Anda di halaman 1dari 3

Sekolah ku

Lokasi
Smp 1 yang terletak di JL.Drs.H.Anang Hasyim ini adalah smp kebanggaan atau favorit semua
orang tua di Samarinda.Smp 1 terkenal karena semua murid yang berprestasi,itu sudah terbukti
karena tidak semua orang bisa masuk ke sekolah ini sebab memasuki sekolah ini harus
mempunyai prestasi dan nilai tertinggi atau juga bisa di bilang NEM,sebuah kebanggan bisa
berada di sekolah ini.Guru-guru yang terbaik akan membimbing kita selama di smp 1.

Ruang utama
Ruang utama adalah tempat informasi yaitu tempat dimana kita bisa menanyakan tentang letak
letak ataun posisi sebuah ruangan berada,seperti ruang guru,ruang TU,ruang BK,dan ruang-ruang
yang lainnya.

Ruang TU
Ruan TU adalah tempat dimana kita bisa menanyakan lebih dalam tentang smp 1
misalnya,menanyakan tentang pendaftaran sekolah atau bisa dibilang penerimaan murid baru.Itu
lah kegunaan dibuat nya Ruang TU.

Ruang BK
Ruang BK adalah tempat dimana menyelasaikan masalah-masalah murid-murid smp 1 dengan
baik tidak hanya itu disana juga ada murid yang bisa menyelesaikan kasus atau permasalahan
yand ada,itulah fungsi dari ruang BK.

Ruang guru
Ruang guru adalah tempat untuk guru-guru beristirahat dan membuatkan materi untuk murid-
murid yang diajarkan nya,ruang guru terbagi menjadi 2 tempat yaitu ruang guru A dan ruang guru
B,di ruang guru terdapat berbagai macam guru bidang studi mulai dari guru Matematika,guru
Bahasa Indonesia,guru Prakarya,dan masih banyak guru guru bidang studi lainnya.
UKS

UKS adalah ruangan untuk murid-murid yang sedang sakit,UKS juga memiliki program yaitu PMR
(PALANG MERAH REMAJA),disaat upacara di saat itulah mereka beraksi yaitu menjaga semua
murid-murid dibelakang barisan mereka dan membagi tugas,ada yang di kelas 7,kelas 8,dan kelas
9.Itulah fungsi didirikan nya UKS.

LABORATORIUM
Laboratorium atau bisa di singkat juga Lab,lab komputer ini digunakan untuk menggunakan
komputer untuk ulangan maupun untuk belajar,komputer disediakan dari sekolah untuk
digunakan oleh siswa.Tujuan didirikan nya Lab adalah untuk mengajarkan kepada para siswa
untuk menggunakan internet dengan bijak bukan untuk hal yang tidak baik internet bisa juga
digunakan untuk para siswa belajar,yaitu belajar membuat teks atau tugas yang diberikan oleh
guru.

Kantin
Kantin adalah tempat tempat para siswa untuk makan (istirahat),kantin yang menyediakan
makanan sehat dan juga bersih ini memiliki meja makan yang luas dan juga banyak,ada juga
bunga-bunga yang menghiasi taman kecil yang berada di kantin,sungguh kantin yang indah dan
bersih.

Lapangan
Lapangan adalah tempat siswa untuk upacara setiap hari senin selain itu lapangan juga digunakan
untuk kegiatan belajar seperti olahraga,dan bisa juga untuk digunakan acara sekolah yaitu lomba
yang diadakan oleh sekolah.Lapangan yang bersih ini biasa juga di gunakan untuk bermain bola
dan juga bola basket.Lapangan ini suda menjadi tempat bersejarah karena hampir semua kegiatan
dilakukan di lapangan.

Aula
Aula yang terletak tepat di depan lapangan ini biasa digunakan sebagai tempat pengumuman atau
biasa juga digunakan untuk mengaji,sholat dhuha,sholat dzuhur,dan jum’at religius
Kita sebagai siswa smp 1 harus berusaha menjadi yang terbaik dengan menjaga nama baik
sekolah,mematuhi tata tertib sekolah,dan mengembangkan bakat kita di smp 1.

Anda mungkin juga menyukai