Anda di halaman 1dari 50

LAPORAN

KULIAH PENGENALAN INDUSTRI

SIMULASI DAN PERANCANGAN JARINGAN KOMPUTER


DI PT. PGAS TELEKOMUNIKASI NUSANTARA
(PGASCOM)

Oleh :
Nama Kelompok
Fanny Yusuf 171420144
Faqih Abdul Haris 171420072
Firman Asmoro Jati 171420012
M. Andi Setiawan 171420186

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA


FAKULTAS ILMU KOMPUTER
UNIVERSITAS BINA DARMA
2018

1
HALAMAN PENGESAHAN
LAPORAN KULIAH PENGENALAN

SIMULASI DAN PERANCANGAN JARINGAN KOMPUTER


DI PT. PGAS TELEKOMUNIKASI NUSANTARA
(PGASCOM)
Jl KH. Zainul Arifin No. 20 Jakarta Barat 11140, Indonesia

Disusun sebagai syarat wajib dalam menempuh


mata kuliah Kuliah Pengantaran Industri

Oleh :
Nama Kelompok
Fanny Yusuf 171420144
Faqih Abdul Haris 171420072
Firman Asmoro Jati 171420012
M. Andi Setiawan 171420186

2
ABSTRAK

Kegiatan kuliah pengantar industri ke perusahaan pgas telekomunikasi nusantara

(PGASCOM) ini bertujuan untuk mengenal teknologi lebih luas, seperti teknologi apa saja

yang digunaka disana, memperluas wawasan aga rmahasiswa mengerti dan memahami serta

mampu menggambarkan kembali apa yang mereka dapatkan dari kunjungan ini. Kegiatan ini

diikuti oleh sebagian mahasiswa yang mengambil mata kuliah tersebut. Disana kami

mendapatkan sambutan dan beberapa materi seperti bagaimana perusahaan itu berdiri,

struktur organisasi, sampai penggunaan tik pada perusahaan tersebut.

Alhamdulillah kegiatan pengantar industri ini berjalan dengan baik dan lancar. Untuk

itu, laporan ini dibuat guna merangkum kembali apa yang kami pelajari saat berkunjung ke

perusahaan tersebut serta menjelaskan analisis dan perancangan jaringan komputer yang

dijelaskan dalam bentuk simulasi di Cisco Packet Tracer

Kata Kunci : Teknologi, PGASCOM, Cisco Packet Tracer

DAFTAR ISI
3
Halaman
HALAMAN JUDUL ......................................................................................................... i
HALAMAN PENGESAHAN .......................................................................................... ii
ABSTRAK ........................................................................................................................ iii
DAFTAR ISI ..................................................................................................................... iv
DAFTAR GAMBAR ........................................................................................................ v
DAFTAR TABEL ............................................................................................................ vi
BAB I PENDAHULUAN ............................................................................................ 7
1.1 Latar Belakang .............................................................................................. 7
1. 2 Rumusan Masalah ......................................................................................... 8
1. 3 Tujuan ........................................................................................................... 8
1. 4 Batasan Masalah ........................................................................................... 8
1. 5 Manfaat ......................................................................................................... 9

BAB II PELAKSANAAN KULIAH PENGENALAN ........................................... 10


2.1 Waktu dan Pelaksanaan ................................................................................ 10
2.2 PT. PGAS Telekomunikasi Nusantara (PGASCOM) .................................. 10
2.2.1 Profil Perusahaan ........................................................................... 11
2.2.2 Struktur Organisasi ........................................................................ 12
2.2.3 Penggunaan TIK ............................................................................ 19

BAB III PEMBAHASAN ........................................................................................... 25


3. 1 Hasil Kegiatan Kuliah Kunjungan Industri .................................................. 25
3.1.1 Topologi Jaringan Antar Gedung PGASCOM .............................. 25
3.1.2 Topologi Jaringan Menggunakan Cisco Paket Tracer ................... 26
3.1.3 Konfigurasi Jaringan Cisco Paket Tracer ...................................... 27

BAB IV PENUTUP ..................................................................................................... 40


Kesimpulan ....................................................................................................................... 40
Saran ................................................................................................................................. 41
DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................................... 42
LAMPIRAN .................................................................................................................... 43

DAFTAR GAMBAR

4
GAMBAR 2.1 ....................................................................................................................... 12
GAMBAR 2.2 ....................................................................................................................... 17
GAMBAR 2.3 ....................................................................................................................... 22
GAMBAR 2.4 ....................................................................................................................... 24
GAMBAR 3.1 ....................................................................................................................... 25
GAMBAR 3.2 ....................................................................................................................... 26
GAMBAR 3.3 ....................................................................................................................... 28
GAMBAR 3.4 ....................................................................................................................... 28
GAMBAR 3.5 ....................................................................................................................... 29
GAMBAR 3.6 ....................................................................................................................... 29
GAMBAR 3.7 ....................................................................................................................... 30
GAMBAR 3.8 ....................................................................................................................... 30
GAMBAR 3.9 ....................................................................................................................... 31
GAMBAR 3.10 ..................................................................................................................... 31
GAMBAR 3.11 ..................................................................................................................... 32
GAMBAR 3.12 ..................................................................................................................... 32
GAMBAR 3.13 ..................................................................................................................... 33
GAMBAR 3.14 ..................................................................................................................... 33
GAMBAR 3.15 ..................................................................................................................... 33
GAMBAR 3.16 ..................................................................................................................... 34
GAMBAR 3.17 ..................................................................................................................... 34
GAMBAR 3.18 ..................................................................................................................... 35
GAMBAR 3.19 ..................................................................................................................... 35
GAMBAR 3.20 ..................................................................................................................... 36
GAMBAR 3.21 ..................................................................................................................... 36
GAMBAR 3.22 ..................................................................................................................... 37
GAMBAR 3.23 ..................................................................................................................... 37
GAMBAR 3.24 ..................................................................................................................... 38
GAMBAR 3.25 ..................................................................................................................... 38
GAMBAR 3.26 ..................................................................................................................... 39
DAFTAR TABEL
5
TABEL 2.1 ............................................................................................................................ 10
TABEL 2.2 ............................................................................................................................ 27

6
BAB I

PENDAHULUAN

1. 1 Latar Belakang Penulisan

Latar belakang diadakanya kunjungan industri ini agar mahasiswa mengenal dunia

kerja. Selain itu mahasiswa dapat mengetahui lebih jauh tentang cara kerja, kedisiplinan, tata

tertib kerja, mesin-mesin industri yang lebih memadai, dll.

Mahasiswa juga diharapkan tidak menganggap kunjungan industri sebagi rekreasi,

tapi menganggap kunjungan industri sebagai sarana belajar dengan cara mendatangi industri

secara langsung, dan melihat urutan – urutan proses kerja di industri tersebut.

Kunjungan industri dipilih untuk menambah pengalaman mahasiswa tentang dunia

kerja. Mahasiswa dituntut untuk aktif menggali informasi tentang kunjungan industri untuk

memperoleh pengetahuan tentang dunia industri. Kunjungan industri dilakukan untuk

memberikan gambaran kepada mahasiswa tentang industri dan proses produksi di

bidangbisnis dan managemen. Mahasiswa harus membandingkan proses produksi di dunia

kerja dengan ilmu yang diperoleh di sekolah. Mahasiswa diwajibkan membuat laporan atas

informasi yang di peroleh selama kunjungan industri tentang perusahaan yang bersangkutan.

Sebagai mahasiswa, Sudah selayaknya bagi mahasiswa tidak hanya memahami teori

yang ada, namun juga ikut andil dalam meninjau lapangan yang sebenarnya. Oleh karena itu,

dengan diadakannya kegiatan kunjungan industri ini, Diharapkan mahasiswa mampu

menerapkan ilmu yang diperolehnya dengan melakukan pengamatan atau percobaan.

7
1. 2 Rumusan Masalah

1. Bagaimana sejarah berdirinya perusahaan?

2. Dimana lokasi perusahaan?

3. Bagaimana proses kerja perusahaan?

4. Apa saja anak perusahaan?

5. Bagaimana ketenagakerjaan disana?

6. Bagaimana struktur organisasi perusahaan?

7. Bagaimana penggunaan TIK di perusahaan?

1. 3 Batasan Masalah

Berdasarkan rumusan masalah yang telah disampaikan sebelumnya, maka dibuatlah

beberapa batasan masalah untuk membatasi ruang lingkup agar tidak menyimpang dari pokok

permasalahan. Adapun batasan batasan masalah tersebut antara lain :

1. Membahas profil, sejarah, dan struktur organisasi perusahaan

2. Membahas proses kerja dan teknologi IT dalam perusahaan

1. 4 Tujuan

Ada beberapa tujuan diadakannya kunjungan industri bagi mahasiswa sebagai

berikut:

1. Memperluas pengatahuan mahasiswa dalam lingkungan dunia kerja.

2. Mendorong mahasiswa agar mempunyai minat bekerja di perusahaan.

3. Memberi informasi tentang cara kerja dan tenaga kerja perusahaan.

4. Mendorong mahasiswa agar mempunyai rasa kedisiplinan dan tanggung jawab.

5. Untuk Belajar (tidak hanya tau teknik tapi juga praktik dan cara pemasarannya).

8
1. 5 Manfaat

Adapun Beberapa manfaat kunjungan Industri diantaranya :

Bagi mahasiswa :

1.  Dapat mengetahui kedisiplinan dan tata tertib yang tegas pada dunia kerja.

2.  Melihat secara langsung cara kerja produksi.

3.  Mendapat gambaran saat akan bekerja di industri atau ingin membuat sebuah

Industri.

4. Dapat menggambarkan kembali penggunaan tik perusahaan tersebut pada Cisco

Packet Tracer.

Bagi kampus :

1.  Memperlakukan tata tertib yang tegas bagi mahasiswa.

2.  Kampus dapat mengajak mahasiswa belajar langsung di lapangan.

Bagi perusahaan

1.  Dapat berbagi ilmu dengan mahasiswa.

2.  Mengajak dan memperlihatkan proses kerja bagi mahasiswa maupun guru.

3.  Memperkenalkan sejarah singkat tentang berdirinya perusahaan.

9
BAB II

PELAKSANAAN KULIAH PENGENALAN

2. 1 Waktu dan Pelaksanaan

Waktu pelaksanaan kunjungan industri ke PT. PGAS Telekomunikasi Nusantara

(PGASCOM) yaitu PadaTanggal 21 Januari 2019 yang beralamatkan diJalan KH. Zainul

Arifin No. 20Jakarta Barat 11140, Indonesia dengan perincian sebagai berikut:

HARI / WAKTU KEGIATAN

TANGGAL
07.00 - 09.00 Pesawat berangkat dari Palembang menuju

Jakarta dan langsung ke PT. PGASCOM

menggunakan bus

Senin, 09.00- 09.15 Sesi foto bersama setelah tiba di

21 Januari 2019 PT. PGASCOM

09.15 - 11.30 Mahasiswa memasuki ruang auditorium

PT. PGASCOM untuk mengikuti seminar

11.30 – 11.45 Sesi foto bersama Direktur dan Staff

PT. PGASCOM

11.45 – 12.15 Ishoma dan Kegiatan Selesai


Tabel 2.1. Tabel Jadwal kegiatan kunjungan

2. 2 PT. PGAS Telekomunikasi Nusantara (PGASCOM)

10
2.2.1 Profil Perusahaan

PT PGAS Telekomunikasi Nusantara atau dikenal dengan sebutan PGASCOM 

adalah perusahaan yang bergerak dibidang jasa telekomunikasi dan layanan ICT. Sebagai

penyedia jaringan fiber optik (FO), PGASCOM telah memiliki pengalaman dan

telahmengoperasikan jaringannya mulai dari Singapura dan Jakarta sampai kota-kota besar

lainnya di bagian barat Indonesia.

Lahir pada tanggal 10 Januari 2007, jaringan FO PGASCOM dapat dijangkau oleh

berbagai industri area domestik maupun internasional. Fokus sebagai penyedia kapasitas

besar dan jaringan yang handal dengan memiliki kekuatan kabel bawah laut dengan

perlindungan rock dumping dan landing point di bagian barat Singapura yang berbeda dengan

operator lainnya.

Sebagai penyedia layanan ICT, PGASCOM juga memberikan layanan business

solution dan managed services yang dapat digunakan oleh semua perusahaan dari kelas

Large Corporation sampai ke Small Medium Enterprise (SME). Jaringan PGASCOM

tersebar di berbagai wilayah domestik mulai dari Batam hingga Surabaya maupun

internasional, dimana PGASCOM melalui anak usahanya yaitu PGAS International siap

melayani kebutuhan pelanggan di luar negeri.

Produk dan layanan PGASCOM lengkap terdiri dari Connectivity seperti IPLC dan

DPLC, Global Internet dan internet akses yang disediakan melalui anak usahanya Gasnet,

layanan business solution seperti pengembangan aplikasi, video conference, infrastruktur IT

maupun OT (SCADA), dan managed service baik untuk IT, SCADA, maupun seat

management. PGASCOM juga mengembangkan usahanya untuk konten OTT seperti video

streaming dan IOT seperti smart office maupun Smart home/building.

11
 Visi

 Menjadi penyedia solusi teknologi Informasi dan komunikasi terkemuka di Indonesia

 Misi

 Mengembangkan bisnis telekomunikasi untuk memenuhi kebutuhan Domestik dan

Menyediakan solusi teknologi informasi dan komunikasi untuk mendukung PGN

Grup dan industri energi.

2.2.2Struktur Organisasi

Board of Commisioner

Gambar 2.1. Struktur Organisasi Commisioner

 Said Reza Pahlevy (President Commisioner)

12
Warga negara Indonesia, lahir di Banda Aceh, 6 September 1969. Said Reza Pahlevy

menyelesaikan Pendidikan S1 Ekonomi Akuntansi di Universitas Indonesia (UI), Jakarta,

Indonesia dan D3 Ekonomi Akuntansi Politeknik – Institut Teknologi Bandung (ITB),

Indonesia.

Saat ini menjabat sebagai Direktur Keuangan di PT Perusahaan Gas Negara

(Persero)Tbk, sejak tahun 2018. Sebelumnya menjabat sebagai Direktur Administrasi &

Keuangan, Pertamina Patra Niaga, 2015 – 2018. Pernah juga menjabat sebagai VP Sared

Services Center, Pertamina, 2011 – 2015, Manager Finance Operation, Pertamina, 2009 –

2011, Co Project Leader SPC, Pertamina 2008 – 2009, Project Leader Pembenahan A/R,

Pertamina, 2007 – 2008, Implementor Project SAP R/3, Pertamina 2001 – 2006 dan Staff

Akuntansi Direktorat Keuangan, 1992 – 2000.

Dengan latar belakang sebagai akuntan, mengawali karir selama 8 tahun di fungsi

Akuntansi Direktorat Keuangan dan terlibat aktif selama 15 tahun berikutnya dalam proses

transformasi PT Pertamina (Persero) dalam proyek implementasi SAP R/3 dan SAP ECC6.

Pada tahun 2008 – 2015 berhasil melakukan perubahan signifikan khususnya dalam bidang

Keuangan dan Teknologi Informasi dengan menerapkan sentralisasi proses pencataatan dan

pelaporan yang memberikan kontribusi besar terhadap proses penyelesaian laporan keuangan

yang lebih akurat dan tepat waktu. Roll out proses sentralisasi ini tidak hanya dilakukan

dipusat saja namun mencakup sebagian besar anak perusahaan. Turut pula berkontribusi

dalam beberapa Breakthrough Project serta menjadi inisiator lahirnya Tim Pembenahan Tata

Kelola Arus Minyak (PTKAM) yang berdampak signifikan terhadap penurunan oil losses

yang berlanjut hingga saat ini.

 Desima Equalita Siahaan (Commisioner)

13
Warga negara Indonesia, lahir di Jakarta, 06 Desember 1967. Desima Equalita

Siahaan menyelesaikan Pendidikan Master Degree di Oklahoma City University, USA dan

S1 Universitas Padjajaran, Bandung, Indonesia.

Saat ini menjabat sebagai Direktur SDM dab Umum di Perusahaan Gas Negara

(Persero) Tbk, sejak tahun 2017, sebelumnya pernah menjabat sebagai Sekertaris Perusahaan

di tahun 2017,  Division Head Corporate Support & Services dari tahun 2015 – 2017, kepala

Sekertariat Korporat 2014 – 2015 dan kepala Dinas Analisa dan Pelaporan 2011- 2014 di PT

Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk. Desima Equalita Siahaan juga pernah menjabat

sebagai Senior Brand Manager Sariwangi & Lipton Tea and RTD Tea di tahun 1997 -2000.

Berpengalaman selama 6 tahun di Industri Fast Moving Costumer Goods dengan

tuntutan kreatifitas dan inovasi yang tinggi, strategi pasar yang akurat serta perspektif bisnis

yang tajam, sehingga memiliki kemampuan :

 Mengelola dan meningkatkan corporate branding sehingga dapat memberikan nilai

tambah kepada PGN sebagai perusahaan negara

 Karakter pribadi yang kuat sebagai innovative leader Value Pribadi yang selama ini

dijalani dan tagline pribadi

 Tidak mudah puas dengan pencapaian yang dilalui, selalu ada ruang untuk

berkembang dan berinovasi.

 “Always pushing beyond my limit” selalu menjadi motivasi dan value yang

ditanamka sehari – hari.

Persistence, tidak mudah menyerah dan selalu passionate dalam setiap pekerjaan.

 Emron Pangkapi (Commisioner)

14
Warga negara Indonesia, lahir di Pangkal Pinang Kepulauan Bangka Belitung, 26 Juni

1957.  Berlatar belakang jurnalistik, Emron Pangkapi meniti  karir dimulai sebagai wartawan

harian Pelita Jakarta (1981-1984), harian ekonomi Bisnis Indonesia (1985-1989),  redaktur

harian Media Indonesia (1989-1993).

Emron Pangkapi selanjutnya beralih profesi,  berkiprah di dunia politik dan organisasi

kemasyarakatan.

Dia terpilih sebagai Anggota MPR-RI (1992-1997) dan aktif di Badan Pekerja Majelis

Permusyawaratan Rakyat (BP-MPR) yang menyusun GBHN (1993-1998). Selanjutnya Ketua

DPRD Provinsi Kep. Bangka Belitung (2001-2004) dan Staf Khusus Menteri Koperasi UKM

(2005-2009). 

Selain itu, dia aktif di berbagai organisasi sosial kependidikan dan kebudayaan, antara

lain sebagai salah satu pendiri Yayasan Universitas Bangka Belitung (UBB), Tamadun

Melayu Nusantara,  Yayasan Pembina Olahraga Usia Pemula Indonesia ( Yapopi) dan

tercatat sebagai Anggota Tetap Konfrensi Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) yang berpusat

di Malaka sejak 1999.

Emron juga dikenal sebagai penulis. Buku karya nya adalah: Hukuman Mati Imam

Imran (Alumni, Bandung), Praperadilan Dalam Kenyataan (Djambatan, Jakarta), serta

berbagai kertas seminar/lokakarya.

Surut dari aktivitas perpolitikan nasional,  Emron Pangkapi  ditunjuk sebagai

Komisaris Independen PT Timah (Persero) Tbk (2015-2016) dan selanjutkan diangkat

sebagai Komisaris PGAS Komunikasi Nusantara terhitung sejak November 2017,

berdasarkan keputusan para pemegang saham secara sirkuler.

 Dr. Anak Agung Gde Ngurah Ari Dwipayana, SIP, MSI (Commisioner)
15
Lahir di Ubud – Gianyar, Bali pada 24 Februari 1972 (44 tahun). Menyelesaikan

pendidikan S1 di Universitas Gadjah Mada pada tahun 1995 dan memperoleh gelar Master

Ilmu Politik di Program S2 Ilmu Politik Universitas Gadjah Mada pada tahun 2003. Pada

tahun 2013, mendapatkan gelar Doktor Ilmu Politik di Universitas Gadjah Mada.

Sejak tahun 1997 menjadi pengajar di Jurusan Politik dan Pemerintahan FISIPOL

Universitas Gadjah Mada serta Program Studi S2 Ilmu Politik Pasca Sarjana Universitas

Gadjah Mada. Selain itu aktif dalam Civil Society Movement serta pernah menjadi peneliti di

Institute for Research Empowerment Yogyakarta dan peneliti

Knowledge Programme CRCS Universitas Gadjah Mada. Terlibat menjadi Tim Ahli

Penyusun Naskah Akademik dan RUU Keistimewaan Yogyakarta Kementrian Dalam Negeri

pada tahun 2007, Tim Ahli Penyusun Naskah Akademik dan RUU Desa Kementrian Dalam

Negeri pada tahun 2008 sampai 2010, Tim Ahli Penyusunan Naskah Akademik dan RUU

Desa, RUU Pemerintahan Daerah, dan Kajian RUU Otonomi Khusus, Dewan Perwakilan

Daerah Republik Indonesia pada tahun 2011 sampai 2013, Tim Penilai Independen dalam

Seleksi KPU RI dan Ketua Tim Seleleksi KPU Provinsi DIY pada tahun 2013.

Pada tahun 2003, mendirikan Yayasan Uluangkep, sebuah NGO yang bergerak dalam

penelitian dan pemberdayaan desa adat di Bali pada tahun. Pada tahun 2011 menjadi Ketua

Yayasan Tat Twan Asi Nusantara di Yogyakarta serta menjadi Sekretaris Jenderal Pengurus

Pusat Keluarga Alumni Gadjah Mada periode 2014-2019.

Ditunjuk sebagai Komisaris PT PGAS Telekomunikasi Nusantara sejak tanggal 1

September 2015 hingga saat ini, berdasarkan Keputusan Para Pemegang Saham secara

Sirkuler tanggal 7 September 2015.

16
Warga negara Indonesia, lahir di Pangkal Pinang Kepulauan Bangka Belitung, 26 Juni

1957.  Berlatar belakang jurnalistik, Emron Pangkapi meniti  karir dimulai sebagai wartawan

harian Pelita Jakarta (1981-1984), harian ekonomi Bisnis Indonesia (1985-1989),  redaktur

harian Media Indonesia (1989-1993).

Board of Director

Gambar 2.2. Struktur Organisasi Director

 Dwika Agustianto (President Director)

Lahir di Yogyakarta, tanggal 31 Agustus 1967.Menempuh pendidikan di Sekolah

Menengah Atas (SMA) Negeri 2 Kediri, lulus tahun 1986. Pada tahun 1986 -1992

melanjutkan pendidikan di Universitas Sebelas Maret – Surakarta, Jurusan Teknik Sipil. Dan,

pada tahun 2008, lulus sebagai Sarjana Strata 2 (S2) Magister Manajemen (MM) Fakultas

Ekonomi dan Bisnis, Universitas Gajah Mada – Yogyakarta

17
Mulai Maret Tahun 1996, bergabung dengan PT. Perusahaan Gas Negara

(Persero), Tbk, yaitu salah satu BUMN yang bergerak di bidang Transmisi dan distribusi

Gas Bumi. Sampai saat ini telah bekerja di PGN selama 22 tahun dengan berbagai posisi

penugasan, yaitu:

 1996 – 2011 sebagai Manajer di Divisi Logistik, Divisi Perencanaan dan di area

Penjualan di Palembang dan Banten

 2011 – 2012 , ditugaskan sebagai Plt. Kepala Divisi Perencanaan Strategis

 2012 – 31 Mei 2015 Kepala Departemen Penjualan dan Layanan - SBU I Jawa Barat.

 1 Juni 2015 – 31 September 2015 : Senior Expert Gas For Power

Pada Tahun 2015-2016 pernah menjabat sebagai Direktur Utama di PT. Widar

Mandripa Nusantara (anak perusahaan PT. GEI) yang bergerak di bidang kelistrikan.

20 Mei 2016 – sekarang, ditugaskan sebagai Senior Expert Gas For Marine (Pejabat

setingkat Vice President) dengan tanggung jawab melakukan pengembangan bisnis untuk

konversi BBM ke Gas bumi (LNG bunkering dan konverter) untuk transportasi laut (Kapal

penumpang dan kapal Ferri) bekerjasama dengan PT. ASDP Ferry Indonesia dalam program

sinergi BUMN.

 Larassetyo Wibowo (Director of Technical & Commercial)

Lahir di Semarang pada tanggal 6 Maret 1972. Menyelesaikan Pendidikan S1 di

Universitas Gadjah Mada pada tahun 1996. Mendapatkan pelatihan Teknologi Informasi

selama 4 bulan di Jepang pada tahun 2000 dengan beasiswa AOTS, kemudian mendapatkan

beasiswa StuNed untuk Pendidikan S2 di Universiteit Twente Belanda di Jurusan Telematika

pada tahun 2001.

18
Mengawali karir sebagai Kepala Seksi Produksi di PT. Indosat Tbk.  Selama di

Indosat dipercaya untuk terlibat dalam proyek-proyek inti sebagai System Analyst, Business

Process Reengineering Manager, hingga Division Head IT Planning. Pada libur musim panas

di Belanda juga pernah bekerja di Fraunhofer Institute Jerman sebagai Research Analyst.

Sejak 2010 mengembangkan karir di beberapa perusahaan multi-national di Indonesia

dimulai sebagai Project Manager di Amdocs, kemudian GM IT Planning & Development di

Berca Wimax,  GM MIS di PT. Hutchison 3 Indonesia,  Senior Manager TMT di Deloitte

Consulting Indonesia,   dan BRM di PT. XL Axiata.  Juga terlibat dalam inkubasi startup e-

commerce JD.id dan beberapa startup lain di bidang logistics & supply chain,  MFS (Mobile

Financial Service) /e-Money, Digital Service dan Payment Gateway.

Ditunjuk sebagai Direktur Teknik dan Komersial PT. PGAS Telekomunikasi

Nusantara  sejak tanggal 1 Mei 2017 berdasarkan Keputusan Para Pemegang Saham secara

Sirkuler tanggal 2 Mei 2017.

 Wibisono (Director of Finance & Administration)

Warga negara Indonesia, Lahir di Blitar, tanggal 14 September 1972. Wibisono

menyelesaikan Pendidikan S2 di Universitas Gajah Mada, jurusan Magister Manajemen dan

S1 di Universitas Brawijaya. Wibisono mengawali karirnya di Perusahaan Gas Negara Tbk.,

sejak dari tahun 1997.

Saat ini menjabat sebagai Direktur Keuangan & Administrasi PT PGAS

Telekomunikasi Nusantara sejak tahun 2018. Sebelumnya pernah ditugaskan sebagai

Komisaris PT PGAS Telekomunikasi Nusantara.

2.2.3 Penggunaan TIK

19
 Connectivity

PGNCom menyediakan berbagai paket layanan konektivitas data untuk provider

telekomunikasi dengan kapasitas dan standar kelas Carrier yang lengkap bagi pasar global.

Layanan kami dirancang demi menunjang keberlangsungan bisnis bagi para penyelenggara

telekomunikasi, GSM Operator, Network Access Provider ataupun Internet Service Provider.

 Private Leased Circuit (Carrier Connectivity)

Private Leased Circuit merupakan sebuah layanan telekomunikasi berbasis fiber optic

(FO), menghubungkan sentra telekomunikasi secara PoP to PoP baik domestik maupun

internasional, dengan paket sesuai SLA yang dikehendaki. Dengan layanan ini pelanggan

dapat memanfaatkan jaringan konektivitas untuk main link ataupun back up.

 IPLC (International Private Leased Circuit)

IPLC merupakan link konektivitas clear channel berbasis teknologi SDH

(Synchronous Digital Hierarchy) yang di transport menggunakan sistem DWDM (Dense

Wavelength Division Multiplexing) diatas jaringan fiber optic. IPLC menghubungkan

pelanggan ke jaringan internasional (Jakarta – Singapura / Batam – Singapura) dengan besar

kapasitas dapat dipilih sesuai kebutuhan: STM 1/4/16/64

 DPLC (Domestic Private Leased Circuit)

PGNCom Domestic Private Leased Circuit (DPLC) merupakan link konektivitas clear

channel berbasis teknologi SDH bagi para pelanggan domestik (khususnya Sumatera dan

Jawa) yang digunakan untuk menghubungkan perangkat - perangkat (pusat data) para

pelanggan dalam cakupan domestik, baik dalam kota (innercity) maupun antar kota

(intercity). Besar kapasitas: STM 1/4/16/64

 Ethernet over DWDM

20
EoDWDM adalah layanan Carier Network berbasis ethernet yang ditransport

menggunakan sistem DWDM. Kapasitas tersedia mulai dari 10Mbps dan kelipatannya,

1Gbps hingga 10Gbps.

 Ethernet

Layanan ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan pelanggan korporasi,

menghubungkan secara end to end, seluruh Office to Office, Office to Central Business

ataupun Office to Cloud. Layanan dapat digunakan secara private untuk membawa berbagai

macam aplikasi data, voice ataupun video dengan beragam kapasitas bandwidth yang sesuai

dan SLA yang dikehendaki.

Produk Ethernet PGASCOM sudah menggunakan teknologi berbasis Carrier Ethernet

Grade dengan perangkat berstandar MEF 2.0 (Metro Ethernet Forum). Dengan sudah

dipenuhinya standar tersebut membuat layanan Ethernet yang kami miliki menjadi layanan

konektivitas unggulan yang handal dan terpercaya.

Beberapa tipe layanan Ethernet :

Point to Point (E-Line)

Multipoint to Multipoint (E-Lan)

Point to Multipoint (E-Tree)

21
o Coverage

1. Domestic City : Batam, Jambi, Palembang, Lampung, Cilegon, Tanggerang, Serang,

Jakarta, Bekasi, Cikarang, Bandung, Surabaya,

2. Internasional : Asia (Singapura, Malaysia, Thailand, Kamboja, Filipina, Jepang,

Hongkong), USA (Palo Alto, Los Angeles, San Jose) dan Eropa (London,

Amsterdam, Frankfurt)

3. High Rise Building : Office Tower & District Bussines di Jakarta

4. Kawasan Industri : Bekasi, Tanggerang, Cilegon, Serang

o Fitur Layanan

1. Jaringan Fiber Optik end to end

2. Jaminan Layanan dengan SLA tinggi

3. Bandwidth guarantee dengan ratio 1:1

4. Kapasitas bandwidth yang besar, mulai dari 10Mbps, 100Mbps hingga 1Gbps

5. Network Operation & Helpdesk 24/7

6. Skalabilitas Layanan yang tinggi dan fleksibel

22
 IP Transit for Telco Provider

Gambar 2.3. IP Transit for Telco Provider

Gambar diatas menampilkan IP Transit pada Telco Provider. Dimana ada 3 Tier - 1

provider yaitu Asia, USA, dan eropa. Ketiga Provider di transit ke Singapura lalu menyebar

ke beberapa pulau di Indonesia dan terbagi ke Domestic City di Indonesia.

 IP Transit

Layanan interkoneksi trafik ke global internet berkapasitas besar dengan fitur Full

Route BGP (Border Gateway Protocol) menggunakan blok IP dan AS (Autonomous System)

pelanggan. Kami bekerjasama dengan mitra dalam maupun luar negeri untuk menghadirkan

kualitas jaringan IP yang lebih terjamin, dan memberikan nilai tambah melalui produk

PGAS-IX dengan harga yang kompetitif sebanding dengan kualitas.

23
o Fitur Layanan

1. Jaringan Fiber Optic (FO)

2. Jaminan layanan dengan SLA

3. IP Port handal kelas dunia

4. Kapasitas bandwidth yang besar

5. Network Operation & Helpdesk 24/7

6. Skalabilitas layanan yang tinggi dan fleksibel

 Internet

Layanan internet ini diperuntukan bagi pelanggan Korporasi yang memerlukan akses

ke jaringan internet baik domestik maupun internasional menggunakan jaringan kabel serat

optik dengan kecepatan sesuai kebutuhan pelanggan. Layanan diselenggarakan oleh anak

perusahaan PGASCOM, yaitu TDS.

 Internet Dedicated (ratio 1:1) - Kebutuhan bandwidth mulai dari 1Mbps hingga

100Mbps

 Internet Broadband (Up To) - layana broadband internet dari 10 - 40Mbps

o Fitur Layanan

1. Koneksi internet berkecepatan tinggi

2. Koneksi aman, cepat dan stabil

3. Koneksi menggunakan kabel RJ-45 dan dapat langsung di sambungkan ke router

yang mendukung protocol PPPoE, Firewall, Proxy atau LAN switch yang sudah

ada

4. Kapasitas bandwidth yang besar untuk akses lokal dan internasional


24
Gambar 2.4. Jaringan Terpercaya

25
Gambar diatas ialah Jaringan Terpercaya pada perusahaan pgas telekomunikasi

nusantara. Dimana singapura menjadi pusat Provider tersebut. Di transit ke batam lalu ke

Domestic City di Indonesia.

BAB III

PEMBAHASAN

3. 1 Hasil Kegiatan Kuliah Kunjungan Industri

3.1.1 Topologi Jaringan Antar Gedung PGASCOM

Topologi jaringan komputer adalah tahapan awal dalam sebuah jaringan dimana

topologi adalah sebuah rancangan awal untuk mengetahui apa saja yanga akan dibangun

dalam sebuah jaringan, mulai dari hal-hal yang akan dipersiapkan, baik itu perangkat keras

alat-alat pendukung membangun jaringan maupun rancangan detail jaringannya, adapun

rancangan topologi jaringan antar gedung PGASCOM seperti gambar dibawah ini :

Gambar 3.1. Topologi Koneksi Jaringan Antar Gedung

Pada gambar diatas menampilkan koneksi jaringan antar gedung dimana terdapat

switch di setiap masing-masing gedung yang menghubungkan pc yang ada di dalam gedung,

dimana masing-masing pc yanga ada pada jaringan gedung dihubungkan ke switch untuk
26
mengatur LAN yang ada pada jaringan gedung. Switch juga sebagai penghubung ke router

pusat PGNCom Global Ethernet Backbone. Router tersebut akan dikonfigurasikan agar bisa

menghubungkan masing-masing pc di setiap gedung dan supaya jaringan di setiap gedung

dapat di monitoring jarak jauh melalu kantor pusat guna mempermudah staf IT Support untuk

mengetahui permasalahan sebuah layanan jika terjadi gangguan dengan mudah dan cepat.

3.1.2 Topologi Jaringan Menggunakan Cisco Paket Tracer

Cisco paket tracer adalah simulator alat-alat jaringan Cisco yang sering digunakan

sebagai media pembelajaran dan pelatihan dan juga dalam bidang penelitian simulasi jaringan

komputer. Program ini dibuat oleh Cisco System dan disediakan gratis untuk fakultas,

mahasiswa, dan alumni yang telah barpartisipasi dalam Networking Academy. Tujuan utama

paket tracer adalah untuk meyediakan alat bagi mahasiswa dan pengajar agar dapat

memahami prinsip jaringan komputer dan juga membangun skill di bidang alat-alat jaringan

Cisco. Dibawah ini adalah simulasi perangcangan topologi jaringan antar gedung PGASCOM

yang telah diterapkan menggunakan Cisco Paket Tracer.

Gambar 3.2. Topologi Jaringan Menggunakan Cisco Packet Tracer

27
Pada gambar diatas terdapat topologi jaringan antar gedung menggunakan cisco paket

tracer yang akan dikonfigurasi kan satu per satu mulai dari switch ke masing-masing pc

hingga koneksian router ke setiap switch. Untuk mempermudah pengalamatan sebuah ip

terhadap masing-masing device maka dibuat sebuah tabel yang merangkum semua ip dan

interfacenya, dibawah ini adalah addresing table dari topologi jaringan diatas.

Device Interface IP Address Subnet Mask Default Gateway


Router Pusat Fa0/0 192.168.1.1 255.255.255.0 N/A

Fa1/0 172.168.1.1 255.255.0.0 N/A

Fa6/0 128.10.10.1 255.255.0.0 N/A


Switch A Vlan 10 192.168.1.0 255.255.255.0 192.168.1.1
Switch B Vlan 10 172.168.1.0 255.255.0.0 172.168.1.1
Switch CB Vlan 10 128.10.10.0 255.255.0.0 128.10.10.1
PC 1A N/C 192.168.1.2 255.255.255.0 192.168.1.1
PC 2A N/C 192.168.1.3 255.255.255.0 192.168.1.1
PC 3A N/C 192.168.1.4 255.255.255.0 192.168.1.1
PC 1B N/C 172.168.1.2 255.255.0.0 172.168.1.1
PC 2B N/C 172.168.1.3 255.255.0.0 172.168.1.1
PC 3B N/C 172.168.1.4 255.255.0.0 172.168.1.1
PC 1CB N/C 128.10.10.2 255.255.0.0 128.10.10.1
PC 2CB N/C 128.10.10.3 255.255.0.0 128.10.10.1
PC 3CB N/C 128.10.10.4 255.255.0.0 128.10.10.1
Tabel 2.2. Pengalamatan sebuah ip terhadap masing-masing device

3.1.3 Konfigurasi Jaringan Cisco Paket Tracer

1. Pemberian IP Adress pada masing-masing PC

Pada tahapan ini adalah tahapan pemberian IP address pada masing-masing pc dimana

terdapat 9 pc diantara 3 pc gedung A (office 1), 3 pc gedung B (office 2), dan 3 pc gedung

central business, dimana pemberian ip harus sesuai dengan default gateway yang telah

ditetapkan pada konfigurasi sebelumnya. Adapun cara pemberian ip pada masing-masing pc

akan di tampilkan pada penjelasan berikut:

28
a. Pertama klik 2 kali logo pc lalu pilih tab dekstop seperti gambar dibawah ini :

Gambar 3.3. Setting IP pada PC menggunakan Cisco Paket Tracer (1)

b. Pilih IP Configuration

Ga

mbar 3.4. Setting IP pada PC menggunakan Cisco Paket Tracer (2)

29
c. Setting IP Address pada semua PC

Gambar 3.5. Setting IP pada PC menggunakan Cisco Paket Tracer (3)

Gambar 3.6. Setting IP pada PC menggunakan Cisco Paket Tracer (4)

30
Gambar 3.7. Setting IP pada PC menggunakan Cisco Paket Tracer (5)

Gambar 3.8. Setting IP pada PC menggunakan Cisco Packet Tracer (6)

Gambar 3.9. Setting IP pada PC menggunakan Cisco Paket Tracer (7)

31
Gambar 3.10. Setting IP pada PC menggunakan Cisco Paket Tracer (8)

Gambar 3.11. Setting IP pada PC menggunakan Cisco Paket Tracer (9)

Gambar 3.12. Setting IP pada PC menggunakan Cisco Packet Tracer (10)

32
2. Pengujian antar PC ke PC di gedung yang sama

Gambar 3.13. Pengujian antar PC gedung A

Gambar 3.14. Pengujian antar PC gedung B

Gambar 3.15. Pengujian antar PC gedung C

3. Konfigurasi router ke switch

33
Karena port/fast ethernet awal router hanya menyediakan 2 maka perlu ditambah

port/fast ethernet 1 lagi. Adapun caranya akan di tampilkan pada penjelasan berikut :

a. Masuk ke routernya lalu dibagian phsical matikan routernya

Gambar 3.16. Konfigurasi router (1)

b. Drag modules dengan nama PT-ROUTER-NM-1CFE lalu taruh dibagian yang

kosong

Gambar 3.17. Konfigurasi router (2)

c. Hidupkan lagi routernya

34
Gambar 3.18. Konfigurasi router (3)

4. Setting IP Address setiap port pada router

Setting ip address pada port router agar pc antar gedung bisa saling terhubung.

Adapun caranya akan di tampilkan pada penjelasan berikut :

a. Arahkan pointer ke kabel yang terhubung ke router untuk mengetahui ke port

berapa kabel switch terhubung dengan router

35
Gambar 3.19. Setting IP Address setiap port pada router (1)

b. Kemudian masuk ke router , masuk ke menu config, masuk ke bagian fast ethernet

yang ingin di setting lalu setting ip address nya sesuai dengan ip gateaway yang ada di

gedung yang terhubung dengan switch nya (pastikan port status dalam mode “on”)

Gambar 3.20. Setting IP Address setiap port pada router (2)

c. Lakukan langkah diatas untuk mensetting port selanjutnya

36
Gambar 3.21. Setting IP Address setiap port pada router (3)

37
Gambar 3.22 Setting IP Address setiap port pada router (4)

Gambar 3.23 Setting IP Address setiap port pada router (5)

38
Gambar 3.24 Setting IP Address setiap port pada router (6)

5. Pengujian dari router pusat ke seluruh pc dan dari pc antar gedung

Gambar 3.25. Pengujian dari router pusat ke seluruh pc

39
Gambar 3.26. Pengujian pc antar gedung

40
BAB IV

PENUTUP

Kesimpulan

Dalam pelaksanaan Kuliah Pengenalan Industri ini kami mendapatkan berbagai

macam pengalaman dan mendapatkan banyak pengetahuan secara nyata dalam rangka

menerapkan ilmu yang diperoleh pada saat di perkuliahan, sehingga dapat diimplementasikan

langsung dengan baik dan maksimal. Selain itu Kuliah Pengenalan Industri ini adalah sarana

bagi mahasiswa untuk mengenal dunia kerja secara nyata dan mengenal lingkungan dan

kondisi kerja di suatu perusahaan, khususnya yang kami dapatkan di teknologi informatika.

Jadi penulis bisa mengetahui kegiatan dan aktivitas kerja dunia IT dengan jelas. Berdasarkan

uraian Kuliah Pengenalan Industri ini, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa :

1. Kegiatan Kuliah Pengenalan Industri sangatlah penting untuk mempersiapkan

mahasiswa yang akan menjadi calon profesional di bidangnya.

2. Penulis dapat mengaplikasikan ilmu pengetahuan baik secara teori maupun praktek di

tempat kuliah pengenalan industri yang didapatkan pada saat dibangku perkuliahan.

3. Pada saat kerja mengalami kendala atau adanya permasalahan, maka solusinya adalah

didiskusikan dan dibicarakan dengan divisi terkait agar menemukan solusi dan

pemecahannya.

4. Penulis bisa belajar bagaimana proses pelayanan yang baik dalam penanganan

komplain terhadap pelanggan khususnya dalam hal ini adalah pelanggan. Dalam

bekerja dibutuhkan ketelitian dan kesabaran dalam menyelesaikan tugas-tugas yang

diberikan selama Kuliah Pengenalan Industri.

41
Saran

Setelah kegiatan Kuliah Pengenalan Industri ini dipraktekkan langsung dilapangan

yakni di PT. PGAS Telekomunikasi Nusantara (PGASCOM), maka penulis memiliki

beberapa saran yang membangun untuk lembaga tempat Kuliah Pengenalan Industri ini

sebagai berikut :

1. Pentingnya menerapkan peraturan-peraturan yang berlaku di PT. PGAS

Telekomunikasi Nusantara (PGASCOM) tersebut guna mencapai tujuan yang hendak

dicapai, agar semua kegiatan yang ada bisa berjalan dengan baik.

2. Meningkatkan komunikasi yang sudah terjalin baik menjadi lebih baik lagi sehingga

tercipta suasana kerja yang nyaman.

3. Meningkatkan disiplin kerja menjadi lebih baik lagi

42
DAFTAR PUSTAKA

VirtualRez21, 2018. Cisco Packet Tracer - Membangun 4 Gedung Dengan 1 Router, diakses

melalui

https://www.youtube.com/watch?v=n1_axbzB_EU&t=929s Pada Tanggal 30 April

2019 Jam 15.30

Eirmamay, 2015. Contoh Laporan Kunjungan Industri, diakses melalui

http://eirmamay.blogspot.com/2015/09/contoh-laporan-kunjungan-industri.html Pada

Tanggal 29 April 2019 Jam 14.40

Pgascom, 2011. Siapa Pegascom dan Tentang Kami, diakses melalui

https://www.pgascom.co.id/about Pada Tanggal 21 April 2019 Jam 21.20

Pgascom, 2011. Connectivity and Carrier Connectivity, diakses melalui

https://www.pgascom.co.id/product/1/connectivity Pada Tanggal 21 April 2019 22.10

Ivan, 2018. Simulasi Jaringan Komputer Pada Bank Sumsel Jakabaring, diakses

Pada Tanggal 09 Mei 2019 Jam 11.45

43
LAMPIRAN

44
45
46
47
48
49
50

Anda mungkin juga menyukai