Anda di halaman 1dari 2

NAMA : MUHAMMAD AKBAR VYKO C

KELAS : XII MIPA 2

NO. ABSEN : 16

LATIHAN SOAL 2

SOAL ESSAY

1. Jelaskan ,substansi hak dan kewajiban warga negara dalam nilai dasar Pancasila !
2. Jelaskan ,substansi hak dan kewajiban warga negara dalm nilai instrumental Pancasila !
3. Jelaskan ,substansi hak dan kewajiban warga negara dalam nilai praksis Pancasila !
4. Berikan contoh substansi hak dan kewajiban warga negara dalam nilai dasar Pancasila !
5. Berikan contoh substansi hak dan kewajiban warga negara dalam nilai instrumental Pancasila !
6. Berikan contoh substansi hak dan kewajiban warga negara dalm nilai praksis Pancasila !

JAWABAN

1. Nilai dasar berkaitan dengan hakikat kelima sila Pancasila, yaitu: nilai ketuhanan, nilai kemanusiaan, nilai
persatuan, nilai kerakyatan, dan nilai keadilan. Nilai-nilai dasar tersebut bersifat universal, sehingga di
dalamnya terkandung cita-cita, tujuan, serta nilai-nilai yang baik dan benar. Selain itu, nilai ini bersifat
tetap dan melekat pada kelangsungan hidup negara.

2. Perwujudan nilai instrumental pada umumnya berbentuk ketentuan-ketentuan konstitusional mulai dari
undang-undang dasar sampai dengan peraturan daerah. 

3. Nilai praksis pada hakikatnya merupakan perwujudan dari nilai-nilai instrumental. Dengan kata lain, nilai
praksis merupakan realisasi dari ketentuan-ketentuan yang termuat dalam peraturan perundang-undangan
yang terwujud dalam sikap dan tindakan sehari-hari.

4. - kepentingan kepentingan bangsa dan negara di atas kepentingan pribadi atau golongan;


- sanggup dan rela berkorban untuk kepentingan bangsa dan negara ;
- mencintai tanah air dan bangsa Indonesia;
- mengembangkan persatuan Indonesia atas dasar Bhinneka Tunggal Ika; serta.
- memajukan pergaulan demi persatuan dan kesatuan bangsa.

5. a. UUD 1945 pasal 29 ayat 1 “Negara berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa”.
b. UUD 1945 pasal 27 ayat 2 “Tiap-tiap warga negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak
bagi kemanusiaan”.
c. UUD 1945 pasal 27 ayat 3 “Setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya pembelaan
negara”.
d. UUD 1945 pasal 31 ayat 2 “Setiap warga negara wajib mengikuti pendidikan dasar dan pemerintah
wajib membiayainya”.
e. Pasal 34 UUD NRI Tahun 1945 memancarkan semangat untuk mewujudkan keadilan sosial.

6. - Tidak memaksakan suatu agama dan kepercayaan kepada orang lain.


- Mengakui persamaan derajat,hak dan kewajiban antara sesamemanusia.
- Cinta tanah air dan bangsa.
- Mengutamakan kepentingan negara dan masyarakat.
- Menjaga keseimbangan antara hak dan kewajiban.
PILIHAN GANDA

Pilihlah salah satu jawaban yang benar !

1. Nilai dasar Pancasila berkaitan dengan hakikat sila sila Pancasila. Berikut merupakan hak warganegara
sesuai nilai dasar Pancasila sila pertama adalah …
a. Mengembangkan sikap toleransi
b. Memeluk agama sesuai agama yang dianutnya
c. Tidak memaksakan agama pada orang lain
d. Bekerjasama dengan pemeluk agama lain
e. Menghargai pilihan agama orang lain

Jawaban : b. Memeluk agama sesuai agama yang dianutnya

2. Adapun berikut yang termasuk kewajiban warga negara sesuai nilai dasar Pancasila sila kedua adalah
a. Gemar melakukan kegiatan kemanusiaan
b. Memeluk agama sesuai agama yang dianutnya
c. Tidak memaksakan agama pada orang lain
d. Bekerjasama dengan pemeluk agama lain
e. Menjamin hak warganegara memiliki kedudukan yang sama

Jawaban : e. Menjamin hak warganegara memiliki kedudukan yang sama

3. Nilai instrumental merupakan penjabaran dari nilai dasar yang terkandung dalam Pancasila. Perwujudan
nilai instrumental terdapat dalam ketentuan ketentuan konstitusional. Berikut contoh perwujudan hak dan
kewajiban warganegara dalam nilai instrumental sila ketiga Pancasila terdapat pada …
a. UUD 1945 pasal 27 ayat 1
b. UUD 1945 pasal 27 ayat 2
c. UUD 1945 pasal 27 ayat 3
d. UUD 1945 pasal 29 ayat 1
e. UUD 1945 pasal 31 ayat 1

Jawaban : c. UUD 1945 pasal 27 ayat 3

4. Berikut contoh perwujudan hak warganegara dlm nilai instrumental sila pertama Pancasila terdapat pada
a. UUD 1945 pasal 27 ayat 1
b. UUD 1945 pasal 27 ayat 2
c. UUD 1945 pasal 29 ayat 1
d. UUD 1945 pasal 29 ayat 2
e. UUD 1945 pasal 31 ayat 1

Jawaban : c. UUD 1945 pasal 29 ayat 1

5. Nilai praksis merupakan perwujudan dari nilai instrumental. Jika nilai dasar bersifat tetap maka nilai
praksis ini justru senantiasa berkembang , mengikuti perkembangan masyarakatnya. Hak dan kewajiban
warganegara dalam nilai praksis ber wujud berupa sikap positif dalam kehidupan sehari hari. Berikut
contoh sikap positif yang dimaksud pada Pancasila sila kedua adalah …
a. Menghargai kebebasan beragama
b. Membina persatuan dan kesatuan
c. Tidak semena mena pada orang lain
d. Menghormati hak orang lain
e. Tidak memakskan pendapat pada orang lain

Jawaban : c. Tidak semena mena pada orang lain

Anda mungkin juga menyukai