Anda di halaman 1dari 7

Panduan Scratch untuk Pemula

CARA MEMBUAT ANIMASI PANTULAN


Pemrograman Scratch

Langkah pertama :
Menyiapkan Sprite

Setelah Scratch dijalankan, hapus sprite default karena kita akan menggantinya dengan sprite
lain (misalnya blola). Silahkan klik-kanan sprite yang bersangkutan dan kemudian pilih
perintah hapus.

Klik ikon untuk menambahkan sprite baru.

Pada jendela dialog Sprite Baruyang diperlihatkan, pilih sprite "Basketball" yang terdapat
didalam kategori Things. Setelah itu, klik OK.

Menyunting Background

Sebagai contoh, kita gunakan saja background yang tersedia, namun disini kita akan
menyuntingnya dengan menambahkan bidang datar di bagian bawah. Klik ikon panggung.
Panduan Scratch untuk Pemula

Klik tab "Semua Latarbelakang", lalu klik tombol Edit.

Bidang datar kita buat dengan menggambar bangun persegi panjang berwarna hitam di
bagian bawah. Untuk melakukan hal ini, pilih alat untuk menggambar kotak.

Untuk memulai menggambar, drag di bagian bawah sehingga membentuk bangun persegi
panjang. Setelah itu, klik OK.
Panduan Scratch untuk Pemula

Anggap bidang di bagian bawah yang berwarna hitam itu sebagai permukaan tanah.

Menyusun Skrip Program

Menyiapkan Variabel
Pilih Sprite1 (bola), dan kemudian klik tab "Semua Skrip". Kita perlu menyiapkan variabel-
variabel yang diperlukan yang berkaitan dengan gerak pantul yaitu gravitasi, kecepatan, dan
banyaknya pantulan. Klik kategori blok Variabel, lalu klik tombol Buat Variabel.

Tulis "gravitasi" untuk nama variabel, dan tentukan bahwa variabel tersebut berlaku untuk
semua sprite. Setelah itu, klik tombol OK.
Panduan Scratch untuk Pemula

Dengan cara yang sama, buatlah dua variabel lainnya masing-masing bernama "kecepatan"
dan "jumlah pantulan", namun kedua variabel tersebut hanya berlaku untuk sprite ini saja.

Blok Inisialisasi
Inisialisasi dapat diartikan sebagai pemberian nilai atau kondisi awal pada program. Sebagai
contoh, kita tetapkan posisi awal bolaberada pada suatu ketinggian yaitu koordinat (0, 200).
Nilai gravitasinya sebesar -0.3, sedangkan kecepatan dan jumlah pantulan masing-masing
bernilai 0. Berikut ini blok program untuk inisialisasi:

Inisialisasi diatas menunjukkan bahwa begitu program dijalankan, maka bola akan berada
pada suatu ketinggian (0, 200). Gravitasi diatur pada nilai -0.3, sedangkan kecepatan dan
jumlah pantulan pada nilai 0.
Blok Perulangan dan Blok Kondisional

Untuk menghasilkan perubahan kecepatan ketika bola jatuh diperlukan blok perulangan.
Selain itu, juga diperlukan 2 buah blok kondisional. Blok kondisional yang pertama untuk
mendeteksi permukaan tanah, dan blok kondisional kedua untuk proses pemantulan. Kedua
blok kondisional tersebut kita letakkan didalam blok perulangan, dimana blok kondisional
kedua tersarang didalam blok kondisional pertama.
Panduan Scratch untuk Pemula

Pada blok kondisional pertama, kita tentukan dahulu persyaratannya, apa yang akan terjadi
jika syarat tersebut terpenuhi, serta apa yang akan terjadi selama syarat tersebut belum
terpenuhi. Persyaratannya adalah “Jika bola menyentuh permukaan tanah maka ........ dan jika
belum menyentuh tanah maka bola akan terus bergerak ke bawah (jatuh)”.

Begitu syarat pada kondisional pertama terpenuhi, maka blok kondisional kedua akan
melakukan pemeriksaan apakah syarat sebelumnya memenuhi syarat berikutnya. Yang
dijadikan sebagai syarat kedua adalah jumlah pantulan. Persyaratan kedua adalah, “Selama
jumlah pantulan lebih kecil dari 10, maka...........namun jika tidak lebih kecil dari nilai
tersebut maka bola harus berhenti”. Mengkondisi bola supaya berhenti dapat dilakukan
dengan menetapkan kecepatannya menjadi 0.
Panduan Scratch untuk Pemula

Selanjutnya, menentukan apa yang akan dilaksanakan selama syarat kedua belum terpenuhi,
yaitu bola akan memantul. Berikut blok program yang diperlukan:

Akhirnya, letakkan blok tersebut diatas kedalam blok kondisional kedua seperti diperlihatkan
dalam gambar berikut ini.
Panduan Scratch untuk Pemula

Secara lengkap skrip program akan terlihat seperti berikut ini:

Cobalah untuk menjalankan skrip program dan perhatikan hasil yang diperoleh.

Selamat mencoba!

Materi Pemrograman – Menggunakan Scratch by Findi

Anda mungkin juga menyukai