Anda di halaman 1dari 2

A.A.

PUTRI CHANDRA DWIVASARI


XII MIPA 4
3

1. Kerajinan global adalah sebuah kerajinan yang diciptakan oleh perajin nusantara yang
telah mampu menembus pasar global atau internasional.

2. Pasar global/internasional merupakan peluang usaha yang menjanjikan sebagai target


pemasaran barang kerajinan karena dengan memasarkan usaha kerajinan yang merupakan
bagian dari industri kreatif, akan dapat menarik minat pasar global. Desain kerajinan dan
proses produksi yang dapat terjaga kualitasnya dapat menjadi salah satu sumber usaha yang
menjanjikan. Faktor pendukung kerajinan, seperti tenaga terampil, penduduk usia produktif,
dan ketersediaan bahan baku, dan juga kreativitas yang tinggi. Kreativitas ini digunakan
dalam pengembangan kerajinan lokal agar produk kerajinan dapat bermanfaat secara lebih
optimal sehingga akan semakin banyak dicari oleh konsumen dan mampu bersaing di pasar
global.

3. Langkah-langkah untuk memulai usaha kerajinan.


A. Menganalisis Jenis Usaha Kerajinan
- Menganalisis dan menentukan jenis produk kerajinan yang akan dijual dan didistribusikan
memerlukan persiapan yang matang.
B. Merencanakan Usaha dengan Menyusun Konsep yang sesuai
- Perencanaan usaha harus dipikirkan sejak awal ketika calon wirausahawan ingin memulai
sebuah usaha.
C. Analisis dari Pesaing Usaha
- Melakukan analisis sederhana dari pesaing usaha kerajinan dapat menjadi cara yang tepat
untuk menciptakan strategi bisnis yang lebih baik.
D. Strategi Pemasaran Tepat Sasaran
- Strategi yang tepat akan membantu perkiraan seberapa besar potensi usaha kerajinan yang
akan dijalankan.
E. Laporan Keuangan
- Ketika membangun sebuah usaha kerajinan, baik yang berada pada level produksi maupun
distribusi, kondisi keuangan harus dapat dikontrol dan diketahui.
F. Menjaga Kualitas Produksi Kerajinan
- Salah satu langkah yang dapat diterapkan agar kepercayaan konsumen global tetap terjaga
adalah menaikkan harga secara bertahap dengan tetap memperhatikan kualitas produk
sehingga konsumen akan terus merasa puas dengan produk yang dihasilkan.

4. Pelaku usaha kerajinan harus memiliki cara mengelola anggaran keuangan, agar usaha
dapat tetap berjalan secara efisien dan lancar.

5. Rencana pemasaran meliputi segmentasi pasar, cara pemasaran, dan promosi yang
dirancang sesuai dengan target pasar sehingga dapat ditetapkan rencana anggaran untuk
penjualan, harga, distribusi dan biaya lainnya. Selain itu, dalam era pasar global, networking
(jaringan) merupakan dasar utama demi keberlangsungan sebuah usaha yang akan dijalankan.
Pelaku usaha harus memiliki kemampuan berinteraksi, berkomunikasi, ataupun bergabung di
berbagai komunitas yang terkait dengan jenis usaha yang akan dilakukan.

Anda mungkin juga menyukai