Anda di halaman 1dari 44

ANALISIS PENGENDALIAN PROYEK MENGGUNAKAN METODA KURVA-S DAN

EARNED VALUE PEKERJAAN PENGASPALAN DI JALAN TEUPIN REUSEP – PULO


PEUNTEUT KECAMATAN SAWANG KABUPATEN ACEH UTARA

LAPORAN KERJA PRAKTIK

Oleh:
FAUZAN ANWAR
104116033

PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL


FAKULTAS PERENCANAAN INFRASTRUKTUR
UNIVERSITAS PERTAMINA
2019
i
ii
DAFTAR ISI

LEMBAR PERSETUJUAN LAPORAN KERJA PRAKTIK .......... Error! Bookmark not defined.
KATA PENGATAR ......................................................................................................................... iii
DAFTAR ISI .................................................................................................................................... iiii
DAFTAR GAMBAR ......................................................................................................................... v
DAFTAR TABEL ............................................................................................................................ vii
DAFTAR TABEL ........................................................................................................................... viii
BAB I PENDAHULUAN .................................................................................................................. 1
1.1 Latar Belakang Kerja Praktik ....................................................................................................... 1
1.2 Tujuan Kerja Praktik .................................................................................................................... 2
1.2.1 Tujuan Umum .................................................................................................................... 2

1.2.2 Tujuan Khusus .................................................................................................................. 2

1.3 Metode Pelaksanaan ..................................................................................................................... 2


1.4 Waktu Dan Tempat Kerja Praktik ................................................................................................ 3
BAB II PROFIL INSTANSI .............................................................................................................. 5
2.1 Profil Umum....................................................................................................................... 5
2.2 Maksud dan Tujuan Proyek................................................................................................ 5
2.3 Lokasi Proyek..................................................................................................................... 5
2.4 Proses Pengadaan Proyek ................................................................................................... 6
2.5 Nilai Kontrak dan Sumber dana ......................................................................................... 6
2.6 Data Administrasi dan Pendanaan Proyek ......................................................................... 7
2.7 Jenis Kontrak ...................................................................................................................... 7
2.8 Struktur Organisasi Proyek ................................................................................................ 7
2.9 Struktur Organisasi Proyek PT.KRUENG MEUH ............................................................ 8
BAB III KEGIATAN KERJA PRAKTIK ....................................................................................... 11
3.1 Pendahuluan ..................................................................................................................... 11
3.2 Ruang Lingkup Pekerjaan. ............................................................................................... 11
3.3 Alat Konstruksi ................................................................................................................ 12
3.4 Bahan Konstruksi ............................................................................................................. 15
BAB IV HASIL KERJA PRAKTIK ................................................................................................ 18
4.1 Pendahuluan ..................................................................................................................... 18
4.2 Kurva S............................................................................................................................. 18
4.3 Data Produktivitas Kerja .................................................................................................. 18
4.4 Kurva S Realisasi dan Kurva Rencana ............................................................................ 20
4.5 Analisis Kurva S Realisasi dan Kurva S Rencana. .......................................................... 20
4.6 Analisis Perhitungan Earned Value.................................................................................. 21

iii
BAB V TINJAUAN TEORITIS ...................................................................................................... 23
5.1 Manajemen Waktu Proyek ............................................................................................... 23
5.2 Time Schedule .................................................................................................................. 24
5.3 Kurva S............................................................................................................................. 24
5.4 Penilaian Kinerja Proyek dengan Konsep Nilai Hasil (Earned Value) ............................ 25
5.5 Analisa Indeks Performansi ............................................................................................. 26
5.6 Keterkaitan Dengan Perkuliahan ...................................................................................... 26
BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN ......................................................................................... 28

iv
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1.1 Peta Indonesia................................................................................................................. 3
Gambar 1.2 Peta Kabupaten Aceh Utara ........................................................................................... 3
Gambar 1.3 Peta Kecamatan Sawang ................................................................................................ 4
Gambar 1.4 Gambar Lokasi Kerja Praktik ......................................................................................... 4

Gambar 2.1 Gambar Lokasi Proyek ................................................................................................... 5


Gambar 2.2 Gambar Situasi Proyek ................................................................................................. 6
Gambar 2. 3 Struktur Organisasi PT. KRUENG MEUH ................................................................... 8

Gambar 3.1 Motor Grader ................................................................................................................ 13


Gambar 3.2 Dump Truck ................................................................................................................. 13
Gambar 3.3 Bucket Excavator ......................................................................................................... 14
Gambar 3.4 Water Tanker ................................................................................................................ 14
Gambar 3.5 Vibratory Roller ........................................................................................................... 15
Gambar 3.6 Tanah Urugan Pilihan................................................................................................... 16
Gambar 3.7 Lapisan Pondasi Kelas B .............................................................................................. 16
Gambar 3.8 Box Culvert .................................................................................................................. 17

v
DAFTAR TABEL
Tabel 4.1 Tabel Kurva S Rencana ................................................................................................... 26
Tabel 4.1 Tabel Kurva S Realisasi vs Rencana ............................................................................... 26
Tabel 4. 3 Tabel Data Proyek ........................................................................................................... 22

vi
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1. Daftar Hadir Kerja Praktik........................................................................................... 31
Lampiran 2. Daftar Hadir Kerja Praktik........................................................................................... 32
Lampiran 3. Surat Keterangan Selesai Kerja Praktik ....................................................................... 33
Lampiran 4. Lembar Bimbingan Kerja Praktik ................................................................................ 34
Lampiran 5. Lembar Bimbingan Kerja Praktik ................................................................................ 35
Lampiran 6. Lembar Bimbingan Kerja Praktik ................................................................................ 36

vii
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Kerja Praktik
Seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam berbagai bidang, khususnya
yang diterapkan dalam bidang konstruksi serta dengan persaingan yang tajam di era globalisasi
menyebabkan dibutuhkannya sumber daya manusia (SDM) yang terampil dan juga profesional di
bidangnya. Untuk mewujudkan SDM yang berkualitas, mahasiswa di perguruan tinggi dituntut
untuk mampu mengaplikasikan ilmu-ilmu yang telah didapat dalam kegiatan perkuliahan sehingga
diperlukan suatu metode pendidikan yang tidak menitik beratkan hanya pada teori saja namun juga
dengan praktik, baik di dalam ruangan maupun di luar ruangan.
Pembekalan bagi seorang calon sarjana teknik sipil di dalam dunia konstruksi sangat penting untuk
didapatkan terutama dari sisi pengetahuan dan pengamatan secara visual di lapangan secara
langsung. Melalui pengamatan yang di lakukan dalam kerja praktik mahasiwa dapat mengamati dan
memahami masalah yang terjadi selama kegiatan konstruksi berlangsung sehingga menuntut
mahasiswa untuk dapat menganalisis kegiatan konstruksi agar menghasilkan solusi terhadap
masalah yang tejadi. Pemahanan yang lebih mendalam mengenai proses dan juga tahapan dalam
kegiatan konstruksi, keterampilan komunikasi dan juga bekerja sama merupakan hal penting yang
dibutuhkan bagi mahasiswa untuk mempersiapkan diri dalam dunia kerja.
Kerja praktik adalah salah satu mata kuliah wajib bagi mahasiswa Teknik Sipil, Fakultas
Perencanaan dan Infrastruktur Universitas Pertamina selain menjadi syarat untuk mencapai derajat
Strata Satu (S1). Kerja Praktik ini diharapkan dapat memberi dampak yang signifikan bagi
mahasiswa untuk mengetahui hubungan antara dunia pendidikan dengan dunia kerja. Dengan tujuan
untuk meningkatkan kualitas SDM yang berkompeten dan menambah pemahaman mahasiswa dalam
mengaplikasikan ilmu yang didapatkan selama dibangku perkuliahan sehingga diperoleh
kemampuan mempelajari prinsip-prinsi keilmuan yang diambil, khususnya manajemen yang
didalamnya mencakup :
1. Manajemen organisasi proyek.
2. Perencanaan proyek.
3. Pelaksanaan proyek.
4. Pengendalian proyek.
5. Permasalahan umum yang sering terjadi di proyek.
Dengan adanya pelaksanaan kerja praktik ini diharapkan dapat memberikan gambaran mengenai
hubungan studi pada Jurusan Teknik Sipil dengan lingkungan kerja yang pernuh dinamika mulai dari
memahami perencanaan suatu konstruksi sampai dengan proses pelaksanaan di lapangan, baik dari
segi proses yang terjadi atau mekanisme kerja, manajemen pengoprasian dan pengendalian kualitas
secara teknik serta mampu menganalisis perilaku atau masalah yang sering terjadi di lapangan.

1
1.2 Tujuan Kerja Praktik
1.2.1 Tujuan Umum
Kerja praktik adalah salah satu mata kuliah wajib dalam kurikulum Program Studi Teknik Sipil,
Fakultas Perencanaan Infrastruktur Universitas Pertamina yang harus dipenuhi oleh setiap mahasiwa
Universitas Pertamina dengan bobot sebanyak 2 SKS (Satuan Kredit Semester). Kerja Praktik
merupakan syarat kelulusan dalam menempuh jenjang pendidikan sarjana Universitas Pertamina.
Maksud dari kerja praktik ini adalah agar mahasiswa Teknik Sipil Universitas Pertamina pada
khususnya dapat belajar mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh selama dibangku
perkuliahan.Serta untuk mempersiapkan mahasiswa – mahasiswa yang berkualitas dan juga
profesional sesuai dengan disiplin ilmu yang dipilih. Dari kerja praktik ini mahasiswa Teknik Sipil
diharapkan memperoleh pengalaman yang berharga.
1.2.2 Tujuan Khusus
1. Agar mahasiswa dapat memahami bagaimana pelaksanaan pekerjaan konstruksi di lapangan.
2. Menerapkan ilmu yang didapat selama melakukan perkuliahan dengan kenyataan yang ada di
lapangan.
3. Mahasiswa dapat memahami manajemen yang digunakan dalam pelaksanaan proyek.
4. Mahsiswa dapat membuat dan mengalanisa Kurva S dalam pelaksanaan proyek.
1.3 Metode Pelaksanaan
Laporan Kerja Praktik ini menggunakan beberapa metode untuk memperoleh data – data yang
dibutuhkan dalam penyusunannya. Adapun metode-metode yang digunakan untuk memperoleh data
antara lain adalah :
a. Observasi, yaitu melihat dan mengamati serta mencatat secara langsung kegiatan yang sedang
berlangsung dilapangan guna mendapatkan data yang berhubungan dengan proses yang terjadi.
b. Wawancara, yaitu dengan melakukan tanya jawab dengan orang – orang yang terlibat dalam
pekerjaan dilapangan seperti pelaksanaan, pengawas, mandor dan pekerja lainnya.
c. Membaca gambar kerja dan data lainnya yang diperoleh dari kontraktor selama kerja praktik
berlangsung.
d. Melakukan dokument asi terhadap proses pengerjaan konstruksi yang berlangsung di lapangan.
e. Tinjauan pustaka dengan membaca buku – buku tentang pedoman pelaksanaan pekerjaan
pelaksana konstruksi.

2
1.4 Waktu Dan Tempat Kerja Praktik
Pelaksanaan kerja praktik dilaksanakan selama 5 minggu yang dilakukan di PT.KREUNG MEUH
terhitung sejak tanggal 25 Juni 2019 sampai dengan 22 Juli 2019. PT.KRUENG MEUH sebagai
kontraktor pelaksana diberi tugas untuk mengerjakan Proyek Peningkatan Ruas Jalan Meunasah
Pulo-Teupin Reuseup, terletak di Kecamatan Sawang, Kabupaten Aceh Utara dengan koordinat
titik awal berada pada N 05o11’35.11”U E 096o55’44.80”T dan koordinat titik akhir pada N
05o11’0.45”U E 096o55’19.41”T.

Gambar 1.1 Peta Indonesia


( Sumber: Google Earth, diakses tanggal 18 November 2019)

Gambar 1.2 Peta Kabupaten Aceh Utara


( Sumber: Google Earth, diakses tanggal 18 November 2019)

3
Gambar 1.3 Peta Kecamatan Sawang
( Sumber: Google Earth, diakses tanggal 18 November 2019)

Gambar 1.4 Gambar Lokasi Kerja Praktik


( Sumber: Google Earth, diakses tanggal 18 November 2019)

4
BAB II
PROFIL INSTANSI
2.1 Profil Umum
PT.KRUENG MEUH adalah perusahaan kontraktor Perseroan yang bergerak di bidang konstruksi
bangunan, konstruksi jalan, jembatan, bahan bangunan, alat konstruksi dan lainnya.PT. KREUNG
MEUH berdiri pada 29 Juli 1996. Pada saat berdirinya PT.KREUNG MEUH memiliki nilai kekayaan
atau modal sebesar Rp.39.431.479.000, 00 (tiga puluh sembilan milyar empat ratus tiga puluh satu
juta empat ratus tujuh puluh sembilan ribu rupiah).PT.KRUENG MEUH sendiri berlokasi di
Jl.merdeka Timur NO.204 Gampong Uteunkot Kecamatan Muara Dua Kota, Lhokseumawe. .
2.2 Maksud dan Tujuan Proyek
Maksud dari dibangunnya Proyek Peningkatan Sturuktur Ruas Jalan Meunasa Pulo-Teupin Reuseup
secara garis besar adalah sebagai pendukung utama kelancaran kegiatan ekonomi masyarakat, baik
yang bersifat ekonomi maupun non-ekonomi. Apabila dilihat dari sudut pandang ekonomi dengan
dibangunnya jalan raya maka akan berpengaruh terhadap pendapatan nasional bang Indonesia sebab
proses distribusi dalam kegiatan ekonomi menjadi lebih baik serta merata.Selain berfungsi sebagai
kegiatan ekonomi, jalan raya juga bisa memiliki peran sebagai kegiatan non-ekonomi. Dengan
adanya pembangunan jalan raya makan akan mempermudah proses pertukaran budaya, mendukung
ketahanan dan juga pertahanan nasional dan lain-lain.
2.3 Lokasi Proyek

Gambar 2. 1 Gambar Lokasi Proyek


(Sumber : Dokumen Kontrak Proyek)

5
Gambar 2.2 Gambar Situasi Proyek
(Sumber : Dokumen Kontrak Proyek)
2.4 Proses Pengadaan Proyek
Proses pengadaan Proyek Peningkatan Struktur Ruas Jalan Meunasah Pulo – Teupin Reuseup
Kec.Sawang dilaksanakan melalui psoses tender elektronik di LPSE atau Lembaga Pengadaan
Secara Elektronik. Dengan melalui proses sebagai berikut :
1. Tender
2. Pascakualifikasi Satu File
3. Harga Terendah Sistem Gugur
Lalu ada juga beberapa syarat kualifikasi yang harus dimiliki yaitu :
1. Memiliki NPWP
2. Telah melunasi kewajiban pajak tahunan terakhir.
3. Yang bersangkutan dan manajemennya tidak dalam pengawasan pengadilan, tidak pailit dan
kegiatan uasahanya tidak sedang dihentikan.
4. Memiliki Surat Keterangan Dukungan Keuangan dari Bank Pemerintah atau Swasta.
5. Pengalaman Pekerjaan.
6. Mammpu menyediakan Fasilitas atau Peralatan atau Perlengkapan sesuai KAK.
7. Mammpu menyediakan Tenaga Ahli atau Tenaga Teknis sesuai KAK.
8. Isian kualifikasi lengkap dan benar.
2.5 Nilai Kontrak dan Sumber dana
Dalam pengadaan Proyek Proyek Peningkatan Struktur Ruas Jalan Meunasah Pulo – Teupin Reuseup
Kecamatan Sawang ini memiliki nilai kontrak sebesar Rp.10.427.500.000, 00. Dana tersebut berasal
dari DAK atau dana alokasi khusus.

6
2.6 Data Administrasi dan Pendanaan Proyek
Lokasi Proyek : Peningkatan Struktur Ruas Jalan Meunasah Pulo –
Teupin Reuseup
Lokasi Proyek : Kecamatan Sawang Kabupaten Aceh Utara.
Pemilik Proyek : Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang Aceh Utara
Pelaksana Konstruksi : PT.KRUENG MEUH
Konsultan Pengawas : CV. KARYA SEABAD
Konsultan Perencana : CV. PRAKARSA INTERKONSULINDO
Sistem Pelelangan : Electronic procurement
Sumber Dana : Dana Alokasi Khusus (DAK)
2.7 Jenis Kontrak
Proyek ini memiliki jenis kontrak harga satuan atau unit price.Adapun peraturan-peraturan yang
tertuang dalam Peraturan Presiden Republik Indonesia Perpres 54 Pasal 51 tahun 2011.
a. Kontrak Harga Satuan (Unit Price)
Kontrak Harga Satuan merupakan Kontrak Pengadaan Barang/Jasa atas penyelesaian seluruh
pekerjaan dalam batas waktu yang telah ditetapkan dengan ketentuan sebagai berikut :
1. Harga Satuan pasti dan tetap untuk setiap satuan atau unsur pekerjaan dengan spesifikasi
teknis.
2. Volume atau kuantitas pekerjaannya masih bersifat perkiraan pada saat kontrak
ditandatangani.
3. Pembayaran didasarkan pada hasil pengukuran bersama atas volume pekerjaan yang benar-
Benar telah dilaksanakan oleh penyedia barang/jasa.
4. Dimungkinkan adanya pekerjaan tambah/kurang berdasarkan hasil pengukuran bersama atas
pekerjaan yang diperlukan.
2.8 Struktur Organisasi Proyek
Proyek merupakan suatu kegiatan usaha yang kompleks, sifatnya tidak rutin, memiliki keterbatasan
terhadap waktu, anggaran dan sumberdaya serta memiliki spesifikasi tersendiri atas produk yang
akan dihasilkan.Dengan adanya keterbatasan – keterbatasan dalam mengerjakan suatu proyek, maka
sebuah organisasi proyek sangat dibutuhkan untuk mengatur sumber daya yang dimiliki agar dapat
melakukan aktivitas – aktivitas yang sinkron sehingga tujuan proyek bisa tercapai.Organisasi proyek
juga dibutuhkan untuk memastikan bahwa pekerjaan dapat diselesaikan dengan cara yang efisien,
teoat waktu dan sesuai dengan kualitas yang diharapkan.
Secara umum Peningkatan Struktur Ruas Jalan Meunasah Pulo – Teupin Reuseup Kec.Sawang
dimiliki oleh Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang Aceh Utara. Dalam hal ini proyek tersebut
termasuk proyek pemerintah yang mempunyai konsultan yaitu CV.KARYA SEABAD sebagai
konsultan pengawas, CV. Prakarsa Interkonsulindo sebagai konsultan perencana dan PT.KRUENG

7
MEUH sebagai kontraktor dari proyek Peningkatan Struktur Ruas Jalan Meunasah Pulo – Teupin
Reuseup Kec.Sawang.
2.9 Struktur Organisasi Proyek PT.KRUENG MEUH

General
Superintendent

Highway Pelaksana K3 Manajer


Engineer Konstruksi Kendali Mutu

Adm dan
Draftman Pengawas Surveyor Draftman
Keuangan

Gambar 2. 3 Struktur Organisasi PT. KRUENG MEUH


(Sumber : Dokumen Kontrak Proyek)
Pada saat menjalani kerja praktik selama kurang lebih 1 bulan, penulis ditempatkan pada bagian
bidang operasional dan pemeliharaan dan jembatan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan
Ruang Kabupaten Aceh Utara. Bapak Zainuddin, S.T selaku kepala bidang operasional dan
pemeliharaan dan jembatan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Aceh Utara
menugaskan untuk terjun langsung melliat proses pengerjaan proyek yang dikerjakan oleh
kontraktor pelaksana yaitu PT.KRUENG MEUH. Dalam suatu proyek tentu saja harus memiliki
struktur organisai yang jelas agar setiap individu yang telah ditunjuk memiliki peran dan
tugasnya masing – masing dengan harapan dapat menjadikan proyek berjalan dengan baik.
2.10 Tugas dan Kewajiban Unsur – Unsur Pelaksana Proyek
1. Owner
Owner (pemilik proyek) merupakan badan atau perseorangan baik itu pemerintah maupun
swasta yang memberikan pekerjaan dan membayar biaya pekerjaan tersebut. Pada proyek ini
Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang Aceh Utara selaku owner memiliki tugas dan
wewenang sebagai berikut :
a. Memilih Konsultan dan Kontraktor.
b. Membiayai semua pengeluaran untuk keperluan proyek.
c. Menyetujui atau menolak mengenai perubahan pekerjaam.

8
d. Meminta pertanggung jawaban kepada para pelaksana proyek atas hasil pekerjaan
konstruksi.
2. Administrasi Proyek
Administrasi proyek merupakan salah satu hal yang penting dalam pelaksanaan proyek.Salah
satu di antaranya dalah pembuatan laporan berkala untuk membantu semua pihak dalam
memantau dan mengendalikan kesinambungan dari berbagai aspek penyelenggaraan proyek
hingga selesai, adapun tugas dari administrasi proyek diantaranya adalah :
a. Bertanggung jawab atas penyelengaraan administrasi di lapangan.
b. Membuat laporan keuangan mengenai seluruh pengeluaran proyek.
c. Membuat secara rinci pembukuan keuangan proyek.
3. Surveyor
Surveyor adalah orang yang dipilih untuk melakukan pengumpulan data dilapangan
dengan melakukan riset, menganalisa dan mengambil keputusan yang tepat untuk sebuah
target akhir perencanaan.Surveyor juga dituntut mampu menyampaikan hasil kerjanya
dalam bentuk data kerja, baik secara tertulis, ataupun digital untuk digunakan pihak yang
bersangkutan sebagai dasar penentuan dan perhitungan sebuah rencana. Adapun tugas dari
seorang surveyor adalah :
a. Menentukan titik batas area proyek.
b. Membuat elevasi jalan rencana, dengan melakukan pengukuran menggunakan alat ukur
(theodolit).
c. Membaca gambar situasi untuk diaplikasikan dilapangan.
d. Melakukan pengamatan kondisi lapangan melipitu kondisi tanah, bahaya alam, kondisi
sosial sekitar lokasi proyek dan lainnya.
4. Keamanan, Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3)
Pada pekerjaan proyek konstruksi K3 sangatlah penting, karena pekerjaan proyek konstruksi
merupakan salah satu pekerjaan yang sangat berbahanya.Apabila terjadi kelalaian pada
pelaksanaan konstruksi dapat menyebabkan cedera maupun kematian yang tidak diinginkan
oleh setiap pekerja. Adapun tugas K3 sendiri diantaranya adalah :
a. Menerapkan ketentuan peraturan perundang-undangan tentang dan terkait- konstruksi.
b. Mengevaluasi program K3.
c. Mengevaluasi prosedur dan instruksi kerja penerapan ketentuan K3.
d. Melakukan sosiallisai dan penerapan pengawasan pelaksanaan program.
e. Melakukan evaluasi dan membuat laporan penerapan SMK3 dan pedoman teknis K3
konstruksi.
f. Mengevaluasi perbaikan metode kerja pelaksanaan konstruksi berbasis K3.
g. Mengevaluasi penanganan kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja serta keadaan
darurat.

9
5. Desainer (Drafter)
Drafter adalah orang yang bekerja membuat gambar.Gambar yang dimaksud adalah gambar
kerja teknik dimana drafter dituntut untuk bisa membuat dan menyiapkan gambar secara
jelas dan mudah dimengerti, adapun tugas drafter dalam proyek diantaranya adalah :
a. Membuat gambar struktur, arsitektur dan mekanikal elektrikal
b. Merevisi gambar apabila terdapat perubahan desain.

6. Highway Engineer
Highway Engineer merupakan salah satu elemen penting dalam suatu proyek namun untuk
menjadi seorang highway engineer memerlukan pengalaman dalam pelaksanaan survei
bidang jalan dan jembatan sekurang kurangnya 3 tahun, adapun tugas dari seorang highway
engineer adalah :
a. Melaksanakan review design dan usulan perubahan design serta biaya, menyiapkan
gambar teknis untuk membuat laporan pada pelaksanaan kegiatan.
b. Memeriksa hasil olahan semua data survei sekunder dan data primer yang berada di
bawah tanggung jawabnya.
c. Bertanggung jawab atas kualitas pengumpulan data mencakup kebenaran, ketelitian dan
kelengkapan hasil survei yang dilaksanakan sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan.
d. Bertanggung jawab atas kualitas hasil pengolahan data jalan dalam wilayah pekerjaan
yang menjadi tanggung jawabnya.

10
BAB III
KEGIATAN KERJA PRAKTIK
3.1 Pendahuluan
Pada bab III ini penyusun akan menjelaskan hasil pengamatan penyusun ketika melaksanakan Kerja
Pratik. Seluruh peserta Kerja Praktik meninjau langsung pekerjaan ke lapangan dengan tujuan agar
peserta Kerja Praktik bisa mendapatkan informasi secara detail mengenai target penyelesaian proyek
berdasarkan time schedule, pengadaan bahan konsturksi, kegunaan alat berat, cara kerja alat .
3.2 Ruang Lingkup Pekerjaan.
Kerja praktik dilaksanakan terhitung sejak tanggal 25 juni 2019 sampai dengan tanggal 22 Juli 2019,
pada dokumen kontrak telah dibuat network planning pekerjaan dengan durasi pekerjaan sesuai
critical path yaitu 168 hari kerja seperti yang terlampir pada gambar dibawah ini. Berdasarkan
gambar network planning diatas dapat dilihat target setiap item pekerjaan dengan bobot durasi waktu
penyelesaian masing-masing. Berikut rincian item pekerjaan berdasarkan jalur pekerjaan baik jalur
kritis maupun jalur senggang atau dummy area :
1. Mobilisasi
Pekerjaan persiapan adalah pekerjaan awal yang meilputi kegiatan-kegiatan pendahuluan
untuk mendukung pemulaan proyek.Pekerjaan ini meliputi pembersihan lokasi kerja,
mobilisasi alat berat dan tenaga kerja, penyiapan direksi keet, pemasangan papan nama
proyek, pengukuran/Uizet Bowplank, penyiapan peralatan laboratorium dan, administrasi
dan dokumentasi.
2. Galian untuk Selokan Drainase dan Saluran Air.
Pekerjaan galian untuk selokan drainase dan saluran air dilakukan baik pada sisi kanan dan
kiri jalan sepanjang jalan yang akan dikerjakan.Pekerjaan galian untuk selokan drainase dan
saluran air meliputi :
a. Penggalian dilakukan dengan menggunakan alat berat excavator.
b. Excavator menuangkan material hasil galian kedalam dump truck.
c. Dump truck membuang material hasil galian keluar lokakasi pembuatan jalan.
3. Galian Biasa.
Pekerjaan galian biasa harus mencakup seluruh galian yang tidak diklasifikasikan sebagai
galian batu, galian struktur, galian perkerasan beraspal, galiar perkerasan berbutir dan galian
perkerasan beton.
4. Galian Struktur dengan kedalaman 2 Meter.
Pekerjaan penggalian dilaksanakan setelah pemasangan bowplank dalam hal ini penentuan
kedalam galian.Tanah yang digali oleh excavator langsung dimuat ke tempat pembuangan
yang telah disediakan untuk kemudian diangkut keluar lokasi proyek.

11
5. Timbunan Pilihan dari sumber galian.
Timbunan yang diklasifikasikan sebagai timbunan pilihan harus terdiri dari bahan tanah atau
batu yang memenuhi semua ketentuan di atas level timbunan biasa dan sebagai tambahan
harus memiliki sifat-sifat tertentu yang tergantung dari maksud penggunaannya, seperti
diperintahkan atau disetujui oleh direksi pekerjaan.
6. Penyiapan Badan Jalan.
Pekerjaan penyiapan badan jalan dilakukan setelah seluruh pekerjaan galian tanah selesai
dan telah memenuhi ketentuan elevasi yang ditentukan dalam perencanaan serta telah
disetujui oleh direksi lapangan. Prosedur pelaksanaan badan jalan sebagai berikut :
a. Motor grader meratakan permukaan hasil galian.
b. Vibratory roller memadatkan permukaan hasil galian.
7. Lapisan Pondasi Atas Agregat
Lapisan pondasi atas jalan merupakan lapisan struktur utama diatas lapis pondasi bawah.
Pembangunan lapis pondasi atas terdiri dari pengadaan, pemrosesan, pengangkutan,
penghamparan, penyiraman dengan air dan pemadatan agregat batu atau kerikil alami pilihan
dalam lapis pondasi atas di atas lapis pondasi bawah .Bahan yang digunakan dalam pekerjaan
ini adalah lapis pondasi agregat Kelas B dan lapisan pondasi Kelas A yang didapatkan dari
stockpile.
8. Lapis Aspal Resap Pengikat.
Pekerjaan ini terdiri dari pengadaan dan pemakaian suatu bahan pengikat dengan kekentalan
rendah yang terpilih diatas satu lapis pondasi jalan atau permukaan perkerasan tanpa lapis
penutup yang sudah disiapkan, untuk menutup permukaan tersebut yang akan menyediakan
adhesi untuk satu lapis permukaan beraspal seperti penetrasi macadam, lapis tipis aspal beton
atau lapisan permukaan beraspal lainnya.
9. Laston Lapis Antara (AC-BC).
Lapisan ini merupakan lapisan perkerasan yang terletak di atas lapisan pondasi (base
course).Lapisan ini tidak berhubungan langsung dengan cuaca, tetapi harus mempunyai
ketebalan dan kekakuan yang cukup untuk mengurangi tegangan/regangan akibat beban lalu
lintas yang akan diteruskan ke lapisan dibawahnya yaitu base dan sub grade.Karakteristik
yang terpenting pada campuran ini adalah stabilitas.
3.3 Alat Konstruksi
Pada pelaksanaan proyek biasanya bersifat lintas fungsi organisasi sehingga membutuhkan keahlian
atau skills dari berbagai profesi dan organisasi termasuk di dalamnya adalah keikutsertaan alat
berat..Alat berat merupakan faktor penting dalam pelaksanaan proyek terutama proyek dengan skala
besar yang tujuannya adalah untuk mempermudah manusia dalam menyelesaikan pekerjaannya
sehingga hasil yang diharapkan dapat tercapai dengan lebih mudah pada waktu yang relatif singkat

12
dan dengan hasil yang baik. Adapun alat berat yang digunakan dalam pelaksanaan proyek ini adalah
:
1. Motor Grader
Merupakan sebuah alat yang mempunyai bermacam-macam kegunaan.Pada umum nya
motor grader digunakan dalam proyek, perawatan jalan dan proyek lapangan terbang.Pada
kegiatan kerja praktik motor grader berfungsi dalam kegiatan persiapan badan jalan,
penimbunan tanah urugan pilihan, penimbunan tanah lapisan pondasi agregat kelas B dan
penimbunan tanah lapisan pondasi agregat kelas A.

Gambar 3. 1 Motor Grader


2. Dump Truck
Dump truck adalah sebuah truk yang mempunyai bak material yang dapat dimiringkan
sehingga untuk menurunkan material hanya dengan memiringkan bak materialnya sehingga
muatannya akan dapat meluncur kebawah.Untuk memiringkan bak digunakan pompa
hidraulis. Kegunaan alat berat dalam proyek ini adalah membawa material yang akan
digunakan dalam pelaksanaan proyek.

Gambar 3. 2 Dump Truck

13
3. Bucket Excavator
Backhoe merupakan salah satu dalam alat penggali hidraulis yang memiliki bucket yang
dipasangkan didepannya.Backhoe bekerja dengan cara menggerakan buckhet ke arah bawah
(mengambil objek) dan kemudian menariknya menuju badan alat lalu
membuangnya.Kegunaan alat berat ini dalam proyek adalah untuk membuat jalur drainase.

Gambar 3. 3 Bucket Excavator

4. Water Tanker
Water tanker truck adalah kendaraan berat yang dirancang untuk membawa air, curah kering
dan atau gas. Water tanker salah satunya biasa digunakan untuk menyiram air ke aspal agar
suhu aspal cepat rendah atau turun.Selain itu water tanker juga digunakan untuk menyiram
air ke tanah urugan agar lapisan tanah terjaga kadar airnya ketika lapisan tanah atau agregat
akan dipadatkan.

Gambar 3. 4 Water Tanker

14
5. Vibratory Roller
Vibratory roller digunakan untuk memadatkan tanah dasar, lapisan timbunan tanah dan juga
memadatakan lapi pondasi agregat seperti lapis pondasi agregat b, lapis pondasi agregat a
dan lapis pondasi agregat c dan juga pemadatan bahu jalan.

Gambar 3. 5 Vibratory Roller


3.4 Bahan Konstruksi
Dalam proyek Pekerjaan Peningkatan Ruas Jalan Meunasah Pulo – Teupin Reuseup kontraktor
pelaksana yaitu PT.KRUENG MEUH dalam pelaksanaan proyek memiliki alat-alat yang diperlukan.
Selain itu juga ditunjang dengan alat pertukangan yang mereka miliki, termasuk dengan alat berat
kontraktor pelaksana memiliki alat berat sendiri.
Dalam Pekerjaan Peningkatan Ruas Jalan Meunasah Pulo – Teupin Reuseup sebagian besar bahan
telah disediakan oleh pihak kontraktor pelaksana sendiri seperti Agregat halus (Agregat Kelas B dan
Agregat Kelas A) adapun bahan seperti Tanah urugan pilihan didapatkan di lokasi pekerjaan proyek
seadangkan box culvert pre-cast didapatkan dari supplier. Adapun bahan -bahan yang digunakan
dalam pelaksanaan proyek antara lain :
1. Tanah Urugan Pilihan
Pengerjaan urugan merupakaan pekerjaan yang bertujuan untuk memindahkan tanah dari
satu lokasi ke lokasi lain yang diinginkan sebanyak yang dibutuhkan agar tercapai bentuk
dan ketinggian tanah yang di inginnkan, umumnya tanah urugan diklkasifikasikan sebagai
agregat kelas C.PT.KRUENG MEUH selaku pihak kontraktor mengunakan material agregat
kelas C dari lokasi (dikarenakan lokasi sendiri dekat dengan sumber agregat kelas C yaitu
perbukitan), Agregat kelas C digunakan untuk persiapan dan pembuatan bahu jalan.

15
Gambar 3.6 Tanah Urugan Pilihan
2. Agregat Kelas B
Lapisan Agregat Kelas B adalah lapisan pondasi agregat yang berada di atas tanah
dasar/subgrade. Tanah dasar dibawah Lapisan Agregat Kelas B bisa berupa tanah asli
maupun tanah timbunan dan galian.Lapisan pondasi agregat kelas B ini merupakan
campuran dari berbagai fraksi agregat. PT.KRUENG MEUH selaku pihak kontraktor
menggunakan agregat dari stock pile yang mereka miliki, Agregat kelas B digunakan untuk
penghamparan lapisan pondasi jalan.

Gambar 3. 7 Lapisan Pondasi Kelas B


3. Agregat Kelas A
Lapisan Agregat Kelas A adalah campuran agregat dengan berbagai fraksi dan material
yang digunakan untuk pondasi perkerasan aspal maupun beton. Lapisan Agregat Kelas A
ini berada diatas Lapis Agregat Kelas BB. Perbedaan antara Lapisan Agregat Kelas A
dan Lapisan Agregat Kelas B adalah komposisi campuran dan kriteria pondasi. PT.

16
KRUENG MEUH selaku pihak kontraktor menggunakan agregat dari stok pile yang
mereka miliki, Agreregat kelas digunakan untuk penghamparan lapisan pondasi jalan.
4. Aspal Cair
Aspal cair didatangkan dari suplier yang berfungsi sebagai material untuk lapis resap
pengikat antara lapis pondasi kelas a dengan aspal dengan cara disemprotkan
menggunakan asphalt sprayer keatas lapis permukaan yang akan dilapis.
5. Laston Lapis Antara (AC-BC)
Laston lapis merupakan campuran berupa agregat halus dan agregat kasar untuk hotmix
yang dihasilkan dari produksi. Laston lapis antara ini didatangkan dari base camp suplier
yang selanjutnya akan diangkut menggunakan dump truck ke lokasi proyek.
6. Box Culvert
Dalam pengerjaan pengaspalan, drainase merupakan salah satu elemen penting yang
harus diperhatikan. Hal ini dikarenakan untuk mengalirkan air agar tidak terjadi genangan
ketika jalan aspal telah selesai dikerjakan. Apabila hal itu terjadi maka jalan aspal akan
mudah rusak karena terkikis oleh air yang menggenang. Box Culvert digunakan sebagai
media untuk pekerjaan drainase.yang mana box culvert merupakan material yang
dihasilkan dari pabrik precast yang dimiliki oleh PT.KRUENG MEUH.

Gambar 3. 8 Box Culvert

17
BAB IV
HASIL KERJA PRAKTIK
1.1 Pendahuluan
Dalam pelaksanaan suatu proyek penjadwalan atau time schedule merupakan hal yang sangan
penting untuk diperhatikan, dengan tujuan agar pelaksanaan proyek dapat dilaksanakan sesuai
rencana dan berjalan dengan baik.Time Schedule merupakan rencana alokasi waktu untuk
menyelesaikan masing -masing item pekerjaan proyek yang secara keseluruhan adalah rentang waktu
yang ditetapkan untuk melaksanakan sebuah proyek.Time Schedule pada proyek konstruksi dapat
dibuat dalam beberapa bentuk, diantaranya adalah :
1. Kurva S.
2. Bar chart.
3. Network planning.
4. Schedule harian, schedule mingguan, bulanan, tahunan atau waktu tertentu.
Time Schedule merupakan tulang punggung dari sebuah pelaksanaan proyek, apabila salah dalam
pembuatan time schedule maka akan mengakibatkan banyak kerugian diantaranya lamanya waktu
pengerjaan proyek dan pembengkakan biaya.Oleh karena itu dituntut keahlian seorang project
manager dalam membuat time schedule yang merupakan arah dalam terlaksanannya proyek.Dan
pentingnya manajemen waktu dalam pembuatan time schedule.
1.2 Kurva S
Menurut Husen (2009) kurva S atau Hanumm curve adalah sebuah grafik yang dikembangkan oleh
Warren T Hanumm atas dasar pengamatan terhadap sejumlah besar proyek sejak awal hingga akhir
proyek Kurva S dapat menunjukan kemajuan proyek berdasarkan kegiatan, waktu dan bobot
pekerjaan yang direpresentasikan sebagai presentase komulatif dari seluruh kegiatan
proyek.Visualisasi dari kurva S dapat memberikan informasi mengenai kemajuan proyek dengan
membandingkan antara kurva S rencana dengan realisasi.Untuk membuat kurva S, jumlah presentasi
kumulatif bobot masing-masing kegiatan pada suatu periode diantara durasi proyek diplotkan
terhadap sumbu vertikal sehingga bila hasilnya dihubungkan dengan garis akan membentuk kurva
yang membentuk kurva yang berbentuk huruf S.Bentuk demikian terjadi karena volume kegiatan
pada bagian awal proyek biasanya masih sedikit, kemudian pada bagian pertengahan meningkat
dalam jumlah yang cukup besar, lalu pada akhir proyek volume kegiatan kembali mengecil.
1.3 Data Produktivitas Kerja
Terhitung sejak tanggal 25 Juni 2019 sampai dengan 24 Juli 2019 praktikan telah menyelesaikan
pekerjaan beberapa paket pekerjaan dengan rincian seperti berikut :
1. Umum
Item Pekerjaan : Mobilisasi (Survey dan Pengukuran Awal)
Durasi Pekerjaan : 1 hari
Item Pekerjaan : Mobilisasi (Survey dan Pengukuran Awal)

18
Durasi Pekerjaan : 2 hari
2. Pekerjaan Tanah
Item Pekerjaan : Timbunan Pilihan dari sumber galian.
Durasi Pekerjaan : 6 hari
Item Pekerjaan : Penyiapan Badan Jalan.
Durasi Pekerjaan : 5 hari
Masalah : Terjadi kerusakan alat pada alat berat motor grader.
Solusi : Mengganti alat yang rusak dengan alat yang baru.
3. Pekerjaan Berbutir
Item Pekerjaan : Lapisan Pondasi Agregat Kelas B
Durasi Pekerjaan : 16 hari
Masalah : Hujan deras yang menyebabkan pekerjaan harus terhenti.
Sikap yang diambil : Menghentikan kegiatan proyek sampai waktu yang ditentukan.
4. Drainase
Item Pekerjaan : Pemasangan Box Culvert
Durasi Pekerjaan : 7 hari
Masalah : Terjadinya perselisihan dengan warga karena sawah milik warga
menjadi tergenang dikarenakan aliran air tidak mengalir dengan
baik karena kesalahan pemasanagan box culvert.
Solusi : Memperbaiki kerusakan yang terjadi akibat pemasangan box
culvert sehingga aliran air sawah milik warga kembali normal.
Item Pekerjaan : Pekerjaan Galian Dengan Kedalaman 2 Meter
Durasi Pekerjaan : 7 hari
Masalah : Terjadi perubahan pekerjaan drainase dimana tidak sesuai dengan
gambar rencana, hal ini disebabkan oleh adanya pipa existing
yang tertanam di dalam tanah.
Solusi : Mengganti lokasi pemasangan box culvert untuk pekerjaan
drainase.

19
1.4 Kurva S Realisasi dan Kurva Rencana
Dari hasil kerja praktik yang telah dilakukan penulis akhirnya dapat membuat perbandingan antara kurva s rencana dengan kurva s realisasi untuk selanjutnya dilakukan analisis lebih lanjut. Berikut tabel perbandingan antara tabel kurva s
rencana dengan tabel kurva s realisasi :
Tabel 4.1 Tabel Kurva S Rencana

Tabel 4.2 Tabel Kurva S Realisasi vs Rencana

20
1.5 Analisis Kurva S Realisasi dan Kurva S Rencana.
Perbandingan yang dianalisa adalah perbandingan dari nilai produktivitas volume rencana dengan
pelaksanaan.Sekilas dapat dilihat dari bentuk Kurva S yang terlihat sangat berbeda.Hal ini
diantaranya disebabkan oleh :
a. Force Majeure (Keadaan Alam)
Force Majuere adalah kondisi alam yang terjadi diluar kemampuan manusia dan tidak dapat
dihindari sehingga mengakibatkan tidak terlaksananya item pekerjaan sebagaimana yang telah
direncanakan.Sebagai contoh dalam kurun waktu 5 hari berturut-turut hujan terus mengguyur
lokasi proyek dan hal ini mengakibatkan keterlambatan dalam proses pengerjaaan.
b. Perubahan Item Pekerjaan
Time schedule perencanaan merupakan sebuah data yang terdapat dalam dokumen lelang, pada
saat pembuatan time schedule pihak kontraktor mengambil estimasi dalam pembuatan time
schedule dari pengalaman mereka terhadap proyek-proyek yang terdahulu mereka kerjakan dan
berdasarkan voulme dan bobot item pekerjaan yang telah diberikan oleh panitia lelang.Oleh
karena itu pada saat pelaksanaan bisa saja terjadi perubahan item pekerjaan berdasarkan kondisi
lapangan. Hal ini dapat terlihat dari perbandingan Tabel 4.4.1 dengan Tabel 4.4.2 dimana terjadi
perbedaan bobot pekerjaan yang berpengaruh terhadap bobot pekerjaan, diantaranya adalah :
1. Item pekerjaan mobilisasi pada kurva s rencana tertulis dikerjakan dalam kurun waktu 2
minggu kerja, namun pada realisasi dapat selesai dalam kurun waktu 1 minggu saja.
2. Item pekerjaan drainase pada kurva s rencana tertulis dikerjakan dalam kurun waktu 1
minggu, namun pada realisasi diselesaikan dalam kurun waktu 3 minggu.
3. Item pekerjaan timbunan pilihan dari sumber galian pada kurva s rencana tertulis dikerjakan
dalam kurun waktu 6, namun pada realiasi dapat selesai dalam kurun waktu 1 minggu.
4. Item pekerjaan Lapisan Pondasi Agregat Kelas B tertulis pada kurva s rencana dikerjakan
dalam kurun waktu 7 minggu, namun pada realisasi dapat diselesaikan dalam kurun waktu 3
minggu.
5. Item pekerjaan lapisan resap pengikat dalam kurva s rencana tertulis dikerjakan dalam kurun
waktu 2 minggu, namun pada realisasi diselesaikan dalam kurun waktu 3 minggu.
6. Item pekerjaan beton mutu sedang dengan fc’=20 Mpa dalam kurva S rencana tertulis
dikerjakan dalam kurun waktu 1 minggu, namun pada realisasi dislesaikan dalam kurun
waktu 2 minggu.
1.6 Analisis Perhitungan Earned Value
Analisa perhitngan Earned Valuepada kerja praktik ini berupa analisa Planned Value (PV), Earned
Value (EV) dan Actual Cost (AC).Peninjauan data dilakukan kurang lebih selama (8 minggu)
pelaksanaan yaitu sejak minggu pertama hinggal minggu kedelapan.

21
Tabel 4. 3 Tabel Data Proyek

Minggu ke - 8
Progress Rencana 9,4923 %
Progress Realisasi 9,0887 %
Anggaran Biaya Proyek Rp.986.524.951,6

a) Perhitungan Planned Value (PV) minggu ke – 8


Perhitungan nilai Planned Value (PV) pada periode minggu ini dapat dihitung dengan mengalikan
prosentase rencana pada minggu ke-8 dengan jumlah anggaran biaya proyek atau nilai kontrak
sampai minggu ke-8.Perhitungan nilai PV pada minggu ke-8 adalah sebagai berikut
PV = % Progress rencana x Nilai Anggaran Biaya Proyek
= 9,4923 % X Rp.986.524.951,6
= Rp.936.527.867
b) Perhitungan Earned Value (EV) minggu ke-8
Perhitungan nilai Earned Value (EV) pada periode minggu ke-8 ini dapat dihitung dengan
mengalikan prosentase progress realisasi pada minggu ke-8 dengan jumlah anggaran biaya proyek
atau nilai kontrak.Perhitngan nilai EV pada minggu ke-8 adalah sebagai berikut :
EV = % Progress rencana x Nilai Anggaran Biaya Proyek
= 9,0887 % X Rp.986.524.951,6
= Rp.896.622.293,27
c) Perhitungan Schedule Performance Index (SPI)
Nilai SPI diperoleh dari hasil perbandingan antara nilai EV dengan nilai PV.Peninjauan ini dilakukan
pada minggu ke-8, berikut hasil perhitungan SPI :
𝐸𝑉 Rp.896.622.293,27
SPI = = = 0,957
𝑃𝑉 Rp.936.527.867
Berdasarkan hasil perhitungan pada minggu ke-8 didapatkan nilai SPI < 1 hal ini menunjukan bahwa
proyek mengalami keterlambatan.Keterlambatan sendiri disebabkan oleh force major atau kondisi
alam dan juga berubahnya item pekerjaan pada saat realisasi.Untuk mengatasi keterlambatan tersebut
pihak kontraktor berhasil memotong waktu pengerjaan beberapa item pekerjaan contohya seperti
pekerjaan pelebaran jalan dimana apabila mengacu pada dokumen kontrak seharusnya pekerjaan
tersebut direncanakan selesai kurang lebih dalam waktu 7 minggu namun pada realisasi kontraktor
berhasil mengerjakan pekerjaan tersebut hanya dalam kurun waktu 3 minggu begitu pun dengan item
pekerjaan lainnya hingga minggu ke-8 pekerjaan proyek.

22
BAB V

TINJAUAN TEORITIS
5.1 Manajemen Waktu Proyek
Manajemen waktu proyek merupakan salah satu kompetensi yang harus dimiliki oleh seorang
manajer proyek.Manajemen waktu proyek dibutuhkan manajer proyek untuk memantau dan
mengendalikan waktu yang dihabiskan dalam menyelesaikan sebuah proyek.Dengan menerapkan
manajemen waktu proyek, seorang manajer proyek dapat mengontrol jumlah waktu yang dibutuhkan
oleh tim proyek untuk membangun deliverables proyek sehingga memperbesar kemungkinan sebuah
proyek dapat diselesaikan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.
Terdapat beberapa proses yang perlu dilakukan seorang manajer proyek dalam mengendalikan waktu
proyek yaitu :
1. Mendefinisikan aktivitas proyek.Merupakan sebuah proses untuk mendefinisikan setiap
aktivitas yang dibutuhkan untuk mencapai tujuan proyek.
2. Urutan aktivitas proyek.Proses ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan
mendokumentasikan hubungan antara tiap-tiap aktivitas proyek.
3. Estimasi aktivitas sumber daya proyek.Estimasi aktivitas sumber daya proyek bertujuan
untuk melakukan estimasi terhadap penggunaan sumber daya proyek.
4. Estimasi durasi kegiatan proyek.Proses ini diperlukan untuk memutuskan berapa lama waktu
yang dibutuhkan untuk mencapai tujuan proyek.
5. Membuat jadwal proyek. Setelah seluruh aktivitas, waktu dan sumber daya proyek terdefinisi
dengan jelas, maka seorang manajer proyek akan membuat jadwal proyek.Jadwal proyek ini
nantinya dapat digunakan untuk menggambarkan secara rinci mengenai seluruh aktvitas
proyek dari awal pengerjaan proyek hingga proyek diselesaikan.
Mengontrol dan mengendalikan jadwal proyek.Saat kegiatan proyek mulai berjalan, maka
pengendalian dan pengontrolan jadwal proyek perlu dilakukan.Hal ini diperlukan untuk memastikan
apakah kegiatan proyek berjalan sesuai dengan yang telah direncanakan atau tidak.Setiap proses
duatas setudaknya terjadi sekali dalam setiap proyek dan dalam satu atau lebih tahapan proyek.
5.2 Time Schedule
Time schedule adalah rencana alokasi waktu untuk menyelesaikan masing-masing item pekerjaan
proyek yang secara keseluruhan adalah rentang waktu yang ditetapkan untuk melaksanakan sebuah
proyek.Time schedule pada proyek konstruksi dapat dibuat dalam bentuk :
1. Kurva S.
2. Bar chart.
3. Network planning.
4. Schedule harian, mingguan, bulanan, tahunan atau waktu tertentu.
Tujuan atau manfaat pembuatan time schedule pada sebuah proyek konstruksi antara lain adalah :

23
1. Pedoman waktu untuk pengadaan sumber daya manusia yang dibutuhkan.
2. Pedoman waktu untuk pendatangan material yang sesuai dengan item pekerjaan yang
dilaksanakan.
3. Pedoman waktu untuk pengadaan alat-alat kerja.
4. Time Schedule berfungsi sebagai alat untuk mengendalikan waktu pelaksanaan proyek.
5. Sebagai tolak ukur pencapaian target waktu pelaksanaan pekerjaan.
6. Time Schedule sebagai acuan untuk memulai dan mengakhiri sebuah kontrak kerja proyek
konstruksi.
7. Sebagai pedoman pencapaian progress pekerjaan setiap waktu tertentu.
8. Sebagai pedoman untuk penentuan batas waktu denda atas keterlambatan proyek atau bonus
atas percepatan proyek.
9. Sebagau pedoman untuk mengukur nilai suatu investasi.
Untuk dapat menyusun time schedule yang baik dibutuhkan :
1. Gambar kerja proyek.
2. Rencana anggaran biaya pelaksanaan proyek.
3. Bill of Quantitiy (BQ) atau daftar volume pekerjaan.
4. Data lokasi proyek.
5. Data sumberdaya meliputi material, peralatan disekitar lokasi pekerjaan proyek berlangsung.
6. Data kebutuhan tenaga kerja dan ketersedian tenaga kerja yang dibutuhkan untuk
menyelesaikan pekerjaan.
7. Data cuaca atau musim di lokasi proyek.
8. Data jenis transportasi yang digunakan disekitar proyek.
9. Metode kerja yang digunakan untuk melaksanakan masing masing item pekerjaan.
10.Data kapasitas produksi peralatan, tenaga kerja, dan material.
11.Data keuangan proyek meliputi arus kas, cara pembayaran pekerjaan, tenggang waktu
pembayaran progress dan lain-lain.
5.3 Kurva S
Kurva S adalah hasil plot dari Barchart, bertujuan untuk mempermudah melihat kegiatan-kegiatan
yang masuk dalam suatu jangka waktu pengamatan progres pelaksanaan proyek (Callahan,
1992).Definisi lain, kurva S adalah grafik yang dibuat dengan sumbu vertikal sebagai nilai kumulatif
biaya atau penyelesaian (progress) kegiatan dan sumber horizontal sebagai waktu (Soeharto,
1997).Kurva S dapat menunjukan kemampuan proyek berdasarkan kegiatan, waktu dan bobot
pekerjaan yang direpresentasikan sebagai presentase kumulatif dari seluruh kegiatan
proyek.Visualisai kuva S memberikan informasi mengenai kemajuan proyek dengan
membandingkan terhadap jadwal rencana (Husen, 2011).
Dari beberapa definisi diatas dapat diambil kesimpulan bahwa kegunaan dari kurva S adalah sebagai
berikut :

24
1. Untuk menganalisis kemajuan/progres suatu proyek secara keseluruhan.
2. Untuk mengetahui pengeluaran dan kebutuhan biaya pelaksanaan proyek.
3. Untuk mengontrol penyimpangan yang terjadi pada proyek dengan membandingkan kurva
S rencana dengan kurva S aktual (Iman Soeharto, 1998).
Langkah Pembuatan Kurva S
Langkah-langkah yang harus dilakukan dalam membuat sebuah kurva S rencana menurut Bachtiar
Ibrahim adalah sebagai berikut (Ibrahim, 2008) :
1. Mencari % Bobot Biaya Setiap Pekerjaan
Bobot pekerjaan didefinisikan besarnya pekerjaan siap dibandingkan dengan pekerjaan siap
seluruhnya dan dinyatakan dalam bentuk persen (Ibrahim, 2008).
Pekerjaan siap seluruhnya dinilai 100%.Untuk mengetahui bobot pekerjaan dilihat dari rencana
anggaran biaya yang telah disusun sebelumnya.Uraian untuk mendapatkan nilai bobot pekerjaan
digambarkan dalam skema sebagai berikut :
𝐵𝑖𝑎𝑦𝑎 𝑇𝑖𝑎𝑝 𝑃𝑒𝑘𝑒𝑟𝑗𝑎𝑎𝑛
Bobot Pekerjaan = 𝐵𝑖𝑎𝑦𝑎 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙
x 100 %

2. Membagi % Bobot Biaya Pekerjaan pada Durasi


Setelah bobot didapatkan, maka ditempatkan pada kolom bobot di barchart yang tersedia.Bobot yang
didapat dibagi dengan durasi pekerjaan/kegiatan sehingga didapat bobot biaya untuk setiap
periodenya.
3. Menjumlahkan % Bobot Biaya Pekerjaan pada Setiap Lajur Waktu
Berikutnya adalah menjumlahkan bobot biaya sesuai dengan kolom lajur waktu dan hasilnya
ditempatkan pada bagian bobot biaya di bagian bawah barchart.
4. Membuat Kumulatif dari % Bobot Biaya Pekerjaan pada jalur % Kumulatif Bobot Biaya
Bobot biaya dikumulatifkan untuk setiap periode.Hal ini dimaksudkan untuk mengetahui progres
biaya proyek yang nantinya akan digunakan untuk membuat arus kas rencana proyek.
5. Membuat Kurva S berdasarkan % Kumulatif Bobot Biaya
Langkah terkahir adalah membuat Kurva S dengan mengacu pada kumulatif bobot sebagai absis dan
perode/waktu sebagai ordinat.Dibagian paling kanan barchart dibuat skala 0-100 untuk kumulatif
bobot biaya sementara dibagian bawah barchart sebagai absis waktu.
5.4 Penilaian Kinerja Proyek dengan Konsep Nilai Hasil (Earned Value)
Konsep Nilai Hasil mengombinasikan biaya, jadwal dan prestasi pekerjaan.Konsep ini mengukur
besarnya pekerjaan yang telah diselesaikan pada suatu waktu dan menilai berdasarkan jumlah
anggaran yang disediakan untuk pekerjaan tersebut.Metode ini dapat mengungkapkan apakah
kemajuan pelaksanaan pekerjaan proyek senilai dengan pemakaian bagian anggarannya.Dengan
analisis konsep nilai hasil, dapat diketahui hubungan antara apa yang sesungguhnya telah dicapai
secara fisik terhadap anggaran yang telah dikeluarkan.Ada tiga indikator dasar yang menjadi acuan

25
dalam menganalisa kinerja dari proyek berdasarkan konsep earned value. Ketiga indikator tersebut
adalah :
1. Planned Value (PV)
Merupakan anggaran biaya yang dialokasikan berdasarkan rencana kerja yang telah disusus terhadap
waktu tertentu.Disebut juga dengan BCWS (Budget Cost of Work Scheduled).PV dapat dihitung dari
akumulasi anggaran biaya yang direncanakan untuk pekerjaan dalam periode waktu tertentu.
2. Earned Value (EV)
Merupakan nilai yang diterima dari penyelesaian pekerjaan selama periode waktu tertentu.Disebut
juga BCWP (Budget Cost of Work Performed). EV ini dapat dihitung berdasarkan akumulasi dari
pekerjaan-pekerjaan yang telah diselesaikan.
3. Actual Cost (AC)
Merupakan representasi dari keseluruhan pengeluaran yang dikeluarkan untuk menyelesaikan
pekerjaan dalam periode tertentu.Atau disebut juga ACWP (Actual Cost of Work Performed).AC
dapat berupa kumulatif hingga periode perhitungan kinerja atau jumlah biaya pengeluaran dalam
waktu tertentu.
5.5 Analisa Indeks Performansi
Analisa indeks performansi digunakan untuk mengetahui efisiensi penggunaan sumber daya.Analisa
indeks performansi salah satunya adalah :
1. Schedule Performance Index (SPI)
Adalah faktor efisiensi kinerja dalam menyelesaikan pekerjaan dapat diperlihatkan oleh
perbandingan antara nilai pekerjaan yang secara fisik telah diselesaikan (EV) dengan rencana
pengeluaran biaya yang dikeluarkan berdasarkan rencana pekerjaan (PV). Rumus untuk Schedule
Performance Index adalah :
𝐸𝑉
SPI =
𝑃𝑉
Dimana,
EV = Earned Value
PV = Planned Value
Jika,
SPI = 1 maka dapat disimpulkan proyek berjalan tepat waktu
SPI < 1 maka dapat disimpulkan proyek mengalami keterlambatan
SPI > 1 maka dapat disimpulkan proyek berjalan lebih cepat
5.6 Keterkaitan Dengan Perkuliahan.
Dalam pelaksanaan atau pekerjaan sebuah proyek konstruksi dimulai dengan penyusunan
perencanaan penyusunan jadwal (time schedule). Peyusunan dan perencanaan dalam proyek
konstruksi sangatlah penting untuk memperoleh hasil yang sesuai dengan perencanaan dan juga
terkendali.Dari hasil kegiatan kerja praktik yang telah dilaksanakan di PT. KRUENG MEUH
26
memiliki keterkaitan dengan ilmu yang telah dipelajari selama masa perkuliahan. Ilmu yang memiliki
keterkaitan dengan kegiatan kerja praktik terdapat pada mata kuliah Manajemen Konstruksi. Dalam
proses kegiatan proyek salah satu hal yang perlu diperhatikan dalam pelaksanaan proyek adalah
mengenai penjadwalan proyek. Dalam proyek ini proses penjadwalan menggunakan metoda Kurva
S sebagai penjadwalan proyek dan juga metoda earned value atau nilai hasil untuk meninjau indeks
performansi.Kurva S sendiri berfungsi untuk mengontrol pelaksanaan pekerjaan setiap waktu dengan
membandingankan bobot persen rencana dengan bobot persen realisasi, sehingga perubahan yang
tejadi dalam pelaksanaan tidak menggangu dan mempengaruhi waktu pekerjaan. Selain itu Kurva S
berfungsi untuk mengetahui waktu pembayaran angsuran berdasarkan perjanjian yang ada, untuk
membayar angsuran ini harus juga diperiksa perincian volume pekerjaan yang telah
diselesaikan.Sedangkan metoda earned value atau nilai hasil salah satunya berfungsi untuk meninjau
sejauh mana performa dari pekerjaan dengan membandingkan antara nilai pekerjaan secara fisik
yang telah dilakukan dengan rencana pengeluaran biaya yang dikeluarkan berdasarkan planned
value, dari hal tersebut kita bisa mendapatkan nilai SPI atau Schedule Performance Index. Dari hasil
perhitungan dapat diketahui bahwa nilai SPI sampai dengan minggu ke – 8 proyek ini mengalami
keterlambatan hal ini ditunjukan dengan nilai SPI yang bernilai 0,957 atau <1. Hal tersebut
disebabkan oleh mundurnya pengerjaan awal proyek akibat faktor alam berupa hujan deras selama 5
hari yang menyebabkan pekerjaan harus diberhentikan sementara waktu. Namun pihak kontraktor
berhasil memangkas waktu keterlambatan tersebut dengan mempercepat beberapa item pekerjaan
seperti pekerjaan lapisan pondasi agregat kelas B. Berdasarkan acuan pada dokumen kontrak, item
pekerjaan tersebut direncanakan selesai dalam kurun waktu 7 minggu namun pada realisasi dapat
selesai dalam kurun waktu 3 minggu.Dari inisiatif tersebut, kontraktor berhasil mengejar defisit
keterlambatan proyek. Dari uraian diatas penulis telah mendapatkan ilmu tersebut selama kegiatan
perkuliahan dimana hal ini sangat membantu dalam melaksanakan kerja praktik di PT.KRUENG
MEUH. Dimana penulis akhirnya dapat melakukan analisis terhadap pengendalian proyek pekerjaan
pengaspalan di Jalan Teupin Reuseup – Pulo Peunteut Kec.Sawang Aceh Utara.

27
BAB VI
KESIMPULAN DAN SARAN
6.1 Kesimpulan
Penjadwalan dalam pengertian proyek konstruksi merupakan perangkat untuk menentukan
aktivitas yang diperlukan untuk menyelesaikan suatu proyek dalam urutan serta kerangka waktu
tertentu, yang mana setiap aktivitas harus dilaksanakan agar proyek selesai tepat waktu dengan
biaya ekonomis.Hingga akhir proses kegiatan kerja praktik penulis dapat membuat tabel
perbandingan antara kurva s rencana dan kurva s realisasi untuk dilakukan analisis.Perbandingan
yang dilakukan terhadap kurva s rencana dengan realisasi secara sekilas dapat terlihat,
dikarenakan bentuk kurva s yang sangat berbeda, hal ini disebabkan oleh bebeberapa faktor
diantaranya adalah perubahan volume pekerjaan dan juga reschedule penjadwalan. Reschedule
terjadi akibat oleh beberapa faktor yang terduga ataupun tidak. Hal ini menyebabkan terjadinya
perbedaan antara permulaan dan akhir dari pekerjaan antara kurva s rencana dan juga kurva s
realiasasi. Hal ini berdampak juga pada perubahan bobot pekerjaan antara kurva s rencana dan
juga kurva s realisasi. Adapun analisa dengan menggunakan metoda earned value dimana penulis
meninjau nilai SPI atau Schedule Performance Index guna memastikan apakah proyek ini berjalan
dengan baik atau mengalami keterlambatan, dari hasil perhitungan dapat diketahui bahwa nilai
SPI sampai dengan minggu ke – 8 proyek ini mengalami keterlambatan hal ini ditunjukan dengan
nilai SPI yang bernilai 0,957 atau <1. Hal ini disebabkan oleh mundurnya pengerjaan awal proyek
akibat faktor alam berupa hujan deras selama 5 hari yang menyebabkan pekerjaan harus
diberhentikan sementara waktu. Namun pihak kontraktor berhasil memangkas waktu
keterlambatan tersebut dengan mempercepat beberapa item pekerjaan seperti pekerjaan lapisan
pondasi agregat kelas B. Berdasarkan pada dokumen kontrak, item pekerjaan tersebut
direncanakan selesai dalam kurun waktu 7 minggu namun pada realisasi dapat selesai dalam
kurun waktu 3 minggu. Dari inisiatif tersebut, kontraktor berhasil mengerjar defisit
keeterlambatan proyek.
6.2 Saran
Dilihat dari faktor penyebab yang dibahas, penulis dapat memberikan beberapa saran terhadap
perusahaan diantaranya produktivitas pekerjaan dan juga pelaksanaan Kesehatan dan
Keselamatan Kerja (K3). Progress produktivitas volume pekerjaan pada time schedule berjalan
dengan baik hal ini dikarenakan komunikasi yang baik antara owner, kontraktor pelaksana,
konsultlan perencana dan juga pengawas. Namun time schedule tetap harus diperhatikan, agar
bila terjadi kemerosotan prestasi kerja dapat segera dibuat solusinya. Untuk pelaksanaan kegiatan
Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) perlu ditingkatkan lagi karena masih ada beberapa
pekerja yang tidak menggunakan peralatan sesuai standar yang telah ditentukan dalam
pelaksanaan proyek.

28
DAFTAR PUSTAKA

M.T., I. W. (2013). Manajemen Konstruksi. Bandung: PT REMAJA ROSDAKARYA.


BADRI, D. S. (1988). DASAR - DASAR NETWORK PLANNING. Yogyakarta: BINEKA CIPTA.
KARAINI, A. A. (t.thn.). PENGANTAR MANAJEMEN PROYEK. Jakarta: CIVILINA.

29
LAMPIRAN

30
Lampiran 1. Daftar Hadir Kerja Praktik

31
Lampiran 2. Daftar Hadir Kerja Praktik

32
Lampiran 3. Surat Keterangan Selesai Kerja Praktik

33
Lampiran 4. Lembar Bimbingan Kerja Praktik

34
Lampiran 5. Lembar Bimbingan Kerja Praktik

35
Lampiran 6. Lembar Bimbingan Kerja Praktik

36

Anda mungkin juga menyukai