Anda di halaman 1dari 4

b.

Pemberian bimbingan kerja

Setiap Pimpinan satuan Organisasi Kecamatan bertanggungjawab

memimpin, mengkoordinasikan bawahannya masing – masing dan

memberikan bimbingan serta petunjuk bagi pelaksanaan tugas bawahan.(Ibu

A.Wacano)

Saya memberikan bimbingan dan juga pengarahan kepada pegawai saya

saya selalu memberikan bimbingan dan juga pengarahaan dalam

menyelesaiakan pekerjaan dalam arahan lisan, saya mengontrol secara

langsung dan memberikan arahan oleh pegawai saya agar mereka

menyelesaiakan pekerjaan dengan baik. ( hasil wawancara Tgl 19 Juni

2019).

Selain itu dilakukan pula wawancara dengan Kepala Seksi Pembantuan

dan pengawasan (Ibu N.Patty), Kepala Seksi Pemerintahan dan Pelayanan

Umum (Bpk C. Leunusa), Dan Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban (H.

Musa) Berkaitan dengan tingkat pemberian bimbingan kerja. Ketiga

informan ini menegaskan bahwa :

Atasan langsung karena kita disini menyangkut hak dan kewajiban

berbagaiman diatur oleh Peraturan Pemerintah Nomor. 30 mengenai

disiplin Pegawai antara hak dan kewajiban kalu mengenai hak bagi PNS

Kan berhak menerima gaji, mendapatkan cuti, cuti juga ada beberapa

jenis sementara kewajiban memenuhi tugas misalnya hal sudah dipenuhi

akan tetapi tidak, nah,, tentu kita akan diberikan pembinaan. Dan

pembinaan itu tentu ada misalnya dengan pemberian sangsi, dan sangsi

itu ada tiga jenis, sangsi Administratif seperti teguran lisan atau tertulis

44
ada juga misalnya dilihat dari kualifikasi tingkat kesalahan jadi itu tadi

ada ringan, sedang atau berat. Kalu berat itu dengan pemberhentian, ada

yang secara hormat dan tidak hormat.: ( hasil wawancara Tgl 20 Juni

2019)

Selanjutnya diadakan wawancara dengan tiga orang warga masyarakat

Yang pernah berurusan di kantor kecamatan ini. Ketiga informan ini (Bpk

A.Patty,, Bpk M. Tunny Bpk S.Patty). Ketiga pada intinya mengatakan

bahwa:

Camat selalu mengadakan rapat dengan kami masyrakat dan staf

pemerinta desa untuk memberikan bimbingan tentang pemerinta dan

keuangan desa Dari wawancara tersebut peneliti bisa menganalisa bahwa

( hasil wawancara Tgl 21 Juni 2019)

c. Penyediaan fasilitas kerja

Pemberian fasilitas-fasilitas tersebut di harapkan para pegawai bisa

lebih kreatif lagi dalam bekerja sehingga mampu memberikan hasil kerja yg

baik di kantor kecamtan amalatu .wawancara dengan kepala kantor ( A.

Wakano)

“ Fasilitas yang kita berikan dengan melihat sesuai kebutuhan dan

kemampuan pegawai, misalnya membayar gaji /honor tepat

waktu,pengadaan fasilitas sesuai dengan kebutuhan dan angaran

memberikan jabatan sesuai dengan kemampuan.” ( hasil wawancara Tgl

21 Juni 2019).

Dan pengawasan (Ibu N.Patty), Kepala Seksi Pemerintahan dan

Pelayanan Umum (Bpk C. Leunusa), Dan Kepala Seksi Ketentraman dan

45
Ketertiban (H. Musa) Berkaitan dengan tingkat pemberian penghargan.

Ketiga informan ini menegaskan bahwa:

“Benar ibu camat hampir tiap bulan mengingatkan kami terhadap

pembayaran gaji / honor pegawai, tiga atau dua hari sebelum jatuh

tempo pembayaran oleh pimpinan menanyakan apakah pengajuannya

telah selesai di buat dan di ajukan selain itu kami di berikan satu unit

leptop dan satu unit kendaraan dinas untuk kelancaran dalam

melaksanakan tugas” ( hasil wawancara Tgl 22 Juni 2019).

Selanjutnya diadakan wawancara dengan tiga orang warga masyarakat

Yang pernah berurusan di kantor kecamatan ini. Ketiga informan ini (Bpk

A.Patty,, Bpk M. Tunny Bpk S.Patty). Ketiga pada intinya mengatakan

bahwa:

“ Fasilitas kalu kami masyrakat biasa kurang tau mungkin di berikan buat

pemerintah desa mungkin ada di berikan fasilitas ” ( hasil wawancara Tgl

23 Juni 2019).

Dari wawancara tersebut peneliti bisa menganalisa bahwa fasilitas yang

di berikan pimpinan untuk pegawainya sudah sangat baek, tapi masyrkat yang

belum baek.

d. Pemberian penghargaan

Memberikan penghargaan kepada pegawai yang bekerja dengan baik

dan memberikan hasil kerja yang baik bagi kantor, karena dengan diberikan

penghargaan pegawai akan semakin memotivasi untuk meningkatkan kualitas

kerja. Pimpinan Wilayah Kecamatan Amalatu (A.Wacano)

46
Menyangkut penghargaan saya selalu memberikan penghargaan kepada

pegawai yang bekerja dengan baik, karena dengan diberikannya penghargaan

pegawai akan semakin termotivasi untuk meningkatkan semagat kerja : (

hasil wawancara Tgl 24 Juni 2019).

Selain itu dilakukan pula wawancara dengan Kepala Seksi Pembantuan

dan pengawasan (Ibu N.Patty), Kepala Seksi Pemerintahan dan Pelayanan

Umum (Bpk C. Leunusa), Dan Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban (H.

Musa) Berkaitan dengan tingkat pemberian penghargan. Ketiga informan ini

menegaskan bahwa:

Dengan adanya pemberian penghargaan kami akan bekerja lebih keras

untuk meningkatkan kinerja di Kantor Kecamatan Amalatu Kabupaten

Seram Bagian Barat. : ( hasil wawancara Tgl 24 Juni 2019).

Selanjutnya diadakan wawancara dengan tiga orang warga masyarakat

Yang pernah berurusan di kantor kecamatan ini. Ketiga informan ini (Bpk

A.Patty,, Bpk M. Tunny Bpk S.Patty). Ketiga pada intinya mengatakan

bahwa:

“Sampai saat ini belum ada penghargan dari ibu camat” :(hasil

wawancara Tgl 24 Juni 2019).

Berdasarkan hasil-hasil wawancara diatas, jelas bawahan secara

pengetahuan atau motivasi yang di berikan pimpinan mereka sudah paham

dengan topoksinya masing-masing.

Pegawai tidak menemukan kendala dalam bekerja.

47

Anda mungkin juga menyukai