Anda di halaman 1dari 3

BAB 2

GAMBARAN UMUM PT. SINGGAR MULIA

2.1 Selayar Pandang PT. Singgar Mulia


PT. Singgar Mulia adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang
engineering consultant, di mana perusahaan ini menjadi konsultan perekayasaan
(engineering) bagi perusahaan-perusahaan yang bergerak di bidang perminyakan,
industri, konstruksi, dan lain sebagainya.
PT. Singgar Mulia yang beralamat di Jl. Pakubuwono VI no. 31, Jakarta Selatan,
didirikan pada 26 September 1975 di Jakarta dengan Akte Pendirian Perusahaan No.
62 oleh notaris Lindasari Bachroem, S.H.
Perusahaan ini telah memiliki sertifikasi sistem manajemen yang baik sebagai
perusahaan engineering consultant, di antaranya:
a. Sistem manajemen mutu: ISO 9001:2008 no. 16 00 LL 12141 tanggal 7
Desember 2015 oleh TUV Nord.
b. Sistem manajemen lingkungan: ISO 14001:2004 no. DCIE-2985 tanggal
16 Juni 2015 oleh DAS Certification.
c. Sistem Manajemen Keselamatan Kerja: OHSAS 18001:2007 no. DCIO-
2986 tanggal 16 Juni 2015 oleh DAS Certification.
Berikut adalah kemampuan produksi jasa yang ada di PT. Singgar Mulia:

Tabel 2.1 Kemampuan Produksi Jasa PT. Singgar Mulia

5
Dan berikut ini adalah beberapa pengalaman project PT. Singgar Mulia sebagai
engineering consultant bagi beberapa perusahaan:

Tabel 2.2 Pengalaman Project Kerja PT. Singgar Mulia

2.2 Visi, Misi, dan Tata Nilai Perusahaan


1. Visi:
Menjadi perusahaan yang profesional, handal, efisien, kompetitif, dan tetap menjadi
perusahaan independen yang menghasilkan rekayasa berkualitas tinggi yang fokus
pada kebutuhan industri minyak dan gas bumi.
2. Misi
Melakukan semua aktivitas yang dibutuhkan, hemat biaya dan efisien secara teknis
untuk solusi proyek yang memenuhi persyaratan klien kami dan memenuhi standar
industri terbaru yang mencakup tingkat jaminan kualitas tertinggi.

6
3. Tata Nilai Perusahaan:
a. Keamanan.
Keamanan adalah kebijakan PT. Singgar Mulia untuk memastikan bahwa
keselamatan, kesehatan, dan persyaratan lingkungan direncanakan dengan baik
dan dilaksanakan di lingkungan PT. Singgar Mulia.
b. Kualitas.
Kualitas desain selalu menjadi prioritas bagi PT. Singgar Mulia, semua proyek
rekayasa akan diatur oleh rencana kualitas proyek yang memenuhi persyaratan
ISO 9001: 2000 dan semua peraturan, kode, dan standar yang spesifik yang
diperlukan untuk bagian-bagian tertentu dari pekerjaan.
c. Track Record Yang Terbukti Luar Biasa.
Pengalaman tim PT. Singgar Mulia memberi mereka kemampuan untuk
menyampaikan dan mentransfer perbaikan teknologi secara spesifik dari satu
proyek ke proyek berikutnya.
d. Bersaing.
PT. Singgar Mulia mengelola gabungan sumber daya proyek dengan kualitas
tinggi sambil tetap kompetitif.

Anda mungkin juga menyukai