Anda di halaman 1dari 2

PETUNJUK PRAKTIKUM

GETARAN
Tujuan
 Menentukan besarnya tetapan gaya suatu pegas.
 Menentukan besar percepatan gravitasi pada suatu tempat.

Alat & Bahan


 2 pegas
 1 m benang
 6 beban 50 gr
 bandul
 penggaris
 stopwatch
 Statif

Teori / Rumus Singkat


 Periode getaran pegas dirumuskan sebagai
m
T = 2π ; dimana T = Periode (s)
k
m = massa beban (kg)
k = tetapan pegas (N/m)
 Periode getaran bandul dirumuskan sebagai
l
T = 2π ; dimana T = Periode (s)
g
L = panjang tali
g = percepatan gravitasi

Langkah Kerja
A. Menentukan Tetapan Pegas
1. Gantungkan pegas pada statif seperti pada gambar di bawah ini

Statif Pegas

Beban

2. Gantungkan beban 100 gr pada pegas besar (atau 150 gr pada pegas kecil).
3. Tarik beban ke bawah sekitar 1 cm (bisa kurang dari 1 cm), kemudian lepaskan dan biarkan
beban bergetar sejenak.
4. Saat beban mencapai titik terbawah jalankan stopwatch dan ukur waktu untuk melakukan 10
kali getaran. Lakukan pengukuran sebanyak 3 kali.
5. Lakukan langkah 2 – 3 dengan menambah beban 50 gr 3 kali penambahan lagi dan catat
hasilnya pada tabel.

TABEL MASSA BEBAN DAN PERIODE GETARAN PEGAS I


No. Massa Beban (kg) T1 (s) T2 (s) Trata-rata (s) (Trata-rata)2 (s2)
6. Ganti pegas dengan tetapan yang berbeda, lakukan langkah 1 – 5 dan catat pada tabel yang
lain
7. Buatlah grafik antara massa beban dengan (Trata-rata)2 untuk tiap pegas
m(kg)

T2(s2)
8. Ukurlah kemiringan grafik tersebut.
4π 2 m
9. Dengan menggunakan rumus k= tentukan tetapan pegas tersebut !
T2
B. Menentukan nilai percepatan gravitasi
1. Ikatkan bandul pada ujung benang, dan gantungkan pada statif sehingga panjang benang dari
simpul pada statif sampai titik pusat massa bandul = 75 cm.

Statif

Benang 75 cm

Bandul

2. Simpangkan bandul ke samping kira-kira 5 cm kemudian lepaskan. Biarkan bandul berayun-


ayun sejenak.
3. Saat bandul sampai ke simpangan maksimumnya jalankan stopwatch, dan ukur waktu yang
dibutuhkan bandul untuk bergetar sebanyak 10 kali.
4. Pendekkan tali dengan cara menggulungnya beberapa kali pada statif, kemudian ukur
panjang dari simpul atas tali sampai titik pusat massa bandul.
5. lakukan langkah 2 – 4 beberapa kali dan catat hasilnya pada tabel.

TABEL PANJANG TALI DAN PERIODE GETARAN BANDUL


No. Panjang Bandul (m) T1 (s) T2 (s) Trata-rata (s) (Trata-rata)2 (s2)

6. Buatlah grafik antara panjang tali dengan (Trata-rata)2


L (m)

∆L

∆ T2

T2(s2)
7. Ukurlah kemiringan grafik tersebut.
4π 2 L
8. Dengan menggunakan rumus g= tentukan tetapan pegas tersebut !
T2

Anda mungkin juga menyukai