Anda di halaman 1dari 40

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI......................................................................................................................i
DAFTAR TABEL............................................................................................................iii
DAFTAR GAMBAR........................................................................................................iv
DAFTAR PETA.................................................................................................................v
ABSTRAK.........................................................................................................................6
BAB I PENDAHULUAN.................................................................................................7
1.1.Latar Belakang........................................................................................................7
1.2. Rumusan Masalah..................................................................................................8
1.3. Tujuan....................................................................................................................8
1.4. Batasan...................................................................................................................9
BAB II TINJAUAN PUSTAKA......................................................................................10
2.1. Konsep Lahan dan Wilayah Kesesuaian Lahan....................................................10
2.2. Tanaman Cengkeh................................................................................................10
2.2.1. Klasifikasi Tanaman Cengkeh......................................................................11
2.2.2. Morfologi.....................................................................................................11
2.2.2.1. Akar...................................................................................................11
2.2.2.2. Batang................................................................................................12
2.2.2.3. Daun..................................................................................................12
2.2.2.4. Bunga................................................................................................12
2.2.2.5. Buah..................................................................................................13
2.2.2.6. Biji.....................................................................................................13
2.3. Syarat Tumbuh Tanaman Cengkeh......................................................................13
2.3.1. Iklim.............................................................................................................13
2.3.2. Ketinggian Tempat.......................................................................................14
2.3.3. Kemiringan Lereng......................................................................................14
2.3.4. Jenis Tanah...................................................................................................14
BAB III METODOLOGI................................................................................................15
3.1. Data yang Digunakan...........................................................................................15
3.2. Metode Penelitian.................................................................................................15
3.2.1. Alur Pikir.....................................................................................................15
3.2.2.Kajian Literatur.............................................................................................18

i
3.2.3.Wilayah Penelitian........................................................................................18
3.2.4.Variabel Penelitian........................................................................................19
3.2.5.Pengolahan Data dan Peta.............................................................................19
3.2.5.1.Pengolahan Data Dan Peta Pada Curah Hujan.................................19
3.2.5.2.Pengolahan Data Dan Peta Pada Ketinggian....................................19
3.2.5.3.Pengolahan Data Dan Peta Kemiringan Lereng...............................19
3.2.5.4.Pengolahan Data Dan Peta Jenis Tanah...........................................19
3.2.5.5.Melakukan Skoring..........................................................................20
3.2.5.6.Melakukan Overlay (Intersect)........................................................20
3.2.6.Metode Analisis............................................................................................20
3.2.7.Matriks Kesesuaian.......................................................................................20
3.2.8.Query............................................................................................................22
3.2.9.Analisis Data.................................................................................................22
BAB IV GAMBARAN UMUM WILAYAH PENELITIAN...........................................25
4.1. Kondisi Fisik........................................................................................................25
4.2. Kondisi Administratif...........................................................................................25
4.3. Kondisi Demografi...............................................................................................27
4.4. Kondisi Perekonomian.........................................................................................28
BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN..........................................................................29
5.1. Hasil.....................................................................................................................29
5.2. Pembahasan..........................................................................................................33
BAB VI KESIMPULAN.................................................................................................35
DAFTAR PUSTAKA......................................................................................................36
LAMPIRAN.....................................................................................................................37

DAFTAR TABEL

ii
Tabel 1.Skala Untuk Perbandingan Pasangan (Modul Praktikum SIG Ilmu Kelautan UH)
.........................................................................................................................................15
Tabel 2. Rumus 1 Penentuan Bobot Relatif Parameter (Modul Praktikum SIG Ilmu
Kelautan UH)...................................................................................................................16
Tabel 3. Rumus 2 Penentuan Bobot Relatif Parameter (Modul Praktikum SIG Ilmu
Kelautan UH)...................................................................................................................16
Tabel 4. Rumus 3 Penentuan Bobot Relatif Parameter (Modul Praktikum SIG Ilmu
Kelautan UH)...................................................................................................................16
Tabel 5. Matriks Nilai Penting.........................................................................................21
Tabel 6. Matriks Perbandingan Pasangan.........................................................................21
Tabel 7. Matriks Bobot Parameter....................................................................................21
Tabel 8. Matriks Rasio Pembobotan.................................................................................22
Tabel 9. Jumlah penduduk Kota Padang Panjang saat ini dan proyeksinya untuk 5 tahun
.........................................................................................................................................27
Tabel 10. Peta Perekonomian Kabupaten/Kota Tahun 2007- 2011..................................28

DAFTAR GAMBAR

iii
Gambar 1. Alur Pikir........................................................................................................17

DAFTAR PETA

iv
Peta 1. Peta Kota Padang Panjang, Sumatera Barat (Dibuat : Ulfa dan Adhe).................18
Peta 2. Peta Curah Hujan..................................................................................................29
Peta 3. Peta Ketinggian....................................................................................................29
Peta 4. Peta Kemiringan Lereng.......................................................................................30
Peta 5. Peta Jenis Tanah...................................................................................................30
Peta 6. Peta Hasil Scoring................................................................................................31
Peta 7. Peta Kesesuaian Lahan.........................................................................................32

v
vi
i
ABSTRAK

Kota Padang Panjang sebagai kota terkecil di Provinsi Sumatera Barat yang
memiliki sumber daya alam yang terbatas. Kondisi topografi alamnya yang
bergelombang semakin memperkecil ketersediaan lahan yang efektif untuk
dimanfaatkan dalam pembangunan. Keterbatasan tersebut menjadi masalah dalam
pengelolaan sumbedaya alam dan Iingkungan di daerah, dan juga dalam rencana
penataan ruang wilayah. Tidak jarang dijumpai alokasi pemanfaatan yang
kompleks pada satu kawasan alam yang menurunkan fungsi tertentu dari
Iingkungan alamnya dan menimbulkan kerugian bagi kawasan disekitamya.
karena topografi yang lebih cocok pada kota Padang Panjang ini yaitu untuk lahan
pertanian, maka ada salah satu jenis tanaman yang bisa di tanam yaitu cengkeh.
Cengkeh salah tanaman perkebunan yang dapat dimanfaatkan berbagai keperluan
baik sebagai obat maupun keperluan industri yang lainya.

6
BAB I PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Salah satu sistem pengolahan data yang sangat popular di beberapa
negara maju, khususnya dalam bidang survei dan pemetaan adalah Sistem
Informasi Geografis (SIG). SIG adalah system manual dan atau komputer
yang digunakan untuk mengumpulkan, menyimpan, mengelola, dan
menghasilkan informasi baru yang mempunyai rujukan spasial atau geografis.
SIG muncul sebagai jawaban atas sejumlah keterbatasan yang dihasulkan
dengan teknik kartografi manual. Kebutuhan terhadap informasi spasial baru
dengan pengolahan cepat dan dinamis mendorong para ahli untuk berkreasi
menciptakan SIG.

SIG berkembang secara cepat bersamaan dengan laju perkembangan


teknologi komputer. Komputer di sini berfungsi untuk melakukan kerja
kartografis dengan data manual yang telah diubah menjadi data digital.
Pekerjaan-pekerjaan tersebut meliputi : pemasukan data, pengolahan data,
manipulasi dan analisis data, dan keluaran data. Data baik yang berwujud
grafis maupun non grafis diubah menjadi file-file yang mudah dimodifikasi,
dapat dipanggil dengan cepat, dan dapat diamati secara visual. Data tersebut
dapat disimpan dalam bentuk file elektronik, display screen, dan hardcopy.
Data peta hasil pemrosesan dengan SIG jauh lebih akurat, simpel, tidak
banyak memakan tempat, awet, dan dinamis dibandingkan dengan peta
konvensional.

Penanganan dan analisis data berdasarkan lokasi geografis merupakan


kunci utama SIG. Oleh karena itu data yang digunakan dan dianalisa dalam
suatu SIG berbentuk data peta (spasial) yang terhubung langsung dengan data
tabular yang mendefinisikan bentuk geometri data spasial. Misalnya apabila
kita membuat suatu layer tertentu, maka secara otomatis layer tersebut akan
memiliki data tabular yang berisi informasi tentang bentuk datanya (point,
line atau polygon) yang berada dalam layer tersebut . SIG menggabungkan
semua kemampuan, baik yang hanya berupa sekedar tampil saja, sistem

7
informasi yang tersaji secara thematis, dan sistem pemetaan yang berdasarkan
susunan dan jaringan lalu-lintas jalan, bersamaan dengan kemampuan untuk
menganalisa lokasi geografis dan informasi-informasi tertentu yang terkait
terhadap lokasi yang bersangkutan.

Kota padang panjang menjadi lokasi yang kami analisa untuk mencari
lokasi atau daerah yang strategis menanam tanaman cengkeh, dimana yang
kita ketahui bahwa kota padang panjang merupakan kota yang berada dalam
topografi wilayah lembah. Diapit oleh 3 gunung yang dikenal di
Minangkabau / Sumatera Barat dengan Puncak Tri Arga yaitu Gunung
Marapi, Gunung Singgalang dan Gunung Tandikat. Serta Gugusan Bukit
Barisan yang membentang menambah keindahan alam kota ini. Sehingga
daerah ini memiliki curah hujan yang rutin dan tinggi serta memiliki suhu
yang sejuk. Denga suhu 21- 24 derajat celcius dan hujan yang rutin Padang
Panjang dijuluki sebagai “Bogor Van Sumatera”. Sehingga kota ini cocok
menjadi daerah pertanian dengan kondisi lahan yang subur.

1.2. Rumusan Masalah


a. Bagaimana kesesuaian lahan Kota Padang Panjang untuk tanaman
cengkeh ?
b. Di manakah lahan yang memiliki kecocokan untuk tanaman cengkeh di
daerah Kota Padang Panjang?
c. Faktor apa saja yang mempengaruhi tumbuhnya tanaman cengkeh?

1.3. Tujuan
a. Mengetahui lahan mana saja yang cocok untuk tanaman cengkeh di kota
padang panjang.
b. Mengetahui kondisi fisik wilayah kota padang panjang.
c. Dapat menganalisa lahan yang cocok untuk tanaman cengkeh.

8
1.4. Batasan
a. Wilayah penelitian dilakukan di Kota Padang Panjang
b. Melakukan penelitian mengenai wilayah atau lahan yang cocok untuk
tanaman cengkeh
c. Menghasilkan peta wilayah yang cocok untuk tanaman cengkeh yang
disebut dengan peta kesesuaian lahan.

9
BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Konsep Lahan dan Wilayah Kesesuaian Lahan


Kesesuaian lahan adalah tingkat kecocokan sebidang lahan untuk
penggunaan tertentu. Kesesuaian lahan tersebut dapat dinilai untuk
kondisi saat ini (kesesuaian lahan aktual) atau setelah diadakan perbaikan
(kesesuaian lahan potensial). Kesesuaian lahan aktual adalah kesesuaian
lahan berdasarkan data sifat biofisik tanah atau sumberdaya lahan
sebelum lahan tersebut diberikan masukan-masukan yang diperlukan untuk
mengatasi kendala. Data biofisik tersebut berupa karakteristik tanah
dan iklim yang berhubungan dengan persyaratan tumbuh tanaman
yang dievaluasi. Kesesuaian lahan potensial menggambarkan kesesuaian
lahan yang akan dicapai apabila dilakukan usaha-usaha perbaikan. Lahan
yang dievaluasi dapat berupa hutan konversi, lahan terlantar atau tidak
produktif, atau lahan pertanian yang produktifitasnya kurang
memuaskan tetapi masih memungkinkan untuk dapat ditingkatkan bila
komoditasnya diganti dengan tanaman yang lebih sesuai (PelaGIS, 2011).

2.2. Tanaman Cengkeh


Cengkeh (Eugenia aromatica L.) adalah tanaman asli Indonesia yang
berasal dari Maluku tergolong dalam famili Myrtaceae. Cengkeh merupakan
salah satu komoditas pertanian yang tinggi nilai ekonomisnya serta
merupakan komoditas utama untuk pembuatan rokok kretek, selain itu juga
digunakan dalam bidang farmasi dan sebagai rempah-rempah.

Cengkeh adalah tanaman rempah-rempah purbakala yang telah di kenal


dan digunakan ribuan tahun sebelum masehi.Pohonnya sendiri merupakan
tanaman asli kepulauan Maluku (Ternate dan Tidore),yang dahulu di kenal
oleh para penjelajah sebagai spice island.Tanaman cengkeh (Syzigium
aromaticum) ini merupakan tanaman perkebunan tropis dengan famili
Myrtaceae.Karena iklim tropislah yang menjadi kebutuhan tanaman

10
cengkeh,maka dari itu Indonesia dari dulu hingga sekarang merupakan negara
penghasil cengkeh terbesar di dunia dan negara-negara eropa mengimpor
cengkeh dari Indonesia(Lestari, 2017).

Pohon cengkeh yang dianggap tertua yang masih hidup terdapat di


Kelurahan Tongole, Kecamatan Ternate Tengah,sekitar 6 km dari pusat kota
Ternate.Pohon yang disebut sebagai Cengkeh Afo ini berumur 416 tahun,
tinggi 36,60m , berdiameter 198m, dan keliling batang 4,26 m.Setiaptahunnya
ia mampu menghasilkan sekitar 400kg bunga cengkeh.

2.2.1. Klasifikasi Tanaman Cengkeh


Divisi : Spermatophyta

Subdivisi : Angiospermae

Kelas : Dicotyledonae

Bangsa : Myrtales

Suku : Myrtaceae

Marga : Syzygium

Jenis : Syzygium aromaticum (L.) Merr.& Perry

2.2.2. Morfologi

2.2.2.1. Akar
Sistem akarnya tunggang,akar ini merupakan akar pokok
(berasal dari akar lembaga) yang kemudian bercabang-
cabang.Bentuk akar tunggangnya termasuk berbentuk tombak
(fusiformis) pada akar tumbuh cabang yang kecil-kecil.Akar kuat
sehingga bisa bertahan sampai puluhan bahkan ratusan
tahun.Akarnya biasanya mampu masuk cukup dalam ke tanah.
Perakaran pohon cengkeh relatif kurang berkembang,tetapi bagian
yang dekat permukaan tanah banyak tumbuh bulu akar. Bulu akar
tersebut berguna untuk menghisap makanan.

11
2.2.2.2. Batang
Batang dari pohon cengkeh biasanya memiliki panjang 10
-15 m.Batang berbentuk bulat (teres), permukaan batangnya kasar
biasanya memiliki cabang-cabang yang dipenuhi banyak ranting
atau dapat dikatakan lebat rantingnya.arah tumbuh batangnya tegak
lurus (erectus) dan cara percabangan dari rantingnya dapat
dikatakan monopodial karena masih dapat dibedakan antara batang
pokok dan cabangnya.Lalu arah tumbuh cabangnya adalah condong
ke atas (patens).Selain itu pohon cengkeh dapat bertahan hidup
hingga puluhan tahun.Tangkainya kira-kira 1 - 2,5 cm (Steenis
1975).

2.2.2.3. Daun
Daun cengkeh tidak termasuk daun lengkap karena memiliki
tangkai daun (petiolus), helaian daun (lamina), namun tidak
memiliki upih/pelepah daun (vagina).Daunnya berbentuk berbentuk
lonjong dan berbunga pada bagian ujungnya.Termasuk daun
majemuk karena dalam satu ibu tangkai ada lebih dari satu daun.

2.2.2.4. Bunga
Bunga cengkeh muncul pada ujung ranting daun (flos
terminalis) dengan tangkai pendek dan bertandan (bunga
bertangkai nyata duduk pada ibu tangkai bunga).Bunga cengkeh
termasuk bunga majemuk yang berbatas karena ujung ibu
tangkainya selalu ditutup bunga.Bunga terdiri dari tangkai
(pedicellus), ibu tangkai (pedunculus), dan dasar bunga
(repectaculum).Bunga cengkeh adalah bunga tunggal (unisexualis)
jadi masih dapat dibedakan menjadi bunga jantan (flos masculus)
dan betina (flos femineus).Dasar bunganya (repectaculum) menjadi
pendukung benang sari dan putik (andoginofor).

12
2.2.2.5. Buah
Cengkeh memiliki tangkai buah yang pada masa awal
berwarna hijau dan saat sudah mekar berwarna merah.Buahnya
termasuk buah semu karena ada bagian bunga yang ikut ambil
bagian dalam pembentukan buah. Buah cengkeh memiliki tangkai
buah yang pada masa awal berwarna hijau dan sudah mekar
berwarna merah. Buahnya secara umum tersusun atas bagian-
bagian secara umum pada kulit buah anatara lain epikarpium,
mesokarpium, dan endokarpium.Selain itu ada septum dan
ovarium.

2.2.2.6. Biji
Pohon cengkeh mampu menghasilkan biji setelah penanaman
5 tahun. Bijinya terdiri dari kulit (spedodermis), tali pusar
(funiculus), dan inti biji (nukleus seminis).Walaupun dalam jangka
20 tahun masih dapat menghasilkan biji, biji ini dapat dikatakan
sudah tidak menguntungkan. Hal ini dikarenakan kualitasnya telah
menurun dan tidak dapatdigunakan lagi untuk industri, misal rokok.

2.3. Syarat Tumbuh Tanaman Cengkeh


Untuk dapat tumbuh dan berproduksi dengan baik, tanaman cengkeh
memerlukan persyaratan lingkungan tumbuh yang spesifik. Faktor
lingkungan yang berpengaruh terhadap tanaman cengkeh antara lain adalah
iklim, ketinggian tempat, dan kemiringan lereng. 

2.3.1. Iklim
Curah hujan dinyatakan sebagai tinggi air hujan yang jatuh ke
permukaan tanah sebelum mengalami aliran permukaan, evaporasi, dan
infiltrasi kedalam tanah. Curah hujan merupaka ketinggian air hujan yang
terkumpul dalam tempat yang datar, tidak menguap, tidak meresap dan
tidak mengalir. Curah hujan 1 mm, artinya dalam luasan 1 meter persegi
pada tempat yang datar tertampung air setinggi 1 mm atau tertampung air
sebanyak 1 liter. Curah hujan kumulatif merupakan jumlah hujan yang
terkumpul dalam rentang waktu kumulatif tersebut. Dalam periode
musim, rentang waktunya adalah rata-rata panjang musim pada masing-

13
masing daerah perkiraan musim. Tinggi air hujan tersebut menurut
satuan internasional yang disepakati saat ini dinyatakan dalam satuan
milimeter (mm).

Tanaman cengkeh adalah tanaman tropis. Unsur iklim yang cukup


menentukan terhadap tingginya produktivitas tanaman cengkeh adalah
curah hujan. Curah hujan yang optimal untuk perkembangan tanaman
cengkeh adalah 1500 - 2500 mm/tahun atau 2500 - 3000 mm/tahun.  

2.3.2. Ketinggian Tempat


Tanaman cengkeh dapat dibudidayakan di dataran rendah sampai
dataran tinggi, namun akan lebih produktif apabila di tanam di dataran
rendah. Tanaman ini masih dapat berproduksi pada ketinggian tempat 0-
900 m di atas permukaan laut (dpl). Namun ketinggian tempat yang
optimal untuk pembungaan tanaman cengkeh berkisar 200-600 mdpl.

2.3.3. Kemiringan Lereng


Tanaman cengkeh tumbuh optimal pada wilayah yang memiliki
kemiringan lereng < 8%, namun masih dapat tumbuh pada wilayah
dengan kemiringan lereng antara 8-15 %.

2.3.4. Jenis Tanah


Tanaman Cengkeh tumbuh optimal pada tanah yang berjenis
Andosol dan Podsolik Merah, namun masih dapat tumbuh pada tanah
yang berjenis Kambisol.

14
BAB III METODOLOGI

3.1. Data yang Digunakan


Data yang digunakan dalam analisa kesesuaian lahan mencakup
beberapa faktor, di antaranya adalah sebagai berikut :
 Data Curah Hujan Podes Padang
 Data Ketinggian
 Data Kemiringan Lereng
 Data Jenis Tanah
 Data Batas Administrasi Kelurahan
 Data Batas Administrasi Kabupaten

3.2. Metode Penelitian

3.2.1. Alur Pikir


Dalam alur pikir sendiri berisi tentang bagaimana langkah –
langkah yang akan ditempuh oleh mahasiswa dalam menyelesaikan peta
kesesuaian lahan tersebut. Disni mahasiswa melakukan pengambilan data
terlebih dahulu yang nantinya data tersebut diolah dan menjadi beberapa
kelas zona. Dari beberapa kelas zona tersebut, selanjutnya mahasiswa
akan melakukan scoring (pemberian nilai). Dalam scoring tersebut
mahasiswa harus menentukan nilai penting terlebih dahulu menggunakan
metode perbandingan pasangan ( 2 faktor atau 2 parameter penentu
kesesuaian lahan) yang nantinya akan menghasilkan bobot atau bisa
disebut dengan pembobotan. Tujuan dari pembobotan parameter adalah
untuk mengekspresikan seberapa besar pengaruh suatu parameter
terhadap parameter lainnya. Berikut tabel skala nilai penting untuk
perbandingan pasangan :
Tabel 1.Skala Untuk Perbandingan Pasangan (Modul Praktikum SIG Ilmu Kelautan UH)

NILAI DEFINISI
1 Sama Penting
2 Sama Hingga Cukup Penting
3 Cukup Penting
4 Cukup Penting Hingga Tinggi Kepentingannya
5 Tinggi Kepentingannya

15
6 Tinggi Kepentingannya Hingga Sangat Tinggi
7 Sangat Tinggi Kepentingannya
8 Kepentingannya Sangat Tinggi Hingga Amat Sangat
Tinggi
9 Kepentingannya Amat Sangat Tinggi

Untuk mendapatkan bobot yang sesuai dalam pembobotan berikut


merupakan tabel rumus untuk mendapatkan nilai bobot :
Tabel 2. Rumus 1 Penentuan Bobot Relatif Parameter (Modul Praktikum SIG Ilmu Kelautan UH)

LANGKAH 1
PARAMATER
f1 f2 f3
f1 1 a b
f2 1/a 1 c
f3 1/b 1/c 1
total 1+(1/a)+(1/b) 1 + 1 + 1/c b + c + 1
Tabel 3. Rumus 2 Penentuan Bobot Relatif Parameter (Modul Praktikum SIG Ilmu Kelautan UH)

LANGKAH 2
PARAMATER
f1 f2 f3
f1 1/(1+(1/a)+(1/b)) a/(1 + 1 + 1/c) b/b + c + 1
f2 (1/a)/(1+(1/a)+(1/b)) 1/(1 + 1 + 1/c) c/(b + c + 1)
f3 (1/b)/(1+(1/a)+(1/b)) (1/c)/(1 + 1 + 1/c) 1/(b + c + 1)
total 1 1 1
Tabel 4. Rumus 3 Penentuan Bobot Relatif Parameter (Modul Praktikum SIG Ilmu Kelautan UH)

LANGKAH 3
PARAMATER
BOBOT
f1 ((1/(1+(1/a)+(1/b)))+(a/(1 + 1 + 1/c))+(b/b+c+1))/3
f2 ((1/a)/(1+(1/a)+(1/b)))/+(1/(1 + 1 + 1/c))+(c/(b + c + 1)))/3
f3 (((1/b)/(1+(1/a)+(1/b)))+((1/c)/(1 + 1 + 1/c))+(1/(b + c + 1)))/3
Berikut alur pikir yang dilaksanakan oleh mahasiswa dalam penetuan
peta kesesuaian lahan :

16
Mulai

Pengabilan Data

Iklim Kemiringan Ketinggian Jenis Tanah

Recor Recor Interpolasi Interpolasi


ding ding

Data Curah
Hujan Kelas Lereng TIN
Tahunan

Interpolasi Interpolasi

Zona Curah Model 3D Zona Jenis


Zona Lereng
Hujan Permukaan Tanah

Scoring

Overlay

Analisis Data

Peta Kesesuaian Lahan


Untuk Tanaman Cengkeh

Gambar 1. Alur Pikir

17
3.2.2.Kajian Literatur
Kajian literatur adalah jembatan bagi untuk mendapatkan landasan
teoritik sebagai pedoman sumber hipotesis, jembatan ini sebenarnya
berwujud pengetahuan tentang riset-riset yang dilakukan oleh peneliti
lain dalam area penelitian. Cengkeh menghendaki iklim yang panas
dengan curah hujan cukup merata, karena tanaman ini tidak tahan
kemarau panjang. Angin yang terlalu kencang dapat merusak tajuk
tanaman. Curah hujan optimal bagi pertumbuhan tanaman cengkeh antara
1500-3000 mm/tahun. Cengkeh menghendaki sinar matahari minimal 8
jam per hari. Suhu yang optimal tanaman ini dikehendaki adalah 22-30
derajat Celcius, dengan kelembaban udara antara 60-80%.

3.2.3.Wilayah Penelitian

Peta 1. Peta Kota Padang Panjang, Sumatera Barat (Dibuat : Ulfa dan Adhe)

Penelitian sendiri dilakukan di Kota Padang Panjang, Provinsi


Sumatera Barat. Kota Padang Panjang merupakan satu dari beberapa
Kabupaten di Sumatera Barat yang memiliki potensi pengembangan
tanaman cengkeh. Kota ini berada di daerah ketinggian yang terletak
antara 650 sampai 850 meter di atas permukaan laut dan berada pada
kawasan pegunungan

18
3.2.4.Variabel Penelitian
a. Subjek dalam penelitian ini adalah kebun, tegalan, dan semak
belukar di Podes Padang, Sumatera Barat.
b. Objek dalam penelitian ini ditentukan darihasil tumpang susun
(overlay) empat peta yakni, peta jenis tanah,peta kemiringan
lereng, peta curah hujan, dan peta ketinggian.
c. Teknik Pengumpulan Data meliputi observasi, dokumentasi,
pengukuran di lapangan, dan uji laboratorium.

3.2.5.Pengolahan Data dan Peta


Berikut langkah kerja dari pengolahan data yang ada sampai
menghasilkan peta kesesuain lahan tanaman cengkeh di wilayah kota
padang panjang, sebagai berikut :

3.2.5.1.Pengolahan Data Dan Peta Pada Curah Hujan


Persiapkan data iklim, lalu dilakukan recording curah hujan
(mm/tahun) dan interpolasi data curah hujan. Lalu lakukan scoring
dan layout peta curah hujan (Peta.2).

3.2.5.2.Pengolahan Data Dan Peta Pada Ketinggian


Persiapkan data kontur, lalu ubah dengan fitur topo to raster,
kemudian reclassify dengan jumlah kelas yang diinginkan.
Kemudian di clip dengan shp wilayah yang ingin dipetakan.
Kemudian ubah kembali dengan raster to polygon. Lalu lakukan
scoring dan layout peta ketinggian (Peta.3).

3.2.5.3.Pengolahan Data Dan Peta Kemiringan Lereng


Persiapkan data kemiringan lereng lalu dilakukan recording
kemiringan lereng (%) dan interpolasi data kemiringan lereng. Lalu
lakukan scoring dan layout peta kemiringan lereng (Peta.4).

3.2.5.4.Pengolahan Data Dan Peta Jenis Tanah


Persiapkan data jenis tanah lalu dilakukan recording jenis
tanah berdasarkan jenisnya dan interpolasi data jenis tanah. Lalu
lakukan scoring dan layout peta jenis tanah (Peta.5).

19
3.2.5.5.Melakukan Skoring
Skoring, bobot, dan total (skoring x bobot) pada setiap
parameter digunakan untuk membantu kita untuk melakukan
klasifikasi atau kategori. Persiapkan atribut skoring (tipe data short
integer), bobot (tipe data short integer), dan total (tipe data short
integer) setiap parameter (open attribute >>add field), setelah itu
lakukan skoring (sesuain klasifikasi atau kategori agar
menghasilkan peta kesesuaian lahan tanaman cengkeh) dan buatlah
matriks bobot setiap parameter (Peta.6)

3.2.5.6.Melakukan Overlay (Intersect)


Melakukan Overlay dari keseluruhan parameter untuk
menghasilkan peta kesesuain lahan tanaman cengkeh di Kota
Padang Panjang sehingga menghasilkan peta kesesuaian lahan
(Peta.7).

3.2.6.Metode Analisis
Metode analisis data yang digunakan dalam kegiatan ini adalah
menggunakan metode matching atau pembandingan antara parameter
dalam karakteristik lahan tanaman cengkeh yang akan menghasilkan
kelas kesesuain lahan berserta faktor lainnyaa. Metode ini dikembangkan
oleh Saaty pada tahun 1980 untuk keperluan proses analitik hirarki
( Analytic Hierarchy Process/ AHP). Bobot parameter ditentukan dari
normalisasi vector eigen yang diasosiasikan dengan nilai eigen
maksimum pada suatu matriks rasio. Dalam hal ini perbandingan
dilakukan sesuai parameter analisis kesesuaian lahan yang dibandingkan
antar parameter penyusun entitas satu dengan yang lain untuk
menentukan nilai dari bobot yang dihimpun dari perbandingan tersebut.

3.2.7.Matriks Kesesuaian
Matriks kesesuain lahan dari tanaman cengkeh menggunakan
matriks perbandingan pasangan yang dimana akan menghasilkan matriks

20
masing-masing bobot dari parameter yang digunakan untuk karakteristik
lahan tanaman cengkeh di kota padang panjang, sebagai berikut:

Tabel 5. Matriks Nilai Penting

Parameter 1 Parameter 2 Nilai Penting


Curah Hujan Ketinggian 7
Curah Hujan Kemiringan 6
Curah Hujan Jenis Tanah 6
Ketinggian Kemiringan 4
Ketinggian Jenis Tanah 4
Kemiringan Jenis Tanah 3

Kemudian kita akan membuat matriks perbandingan pasangnya.

Tabel 6. Matriks Perbandingan Pasangan

Curah Hujan
Parameter Ketinggian (K) Kemiringan (Ke) Jenis Tanah (JT)
(CH)
Curah Hujan 1 7 6 6
Ketinggian 0,142857143 1 4 4
Kemiringan 0,166666667 0,25 1 3
Jenis Tanah 0,166666667 0,25 0,333333333 1
Total 1,476190476 8,5 11,33333333 14

Tabel 7. Matriks Bobot Parameter

Curah Hujan Ketinggian


Kemiringan (L) Jenis Tanah (JT)
(CH) (K)
0,677419355 0,823529412 0,529411765 0,428571429
0,096774194 0,117647059 0,352941176 0,285714286
0,112903226 0,029411765 0,088235294 0,214285714
0,112903226 0,029411765 0,029411765 0,071428571
1 1 1 1

Tabel 8. Matriks Rasio Pembobotan

Parameter Bobot Bobot (%)


Curah Hujan 0,61473299 61,473299
Ketinggian 0,213269179 21,32691786

21
Kemiringan Lereng 0,111209 11,12089997
Jenis Tanah 0,060788832 6,078883166
Total 1 100

3.2.8.Query
Perintah query berfungsi menampilkan informasi hasil query yang
dilakukan pengguna kesesuaian hasil analisa yang telah diperoleh dari
hasil perhitungan matriks kesesuaiannya sehingga diperoleh data hasil
bobot parameter disetiap entitasnya. Input kriteria pencarian. Pada tahap
ini pengguna memilih kriteria pencarian objek yang diinginkan.
a. Sistem akan memeriksa apakah kriteria objek yang dicari pengguna
terdapat dalam basis data (spasial dan non spasial).
b. Jika kriteria objek yang dicari ada dalam basis data, maka sistem
akan menampilkan hasil query berupa display peta beserta
informasinya.
c. Jika kriteria objek yang dicari tidak ada dalam basis data, maka
sistem akan menampilkan pesan kesalahan bahwa objek yang dicari
tidak ada.
Beberapa Query yang digunakan dilakukan pada saat pembuatan
peta kesesuaian lahan terlampir di lampiran.

3.2.9.Analisis Data
Kota Padang Panjang adalah sebuah kota kecil di Provinsi
Sumatera Barat. Kota Padang Panjang menjadi lokasi yang kami analisa
untuk mencari lokasi atau daerah yang strategis menanam tanaman
cengkeh, dimana yang kita ketahui bahwa kota padang panjang
merupakan kota yang berada dalam topografi wilayah lembah. Diapit
oleh 3 gunung yang dikenal di Minangkabau / Sumatera Barat dengan
Puncak Tri Arga yaitu Gunung Marapi, Gunung Singgalang dan Gunung
Tandikat. Serta Gugusan Bukit Barisan yang membentang menambah
keindahan alam kota ini. Sehingga daerah ini memiliki curah hujan yang
rutin dan tinggi serta memiliki suhu yang sejuk. Denga suhu 21- 24
derajat celcius dan hujan yang rutin Padang Panjang dijuluki sebagai

22
“Bogor Van Sumatera”. Sehingga kota ini cocok menjadi daerah
pertanian dengan kondisi lahan yang subur
Cengkeh (Eugenia aromatica L.) adalah tanaman asli Indonesia
yang berasal dari Maluku tergolong dalam famili Myrtaceae. iklim
tropislah yang menjadi kebutuhan tanaman cengkeh,maka dari itu
Indonesia dari dulu hingga sekarang merupakan negara penghasil
cengkeh terbesar di dunia dan negara-negara eropa mengimpor cengkeh
dari Indonesia(Lestari, 2017).
Dalam pemetaan kesesuaian lahan untuk tanaman cengkeh di Kota
Padang Panjang terdapat banyak faktor yang sangat mempengaruhi
pertumbuhan tanaman cengkeh , faktor yang utama yaitu iklim (curah
hujan), ketinggian, kemiringan lereng, dan jenis tanah. Untuk iklim,
tanaman cengkeh dapat tumbuh di daerah yang memiliki curah hujan
antara 1500-3000 mm/tahun. Untuk ketinggian, cengkeh dapat tumbuh
pada ketinggian 0 – 900 mdpl dan optimal pertumbuhannya pada
ketinggian 200 – 600 mdpl. Untuk kemiringan lereng, tanaman cengkeh
optimal tumbuh pada kemiringan lereng 0 – 8 %. Untuk jenis tanah
sendiri, tanaman cengkeh mampu tumbuh optimal di tanah berjenis
Andosol dan Podsolik Merah.
Penentuan kesesuaian lahan beracuan pada keempat parameter
data, telah dilakukan perhitungan dengan matriks kesesuaian yang
diperoleh bobot dari masing-masing parameter setiap entitasnya yang
nantinya akan digunakan pada proses scoring. Setelah melakukan
scoring, kita akan meng-overlay keempat data tersebut dan
menghabiskan peta kesesuaian lahan sesuai dengan kelas yang telah kita
tentukan.
Setelah melaukan skoring, terlihat pata peta ketinggian, kemiringan
lereng, dan jenis tanah mayoritas wilayah Kota Padang Panjang sangat
sesuai untuk penanaman tanaman cengkeh, namun pada peta kesesuaian
lahan hanya sedikit lahan yang sangat sesuai untuk penanaman tanaman
cengkeh. Hal tersebut disebabkan oleh besarnya pengaruh parameter
curah hujan saat penentuan nilai penting saat pembobotan yang akhirnya

23
menghasilkan peta curah hujan yang mayoritas memasuki kategori
kurang sesuai. Akibatnya , pada peta kesesuaian lahan, hanya sedikit
yang termasuk ke kategori sangat sesuai, karena curah hujan di Kota
Padang Panjang kurang sesuai.
Tampak dari peta tersebut bahwasannya tanaman cengkeh mampu
tumbuh di daerah Kota Padang Panjang, namun tanaman cengkeh akan
optimal tumbuh di daerah Kelurahan Silaing Bawah, Kelurahan Silaing
Atas, Kelurahan Pasar Usang, dan Kelurahan Bukit Surungan. Tanaman
cengkeh tidak dapat tumbuh optimal di beberapa daerah yakni bagian
bawah Kelurahan Kampung Manggis, Kelurahan Tanah Hitam,
Kelurahan Koto Panjang, Kelurahan Koto Katiak.

BAB IV GAMBARAN UMUM WILAYAH PENELITIAN

4.1. Kondisi Fisik


Kota Padang Panjang merupakan kota yang berada dalam topografi
wilayah lembah. Diapit oleh 3 gunung yang dikenal di Minangkabau /
Sumatera Barat dengan Puncak Tri Arga yaitu Gunung Marapi, Gunung

24
Singgalang dan Gunung Tandikat. Serta Gugusan Bukit Barisan yang
membentang menambah keindahan alam kota ini. Sehingga daerah ini
memiliki curah hujan yang rutin dan tinggi serta memiliki suhu yang sejuk.
Denga suhu 21- 24 derajat celcius dan hujan yang rutin Padang Panjang
dijuluki sebagai “Bogor Van Sumatera”. Sehingga kota ini cocok menjadi
daerah pertanian dengan kondisi lahan yang subur.

4.2. Kondisi Administratif


Padang Panjang adalah sebuah kota kecil dalam lingkungan Provinsi
Sumatera Barat yang terbentuk berdasarkan Undang-Undang Republik
Indonesia Nomo 8 Tahun 1956. Seiring dengan lahirnya Undang-Undang
Republik Indonesia Nomor 01 Tahun 1957, maka Kota Padang Panjang
memiliki status Daerah Otonom atau sejajar dengan Kabupaten/Kota lainnya.
Berdasarkan Keputusan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Peralihan
Kota Praja tanggal 25 September 1957 Nomor 12/K/DPRD-PP/57, Kota
Padang Panjang (saat itu) dibagi atas 4 (empat) wilayah administratif yang
disebut resort, yaitu Resort Gunung, Resort Lareh Nan Panjang, Resort Pasar
dan Resort Bukit Surungan.

Secara geografis, Kota Padang Panjang terletak 0026 48,30’ Lintang


Selatan sampai dengan 0029’ 31,94 Lintang Selatan dan 100 0 20’ sampai
dengan 100 0 dan berada pada ketinggian 550-900 meter di atas permukaan
laut (dpl). Secara administrasi Kota Padang Panjang memiliki luas ±23,00
km2 setara dengan ±2.300 Ha (Data BPS) dan ± 2.973,54 Ha (Data Peta
RTRW), yang mencakup 2 kecamatan yaitu Kecamatan Padang Panjang
Barat dan Kecamatan Padang Panjang Timur dimana masing-masing terdiri
dari 8 (delapan) kelurahan. Secara administrasi Kota Padang Panjang
berdasarkan peta Jantop + sebagian wilayah Kelurahan Sigando dan Ekor
Lubuk mempunyai batas sebagai berikut :

a. Sebelah barat berbatasan dengan Kecamatan X Koto (Kabupaten Tanah


Datar)
b. Sebelah timur berbatasan dengan Kecamatan Batipuh (Kabupaten Tanah
Datar)

25
c. Sebelah selatan berbatasan dengan Kecamatan X Koto (Kabupaten Tanah
Datar) dan Kecamatan 2x11 Kayu Tanam (Kabupaten Padang Pariaman)
d. Sebelah utara berbatasan dengan Kecamatan X Koto (Kabupaten Tanah
Datar)

Kota Padang Panjang terletak pada ketinggian berkisar antara 550-900


meter di atas permukaan laut. Berdasarkan peta kemiringan lahannya, maka
dapat dikelompokkan sebagai berikut :

a. Kemiringan lahan 0-2% terdapat di bagian barat dan tengah Kota Padang
Panjang dengan luas sekitar 66,49 Ha atau 2,30% dari seluruh luas
wilayah Kota Padang Panjang.
b. Kemiringan lahan 2-15%membentang dari barat ke timur di bagian
tengah Kota Padang Panjang dengan luas sekitar 479,70 Ha atau 16,13%
dari seluruh luas wilayah Kota Padang Panjang.
c. Kemiringan Lahan 15-40% membentang dari barat ke timur dengan luas
sekitar 1.072,31 Ha atau 36,06% dari seluruh wilayah Kota Padang
Panjang.
d. Kemiringan Lahan >40% membentang dari utara ke selatan dengan Luas
lahan sekitar 1.353, 04 Ha atau 45,50% dari seluruh wilayah Kota
Padang Panjang.

4.3. Kondisi Demografi


Berdasarkan data BPS Kota Padang Panjang tahun 2011, jumlah
penduduk Kota Padang Panjang sebesar 47.619 Jiwa. Kecamatan Padang
Panjang Barat mempunyai penduduk paling banyak, yaitu 27.995 Jiwa.

Tabel 9. Jumlah penduduk Kota Padang Panjang saat ini dan proyeksinya untuk 5 tahun

J K

26
Jumlah Penduduk umlah Tingkat Kepadatan
K Pertumbuhan Pddk
Tahun Tahu Tahun Tahun
Nama n
Kecam
a
tan 2011 2012 2013 2011 2012 2013 2011 2012 2013 2011 2012

Kec.
Padang 27.995 28.440 29.352 5.599 5.778 5.964 1,59 1,59 1,59 2883 2.97
panjan 5
g Barat
Kec.
Padang 19.624 19.936 20.575 3.925 4.051 4.181 1,59 1,59 1,59 1487 1.53
panjan 5
g
Timur
Sumber: Bappeda Kota Padang Panjang, Tahun 2012

Tabel diatas menunjukkan jumlah penduduk, jumlah KK, tingkat


pertumbuhan, dan kepadatan penduduk yang terjadi pada dua kecamatan di
Kota Pandang panjang selama tahun 2011 sampai 2013. Dari tabel di atas
menunjukan bahwa jumlah penduduk, jumlah KK, dan kepadatan penduduk
mengalami peningkatan dari tahun ke tahun, yaitu jumlah penduduk di
kecamatan Padang panjang barat tahun 2011 berjumlah 27.995, 2012
berjumlah 28.440, 2013 berjumlah 29.352 di kecamatan Padang panjang
barat, sedangkan peningkatan di kecamatan Padang panjang timur tahun 2011
sebesar 19.624, 2012 sebesar 19.936, dan di tahun 2013 sebesar 20.575.
Jumlah penduduk di kota Padang panjang timur tahun 2011 sebesar 19.624,
2012 sebesar 19.936, tahun 2013 sebesar 20.575. Jumlah KK pada kecamatan
Padang panjang barat tahun 2011 sebesar 5.599, 2012 sebesar 5.778, 2013
sebesar 5.964. Jumlah KK pada kecamatan Padang panjang timur tahun 2011
sebesar 3.925, 2012 sebesar 4.051, 2013 sebesar 4.181. Tingkat pertumbuhan
pada dua kecamatan yang terdapan di kota Padang panjang cenderung stabil
di angka 1,59 dari tahun 2011 hingga 2013. Kepadatan penduduk di
kecamatan Padang panjang barat pada tahun 2011 sebeesar 2.883, tahun 2012
sebesar 2.975. Kepadatan penduduk di kecamatan Padang panjang timur pada
tahun 2011 sebesar 1.487, 2012 sebesar 1.535.

4.4. Kondisi Perekonomian


Peta perekonomian daerah Kota Padang Panjang disajikan pada tabel berikut:

27
Tabel 10. Peta Perekonomian Kabupaten/Kota Tahun 2007- 2011

Tahun

No Deskripsi 2007 2008 2009 2010 2011

1 PDRB harga
konstan
(struktur 351.227,59 373.248,75 373.248,75 420.842,59 446.700,28
perekonomian)
(Rp.)

2 Pendapatan
Perkapita
Kabupaten/Kota 13,90 15,51 17,49 19,53 21,850
(Rp.)

3 Pertumbuhan 6,38 6,27 6,32 6,05 6,11


Ekonomi (%)

Sumber: Badan Pusat Statistik Kota Padang Panjang, Kota Padang Panjang Tahun 2012
Berdasarkan Tabel diatas terlihat bahwa pertumbuhan ekonomi Kota Padang
Panjang sejak tahun 2007-2011 cenderung berfluktuasi. Pertumbuhan ekonomi
tertinggi terjadi pada tahun 2007 yaitu sebesar 6,38%, sedangkan pertumbuhan
ekonomi terendah pada tahun 2010 sebesar 6,05%. Pendapatan perkapita di kota
Padangpanjang cenderung mengalami peningkatan di setiap tahunnya yaitu 2007
sebesar 13,90, tahun 2008 sebesar 15,51, tahun 2009 sebesar 17,49, tahun 2010
sebesar 19,53, dan di ttahun 2011 sebesar 21,850. Jumlah PDRB harga konstan
(struktur prekonomian) mengalami peningkaan dari tahun ke tahun, yaitu pada
tahun 2007 sebesar 351.227,59, tahun 2008 sebesar 373.248,75, tahuun 2009
sebesar 373.248,75, tahun 2010 sebesar 420.842, tahun 2011 sebesar 446.700,28.

28
BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN
5.1. Hasil

Peta 2. Peta Curah Hujan

Peta 3. Peta Ketinggian

29
Peta 4. Peta Kemiringan Lereng

Peta 5. Peta Jenis Tanah

30
Peta 6. Peta Hasil Scoring

31
Peta 7. Peta Kesesuaian Lahan

5.2. Pembahasan
Kota Padang Panjang adalah sebuah kota kecil di Provinsi Sumatera
Barat. Kota Padang Panjang menjadi lokasi yang kami analisa untuk mencari
lokasi atau daerah yang strategis menanam tanaman cengkeh, dimana yang
kita ketahui bahwa kota padang panjang merupakan kota yang berada dalam
topografi wilayah lembah. Diapit oleh 3 gunung yang dikenal di
Minangkabau / Sumatera Barat dengan Puncak Tri Arga yaitu Gunung
Marapi, Gunung Singgalang dan Gunung Tandikat. Serta Gugusan Bukit
Barisan yang membentang menambah keindahan alam kota ini. Sehingga
daerah ini memiliki curah hujan yang rutin dan tinggi serta memiliki suhu
yang sejuk. Kota ini cocok menjadi daerah pertanian dengan kondisi lahan
yang subur
Cengkeh (Eugenia aromatica L.) adalah tanaman asli Indonesia yang
berasal dari Maluku tergolong dalam famili Myrtaceae. iklim tropislah yang
menjadi kebutuhan tanaman cengkeh,maka dari itu Indonesia dari dulu
hingga sekarang merupakan negara penghasil cengkeh terbesar di dunia dan
negara-negara eropa mengimpor cengkeh dari Indonesia(Lestari, 2017).

32
Dalam pemetaan kesesuaian lahan untuk tanaman cengkeh di Kota
Padang Panjang terdapat banyak faktor yang sangat mempengaruhi
pertumbuhan tanaman cengkeh , faktor yang utama yaitu iklim (curah hujan),
ketinggian, kemiringan lereng, dan jenis tanah. Untuk iklim, tanaman
cengkeh dapat tumbuh di daerah yang memiliki curah hujan antara 1500-3000
mm/tahun. Untuk ketinggian, cengkeh dapat tumbuh pada ketinggian 0 – 900
mdpl dan optimal pertumbuhannya pada ketinggian 200 – 600 mdpl. Untuk
kemiringan lereng, tanaman cengkeh optimal tumbuh pada kemiringan lereng
0 – 8 %. Untuk jenis tanah sendiri, tanaman cengkeh mampu tumbuh optimal
di tanah berjenis Andosol dan Podsolik Merah.
Penentuan kesesuaian lahan beracuan pada keempat parameter data,
telah dilakukan perhitungan dengan matriks kesesuaian yang diperoleh bobot
dari masing-masing parameter setiap entitasnya yang nantinya akan
digunakan pada proses scoring. Setelah melakukan scoring, kita akan meng-
overlay keempat data tersebut dan menghabiskan peta kesesuaian lahan sesuai
dengan kelas yang telah kita tentukan.
Setelah melaukan skoring, terlihat pata peta ketinggian, kemiringan
lereng, dan jenis tanah mayoritas wilayah Kota Padang Panjang sangat sesuai
untuk penanaman tanaman cengkeh, namun pada peta kesesuaian lahan hanya
sedikit lahan yang sangat sesuai untuk penanaman tanaman cengkeh. Hal
tersebut disebabkan oleh besarnya pengaruh parameter curah hujan saat
penentuan nilai penting saat pembobotan yang akhirnya menghasilkan peta
curah hujan yang mayoritas memasuki kategori kurang sesuai. Akibatnya ,
pada peta kesesuaian lahan, hanya sedikit yang termasuk ke kategori sangat
sesuai, karena curah hujan di Kota Padang Panjang kurang sesuai.
Tampak dari peta tersebut bahwasannya tanaman cengkeh mampu
tumbuh di daerah Kota Padang Panjang, namun tanaman cengkeh akan
optimal tumbuh di daerah Kelurahan Silaing Bawah, Kelurahan Silaing Atas,
Kelurahan Pasar Usang, dan Kelurahan Bukit Surungan. Tanaman cengkeh
tidak dapat tumbuh optimal di beberapa daerah yakni bagian bawah
Kelurahan Kampung Manggis, Kelurahan Tanah Hitam, Kelurahan Koto
Panjang, Kelurahan Koto Katiak.

33
BAB VI KESIMPULAN

Dari Tugas Besar Sistem Informasi Geografis yang kami dapatkan, berikut
beberapa kesimpulan yang dapat ditarik :

a. Kesesuaian lahan Kota Padang Panjang untuk tanaman cengkeh


memasuki kategori Sangat Sesuai, Sesuai, dan Kurang Sesuai sebagai
lahan untuk penanaman padi. Hal ini diukur dari nilai curah hujan,
ketinggian, kemiringan lereng, dan jenis tanah yang terdapat di Koa
Padang Panjang.
b. Lokasi lahan yang memiliki kecocokan untuk tanaman cengkeh di
daerah Kota Padang Panjang hampir seluruh Kota Padang Panjang
mampu untuk ditanami tanaman cengkeh, namun jika ditinjau dari
kategori yang diraih, tanaman cengkeh akan optimal tumbuh atau
sangat sesuai di daerah Kelurahan Silaing Bawah, Kelurahan Silaing
Atas, Kelurahan Pasar Usang, dan Kelurahan Bukit Surungan.
Tanaman cengkeh tidak dapat tumbuh optimal atau Kurang sesuai di
beberapa daerah yakni bagian bawah Kelurahan Kampung Manggis,
Kelurahan Tanah Hitam, Kelurahan Koto Panjang, Kelurahan Koto
Katiak.
c. Faktor apa yang mempengaruhi tumbuhnya tanaman cengkeh
sangatlah banyak, akan tetapi beberapa factor utama tumbuhnya
tanaman cengkeh yaitu curah hujan dengan intensitas 1.500-3.000
mm/tahun, ketinggian yaitu 200 – 600 mdpl, kemiringan lereng
sebesar 0 – 8%, dan hidup optimal di tanah berjenis Andosol dan
Podsolik

34
DAFTAR PUSTAKA

Modul Praktikum Sistem Informasi Geografis Jurusan Ilmu Kelautan – FIKP - UH

PelaGIS, Yayasan. 2011. Modul Pelatihan Sistem Informasi Geografis Tingkat Lanjut
http://blog.ub.ac.id/mastertommy/files/2014/07/Modul-_GIS_Tingkat_Lanjut.pdf.
Diakses pada 20 Mei 2019.

http://journal.ipb.ac.id/index.php/agromet/article/view/5246 Diakses pada 21 Mei 2019.

http://jurnal-
online.um.ac.id/data/artikel/artikelF3DB8E73C64DAD352A3FC3B474FA8191.pd
f Diakses pada 20 Mei 2019.

https://padangpanjangkota.bps.go.id/statictable/2015/04/23/10/letak-geografis-kota-
padang-panjang.html Diakses pada 21 Mei 2019.

https://portal.padangpanjang.go.id Diakses pada 20 Mei 2019.

https://www.goodnewsfromindonesia.id/2015/12/01/kota-kecil-kota-hujan-dan-kota-
pendidikan-padang-panjang Diakses pada 20 Mei 2019.

35
LAMPIRAN
a. Query Curah Hujan :

b. Query Ketinggian :

36
c. Query Kemiringan Lereng :

d. Query Jenis Tanah :

37
e. Query Overlay :

38

Anda mungkin juga menyukai