaman Universitas Indonesia

Penomoran halaman
dalam huruf i, ii, iii, iv,
18

4.5 Kata Pengantar/Ucapan Terima Kasih

KATA PENGANTAR/UCAPAN TERIMA KASIH

Puji syukur saya panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena atas berkat
dan rahmat-Nya, saya dapat menyelesaikan skripsi ini. Penulisan skripsi ini dilakukan
dalam rangka memenuhi salah satu syarat untuk mencapai gelar Sarjana Ekonomi
Jurusan Manajemen pada Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia. Saya menyadari
bahwa, tanpa bantuan dan bimbingan dari berbagai pihak, dari masa perkuliahan
sampai pada penyusunan skripsi ini, sangatlah sulit bagi saya untuk menyelesaikan
skripsi ini. Oleh karena itu, saya mengucapkan terima kasih kepada:
1. Prof Dr. X selaku Direktur Program Pendidikan Vokasi Universitas Indonesia yang
telah……….
2. Ibu/Bapak X, selaku Ketua Program Studi Fisioterapi Program Pendidikan Vokasi
Universitas Indonesia yang telah …………………………………………..
3. Ibu/Bapak X, selaku Pembimbing pada Penyusunan Tugas Karya Akhir yang telah
………………………………..
4. Ibu/Bapak X, selaku Pembimbing Akademik Program Studi Fisioterapi Program
Pendidikan Vokasi Universitas Indonesia yang …………………………
5. Seluruh dosen Program Studi Fisioterapi Program Pendidikan Vokasi………..
6. Ibu/Bapak X selaku Pasien………………………..
7. Orang Tua dan Keluarga saya yang telah………………………
8. Pihak-pihak yang secara langsung maupun tidak langsung membantu kelancaran
penulisan Tugas Karya Akhir ini.

Akhir kata, saya berharap Tuhan Yang Maha Esa berkenan membalas segala
kebaikan semua pihak yang telah membantu. Semoga Tugas Karya Akhir ini membawa
manfaat bagi pengembangan ilmu.

Depok, 20 Juni 2019


Penulis
19

4.6 Halaman Pernyataan Persetujuan Publikasi Karya Ilmiah untuk Kepentingan


Akademis

HALAMAN PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI


TUGAS KARYA AKHIR UNTUK KEPENTINGAN AKADEMIS

Sebagai sivitas akademik Universitas Indonesia, saya yang bertanda tangan di bawah
ini:

Nama :
NPM :
Program Studi :
Fakultas :
Jenis karya : Tugas Karya Akhir

demi pengembangan ilmu pengetahuan, menyetujui untuk memberikan kepada


Universitas Indonesia Hak Bebas Royalti Noneksklusif (Non-exclusive Royalty-
Free Right) atas karya ilmiah saya yang berjudul :
………………………................................................................................................
....................................................................................................................................
....................................................................................................................................
....................................................................................................................................
....................................................................................................................................

beserta perangkat yang ada (jika diperlukan). Dengan Hak Bebas Royalti Noneksklusif
ini Universitas Indonesia berhak menyimpan, mengalihmedia/format-
kan, mengelola dalam bentuk pangkalan data (database), merawat, dan
memublikasikan Tugas Karya Akhir saya selama tetap mencantumkan nama saya
sebagai penulis/pencipta dan sebagai pemilik Hak Cipta.

Demikian pernyataan ini saya buat dengan sebenarnya.

Dibuat di : …………………….
Pada tanggal : …………………….
Yang menyatakan

( …………………………………. )
20

4.7 Ringkasan/Summary

RINGKASAN

PERBANDINGAN TINGKAT AKTIVITAS FISIK, Judul : font 14,


KOMPOSISI ASUPAN MAKANAN, DAN POLA times new
roman, spasi 1
TIDUR ANTARA KELOMPOK REMAJA
OBESITAS DAN NORMAL
Nama Mahasiswa: font
12, Times new roman,
Nama Pembimbing : font 12, times new roman
Bold Putra Arliansyah, Denny Aditya
Program Studi Fisioterapi, Program Pendidikan Vokasi Nama Prodi dan Fakultas : font
12, times new roman
Remaja obesitas sepanjang hidupnya beresiko tinggi untuk menderita
sejumlah kelainan kronik dibandingkan dengan remaja normal.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan tingkat
aktivitas fisik, komposisi asupan makanan, dan pola tidur antara
kelompok remaja obesitas dengan normal. Metode yang digunakan
adalah metode deskriptif dengan jenis rancangan cross-sectional.
Sampel dalam penelitian ini berjumlah 70 orang laki-laki yang dibagi Isi ringkasan mencakup
atas 35 orang kelompok obesitas yang ditandai dengan kriteria IMT pendahuluan, kajian teori,
intervensi, hasil, dan
menurut nilai Z-Score >2 dan 35 orang kelompok normal dengan pembahasan. Maksimal
kriteria IMT menurut nilai Z-Score ≥-2 s/d <1. Responden yang dipilih 500 kata. Font 12, times
new roman, spasi 1
sesuai dengan kriteria inklusi kemudian mengisi kuesioner untuk
mengetahui tingkat aktivitas fisik, komposisi asupan makanan, dan pola
tidurnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang
bermakna antara tingkat aktivitas fisik dan komposisi asupan makanan
antara kelompok remaja obesitas dan normal, sedangkan pada pola tidur,
tidak terdapat perbedaan yang bermakna antara tingkat aktivitas fisik
dan komposisi asupan makanan antara kelompok remaja obesitas dan
normal.

Kata Kunci : Obesitas, IMT, aktivitas fisik, pola tidur, remaja

Kata Kunci : 3-5 kata, font 12, times new roman


21

4.8 Daftar Isi

4cm
Times New Roman,
DAFTAR ISI 12, bold
halaman
LEMBAR JUDUL ......................................................... i
LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN .................... ii
LEMBAR PENGESAHAN LAPORAN...................... iii
KATA PENGANTAR ................................................... iv
DAFTAR ISI .................................................................. v
DAFTAR GAMBAR ..................................................... vi
DAFTAR TABEL ......................................................... vii
DAFTAR SINGKATAN ............................................... viii
DAFTAR LAMPIRAN ................................................. ix

BAB I PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang Permasalahan ............................... 1
1.2. Tujuan Penulisan
4 cm 1.3. Manfaat Penulisan
1.4. Rumusan Masalah Times New
Roman, font 12,
BAB II TINJAUAN PUSTAKA spasi 1
2.1. Definisi .................................................................. 11
2.2. Anatomi
2.3. Epidemiologi
2.4. Etiologi
2.5. Patofisiologi
2.6. Manifestasi Klinik
2.7. Diagnosis 3 cm
2.8. Prognosis
2.9. Penatalaksanaan Fisioterapi

BAB III URAIAN KASUS


3.1. Pengumpulan Data Identitas Pasien (S)................. 19
3.2. Pengumpulan Data Riwayat Penyaki
3.3. Pemeriksaan
3.4. Pengumpulan Data Tertulis pemeriksaan Penunjang
3.5. Urutan Masalah Fisioterapi Berdasarkan Prioritas
3.6. Diagnosis Fisioterapi
3.7. Program Pelaksanaan Fisioterapi
3.8. Evaluasi
Universitas Indonesia
Halaman

Penomoran halaman dalam huruf i, ii,


22

4 cm 4cm

BAB IV PEMBAHASAN............................................. 30

BAB V PENUTUP Times New


3.9. Kesimpulan ............................................................ 34 Roman, font 12,
5.1. Saran spasi 1

DAFTAR PUSTAKA .................................................... 37


LAMPIRAN ................................................................... 41
DAFTAR RIWAYAT HIDUP ..................................... 45

3 cm

Halaman Universitas Indonesia

Penomoran halaman dalam huruf i, ii,


23

4.9 Penulisan Daftar Gambar


DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1. Model Operasional Penelitian untuk Memahami Informatio Literacy Mahasiswa
Fakultas Psikologi UI Peserta PD….................................................................. 15
Gambar 2.1. Pendekatan Belajar-Mengajar Student Centered .............................................. 25
Gambar 3.1. Pendekatan PMK .............................................................................................. 28
Gambar 4.1. Information Skills Model .................................................................................. 33

4.10 Penulisan Daftar Tabel


DAFTAR TABEL

Tabel 1.1. Model Operasional Penelitian untuk Memahami Informatio Literacy Mahasiswa
Fakultas Psikologi UI Peserta PD….................................................................. 16
Tabel 2.1. Pendekatan Belajar-Mengajar Student Centered .............................................. 28
Tabel 3.1. Pendekatan PMK .............................................................................................. 30
Tabel 4.1. Information Skills Model .................................................................................. 47

4.11 Penulisan Daftar Singkatan

DAFTAR SINGKATAN

ADA American Diabetes Association


ATP Adenosine Triphospate
PC Phospocreatine
CRIPE Continous Rhytmical Interval Progressive Endurance
DEE Diet Energy Expenditure
DM Diabetes Melitus
GD2PP Gula Darah 2 jam Post Prandial
GDP Gula Darah Puasa
IMT Indeks Massa Tubuh
KKAL Kilo Kalori
WHO World Health Organization
24

4.12. Penulisan Daftar Referensi


Daftar referensi adalah kumpulan sumber informasi yang digunakan dalam
sebuah penulisan. Sumber informasi yang dicantumkan dalam daftar itu adalah
yang dikutip dalam uraian/teks dan yang mendukung atau dipakai sebagai acuan.
Informasi tentang sumber yang digunakan harus ditulis secara benar, lengkap dan
konsisten dengan menggunakan format/standar tertentu. Format penulisan
(citation style) menggunakan Vancouver.

4.12.1. Ketentuan umum penulisan daftar referensi


a. Sumber yang dikutip dalam uraian/teks harus ditulis lengkap dalam
“Daftar Referensi“. Sebaliknya, sumber yang terdaftar dalam Daftar
Referensi harus ditulis dalam teks sebagai kutipan.
b. Nama penulis ditulis nama keluarga/nama belakang terlebih dahulu,
kecuali nama Cina, Jepang, Korea, karena nama keluarga sudah di awal.
Contoh :
Nama : Kwik Kian Gie. Penulisan: Kwik Kian Gie.
Nama : Heribertus Andi Mattalata. Penulisan: Mattalata, HeribertusAndi.
Nama : Joyce Elliot-Spencer. Penulisan: Elliot-Spencer, Joyce.
Nama : Anthony T. Boyle, PhD. Penulisan: Boyle, Anthony T.
Nama : Sir Philip Sidney. Penulisan: Sidney, Philip.
Nama : Arthur George Rust Jr. Penulisan: Rust, Arthur George, Jr.
Nama : John D. Rockfeller IV. Penulisan: Rockfeller, John. D., IV

c. Gelar kebangsawanan, akademik, dan keagamaan tidak perlu ditulis.


d. Jika tidak ada nama penulis, judul karya dituliskan sebagai tema utama.
e. Baris kedua setiap sumber ditulis dengan jarak 5 ketuk/spasi dari margin
kiri baris pertama dengan jarak antar baris 1,5 spasi.
f. Daftar diurutkan berdasarkan abjad nama keluarga/nama belakang
dengan jarak 1,5 spasi.

4.12.2. Format Sitasi dari Jurnal


Secara umum sitasi jurnal dengan metode Vancouver adalah
sebagai berikut :

Nama Penulis/authors Judul

Urutan 1. Haft G. F. Open Reduction and internal Fixation. Operative


Dictations in Orthopedic Surgery. 2013; 99(4):258-60 Halaman

Nama Jurnal Tahun Volume


(Isu)
25

a. Nama Pengarang
a) Urutkan ama pengarang sesuai dengan yag tertera dalam jurnal
b) Tulis nama terakhir (last name) atau nama keluarga (family)
pengarang dibagian depan untuk setiap pengarang
c) Ubah nama depan dan nama tengan yang tertera ke dalam inisial,
masimal dua inisial sesuai urutan nama depan dan tengah

Contoh :
Caroline Kisner menjadi Kisner C
Muhammad Hanif Budiman menjadi Budiman M H

d) Gunakan koma dan spasi ntuk membedakan nama pengarang satu


dengan yang lainnya
e) Akhiri informasi pengarang dengan titik (.)
f) Jika nama pengarang lebih dari 3, maka cukup tulis nama 3
pengarang pertama. Nama pengarang terakhir diikuti dengan koma
dan spasi kemudian berikan “et al”.
g) Jika organisai adalah pemilik dari artikel atau jurnal, maka
hilangkan “The” dalam menggunakan nama organisasi
h) JIka dalam publikasi disertakan divisi yang bersangkutan, masukan
divisi tersebut setelah nama organisasi dan dipisahkan dengan
koma. Jika ada lebih dari dua divisi pisahkan dengan titik koma.
i) Jika ditemukan nama editor atau translator, mulailah sitasi dengan
nama editor atau translator, kemudia akhiri denga koma dan berikan
informasi tentang peranan orang tersebut. Contoh : Morrison CO,
Court FG, Editors.

b. Judul Tulisan/Artikel
a) Masukan judul artikel sesuai dengan yang tertera dalam
jurnal/publikasi.
b) Kapitalkan hanya huruf pertama dari kata pertama dalam judul. Huruf
kapital juga digunakan dalam akronim, dan inisial.
c) Gunakan titik dua diikuti dengan spasi untuk memisahkan judul dengan
subjudul.
d) Akhiri judul artikel dengan titik walaupun ada tanda tanya atau tanda
seru dalam judul artikel tersebut.
e) Jangan memasukkan header dalam sebuah jurnal (“case report study”,
“case control study”) sebagai judul tulisan, kecuali daftar isi
menyebutkan bahwa header tersebut termasuk dalam judul tulisan.

c. Nama Jurnal
a) Masukan nama jurnal sesuai dengan bahasa aslinya.
b) Gunakan abreviasi nama jurnal yang telah disepakati secara
internasional.
c) Gunakan huruf capital dalam mengawali setiap huruf dalam nama
jurnal termasuk abreviasinya.
d) Ada beberapa ketentuan dalam menetapkan abreviasi suatu jurnal.
26

e) Gunakan abreviasi yang sesuai untuk bahasa Inggris pada umumnya


(bisa dilihat di ) dan kapitalkan huruf pertamanya. Hilangkan kata
“articles”, kata hubung, dan preposisi. Contoh: “of”, “the”, “at”, dan
sebagainya
f) Bisa melihat daftar susunan yang ditetapkan oleh beberapa publikasi
seperti MedLine, PubMed, dan sebagainya.
g) Akhiri nama jurnal dengan menggunakan titik dan spasi.

d. Tanggal Publikasi
a) Tanggal publikasi diurut mulai dari tahun, bulan dan hari publikasi.
b) Bulan disingkat berdasarkan tiga huruf pertama.
c) Akhiri informasi tanggal publikasi dengan titik dua.
d) Terkadang beberapa jurnal memberikan suplemen (supplement), bagian
(parts), atau edisi/nomor khusus (special number). Ini semua diletakkan
setelah tanggal. Gunakan abreviasi berikut : Suppl, Pt, Spec No
e) Gunakan hanya nomor arab saja.
f) Terkadang suplemen diberikan nama daripada diberikan nomor. Jika
demikian, gunakan singkatan yang telah disepakati secara internasional.
g) Akhiri suplemen, bagian, atau nomor khusus dengan titik dua.

e. Nomor Volume dan Nomor Isu


a) Hindari penggunaan kata “volume” atau “vol”. Nomor saja sudah
cukup untuk menunjukan volume jurnal tersebut.
b) Gunakan angka arab untuk nomor volume dan nomor isu. Pisahkan
multipel volume dengan garis strip (-), misal 5-6, 10-11. Untuk nomor
isu diletakkan di dalam kurung.
c) Jika tidak ditemukan nomor volume jurnal, berikan titik koma setelah
tanggal publikasi diikuti oleh nomor isu (yang diletakkan dalam
kurung).
d) Hindari penggunaan “number”, “num”, “no” atau kata-kata lainnya
yang ingin menunjukkan nomor isu.
e) Akhiri nomor isu dengan titik dua.

Contoh :
123-125 menjadi 123-5. Terapi 124A-126A benar (karean diikuti oleh
huruf)
1040-1062 menjadi 1042-62
324-9, 350-9, 465, 470 (jika halaman tidak berurutan)
Br Dent J. 1993;175: [8p] (jumlah halaman yang dikutip sebanyak 8)

f. Lokasi dan Halaman


a) Jangan mengulang nomor halaman kecuali diikuti oleh huruf.
b) Akhiri lokasi atau halaman dengan menggunakan titik.
c) Jika halaman tidak berurutan, gunakan tanda koma dan spasi untuk
memisahkan antara halaman satu dengan lainnya.
d) Jika dalam satu jurnal tidak disertakan halaman, maka tulis jumlah
halaman yang dikutip. Misalkan mengutip 5 halaman maka tulislah [5
p.]. Letakkan dalam kurung kotak.
27

4.12.3. Format Sitasi dari Buku


Secara umum bentuk sitasi dari sebuah buku dngan metode
Vancouver adalah sebagai berikut :

Nama Penulis/authors Judul Edisi

Urutan 1. McArdle, W. D., Katch, F. I., & Katch, V. L. Exercise physiology (7 ed.).
Baltimore: Lippincott Williams & Willkins, 2010. 1069 p.

Kota Penerbit Penerbit Tahun Halaman

a. Edisi Buku
Bagian ini penting untuk dicantumkan, sehingga pembaca tahu edisi
berapa yang digunakan oleh penulis (karena setiap edisi pasti ada beberapa
perubahan di dalamnya!). Berikut ini adalah ketentuan dalam
mencantumkan edisi buku.
a) Edisi buku diletakkan setelah judul buku.
b) Gunakan abreviasi untuk kata-kata yang umum digunakan. Misalkan
ed. (edition), spec. (special), transl. (translation).
c) Kapitalkan hanya huruf pertama dalam pernyataan edisi.
d) Gunakan angka arab. Sebagai contoh second menjadi 2nd dan III
menjadi 3rd.
e) Akhiri edisi dengan titik.
f) Jika buku tidak mencantumkan nomor edisinya, anggap saja buku itu
merupakan edisi pertama.
b. Editor dan Penulis/Pemilik Kedua (Secondary Author) Dari Keseluruhan
Buku
Yang dimaksud dengan secondary author adalah mereka yang
memodifikasi pekerjaan dari pemilik utama. Sebagai contoh editor,
translator, dan ilustrator. Berikut adalah ketentuan ketika mensitasi sebuah
buku yang memiliki secondary author.
a) Letakkan nama dari secondary author setelah pernyataan edisi buku.
b) Untuk nama, ikuti format yang umum dalam sistem Vancouver (lihat
penamaan saat mensitasi jurnal)
c) Berikan tanda koma di akhir nama editor diikuti kata ‘editor’, diakhir
nama ilustrator dengan koma diikuti kata ‘ilustrator’, dan lain
sebagainya.
d) Akhiri informasi secondary author dengan titik.
e) Jika tidak ada pemilik utama dari buku tersebut, pindahkan secondary
author menjadi pemilik utama.
28

c. Penerbit Untuk Keseluruhan Buku


Berikut adalah ketentuan untuk mencantumkan penerbit.
a) Cantumkan penerbit sesuai yang tertera dalam publikasinya. Gunakan
kapitalisasi huruf sesuai dengan yang tertera dalam buku.
b) Abreviasikan penerbit yang telah diketahui oleh umum jika
diperlukan, tetapi tetap harus dipertimbangkan ketika menyingkat
nama penerbit untuk menghindari kebingungan pembaca.
c) Apabila divisi dari penerbit tersebut dicantumkan dalam buku, maka
nama penerbit ditaruh di awal kemudian diikuti oleh nama divisi
tersebut.
d) Jika ditemukan lebih dari satu penerbit, pilihlah penerbit yang ada
diurutan paling atas atau satu penerbit yang dicetak dengan huruf
besar atau ditebalkan.
e) Jika tidak ditemukan nama penerbit, maka tulislah “publisher
unknown” dalam kolom kotak. Akhiri informasi penerbit dengan titik
koma.
d. Lokasi / Halaman
Untuk mencantumkan lokasi halaman dalam sebuah buku sedikit
berbeda dengan cara mencantumkan halaman dalam sebuah jurnal.
a) Jangan menghitung bagian berikut sebagai halaman: introductory
material, lampiran, indeks, walaupun dalam sebuah buku bagian ini
diberikan halaman.
b) Berikan nomor halaman dihalaman teks yang dikutip diikuti huruf p.
c) Untuk buku yang terdiri lebih dari satu volume, kutip total nomor dari
keseluruhan volume termasuk volume dari halaman yang dikutip.
d) Jika dalam buku tidak terdapat halaman, maka hitung jumlah halaman
yang anda kutip, kemudian tambahkan ”leaves”.
BAB V
PROSEDUR TUGAS KARYA AKHIR

5.1. Ketentuan Pembuatan TKA


a. Judul TKA dan sample TKA dibuat di lahan pertama magang
b. Judul TKA harus atas arahan pembimbing lahan dan disetujui oleh pembimbing vokasi
c. Judul TKA tidak boleh sama dengan mahasiswa lainnya
d. Evaluasi pasien minimal 4x
e. Bimbingan dengan pembimbing TKA Vokasi bisa dimulai selama periode magang

5.2. Ketentuan Pengumpulan Tugas Karya Akhir untuk Sidang

a. Lembar pengesahan harus di tanda tangan oleh pembimbing TKA


b. Bimbingan minimal 8 kali pertemuan
c. Mengisi judul tugas karya akhir di SIAK-NG dalam 2 bahasa (Bahasa Indonesia
dan Bahasa Inggris)
d. Pilih Dosen Pembimbing sesuai dengan pembimbing Tugas Karya Akhir (SIAK NG)
e. Penulisan dalam Bahasa Inggris harus benar karena akun tercantum dalam transkrip nilai
f. Penulisan judul huruf besar hanya di awal kata contoh : Penatalaksanaan Fisioterapi Pada Kasus
Post Open Reduction Internal Fixation e.c Fraktur 1/3 Medial Femur Dextra Di RSUP
Fatmawati Tahun 2018.
g. TKA dikumpulkan paling lambat H-7 dari jadwal sidang
h. TKA yang dikumpulkan sudah dalam bentuk :
a) Jilid Softcover warna putih (sesuai contoh)
b) Kertas A4 70 gr
c) Rangkap 3

5.3. Ketentuan Pengumpulan Tugas Karya Akhir setelah Sidang

a. Tugas Karya Akhir di kumpulkan satu minggu setelah sidang


b. Lembar konsultasi minimal 8 kali pertemuan
c. File Tugas Karya Akhir di kumpulkan dalam bentuk CD dengan format PDF
d. File PDF tidak dikunci
e. Cover CD diberikan judul TKA dan nama

29
30

f. Menyerahkan Fotocopy cover depan TKA (3 lembar)


g. Menyerahkan Fotocopy lembar pengesahan (3 lembar)
h. Menyerahkan Fotocopy ijazah SMA
i. Mengisi IDM di SIAK-NG, kemudian print (data yang diisi dalam IDM akan muncul
di Ijazah dan Transkrip Nilai)
j. Print status pembayaran dari SIAK-NG
k. Print surat pernyataan data diri dari SIAK-NG lengkapi dengan materai 6000
l. Menyerahkan surat keterangan bebas peminjaman dari perpustakaan pusat.
31

5.4. Format Pengumpulan CD Tugas Karya Akhir

a. Bagian 1
a) Cover
b) Lembar pernyataan orisinalitas (sudah ada tanda tangan mahasiswa dan
bermaterai)
c) Halaman pengesahan (sudah ada tanda tangan dewan penguji)
d) Kata pengantar
e) Daftar isi
f) Daftar tabel/gambar/singkatan/lampiran

b. Bagian 2
Ringkasan dan Summary

c. Bagian 3
Bab I

d. Bagian 4
Bab II, Bab III, Bab IV, Bab V

e. Bagian 5
Daftar Pustaka, Lampiran, dan Riwayat Hidup

Anda mungkin juga menyukai