Anda di halaman 1dari 3

KEPUTUSAN REKTOR UNISSULA

Nomor:
Tentang

TATA TERTIB PEKAN TA’ARUF


MAHASISWA BARU TAHUN AKADEMIK 2019/2020
UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG (UNISSULA) SEMARANG

BAB I
KETENTUAN UMUM
Pasal 1

Dalam tata tertib ini yang dimaksud dengan:

1. Pekan Ta’aruf Mahasiswa Baru Universitas Islam Sultan Agung Tahun Akademik 2019/2020 adalah
kegiatan pengenalan kampus kepada mahasiswa baru yang diselenggarakan di tingkat universitas;
2. Fakultair adalah kegiatan pengenalan fakultas kepada mahasiswa baru yang dilaksanakan di tingkat
fakultas;
3. Pelaksana Pekan Ta’aruf adalah Panitia Pelaksana Pekan Ta’aruf tingkat universitas, panitia tingkat
mahasiswa, dan wali jama’ah yang ditetapkan dengan Surat Keputusan Rektor;
4. Koordinator Wali Jama’ah adalah mahasiswa pelaksana tingkat universitas yang mempunyai kewenangan
untuk mengatur dan bertanggung jawab atas kegiatan Wali Jama’ah;
5. Wali Jamaah adalah panitia tingkat mahasiswa dan wali jama’ah pelaksana tingkat universitas yang
bertugas melayani segala sesuatu keperluan mahasiswa baru yang berkaitan dengan kegiatan Pekan
Ta’aruf ini;
6. UNISSULA adalah Universitas Islam Sultan Agung Semarang yang beralamat di Jl. Raya Kaligawe
Km.4 Semarang;
7. Peserta Pekan Ta’aruf adalah mahasiswa baru Universitas Islam Sultan Agung (UNISSULA) angkatan
2018/2019.

Pasal 2
Tata tertib ini merupakan Pedoman Pelaksanaan kegiatan bagi Peserta, Wali Jamaah, Pemateri dan Panitia
Pelaksana Pekan Ta’aruf.

Pasal 3

(1) Pekan Ta’aruf berlangsung selama 4 (lima) hari;


(2) Keterangan mengenai tempat dan waktu ditetapkan sesuai jadwal kegiatan Pekan Ta’aruf;
(3) Pelaksanaan kegiatan maksimal pukul 17.00 WIB, baik di tingkat Universitas maupun Fakultas.

BAB II
PENGORGANISASIAN PESERTA TA’ARUF
Pasal 4

Pelaksanaan acara – acara Pekan Ta’aruf dilaksanakan oleh panitia Pekan Ta’aruf Tingkat Universitas,
Panitia Tingkat mahasiswa dan Wali Jama’ah.

Pasal 5
Wali Jamaah

Wali Jamaah tidak dibenarkan melakukan tindakan yang bertentangan dengan nilai-nilai pendidikan,
kemanusiaan dan kepantasan menurut ajaran Islam antara lain:
1. Membentak dengan kata-kata kotor;
2. Menginstruksikan pemasangan atribut dari berbagai barang/bahan yang tidak sesuai dengan norma
kewajaran dan kepantasan;
3. Menginstruksikan kepada mahasiswa baru dan atau memakai untuk diri sendiri, pakaian di luar norma
kepantasan (misalnya: menggulung celana dan lain sebagainya);
4. Menginstruksikan berdiri dengan satu kaki;
5. Menginstruksikan melakukan Push up;
6. Menginstruksikan melihat matahari dengan mata telanjang;
7. Menginstruksikan mencium anggota tubuh orang lain yang bukan muhrim;
8. Menginstruksikan memakan makanan bekas orang lain dan atau makanan yang tidak layak dimakan atau
tidak sesuai dengan syar’i;
9. Melakukan pemukulan, menendang, menganiaya, dan atau hal lain yang bersifat fisik maupun nonfisik,
yang menyebabkan trauma pada peserta Pekan Ta’aruf;
10.Menginstruksikan melakukan tindakan seksual atau tindakan-tindakan yang mengarah pornografi/aksi.

Pasal 6
Peserta

(1) Pekan Ta’aruf diikuti oleh seluruh mahasiswa baru UNISSULA Tahun Akademik 2019/2020.
(2) Peserta Pekan Ta’aruf diwajibkan :
1. Mengikuti seluruh kegiatan Pekan Ta’aruf secara penuh dan bersungguh-sungguh;
2. Berpakaian sesuai dengan peraturan yang yang ditetapkan oleh panitia;
3. Bagi peserta mahasiswa (laki-laki ) berambut normal dan rapi dengan panjang maksimal 3 cm;
4. Memakai tanda peserta yang disediakan oleh Panitia;
5. Hadir 15 (lima belas) menit sebelum acara dimulai;
6. Mengisi dan menandatangani daftar hadir;
7. Membuat ikhtisar dari seluruh materi yang disampaikan;
8. Melaksanakan sholat fardhu berjama’ah disertai sholat yang disunnahkan di Masjid Abu Bakar
Assegaf, kecuali non-Muslim dan yang berhalangan secara syar’i;
9. Bertingkah laku baik dengan mengimplementasikan Budaya Akademik Islami;
10. Menjaga kebersihan dan memelihara tata tertib, serta menaati semua peraturan yang berlaku.

(3) Peserta Pekan Ta’aruf dilarang:


1. Meninggalkan acara Pekan Ta’aruf kecuali disebabkan hal-hal sangat mendesak, setelah mendapat
ijin dari Ketua Panitia Pelaksana atau Panitia yang ditunjuk;
2. Menerima tamu selama acara Pekan Ta’aruf, kecuali yang sangat mendesak setelah mendapat ijin
dari Ketua Panitia Pelaksana atau Panitia Pelaksana yang ditunjuk;
3. Membawa / memakai barang-barang (perhiasan) berharga;
4. Melakukan hal-hal yang melanggar norma agama, norma umum, dan berbuat kriminal.

Pasal 7
Penentuan peserta Pekan Ta’aruf ke dalam kelompok-kelompok wali jamaah ditetapkan oleh Panitia.

Pasal 8

Peserta yang karena sesuatu hal tidak dapat mengikuti Pekan Ta’aruf, wajib menyampaikan pemberitahuan
secara tertulis kepada Panitia Pelaksana.

Pasal 9

Peserta dinyatakan gugur sebagai peserta Pekan Ta’aruf apabila karena sesuatu sebab tidak dapat mengikuti
kegiatan Ta’aruf selama minimal 2 (dua) sesi dalam sehari, dan tidak berhak untuk mendapatkan Sertifikat.

Pasal 10

(1) Peserta yang dinilai berhasil/ lulus dalam mengikuti Pekan Ta’aruf, berhak memperoleh Sertifikat;
(2) Peserta yang belum berhasil/ tidak lulus diberi kesempatan untuk mengikuti Pekan Ta’aruf tahun
berikutnya, atau akan diberikan penugasan, sesuai dengan keputusan Panitia, dengan mempertimbangkan
sebab serta kegiatan yang dilewatkan oleh peserta.

BAB III
Materi
Pasal 11

(1) Materi Pekan Ta’aruf disusun oleh tim yang ditunjuk dan ditetapkan oleh Rektor;
(2) Penugasan bagi para Pemateri dan Panitia ditetapkan oleh Rektor UNISSULA.

Pasal 11

Penyajian materi Ta’aruf, dilaksanakan dengan metode ceramah, demontrasi, tanya jawab, dan diskusi.

Pasal 12

Selama pelaksanaan Pekan Ta’aruf disediakan pelayanan tim medis yang langsung terkoneksi dengan Rumah
Sakit Islam Gigi dan Mulut Sultan Agung (RSIGM SA) Semarang.
Pasal 13

Dalam pelaksanaan Pekan Ta’aruf ini Panitia dan Wali Jama’ah tidak diperkenankan melakukan pungutan
dalam bentuk apapun sesuai dengan SK Rektor No:………………..

Pasal 14
(1) Hal-hal yang belum diatur dalam tata tertib ini, akan ditentukan kemudian;
(2) Tata tertib ini disampaikan kepada yang bersangkutan untuk diketahui dan dilaksanakan sebagaimana
mestinya;
(3) Tata tertib ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Semarang
Pada tanggal: H
M
Rektor,

Ir. H. Prabowo Setiyawan, MT., Ph.D


NIK. 210 293 017

Anda mungkin juga menyukai