Anda di halaman 1dari 4

ORGANISASI DAN ARSITEKTUR KOMPUTER

DOSEN: DR. IR. M. IRSAN KASAU, MT

KULIAH 9 MEMORI KOMPUTER


KLS 2SI: A, D, E, F, G, H, I

Semua alat atau komponen di computer yang dapat menyimpan data dan instruksi disebut memori
yaitu: Register, Cache, Main Memori /Primary storage(Memori Primer)/Memori Internal (RAM, ROM),
Auxiliary storage(Memori Bantu)/Secondary Storage(Memori Sekunder/Memori External (Magnetic
Disk, Optical Disk, Magnetic Tape, Flash Disk).
Hirarki Memori
Ada 3 hal yang berhirarki (berjenjang, bertingkat) pada memori yang digambarnkan dalam
bentuk segitiga sebagai berikut:

A = Kapasitas Memori, dari berkapasitas


REG kecil ke berkapasitas paling besar.
CACHE B = Waktu akses, dari waktu akses
MEMORI PRIMER A B C paling kecil ke waktu akses
(RAM, ROM) paling besar
MEMORI SEKUNDER
(MAGNERIC DISC) C = Harga (biaya produksi), dari
MEMORI SEKUNDER paling murah ke paling
(MAGNETIC TAPE, OPTICAL DISC) mahal (per bit).

Kapasitas Memori diukur dgn satuan : Byte, KB (Kilo Byte), MB (Mega Byte), GB (Giga Byte), TB
(Terra Byte): 1TB = 210(=1024) GB, 1GB = 210(=1024) MB, 1MB = 210(=1024) KB, 1KB = 210(=1024)
Byte. Ingat! 1 Byte = 8 bit, 1 Nyble = 4 bit, 1 Word = 2 Byte (Short Word), atau 4 Byte (Long
Word).
Waktu Akses diukur dgn satuan waktu: ms(milli second), μs (mikro second), ns (nano second),
ps (pico second): 1 ps=10−3 ns , 1 ns=10−3 μs , 1 μs=10−3 ms , 1 ms=10−3 s.

Harga (biaya produksi) per bit kapasitas: Semakin kecil kapasitas semakin mahal biaya
produksinya, atau semakin besar kapasitas semakin murah biaya produksinya.
Berdasarkan hirarki (spektum teknologi) ini, hubungan hubungan dibawah ini perlu dijaga:
1. Semakin kecil waktu akses, semakin besar harga per bit. (mahal)
2. Semakin besar kapasitas, semakin kecil harga per bit. (murah)
3. Semakin besar kapasitas, semakin besar waktu akses. (lambat)
Semakin menurun hirarki, maka hal hal yang akan terjadi adalah:
1. Penurunan harga per bit
2. Peningkatan kapasitas
3. Peningkatan waktu akses
1
4. Penurunan frekuensi akses memori oleh CPU ( f = GHz , T dlm ns)
T
Jenis jenis RAM dan ROM
RAM (Random Access Memory) pada dasarnya terbagi atas dua teknologi SRAM(Static RAM)
dan DRAM (Dynamic RAM). Komponen dasar dari SRAM adalah Flip-Flop, sedangkan komponen
dasar dari DRAM adalah Transistor plus Capasitor. Adapun perkembangan RAM secara garis
besar adalah: DRAM, SDRAM (Synchronous DRAM), RDRAM (Rambus DRAM), SRAM, EDORAM
(Extended Data Out RAM), FPMRAM (First Page Mode RAM), Flash RAM, VGRAM (Video Grafic
RAM), SDRSDRRAM (Single Data Rate SDRAM), DDRSDRAM (Double Data Rate SDRAM, DDR1,
DDR2, DDR3, DDR4), GDDRSDRAM (Grafic DDRSDRAM). Perkembangannya terutama dalam hal
tegangan dan frekuensinya, terakhir menggunakan tegangan hanya 1,2 volt, dan frekuensi 1,6
GHz. Sementara ROM (Read Only Memory) jenis jenisnya adalah: MROM (Masker ROM, …),
PROM (Programmable ROM), EPROM (Erasable PROM), EEPROM (Electrically EPROM).
Struktur Dasar Memori Internal (RAM)

A0 0 000….00 Address Instruksi


A1 ADD 1 000….01
RESS
000….10
DECO
DER Cell Memory
(AD)
n-2 8 Cell 111….10 Address Data
An−1 n-1 111….11

CE CE = Chips Enable
BUFFER DATA
R/W (BD) R/W = Read/Write

D7 D1 D0 8 Jalur Data/Instruksi

Address Bus (AB)→ A n−1 , An −2 , … . , A 1 , A 0


Data Bus (DB)→ D7 , … .. , D 1 , D0
Control Bus (CB)→ CE, R/W
Perhatikan arah AB dan CB hanya satu arah, sedangkan DB dua arah (W arah masuk, R arah
keluar).
Address Decoder (AD) berfungsi untuk memperbanyak jalur address dari n jalur menjadi N jalur,
dimana: N=2n jalur. Jadi untuk n=1 ,2 , 3 , 4 , 5 , … … ,10 , … , 20 , … .,30 , ….,40 jalur yang masuk
pada AD, maka jumlah yang keluar AD adalah N=2, 4 , 8 ,16 ,32 , … . ,1024 , … , ( 1024 )( 1024 ) , …,
(1024)(1024)(1024), …., (1024)(1024)(1024)(1024).
Contoh soal:
Hitung berapa kapasitas memori yang jumlah jalur addressnya masuk ke AD adalah 14 jalur (Ao
sd A13). Cara menghitungnya adalah:

N=214=24 210=16 ( 1024 ) =16.384 Byte ¿ 16KB (Ingat 1 KB=1024 Byte)


Bagaimana jika jumlah jalur addressnya masuk ke AD adalah 25 jalur (Ao sd A24), diperoleh:

N=225=25 220=32 ( 1024 )(1024 )=33.554 .432 Byte ¿ 32MB (Ingat 1 MB=1024 KB)
Bagaimana pula jika jumlah jalur addressnya masuk ke AD adalah 36 jalur (Ao sd A35)

N=236=26 230=64 ( 1024 ) (1024)(1024 )=64 GB (Ingat 1 GB=1024 MB)


Bagaimana jika jumlah jalur addressnya masuk ke AD adalah 43 jalur (Ao sd A42)

N=243=23 2 40=8 ( 1024 ) (1024)(1024)(1024)=8 TB (Ingat 1 TB=1024 GB)


Buffer Data (BD) berfungsi sebagai tempat sementara data yang akan ditulis (write) ke dalam
Cell cell memori (8 Cell) yang berlokasi sama atau dibaca (read) dari 8 Cell untuk diteruskan ke
MBR pada CPU.
Cell Cell Memory berfungsi untuk menyimpan data. Setiap Cell hanya menyimpan satu bit data,
bit 0 atau bit 1. Karena itu setiap lokasi (address) berisi 8 Cell, artinya 1 Byte. Jadi sebuah
memory yang kapasitasnya 1 KB, berarti terdapat lokasi (address) sebanyak 1024 lokasi, mulai
dari address 0 sampai dengan address 1023, atau dalam biner 0000000000 samapi
1111111111.
D7, D6, D5, D4, D3, D2, D1, D0 (8 Jalur Data), keluar (Read) masuk (Write) data dari/ke memori.
CE, R/W (Jalur Kontrol), CE=0 menutup AD, CE=1 membuka AD. Sementara R/W=0 status Read
dan R/W = 1 status Write.
SOAL
1. Hitung waktu akses memori yg frekuensinya 200 KHz, 200 MHz, dan 20 GHz.
2. Hitung kapasitas memori yang jumlah jalur addressnya masuk ke AD sebanyak 8 jalur, 16
jalur, 24 jalur, 32 jalur, 40 jalur.

SELAMAT BELAJAR ONLINE VIA WAG, SAMBIL SELALU TAAT PADA PSBB COVID-19

Anda mungkin juga menyukai