Anda di halaman 1dari 101

SISTEM INFORMASI PENJUALAN TIKET BERBASIS WEB

PADA PT PRISMA SARANA AGUNG


DI BOGOR

SKRIPSI

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Memperoleh Gelar Sarjana


Jenjang Strata Satu (S1) Pada Program Studi Sistem Informasi
Tahun Akademik 2017-2018

DISUSUN OLEH :
FITRIA HANAFI
109140940002

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER


PRANATA INDONESIA
BEKASI
2018
LEMBAR MOTTO DAN PERSEMBAHAN

Motto :

 Don't give it five minutes if you're not going to give it five years.

 What comes easy won’t last long, and what lasts long won’t come easy.

Persembahan :

 Untuk kedua orang tua yang selalu mendukung dan mendo’akan tanpa

henti.

 Untuk partner in life yang belum bisa disebutkan namanya.

 Teman-teman seperjuangan STMIK Pranata Indonesia.

i
LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING

ii
LEMBAR PENGESAHAN SIDANG YUDISIUM

iii
LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI

iv
FITRIA HANAFI, 109140940002, Jurusan Sistem Informasi
Sistem Informasi Penjualan Tiket Berbasis Web pada PT Prisma Sarana Agung di
Bogor, Pembimbing Imam Zaenuddin S.Kom., M.Kom.
84 + xiv halaman/ 14 tabel/ 67 gambar/ 4 lampiran/ 10 daftar pustaka (2013-2018)

ABSTRAKSI

Pelayanan konsumen merupakan tujuan bagi setiap perusahaan. PT Prisma

Sarana Agung memiliki beberapa kendala dalam memberikan pelayanan terhadap

pengunjung, diantaranya pelayanan dalam transaksi pejualan tiket masuk kolam

renang dan kurangnya informasi tentang kolam renang tersebut sehingga tidak

banyak dikenal masyarakat luas.

Penjualan tiket berbasis web merupakan sarana pejualan tiket yang tidak

mengharuskan calon pengunjung untuk datang langsung membeli diloket

penjualan tiket. Selain fitur penjualan tiket online terdapat halaman yang memuat

informasi-informasi mendasar tentang kolam renang tersebut.

Perancangan sistem informasi dibuat dengan alat bantu perancangan

menggunakan UML.

Hasil dari sistem ini, calon pengunjung bisa melakukan pembelian tanpa perlu

mendatangi langsung loket pembelian tiket sekaligus diharapkan mampu menjadi

media pemasaran untuk kolam renang PT Prisma Sarana Agung.

Kata Kunci : Tiket, Penjualan, Kolam Renang

v
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah SWT, yang telah

melimpahkan rahmat-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang

berjudul “Sistem Informasi Penjualan Tiket Berbasis Web pada PT Prisma

Sarana Agung di Bogor”.

Tujuan dari penulisan skripsi ini adalah untuk memenuhi salah satu syarat

untuk memperoleh gelar sarjana Strata Satu (S1) pada program studi Sistem

Informasi STMIK Pranata Indonesia Tahun Akademik 2018-2019.

Banyak pihak yang terlibat dalam penulisan skripsi ini, oleh karena itu,

penulis sampaikan terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada :

1. Ir. Khabibilah,M.Kom, selaku Ketua STMIK Pranata Indonesia.

2. Devi Cahyadi, M.Kom, selaku Ketua Program Studi Sistem Informasi.

3. Imam Zaenuddin, S.Kom, M.Kom, selaku pembimbing I.

4. Andi Arfian M.Kom selaku pembimbing II.

5. Seluruh dosen, staff, karyawan Program Studi Sistem Informasi STMIK

Pranata Indonesia.

6. Ade Rachmat Taufik selaku Manajer PT Prisma Sarana Agung.

7. Seluruh staff dan karyawan PT Prisma Sarana Agung.

8. Kedua orang tua yang selalu memberikan do’a dan semangat bagi penulis.

9. Rekan seperjuangan yang selalu bisa berdiskusi untuk menyelesaikan

masalah.

10. Semua pihak yang telah membantu dalam penulisan skripsi ini.

vi
vii

Akhir kata penulis mohon maaf atas kekeliruan dan kesalahan yang terdapat

dalam Skripsi ini dan berharap semoga Skripsi ini dapat memberikan manfaat bagi

khasanah teknologi Informasi di Indonesia.

Bekasi, 22 September 2018

Penulis

vii
DAFTAR ISI

LEMBAR MOTTO DAN PERSEMBAHAN ...................................................... i

LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING .................................................... ii

LEMBAR PENGESAHAN SIDANG YUDISIUM ........................................... iii

LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI .......................................... iv

ABSTRAKSI.......................................................................................................... v

KATA PENGANTAR .......................................................................................... vi

DAFTAR ISI ....................................................................................................... viii

DAFTAR TABEL ................................................................................................ xi

DAFTAR GAMBAR ........................................................................................... xii

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah ................................................................ 1

B. Identifikasi Masalah ........................................................................ 2

C. Batasan Masalah .............................................................................. 3

D. Rumusan Masalah ........................................................................... 3

E. Tujuan dan Manfaat ......................................................................... 4

Tujuan ......................................................................................... 4

Manfaat ....................................................................................... 4

F. Sistematika Penulisan ...................................................................... 5

BAB II LANDASAN TEORI

A. Pengertian ........................................................................................ 6

Pengertian Sistem ....................................................................... 6

viii
ix

Informasi ..................................................................................... 6

Sistem Informasi ......................................................................... 7

Penjualan..................................................................................... 7

Tiket ............................................................................................ 7

B. Teori Tentang Materi Pembahasan .................................................. 8

UML (Unified Modeling Language) .......................................... 8

C. Teori Tentang Program Aplikasi ................................................... 18

Web Browser ............................................................................. 18

Web Server ................................................................................ 18

Web Programming .................................................................... 19

Basis data .................................................................................. 20

Editor ........................................................................................ 21

Framework ................................................................................ 21

XAMPP..................................................................................... 22

D. Kerangka Pemikiran ...................................................................... 23

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Analisa Kebutuhan ........................................................................ 26

Sejarah Perusahaan ................................................................... 26

Visi dan Misi............................................................................. 27

Struktur Organisasi dan Uraian Tugas ...................................... 28

Analisa Sistem Berjalan ............................................................ 30

Dokumentasi Input dan Output ................................................. 33

Metode Pengumpulan Data....................................................... 35

ix
x

Struktur Pengkodean ................................................................. 36

B. Perancangan Penelitian .................................................................. 38

UML Diagram Perancangan Aplikasi Electronic Ticketing ..... 38

Perancangan Tampilan Input-Output ........................................ 60

C. Jadwal Kegiatan dan Waktu Penelitian ......................................... 65

Lokasi Penelitian ..................................................................... 65

Waktu Penelitian ....................................................................... 65

BAB IV PEMBAHASAN DAN HASIL

A. Pembahasan ................................................................................... 66

Hardware dan Software yang Digunakan ................................. 66

Hubungan Antar Tabel ............................................................. 67

Struktur Database ..................................................................... 67

B. Hasil ............................................................................................... 70

Tampilan Web untuk Pengunjung ............................................ 70

Tampilan Web untuk Admin dan Operator .............................. 76

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan .................................................................................... 83

B. Saran .............................................................................................. 84

DAFTAR PUSTAKA

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

LAMPIRAN-LAMPIRAN

x
DAFTAR TABEL

Table 2. 1 Simbol-simbol Use Case........................................................................ 8

Table 2. 2 Simbol-simbol Activity Diagram ......................................................... 12

Table 2. 3 Simbol-simbol Sequence Diagram ...................................................... 13

Table 2. 4 Simbol-simbol State Machine Diagram .............................................. 16

Table 2. 5 Simbol-simbol Class Diagram............................................................. 17

Tabel 3. 1 Jadwal Peneltian ................................................................................... 65

Tabel 4. 1 Tabel konsumen ................................................................................... 67

Tabel 4. 2 Tabel tb_user........................................................................................ 68

Tabel 4. 3 Tabel tiket ............................................................................................ 68

Tabel 4. 4 Tabel transaksi ..................................................................................... 68

Tabel 4. 5 Tabel status_order ................................................................................ 69

Tabel 4. 6 Tabel konfirm ....................................................................................... 69

Tabel 4. 7 Tabel level ............................................................................................ 69

Tabel 4. 8 Tabel konten ........................................................................................ 70

xi
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2. 1 Kerangka Pemikiran ......................................................................... 23

Gambar 3. 1 Struktur Organisasi PT Prisma Sarana Agung ................................. 28

Gambar 3. 2 Sistem Berjalan Pembelian Tiket ..................................................... 32

Gambar 3. 3 Tiket Masuk Kolam Renang ............................................................ 33

Gambar 3. 4 Laporan Penjualan Harian (Tanggal 1-17 Juli 2018) ....................... 34

Gambar 3. 5 Laporan Penjualan Tiket Harian (Tanggal 18-31 Juli 2018)............ 34

Gambar 3. 6 Use Case Diagram ........................................................................... 38

Gambar 3. 7 Activity Diagram Login .................................................................... 39

Gambar 3. 8 Activity Diagram Pendaftaran Calon Pengunjung .......................... 40

Gambar 3. 9 Activity Diagram Edit Profile .......................................................... 41

Gambar 3. 10 Activity Diagram Pemesanan Tiket ................................................ 42

Gambar 3. 11 Activity Diagram Konfirmasi Pembayaran .................................... 43

Gambar 3. 12 Activity Diagram Cetak Tiket ........................................................ 44

Gambar 3. 13 Activity Diagram Add User ............................................................ 45

Gambar 3. 14 Activity Diagram Update User ....................................................... 46

Gambar 3. 15 Activity Diagram Tambah Artikel .................................................. 47

Gambar 3. 16 Activity Diagram Update Status Pemesanan .................................. 48

Gambar 3. 17 Activity Diagram Update Harga Tiket ........................................... 49

Gambar 3. 18 Activity Diagram Membuat Laporan ............................................. 50

Gambar 3. 19 Diagram Sequence Register ........................................................... 51

Gambar 3. 20 Diagram Sequence Cetak Tiket...................................................... 51

xii
xiii

Gambar 3. 21 Diagram Sequence Login ............................................................... 52

Gambar 3. 22 Diagram Sequence Pemesanan Tiket ............................................. 52

Gambar 3. 23 Diagram Sequence Konfirmasi Pemesanan ................................... 53

Gambar 3. 24 Diagram Sequence Tambah User ................................................... 53

Gambar 3. 25 Diagram Sequence Edit User ......................................................... 54

Gambar 3. 26 Diagram Sequence Delete User ..................................................... 54

Gambar 3. 27 Diagram Sequence Update Tiket ................................................... 55

Gambar 3. 28 Diagram Sequence Update Profil .................................................. 55

Gambar 3. 29 Diagram Sequence Validasi ........................................................... 56

Gambar 3. 30 Diagram Sequence Cetak Laporan ................................................. 56

Gambar 3. 31 State Machine Diagram Konsumen ............................................... 57

Gambar 3. 32 State Machine Diagram Admin dan Operator ............................... 58

Gambar 3. 33 Class Diagram................................................................................ 59

Gambar 3. 34 Form Login..................................................................................... 60

Gambar 3. 35 Form Registrasi Calon Pengunjung ............................................... 60

Gambar 3. 36 Form Profil Diri ............................................................................. 61

Gambar 3. 37 Form Update Profile ...................................................................... 61

Gambar 3. 38 Form Status Pemesan ..................................................................... 62

Gambar 3. 39 Form Pemesanan Tiket................................................................... 62

Gambar 3. 40 Form Check Out Pemesanan .......................................................... 63

Gambar 3. 41 Form Konfirmasi Pembayaran ....................................................... 63

Gambar 3. 42 Form Laporan ................................................................................. 64

Gambar 4. 1 Table Relationship ........................................................................... 67

xiii
xiv

Gambar 4. 2 Halaman Homepage ......................................................................... 70

Gambar 4. 3 Halaman Register ............................................................................. 71

Gambar 4. 4 Halaman Login ................................................................................. 71

Gambar 4. 5 Halaman Dashboard Konsumen ...................................................... 72

Gambar 4. 6 Halaman Profil Diri .......................................................................... 72

Gambar 4. 7 Halaman Edit Konsumen ................................................................. 73

Gambar 4. 8 Halaman Pemesanan Tiket ............................................................... 73

Gambar 4. 9 Halaman Checkout Transaksi ........................................................... 74

Gambar 4. 10 Halaman Daftar Transaksi .............................................................. 74

Gambar 4. 11 Halaman Konfirmasi Pembayaran ................................................. 75

Gambar 4. 12 Halaman Daftar Konfirmasi ........................................................... 75

Gambar 4. 13 Halaman Login ............................................................................... 76

Gambar 4. 14 Halaman Dashboard Admin .......................................................... 77

Gambar 4. 15 Halaman Dashboard Operator ....................................................... 77

Gambar 4. 16 Halaman Tambah User................................................................... 78

Gambar 4. 17 Halaman Daftar User ..................................................................... 78

Gambar 4. 18 Halaman Edit User ......................................................................... 79

Gambar 4. 19 Halaman Tambah Konten............................................................... 79

Gambar 4. 20 Halaman Edit Konten ..................................................................... 80

Gambar 4. 21 Halaman Edit Tiket ........................................................................ 80

Gambar 4. 22 Halaman Daftar Validasi Pemesanan ............................................. 81

Gambar 4. 23 Halaman Validasi Pemesanan ........................................................ 82

Gambar 4. 24 Halaman Mengelola Laporan ......................................................... 82

xiv
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Penjualan tiket online adalah perbuatan menjual tiket yang dilakukan

tanpa harus melakukan transaksi langsung di lokasi penjualan tiket. Untuk

menggunakan fasilitas ini, pengunjung hanya memerlukan perangkat yang

bisa terkoneksi ke internet dan mengakses situs penjualan tiket tersebut.

PT Prisma Sarana Agung merupakan perusahaan yang bergerak di

bidang jasa penyedia tempat olahraga renang di perumahan Limus Pratama

Regency. Dalam transaksi sehari-hari, pengunjung membeli tiket langsung

diloket. Beberapa masalah muncul saat pengunjung yang berasal dari murid-

murid sekolah datang, area depan loket yang tidak luas, membuat

pengunjung merasa tidak nyaman dan juga tidak jarang dari satu sekolah

yang datang tetapi serempak dari beberapa sekolah lain. Disisi lain

perusahaan mengeluhkan pertumbuhan pengunjung yang tidak mengalami

peningkatan. Lokasi kolam renang yang berada didalam perumahan dan

tidak ada media promosi, membuat kolam renang tersebut sulit bersaing

merebut pengunjung dengan kompetitor lain yang sekarang sudah ada

beberapa di Cileungsi akibatnya membuat kolam renang tersebut terkadang

terlihat sepi pengunjung.

Berdasarkan fakta diatas, menambahkan fasilitas pembelian tiket

secara online untuk meningkatkan kualitas pelayanan sekaligus sebagai

1
2

media promosi kolam renang itu sendiri, sehingga penulis ingin mengangkat

topik tersebut sebagai bahan tulisan skripsi dengan judul “Sistem Informasi

Penjualan Tiket Berbasis Web Pada PT Prisma Sarana Agung di

Bogor”.

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan uraian yang terdapat pada latar belakang masalah diatas,

maka masalah yang dibahas adalah sebagai berikut :

1. Area depan loket yang sempit sehingga tidak bisa menampung saat

banyak pengunjung.

2. Saat pengunjung dari beberapa sekolah datang, membuat pembelian

tiket menjadi tidak tertib, pembagian tiket pun baru bisa dilakukan

didepan loket tersebut.

3. Pengunjung yang masih diluar yang hendak masuk, setelah melihat

kepadatan saat seperti itu tidak jarang membatalkan transaksinya dan

memilih mengujungi kolam renang lain.

4. Pemasaran kolam renang masih kurang berkembang, sehingga pada

saat tertentu kondisi kolam renang terlihat sepi pengunjung.


3

C. Batasan Masalah

Dalam melakukan perancangan sistem informasi ini dibatasi pada

ruang lingkup masalah yang terdapat pada PT Prisma Sarana Agung

meliputi :

1. Informasi yang ditampilkan hanya seputar penjualan tiket serta

informasi umum untuk pengunjung kolam renang pada PT Prisma

Sarana Agung.

2. Area cakupan penjualan tiket yaitu untuk wilayah Cileungsi dan

sekitarnya.

3. Informasi hanya digunakan untuk mengolah data seperti identitas

pengunjung, dan lain-lain yang berkaitan dengan penjualan tiket.

4. Pengolahan data dan pembuatan laporan yaitu laporan transaksi

penjualan sesuai tanggal pengunjung melakukan checkout pemesanan.

D. Rumusan Masalah

1. Bagaimana implementasi perancangan sistem informasi ke dalam

bahasa pemrograman sehingga mampu menghasilkan program

aplikasi yang dapat meningkatkan pelayanan terhadap pengunjung ?

2. Bagaimana perancangan basis data yang sesuai untuk menyajikan

informasi sesuai kebutuhan pengunjung dan perusahaan ?


4

E. Tujuan dan Manfaat

Tujuan

Adapun tujuan dari penulisan ini adalah :

a. Membuat sarana penjualan tiket berbasis web pada PT Prisma

Sarana Agung.

b. Menciptakan aplikasi pembelian tiket untuk petugas dan

pengunjung, khususnya pengunjung dari murid sekolah.

c. Sebagai salah satu syarat untuk mengikuti sidang yudisium dan

kelulusan strata satu (S1) di STMIK Pranata Indonesia.

Manfaat

Dalam penulisan ini diharapkan dapat memberikan manfaat

sebagai berikut :

a. Meningkatkan pelayanan terhadap pengunjung serta menjadi

media pengenalan dan promosi untuk PT Prisma Sarana Agung.

b. Pengunjung bisa melakukan transaksi tanpa harus membeli

langsung diloket, khususnya untuk pengunjung yang berasal dari

sekolah, karena tiket sudah bisa didapatkan setelah selesai

melakukan transaksi.

c. Mengimplementasikan ilmu yang didapat dari STMIK Pranata

Indonesia ke dunia bisnis.


5

F. Sistematika Penulisan

Secara keseluruhan penulisan ini dibagi menjadi lima bab agar dapat

dengan mudah dipahami oleh para pembaca dengan sistematika sebagai

berikut :

BAB I PENDAHULUAN

Bab ini membahas secara umum mengenai latar belakang

masalah, indentifikasi masalah, pembatasan masalah, tujuan dan

manfaat penulisan serta sistematika penulisan.

BAB II LANDASAN TEORI

Bab ini menjelaskan definis hal-hal yang terkait dalam

permasalahan yang sedang diteliti meliputi sistem, informasi

dan peralatan pendukung lainnya.

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

Bab ini menjelaskan seputar analisa kebutuhan, perancangan,

penelitian serta jadwal dan waktu penelitian.

BAB IV PEMBAHASAN DAN HASIL

Bab ini menjelaskan hasil dari tahapan penelitian, analisis,

desain sistem dan cara menggunakan sistem yang dibuat

dilengkapi dengan contoh tampilan yang dibuat.

BAB V PENUTUP

Bab ini menguraikan tentang kesimpulan yang merupakan

jawaban dari pertanyaan dan rumusan masalah, dan saran-saran

dari penulis.
BAB II
LANDASAN TEORI

A. Pengertian

Pengertian Sistem

“Suatu sistem dapat didefinisikan sebagai suatu kesatuan yang


terdiri dari dua atau lebih komponen atau subsistem yang
berinteraksi untuk mencapai suatu tujuan.” (Eti Rochaety, Faizal
Ridwan. Z dan Tupi Setyowati, 2013, 3).

“Sistem adalah sekumpulan elemen yang saling terkait atau

terpadu yang dimaksudkan untuk mencapai suatu tujuan.” (Abdul

Kadir 2014, 61).

Berdasarkan pendapat para ahli diatas, dapat disimpulkan bahwa

sistem adalah suatu kesatuan yang terdiri dari sekumpulan elemen

yang terkait dan berinteraksi untuk mencapai suatu tujuan.

Informasi

‘Informasi sebagai data yang telah diproses sedemikian rupa

sehingga meningkatkan pengetahuan seseorang yang menggunakan

data tersebut.’ (Mc. Fadden, dkk dalam Abdul Kadir, 2014, 45)

“Informasi merupakan kumpulan data yang telah diolah baik

bersifat kualitatif maupun kuantitatif dan memiliki arti lebih luas”.

(Ety Rochaeti, Faizal Ridwan. Z dan Tupi Setyowati, 2013, 6).

Berdasarkan pendapat para ahli diatas, dapat disimpulkan bahwa


informasi adalah data yang telah diproses atau diolah

6
7

sedemikian rupa baik bersifat kualitatif maupun kuantitatif


sehingga memiliki arti lebih luas dan meningkatkan
pengetahuan seseorang yang menggunakan data tersebut.

Sistem Informasi

“Sistem informasi merupakan sebuah susunan dari orang,


aktivitas, data, jaringan dan teknologi yang terintegrasi yang
berfungsi untuk mendukung dan meningkatkan operasi sehari-
hari sebuah bisnis, juga menyediakan kebutuhan informasi
untuk pemecahan masalah dan pengambilan keputusan oleh
manajer.” (Eti Rochaety, Faizal Ridwan. Z dan Tupi Setyowati,
2013, 137).

“Sistem informasi mencakup sejumlah komponen (manusia,


komputer, teknologi informasi dan prosedur kerja), ada sesuatu
yang diproses (data menjadi informasi) dan dimaksud untuk
mencapai suatu sasaran atau tujuan.” (Abdul Kadir 2014, 8).

Berdasarkan pendapat para ahli diatas, dapat disimpulkan bahwa


sistem informasi adalah sebuah susunan dari manusia, komputer,
teknologi, informasi yang terintegrasi untuk mendukung
mencapai suatu tujuan juga menyediakan kebutuhan informasi
untuk pemecahan masalah dan pengambilan keputusan.

Penjualan

Penjualan memiliki definisi yaitu “proses, cara, pembuatan

penjualan: tempat menjual.” (Kamus Besar Bahasa Indonesia)

Tiket

Tiket memiliki definisi yaitu “karcis kapal, pesawat terbang, dan

sebagainya.” (Kamus Besar Bahasa Indonesia)


8

B. Teori Tentang Materi Pembahasan

UML (Unified Modeling Language)

“UML merupakan bahasa visual untuk pemodelan dan

komunikasi mengenai sebuah sistem dengan menggunakan diagram

dan teks-teks pendukung” (Rosa A.S dan M. Shalahuddin 2018, 137).

Jenis-jenis diagram UML diantaranya :

a. Use Case Diagram

Use case atau diagram use case merupakan permodelan untuk

kelakuan (behavior) sistem informasi yang akan dibuat. Use

case mendeskripsikan sebuah interaksi antara satu atau lebih

aktor dengan sistem informasi yang dibuat. Secara kasar use

case digunakan untuk mengetahui fungsi apa saja yang ada

didalam sebuah sistem informasi dan siapa saja yang berhak

menggunakan fungsi-fungsi tersebut. Berikut adalah simbol-

simbol yang ada pada use case:

Table 2. 1 Simbol-simbol Use Case


(Rosa A.S dan M. Shalahuddin, 2018)

No Nama & Simbol Deskripsi

1 Use Case Fungsionalitas yang disediakan sistem sebagai


unit-unit yang saling bertukar pesan antara unit
atau aktor; biasanya dinyatakan dengan
nama use case menggunakan kata kerja di awal frase nama use
case
9

2 Aktor / actor Orang, proses, atau sistem lain yang berinteraksi


dengan sistem informasi yang akan dibuat diluar
sistem informasi yang akan dibuat itu sendiri, jadi
walaupun simbol dari aktor adalah gambar orang,
tapi aktor belum tentu merupakan orang; biasanya
nama aktor dinyatakan menggunakan kata benda di awal frase
nama aktor.

3 Asosiasi / association komunikasi antar aktor dan use case yang


berpartipasi pada use case atau use case memiliki
interaksi dengan aktor.

4 Ektensi / extend relasi use case tambahan ke sebuah use case


dimana use case yang ditambahkan dapat berdiri
<<extend>> sendiri walau tanpa use case tambahan itu; mirip
dengan prinsip inheritance pada pemrogram
beriorientasi objek; biasanya use case tambahan
memiliki nama depan yang sama dengan use case
yang ditambahkan, misal : arah panah mengarah
pada use case yang ditambahkan; biasanya use
case yang menjadi extend-nya merupakan jenis
yang sama dengan use case yang menjadi
induknya

validasi username

<<extend>>

validasi user

<<extend>>

validasi sidik jari


10

5 Generalisasi/ generalization Hubungan generalisasi dan spesialisasi (umum-


khusus) antara dua buah use case dimana fungsi
yang satu adalah fungsi yang lebih umum dari
lainnya, misalnya: arah panah mengarah pada use
case yang menjadi generalisasinya (umum)

ubah data

mengelola data

hapus data

6 Menggunakan/ include/ uses Relasi use case tambahan ke sebuah use case
dimana use case yang ditambahkan memerlukan
use case ini untuk menjalankan fungsinya atau
sebagai syarat dijalankannya use case ini.
<<include>> Ada dua sudut pandang yang cukup besar
mengenai include di use case :
• Include berarti use case yang ditambahkan akan
<<uses>> selalu dipanggil saat use case tambahan
dijalankan, misal pada kasus berikut :

validasi username

<<include>>

login
11

• Include berarti use case yang tambahan akan


selalu melakukan pengecekan apakah use case
yang ditambahkan telah dijalankan sebelum use
case tambahan dijalankan, misal pada kasus
berikut:
Kedua interpretasi di atas dapat dianut salah satu
atau keduanya tergantung pada pertimbangan dan
interpretasi yang dibutuhkan.

validasi user

<<include>>

ubah data

b. Activity Diagram

Diagram aktivitas atau activity diagram menggambarkan

workflow (aliran kerja) atau aktivitas dari sebuah sistem atau

proses bisnis atau menu yang ada pada perangkat lunak. Yang

perlu diperhatikan disini adalah bahwa diagram aktivitas

menggambarkan aktivitas sistem bukan apa yang dilakukan

aktor, jadi aktivitas yang dapat dilakukan oleh sistem. Berikut

adalah simbol-simbol yang ada pada diagram aktivitas:


12

Table 2. 2 Simbol-simbol Activity Diagram


(Rosa A.S dan M. Shalahuddin, 2018)

No Nama & Simbol Deskripsi

1 Status Awal Status awal aktivitas sistem, sebuah diagram


aktivitas memiliki sebuah status awal.

2 Aktifitas Aktivitas yang dilakukan sistem, aktivitas


biasanya diawali dengan kata kerja.
aktivitas

3 Percabangan/ decision Asosiasi percabangan dimana jika ada pilihan


aktivitas lebih dari satu.

4 Penggabungan / join Asosiasi penggabungan dimana lebih dari satu


aktivitas digabungkan menjadi satu.

5 Status Akhir Status akhir yang dilakukan sistem, sebuah


diagram aktifitas memiliki sebuah status akhir.

6 Swimlane Memisahkan organisasi bisnis yang bertanggung


nama swimlane jawab terhadap aktifitas yang terjadi.

Atau
nama swimlane
13

c. Sequence Diagram

Diagram sekuen menggambarkan kelakuan objek pada use case

dengan mendeskripsikan waktu hidup objek dan message yang

dikirimkan dan diterima antar objek. Oleh karena itu untuk

menggambarkan diagram sekuen maka harus diketahui objek-

objek yang terlibat dalam sebuah use case beserta metode-

metode yang dimiliki kelas yang diinstansiasi menjadi objek itu.

Membuat diagram sekuen juga dibutuhkan untuk melihat

skenario yang ada pada use case. Berikut adalah simbol-simbol

yang ada pada diagram sekuen:

Table 2. 3 Simbol-simbol Sequence Diagram


(Rosa A.S dan M. Shalahuddin, 2018)

No Nama & Simbol Deskripsi

1 Aktor Orang, proses, atau sistem lain yang berinteraksi


dengan sistem informasi yang akan dibuat diluar
sistem informasi yang akan dibuat itu sendiri,
jadi walaupun simbol dari aktor adalah gambar
orang , tapi aktor belum tentu merupakan orang ;
nama aktor
biasanya dinyatakan menggunakan kata benda di
Atau awal frase nama aktor.

nama aktor

Tanpa waktu aktif

2 Garis hidup/ lifeline Menyatakan kehidupan suatu objek.


14

3 Objek Menyatakan objek yang berinteraksi pesan.

nama objek : nama kelas

4 Waktu Aktif Menyatakan objek dalam keadaan aktif dan


berinteraksi, semua yang terhubungan dengan
waktu yang aktif ini adalah sebuah tahapan yang
dilakukan didalamnya, misalnya:

1: login() 2: cekStatusLogin()

3: Open()

Maka cekStatusLogin() dan Open() dilakukan


dalam metode Login()
Aktor tidak memiliki waktu yang aktif.

5 Pesan tipe create Menyatakan suatu objek membuat objek yang


lain, arah panah mengarah pada objek yang
<<create>> dibuat

6 Pesan tipe Call Menyatakan suatu objek memanggil operasi/


metode yang ada pada objek lain atau dirinya
1 : nama_metode()
sendiri,

1 : nama_metode()

Arah panah mengarah pada objek yang memiliki


operasi/ metode, karena ini memanggil operasi/
metode yang dipanggil harus ada pada diagram
kelas sesuai dengan kelas objek yang
berinteraksi.
15

7 Pesan tipe send Menyatakan bahwa suatu objek mengirimkan


data/ masukan/ informasi ke objek lainnya, arah
1 : masukan panah mengarah pada objek yang dikirimi.

8 Pesan tipe return Menyatakan bahwa suatu objek yang telah


menjalankan suatu operasi atau metode
1 : keluaran menghasilkan suatu kembalian ke objek tertentu,
arah panah mengarah pada objek yang menerima
kembalian.

9 Pesan tipe destroy Menyatakan suatu objek mengakhiri hidup objek


yang lain, arah panah mengarah pada objek yang
<<destroy>> diakhiri, sebaiknya jika ada create maka ada
destroy.

d. State Machine Diagram

State machine diagram atau statechart diagram atau dalam

bahasa Indonesia disebut diagram mesin status atau sering juga

disebut diagram status digunakan untuk menggambarkan

perubahan status atau transisi status dari sebuah mesin atau

sistem atau objek. Berikut adalah simbol-simbol yang ada pada

diagram status:
16

Table 2. 4 Simbol-simbol State Machine Diagram


(Rosa A.S dan M. Shalahuddin, 2018)
No Nama & Simbol Deskripsi

1 Start/ Status Awal (Initial Start atau initial state adalah state atau keadaan
State) awal pada saat sistem mulai hidup.

2 End/ Status Akhir (Final End atau final state adalah state keadaan akhir
State) dari daur hidup suatu sistem

3 Event Kegiatan yang menyebabkan berubahnya status


Event mesin

4 State State atau status adalah keadaan sistem pada


waktu tertentu. State dapat berubah jika ada event
State tertentu yang memicu perubahan tersebut

e. Class Diagram

Diagram kelas atau Class Diagram menggambarkan struktur

sistem dari segi pendefinisian kelas-kelas yang akan dibuat

untuk membangun sistem. Berikut adalah simbol-simbol yang

ada pada diagram kelas :


17

Table 2. 5 Simbol-simbol Class Diagram


(Rosa A.S dan M. Shalahuddin, 2018)

No Nama & Simbol Deskripsi

1 Kelas Kelas pada stuktur sistem

nama_kelas
+ atribut
+ operasi()

2 Antarmuka / Interface Sama dengan konsep interface dalam


pemprograman berorientasi objek

nama_inteface

3 Asosiasi / Association Relasi antarkelas dengan makna umum, asosiasi


biasanya juga disertai dengan multiplicity

4 Asosiasi berarah / Directed Relasi antarkelas dengan makna kelas yang satu
Association digunakan oleh kelas yang lain, asosiasi
biasanya juga disertai dengan multiplicity.

5 Generalisasi Relasi antarkelas dengan makna generalisasi-


spesialisasi (umum khusus)

6 Kebergantungan / Relasi antarkelas dengan makna kebergantungan


Dependency antarkelas

7 Agregrasi / Aggregation Relasi antarkelas dengan makna semua bagian


(whole-part)
18

C. Teori Tentang Program Aplikasi

Web Browser

“Web browser atau peramban web merupakan perangkat lunak

yang berfungsi untuk menerima dan menyajikan sumber informasi di

internet.” (Achmad Solichin, 2016, 9)

Seluruh komponen web termasuk teks, gambar, dan komponen

lain yang dibangun dengan teknologi client-side scripting dapat

ditampilkan di web browser.

Web Server

“Halaman web adalah file-file yang disimpan dalam komputer.

Komputer tersebut dikenal dengan istilah web server.” (Priyanto

Hidayatullah dan Jauhari Khairul Kawistara, 2014, 3)

Web server bertugas mengelolah halaman-halaman web dan

dokumen-dokumen lainnya. Pada dasarnya web server hanyalah

sebuah perangkat lunak yang bisa saja berada di komputer apapun

dengan spesifikasi apapun.

Dalam penulisan ini penulis menggunakan web server bernama

Apache. Adapun perngertiannya adalah sebagai berikut :

“The Apache HTTP Server Project is an effort to develop and

maintain an open-source HTTP server for modern operating systems

including UNIX and Windows.” (apache.org)


19

“The Apache HTTP Server Project adalah sebuah upaya untuk

develop dan maintan sebuah sebuah server HTTP open-source untuk

sistem operasi modern termasuk UNIX dan Windows.” (apache.org)

Web Programming

“Aplikasi berbasis web tidak memerlukan instalasi di setiap

komputer karena aplikasi berada di suatu server.” (Achmad Solichin,

2016, 1)

Untuk membuka aplikasi cukup menggunakan browser yang

terhubung melalui jaringan ke server. Situs web merupakan salah satu

contoh jenis aplikasi berbasis web.

Berikut hal-hal yang terkait dengan web programming :

a. HTML (Hypertext Markup Language)

“HTML merupakan bahasa pemprograman web yang

memberitahukan peramban web (web browser) bagaimana

menyusun dan menyajikan konten di halaman web.” (Achmad

Solichin, 2016, 10).

b. PHP

“PHP merupakan salah satu bahasa pemprograman berbasis web

yang ditulis oleh dan untuk pengembang web.” (Achmad

Solichin, 2016, 11).

PHP pertama kali dikembangkan oleh Rasmus Lerdorf, seorang

pengembang software dan anggota tim Apache dan dirilis pada


20

akhir tahun 1994. PHP dikembangkan dengan tujuan awal hanya

untuk mencatat pengunjung pada website pribadi Rasmus

Lerdorf.

c. CSS (Cascading Style Sheet)

CSS memberikan cara yang mudah dan efisien bagi

pemprogram untuk menentukan tata letak halaman web dan

mempercantik halaman dengan elemen desain seperti warna,

sudut bulat, gradien, dan animasi.

d. Javascript

“Javascript adalah untuk menambahkan fungsionalitas dan

kenyaman halaman web.” (Achmad Solichin, 2016, 11)

Dikembangkan oleh Netscape dengan nama awal LiveScript.

Javascript lebih fokus pada proses pengolahan data di sisi client

serta menyajikan komponen web yang lebih atraktif.

Basis data

“Basis data atau database adalah kumpulan informasi yang


disimpan di dalam komputer secara sistematik sehingga dapat
diperiksa menggunakan suatu program komputer untuk
memperoleh informasi dari basis data tersebut.” (Achmad
Solichin, 2016, 137)

Dalam penulisan ini penulis menggunakan basis data bernama

MySQL. Adapun perngertiannya adalah sebagai berikut :


21

“MySQL merupakan salah satu perangkat lunak basis data yang

sangat populer.” (Achmad Solichin, 2016, 137)

Saat ini tersedia versi MySQL yang berbayar (MySQL

Enterprise Edition), namun tetap tersedia versi gratis (MySQL

Community Edition) dapat diunduh secara gratis, dan bebas

dipergunakan dalam berbagai keperluan.

Editor

“Editor, atau sering disebut Integrated Development


Environment (IDE) merupakan sebuah perangkat lunak yang
pada dasarnya berfungsi untuk menulis perintah-perintah
program serta mempermudah penggunanya dalam membuat
program.” (Achmad Solichin, 2016, 14)

Dalam penulisan ini penulis menggunakan editor bernama

Sublime Text. Adapun perngertiannya adalah sebagai berikut :

“Sublime Text is a sophisticated text editor for code, markup


and prose. Sublime Text is available for Mac, Windows and
Linux. One license is all you need to use Sublime Text on every
computer you own, no matter what operating system it uses.”
(sublimetext.com)
Sublime Text adalah teks editor canggih untuk kode, markup
dan prose. Sublime Text tersedia untuk berbagai platform
seperti Mac, Windows dan Linux. Satu lisensi yang anda
butuhkan untuk memakai Sublime Text disetiap komputer yang
anda miliki, tidak peduli apapun sistem operasi yang digunakan.
(sublimetext.com)

Framework

“Sekumpulan perintah atau program dasar dimana perintah dasar


tersebut dapat digunakan lagi untuk menyelesaikan masalah
yang lebih kompleks sehingga dapat digunakan untuk membantu
membuat aplikasi baru atau aplikasi kompleks tanpa harus
22

membuat program dari awal.” (Priyanto Hidayatullah, 2017,


282)

Dalam penulisan ini penulis menggunakan framework bernama

CodeIgniter. Adapun perngertiannya adalah sebagai berikut :

“CodeIgniter is a powerful PHP framework with a very small


footprint, built for developers who need a simple and elegant
toolkit to create full-featured web applications. CodeIgniter was
created by EllisLab and is now a project of the British Columbia
Institute of Technology.” (codeigniter.com)
CodeIgniter adalah framework PHP yang powerful dengan
sangat sedikit footprint, dibuat untuk pengembang yang
membutuhkan toolkit sederhana dan elegant untuk membuat
aplikasi web berfitur lengkap. CodeIgniter dibuat oleh EllisLab
dan sekarang menjadi proyek dari British Columbia Institute of
Technology.” (codeigniter.com)

XAMPP

XAMPP adalah perangkat lunak bebas yang mendukung banyak

sistem operasi, merupakan kompilasi dari beberapa program.

Fungsinya adalah sebagai server yang berdiri sendiri (localhost).

Terdiri dari program Apache HTTP Server, MySQL, database dan

penerjemah bahasa yang ditulis dengan bahasa pemprograman PHP

dan perl.

“XAMPP sangat support untuk banyak sistem operasi seperti

Windows, Linux, Mac dan Solaris sehingga tidak masalah ketika

berpindah-pindah sistem operasi.” (Priyanto Hidayatullah,2017, 125)


23

D. Kerangka Pemikiran

Penjelasan tentang kerangka berfikir, sistem untuk memecahkan

masalah yang sedang diteliti, termasuk menguraikan objek penelitian.

Masalah
● Area depan loket yang sempit sehingga tidak bisa
menampung saat banyak pengunjung.
● Saat pengunjung dari beberapa sekolah datang,
membuat pembelian tiket menjadi tidak tertib, Analisis Sistem
pembagian tiket pun baru bisa dilakukan didepan ● Pengumpulan Data
loket tersebut. ● Algoritma
● Pengunjung yang masih diluar yang hendak masuk,
setelah melihat kepadatan saat seperti itu tidak
jarang membatalkan transaksinya dan memilih
mengujungi kolam renang lain
● Pemasaran kolam renang masih kurang
berkembang, sehingga pada saat tertentu kondisi
kolam renang terlihat sepi pengunjung. Desain Sistem
● UML
● Perancangan Basis Data
● Perancangan Antarmuka/
Input-Output

Hasil Program Aplikasi


Menghasilkan Sistem Informasi Electronic Ticketing ● PHP
Berbasis Web Pada PT Prisma Sarana Agung di Bogor ● MySQL

Gambar 2. 1 Kerangka Pemikiran

Uraian objek penelitian dalam kerangka pemikiran sebagai berikut :

1. Masalah

Alasan dibuatnya sistem informasi electronic ticketing ini adalah

sebagai berikut :

a. Area depan loket yang sempit sehingga tidak bisa menampung

saat banyak pengunjung.


24

b. Saat pengunjung dari beberapa sekolah datang, membuat

pembelian tiket menjadi tidak tertib, pembagian tiket pun baru

bisa dilakukan didepan loket tersebut.

c. Pengunjung yang masih diluar yang hendak masuk, setelah

melihat kepadatan saat seperti itu tidak jarang membatalkan

transaksinya dan memilih mengujungi kolam renang lain.

d. Pemasaran kolam renang masih kurang berkembang, sehingga

pada saat tertentu kondisi kolam renang terlihat sepi pengunjung

2. Analisis sistem

Pendekatan yang dilakukan dalam pembuatan sistem informasi ini

sebagai berikut :

a. Algoritma merupakan dokumentasi alur sistem dan alur aplikasi

yang dibuat.

b. Pengumpulan data, melakukan observasi dan wawancara dengan

petugas terkait pada PT Prisma Sarana Agung.

3. Desain Sistem

a. Membuat rancangan UML sebagai bahan acuan sistem secara

keseluruhan.

b. Merancang basis data berdasarkan data yang diperoleh dari

observasi dan wawancara.

c. Merancang antarmuka pengguna (input-output) sebagai sarana

komunikasi.
25

4. Program Aplikasi

Bahasa pemprograman yang digunakan dalam perancangan

sistem informasi ini yaitu PHP, dan MySQL sebagai basis

datanya.

5. Hasil

Sistem informasi electronic ticketing yang dapat meningkatkan

kualitas pelayanan pada PT Prisma Sarana Agung..


BAB III
METODOLOGI PENELITIAN

A. Analisa Kebutuhan

Sejarah Perusahaan

PT Prisma Sarana Agung berkedudukan di Jalan Tanjung Raya

Blok F Nomor 1A, Perumahan Limus Pratama Regency, Kecamatan

Cileungsi, Kabupaten Bogor. PT Prisma Sarana Agung bergerak

dibidang jasa penyedia tempat olahraga renang dengan nama Prisma

Limus Sport Center. Tidak hanya menyediakan wahana kolam renang,

PT Prisma Sarana Agung juga dilengkapi dengan tiga buah lapangan

tennis outdoor yang dapat di sewakan.

Terdapat beberapa fasilitas yang ditawarkan kepada pengunjung

kolam renang yaitu terdapat water boom, ember tumpah, water slide,

taman bermain anak, kantin atau cafeteria, ruang ganti terpisah, ruang

bilas terpisah, penyewaan perlengkapan renang, area parkir mobil dan

motor serta keamanan didalam area kolam renang sampai parkiran

kendaraan.

Jam operasional kolam renang mulai pukul 08.30 WIB sampai

dengan pukul 16.30 WIB dan buka setiap hari kecuali hari Senin.

Bekerjasama dengan pihak luar, setiap hari Minggu pukul 06.00 WIB

sampai 08.00 WIB diadakan kegiatan senam aerobic di area parkir

26
27

kolam renang serta bazar pedagang kaki lima disekitar lingkungan

sport center tersebut.

Visi dan Misi

a. Visi

Mengembangkan pembangunan khususnya bidang olahraga

renang yang transparan, tepat dan berkomitmen sembari

menciptakan lapangan pekerjaan untuk para lulusan akademik.

b. Misi

1) Melakukan pengabdian pemerintah maupun swasta dalam

pembangunan kolam renang sesuai dengan kemajuan dan

menyalurkan bakat dan hobi masyarakat.

2) Mengembangkan dan menciptakan wahana wisata dari

tingkat pedesaan sampai tingkat perkotaan.

3) Menyediakan fasilitas belajar renang untuk pelajar mulai

dari sekolah dasar (SD) hingga sekolah menegah atas

(SMA) dilingkungan sekitar kami.


28

Struktur Organisasi dan Uraian Tugas

a. Struktur Organisasi

Direktur Utama

Manajer Operasional

Supervisor

Petugas Ticketing Petugas Portir Lifeguard Security Pertugas Kebersihan

Gambar 3. 1 Struktur Organisasi PT Prisma Sarana Agung

b. Uraian Tugas

1) Direktur Utama

Direktur utama bertanggung jawab menjalankan

pengurusan perusahaan dan sebagai pemegang kendali

utama pada perusaahaan.

2) Manajer Operasional

Manajer operasional bertanggung jawab menjalankan

fungsi manajemen seperti, perencanaan, pengorganisasian,

memimpin, dan pengendalian kegiatan operasional.

3) Supervisor

Supervisor bertanggung jawab menjalankan tugas yang

diberikan manajer operasional, memastikan kegiatan

operasional berjalan sesuai standar dan bertanggung atas


29

hasil kerja staf dibawahnya serta melaporkan hasil kerja ke

manajer operasional

4) Petugas Ticketing

Petugas ticketing bertanggung jawab melakukan transaksi

langsung dengan pengunjung yang hendak membeli tiket

serta melaporkan hasilnya kepada supervisor.

5) Petugas Portir

Pertugas portir bertanggung jawab melayani pengunjung

yang ingin masuk area kolam renang dengan mengecek

tiket masuk pengunjung.

6) Lifeguard

Lifeguard bertanggung jawab mengamankan area dalam

kolam renang, memantau segala aktifitas pengunjung di

area tersebut, melakukan peneguran kepada pengunjung

yang terindikasi melakukan aktifitas yang dapat

membahayakan diri sendiri serta orang lain dan pada saat

darurat melakukan penyelamatan langsung kepada

pengunjung yang dalam bahaya.

7) Security

Security bertanggung jawab mengamankan seluruh area

sport center, melakukan peneguran kepada pengunjung

yang terindikasi melakukan tindak kejahatan, perusakan,

pencurian dan sebagainya yang dapat merugikan semua


30

pihak. Dalam kondisi darurat security bisa bekerjasama

dengan pihak kepolisian setempat untuk menyelesaikan

permasalahan tertentu.

8) Petugas Kebersihan

Petugas kebersihan bertanggung jawab membersihkan

seluruh area sport center dan melakukan pengecekan

berkala setiap waktu yang ditentukan untuk memastikan

kebersihannya terjaga.

Analisa Sistem Berjalan

Sistem berjalan pembelian tiket masuk kolam renang PT Prisma

Sarana Agung sebagai berikut :

a. Pengunjung melakukan transaksi langsung di loket pembelian

tiket.

b. Petugas ticketing memberikan tiket sesuai dengan jumlah yang

diminta pengunjung. Satu sisi tiket diberikan ke pengunjung dan

sisi lain disimpan petugas ticketing.

c. Setelah tiket diterima dan pembayaran sudah selesai,

pengunjung menyerahkan tiket tersebut untuk diperiksa oleh

petugas portir.

d. Setelah melakukan pengecekan, tiket tersebut disimpan petugas

portir kedalam kotak untuk dikumpulkan.


31

e. Setelah selesai jam operasional kolam renang, petugas portir

menyerahkan tiket-tiket yang sudah dikumpulkan tersebut ke

petugas ticketing.

f. Petugas ticketing melakukan pencocokan arsip tiket yang

dimiliki dengan tiket yang diberikan oleh portir

g. Setelah selesai melakukan proses pencocokan, petugas ticketing

membuat laporan tiket yang terjual pada hari tersebut dan

melaporkannya ke supervisor.
32

Pembelian Tiket PT Prisma Sarana Agung

Customer Ticketing Portir Supervisor

Mulai Laporan Harian


Penyerah
Tiket
an Tiket

Proses
Pembelian
Tiket
Membeli
Tiket Tiket

Tiket
Pengunjung

Proses
Tiket
Pengecekan
TIket

Tiket

Proses Arsip Tiket Portir


pencocokan
tiket

Input data tiket Selesai

Database

Pembuatan Laporan

Laporan

Selesai

Gambar 3. 2 Sistem Berjalan Pembelian Tiket


33

Dokumentasi Input dan Output

a. Input

Gambar 3. 3 Tiket Masuk Kolam Renang


34

b. Output

Gambar 3. 4 Laporan Penjualan Harian (Tanggal 1-17 Juli 2018)

Gambar 3. 5 Laporan Penjualan Tiket Harian (Tanggal 18-31 Juli 2018)


35

Metode Pengumpulan Data

a. Studi Lapangan

1) Observasi

Pengamatan secara langsung proses pembelian tiket pada

PT Prisma Sarana Agung. Mengamati kegiatan dari

petugas yang terlibat dalam pembelian tiket.

2) Wawancara

Wawancara dilakukan dengan cara berdiskusi sebelumnya

dengan manager operasional berlanjut ke petugas terkait

seperti petugas ticketing, portir dan petugas lainnya yang

terlibat.

b. Studi Pustaka

Selain studi lapangan, penulis pun mengumpulkan informasi

yang relevan dengan topik dan masalah yang sedang diteliti.

Informasi tersebut dapat diperoleh dari buku-buku ilmiah,

laporan penelitian, karangan-karangan ilmiah, tesis dan

disertasim, peraturan-peraturan, ketetapan-ketetapan, buku-buku

tahunan, ensiklopedia dan sumber-sumber tertulis baik tercetak

maupun elektronik serta internet.


36

Struktur Pengkodean

Penggunaan kode digunakan untuk mengidentifikasi data baik

berupa orang, alat, barang, kejadian atau proses transaksi. Pengkodean

dapat meminimalisir terjadinya data yang berulang dalam perekaman

database. Dalam pembuatan kode, penulis menggunakan struktur

kode dengan kombinasi angka, huruf dan karakter lain (Alfa

Derivation Code) agar diperoleh kode yang fleksibel. Penggunaan

kode pada penulisan ini adalah sebagai berikut :

a. Kode Tiket

Panjang : 12

Tipe : Varchar

Y Y Y Y M M D D 9 9 9 9

1 2 3 4
Keterangan :

1 : Tahun

2 : Bulan

3 : Hari

4 : Nomor urut tiket

b. Kode Invoice

Panjang :7

Tipe : Varchar

I N V 1 9 9 9

1 2
37

Keterangan :

1 : Kode invoice

2 : Nomor urut invoice

c. Kode Konfirmasi

Panjang :8

Tipe : Varchar

C F R 1 9 9 9 9

1 2

Keterangan :

1 : Kode konfirmasi

2 : Nomor urut konfirmasi

d. Kode Konsumen

Panjang :9

Tipe : Varchar

C U S T 1 9 9 9 9

1 2
Keterangan :

1 : Kode konsumen

2 : Nomor urut konsumen


38

B. Perancangan Penelitian

UML Diagram Perancangan Aplikasi Electronic Ticketing

a. Use Case Diagram

Gambar 3. 6 Use Case Diagram


39

b. Activity Diagram

Activity Login

Customer/ Ticketing/ Admin Sistem

Masukan URL Request

Pilih Login Halaman Home

Input Username
Request
Password

Validasi

Gagal Halaman Error

Sukses

Halaman Menu
Utama (Dasboard)

Gambar 3. 7 Activity Diagram Login


40

Activity Pendaftaran Calon Pengunjung

Customer Sistem Database

Pilih Daftar Request

Input Data
Form Registrasi
Konsumen

Input Password

Konfirmasi
Menyimpan
Password

Batal
Data Konsumen
Register
Disimpan

Gambar 3. 8 Activity Diagram Pendaftaran Calon Pengunjung


41

Activity Edit Profile

Customer Sistem

Login User Request

Halaman Menu
Pilih Profil Diri
Utama (Dasboard)

Pilih Edit Profil Halaman Edit Profil

Isi data yang ingin


diubah

Gagal

Submit Request

Sukses

Message: Data
Berhasil di Edit

Halaman Profil Diri

Gambar 3. 9 Activity Diagram Edit Profile


42

Activity Pemesanan Tiket

Customer Sistem

Login User Request

Halaman Menu
Pilih Pemesanan Tiket
Utama

Pilih Tambah

Input data
pemesanan

Submit Request

Lanjutkan Halaman Checkout

Halaman Daftar
Pending
Transaksi

Halaman Daftar
Submit (Checkout)
Transaksi

Gambar 3. 10 Activity Diagram Pemesanan Tiket


43

Activity Konfirmasi Pembayaran

Customer Sistem Ticketing

Login User Request

Pilih Konfirmasi Halaman Menu


Pembayaran Utama

Pilih Tambah
Konfirmasi

Isi Data Konfirmasi


Pembayaran

Submit Request Terima info konfirmasi

Halaman Status
Pemesanan

Gambar 3. 11 Activity Diagram Konfirmasi Pembayaran


44

Activity Cetak Tiket

Customer Sistem

Login User Request

Halaman Menu
Pilih Pemesanan Tiket
Utama

Pilih Daftar Transaksi

Pilih Print Request

Menampilkan Preview
Print Tiket
Print

Gambar 3. 12 Activity Diagram Cetak Tiket


45

Activity Add User

Admin Sistem Database

Login User Request

Halaman Menu
Pilih Pengelolaan User
Utama

Pilih Tambah Request

Halaman Tambah
Input Data User
User

Submit Request

Gagal

Sukses Data User Disimpan

Gambar 3. 13 Activity Diagram Add User


46

Activity Update User

Admin Sistem Database

Login User Request

Halaman Menu
Pilih Pengelolaan User
Utama

Pilih Update Request

Input Data User Halaman Add User

Submit Request

Gagal

Sukses Data User Disimpan

Gambar 3. 14 Activity Diagram Update User


47

Activity Tambah Konten

Admin Sistem Database

Login User Request

Pilih Mengelola Halaman Menu


Konten Utama

Pilih Tambah Artikel Request

Halaman Tambah
Input Artikel
Artikel

Submit Request

Gagal

sukses Artikel disimpan

Gambar 3. 15 Activity Diagram Tambah Artikel


48

Activity Validasi Pemesanan

Ticketing Sistem Database

Login User Request

Pilih Validasi Halaman Menu


Pemesanan Utama

Request

Cek permintaan Halaman Validasi


validasi konsumen Pemesanan

Cek Mutasi Rekening

Data Validasi
Submit Request
disimpan

Gambar 3. 16 Activity Diagram Update Status Pemesanan


49

Activity Update Harga Tiket

Ticketing/ Admin Sistem Database

Login User Request

Pilih Mengelola Harga Halaman Menu


Tiket Utama

Pilih tiket yang ingin


Request
di update

Input Data Tiket Halaman Edit Tiket

Submit Request

Gagal

Sukses Data Tiket Disimpan

Gambar 3. 17 Activity Diagram Update Harga Tiket


50

Activity Membuat Laporan

Ticketing/ Admin Sistem

Login User Request

Pilih Mengelola Halaman Menu


Laporan Utama

Input Tanggal Laporan

Submit Request

Menampilkan
Print Laporan
Laporan

Mencetak Data

Laporan

Gambar 3. 18 Activity Diagram Membuat Laporan


51

c. Sequence Diagram

View View Error View Succes Controller Model


View Home
Register Display Display Register Register
Konsumen

1:pilihRegister()
2: input email

3: input password

4: input nm.lengkap

5: input no.hp
6: input no.ktp

7: input j.kelamin
8: insert(data)

9: form_validation()

10: failed()

11: redirect()

12: create(id)
13: post(data)

14: add_konsumen(data)

15: success
16: success

17: redirect()

Gambar 3. 19 Diagram Sequence Register

View
View Index View Controller Model
Dasboard printout_tiket
Transaksi Transaksi Transaksi
Konsumen

Konsumen

1: Pilih
pemesanan tiket
-daftar transaksi 2 : Pilih print
3: insert()

4:
get_transaksi_tik
et(no_tiket)
5: redirect()

Gambar 3. 20 Diagram Sequence Cetak Tiket


52

View
Controller
View Home View Login Model Login dasboard_
Login
konsumen
Admin/Operator/
Konsumen

1: Pilihlogin()
2: input username

3: input password

4: input level
5: insert(data)

6: form_validation()

7: required()

8: post(data)

9: login_konsumen()

10: create_session()

11: redirect()

Gambar 3. 21 Diagram Sequence Login

View
View Add View Index View Controller model
Dasboard
Transaksi Transaksi checkout Transaksi Transaksi
Konsumen
Konsumen

1:pilih pemesanan
2: jumlah tiket
tiket-tambah
transaksi() 3: tgl book

4: insert()
5: form_validation()

6: required()

7: post()
8: add_transaksi()

9: success
10: update()

11: checkout()
12: post()
13: update_transaksi()

14: success
15: redirect()

Gambar 3. 22 Diagram Sequence Pemesanan Tiket


53

View
View Add View Index Controller model
Dasboard
Konfirm Konfirm Transaksi Transaksi
Konsumen
Konsumen

1:pilih 2: input no invoice


konfimpbyr-
tambahkonfim 3: tgl trnsfer

4: jml trnsfer
5: no.rek

6: nm. rek
7: nm. bank

8: bukti trnsf
9: insert()

10: form_validation()

11: required()

12: create(id)

13: update_transaksi(no_invoice)

14: success()
15: redirect()

Gambar 3. 23 Diagram Sequence Konfirmasi Pemesanan

View
View Add View Index Controller
Dasboard Model user
User user User
Admin
Admin

1:pilih 2: input level


mengelola
user-tambah 3: Password
user 4: username
5: nama
6: insert()

7: form_validation()

8: required()

9: post()

2.1: add_tb_user()

2.3: suceess()
2.4: redirect()

Gambar 3. 24 Diagram Sequence Tambah User


54

View
View Index View Edit Controller
Dasboard Model user
User User User
Admin
Admin

1:pilih 2: pilih edit


mengelolauser- 4: input level
daftar user
5: password

6: username

7: nama
8: insert()

9: form_validation()

10: reqiured()

11: insert()

12: update_tb_user()

13: success()
14: redirect()

Gambar 3. 25 Diagram Sequence Edit User

View
View Index Controller
Dasboard Model user
User User
Admin
Admin

1: pilih
mengelola user- 2: pilih delete
daftar user
3: get_where(id)

4: get_where(id)
5: delete()

6: redirect()

Gambar 3. 26 Diagram Sequence Delete User


55

View
View Index View Edit Controller
Dasboard Model tiket
Tiket Tiket Tiket
Admin
Admin

1:pilih 2: pilih edit


mengelola 3: jns tiket
tiket harga
4: harga
tiket
5: insert()
6: form_validation()

7: required()

8: insert(data)
9: update_tiket()

10: success
11: redirect()

Gambar 3. 27 Diagram Sequence Update Tiket

View
View Edit Controller Model
Dasboard View Profil
Profil Konsumen Konsumen
konsumen

Konsumen

1:pilih profil diri


2: pilih edit
3: username
4: password
5: nm. knsmen
6: no.hp
7: no ktp/dll
8: insert()
9: fom_validation()

10: redirect()

10: post()

11: update_konsumen()

12: success()
13: redirect()

Gambar 3. 28 Diagram Sequence Update Profil


56

View
View Index View Validasi Controller Model
Dasboard Pembayaran
Validasi Validasi Transaksi
Admin

Operator

1:pilih Validasi
pemesanan 2: pilih validasi
3: validasi
4: insert()

5:update_transaksi(id
_status=4)

6: redirect()

7: pilih selesai

8:update_transaksi(id
_status=5)
9: redirect()

Gambar 3. 29 Diagram Sequence Validasi

View
View Index Controller Model
Dasboard View laporan
Transaksi Transaksi Transaksi
Konsumen

Admin/ Operator

1: Pilih
pemesanan tiket
-daftar transaksi 2 : Pilih print
3: insert()

4:
get_transaksi_la
poran
5: redirect()

Gambar 3. 30 Diagram Sequence Cetak Laporan


57

d. State Machine Diagram

open()

Form
Form Home Form message
register_konsumen() Register execute()->success
(home) (success)
(register)

redirect()

open()
redirect()
Form message
execute() -> failed
(failed)

redirect()
Form message
execute -> failed() (failed)

Form
success-> cek_login() Form Halaman Utama
Login login_konsumen()
open(id)
(dasboard_konsumen)
(login)

Form Profil Diri


(konsumen/
open()
profil_diri)

submit() -> edit(id) execute() -> success


Form Pemesanan
Tiket
Edit Profil
(konsumen/edit)
submit() -> add()
execute() -> failed

Form Tambah Transaksi Form Checkout


execute() -> redirect()
(transaksi/add) (transaksi/checkout)

submit()
checkout (no_invoice) -> redirect()
Konfirmasi Pembayaran
Form Daftar Transaksi
(transaksi/index)
submit -> add()

Form Tambah Konfimasi


(konfirm/add)

redirect()

Form Daftar Konfimasi


(konfirm/index)

Gambar 3. 31 State Machine Diagram Konsumen


58

open()

Form Home Form message


redirect()
(home) (failed)

open()
execute() -> failed()
execute() -> failed

Form
Form Halaman Utama submit() Form Tambah User
Login success -> cek_login() open() Mengelola User add()
(dasboard_admin) (user/add)
(login)

open() execute() -> success


redirect()
execute() -> success -> redirect()

Mengelola Konten
Form Edit User submit() Form Daftar User
(user/edit) edit() (user/index)
submit() -> add()

execute() -> failed remove(id) -> redirect()

Form Tambah Artikel


(konten/add)
redirect()

redirect() open()
Mengelola Harga Tiket submit() Form Edit User
(tiket/index) edit() (user/edit)
Form Daftar Artikel remove(id)
redirect()
(konten/index) remove(id) -> redirect() execute() -> failed

execute()
submit() -> edit()
redirect()

Form Edit User Form Validasi


Form Validasi
(user/edit) submit() Pembayaran
open() Pemesanan konfirm() (validasi_pemesanan/
(validasi_pemesanan)
validasi)
submit() -> selesai()

Mengelola Laporan open()

Gambar 3. 32 State Machine Diagram Admin dan Operator


59

e. Class Diagram

1
* 1
tb_user
transaksi konsumen
-id_user
-no_invoice() tiket -id_cust
-username
-password -id_cust() -username
-id_tiket() -id_tiket
-nama -password
-tgl_book() 1
-jenis_tiket
-id_level -nama_cust
-tgl_checkout() -harga
+login() -no_hp
-jumlah_tiket +index() -email
+cek_login() 1
-total_bayar +create() -gender
+index() * -id_status
* +read()
+create() -no_ktp
-id_user +update()
+read() +register()
-no_tiket +login()
+update()
+delete() +cek_login() +cek_login()
+logout() +index() +create()
+create() +create(id)
* +create(id) konfirm +update()
+update() +update(id)
+update() -id_konfirm +read()
+read() -no_invoice +read(id)
+read(id) -id_cust +logout()
1 +print() -tgl_konfirm
-tgl_bayar
level * -nominal_bayar
1 -no_rek
-id_level() -nama_rek konten
-nama_level() -nama_bank
status_order * -pic_transfer
+index() -id_konten()
+create() +cek_login() -id_user
-id_status
+read() +index() -isi_konten()
-nama_status
+update() +create() -konten()
+index() -gambar()
+create(id)
+create()
+update() +index()
+read()
+update(no_invoice) +create(id)
+update()
+read() +read()
+delete()
+read(id) +update(id)
+read(no_invoice) +delete()

Gambar 3. 33 Class Diagram


60

Perancangan Tampilan Input-Output

a. Perancangan Tampilan Input

Login..

Level

Username

Password

Masuk
Belum terdaftar? Daftar

Gambar 3. 34 Form Login

Registrasi Calon Pengunjung

Data Diri
Nama

Email

No. Handphone

No. KTP

Jenis Kelamin

Pengamanan Sandi
Password

Konfirmasi Password

Registrasi Batal

Gambar 3. 35 Form Registrasi Calon Pengunjung


61

Profil Diri

ID Cust
UsernamCust
Nama
Jenis Kelamin
No. Identitas
No. Handphone
Email

Update Kembali

Gambar 3. 36 Form Profil Diri

Update Profil

ID Cust
UsernameCust
Nama

Jenis Kelamin

No. Identitas

No. Handphone

Email

Simpan Batal

Gambar 3. 37 Form Update Profile


62

Status Pemesanan

No. Invoice

Untuk tiket tanggal :


DD MM YYYY

Detail nominal bayar


Informasi Rekening Tujuan

Status Pemesanan

Kembali

Gambar 3. 38 Form Status Pemesan

Pemesanan Tiket

Jenis Tiket

Harga

Tanggal Pemesanan :
DD MM YYYY

Detail nominal bayar

Check Out! Batal

Gambar 3. 39 Form Pemesanan Tiket


63

Check Out Pemesanan

Jumlah yang harus dibayar

Informasi Transfer Bank

*Tiket yang sudah dibayar, tidak dapat dikembalikan atau di uangkan

Oke!

Gambar 3. 40 Form Check Out Pemesanan

Konfirmasi Pembayaran

No. Invoice
Upload Bukti Transfer
Tgl. Bayar

Informasi Rekening Tujuan

Informasi Rekening Konsumen


Nama Pemilik Rekening

No. Rekening Pilih..


Nama Bank

Telah dibayarkan sejumlah :


Total

Konfirmasi Kembali

Gambar 3. 41 Form Konfirmasi Pembayaran


64

Laporan Tiket

Dari Tangga : DD/MM/YYYY sampai : DD/MM/YYYY

Tgl. Pesan ID Cust No. Invoice Tgl. Booking Total Bayar Status
Pemesanan

Gambar 3. 42 Form Laporan


65

C. Jadwal Kegiatan dan Waktu Penelitian

Lokasi Penelitian

Lokasi Penelitian di PT Prisma Sarana Agung yang berlokasi di

Perumahan Limus Pratama Regensi Jalan Tanjung Raya Blok F No.

1A, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor.

Waktu Penelitian

Rencana waktu penelitian 6 bulan terhitung setelah disahkannya

proposal:

Tabel 3. 1 Jadwal Peneltian

Jul i Agustus September


No Kegiatan
2 3 4 1 2 3 4 1 2

Analisis Kebutuhan
1
Sistem

2 Pengumpulan Data

Membuat
3
Rancangan Sistem

Membuat
4 Rancangan
Database

Rancangan Bangun
5
Program

6 Membuat Coding

Uji Coba Program


7
(Testing)

8 Revisi Program

Implementasi
9
Program
BAB IV
PEMBAHASAN DAN HASIL

A. Pembahasan

Hardware dan Software yang Digunakan

a. Hardware (Perangkat Keras)

Hardware (perangkat keras) yang digunakan dalam

penelitian ini adalah:

1) Laptop Merk Lenovo B490 Series

2) Harddisk 500GB

3) Intel Core i3-3110M CPU @ 2.40 GHz (4 CPUs),

~2.4GHz

4) RAM 4 GB DDR3

b. Software (Perangkat Lunak)

Software (perangkat lunak) yang digunakan dalam

penelitian ini adalah:

1) Sistem Operasi Windows 7 Ultimate 32-bit

2) Text Editor Sublime Text 3

3) XAMPP v.3.2.2

4) Bahasa Pemprograman PHP versi 5.6.19 menggunakan

Codeigniter

5) Database menggunakan MySQL versi 5.0.11

66
67

6) Web browser Firefox

7) Microsoft Office 2010

Hubungan Antar Tabel

* 1

transaksi konsumen
1
-no_invoice() -id_cust
tb_user -id_cust() -username
-id_tiket()
tiket
1 -password
-id_user -tgl_book() -nama_cust
-username -id_tiket
-tgl_checkout() -no_hp
-password * -jumlah_tiket
* 1
-jenis_tiket
-email
-nama -harga
-total_bayar -gender
-id_level -id_status -no_ktp
-id_user
* -no_tiket

*
*

konfirm konten
-id_konten()
-id_konfirm
-id_user
-no_invoice
-isi_konten()
-id_cust
1 * -konten()
-tgl_konfirm
-gambar()
-tgl_bayar
level -nominal_bayar
1 -no_rek
-id_level() -nama_rek
-nama_level() status_order -nama_bank
-pic_transfer
-id_status
-nama_status

Gambar 4. 1 Table Relationship

Struktur Database

a. Tabel Konsumen

Tabel 4. 1 Tabel konsumen

No Field Type Widht Keterangan


1 id_cust Varchar 8 Primary Key
2 username Varchar 30
3 password Varchar 50
4 nama_cust Varchar 30
5 no_hp Varchar 13
6 email Varchar 30
7 gender Enum
8 no_ktp Varchar 20
68

b. Tabel User

Tabel 4. 2 Tabel tb_user

No Field Type Widht Keterangan


1 id_user Int 11 Primary Key
2 username Varchar 30
3 password Varchar 50
4 nama Varchar 30
5 id_level Int 11 Foreign Key

c. Tabel Tiket

Tabel 4. 3 Tabel tiket

No Field Type Widht Keterangan


1 id_tiket Int 11 Primary Key
2 jenis_tiket Varchar 30
3 harga Int 11

d. Table Transaksi

Tabel 4. 4 Tabel transaksi

No Field Type Widht Keterangan


1 no_invoice Varchar 7 Primary Key
2 id_cust Varchar 8 Foreign Key
3 id_tiket Int 11 Foreign Key
4 tgl_book Date
5 tgl_checkout Date
6 jumlah_tiket Int 11
7 total_bayar Double
8 id_status Int 11 Foreign Key
9 id_user Int 11 Foreign Key
10 no_tiket Varchar 12
69

e. Tabel Status Order

Tabel 4. 5 Tabel status_order

No Field Type Widht Keterangan


1 id_status Int 11 Primary Key
2 nama_status Varchar 30

f. Tabel Konfirmasi

Tabel 4. 6 Tabel konfirm

No Field Type Widht Keterangan


1 id_konfirm Varchar 8 Primary Key
2 no_invoice Varchar 7 Foreign Key
3 id_cust Varchar 8 Foreign Key
4 tgl_konfirm Date
5 tgl_bayar Date
6 nominal_bayar Double
7 no_rek Varchar 20
8 nama_rek Varchar 30
9 nama_bank Varchar 30
10 pic_transfer Text

g. Tabel Level

Tabel 4. 7 Tabel level

No Field Type Widht Keterangan


1 id_level Int 1 Primary Key
2 nama_level Varchar 15
70

h. Tabel Konten

Tabel 4. 8 Tabel konten

No Field Type Widht Keterangan


1 id_konten Int 11 Primary Key
2 judul Text
3 isi_konten Text
4 gambar Text
5 id_user Int 11 Foreign Key

B. Hasil

Tampilan Web untuk Pengunjung

a. Halaman Homepage

Pada halaman ini terdapat menu untuk mendaftar (register) dan

login (bagi user yang sudah terdaftar).

Gambar 4. 2 Halaman Homepage


71

b. Halaman Register

Halaman ini digunakan oleh konsumen yang belum terdaftar

untuk mendaftarkan diri. Konsumen harus mengisi data secara

lengkap untuk bisa melakukan pendaftaran.

Gambar 4. 3 Halaman Register

c. Halaman Login

Pada halaman ini terdapat form untuk login. User akan dimintai

untuk memasukan username, password dan level agar bisa

masuk ke menu utama.

Gambar 4. 4 Halaman Login


72

d. Halaman Dashboard Konsumen

Halaman ini merupakan menu utama bagi konsumen setelah

melakukan proses login. Pada halaman ini terdapat menu

dashboard, profil diri, pemesanan tiket dan konfirmasi

pembayaran.

Gambar 4. 5 Halaman Dashboard Konsumen

e. Halaman Profil Konsumen

Halaman ini berfungsi untuk melihat profil konsumen. Dari

halaman ini konsumen bisa melakukan edit profil.

Gambar 4. 6 Halaman Profil Diri


73

f. Halaman Edit Profil

Halaman ini berfungsi untuk merubah profil diri konsumen.

Terdapat field yang tidak bisa diubah yaitu alamat email dan

jenis kelamin.

Gambar 4. 7 Halaman Edit Konsumen

g. Halaman Pemesanan Tiket

Halaman ini berfungsi untuk melakukan transaksi pembelian

tiket.

Gambar 4. 8 Halaman Pemesanan Tiket


74

h. Halaman Checkout Pemesanan

Halaman ini berfungsi untuk menampilkan infomasi rekening

untuk transfer pembayaran dan total harga yang harus dibayar.

Gambar 4. 9 Halaman Checkout Transaksi

i. Halaman Daftar Transaksi

Pada halaman ini berisi daftar semua transaksi dilengkapi

dengan status pemesanan. Untuk melakukan cetak tiket terdapat

pada kolom action pada form tersebut.

Gambar 4. 10 Halaman Daftar Transaksi


75

j. Halaman Konfirmasi

Halaman ini berfungsi untuk melakukan konfirmasi

pembayaran. Field harus di isi lengkap agar bisa melakukan

konfirmasi pembayaran.

Gambar 4. 11 Halaman Konfirmasi Pembayaran

k. Halaman Daftar Konfirmasi

Setelah melakukan konfirmasi, akan otomatis terisi di form

daftar konfirmasi ini.

Gambar 4. 12 Halaman Daftar Konfirmasi


76

Tampilan Web untuk Admin dan Operator

a. Halaman Login

Pada halaman ini terdapat form untuk login. User akan dimintai

untuk memasukan username, password dan level agar bisa

masuk ke menu utama.

Gambar 4. 13 Halaman Login

b. Halaman Dasboard Admin

Halaman ini merupakan menu utama bagi Admin setelah

melakukan proses login. Pada halaman ini terdapat menu

dashboard, mengelola user, mengelola konten, mengelola harga

tiket dan mengelola laporan.


77

Gambar 4. 14 Halaman Dashboard Admin

c. Halaman Dashboard Operator

Halaman ini merupakan menu utama bagi Operator setelah

melakukan proses login. Pada halaman ini terdapat menu

dashboard, mengelola harga tiket, mengelola laporan dan

validasi pemesanan.

Gambar 4. 15 Halaman Dashboard Operator


78

d. Halaman Tambah User

Pada halaman ini admin dapat menambahkan operator dan

admin lainnya. Semua field harus diisi untuk melakukan

pendaftaran.

Gambar 4. 16 Halaman Tambah User

e. Halaman Daftar User

Pada halaman ini memuat semua user yang telah didaftarkan

sebelumnya. Dari halaman ini bisa melakukan edit dan hapus

user.

Gambar 4. 17 Halaman Daftar User


79

f. Halaman Edit User

Halaman ini berfungsi untuk melakukan perubahan data user.

Pengisian field tidak boleh ada yang kosong agar data bisa

disimpan.

Gambar 4. 18 Halaman Edit User

g. Halaman Tambah Konten

Pada halaman ini admin dapat membuat sebuah artikel yang

akan ditampilkan pada homepage.

Gambar 4. 19 Halaman Tambah Konten


80

h. Halaman Edit Konten

Pada halaman ini memuat semua konten yang sudah dibuat

sebelumnya. Dari halaman ini bisa dilakukan edit dan hapus

konten.

Gambar 4. 20 Halaman Edit Konten

i. Halaman Edit Tiket

Halaman ini berfungsi untuk melakukan perubahan harga dan

jenis tiket. Semua field harus diisi agar data dapat disimpan.

Gambar 4. 21 Halaman Edit Tiket


81

j. Halaman Daftar Validasi Pemesanan

Dari halaman ini operator melakukan validasi, bagi konsumen

yang sudah konfirmasi pembayaran. Menu ini hanya tersedia

untuk operator. Setelah melakukan validasi pada kolom action,

operator dapat mengubah status menjadi transaksi selesai.

Gambar 4. 22 Halaman Daftar Validasi Pemesanan

k. Halaman Validasi Pemesanan

Setelah operator menekan tombol validasi, maka akan

diteruskan ke halaman ini. Halaman ini berfungsi untuk

melakukan validasi pembayaran konsumen. Terdapat fitur zoom

pada tombol tampilkan yang akan langsung membuat tab baru

pada browser, untuk memperjelas gambar bukti transfer yang

sudah di upload.
82

Gambar 4. 23 Halaman Validasi Pemesanan

l. Halaman Mengelola Laporan

Pada halaman ini operator maupun administrator membuat

laporan transaksi sesuai dengan kriteria tanggal checkout yang

diinginkan.

Gambar 4. 24 Halaman Mengelola Laporan


BAB V
PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan pembahasan mengenai Sistem Informasi Electronic

Ticketing berbasis web pada PT. Prisma Limus Sport Center, maka penulis

dapat mengambil kesimpulan sebagai berikut :

1. Dengan adanya sistem informasi ini, dapat mengurangi kepadatan

antrian didepan loket, khususnya saat murid sekolah datang. Karena

pembelian tiket bisa dilakukan melalui website tanpa mengunjungi

loket pembelian.

2. Pelayanan terhadap pengunjung kolam renang meningkat dengan

adanya kemudahan untuk transaksi dan tersedianya informasi

mendasar tentang kolam renang tersebut.

3. Dapat digunakan menjadi media pemasaran karena informasi tentang

kolam renang dapat diakses dengan mudah, sehingga masyarakat yang

sebelumnya tidak tahu lokasi kolam renang ini menjadi tahu dan dapat

membaca informasi yang sudah tersedia mengenai fasilitas dan

tampilan dari kolam renang itu sendiri.

83
84

B. Saran

Penulis memiliki beberapa saran untuk pengembangan lebih lanjut

Sistem Informasi Electronic Ticketing ini, diantaranya:

1. Sebaiknya ditambahkan jenis tiket event untuk perbedaan harga pada

hari-hari khusus seperti hari libur nasional.

2. Sistem ini diharapkan dapat dikembangkan menjadi aplikasi perangkat

mobile seperti Android dan IOS dengan penambahan fitur yang lebih

luas.

3. Penambahan fitur pop-up notifikasi secara realtime, sehingga saat

konsumen sudah melakukan konfirmasi pembayaran dapat langsung

di validasi oleh operator.

4. Pemberian fitur untuk dapat berkomunikasi dengan operator, agar

memudahkan konsumen dan operator jika terjadi kendala dalam

transaksi.

5. Untuk menjaga keakuratan data konsumen, sebaiknya ditambahkan

fitur verifikasi akun melalui email atau nomor telepon.

6. Pemeliharaan data dengan melakukan back up data secara rutin.


DAFTAR PUSTAKA

Eti Rochaety, Faizal Ridwan .Z dan Lupi Setyowati. 2013. Sistem Informasi
Manajemen. Jakarta: Mitra Wacana Media.

https://apachefriends.org/index.html (diakses 24-07-2018).

https://codeigniter.com/ (diakses 06/08/2018).

https://kbbi.kemdikbud.go.id/entri/tiket (diakses 24-07-2018).

https://kbbi.kemdikbud.go.id/entri/penjualan (diakses 17-09-2018).

https://www.sublimetext.com/ (diakses 06/08/2018).

Kadir, Abdul. 2014. Pengenalan Sistem Informasi. Yogyakarta: Andi.

Priyanto Hidayatullah dan Jauhari Khairul Kawistara. 2014. Pemprograman Web.


Bandung: Informatika.

Rosa A. S dan M.Shalahuddin. 2018. Rekayasa Perangkat Lunak Terstruktur dan


Berorintasi Objek. Bandung: Informatika.

Solichin, Achmad. 2016.Pemprograman Web dengan PHP dan MYSQL. Jakarta:


Universitas Budi Luhur.
DAFTAR RIWAYAT HIDUP

a. Data Pribadi

NPM : 109140940002

Nama : Fitria Hanafi

Tempat/ Tgl. Lahir : Jakarta / 02 Maret 1995

Jenis Kelamin : Perempuan

Agama : Islam

Status Perkawinan : Belum Menikah

Jenjang : Strata 1 (S1)

Program Studi : Sistem Informasi

Alamat Rumah : Perumahan Puri Harmoni 9 Blok D2 No. 26 Desa

Cikahuripan Kec. Klapanunggal Kab. Bogor

b. Pendidikan

Tahun
Jenjang Nama Lembaga Jurusan
Lulus
SD SDN Limusnunggal 3 2006
SMP SMPN 31 Bekasi 2009
Administrasi
SMK SMK Al Bahri Bekasi 2012
Perkantoran
PT STMIK Pranata Indonesia Sistem Informasi 2018

Demikian daftar riwayat hidup ini dibuat dengan sebenarnya.

Bekasi, September 2018

Fitria Hanafi

Anda mungkin juga menyukai