Anda di halaman 1dari 7

SURAT KEPUTUSAN

Nomor : / SC / BREGMA / IX / 2017

TENTANG

TATA TERTIB PESERTA BREGMA FAKULTAS KEDOKTERAN


UNIVERSITAS ALKHAIRAAT TAHUN AKADEMIK 2017 – 2018

Bismillahirrahmanirrahim

Dengan senantiasa mengharapkan petunjuk dan ridho dari Allah SWT, Steering
Committee Bimbingan Orientasi Gerakan Mahasiswa Akademik (BREGMA)
Fakultas Kedokteran UNISA Palu setelah :

Menimbang : - Bahwa demi kelancaran dan ketertiban serta


mekanisme pelaksanaan BREGMA maka dipandang
perlu ditetapkan dalam surat keputusan.
: - Bahwa dalam rangka mewujudkan tugas dan
tanggung jawab Sebagai Panitia BREGMA maka
harus di keluarkan Surat Keputusan
Mengingat : - Panduan Pelaksanaan BREGMA
- Surat Keputusan Badan Eksekutif Mahasiswa
Fakultas Kedokteran Universitas Alkhairaat Palu.
- Kepmen P&K No,-058/11/1999 Tentang pedoman
umum Organisasi kemahasiswaan di Perguruan
Tinggi
Memperhatikan : - Hasil Rapat Panitia pelaksana Dengan Steering
Committee
MEMUTUSKAN

Menetapkan

KEPUTUSAN STEERING COMMITTEE DAN PANITIA PELAKSANA


BREGMA FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS ALKHAIRAAT
TAHUN AKADEMIK 2017 – 2018

TENTANG

TATA TERTIB PESERTA BREGMA FAKULTAS KEDOKTERAN


UNIVERSITAS ALKHAIRAAT TAHUN AKADEMIK 2017 – 2018

Pasal I
Ketentuan Umum

1. Kegiatan ini dinamakan Bimbingan Orientasi Gerakan Mahasiswa


Akademik periode 2017-2018
2. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal .................... September 2017.
Bertempat Di Fakultas Kedokteran Universitas Alkhairaat Palu
3. Bimbingan Orientasi Gerakan Mahasiswa Akademik (BREGMA) Fakultas
Kedokteran Universitas Alkhairaat Palu diselenggarakan setahun sekali dan
terpusat.
4. Bimbingan Orientasi Gerakan Mahasiswa Akademik (BREGMA) Fakultas
Kedokteran Universitas Alkhairaat Palu dalam pelaksanaannya berdasarkan
Aturan Main yang telah Ditetapkan Oleh Panitia Pelaksana dan Panduan
Pedoman Kemahasiswaan FK Unisa Palu.
5. Bimbingan Orientasi Gerakan Mahasiswa Akademik (BREGMA) Fakultas
Kedokteran Universitas Alkhairaat Palu Wajib di ikuti bagi seluruh Mahasiswa
yang baru dan Mahasiswa lama yang belum mengikuti BREGMA
Pasal II
Ketentuan Khusus

1. Bagi Peserta Pria, dalam pelaksanaan BREGMA ini Dinamakan


MASCULINA
2. Bagi Peserta Wanita, dalam pelaksanaan BREGMA ini Dinamakan
FEMININA

Pasal III
Hak Peserta

1. Peserta yang sakit segera Melapor Kepada Panitia Pelaksana sesuai


prosedur yang ada
2. Mendapat pelayanan dari Panitia Pelaksana sesuai dengan aturan main
yang telah ditetapkan

Pasal IV
Kewajiban Peserta

1. Setiap peserta BREGMA diterima oleh panitia pukul 04.30 waktu UNISA
2. Setiap peserta wajib Memberi salam Hormat kepada Panitia Pelaksana,
Senior dan seluruh Civitas Akademik FK UNISA.
3. Setiap peserta wajib memanggil Kakak kepada Senior, Panitia Pelaksana.
dan memangil Dokter pada Dosen serta Pemateri
4. Setiap Peserta membawa Aqua botol/air mineral untuk dirinya sendiri
5. Setiap peserta wajib membawa perlengkapan tulis-menulis
6. Setiap peserta wajib menulis materi yang disampaikan oleh Pemateri,
dalam bentuk Resume atau Rangkuman
7. Setiap peserta wajib Menerima Materi selama kegiatan berlangsung
8. Setiap peserta dilarang tidur selama penerimaan materi
9. Setiap peserta wajib membawa perlengkapan sholat
10. Setiap peserta wajib Memakai / Melengkapi atribut yang ditetapkan oleh
Panitia yaitu :
Ketentuan pakaian
 Atasan : kemeja putih berkerah berbahan kain (bukan berbahan kaos
dan jeans), rapi, tidak ketat, dan tidak transparan.
 Bawahan
 bagi putri: rok panjang hitam dengan batas maksimal 10 cm diatas
mata kaki, berbahan kain (bukan kaos,jeans dan chiffon), tidak terlihat
seperti jeans, tidak ketat, tidak bermotif, tidak transparan, tanpa
belahan.
 bagi putra : celana panjang hitam sebatas mata kaki berbahan kain
berwarna, tidak berbahan kaos maupun jeans, tidak terlihat seperti
jeans dan celana gunung, tidak ketat, dan tidak bermotif.
 Bagi perserta putri yang berjilbab : menggunakan jilbab sesuai
dengan ketentuan ( JILBAB ALKHAERAAT )
 Ketentuan rambut peserta :
 Untuk peserta putra,rambut harus BOTAK.
 Untuk putri yang tidak berjilbab, ramput ditata serapi mungkin, rambut
panjang melebihi bahu diikat rapi, dikuncir model ekor kuda dengan
ikat rambut berwarna hitam dengan bentuk yang tidak mencolok,
diperbolehkan memakai jepit berwarna hitam dengan bentuk yang
tidak mencolok.
 Rambut tidak boleh di cat,tidak memakai wig, dan tidak bermodel skin
hairstyle.
Ketentuan sepatu peserta :
 Memakai sepatu warna hitam, menutupi bagian depan, tumit dan
sepertiga punggung kaki. Bukan sepatu sandal, dengan model yang
tidak mencolok.
 Hak atau sol sepatu tidak lebih dari 2 cm.
 Kaos kaki tidak transparan, tidak mencolok (berwarna hitam atau
putih), polos, dengan tinggi minimal 10 cm diatas mata kaki.
 Menjaga kerapian dan kebersihan lingkungan, serta diri sendiri (kuku
tidak boleh panjang dan tidak memakai cat kuku).
 Membawa buku tulis dan peralatan tulis menulis, minimal bolpoin
Peserta dilarang untuk :
 memakai aksesoris dan perhiasan yang berlebihan dan mencolok,
softlens bantu baca dengan warna yang tidak mencolok (hitam,coklat,
bening atau transparan), dan kacamata.
 Memakai make up.
 Maksimal keterlambatan 15 menit dari waktu yang ditentukan. Jika
terlambat harus mengirimkan izin via sms/surat kepada fasil masing-
masing maksimal H-1 jam sebelum waktu yang ditentukan.
 Batas perijinan ketidakhadiran H-1 hari dengan surat perijinan
ditujukan untuk Ketupat dan SC, diberikan pada fasil masing-masing,
dengan mekanisme sebagai berikut :
 Fasil -> Ketupat -> SC
 Mengerjakan tugas dengan sebaik mungkin
 Membawa barang-barang/clue yang sudah diumumkan oleh panitia
 Memakai pin selama berjalannya acara
 Handphone dalam mode silent
 Tidak mengoperasikan handphone, atau gadget lainnya selama
materi berlangsung
 Aktif mengikuti materi

Pasal V
Larangan Peserta

1. Peserta dilarang membawa senjata tajam dan sejenisnya selama


kegiatan berlangsung.
2. Peserta dilarang Keras membawa/mengkonsumsi Obat-obatan terlarang
atau minuman Keras selama Kegiatan Berlangsung.
3. Peserta dilarang membawa rokok dan merokok selama kegiatan
berlangsung.
4. Peserta Dilarang Membawa HP, Gadget, Perhiasan atau barang berharga
lainya Selama kegiatan berlangsung
5. Peserta Dilarang menerima tamu selama Kegiatan berlangsung Kecuali
mendapatkan izin dari panitia
6. Peserta hanya dapat meninggalkan ruangan setelah mendapat izin dari
pimpinan sidang, atau panitia yang bertugas
7. Peserta dilarang keras berhubungan Khusus dengan Sesama Peserta
maupun dengan Panitia Pelaksana selama kegiatan berlangsung.

Pasal VI
Sanksi

1. Peserta yang melakukan pelanggaran selama kegiatan berlangsung akan


di berikan sanksi sebagai berikut :
a. Di beri peringatan dalam bentuk teguran Ringan baik secara lisan
maupun tertulis.
b. Di beri peringatan dalam bentuk teguran Keras kedua baik secara lisan
maupun tertulis.
c. Di pecat dari peserta BREGMA 2017

Pasal VII
Penutup

Segala sesuatu yang belum diatur dalam tata tertib ini, akan diputuskan
kemudian sesuai dengan kepentingan.

Wallaahu must’an
Ditetapkan di : Palu
Pada Tanggal :……….2016
Pukul :…………

STEERING COMMITTEE

Salim Al-jufri Irgy Falatehan S.Lesnusa


Koordinator Sekretaris
Muhammad Chaerul Aswad Aldy Rofaldy H. Rauf
Anggota Anggota

Dyat Pracita Sari


Anggota

Anda mungkin juga menyukai