Anda di halaman 1dari 3

Assalamu’alaikum Wr.

Wb

Puji syukur kita haturkan kehadirat Allah SWT., karena dengan limpahan rahmat dan
karunia-Nya kita bisa berkumpul disini dengan keadaan sehat wal’afiat tanpa ada
kekurangan apapun. Shalawat serta salam tetap kita curahkan kepada junjungan kita
Nabi besar Muhammad SAW., karena atas perjuangan beliau menyiarkan agama yang
haq, yakni agama islam, agama yang diridhoi oleh Allah SWT. Semoga senantiasa kita
sekalian termasuk kedalam umatnya yang diberkahi. Amin ya rabbal alamin

Hadirin sekalian yang dirahmati Allah SWT.

Rukun islam adalah hal pokok yang harus dilakukan oleh semua orang islam sebagai
pondasi wajib bagi orang-orang beriman. Setiap orang islam wajib melakukan atau
mengamalkan hal-hal yang ada di dalam rukun islam.

Dasar Rukun Islam

Rukun Islam didasarkan pada sebuah hadits berikut:

“Islam dibangun di atas lima perkara: persaksian bahwa tiada tuhan yang berhak
disembah kecuali Allah dan Muhammad adalah utusan Allah, mendirikan shalat,
menunaikan zakat, pergi haji, dan puasa di bulan Ramadhan'”. (HR. Al-Bukhari dan
Muslim)
Rukun islam terdiri dari 5
1. Mengucapkan Dua Kalimat Syahadat

Kalimat syahadat dalam bahsa latin:

“Asy-hadu allaa ilaaha illallaahu wa asy-hadu anna muhammadarrasuulullahi”.

Arti kalimat syahadat:

“Aku bersaksi tidak ada sesembahan yang berhak disembah kecuali Allah dan aku
bersaksi bahwa Nabi Muhammad adalah utusan Allah”.

Kalimat tersebut terdiri dari dua buah syahadat (persaksian) bahwa:

1. Tidak ada tuhan selain Allah


2. Nabi Muhammad adalah utusan Allah
2. Mendirikan Salat

seorang muslim wajib untuk mendirikan sholat 5 waktu.

Sholat lima waktu yang wajib didirikan (dilakukan) oleh umat islam adalah

 Sholat Subuh: 2 roka’at


 Salat dzuhur: 4 rokaat
 Salat asar: 4 roka’at
 Shalat maghrib: 3 rakaat
 Sholat Isya: 4 roka’at
3. Berpuasa di Bulan Ramadhan

Ibadah puasa dilakukan dengan menahan makan/minum serta hawa nafsu sejak subuh
hingga matahari terbenam.

Kegiatan ini memang terlihat berat, tapi sebenarnya ibadah ini adalah cara Allah untuk
melatih setiap muslim untuk meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT.

Selain itu, ada banyak studi ilmiah yang menunjukkan bahwa ibadah puasa juga bisa
meningkatkan kesehatan seperti menjadi lebih sehat, tenang, dan bugar.

Selain itu hikmah berpuasa yaitu

 Menumbuhkan rasa empati terhadap orang yang kelaparan


 Melatih kesabaran
 Membantu orang yang kurang mampu.

4. Menunaikan zakat

Zakat merupakan ibadah yang wajib dilakukan oleh semua orang muslim kecuali untuk
yang tidak mampu seperti fakir miskin.

Zakat ada dua macam yaitu

 Zakat fitrah yaitu zakat yang ditunaikan pada saat Bulan Ramadhan
 Zakat mal yaitu zakat yang dikeluarkan berdasarkan hasil usaha atau
penghasilan.

Jumlah zakat fitrah adalah 2,5 kg beras atau bisa juga diganti dengan uang yang setara
dengan 2,5 kg beras tersebut.
Adapun untuk zakat mal, besarnya yaitu 2,5% dari harta yang diperoleh dari
penghasilan.

5. Haji (Bagi mampu)


Bagi orang islam yang mampu, pergi Haji ke Mekkah adalah sebuah kewajiban.
Menunaikan ibadah haji wajib dilakukan sekali oleh orang islam dalam seumur
hidup.Mengenai ibadah haji ini, Allah berfirman dalam surat Ali-Imran ayat ke-97 yang
berarti mengerjakan haji adalah kewajiban manusia terhadap Allah, yaitu (bagi) orang
yang sanggup mengadakan perjalanan ke Baitullah. Barangsiapa mengingkari
(kewajiban haji), maka sesungguhnya Allah Maha Kaya (tidak memerlukan sesuatu)
dari semesta alam.” (QS. Ali-Imran: 97)
Demikianlah yang bisa saya sampaikan pada kesempatan ini, mudah-mudahan kita
termasuk orang yang melakukan atau mengamalkan hal-hal yang ada didalam rukun
islam. Cukup sekian ceramah kali ini yang bisa kami sampaikan, mohon maaf atas
kekurangan dalam penyampaian ceramah kali ini.

Wabillaahit Taufiq Walhidayat Wassalamu’alaikum Warohmatulloohi Wabarakaatu

Anda mungkin juga menyukai