Anda di halaman 1dari 2

BAB II

PROFIL INSTANSI

II.1 Sejarah Perusahaan

Pertamina Hulu Energi Tuban East Java (PHE - TEJ) merupakan salah satu
Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) minyak dan gas bumi (Migas) yang berlokasi di
Provinsi Jawa Timur.

Berdasarkan UU No. 8 Tahun 1971 yang mengatur tentang kebijakan penanganan


eksplorasi hasil sumber daya alam khususnya tentang perusahaan tambang minyak dan gas
bumi, maka pada tanggal 29 Februari 1988 Trend International Ltd menandatangani kontrak
bagi hasil dengan Pertamina, sehingga Terbentuklah Joint Operating Body Pertamina-Trend
Tuban. Masa kontrak dengan pemerintah di Blok Tuban ini adalah 30 tahun dengan Wilayah
Kuasa Pertambangan meliputi 6 kabupaten yaitu Kabupaten Tuban, Bojonegoro, Lamongan,
Gresik, Sidoarjo dan Mojokerto dengan Luas 1.478 km2. Wilayah kerja PHE TEJ dapat
dilihat pada gambar 2.1.

Pada tanggal 31 Agustus 1993 berdasarkan Surat Keputusan Direktur Utama


Pertamina tentang persetujuan konsesi peralihan kontraktor dari Trend East Java ke Santa FE
Energy Resources Java Ltd, JOB Pertamina-Trend Tuban beralih menjadi JOB Pertamina-
Santa Fe Tuban. Berdasarkan SK Direktur Pertamina No. 620/C00000/2001-SI tanggal 2 Juli
2001 tentang peralihan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) dari JOB Pertamina-Santa
FE Tuban beralih lagi menjadi JOB Pertamina-Devon Tuban. Pada tanggal 4 Juli 2001 TMT
1 Juli 2002 terjadi peralihan perusahaan kembali dari JOB Pertamina-Devon Tuban menjadi
JOB Pertamina-PetroChina East Java berdasarkan Surat Direktur Utama Pertamina No.
553/C00000/2002- SI tanggal 27 Juni 2002 dan No. 62/C00000/2002.

Dengan menggunakan teknik modern, gambaran lengkap mengenai cadangan minyak


di Blok Tuban berhasil diperoleh dan setelah mengalami masa yang kurang menggembirakan,
akhirnya cadangan minyak ditemukan di Lapangan Mudi pada tahun 1994 dan diproduksi
pada bulan Desember 1997. Selanjutnya minyak dialirkan dari ke kapal penyimpanan minyak
terapung + 20 kilometer lepas pantai melalui pipa bawah tanah dan laut.

Berdasarkan Keputusan Menteri Energi Dan Sumber Daya Mineral Republik


Indonesia No.1793.K/MEM/2018 pada Tanggal 13 April 2018 Wilayah Kerja Tuban
diserahkan ke PT PHE Tuban East Java dengan skema Gross Split.

Berdasarkan Surat Menteri Energi Dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia No.
2800/13.MEM.M/2018 perihal Penetapan Operator Baru Lapangan Unitisasi Sukowati
Fasilitas Produksi CPA Mudi dan FSO Cinta Natomas ditetapkan bahwa PT Pertamina EP
sebagai operator baru untuk lapangan Unitisasi Sukowati fasilitas produksi CPA Mudi dan
FSO Cinta Natomas, sedangkan area operasi PT PHE Tuban East Java Area operasi PHE -
adalah lapangan Mudi (Tuban) juga terdapat Lapangan Sumber, Lengowangi & South
Bungoh (Gresik), Gondang (Lamongan) serta Sumber (Tuban) dan Mudi Office sebagai
Kantor Lapangan.
Gambar. Wilayah Kerja PHE TEJ ( PHE TEJ )

II.2 Penempatan di Perusahaan

Selama menjalankan kegiatan kerja praktik di PHE TEJ ( Pertamina Hulu Energi Tuban East
Java) , kegiatan difokuskan di Departemen Operations dan WOWS ( Workover and Well
Service ). Departemen ini dianggap sebagai departmen yang paling sesuai untuk melakukan
obeservasi dan memperoleh data yang berkaitan dengan judul kerja praktik “ Analisa BHA di
Sumur XYZ “.

Anda mungkin juga menyukai