Anda di halaman 1dari 9

Pengaruh Penerapan e-filling, e-SPT dan Pemeriksaan Pajak

Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak


( Studi kasus di kantor Pelayanan Pajak Pratama Temanggung )

PRA PROPOSAL PENELITIAN

Disusun oleh:

Ana Muslimah (142170121)

Kelas: EA-B

PROGRAM STUDI AKUNTANSI

FAKULTAS EKONOMI BISNIS

UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL “VETERAN” YOGYAKARTA

2020
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Pembangunan suatu Negara tidak terlepas dari sumber pendapatan yang

diterima oleh Negara tersebut, sudah kita ketahui bersama bahwa sumber

pendapatan terbesar Negara ini ialah berasal dari pajak, yang mana pajak harus

dibayarkan oleh wajib pajak yang telah masuk pada kriteria menjadi wajib pajak ,

bagi wajib pajak yang telah memenuhi persyaratan maka harus wajib membayar

pajak dengan dasar pengenaan yang telah ditetapkan oleh Direktorat Jendral

Pajak.

Namun dalam prakteknya tidak semua wajib pajak membayar pajak ,

tercatat dari sumber pajak.go.id pada Tahun 2016, terdapat sekitar 32 juta wajib

pajak yang terdaftar. Wajib pajak yang wajib untuk menyerahkan SPT ada 20 juta,

akan tetapi realisasinya hanya 12 juta atau sekitar 65%. Pada tahun 2017 sudah

meningkat dari yang sebelumnya menjadi 70%, sedangkan pada negara

lainangkanya bisa mencapai 75%-80%. Pada tahun 2018 jumlah wajib pajak yang

terdaftar itu sebanyak 18,3 juta WP, dan baru 10,93 juta WP yang menyampaikan

SPT .[CITATION Pus19 \l 1033 ]

Sementara itu jumlah wajib pajak dikabupaten Temanggung , masih

tergolong kecil dari jumlah wajib pajak 158.541 wajib pajak , 41.645 adalah wajib
pajak usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) , dan dari jumlah UMKM

tersebut yang membayar hanya sekitar 7.290 wajib pajak UMKM , Plt Kepala

Kantor Pelayanan Pajak Pratama Temanggung, Wiratmoko mengatakan jumlah

itu sangat jauh dari ideal [CITATION Her19 \l 1033 ]

Sebab target penerimaan KPP Pratama Temanggung pada 2019 ini sebesar

Rp960 miliar. Dan terealisasi hingga 25 Juni 2019 bari sekitar Rp243,7 miliar

[CITATION Her19 \l 1033 ]. Oleh karena itu , salah satu permasalahan yang masih

ada dalam perpajakan ialah tingkat kepatuhan wajib pajak yang harus terus

digencarkan dan diperbaiki.

Padahal Direktorat Jenderal Pajak sendiri sudah melakukan berbagai

upaya mulai dari melakukan kampanye , hingga mendatangi perusahaan-

perusahaan dan instansi pemerintah guna mengingatkan atau melakukan

penyampaian secara e-filing bersama [CITATION Oli19 \l 1033 ]. DJP juga sudah

mempermudah pelaporan SPT dengan system adsministrasi perpajakan modern

yaitu salah satunya Electronic Filling(e-Filling) dan juga Electronic SPT (e-

SPT).

Dimana kedua system tersebut mempermudah bagi wajib pajak untuk

melaporkan SPT nya , dikarenakan wajib pajak tidak perlu datang ke KPP untuk

menyampaikan SPTnya cukup dengan system online ini wajib pajak bisa

melaporkan dimana saja berada melalui alat elektronik mereka, dengan begitu

mobilisasi pun akan menjadi lebih cepat.


Namun praktek penggunaan sistem e-filling dan juga e-SPT pada KPP

Pratama Temanggung belum tergolong besar , menurut Kepala KPP Pratama

Temanggung Ananta Priyo Handoko mengatakan jumlah capaikan e-filling KPP

Pratama Temanggung per 11 Maret adalah 39,59 persen dari target 84 persen di

tahun 2019, dan beliau juga menghimbau agar melaporkan SPT lebih awal

melalui e-filling [ CITATION Roh191 \l 1033 ].

Pada penelitian ini terdapat fenomena himbauan penggunaan e-filling ini

apakah Wajib Pajak tertarik untuk menggunakannya dan bisa meningkatkan

kepatuhan pajak di Kabupaten Temanggung ? atau malah sebaliknya masyarakat

lebih cenderung untuk melaporkannya langsung ke KPP ?

Lalu pada penelitian ini saya memasukkan variabel Pemeriksaan pajak ,

yang mana pemeriksaan pajak ialah suatu kegiatan untuk memeriksa kelengkapan

data serta memeriksa kepatuhan wajib pajak dalam rangka mentaati peraturan

perundang-undangan, diharapkan bagi wajib pajak yang kurang tertib dalam

pelaporan pajaknya bisa meningkatkan kepatuhan pajak dengan adanya

pemeriksaan ini.

Perbedaan dari penelitian sebelumnya ialah penelitian sebelumnya lebih

banyak membahas tentang faktor-faktor yang mempengaruhi minat dalam

penggunaan e filling pada objek yang sama yaitu pada penelitian [ CITATION

Wij17 \l 1033 ] mengenai persepsi pengalaman, persepsi kemudahan penggunaan,

persepsi kepuasan, persepsi risiko wajib pajak orang pribadi dengan penggunaan

e-filling di KPP Pratama Temanggung,


Serta juga terdapat penelitian tentang kepatuhan pajak di KPP Pratama

Temanggung namun dengan variabel yang berbeda yaitu pada penelitian

[ CITATION Har15 \l 1033 ] mengenai analisis factor-faktor yang mempengaruhi

tingkat kepatuhan pengusaha kena pajak dikantor pelayanan pajak (KPP) Pratama

Temanggung ,kedua penelitian tersebut belum mengaitkan antara variabel e-

filling, e-SPT dan Pemeriksaan Pajak terhadap pengaruhnya di kepatuhan pajak.

Pada penelitian [ CITATION Har15 \l 1033 ] menggunakan variable

modernisasi system administrasi perpajakan, kesadaran membayar pajak,

pengetahuan tentang peraturan perpajakan dan kualitas pelayanan fiskus, namun

disini saya lebih membahas tentang penerapan penggunaan e-filling dan e-SPT

terhadap kepatuhan pajak serta pemeriksaan pajak terhadap kepatuhan wajib pajak

Penelitian yang sejenis juga di lakukan oleh [ CITATION Sab18 \l 1033 ]

mengenai e-SPT pajak penghasilan dan pemhaman pajak terhadap kepatuhan

wajib pajak dan [ CITATION Lad18 \l 1033 ] mengenai pengaruh penerapan system e-

Filling terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi pegawai negeri sipil dengan

pemahaman internet sebagai variable pemoderasi dan [ CITATION Wah18 \l 1033 ]

mengenai pengaruh pemeriksaan pajak terhadap kepatuhan wajib pajak dan

dampaknya terhadap efektivitas penerimaan pajak penghasilan badan.

Berdasarkan latar belakang yang saya buat diatas maka saya akan

melakukan penelitian dengan judul “ Pengaruh penerapan e-filling, e-SPT dan

Pemeriksaan Pajak terhadap Kepatuhan Wajib Pajak di KPP Pratama

Temanggung”.
1.2 Rumusan Masalah

1.Apakah penerapan e-filling dan e-SPT bisa mempengaruhi tingkat kepatuhan

wajib pajak di KPP Pratama Temanggung ?

2. Bagaimana pengaruh pemeriksaan pajak terhadap kepatuhan wajib pajak di

KPP Pratama Temanggung ?

3.Apakah penerapan e-filling, e-SPT, dan Pemeriksaan pajak secara simultan bisa

mempengaruhi tingkat kepatuhan wajib pajak di KPP Pratama Temanggung ?

1.3 Tujuan Penelitian

1.untuk mengetahui Apakah penerapan e-filling dan e-SPT bisa mempengaruhi

tingkat kepatuhan wajib pajak di KPP Pratama Temanggung

2. untuk mengetahui bagaimana pengaruh pemeriksaan pajak terhadap kepatuhan

wajib pajak di KPP Pratama Temanggung

3. untuk mengetahui Apakah penerapan e-filling,e-SPT, dan Pemeriksaan pajak

secara simultan bisa mempengaruhi tingkat kepatuhan wajib pajak di KPP

Pratama Temanggung

1.4 Keterbatasan Penelitian


Peneleitian ini nantinya akan bersumber dari data primer melalui penyebaran

kuisioner , yang mana didalam mengisi kuisioner tersebut responden bisa saja

terburu-buru sehingga jawaban menjadi bias , lalu responden bisa saja mengisi

tidak sesuai dengan keadaan yang terjadi , dan juga kurangnya trasnparansi data

yang diberikan oleh KPP Pratama Temanggung namun data sumber didapat dari

data verbal yang diungkapkan oleh perorangan dan tidak melalui data tertulis.

1.5 Manfaat Penelitian

Manfaat teoritis

a. Penelitian ini semoga bisa menambah wawasan dan informasi terkait

penerapan e-filling, e-SPT, dan juga pemeriksaan pajak terhadap

kepatuhan pajak.

b. Bagi peneliti selanjutnya bisa digunakan untuk bahan referensi dengan

penelitian yang sejenis.

Manfaat praktis

a. Bagi KPP Pratama Temanggung semoga penelitian ini bisa menjadi

gambaran dan juga saran untuk menindaklanjuti tentang peningkatan

penerapan e-filling, e-SPT, dan mengimplementasikan pemeriksaan pajak

terhadap wajib pajak untuk meningkatkan kepatuhan wajib pajak.


b. Bagi pembaca semoga dengan pembaharuan dalam system pelaporan

yaitu berupa pemakaian e-filling dan e-SPT bisa menambah pengetahuan

untuk menggunakannya, serta dengan adanya pemeriksaan pajak ini bisa

meningkatkan kepatuhan wajib pajak.

Daftar Pustaka

Hartiyah, S., & Suryanita. (2015). ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI


TINGKAT KEPATUHAN PENGUSAHA KENAP PAJAK DI KANTOR PELAYANAN PAJAK
(KPP) PRATAMA TEMANGGUNG. ISSN:1907-426X.

Herlina, L. (2019, July 02). MediaIndonesia. Retrieved February 25, 2020, from umlah
Wajib Pajak di Temanggung Rendah:
https://mediaindonesia.com/read/detail/244538-jumlah-wajib-pajak-di-
temanggung-rendah

Lado, Y. O., & Budiantara, M. (2018). PENGARUH PENERAPAN SISTEM E-FILLING


TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI PEGAWAI NEGERI SIPIL
DENGANPEMAHAMAN INTERNET SEBAGAI VARIABEL PEMODERASI . JRAMB.

Olivia, G., & Hadiwinata, T. (2019, April 01). Bussinessinsight. Retrieved February 25,
2020, from Jumlah Wajib Pajak yang Melaporkan SPT 2018 Tepat Waktu Masih
di Bawah Target: https://insight.kontan.co.id/news/jumlah-wajib-pajak-yang-
melaporkan-spt-2018-tepat-waktu-masih-di-bawah-target

Puspitayani Sayang, L. M. (2019, November). Pajakku. Retrieved February 25, 2020, from
Kemudahan Penggunaan E-Filing Meningkatkan Kepatuhan dan Kepuasan Wajib
Pajak Dalam Pelaporan SPT Tahunan:
https://www.pajakku.com/read/5daea2c84c6a88754c088072/Kemudahan-
Penggunaan-E-Filing-Meningkatkan-Kepatuhan-dan-Kepuasan-Wajib-Pajak-
Dalam-Pelaporan-SPT-Tahunan

Rohman, M. A. (2019, Maret 13). SuaraMerdekaNews. Retrieved februari 25, 2020, from
Wabup Temanggung Minta WP Patuh Bayar Pajak :
https://www.suaramerdeka.com/news/baca/174380/wabup-temanggung-
minta-wp-patuh-bayar-pajak

Rohman, M. A. (2019, Maret 13). SuaraMerdekaNews. Retrieved februari 25, 2020, from
Wabup Temanggung Minta WP Patuh Bayar Pajak:
https://www.suaramerdeka.com/news/baca/174380/wabup-temanggung-
minta-wp-patuh-bayar-pajak

Sabil, Pujiwidodo, D., & Lestiningsih, A. S. (2018). PENGARUH E-SPT PAJAK PENGHASILAN
DAN PEMAHAMAN PAJAK TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK. jurnal usbypkp.

Wahda Rohmatul, N. S., Bagianto, A., & Yuniati. (2018). PENGARUH PEMERIKSAAN
PAJAK TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK DAN DAMPAKNYA TERHADAP
EFEKTIVITAS PENERIMAAN PAJAK PENGHASILAN BADAN . ISSN:2621-5306.

Wijaya, I. T. (2017). HUBUNGAN PERSEPSI PENGALAMAN, PERSEPSI KEPUASAN,


PERSEPSI RISIKO WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI DENGAN PENGGUAAN E-
FILLING. Yogyakarta: Universitas Sanata Dharma.

Anda mungkin juga menyukai