Anda di halaman 1dari 6

KEPUTUSAN KEPALA STASIUN ...(NAMA SATKER)...

BADAN METEOROLOGI, KLIMATOLOGI, DAN GEOFISIKA


NOMOR :

TENTANG
PEMBENTUKAN PANITIA PENGHAPUSAN BARANG MILIK NEGARA
PADA ............................ (NAMA SATUAN KERJA)

KEPALA STASIUN ...(NAMA SATKER)...


BADAN METEOROLOGI, KLIMATOLOGI, DAN GEOFISIKA,

Menimbang : a. bahwa berdasarkan penelitian pada ............................


(Nama Satuan Kerja) Badan Meteorologi, Klimatologi, dan
Geofisika terdapat barang milik negara berupa peralatan
dan mesin yang perlu dihapuskan dari daftar Barang Milik
Negara karena tidak layak untuk dipergunakan;
b. bahwa untuk tertib administrasi materi, Barang Milik Negara
yang sudah tidak layak untuk dipergunakan perlu
dihapuskan dari daftar Barang Milik Negara;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud
pada huruf a dan huruf b, serta guna melaksanakan
penghapusan Barang Milik Negara dimaksud perlu
membentuk Panitia Penghapusan Barang Milik Negara
pada ............................ (Nama Satuan Kerja) dengan
Keputusan Kuasa Pengguna Anggaran ...(Nama Satker)...
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika;
d. bahwa pejabat dan/atau pegawai yang namanya tercantum
dalam Lampiran Keputusan ini dipandang cakap dan
mampu untuk duduk dalam keanggotaan Panitia dimaksud;

1
Mengingat : 1. Peraturan Pemerintah Nomor 21 Tahun 1956 tentang
peraturan penghapusan barang-Barang karena Busuk,
Dicuri atau Hilang dari Bendaharawan yang bersangkutan
(Lembaran Negara Tahun 1956 Nomor 36, Tambahan
Lembaran Negara Nomor 1041);
2. Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang
Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah (Lembaran
Negara Tahun 2006 Nomor 20, Tambahan Lembaran
Negara Nomor 4609);
3. Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 42 Tahun
2002 tentang Pedoman Pelaksanaan Anggaran Pendapatan
dan Belanja Negara sebagaimana telah diubah dengan
Keputusan Presiden Nomor 72 Tahun 2004;
4. Peraturan Presiden Nomor 61 Tahun 2008 tentang Badan
Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika;
5. Peraturan Kepala Badan Meteorologi dan Geofisika Nomor
HK.003/A.1/KB/BMG-2006 tentang Tata Cara Tetap
Pelaksanaan Pembentukan Peraturan Perundang–undangan
di Lingkungan Badan Meteorologi dan Geofisika;
6. Peraturan Menteri Keuangan Nomor 50/PMK.06/2014
tentang Tata Cara Pelaksanaan Penghapusan Barang Milik
Negara;
7. Peraturan Kepala Badan Meteorologi dan Geofisika Nomor
KEP.007 Tahun 2007 tentang Tata Cara Tetap Pelaksanaan
Penatausahaan Barang milik Negara di Lingkungan Badan
Meteorologi dan Geofisika;
8. Peraturan Kepala Badan Meteorologi dan Geofisika Nomor
KEP.011 Tahun 2008 tentang Tata Cara Tetap Pelaksanaan,
Penggunaan, Pemanfaatan, Penghapusan dan
Pemindahtanganan Barang Milik Negara di Lingkungan
Badan Meteorologi dan Geofisika;
9. Peraturan Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan
Geofisika Nomor KEP.03 Tahun 2009 tentang Organisasi

2
dan Tata Kerja Badan Meteorologi, Klimatologi, dan
Geofisika;
10. Peraturan Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan
Geofisika Nomor KEP.10 Tahun 2009 tentang Penyesuaian
Pembacaan Peraturan Perundang-undangan Badan
Meteorologi dan Geofisika menjadi Badan Meteorologi,
Klimatologi, dan Geofisika;

MEMUTUSKAN :
Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA STASIUN ...(NAMA SATKER)...
BADAN METEOROLOGI, KLIMATOLOGI, DAN GEOFISIKA
TENTANG PEMBENTUKAN PANITIA PENGHAPUSAN
BARANG MILIK NEGARA PADA ............................ (NAMA
SATUAN KERJA) .

KESATU : Membentuk Panitia Penghapusan Barang Milik Negara


pada ............................ (Nama Satuan Kerja) dengan susunan
keanggotaan sebagaimana tercantum dalam Lampiran
Keputusan ini.

KEDUA : Panitia sebagaimana dimaksud pada Diktum KESATU


bertugas:
a. sebelum diterbitkan keputusan penghapusan:
1. mengadakan inventarisasi terhadap barang yang
diusulkan untuk dihapuskan;
2. mengadakan pemeriksaan/penelitian administrasi berupa
surat, Kartu Inventaris Barang, buku inventaris, dan
terhadap fisik barang;
3. menetapkan alasan penghapusan;
4. menilai/menaksir nilai barang yang akan dihapuskan; dan
5. menyusun Berita Acara Penelitian dan menyampaikannya
kepada Kuasa Pengguna Barang.

3
b. sesudah diterbitkan keputusan penghapusan:
1. menyelesaikan persyaratan administrasi sebelum
dilaksanakan tindak lanjut penghapusan barang;
2. melaksanakan penghapusan barang berupa:
a) penjualan barang baik secara lelang melalui Kantor
lelang Negara maupun tanpa pelelangan yang
selanjutnya menyetorkan hasil penjualan barang; atau
b) pemusnahan barang sesuai peraturan perundang-
undangan.
3. membuat dan menyampaikan berita acara pelaksanaan
tindak lanjut penghapusan barang kepada Kuasa
Pengguna Barang.

KETIGA : Segala biaya yang diperlukan dalam rangka pelaksanaan tugas


Panitia sebagaimana dimaksud dalam Diktum KESATU
dibebankan pada Anggaran Badan Meteorologi, Klimatologi,
dan Geofisika sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-
undangan.

KEEMPAT : Panitia sebagaimana dimaksud pada Diktum KESATU bertugas


selama 12 (dua belas) bulan.

4
KELIMA : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Jakarta
pada tanggal 2015 Januari 2010

....................... (Nama Satker)

..............................................
NIP. ......................................

5
LAMPIRAN KEPALA STASIUN ...(NAMA
SATKER)... BADAN METEOROLOGI,
KLIMATOLOGI, DAN GEOFISIKA
NOMOR :
TANGGAL :

SUSUNAN KEANGGOTAAN PANITIA PENGHAPUSAN BARANG MILIK NEGARA


PADA ............................ (NAMA SATUAN KERJA)

I. Ketua : Bambang Irawan

II. Sekretaris : Duval Elfandi

III. Anggota : 1. Muliadi Sembiring, ST


2. Jaya Martuah Sinaga, ST
3. Nasyithah Az-zahra Lubis

KEPALA STASIUN ...(NAMA


SATKER)...

Dr. ANDI EKA SAKYA, M.Eng


NIP. 19570904 198303 1 001

Anda mungkin juga menyukai