Anda di halaman 1dari 10

MODUL PRAKERIN

2018/2019

Kelas XI
Teknologi Layanan Jaringan
Aan Pursanto, S.Kom
KONSEP KERJA PROTOKOLER SERVER SOFTSWICH

I. Pengertian VOIP
Pengertian Voice over Internet Protocol (VoIP) adalah teknologi yang mampu mengirimkan data suara, video
dan data yang berbentuk paket secara realtime dengan jaringan yang menggunakan Internet Protocol (IP)

Gambar 1.1 Ilustrasi penggunaan PBX dan PSTN

Prinsip kerja teknologi VoIP yaitu dengan cara mengubah suara yang diperoleh dari speaker dari komputer
yang berupa suara analog menjadi bentuk paket data digital. Suara dari PC ini kemudian dilanjutkan melalui
ADSL modem untuk dikirimkan pada jaringan internet. Dalam proses ini paket data digital yang dikirimkan
bisa diterima oleh media yang sama. Selain itu, proses pengiriman paket data digital ini bisa menggunakan
telepon dan dilanjutkan pada phone adapter untuk disambungkan ke internet dan dikirimkan pada telepon
tujuan.

II. Kebutuhan Perangkat VoIP

Gambar 2.1 VoIP


Beberapa komponen yang harus ada dalam VoIP diklasifikasikan sebagai berikut :
a. Protocol
Secara umum, terdapat dua teknologi yang digunakan untuk VoIP, yaitu H.323 dan SIP. SIP (Session
Initiation Protocol) adalah suatu signalling protocol pada layer aplikasi yang berfungsi untuk
membangun, memodifikasi, dan mengakhiri suatu sesi multimedia yang melibatkan satu atau beberapa
pengguna. Sesi multimedia adalah pertukaran data antar pengguna yangbisa meliputi suara, video, dan
text.
b. VoIP Server
VoIP Server adalah bagian utama dalam jaringan VoIP. Perangkat ini memang tidak wajib ada di
jaringan VoIP, tetapi sangat dibutuhkan untuk dapat menghubungkan banyak titik komunikasi server.
Perangkat ini dapat digunakan untuk mendefinisikan jalur dan aturan antar terminal. Selain itu VoIP
server juga bisa menyediakan layanan-layanan yang biasa ada di perangkat PBX (Private Branch
Exchange), voice mail, Interactive Voice Response (IVR), dan lain-lain.

Gambar 2.2 VoIP Server

c. Soft Switch
Konsep berbeda ditawarkan VoIP. Seluruh data yang lalu-lalang di Internet menggunakan konsep Packet
Switching. artinya jalur yang anda gunakan untuk berselancar di internet bukan eklusif milik sendiri.
Packet Switching memungkinkan jalur data digunakan oleh banyak pengguna. Agar tidak salah alamat,
paket data diberi identitas khusus sehingga perangkat pendukung seperti router dapat meneruskannya
(switched) ke tujuan akhir. Packet Switch menjadi alasan utama mengapa komunikasi suara
menggunakan Internet Protocol (IP) memiliki perbedaan biaya yang jauh lebih rendah.
d. Proses Codec (Coder – Decoder)
Definisi umum yang diketahui dari codec adalah sebuah jenis file yang digunakan untuk memainkan file
audio atau video yang memiliki format lain seperti avi, 3gp, dsb. Namun hanya sedikit yang mengetahui
arti codec yang sebenarnya. Codec adalah sebuah perangkat yang mampu melakukan encoding dan
decoding sebuah signal digital. Istilah ini juga bisa disebut Compressor-Decompressor atau Coder-
Decoder. Ada 3 jenis utama codec dengan fungsi masing-masing. Ketiga codec tersebut adalah Audio
codec, Video codec dan Data Codec.

Gsmbar 2.3 Proses codec


e. SoftPhone
Selain berupa telepon utuh (hardware), perangkat telepon juga bisa berbentuk software. Di dunia VoIP,
perangkat ini disebut SoftPhone. Softphone memiliki jenis yang beragam baik dari kemampuan dan
lisensi. Saat ini banyak Softphone yang disebarkan dengan lisensi gratis. Bahkan ada yang menyediakan
lisensi software gratis sekalligus layanan jaringan VoIP -nya. SkyPe salah satu penyedia Softphone
Cuma-Cuma, sekaligus layanan PC-to-PC call yang prima. SoftPhone Skype ini hanya bisa bekerja di
jaringan milik Skype.
f. VoIP Gateway
Gateway digunakan untuk menghubungkan dua j aringan yang berbeda yaitu antara j aringan H.323 dan
jaringan non H.323, sebagai contoh gateway dapat menghubungkan dan menyediakan komunikasi antara
terminal H.233 dengan jaringan telepon , misalnya: PSTN. Dalam menghubungkan dua bentuk jaringan
yang berbeda dilakukan dengan menterjemankan protokol-protokol untuk call setup dan release serta
mengirimkan informasi antara jaringan yang terhubung dengan gateway. Namun demikian gateway
tidak dibutuhkan untuk komunikasi antara dua terminal H.323.

III. Konsep Kerja Server Softswitch


Softswitch merupakan kumpulan dari beberapa perangkat protokol dan aplikasi yang memungkinkan
perangkat-perangkat lain dapat mengakses layanan telekomunikasi atau internet berbasis jaringan IO, dimana
seluruh prosesnya dilakukan dengan menjalankan software pada suatu sitem komputer.

Gambar 3.1 Konsep Kerja Server Softswitch

a. Jenis perangkat dalam softswitch


1) Gateway Controller (GC) berfungsi untuk mengontrol semua sesi layanan dan komunikasi,
mengatur interaksi elemen-elemen jaringan yang lain.
2) Signaling Gateway (SG) suatu jembatan antara jaringan SS7 dengan jaringan IP dibawah kendali
dari MGC.SG hanya menangani pensinyalan SS7
3) Media Gateway (MG) berfungsi sebagai elemen transport untuk merutekan trafik dalam jaringan
softswitch dan juga mengirim atau menerima trafik dari jaringan lain yang berbeda
4) Feature Server (FS) menggunakan sumber daya dan layanan yang terkait dengan komponen yang
lain pada softswitch tersebut.
5) Media Server (MS) fungsinya yakni, untuk memperkaya softswitch dengan kemampuan
media. Misalnya yakni untuk menanggapi respon suara, tugas itu akan dilakukan oleh media server.

b. Cara Kerja Softswitch


Akan bekerja di tataran pengaturan panggilannya (call control) serta call processing. MGC akan
mengontrol panggilan yang masuk untuk mengetahui jenis media penggilan dan tujuannya. Dari situ,
MGC akan mengirikan sinyal ke MG untuk melakukan koneksi, baik intrakoneksi jaringan sirkuit ke
sirkuit atau paket ke paket maupun interkoneksi jaringan sirkuit ke paket dan sebaliknya. Jika
diperlukan, kan meminta MG melakukan konversi media yang sesuai dengan permintaan, atau langsung
meneruskan panggilan jika tidak diperlukan konversi.
Antara MGC dan MG sendiri akan saling berhubungan dengan protokol Megaco atau MGCP (Media
Gateway Control Protocol). Sementara itu, satu MGC akan berhubungan dengan MGC yang lain, baik
itu yang berada di jaringan yang sama maupun berbeda, dengan mengirimkan protokol sinyal tertentu.
Untuk jaringan sirkit, MGC akan mengirimkan SS7 (Signalling System 7), sementara jika berhubungan
dengan jaringan paket, maka MGC akan menggunakan H.323 atau SIP (Season Initiation Protocol).
c. Konsep kerja server softswitch
Softswitch merupakan kumpulan dari beberapa perangkat protokol dan aplikasi yang memungkinkan
perangkat-perangkat lain dapat mengakses layanan telekomunikasi atau internet berbasis jaringan IO,
dimana seluruh prosesnya dilakukan dengan menjalankan software pada suatu sitem komputer.
d. Cara Kerja server Sotswitch
Ketika pelanggan gateway dan telepon Ip mengirimkan sinyal satu sama lain dalam jaringan paket
dengan menggunakan protokol Ip teleponi seperti H.323 atau SIP. Setelah sinyal diterima softswitch
akan mengidentifikasikan panggilan yang masuk apakah berasl dari jaringan PSTN atau Jaringan IP .
Jika dipanggil menggunakan jaringan IP, softswitch akan menginstrusikan originating customer gateway
dan terminating customer gateway untuk merutekan packetized voice stream secara langsung.
Softswitch mengontrol pembentukan (setup) dan pemutusan (release) panggilan dari dan ke pelanggan
dan sekaligus mengatur hubungan pelanggan tersebut dengan internet secara simultan

Gambar 3.2 Terminal H.323


DIAGRAM RANGKAIAN OPERASI KOMUNIKASI VOIP DAN KONSEP KERJA PBX
I. Diagram VoIP
Voice over Internet Protocol (VoIP) adalah teknologi yang mampu melewatkan trafik suara, video dan data
yang berbentuk paket melalui jaringan IP. Dalam komunikasi VoIP, pemakai melakukan hubungan telepon
melalui terminal yang berupa PC atau telepon.

Gambar 1.1 DiagramVoIP

II. Proses kerja dalam komponen diagram VoIP


Prinsip kerja VoIP adalah mengubah suara analog yang didapatkan dari speaker pada Komputer menjadi
paket data digital, kemudian dari PC diteruskan melalui Hub/ Router/ ADSL Modem dikirimkan melalui
jaringan internet dan akan diterima oleh tempat tujuan melalui media yang sama. Atau bisa juga melalui
melalui media telepon diteruskan ke phone adapter yang disambungkan ke internet dan bisa diterima oleh
telepon tujuan.
a. Application Layer
Application layer adalah lapisan yang menyediakan interface antara aplikasi yang digunakan untuk
berkomunikasi dan jaringan yang mendasarinya di mana pesan akan dikirim. Protokol Application
Layer digunakan untuk pertukaran data antara program yang berjalan pada source dan host tujuan.
b. TCP/IP
Ia dikenal dengan TCP/IP (singkatan dari Transmission Control Protocol/Internet Protocol) yang
diterjemahkan menjadi Protokol Kendali Transmisi/Protokol Internet, yang merupakan gabungan dari
protokol TCP(Transmission Control Protocol) dan IP (Internet Protocol) sebagai sekelompok protokol
yang mengatur komunikasi
c. TCP
Transmission Control Protocol (TCP) adalah suatu protokol yang berada di lapisan transport (baik itu
dalam tujuh lapis model referensi OSI atau model DARPA) yang berorientasi sambungan (connection-
oriented) dan dapat diandalkan (reliable). TCPdispesifikasikan dalam RFC 793.
d. SIP
SIP adalah suatu signalling protokol pada layer aplikasi yang berfungsi untuk membangun,
memodifikasi, dan mengakhiri suatu sesi multimedia yang melibatkan satu atau beberapa pengguna. Sesi
multimedia adalah pertukaran data antar pengguna yang meliputi suara, video, atau text.
e. MGCP
MGCP ialah protokol yang digunakan untuk signaling dan call control yang digunakan dalam sistem
VoIP yang terdistribusi. Sistem terdistribusi terdiri dari agent (media gateway controller), sebuah media
gateway yang melakukan konversi sinyal media antara circuit dan packet, sebuah signaling gateway
ketika terhubung PSTN.
f. User Datagram Protocol
UDP adalah kependekan dari User Datagram Protocol metupakan bagian dari internet protocol.
Dengan UDP, aplikasi komputer dapat mengirimkan pesan kepada komputer lain dalam jaringan lain
tanpa melakukan komunikasi awal
g. Terminal H.323
Protokol H.323 merupakan suatu standar ITU-T (International Telecomunications Union -
Telecomunications) yang menentukan komponen protokol, dan prosedur yang menyediakan layanan
komunikasi multimedia, yaitu komunikasi audio, video dan data real-time (waktu nyata), melalui
jaringan berbasis paket (packet-based network). Jaringan tersebut antara lainInternet
Protocol (IP), Internet Packet eXchange (IPX), Local Area Network (LAN), Enterpraise
Network (EN), Metropolitan Area Network (MAN) dan Wide Area Network (WAN).

III. Bagan dan Konsep Kerja Server Softswitch Berkaitan dengan PBX
1. Pengertian PBX
PBX atau private branch exchange adalah penyedia layanan telepon yang melayani
pertukaran telepon dengan pusat di dalam suatu perusahaan, dan menjadi penghubung
antara telepon dari publik ke telepon perusahaan atau jaringan telepon dari perusahaan ke anak
perusahaan lainnya di area yang lebih luas atau untuk publik.
PBX menghubungkan antara telepon dalam perusahaan dengan jaringan internal dan menghubungkan
juga telepon dalam perusahaan dengan jaringan telepon publik (PSTN – public switched telephone
network) melalui trunk, yaitu penghubung jalur komunikasi antara pengirim dengan penerima
melalui central office). Jaringan ini menggabungkan telepon dengan faksimile, modem, dan hal lain
yang menjadi perpanjangan dari kemampuan PBX sistem melalui trunk. Oleh karena itu, telepon dengan
sistem PBX tidak hanya berfungsi untuk kegiatan telepon, namun juga dapat mengirim fax atau modem
akses internet.

2. Proses Kerja PBX server Sotswitch


Sebuah sistem IP PBX terdiri dari satu atau lebih telepon SIP, server IP PBX dan secara opsional VOIP
gateway untuk terhubung ke jalur server, klien SIP, baik berupa software(softphone) atau perangkat
keras berbasis ponsel, mendaftar ke server IP PBX,dan ketika mereka ingin membuat panggilan mereka
meminta IP PBX untuk melakukan panggilan.IP PBX memiliki daftar semua ponsel atau pengguna dan
alamat sesuai dengan SIP mereka dan dengandemikian dapat menghubungkan panggilan internal atau
rute panggilan eksternal baik melalui gateway VOIP atau menyedia layanan VOIP
UJI KOMPETENSI
A. Soal Pilihan Ganda
1. Pada dasarnya, antara MGC dan MG akan saling berhubungan dengan protocol ….
a. Megaco
b. H.323
c. SIP
d. CS-ACELP
e. Codec G.711
2. Suatu kumpulan dari beberapa perangkat protocol dan aplikasi yang memungkinkan perangkat-
perangkat lain dapat mengakses layanan telekomunikasi atau internet berbasis jaringan IP, dimana
seluruh prosesnya dilakukan dengan menjalankan software pada suatu system computer, biasa disebut
sebagai ….
a. Softcase
b. Softswitch
c. Signalling system
d. Komunikasi suara
e. Paket circuit
3. Pada dasarnya , prinsip kerja dalam aplikasi softswitch diawali dari ….
a. Application server
b. Media server
c. Master agent
d. Post dial delay
e. Call agent
4. Perangkat untuk menyediakan logika layanan dan eksekusi untuk beberapa aplikasi dan layanan dalam
perangkat softswitch sekaligus sebagai entitas aplikasi adalah ….
a. Call agent
b. Aplication server
c. Media server
d. Master agent
e. Post dial delay
5. Perangkat yang digunakan untuk menghubungkan antara jaringan H.323 dan jaringan non H.323 sebagai
dua jenis jaringan yang berbeda adalah ….
a. PSTN
b. Softphone
c. IAX-Lite
d. VoIP Gateway
e. MyPhone
6. Perangkat telepon dalam bentuk software di dunia VoIP biasa disebut ….
a. Softphone
b. Software
c. Phoneware
d. Ideaware
e. Ideaphone
7. Dalam setiap detiknya, Codec G.711 digunakan untuk melakukan sampling audio sebanyak ….
a. 128.000 kali
b. 64.000 kali
c. 32.000 kali
d. 16.000 kali
e. 8.000 kali
8. Agar data yang dikirim tidak salah alamat, paket data pada penggunaan konsep paket switching perlu
maka diberikan ….
a. Identitas khusus
b. Perbedaan biaya
c. Titik jalur komunikasi
d. Transmisi signal
e. Bentuk suara yang didengar
9. Penekanan utama dalam komunikasi VoIP adalah hubungan keduanya dalam bentuk ….
a. Gambar
b. Teks
c. Video
d. Suara
e. trafik
10. Beberapa factor yang mempengaruhi besar kecilnya troughput pada saat mengirim dan menerima data
lewat jaringan internet, kecuali ….
a. Kualitas jaringan
b. Jam sibuk
c. Malware
d. Kecepatan uplink server
e. User konkurensi
11. Dalam istilah internet, alokasi/jatah yang diberikan ISP untuk pelanggan sebagai batas penggunaan
internet disebut ….
a. Provider
b. Kuota
c. Transfer data
d. Gateway controller
e. paket
12. prosedur dalam menghitung bandwidth berhubungan erat dengan jenis aplikasi yang dijalankan dalam
jaringan ditunjukan oleh ….
a. User konkurensi
b. Bandwidth analog dan digital
c. Service Level Agreement (SLA)
d. ISP
e. Bandwidth downlink
13. Transmisi signal radio dinyatakan dalam satuan ….
a. Hertz
b. Joule
c. Kilo
d. Mili
e. betta
14. Media Gateway Controler (MGC) akan menggunakan H.323 jika menggunakan tipe jaringan ….
a. Modular
b. Sirkuit
c. Singular
d. Paket
e. otomatis
15. Jenis softphone untuk VoIP yang berjalan melalui protocol SIP adalah ….
a. Skype
b. IAX-Lite
c. Myphone
d. X-Lite
e. Facebook

B. Soal uaraian
1. Uraikan yang anda ketahui tentang jenis-jenis bandwidth
2. Tulislah yang anda ketahui tentang factor-faktor yang mempengaruhi bandwidth dan troughtput!
3. Uraikan yang anda ketahui tentang keragaman kebutuhan bandwidth sesuai kebutuhan!
4. Jabarkan yang anda ketahui tentang bandwidth uplink !
5. Tuliskan yang anda ketahui tentang kelemahan konsep bandwidth !
TUGAS PROYEK
Kerjakan tugas kelompok berikut dengan baik dan benar !
Perhatikan gambar konsep berikut !

Berdasarkan gambar konsep diatas, buatlah langkah-langkah kerja softswtich yang benar ! Sumber-sumber data bisa
diambil dari media cetak dan elektronik yang relevan. Hasilnya dikumpulkan pada guru untuk mendapat penilaian.

Anda mungkin juga menyukai