Anda di halaman 1dari 5

UNIVERSITAS KATOLIK Kode Dokumen:

MUSI CHARITAS
PROSEDUR Tanggal Berlaku : 18 November 2019

BIMBINGAN AKADEMIK MAHASISWA Tanggal Revisi :

STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR


BIMBINGAN AKADEMIK MAHASISWA

1. TUJUAN
Bimbingan akademik mahasiswa bertujuan membantu mahasiswa dalam merencanakan studi dan
memantau progress dari keberhasilan studi serta menyelesaikan permasalahan mahasiswa di bidang
akademik. Mahasiswa bersama dosen pembimbing akademik diharapkan mampu memecahkan
persoalan yang dihadapi secara realistis, dan mampu mengambil keputusan mengenai proses studi dan
proses akademik sehingga diharapkan dapat melaksanakan keputusan secara konkrit dan bertanggung
jawab demi keberhasilan studi mahasiswa.

2. RUANG LINGKUP
1. Prosedur dalam rangka pelaksanaan bimbingan akademik mahasiswa di lingkungan FIKes UKMC.
2. Pihak-pihak yang terlibat dalam pelaksanaan bimbingan akademik FIKes UKMC..

3. PENANGGUNG JAWAB
1. Dekan FIKes UKMC
2. Wakil Dekan I dan II FIKes UKMC
3. Ka. Program Studi
4. Dosen pembimbing akademik di FIKes UKMC
5. Mahasiswa FIKes UKMC

4. DEFINISI ISTILAH
Berikut adalah beberapa definisi peristilahan yang bertautan dengan bimbingan akademik:
1. Bimbingan akademik mahasiswa adalah bimbingan yang diberikan oleh dosen Pembimbing
Akademik (PA) kepada mahasiswa dalam bidang akademik selama mengikuti studinya. Dosen PA
Membantu mahasiswa dalam menyusun rencana studinya untuk memilih mata kuliah yang tepat
dan sesuai dengan kemampuan, minat, dan tujuan pendidikannya.
2. Dosen PA adalah: dosen yang ditunjuk dan diserahi tugas membimbing sekelompok mahasiswa
yang bertujuan untuk membantu mahasiswa menyelesaikan studinya secepat dan seefisien
mungkin sesuai dengan kondisi dan potensi individual mahasiswa.
3. Dosen PA adalah wali orang tua bagi mahasiswa selama tercatat sebagai mahasiswa di FIKes
UKMC.
4. Dosen PA berhak dan wajib memberikan pertimbangan, saran, pendapat, larangan dengan maksud
untuk memperlancar, mempercepat dan atau meningkatkan mutu studi mahasiswa.
5. Dosen PA adalah dosen tetap jurusan yang ditunjuk oleh Ka. Prodi dengan mempertimbangkan
pemerataan masing-masing dosen.
6. Mahasiswa adalah siswa dalam Perguruan Tinggi.
5. REFERENSI
UNIVERSITAS KATOLIK Kode Dokumen:
MUSI CHARITAS
PROSEDUR Tanggal Berlaku : 18 November 2019

BIMBINGAN AKADEMIK MAHASISWA Tanggal Revisi :

1. Peraturan Pemerintah Nomor. 30 Tahun 1999 tentang Pendidikan Tinggi


2. Undang-Undang No 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.
3. Keputusan Mendiknas Republik Indonesia Nomor : 232/U/2000 tentang Pedoman Penyusunan
Kurikulum Pendidikan Tinggi dan Penilaian Hasil Belajar Mahasiswa.
4. Peraturan Pemerintah Nomor 04 Tahun 2014 tentang Penyelenggaraan Pendidikan Tinggi dan
Pengelolaan Perguruan Tinggi.
5. Peraturan Pemerintah RepublikIndonesia Nomor: 045/U/2002 tentang Kurikulum Pendidikan
Tinggi
6. Undang-undang Nomor : 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional

7. DISTRIBUSI
1. Ka. Prodi
2. KTU
3. Wakil Dekan 1
4. Dosen pembimbing akademik
5. Mahasiswa

8. URAIAN PROSEDUR
Pada Awal Semester:
1. Mahasiswa melakukan proses pembayaran SSP/registrasi di Bank dan mengumpulkan bukti bayar di
bagian kasir untuk mendapatkan bukti tanda lunas.
2. Mahasiswa memberikan bukti tanda lunas pada KTU untuk mendapatkan Kartu Rencana Studi (KRS)
semester yang akan datang.
3. Mahasiswa membuat janji pertemuan dengan dosen PA pada hari yang telah dijadwalkan oleh
fakultas untuk membicarakan tentang studi yang akan ditempuh di semester depan.
4. Mahasiswa bertemu dengan dosen PA dengan membawa buku bimbingan akademik, Kartu Hasil
Studi (KHS) semester lalu dan KRS semester ini, untuk membicarakan kelayakan studi yang akan
ditempuh di semester depan.
5. Dosen PA melihat buku bimbingan akademik dan KHS semester lalu. Dosen PA memberi wejangan
dan motivasi pada mahasiswa, kemudian memeriksa KRS yang akan ditempuh di semester depan,
kemudian dosen PA menandatangani KRS.
6. Mahasiswa wajib melakukan komunikasi dan konsultasi dengan pembimbing akademik secara rutin
minimal 4 kali dalam satu semester.
7. Jika mahasiswa tidak melakukan konsultasi seperti diatur pada poin 4 maka Pembimbing Akademik
berhak untuk tidak mevalidasi/mengesahkan Kartu Rencana Studi (KRS) mahasiswa semester
berikutnya.
8. Kegiatan pembimbingan dicatat dalam buku pembimbingan akademik (buku PA) yang disiapkan oleh
Ka. Prodi.
UNIVERSITAS KATOLIK Kode Dokumen:
MUSI CHARITAS
PROSEDUR Tanggal Berlaku : 18 November 2019

BIMBINGAN AKADEMIK MAHASISWA Tanggal Revisi :

9. Ka Prodi dapat meminjam buku PA kepada mahasiswa dan atau dosen pembimbing akademik
untuk kepentingan evaluasi dan kelengkapan dokumentasi.

Pada Pertengahan atau akhir semester:


1. Mahasiswa membuat janji pertemuan dengan dosen PA bahwa pada hari yang telah ditentukan,
mahasiswa akan bertemu dan melakukan bimbingan akademik dengan dosen PA.
2. Mahasiswa bertemu dengan dosen PA dengan membawa dengan membawa buku bimbingan
akademik.
3. Mahasiswa dan dosen PA berdiskusi mengenai kemajuan studi dan kesulitan yang dihadapi
mahasiswa selama menempuh semester berjalan.
4. Dosen PA mengingatkan dan memotivasi mahasiswa untuk tetap focus dalam studi.
5. Dosen PA menuliskan laporan konsultasi selama pembimbingan di buku PA, lalu menandatangani
buku PA tersebut.
6. Mahasiswa wajib melakukan komunikasi dan konsultasi dengan pembimbing akademik secara rutin
minimal 4 kali dalam satu semester.
7. Jika mahasiswa tidak melakukan konsultasi seperti diatur pada poin 4 maka Pembimbing Akademik
berhak untuk tidak mevalidasi/mengesahkan Kartu Rencana Studi (KRS) mahasiswa semester
berikutnya.
FR/UKMC/TP-01/R0
UNIVERSITAS KATOLIK Kode Dokumen:
MUSI CHARITAS
PROSEDUR Tanggal Berlaku : 18 November 2019

PENILAIAN HASIL BELAJAR Tanggal Revisi :

Bagan Alir Prosedur


Kegiatan Pihak Terkait Waktu Dokumen
Mahasiswa KTU Dosen PA Ka
Prodi
Pada Awal Semester
Mahasiswa melakukan proses Sesuai Bukti tanda bayar
pembayaran SSP/registrasi di Bank dan jadwal dari Bank, Bukti
mengumpulkan bukti bayar di bagian kasir 1 yang telah tanda lunas dari
untuk mendapatkan bukti tanda lunas. ditentukan kasir
Mahasiswa memberikan bukti tanda lunas 1 hari Bukti tanda lunas
pada KTU untuk mendapatkan Kartu dari kasir dan KRS
Rencana Studi (KRS) semester yang akan 2
datang.

Mahasiswa membuat janji pertemuan 1 hari KHS, buku PA dan


dengan dosen PA pada hari yang telah KRS
dijadwalkan oleh fakultas untuk 3
membicarakan tentang studi yang akan
ditempuh di semester depan.
Mahasiswa bertemu dengan dosen PA
dengan membawa buku bimbingan
akademik, Kartu Hasil Studi (KHS)
semester lalu dan KRS semester ini, untuk
membicarakan kelayakan studi yang akan
ditempuh di semester depan.

Dosen PA melihat buku bimbingan 1 hari KHS, buku PA dan


akademik dan KHS semester lalu. Dosen KRS
PA memberi wejangan dan motivasi pada
4
mahasiswa, kemudian memeriksa KRS
yang akan ditempuh di semester depan,
kemudian dosen PA menandatangani
KRS.

Kegiatan pembimbingan dicatat dalam 1 hari KHS, buku PA dan


buku pembimbingan akademik (buku PA) KRS
yang disiapkan oleh Ka. Prodi.
Ka Prodi dapat meminjam buku PA 5
kepada mahasiswa dan atau dosen
pembimbing akademik untuk
kepentingan evaluasi dan kelengkapan
dokumentasi.

Pada Pertengahan atau akhir semester


Mahasiswa membuat janji pertemuan 1 hari Buku PA
dengan dosen PA bahwa pada hari yang
telah ditentukan, mahasiswa akan bertemu 1
dan melakukan bimbingan akademik
dengan dosen PA.
Mahasiswa bertemu dengan dosen PA 1 hari Buku PA
dengan membawa dengan membawa 2
buku bimbingan akademik.
Mahasiswa dan dosen PA berdiskusi
mengenai kemajuan studi dan kesulitan
yang dihadapi mahasiswa selama
menempuh semester berjalan.
Dosen PA mengingatkan dan memotivasi
FR/UKMC/TP-01/R0
UNIVERSITAS KATOLIK Kode Dokumen:
MUSI CHARITAS
PROSEDUR Tanggal Berlaku : 18 November 2019

PENILAIAN HASIL BELAJAR Tanggal Revisi :

mahasiswa untuk tetap fokus dalam studi.

Dosen PA menuliskan laporan konsultasi 1 hari Buku PA


selama pembimbingan di buku PA, lalu 3
menandatangani buku PA tersebut.

Dibuat Tanggal: Diperiksa Tanggal: Disahkan Tanggal:


Oleh: oleh: oleh:

Nama : Ns MK. Fitriani F., M.Kep Nama : Maria Nuraeni, SKM., M.Kes Nama : Maria Nuraeni, SKM., M.Kes
Jabatan : WD 1 FIKes UKMC Jabatan : Dekan FIKes UKMC Jabatan : Dekan FIKes UKMC

Anda mungkin juga menyukai