Anda di halaman 1dari 6

SMP INSAN CENDEKIA EXCELLENT PAYAKUMBUH

LEMBAR SOAL PENILAIAN HARIAN KE-1 KLS VIII


TEKS ULASAN

Kerjakanlah soal objektif berikut ini dengan teliti dan benar dengan
memilih jawababn yang benar anatar a,b,c, dan d.

1. Teks yang berisi penjelasan, penafsiran, atau penilaian terhadap suatu karya disebut…..
A. Rangkuman
B. Rekomendasi
C. Teks ulasan
D. Ulasan
Perhatikan teks berikut!
Dibandingkan dengan karya sastra sejenis lainnya, novel ini kurang berbobot. Lukisan
perwatakan kurang begitu mendalam, jalan ceritanya terkesan mendatar saja, tidak ada hal-hal
yang menarik perhatian pembaca.
2. Penggalan teks ulasan di atas merupakan bagian…
A. Simpulan teks
B. Kelemahan teks
C. Latar teks
D. Keunggulan teks
Perhatikan teks berikut!
(1) Film ini juga dapat ditonton oleh semua umur karena tidak ada satupun adegan kekerasan
atau sensual. (2) Diharapkan di waktu mendatang, semakin banyak produser film Indonesia
yang termotivasi untuk membuat film dengan kualitas yang sama, bahkan bisa melebihi film
Laskar Pelangi. (3) Film Laskar Pelangi layak disebut sebagai salah satu film terbaik
Indonesia sepanjang masa. (4) Meskipun film ini diproduksi pada tahun 2008, Laskar Pelangi
masih layak untuk ditonton kapanpun secara berulang-ulang.
3. Urutan teks tersebut agar menjadi teks ulasan yang baik adalah…
A. (3)-(4)-(1)-(2)
B. (1)-(4)-(3)-(2)
C. (1)-(2)-(4)-(3)
D. (3)-(1)-(4)-(2)
Cermatilah teks ulasan film berikut!
Judul: Jangan Mau Jadi Pembolos
Penulis: Edi Warsidi
Penerbit: CV Alibaba, Manokwari
Tahun: 2010
Keunggulan:
Penampilannya lugas dan gaya bahasanya sehari-hari
Kelemahan:
Sampul buku kurang sesuai
4. Teks ulasan yang tepat bedasarkan data buku tersebut adalah….
A. Buku angan Mau Jadi pembolos karya Edi Warsidi dengan penerbit CV Alibaba,
Manokwari, tahun 2010 ini, cukup berhasil mengemas penyampaiannya. Penampilannya
yang lugas dan gaya bahasa sehari-hari menambah daya tarik. Sayangnya sampul buku
kurang sesuai.
B. Buku Jangan Mau Jadi pembolos karya Edi Warsidi dengan penerbit CV Alibaba,
Manokwari, tahun 2010 ini, cukup berhasil mengemas penyampaiannya. Penampilannya
yang lugas dan gaya bahasa sehari-hari menambah daya tarik. Sayangnya sampul buku
kurang sesuai.
C. Buku karya Edi Warsidi dengan penerbit CV Alibaba, Manokwari, tahun 2010 ini,
cukup berhasil mengemas penyampaiannya. Penampilannya yang lugas dan gaya
bahasanya yang sehari-hari menambah daya tarik. Sampul buku pun sesuai.
D. Buku karya Edi Warsidi dengan penerbit CV Alibaba, Manokwari, tahun 2010 ini,
cukup berhasil mengemas penyampaiannya. Penampilannya yang lugas dan gaya
bahasanya yang sehari-hari menambah daya tarik. Sayangnya sampul buku kurang sesuai
dan membuat pembaca jenuh.
E. Buku Jangan Mau Jadi pembolos karya Edi Warsidi dengan penerbit CV Alibaba,
Manokwari, tahun 2010 ini, kurang berhasil mengemas penyampaiannya. Penampilannya
yang lugas dan gaya bahasa sehari-hari menambah daya tarik. Sayangnya sampul buku
kurang sesuai.
Bacalah teks berikut!
(1) Buku berjudul Tidur Berbantal Koran merupakan autobiografi pengarangnya, yaitu N.
Mursidi. Semua pengalaman N. Mursidi mulai menjadi penjaja koran hingga menjadi penulis
dan wartawan ibu kota disajikan dengan jelas dalam autobiografi ini. (2) Sampul buku ini
cukup menarik. Tulisan disajikan secara mengalir dan diselingi cerita-cerita pengalaman
menarik dan lucu. Bahasa yang digunakan pun mudah dicerna. (3) Satu-satunya kritik
terhadap buku ini tertuju pada label yang diberikan penerbit. Pada sampul buku ini tertulis
“Sebuah Novel”, padahal pada bagian pendahuluan disebutkan autobiografi. (4) Singkatnya,
buku ini akan mendorong pembaca untuk tidak menyerah dalam menggapai mimpi walau
seribu kesulitan dan tantangan menghadang.
5. Pernyataan berupa keunggulan buku terdapat pada bagian ….
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
Perhatikan hal-hal berikut berikut!
1. Membantu mempromosikan aebuah karya akan diterbitkan
2. Menulis ulang isi sebuah karya dengan lebih ringkas dan menarik
3. Membantu pembaca untuk mengetahui isi karya
4. Memberikan informasi kepada pembaca tentang kelebihan dan kekurangan karya
6. Tujuan teks ulasan terdapat pada nomor….
A. 1 dan 2
B. 2 dan 4
C. 3 dan 4
D. 1,2, dan 4
Perhatikan teks berikut!
Buku kumpulan puisi berjudul Rumah Penuh Bunga: Kumpulan Puisi untuk Siswa SMP/MTs
merupakan jawaban atas kelangkaan antologi puisi untuk anak SMP. […] Buku kumpulan
puisi ini akan membuat pembaca akrab dengan puisi. Sayang kualitas cetakan kurang bagus
karena hanya memakai kertas buram.
7. Kalimat berisi keunggulan buku untuk melengkapi teks tersebut adalah …
A. Bahasanya mudah dipahami.
B. Cerita menggunakan alur maju.
C. Banyak kata serapan dari bahasa asing.
D. Tema yang diangkat seputar kehidupan pesantren.
Cermatilah teks berikut
Dalam rangka memperingati Hari Bumi Sedunia, sederet film asing mengenai lingkungan
hidup diputar. Film-film tersebut mengupas berbagai kasus dan kondisi bumi saat ini serta
orang-orang pelestari bumi yang penuh inspirasi. Sebagian besar film tersebut menceritakan
sosok yang mengabdi secara total kepada alam. Meraka gigih meraat kondisi bumi di
lingkungan masing-masing.
8. Ide pokok teks ulasan tersebut adalah ….
A. Pemutaran film dalam rangka memperingati Hari Bumi
B. Film yang mengupas proses pelestarian lingkungan
C. Film yang menceritakan pengabdian seorang pelestari bumi
D. Cara melestarikan lingkungan yang baik
Perhatikan ciri dari sebuah struktur dalam teks ulasan berikut!
1. Terletak tepat setelah struktur orientasi
2. Berisi ringkasan isi adari karya yang diulas
9. Struktur dalam teks ulasan yang memiliki ciri-ciri di atas adalah…
A. Idenditas karya
B. Sinopsis
C. Analisis
D. Evaluasi
10. Kalimat yang mengandung konjungsi penerangan adalah….
A. Buku ini memaparkan cara belajar yang efektif bagi siswa sekolah menengah
B. Oleh karena itu, buku ini cocok dibaca oleh pelajar yang masih remaja
C. Salah satu kelebihan buku ini sampul yang menarik
D. Penulis buku ini mengatakan bahwa anak adalah inspirasi utamanya
Perhatikan kalimat berikut!
Sebelum akhirnya dicetak pada 2008, buku ini lebih dahulu dipublikasikan melalui
media sosial.
11. Konjungsi yang terdapat dalam kalimat di atas adalah….
A. Konjungsi kausalitas
B. Konungsi penerang
C. Konjungsi temporal
D. Konjungsi pertentangan
Perhatikan kutipan teks di bawah ini!
Penulis mendeskripsikan segala sesuatu dengan sempurna, membuat pembacanya
terhanyut, tertawa, dan menangis sendirian. Penulis novel pula berusaha merawat kata dengan
menggunakan kembali kata-kata yang hampir punah. Novel ini sangat mengesankan dan
mampu menjangkau semua kalangan.
12. Penggalan teks tersebut merupakan bagian…
A. Identitas
B. Orientasi
C. Sinopsis
D. Penafsiran
Perhatikan kalimat berikut!
Di dalam novel Dylan dijelaskan bahwa Milea jatuh cinta pada Dylan karena sifatnya
yang romantis dan unik.
13. Unsur kebahasaan pada kalimat tersebut adalah ….
A. Konjungsi penyebab
B. Konjungsi penerang
C. Konjungsi temporal
D. Kalimat saran
14. Urutan struktur teks ulasan yang benar adalah…
A. Judul, idenditas buku, orientasi, sinopsis, penafsiran, rangkuman, dan kesimpulan
B. Identitas karya, sinopsis, penafsiran, judul, kesimpulan, dan rangkuman
C. Identitas, sinopsis, evaluasi atau penafsiran
D. Identitas karya, sinopsis, penafsiran, judul, kesimpulan, dan penafsiran
15. Berikut ini yang tidak termasuk langkah-langkah menulis teks ulasan karya sastra
adalah…
A. Menentukan jenis karya sastra yang akan diulas
B. Menilai isi karya sastra yang diulas
C. Menaksir jumlah buku percetakan
D. Menentukan bagian yang menarik dari karya satra
Perhatikan kutipan teks berikut!
Sang Pemimpi merupakan novel kedua dari tetralogi Laskar Pelangi karya Andrea
Hirata. Sama seperti Laskar Pelangi, Sang Pemimpi juga meraih banyak penghargaan dan
difilmkan. Novel tersebut menceritakan tokoh Ikal bersama dua sahabatnya, Arai dan
Jimbron, berjuang menyelesaikan pendidikan SMA. Novel tersebut sangat layak dikoleksi
karena ceritanya yang sangat menginspirasi.
16. Objek yang diulas dalam penggalan teks tersebut adalah…
A. Film
B. Novel
C. Cerpen
D. Lagu
17. Nama lain dari teks ulasan adalah…
A. Sinopsis
B. Literasi
C. Resensi
D. Rekomendasi
18. Pengertian sinopsis adalah…
A. Cerita yang mengandung pesan moral
B. Ringkasan sebuah cerita
C. Penokohan dalam cerita
D. Cerita jenaka
Perhatikan kalimat berikut!
Pementasan itu sungguh menarik walaupun hanya diperankan oleh empat orang.
19. Kata yang bergaris bawah dapat diganti dengan…
A. Menegangkan
B. Membosankan
C. Semarak
D. Memukau
20. Jenis-jenis teks ulasan, kecuali….
A. Tek ulasan buku
B. Teks ulasan novel
C. Teks ulasan puisi
D. Puisi rakyat

Anda mungkin juga menyukai