Anda di halaman 1dari 1

Dalam upaya mencegah Stunting, Paguyuban Taman Posyandu Sehat Ceria Kecamatan Singosari

melakukan senam bersama di Singhasari Resident Desa Purwoasri Kecamatan Singosari pada hari Rabu,
27 Agustus 2019. Acara tersebut di buka oleh Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Kec. SIngosari, Ibu Dissi
Bagus Sulistyawan, dan di hadiri oleh seluruh anak-anak yang tergabung dalam Taman Posyandu Sehat
Ceria, Ibu-ibu PKK, Muspika (Koramil), Babinsa, Wali Murid, Ibu-ibu kader, dan Lintas Sektor, dalam hal
ini PLKB dan Dinas Kesehatan (Puskesmas Singosari dan Ardimulyo).

Paguyuban Taman Posyandu ini baru terbentuk beberapa bulan yang lalu. Adapun kegiatan yang
dilaksanakan meliputi pertemuan kader taman posyandu yang membahas kegiatan taman posyandu dan
administrasinya. Paguyuban ini berada di bawah binaan Puskesmas Singosari dan Ardimulyo.

Menurut Petugas Promkes Puskesmas Singosari, jumlah Taman Posyandu yang ada di kecamatan
Singosari ada 26 yang terdiri dari 18 Taman Posyandu wilayah kerja Puskesmas Singosari dan 8 Taman
Posyandu wilayah kerja Puskesmas Ardimulyo. Keadaan strata taman posyandu 17 Optimal, 9 belum
optimal. Melalui kegiatan ini diharapkan ada peningkatan strata dari belum optimal menjadi optimal di
tahun mendatang.

Selain kegiatan tersebut petugas Promkes bersama Kader Pendamping Taman Posyandu melakukan
pembinaan secara berkala dan berupaya meningkatkan mutu SDM kader-kader Taman Posyandu
melalui pelatihan-pelatihan yang akan di adakan pada 3-4 bulan mendatang.

Anda mungkin juga menyukai