Anda di halaman 1dari 1

TANAM MANGGROVE DAN BAGIKAN BIBIT POHON, HIMAPROBIO UNRI ADAKAN PEKAN PENGHIJAUAN

XXXI APRIL MENDATANG

Sejak bulan Februari lalu, panitia Pekan Penghijauan XXXI telah melakukan survei ke
lokasi-lokasi yang cocok untuk penanaman. Menurut Rehan selaku Ketua, kendala yang
mereka hadapi adalah akses menuju lokasi dan perizinan dari lembaga desa setempat.
Penentuan lokasi ini membertimbangan berbagai hal sehingga lokasi penanaman
ditentukan bersama. Tahun ini Pekan Penghijauan akan diadakan di Desa Sungai Rawa
Kecamatan Sungai Apit Siak.

Angkat tema �Tingkatkan Rasa Kepedulian Untuk Mewujudkan Kelestarian Kawasan


Pesisir Melalui Gerakan Penghijauan� panitia berencana untuk menanaman Manggrove di
kawasan Ekowisata Manggrove Sungai Rawa. Kawasan tersebut adalah lokasi wisata yang
dibuat oleh warga sekitar. Menurut Rehan, kawasan wisata tersebut telah mengalami
penggundulan sehingga cocok untuk dilakukan penanaman kembali. �Semoga nanti bisa
menaikkan perekonomian desa ini,� tambah Rehan.

Selain itu, Ketua Koordinator Program Studi Pendidikan Biologi, Ibu Dr. Evi
Suryawati M. Pd, memberikan kebebasan kepada panitia untuk berkonsultasi dengan
dosen-dosen. �Semua acara dari mahasiswa kami beri dukungan, dan bantuan,�
ujarnnya. Meski merupakan Program Kerja dari Divisi Lingkungan Hidup Himaprobio,
para dosen juga turut membantu dalam memberi saran dan kritik demi suksesnya acara.
Menurutnya semua yang dilakukan mahasiswa adalah tanggung jawab bersama. �Tentu
panitia dan dosen akan mengadakan rapat bersama untuk saling bertukar pendapat dan
memberi arahan,� tambahnya.

Selain menanam Manggrove, panitia juga akan memberikan bibit-bibit buah kepada
warga yang tinggal di Desa Sungai Rawa tersebut. Nantinya bibit buah tersebut akan
ditanam sendiri oleh warga di pekarangan rumah mereka. Pekan Penghijauan ke-31 ini
akan dilaksanakan pada tanggal 26 sampai 28 April 2019. Mendekati sebulan sebelum
acara, panitia sedang menyiapkan konsep dari acara. Riska selaku koordinator acara
jelaskan bahwa Pekan Penghijauan ini tidak hanya melakukan penanaman dan pembagian
bibit saja. �Kami juga melakukan interaksi kepada warga sekitar dengan acara-acara
yang lain,� imbuhnya. Lebih lanjut ia jelaskan bahwa panitia akan mengadakan
beberapa rangkaian acara seperti Seminar, PP Goes to School, Penyuluhan PKK, dan
Pertandingan Persahabatan.
Rehan katakan bahwa panitia akan berusaha semaksimal mungkin demi kegiatan Pekan
Penghijauan yang merupakan wujud nyata pengabdian kepada masyarakat sekitar.

Anda mungkin juga menyukai