Anda di halaman 1dari 5

SATUAN ACARA PENYULUHAN

PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT (PHBS)

Topik : Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat (PHBS)


Hari/tanggal : Jumat, 24 Januari 2020
Tempat : Kelurahan Yabansai Rw 06
Waktu pelaksanaan : ………. WIT
Waktu acara : 20 menit

a. Pembicara : Putri B.Sunar & Yelin R.T Depondoye


Peserta / sasarn : Semua kalangan masyarakat

1. Tujuan
a. Tujuan umum
Dengan diadakannya penyuluhan berupa perilaku hidup bersih dan sehat
diharapkan semua kalangan masyarakat dapat mengerti apa itu perilaku
hidup bersih dan sehat, serta mengerti apa manfaat dari perilaku hidup
bersih dan sehat.
b. Tujuan khusus
1) semua kalangan masyarakat dapat mengetahui bagaimana carnya untuk
melakukan PHBS ?
2) semua kalangan masyarakat dapat melakukan PHBS ?
2. Sub Topik
a. Mengerti perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS)
b. Perilaku hidup bersih dan sehat di rumah tangga
c. Apa manfaat melakukan PHBS dalam rumah tangga
3. Metode Penyampaian
a. Ceramah
b. Tanya jawab
4. Media
a. Leaflet
5. Kegiatan
Tabel 38. Kontrak Waktu Penyuluhan Tentang Perilaku Hidup Bersih dan
Sehat
No Jenis kegiatan Waktu Materi
1 Pembukaan 2 menit Perkenalan
2 Inti 15 menit Penjelasan PHBS
3 Evaluasi 5 menit Tanya jawab
4 penutup 3 menit penutup
Sumber : Puskesmas Hedam Abepura

6. Evaluasi
a. Seluruh kalangan masyarakat dapat mengerti PHBS
b. PHBS dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari
MATERI

A. Pengertian Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)


PHBS adalah semua perilaku yang dilakukan atas kesadaran , sehingga
anggota keluarga atau keluarga dapat menology dirinya sendiri dibidang
kesehatan dan berperan aktif dalam kegiatan-kegiatan kesehatan di
masyarakat.
B. Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat Di Rumah Tangga
PHBS dirumah tangga adalah upaya untuk memperdayakan anggota rumah
tangga agar tahu , mau dan mampu melakukan perilaku hidup bersih dan sehat
serta berperan aktif dalam gerakan kesehatan dimasyarakat.
Rumah tangga yang ber-PHBS adalah rumah tangga yang melakukan
10 PHBS dirumah tangga yaitu :
1. Menggunakan air bersih
Mengapa kita harus menggunakan air bersih ?
Air merupakan kebutuhan dasar yang kita gunakan dalam kegiatan sehari-
hari seperti mandi , mencuci pakaian , memasak , makan , minum dll . agar
kita tidak terkena penyakit kita harus tahu apa saja syarat-styarat air yang
bersih , airyang bersih dapat dibedakan melalui indra antara lain dapat
dilihat , dicium, dirasa dan diraba . air yang dapat digunakan ialah
a. Air tidak memiliki warna / bening
b. Air tidak berbau seperti amis, anyep
c. Air tidak berasaseperti asin , pahit
2. Mencuci tangan dengan air bersih dan sabun
Air yang tidak bersih banyak mengandung kuman dan bakteri penyebab
penyakit. Bila digunakan, kuman berpindah ke tangan . pada saat makan ,
kuman dengan cepat masuk kedalam tubuh , bisa menimbulkan penyakit .
sabun dapat membersihkan kotoran dan membunuh kuman , karna tanpa
sabun kotoran dan kuman masih tertinggal di tangan. Kapan saja harus
mencuci tangan ?
a. Setiap tangan kita kotor
b. Setelah buang air besar
c. Setelah mencebok bayi atau anak
d. Sebelum makan dan menyuapi anak
e. Sebelum menyusui
3. Menggunakan jamban sehat
Jamban adalah suatu ruangan yang mempunyai fasilitas pembuangan
kotoran manusia.
 Apa saja syarat-syarat jamban sehat ?
a. Tidak mencemari sumber air (jarak antara sumber air minimum 10
meter )
b. Tidak berbau
c. Kotoran tidak dapat dijamah oleh serangga dan tikus
d. Tidak mencemari tanah
e. Dilengkapi dinding dan atap pelindung
f. Penerangan dan ventilasi yg cukup
 Bagaimana cara menjaga jamban yang sehat ?
a. Lantai jamban harus bersih dan tidak ada genangan air
b. Bersihkan jamban secara teratur
c. Didalam jamban tidak ada kotoran yang terlihat
d. Tidak ada serangga
e. Tersedia air
4. Memberantas jentik di rumah sekali seminggu
Lakukan pemberantasan sarang nyamuk dengan cara :
a. 3 M (menguras, menutup, mengubur dan hindari gigitannyamuk)
b. Menguras tempat penampungan air
c. Menutup rapat” tempat penampungan air
d. Mengubur barang” bekas yg dapat menampung air
5. Makan buah dan sayuran setiap hari (makanan bergizi)
6. Melakukan aktifitas fisik setiap hari
7. Tidak merokok didalam rumah
8. Persalinan ditolong oleh tenaga kesehatan
9. Memberi ASI esklusif
10. Menimbang bayi dan balita
C. Apa Manfaat Keluarga Yang Melakukan PHBS
Bagi keluarga :
1. Setiap anggota keluarga menjadi sehat dan tidak mudah sakit
2. Anaktumbuh sehat dan cerdas
3. Pengeluaran biaya rumah tangga dapat ditujukan untuk memenuhi gizi
keluarga dan pendidikan
Bagi masyarakat :
1. Masyarakat mampu mengusahakan lingkungan sehat
2. Masyarakat mampu mencegah dan menanggulangi masalah-masalah
kesehatan

Anda mungkin juga menyukai