Anda di halaman 1dari 19

PAKET

UJICOBA UJIAN NASIONAL II


TINGKAT PROVINSI DKI JAKARTA
JENJANG SMP/MTS
TAHUN PELAJARAN 2019/2020
==================================================================
LEMBAR SOAL
Mata Pelajaran : BAHASA INDONESIA
Hari, Tanggal : Senin, 24 FEBRUARI 2020
Kelas : IX

Cermatilah teks berikut kemudian kerjakan soal nomor 1 s.d. 3!


Peringatan Hari Sumpah Pemuda hendaknya bukanlah sekadar ajang
seremoni saja. Momen itu juga harus menjadi pengingat bahwa nilai Sumpah
Pemuda harus diterapkan, “Berkaca pada Sumpah Pemuda 91 tahun lalu, para pendiri
bangsa ini sibuk mencari titik temu dan merumuskan persatuan di atas segala
perbedaan dan ratusan alasan untuk bermusuhan,” ujar Wakil Ketua DPR RI.
1. Makna kata titik temu dalam teks tersebut adalah ….
A. keperluan
B. kesepakatan
C. kedekatan
D. kedaulatan

2. Pernyataan yang sesuai dengan isi teks tersebut adalah …


A. Momen peringatan Sumpah Pemuda tidak diperlukan lagi.
B. Peringatan Sumpah Pemuda bukan sekadar ajang seremoni.
C. Pendiri bangsa sudah menemukan titik temu yang diinginkan.
D. Tidak ada alasan yang menyebabkan perpecahan dan permusuhan.

3. Pertanyaan yang jawabannya terdapat dalam teks tersebut adalah …


A. Mengapa kita tidak diperbolehkan bermusuhan?
B. Di mana tempat pertemuan tersebut diadakan?
C. Siapa yang berujar dalam teks tersebut?
D. Kapan penjelasan tersebut diberikan?
4. Cermatilah teks berikut!
Olahraga jogging merupakan salah satu jenis olahraga murah, aman, dan bisa
dilakukan di mana saja. Jogging dapat dilakukan di lingkungan sekitar rumah,
taman, pantai ataupun pegunungan dan memiliki banyak manfaat. Berbeda dengan
olahraga diving, tak hanya mahal tetapi olahraga ini hanya dapat dilakukan di
laut. Selain membutuhkan peralatan yang cukup lengkap, diving juga olahraga yang
cukup berisiko.
Isu yang dibicarakan pada teks tersebut adalah …
A. Olahraga jogging yang murah dan aman.
B. Olahraga dengan peralatan yang mahal.
C. Manfaat olahraga menyelam di laut.
D. Manfaat jogging di pegunungan.

5. Cermatilah teks berikut!


Pembangunan Jembatan Youtefa sejak 5 Mei 2015. Pembangunan itu ditandai
dengan peletakan batu pertama dilakukan oleh Presiden. Anggaran yang dihabiskan
untuk membangun jembatan tersebut sekitar Rp 1,8 triliun. Pembangunan jembatan
itu dikerjakan oleh kontraktor konsorsium Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
Ide pokok teks tersebut adalah .…
A. peletakan batu jembatan
B. pembangunan jembatan
C. anggaran pembangunan
D. pekerja pembangunan

6. Cermatilah teks berikut!


Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dalam beberapa kesempatan memaparkan
tentang Kurikulum 2013. Pada tahun awal pelajaran, Kurikulum 2013 sudah dimulai
pada sekolah-sekolah yang memiliki akreditasi A. Terjangkaunya distribusi buku
juga menjadi syarat terhadap sekolah yang melaksanakan Kurikulum 2013.
Kemendikbud juga menjelaskan bahwa Kurikulum 2013 itu fokus pada
pembangunan sikap, pengetahuan, keterampilan, dan karakter.
Simpulan paragraf tersebut adalah …
A. Buku menjadi syarat terlaksananya kurikulum 2013 bagi sekolah
B. Semua sekolah pada akhirnya melaksanakan kurikulum 2013
C. Kurikulum 2013 fokus pada pengetahuan,sikap,ketrampilan dan karakter.
D. Sekolah yang memenuhi peryaratan dapat melaksanakan Kurikulum 2013(tersirat)

7. Cermatilah teks berikut!


(1) Sampah yang menumpuk menyebabkan berbagai penyakit bahkan dapat
menyebabkan banjir. (2) Cara menganggulangi sampah dianggap menjadi
permasalahan yang penting di beberapa daerah. (3) Bila kita mengolah sampah
dengan benar tidak akan merusak lingkungan. (4) Pengolahan sampah tanpa merusak
lingkungan sekitarnya, misalnya pengolahan sampah organik bisa dengan
komposting dan sampah non organik bisa melalui daur ulang.
Pendapat pro yang terdapat dalam teks tersebut ditandai dengan nomor ….
A. (1) (isu)
B. (2) (pembatasan masalah/topik)
C. (3)
D. (4) (alasan & solusi)

8. Cermatilah teks berikut!


Tempe merupakan salah satu makanan khas Indonesia yang sudah tidak
asing di mata dunia. Tempe dibuat dengan memanfaatkan proses fermentasi pada biji
kedelai. Bahan lain yang digunakan untuk pembuatan tempe yaitu Rhizopus
oligosporus atau lebih dikenal sebagai ragi tempe. Fermentasi pada kedelai dengan
bantuan ragi tempe inilah yang akan menghasilkan makanan tempe.
Proses pembuatan tempe relatif mudah, namun bukan berarti lolos dari
kegagalan. Kegagalan dalam pembuatan tempe biasanya diakibatkan oleh suhu ruang
yang kurang tepat. Selain itu, bahan kedelai yang kurang bagus, atau bahkan kualitas
dari ragi tempe sendiri. Indonesia sekarang juga berusaha
mengembangkan Rizopus unggul untuk menghasilkan tempe yang lebih cepat,
berkualitas, atau memperbaiki kandungan gizi tempe.
Ringkasan teks tersebut yang tepat adalah …
A. Tempe merupakan salah makanan khas Indonesia yang sudah tidak asing di mata
dunia. (hanya di paragraf 1)
B. Tempe merupakan salah makanan khas Indonesia yang proses pembuatannya
mudah.
C. Kegagalan dalam pembuatan tempe biasanya diakibatkan suhu ruang yang kurang
pas. (kal. Penjelas di Pargrf 2)
D. Fermentasi pada kedelai dengan bantuan ragi tempe akan menghasilkan makanan
tempe.(kal. Penjelas pargf 1)

Cermatilah kedua teks berikut kemudian kerjakan soal nomor 9 dan 10!
Teks I Teks II
Pertalite lebih ramah lingkungan Harga pertalite lebih mahal daripada
dibandingkan dengan premium. Hal premium. Pertalite lebih unggul daripada
ini dikarenakan pada pembakaran premium. Keunggulan pertalite cukup
pertalite sempurna. Pada pembakaran seimbang dengan harganya. Tidaklah
premium menyisakan beberapa zat berlebihan jika pertalite diusung
berbahaya seperti CO2, CO, NOx, dan sebagai harapan baru Indonesia untuk
PB atau timbal yang bersifat racun. masa depan lebih baik.
9. Perbedaan penggunaan bahasa kedua kutipan tersebut adalah ….
Kutipan I Kutipan II
A terdapat kata tidak baku tidak terdapat kata tidak baku
B tidak terdapat kata tidak baku terdapat kata tidak baku
C terdapat konjungsi sebab terdapat konjungsi perbandingan
D terdapat konjungsi perbandingan terdapat konjungsi sebab
10. Perbedaan pola penyajian kedua kutipan tersebut adalah ….
Kutipan I Kutipan II
A umum-khusus khusus-umum
B khusus-umum umum-khusus
C khusus-umum-khusus umum-khusus-umum
D Campuran umum-khusus
.
11.Cermatilah teks berikut!
Puisi ini disajikan menggunakan bahasa yang sangat indah, tapi tetap sederhana.
Kata-kata yang digunakan sangat mendalam dan mudah dipahami. Selain itu, puisi
“Ayah” menyatu dengan kehidupan nyata. Akan tetapi, terdapat kekurangan dalam
penulisan puisi ini yaitu kaidah penulisan puisi. Hanya terdapat dua baris dengan
beberapa kata saja dalam bait kedua dan seterusnya.
Keunggulan isi teks tersebut adalah ….
A. Penulis kurang memperhatikan kaidah penulisan puisi yang baik. (kelemahan/tidak
ada)
B. Meskipun menyatu pada kehidupan nyata, puisinya susah dimaknai.(kelemahan/tdk
ada)
C. Penulisan puisi kurang membahas amanat yang akan disampaikan.
(kelemahan/tidak ada)
D. Bahasa yang digunakan sangat indah, sederhana, dan mudah dipahami.

12. Cermatilah teks berikut!


Setelah menyelesaikan pendidikan pertama atau SMP, siswa akan dihadapkan dua
pilihan untuk jenjang berikutnya. Mereka harus memilih masuk SMA atau SMK.
Bila memilih SMA, siswa akan lebih mudah untuk melanjutkan ke universitas sesuai
jurusan yang mereka ambil saat masih SMA, yaitu IPA atau IPS. Sedangkan siswa
yang memilih SMK, siswa dapat langsung mencari pekerjaan dengan bermodalkan
keterampilan yang mereka dapatkan dan kuasai semasa duduk di bangku SMK.
Komentar isi teks tersebut yang tepat adalah …
A. Siswa lebih memilih melanjutkan sekolah daripada setelah tamat langsung kerja.
B. Kalau targetnya setelah tamat sekolah bekerja lebih baik melanjutkan ke SMK.
C. Siswa yang tidak melanjutkan sekolah mempunyai keterampilan untuk bekerja.
D. Semua siswa berpeluang untuk melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi negeri.

Cermatilah kutipan teks berikut kemudian kerjakan soal nomor 13 dan 14!
“Bu, hari ini barang dagangan tidak habis bahkan hanya sedikit sekali yang
terjual, hanya segini yang bisa Bapak berikan ke Ibu,” sambil memberikan uang hasil
dagangan kepada istri nya untuk kebutuhan sehari-hari.
“Iya Pak, tidak apa yang penting Bapak sudah berusaha dan memang
selebihnya ini merupakan rejeki dari Tuhan.” Kemudian istrinya mengambilkan
minum untuk suaminya.
Keesokan harinya, sang suami berangkat bekerja lagi dengan membawa barang
dagangannya ke pasar. Di tengah-tengah perjalanan ia bertemu dengan nenek tua
yang terlihat kebingungan di pinggir jalan.
“Ada apa, Nek?’’ Tanya Pak Tugimin kepada nenek tua tersebut.” Nak,
bolehkah nenek meminta uang? Nenek ingin pulang, tetapi tidak ada ongkos.” Pinta
nenek lirih kepada Pak Tugimin.
“Uangku juga mepet, dagangan saya dari kemarin tidak laku banyak, untuk
makan saja masih kurang, ah tapi tidak apa-apa. Kata Pak Ustad sedekah akan
melancarkan rejeki.” gumam Pak Tugimin dalam hati.
“Baiklah, Nek ini ada uang tapi tidak terlalu banyak buat nenek naik bis,
sekarang saya anter nenek sampai ke terminal.” Ucap Pak Tugimin sambil mengantar
nenek tersebut menuju terminal.
“Terima kasih Nak, sudah mau membantu nenek, semoga rejekimu selalu
lancar.

13. Makna kata lirih pada teks tersebut adalah ….


A. pelan
B. tegas
C. lugas
D. samar

14. Tokoh utama dalam kutipan cerpen tersebut adalah ….


A. nenek
B. istri
C. Pak ustad
D. Pak Tugimin (orang ketiga serba tahu)

15. Cermatilah kutipan cerita berikut!


Di ufuk timur, matahari belum tampak. Udara terasa dingin. Alam pun masih
diselimuti embun. Seorang anak mengayuh sepedanya di tengah jalan yang masih
lengang. Siapakah gerangan anak itu? Ia adalah seorang penjual koran yang
bernama Doni.

Kutipan teks tersebut adalah bagian ....


A. perkenalan
B. awal konflik
C. puncak konflik
D. penyelesaian

Cermatilah kutipan cerita berikut kemudian kerjakan soal nomor 16 s.d. 18!
Pada suatu hari di musim kemarau, burung-burung dan hewan-hewan lain sangat
sulit untuk mendapatkan air. Daun-daun pohon mulai berguguran, sawah pun kering
kerontang. Namun ada seekor burung perkutut yang menemukan kendi tua yang berisi
sedikit air. Kendi tersebut memiliki bentuk yang tinggi dan juga sempit sehingga burung
tersebut tidak bisa menjangkau air di dalam kendi tersebut. Burung perkutut tersebut tetap
mencoba untuk meminum air yang ada di dalam kendi, tetapi tetap saja tidak bisa. Burung
itu hampir putus asa hingga munculah sebuah ide.
Burung tersebut kemudian mengambil kerikil-kerikil yang ada di samping kendi
dan menjatuhkannya ke dalam kendi satu persatu. Ide yang cemerlang itu membuat air
lama kelamaan naik sehingga burung perkutut bisa meminum air tersebut.
16. Makna simbol kering kerontang dalam kutipan tersebut adalah ….
A. banyak airnya
B. kering sekali
C. ada airnya
D. basah sekali

17. Nilai moral dalam kutipan tersebut adalah ….


A. membantu sesama
B. memberikan bantuan
C. tidak mudah putus asa
D. meringankan beban

18. Amanat dalam kutipan tersebut adalah ...


A. Jangan pernah berhenti berusaha untuk mencapai sesuatu.
B. Berlakulah jujur ketika kita tidak bisa meraih sesuatu yang sulit.
C. Jatuhkan kerikil-kerikil kecil ke kendi agar bisa minum air kendi.
D. Berlakulah seperti perkutut agar bisa minum dari tempat yang susah.

Cermatilah kutipan cerita berikut!


Hari ini kelas dimulai dengan pelajaran Bahasa Indonesia, Ibu guru menyuruh kami untuk
membuat kelompok sendiri lalu berdiskusi tentang tugas membuat mind map yang
diberikan. Pastinya aku sekelompok dengan mereka berempat.
“Yuk mulai diskusinya!” kataku.
“Bagaimana kalau kita buat seperti ini saja,” Salsa memberikan saran.
“Kita buat ini saja biar mudah dipahami,” Aura memberikan sarannya juga.
“Pakai saranku aja biar lebih menarik,” Salsa bersikeras.
“Kita gabungin aja semua ide kita biar adil,” Aku memberi saran.
“Pokoknya aku cuma mau pakai ideku sendiri, ide kalian semua tidak ada yang
bagus.”
“Ya sudah, kita pakai ide kamu tapi kalau nilai kita sampai jelek kamu yang tanggung
jawab,” Ayu mulai kesal dengan tingkah Salsa.
“Yah tidak boleh begitu, ini kan kerja kelompok jadi semuanya harus bisa menerima
hasilnya,” Salsa membantah.
“Terserah kamu lah Sal,” Aku pun ikut kesal.
19. Penyebab konflik yang terjadi dalam kutipan cerita tersebut adalah …
A. Ayu mengusulkan kepada teman-temannya agar menggunakan idenya.
B. Aura memberikan saran untuk menggunakan idenya dalam kerja kelompok.
C. Salsa yang egois karena ingin idenya yang digunakan dalam kerja kelompok.
D. Aku memberikan saran agar semua ide digabungkan saja supaya semua menerima.

Cermatilah kutipan cerita berikut kemudian kerjakan soal nomor 20 dan 21!
Kutipan I Kutipan II
Sang ibu terbaring di atas kasur yang "Ibu, mereka mengejek selendang Vani.
mengeras dan lembab oleh keringatnya. Besok Vani nggak mau latihan lagi. Vani
Matanya hitam dan cekung. Hanya mata itu malu," isaknya di pangkuan ibunya. "Ini
yang membuat wajahnya tampak hidup, namanya tantangan, Van. Untuk menjadi
sementara seluruh tubuhnya kurus dengan maju dan pintar, jangan pedulikan itu.
kulit kering yang seakan hampir terkelupas. Teruslah berlatih sungguh-sungguh." bujuk
la tampak renta dan tak berdaya. Sungguh ibunya. "Tapi Vani malu, Bu..." Vani terus
kasihan ibuku. menangis.

20. Perbedaan pola pengembangan kedua kutipan cerita tersebut adalah dimulai dengan ….
Kutipan I Kutipan II
A. garis besar cerita aksi tokoh
B. aksi tokoh garis besar cerita
C. pengenalan latar pengenalan tokoh
D. aksi tokoh pengenalan latar

21. Perbedaan penggunaan bahasa kedua kutipan cerita tersebut adalah ….


Kutipan I Kutipan II
A. terdapat kalimat langsung tidak terdapat kalimat langsung
B. tidak menggunakan kata sandang menggunakan kata sandang
C. menggunakan kata sandang tidak menggunakan kata sandang
D. menggunakan dialog menggunakan kata sandang

Cermatilah kutipan cerita berikut kemudian kerjakan soal nomor 22 s.d. 24!
(1) Dikisahkan pada suatu hari yang cerah ada seekor semut berjalan-jalan di taman.
(2) Ia sangat bahagia karena bisa berjalan-jalan melihat taman yang indah.
(3) Sang semut berkeliling taman sambil menyapa binatang-binatang yang berada di taman
itu. Ia melihat sebuah kepompong di atas pohon.
(4) Sang semut mengejek bentuk kepompong yang jelek dan tidak bisa pergi ke mana-mana.
(5) “Hei, kepompong alangkah jelek nasibmu. Kamu hanya bisa menggantung di ranting itu.
Ayo jalan-jalan, lihat dunia yang luas ini. Bagaimana nasibmu jika ranting itu patah?”
Sang semut selalu membanggakan dirinya yang bisa pergi ke tempat ia suka. Bahkan,
sang semut kuat mengangkat beban yang lebih besar dari tubuhnya. Sang semut merasa
bahwa dirinya adalah binatang yang paling hebat.
(6) Si kepompong hanya diam saja mendengar ejekan tersebut.

22. Bukti latar tempat dalam kutipan tersebut adalah ….


A. (1) dan (3)
B. (2) dan (4)
C. (4) dan (5)
D. (5) dan (6)

23. Bukti watak tokoh semut yang sombong terdapat pada bagian nomor ….
A. (1) dan (2)
B. (3) dan (4)
C. (4) dan (5)
D. (5) dan (6)

24. Komentar watak tokoh pada kutipan cerita tersebut adalah …


A. Semut sebaiknya tidak menghina sesama makhluk ciptaan Tuhan.
B. Kepompong sebaiknya tidak berprilaku menghina temannya sendiri.
C. Semut teman yang baik bersedia menolong temannya yang kesusahan.
D. Kepompong jangan suka menjelek-jelekkan teman di depan orang lain.

25. Cermatilah kalimat berikut!

Hujan deras dengan […] tinggi yang mengguyur Daerah Istimewa Yogyakarta sejak Rabu
(20/12) siang hingga malam menyebabkan terjadinya longsor di 11 titik di wilayah
Kabupaten Kulonprogo.

Istilah yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah ….


A. muatan
B. kualitas
C. intensitas
D. kapasitas

26. Cermati kalimat berikut!

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik, jumlah penduduk Indonesia saat ini […] sedikitnya
260 juta orang.

Kata bentukan yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah ….


A. merambah
B. mencapai
C. mendekati
D. menurun

27. Cermatilah kalimat-kalimat berikut!


(1) Tiap hari, tim dokter menangani hingga 250 pasien dengan keluhan tersebut.
(2) Selain itu, paket makanan dan perlengkapan khusus wanita, serta sumbangan
obat-obatan.
(3) Kebanyakan korban banjir menderita demam, diare, gatal-gatal, batuk, pilek, dan
kurang vitamin.
(4) Selama tiga hari tim medis dan rombongan Jawa Pos akan membantu korban
banjir.
(5) Para korban banjir tersebut sangat membutuhkan bantuan pakaian dan selimut.
Urutan kalimat-kalimat tersebut supaya menjadi paragraf yang padu adalah ….
A. (2)-(3)-(4)-(1)-(5)
B. (2)-(1)-(4)-(3)-(5)
C. (4)-(2)-(1)-(5)-(3)
D. (4)-(5)-(2)-(3)-(1)

28. Cermatilah petunjuk penggunaan rice cooker berikut!


(1) Masukkan beras ke dalam panci rice cooker!
(2) […]
(3) Masukkan panci rice cooker ke dalam rice cooker!
(4) Tuang air secukupnya ke dalam panci rice cooker!
(5) […]
(6) Tekan tombol on!
Kalimat yang tepat untuk melengkapi petunjuk tersebut adalah ...
A. (2) Masukkan steker ke dalam stop kontak.
(5) Tutup rice cooker dengan rapat.
B. (2) Buka tutup rice cooker.
(5) Masukkan steker ke dalam stop kontak.
C. (2) Panaskan air secukupnya.
(5) Masukkan steker ke dalam stop kontak.
D. (2) Cuci beras sampai bersih.
Cermatilah teks berikut!
Banjir menjadi bencana klasik di kota besar saat ini. Banjir tidak hanya terjadi di kota-kota
di Indonesia, [… ] juga di kota-kota dunia. Beberapa kota besar dunia juga tidak lepas dari
ancaman banjir. Tidak jarang kita menyaksikan melalui berita di televisi kota-kota
termasyhur di dunia dilanda banjir, seperti London […] Beijing.
Konjungsi yang tepat untuk melengkapi teks tersebut adalah ….
A. tetapi, bahkan
B. namun, tetapi
C. atau, dan
D. tetapi, dan

29. Cermatilah kalimat berikut!


Kakak mengajari adik mengerjakan pekerjaan rumah.
Variasi kalimat yang sesuai dengan kalimat tersebut adalah …
A. Pekerjaan rumah diajarkan kepada Kakak oleh adik.
B. Adik diajari Kakak mengerjakan pekerjaan rumah.
C. Adik mengajari kakak mengerjakan pekerjaan rumah.
D. Pekerjaan rumah diajarkan adik dahulu kemudian kakak.

31. Cermatilah data-data berikut!


- Taman Hutan Rakyat Ir. H. Juanda
- terletak di Pakar, Cimenyan, Bandung
- Luas 590 hektare dari Dago Pakar sampai Maribaya
- konservasi alam sekunder dengan hutan tanaman
- sekitar 2500 jenis tanaman yang terdiri atas 40 familia dan 112 spesies
Penulisan laporan yang sesuai dengan data-data tersebut yang tepat adalah …
A. Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda adalah taman wisata. Luas taman itu 590 hektare.
Taman tersebut merupakan kawasan konservasi alam sekunder dengan hutan tanaman.
Terdapat 2500 jenis spesies yang terdiri atas 40 familia dan 112 species.

B. Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda letaknya di Pakar, Ciburial, Cimenyan, Bandung. Luas
taman itu 590 hektare membentang dari Dago Pakar sampai Maribaya. Taman tersebut
merupakan kawasan konservasi alam sekunder dengan hutan tanaman. Tempat wisata
dengan berbagai jenis hutan tanaman.

C. Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda letaknya di Pakar, Ciburial, Cimenyan, Bandung.
Luas taman itu 590 hektare membentang dari Dago Pakar sampai Maribaya. Taman
tersebut merupakan kawasan konservasi alam sekunder dengan hutan tanaman. Terdapat
banyak jenis tanaman.

D. Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda letaknya di Pakar, Ciburial, Cimenyan, Bandung.
Luas taman itu 590 hektare membentang dari Dago Pakar sampai Maribaya. Taman
tersebut merupakan kawasan konservasi alam sekunder dengan hutan tanaman. Terdapat
2500 jenis spesies yang terdiri atas 40 familia dan 112 species.

32. Cermati teks berikut.


Pewawancara: Menurut Ibu, mengapa budaya bersalaman itu penting?
Bu Ita : Budaya bersalaman itu penting karena membuat anak terbiasa santun, hormat
terhadap yang lebih tua, menghargai sesama, dan menyayangi yang lebih
muda.
Perubahan teks wawancara tersebut menjadi teks eksposisi yang tepat adalah …
A. Bu Ita menyampaikan budaya bersalaman itu penting karena membuat anak terbiasa
santun, hormat terhadap yang lebih tua, menghargai sesama, dan menyayangi yang
lebih muda.

B. Bu Ita menghimbau anak-anak agar dibiasakan santun. Hormat terhadap yang lebih
tua, menghargai sesama, dan menyayangi yang lebih muda.

C. Menurut saran Bu Ita bahwa semua orang itu harus dibiasakan bersalaman. Karena
dengan bersalaman kita dilatih sopan terhadap orang lain. Mari kita tanamkan budaya
bersalaman.

D. Menurut penjelasan Bu Ita, bahwa budaya berkarakter dapat ditanamkan dengan


bersalaman. Dengan bersalaman kita biasa menghormati kedua orang tua kita.
33. Cermatilah kalimat berikut!
Kios photocopy dan apotik Sehat beralamat di Jalan Sunan Bonang.
Perbaikan ejaan pada kalimat tersebut yang tepat adalah …
A. Kios photocopi dan Apotik Sehat beralamat di Jalan Sunan Bonang.
B. Kios photokopi dan Apotik Sehat beralamat di Jalan Sunan Bonang.
C. Kios fotokopi dan Apotek Sehat beralamat di Jalan Sunan Bonang.
D. Kios fotocopy dan Apotek Sehat beralamat di Jalan Sunan Bonang.

34. Cermatilah kalimat berikut!


Tanaman hias tersebut bukan hanya cuma sekadar penghias halaman rumah, tetapi
juga untuk dijual sebagai sumber penghasilan penduduk.
Perbaikan kalimat tersebut supaya menjadi kalimat efektif adalah menghilangkan kata
….
A. bukan, cuma
B. hanya, cuma
C. hanya, tetapi
D. tetapi, sumber

35. Cermatilah kalimat berikut!


Ikan yang dipelihara di kolam tersebut, […] daya tarik pengunjung Desa Wisata
Bunga.
Kata bentukan yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah ….
A. merasa
B. menarik
C. menambah
D. membiarkan

36. Cermatilah teks berikut!


Dari dekat, tak terlihat uniknya. Seperti di pedesaan India lainnya, padi di sawah, yang
70 persen rumah tangganya bergantung pada pertanian. Namun, […] kita
memandangnya dari platform, petak sawah hijau […] cokelat kemerahan menunjukkan
bentuknya yang unik.
Konjungsi yang tepat untuk melengkapi kutipan teks tersebut adalah ….
A. jika, dan
B. tapi, jika
C. jika, tapi
D. tapi, atau

37. Cermatilah kalimat berikut!


Drs. Suyadi atau Raden Soejadi lahir pada tanggal 28 November 1932 di desa Puger,
Jember, Jawa Timur.
Perbaikan kesalahan penggunaan ejaan pada kalimat tersebut adalah .…
A. Drs. Diganti DRS
B. Raden diganti raden
C. desa diganti Desa
D. November diganti Nopember

38. Cermatilah kalimat-kalimat berikut!


(1) Upacara bendera dilaksanakan setiap hari Senin.
(2) Pemimpin memberikan teladan kepada anak buahnya.
(3) Sejak Pebruari 2016, ayahnya resmi mengundurkan diri.
(4) Kiprah Rudy Hartono di dunia bulutangkis mengharumkan nama bangsa Indonesia.
Penggunaan ejaan yang salah pada kalimat tersebut ditandai dengan nomor …
A. (1)
B. (2)
C. (3) (Februari)
D. (4)

39. Cermati teks berikut.


(1) Kurilian Bobtail adalah ras kucing yang sudah langka. (2) Kurilian Bobtail hanya
terdapat di Pulau Kuril. (3) Ras kucing ini memiliki sifat independen dan cerdas. (4) […]
Meskipun harganya mahal, kucing jenis ini banyak dicari.
Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut supaya padu adalah …
A. Tidak mengherankan jika ras kucing ini banyak dicari oleh para penggemar kucing.
B. Memelihara kucing kampung tidak rumit dan tidak memerlukan biaya yang mahal.
C. Kucing hewan yang sangat menggemaskan apalagi memiliki bulu yang tebal.
D. Tidak semua orang memiliki kesenangan memelihara berbagai jenis kucing.

40. Bacalah kalimat berikut!


Ibu bila berkunjung ke jawa Tengah selalu membawa oleh-oleh kain batik pekalongan.

Alasan kesalahan penggunaan huruf kapital pada kalimat tersebut adalah ...
A. jawa penulisannya tidak tepat seharusnya ditulis dengan huruf besar.
B. pekalongan seharusnya Pekalongan karena bukan nama jenis.
C. Penulisan kata kain seharusnya menggunakan huruf kapital.
D. Kata Batik seharusnya ditulis dengan huruf kapital karena nama diri.

41. Perhatikan kalimat berikut!


Taman Nasional Wakatobi memiliki potensi sumber daya alam laut yang bernilai tinggi
baik jenis dan keunikannya, dengan panorama bawah laut yang sangat menakjubkan
sekali.
Alasan ketidakefektifan kalimat tersebut adalah …
A. Kata menakjubkan tidak diperlukan karena membingungkan.
B. Kata sekali tidak perlu digunakan karena sudah ada kata sangat.
C. Kata potensi tidak diperlukan sehingga dapat dihilangkan.
D. Kata panorama tidak perlu ditulis karena bermakna ganda.

42. Cermatilah teks berikut!


(1)Raden Ajeng Kartini atau lebih dikenal Ibu Kartini merupakan keturunan keluarga
terpandang Jawa. (2) Kartini salah satu nama temanku di sekolah. (3) Sifatnya yang pemikir
dan inovatif membuatnya ingin terus melanjutkan sekolah ke jenjang yang lebih tinggi. (4)
Sayangnya, ayahnya tidak memberikan izin Kartini melanjutkan sekolah.

Alasan ketidakpaduan paragraf tersebut adalah ….


A. Kalimat (1) tidak ada hubungannnya dengan kalimat (2), (3), (4).
B. Kalimat (2) tidak ada hubungannnya dengan kalimat (1), (3), (4).
C. Kalimat (3) tidak ada hubungannnya dengan kalimat (2), (3), (4).
D. Kalimat (4) tidak ada hubungannnya dengan kalimat (2), (3), (4).

43. Cermatilah kalimat berikut!


Kami berusaha agar supaya setiap anak bisa memaksimalkan kemampuan masing-
masing.
Alasan ketidakefektifan kalimat tersebut adalah ….
A. kata anak tidak diperlukan karena membingungkan
B. kata setiap anak tidak perlu karena bermakna ganda
C. kata kemampuan tidak perlu ditulis sehingga dapat dihilangkan
D. kata agar tidak perlu ditulis karena maknanya sama dengan supaya

44. Cermatilah kalimat berikut!


Eyang Indah berkata, Kita bisa membuat kolak, klepon, ataupun jajanan tradisional lainnya
yang memakai gula jawa
Perbaikan tanda baca kalimat tersebut adalah ...
A. Eyang Indah berkata, “Kita bisa membuat kolak, klepon, ataupun jajanan tradisional
lainnya yang memakai gula jawa?”
B. Eyang Indah berkata, “Kita bisa membuat kolak, klepon, ataupun jajanan tradisional
lainnya yang memakai gula jawa.”
C. “Eyang Indah berkata kita bisa membuat kolak, klepon, ataupun jajanan tradisional
lainnya yang memakai gula jawa!”
D. “Eyang Indah berkata, kita bisa membuat kolak, klepon, ataupun jajanan tradisional
lainnya yang memakai gula jawa.”

45. Cermatilah kalimat berikut.


Pihak Pelabuhan Merak memutuskan untuk menutup sementara pelabuhan pada
kamis malam karena khawatir cuaca buruk bisa memperbesar resiko kecelakaan
laut akibatnya sejumlah jadwal pelayaran dan aktivitas pelabuhan pun ikut
terganggu.
Kesalahan penggunaan ejaan pada kalimat tersebut adalah kata .…
A. khawatir
B. jadwal
C. kamis
D. aktivitas

46. Cermatilah kalimat berikut!


“Jadi, yang datang duluan di bawah pohon beringin itu, dia menjadi pemenangnya?”
kata Pak Serigala.
Kesalahan penggunaan tanda baca pada kalimat tersebut adalah ...
A. tanda petik (“...”)
B. tanda tanya (?)
C. tanda koma (,)
D. tanda titik (.)

47. Cermati kalimat berikut!


Ismail marzuki atau bang maing sapaan akrabnya adalah putra Betawi, lahir 11 Mai
1914 di kwitang, Senen, Jakarta.
Perbaikan ejaan pada kalimat tersebut yang tepat adalah …
A. Ismail Marzuki atau bang Maing sapaan akrabnya adalah putra Betawi, lahir 11 Mai
1914 di kwitang, Senen, Jakarta.
B. Ismail Marzuki atau bang maing sapaan akrabnya adalah putra Betawi, lahir 11 Mei
1914 di Kwitang, Senen, Jakarta.
C. Ismail Marzuki atau Bang Maing sapaan akrabnya adalah putra Betawi, lahir 11 Mei
1914 di Kwitang, Senen, Jakarta.
D. Ismail Marzuki atau Bang Maing sapaan akrabnya adalah putra Betawi, lahir 11 Mai
1914 di kwitang, Senen, Jakarta.

48. Cermatilah kalimat berikut!


Sabar Fir sabar Kamu harus ikhlas ucap Lila menenangkan Fira
Penggunaan tanda baca yang tepat pada kalimat tersebut adalah …
A. “Sabar Fir sabar. Kamu harus ikhlas” ucap Lila menenangkan Fira.

B. “Sabar Fir, sabar. Kamu harus ikhlas” ucap Lila menenangkan Fira.

C. “Sabar Fir, sabar. Kamu harus ikhlas,” ucap Lila menenangkan Fira.

D. “Sabar Fir, sabar. Kamu harus ikhlas, ucap Lila menenangkan Fira.”
49. Cermati kalimat berikut!
Haji agus salim lahir di kota gadang, Agam, Sumatera Barat, 8 Oktober
1884.
Perbaikan ejaan pada kalimat tersebut yang tepat adalah …
A. Haji Agus salim lahir di Kota Gadang, Agam, Sumatera Barat, 8 Oktober 1884.
B. Haji Agus Salim lahir di Kota Gadang, Agam, Sumatera Barat, 8 Oktober 1884.
C. Haji Agus Salim lahir di kota Gadang, Agam, Sumatera Barat, 8 Oktober 1884.
D. Haji Agus salim lahir di kota Gadang, Agam, Sumatera Barat, 8 Oktober 1884.

50. Cermati kalimat berikut!


“Dari rekahan tanah itulah air bercampur lumpur itu keluar kata AKP
Sargiyata”
Perbaikan penggunaan tanda baca pada kalimat tersebut yang tepat adalah …
A. "Dari rekahan tanah itulah, air bercampur lumpur itu keluar kata AKP Sargiyata."
B. "Dari rekahan tanah itulah, air bercampur lumpur itu keluar kata AKP Sargiyata.”
C. "Dari rekahan tanah itulah air bercampur lumpur itu keluar", kata AKP Sargiyata.
D. "Dari rekahan tanah itulah, air bercampur lumpur itu keluar," kata AKP Sargiyata.

Anda mungkin juga menyukai