Anda di halaman 1dari 4

Analisis data

1. PENGERTIAN
 Bogdan dan Taylor (1975)
analisis data adalah proses yang merinci usaha formal untuk
menemukan tema dan merumuskan hipotesis (ide) seperti yang
disarankan oleh data dan sebagai usaha untuk memberikan
bantuan pada tema dan hipotesis itu.
 Patton (1980)
analisis data adalah proses mengatur data, mengorganisasikannya
kedalam suatu pola, kategori, dan satuan uraian dasar.
2. TUJUAN
Tujuan dari analisis data ialah untuk mendeskripsikan data
sehingga bisa dipahami, lalu untuk membuat kesimpulan atau
menarik kesimpulan mengenai karakteristik populasi berdasarkan
data yang didapatkan dari sampel, biasanya ini dibuat berdasarkan
pendugaan dan pengujian hipotesis.

3. LANGKAH DAN PROSEDUR ANALISIS DATA


Adapun langkah-langkah dalam analisis data yang diantaranya
sebagai berikut:
 Tahap pengumpulan data.
 Tahap editing, pada tahap ini yakni memeriksa kejelasan maupun
kelengkapan mengenai pengisian instrumen pengumpulan data.
 Tahap koding, maksudnya pada tahap ini melakukan proses
didentifikasi dan proses klasifikasi dari tiap-tiap pernyataan yang
terdapat pada instrumen pengumpulan data berdasarkan variable
yang sedang diteliti
 Tahap tabulasi, melakukan kegiatan mencatat ataupun entri data
kedalam tabel-tabel induk dalam penelitian.
 Tahap pengujian, pada tahapan ini data akan diuji kualitasnya yakni
menguji validitas maupun realiabilitas instrumen dari pengumpulan
data.
 Tahap mendeskripsikan data, menyajikan dalam bentuk tabel
frekuensi ataupun diagram dan dalam berbagai macam ukuran
tendensi sentral maupun ukuran dispersi, dengan tujuan untuk
memahami karakteristik data sampel dari penelitian tersebut.
 Tahap pengujian hipotesis, tahap ini merupakan tahapan pengujian
terhadap proposisi apakah ditolak atau bisa diterima dan memiliki
makna atau tidak atas dasar hipotesis inilah nantinya keputusan
akan dibuat.

4. MACAM-MACAM ANALISIS DATA DALAM PENELITIAN

a) Analisis data kuantitatif


Analisis kuantitatif adalah analisis yang menggunakan
alat analisis bersifat kuantitatif, yaitu analisis yang
menggunakan model-model, seperti model matematika
(misalnya fungsi multivariat), model statistik, dan
ekonometrik. Hasil analisis disajikan dalam bentuk angka-
angka yang kemudian dijelaskan dan diintrespretasikan dalam
suatu uraian. Kegiatan analisis data meliputi.

a) mengelompokan data berdasarkan variabel dari jenis responden,


b) mentabulasi data berdasarkan variabel dari seluruh responden,
c) menyajikan data tiap variabel yang diteliti,
d) melakukan perhitungan untuk menjawab rumusan masalah dan
e) melakukan perhitungan untuk menguji hipotesis yang telah
diajukan

Teknik analisis data dalam penelitian kuantitatif menggunakan


statistik. Terdapat dua macam statistik yang digunakan untuk analisis
data dalam penelitian, yaitu statistik deskriptif dan statistik inferensial.
 Teknik Analisis Data Secara Deskriptif
Teknik analisis data deskriptif merupakan teknik analisis yang
dipakai untuk menganalisis data dengan mendeskripsikan atau
menggambarkan data-data yang sudah dikumpulkan seadanya
tanpa ada maksud membuat generalisasi dari hasil penelitian.
diantaranya seperti penyajian data kedalam bentuk grafik, tabel,
presentase, frekwensi, diagram, grafik, mean, modus dll.
 Teknik Analisis Data Secara Inferensial
Teknik analisis data inferensial merupakan statistik yang dipakai
untuk melakukan analisis data dengan cara membuat kesimpulan
yang berlaku secara umum. Ciri dari analisis data inferensial yaitu
digunakannya rumus statistik tertentu, lalu hasil perhitungan yang
sudah dilakukan itulah yang nantinya akan menjadi dasar dari
pembuatan generalisasi yang berasal dari sumber bagi populasi.
b) Analisis data kualitatif
Analisis data kualitatif adalah proses secara sistematis
mencari dan mengolah berbagai data yang bersumber dari
wawancara, pengamatan lapangan, dan kajian dokumen
(pustaka) untuk menghasilkan suatu laporan temuan
penelitian.Analisis data kualitatif adalah analisis yang tidak
menggunakan model matematika, model statistik dan
ekonometrik atau model tertentu lainnya. Dalam hal ini,
sekedar membaca tabel-tabel, grafik-grafik, atau angka-angka
yang tersedia, kemudian melakukan uraian dan penafsiran.
dengan cara mengorganisasikan data ke dalam kategori,
menjabarkan ke dalam unit-unit, melakukan sintesa,
menyusun ke dalam pola, memilih mana yang penting dan
yang akan dipelajari, dan membuat kesimpulan sehingga
mudah dipahami oleh diri sendiri maupun orang lain.
MATA PELAJARAN GURU PEMBIMBING
INFORMATIKA SUSI DESMUL S.pd

“ANALISIS DATA”

DISUSUN OLEH :

AHMAD TEGUH FERNANDO

ARIQ FEBRIAN

HAIKAL KURNIAWAN

INTAN TRIASA

JANDIKA ERLIANDO

NAZWA ARTIWI

RAISSA KHUMAIRA

SHOFI BA’ARIYAH LINGGA

SRI WAHYUNI

X MIPA 1

SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 2 TAMBANG

Anda mungkin juga menyukai