Anda di halaman 1dari 2

ALUR DISTRIBUSI PERBEKALAN FARMASI

DARI SUB BAGIAN FARMASI UNTUK PERSEDIAAN


FLOOR STOCK DI BAGIAN LAIN
No. Dokumen No. Revisi Halaman
00

STANDAR Tanggal Terbit Ditetapkan:


PROSEDUR DIREKTUR
OPERASIONAL
28/10/19

dr. Tri Ermin Fadlina, M.Kes

PENGERTIAN Tata cara pendistribusian perbekalan farmasi oleh petugas Sub


Bagian Farmasi ke bagian lain yang membutuhkan persediaan
floor stock
TUJUAN 1. Memastikan alur penyaluran dan distribusi perbekalan
farmasi di rumah sakit dilakukan dengan benar
2. Terlayaninya kebutuhan perbekalan farmasi untuk persediaan
floor stok di bagian yang membutuhkan
KEBIJAKAN Sistem distribusi perbekalan farmasi terdiri dari : sistem resep
perorangan pada unit rawat jalan, sistem unit dosis ODD (one
daily dose) pada unit rawat inap, sistem persediaan lengkap di
ruangan (floor stock) pada ruang Instalasi Gawat Darurat, Kamar
Operasi, VK, dan KIA, Rawat Jalan, nurse station Rawat Inap,
Laboratorium, Radiologi, Haemodialisa, kotak emergensi dan
kamar jenazah.
(PDNH nomor 016 tahun 2016 Tentang Kebijakan Pelayanan
Kefarmasian pasal 3 point 10)
PROSEDUR 1. Terima lembar permintaan obat dan perbekalan farmasi dari
bagian lain yang memerlukan persediaan floor stock
2. Siapkan perbekalan farmasi sesuai dengan jenis dan jumlah
yang diminta oleh bagian yang membutuhkan seseuai daftar
floor stock
3. Tuliskan perbekalan farmasi yang diberikan pada kolom
pemberian di lembar permintaan Obat dan Perbekalan
Farmasi dan segera adakan apabila tidak tersedia dengan
permintaan CITO
4. Minta petugas yang meminta untuk mengecek ulang sediaan
yang telah disiapkan, meliputi jenis, jumlah, ED dan kondisi
sediaan
5. Bubuhkan tanda tangan kedua belah pihak apabila telah
disetujui
6. Lepaskan lembar permintaan obat warna putih dan simpan di
bagian farmasi
UNIT TERKAIT Farmasi, IGD, OK, VK, Poli, Lab, RO, HD, Rawat Inap, SKS
Dokumen Terkait Resep Obat, Dokumen PIO
Petugas Apoteker

Anda mungkin juga menyukai