Anda di halaman 1dari 105

PROYEK PENINGKATAN RUAS JALAN

KARANGGEDE – JUWANGI (DAK) KABUPATEN


BOYOLALI

Pengamatan Pekerjaan Tembok Penahan Tanah (TPT) dan


Perkerasan Lapisan Aspal (AC-WC)

LAPORAN KERJA PRAKTIK

DHEA AULIA TRININGSIH


5180811023

PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL


FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
UNVSERSITAS TEKNOLOGI YOGYAKARTA

YOGYAKARTA
2022
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL.................................................................................................
HALAMAN PENGESAHAN .................................................................................. i
PERNYATAAN KEASLIAN PENULISAN ......................................................... ii
KATA PENGANTAR ........................................................................................... iii
DAFTAR ISI .......................................................................................................... iv
DAFTAR TABEL ................................................................................................. vii
DAFTAR GAMBAR ........................................................................................... viii
DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................................... x
BAB 1 PENDAHULUAN ...................................................................................... 1
LATAR BELAKANG .............................................................................. 1
TUJUAN KERJA PRAKTIK ................................................................... 2
RUANG LINGKUP ................................................................................. 2
GAMBARAN UMUM PROYEK ............................................................ 2
LOKASI PROYEK .................................................................................. 3
DATA PROYEK ...................................................................................... 3
1.6.1 Data Umum Proyek ........................................................................... 4
1.6.2 Data Teknik Proyek........................................................................... 4
METODE PENGUMPULAN DATA ...................................................... 4
1.7.1 Data Primer ....................................................................................... 4
1.7.2 Data Sekunder ................................................................................... 5
BAB 2 DASAR PERENCANAAN DAN PERANCANGAN ............................... 6
DASAR PERENCANAAN PROYEK ..................................................... 6
2.1.1 Dasar Perancangan Pekerjaan Tembok Penahan Tanah (TPT) ......... 7
2.1.2 Dasar Perencanaan Pekerjaan Lapis Aspal AC – WC ...................... 7
DASAR PERANCANGAN PROYEK .................................................... 7
2.2.1 Perancangan Proyek .......................................................................... 7
2.2.2 Perancangan struktur ....................................................................... 10
BAB 3 MANAJEMEN PROYEK ........................................................................ 14
STRUKTUR ORGANISASI .................................................................. 14

v
3.1.1 Pemilik Proyek (Owner) ................................................................. 15
3.1.2 Konsultan Perencana ....................................................................... 15
3.1.3 Kontraktor Pengawas ...................................................................... 16
ADMINISTRASI PROYEK .................................................................. 20
3.2.1 Sistem Laporan Proyek ................................................................... 21
ANALISIS WAKTU PELAKSANAAN PROYEK .............................. 22
3.3.1 Rencana Kerja (Time Schedule) ...................................................... 23
3.3.2 Kurfa S ............................................................................................ 23
3.3.3 Penjadwalan Objek Yang Diamati TPT & AC-WC ....................... 23
TENAGA KERJA .................................................................................. 25
3.4.1 Tenaga Kerja ................................................................................... 25
3.4.2 Waktu Kerja .................................................................................... 26
BAB 4 BAHAN DAN ALAT ............................................................................... 29
BAHAN .................................................................................................. 29
4.1.1 Agregar Kasar Dan Halus ............................................................... 29
4.1.2 Air ................................................................................................... 33
4.1.3 Semen .............................................................................................. 33
4.1.4 Batu kali .......................................................................................... 34
4.1.5 Aspal ............................................................................................... 35
ALAT ..................................................................................................... 37
4.2.1 Excavator.......................................................................................... 37
4.2.2 Dump Truck..................................................................................... 38
4.2.3 Water tanker .................................................................................... 39
4.2.4 Asphalt Sprayer tank dan Air Compressor ..................................... 39
4.2.5 Asphalt Finisher .............................................................................. 40
4.2.6 Pneumatic Tired Roller ................................................................... 41
4.2.7 Tandem Vibratory Rollers ............................................................... 42
4.2.8 Alat Coredrill .................................................................................. 42
ALAT PERLINDUNGAN DIRI ............................................................ 43
4.3.1 Topi Proyek ..................................................................................... 43
4.3.2 Rompi Proyek.................................................................................. 43
4.3.3 Sepatu Pelindung............................................................................. 44

vi
BAB 5 PELAKSANAAN PEKERJAAN ............................................................. 45
METODE PELAKSANAAN PEKERJAAN ......................................... 45
5.1.1 Pekerjaan Tembok Penahan Tanah ................................................. 45
5.1.2 Pekerjaan Lapis Aspal Aspal AC-WC ............................................ 48
ANALISIS MASALAH DAN SOLUSI ................................................ 51
5.2.1 Masalah Yang Dihadapi Proyek ..................................................... 52
5.2.2 Solusi Masalah Yang Dihadapi Proyek........................................... 52
BAB 6 KESIMPULAN DAN SARAN ................................................................ 54
KESIMPULAN ...................................................................................... 54
SARAN .................................................................................................. 54
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... 56

vii
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Nominal Minimum Campuran Beraspal ............................................... 12


Tabel 2.2 Toleransi Komposisi Campuran............................................................ 12
Tabel 3.1 Penjadwalan Objek Tembok Penahan Tanah (TPT) ............................. 24
Tabel 3.2 Penjadwalan Objek Asphal Concrete – Wearing Course AC-WC ...... 24
Tabel 4.1 Gradasi Lapis Pondasi Agregat ............................................................. 30
Tabel 4.2 Sifat-sifat Lapis Pondasi Agregat.......................................................... 31
Tabel 4.3 Ketentuan Agregat Halus ..................................................................... 32
Tabel 4.4 Ketentuan Agregat Kasar ..................................................................... 32
Tabel 4.5 Nominal Minimum Campuran Beraspal ............................................... 35
Tabel 4.6 Spesifikasi Gradasi Agregat Gabungan untuk Campuran Beraspal ...... 36

viii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Peta Lokasi .......................................................................................... 3


Gambar 2.1 Pengujian Dampak Lingkungan Proyek.............................................. 9
Gambar 2.2 Lalu Lintas Di Lingkungan Proyek ..................................................... 9
Gambar 2.3 Lingkungan Proyek ........................................................................... 10
Gambar 2.4 Susunan Lapis Perkerasan Jalan ........................................................ 10
Gambar 2.5 Tembok Penahan Tanah .................................................................... 11
Gambar 3.1 Struktur Hubungan Organisasi Proyek .............................................. 14
Gambar 3.2 Struktur Organisasi Proyek ............................................................... 27
Gambar 4.1 Agregat Kelas A ................................................................................ 33
Gambar 4.2 Air...................................................................................................... 33
Gambar 4.3 Semen ................................................................................................ 34
Gambar 4.4 Batu Kali ........................................................................................... 34
Gambar 4.5 Aspal.................................................................................................. 37
Gambar 4.6 Alat Excavator................................................................................... 38
Gambar 4.7 Dump Truck ...................................................................................... 38
Gambar 4.8 Water Tanker ..................................................................................... 39
Gambar 4.9 Asphalt Sprayer tank dan Air Compressor ....................................... 40
Gambar 4.10 Asphalt Finisher .............................................................................. 41
Gambar 4.11 Pneumatic Tired Roller ................................................................... 41
Gambar 4.12 Tandem Vibratory Roller ................................................................ 42
Gambar 4.13 Coredrill .......................................................................................... 43
Gambar 4.14 Topi Proyek dan Rompi Proyek ...................................................... 44
Gambar 4.15 Sepatu Pelindung ............................................................................. 45
Gambar 5.1 Diagram Alir pekerjaan Tembok Penahan Tanah ............................. 46
Gambar 5.2 Penggarukan Tanah .......................................................................... 47
Gambar 5.3 Pemasangan Bekisting ...................................................................... 47
Gambar 5.4 Pemasangan batu kali ........................................................................ 48
Gambar 5.5 Diagram Alir Pekerjaan Lapis Aspal AC-WC .................................. 49
Gambar 5.6 Penyemprotan Prime Coat ................................................................ 50

ix
Gambar 5.7 Penghamparan Lapis Aspal AC-WC................................................. 50
Gambar 5.8 Pemadatan Lapis Aspal AC-WC ....................................................... 51

x
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Kurva S .............................................................................................….


Lampiran 2. Surat izin Kerja Praktik ................................................................…….
Lampiran 3. Surat diterima Kerja Praktik ..................................................................
Lampiran 4. Surat selesai Kerja Praktik ....................................................................
Lampiran 5. Presensi Kerja Praktik ......................................................................….
Lampiran 6. Kartu Bimbingan Kerja Praktik ............................................................
Lampiran 7. Gambar Teknik (DED) Proyek .........................................................

xi
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG


Jalan adalah prasarana transportasi darat yang merupakan salah satu bagian
terpenting untuk menumbuhkan, memperlancar, dan meningkatkan pertumbuhan
ekonomi suatu daerah. Namun sebagaimana yang kita ketahui bahwa banyak
prasarana transportasi darat yang rusak akibat meningkatnya pengguna jalan yang
membuat terhambatnya proses berjalanya perekonomian disuatu daerah. Untuk itu,
diperlukan kondisi jalan yang mantap dan berkualitas agar bisa menyelesaikan
beberapa permasalahan-permasalahan tersebut melalui peningkatan jalan
Karanggede - Juwangi (DAK) kabupaten Boyolali. Kerusakan jalan seperti itu
dapat disebabkan oleh beberapa faktor seperti air hujan yang menggenang,
kendaraan berat yang berlalu lalang tidak sesuai dengan kapasitas rencana,
pemeliharaan yang terakhir kali dilakukan pada tahun 1998 dan masih banyak lagi.
Jalan Wonosegoro yang rusak sehingga sangat perlu untuk dilakukan perbaikan
agar dapat meningkatkan aksesibilitas dan kapasitas jaringan jalan dalam
melayani lalu lintas.
Pekerjaan kontruksi peningkatan jalan Karanggede - Juwangi (DAK)
kabupaten Boyolali ini bertujuan untuk mengurangi kepadatan arus lalu lintas dan
memperbaiki aspal yang telah rusak yang berada di Jalan Wonosegoro
Karanggede - Juwangi kabupaten Boyolali. Kepadatan arus dan kondisi aspal
yang rusak sudah mengganggu kelancaran lalu lintas di kabupaten boyolali yang
menyebabkan sering terjadinya kemacetan. Pekerjaan yang saya amati berada di
sta 2+250 sampai 2+500 yaitu pekerjaan Tembok Penahan Tanah (TPT) dan
pekerjaan Perkerasan Lapisan Aspal AC - WC. Pekerjaan kontruksi peningkatan
jalan Wonosegoro Karanggede - Juwangi (DAK) kabupaten Boyolali dikerjakan
oleh Penyedia Jasa PT. Artika Manunggal Jaya, dengan Sumber Dana Anggaran
Pendapatan Belanja Negara Tahun Anggaran 2021. Pengerjaan proyek ini
direncanakan selesai pada 180 hari kalender.

2
1.2 TUJUAN KERJA PRAKTIK
Tujuan kerja praktek (KP) di proyek peningkatan jalan karanggede-juwangi (DAK)
Kabupaten Boyolali antara lain:
a. Mengetahui dan memahami proses pekerjaan tembok penahan tanah
(TPT).
b. Mengetahui dan memahami proses pekerjaan lapisan aspal AC-WC
(Asphalt Concrete Wearing Course).
c. Mengetahui dalam permasalahan dan solusi dari pekerjaan dinding
penahan tanah (TPT) dan pekerjaan lapis aspal AC-WC.

1.3 RUANG LINGKUP


Adapun lingkup pekerjaan dari peningkatan jalan Karanggede - Juwangi
(DAK) Kabupaten Boyolali dibatasi oleh waktu Kerja Praktek sehingga
pengamatan yang bisa difokuskan pada:
a. Pekerjaan tembok penahan tanah (TPT)
1. Pekerjaan pengukuran dan pemasangan bouwplank
2. Pekerjaan galian tanah
3. Pekerjaan pemasangan bekisting
4. Pekerjaan pemasangan pondasi batu kali
5. Pekerjaan plesteran dan acian
b. Pekerjaan AC-WC
1. Pekerjaan penghamparan material AC-WC
2. Pekerjaan pemadatan material AC-WC
3. Pengujian coredrill

1.4 GAMBARAN UMUM PROYEK


Gambaran umum proyek pengkatan jalan karanggede-juwangi (DAK) adalah
sebagai berikut:
a. Proyek berada pada jalan Karanggede - Juwangi dengan panjang sekitar
3,5 km kondisi jalan sebelum dilakukan perbaikan yaitu bergelombang
dan di beberapa titik terjadi kerusakan yang cukup parah sehingga perlu
dilakukan perbaikan.
3
b. Peningkatan jalan tersebut terdiri dari beberapa bagian pelaksanaan
pekerjaan strukutur, seperti lapis pondasi agregat kelas A (LPA), lapis
aspal AC-BC, dan lapis aspal AC-WC, pelebaran beton semen (PPC),
tembok penahan tanah (TPT). Serta beberapa pekerjaan tambahan yaitu
pekerjaan galian drainase dan selokan air.

1.5 LOKASI PROYEK


Pekerjaan kontruksi peningkatan jalan Karanggede - Juwangi (DAK) ini
berada di JL. Raya Karanggede - Kedungjati, Dukuh 3, Kalari, Kec. Karanggede ,
Kabupaten Boyolali Lokasi proyek dapat dilihat pada Gambar 1.1

Gambar 1.1 Peta Lokasi


(sumber : Google Earth, 2021)

1.6 DATA PROYEK


Data proyek merupakan data yang digunakan sebagai acuan dalam
pelaksanaan suatu proyek. Data proyek dibagi menjadi dua, yaitu data umum dan
data teknis. Data-data yang dimaksud adalah sebagai berikut:

4
1.6.1 Data Umum Proyek
Data umum merupakan data yang memberikan informasi umum dari suatu
proyek. data peningkatan jalan Karanggede - Juwangi (DAK) Kab. Boyolali
adalah sebagai berikut:
a. Nama Proyek : Peningkatan Jalan Karanggede - Juwangi (DAK)
b. Lokasi Proyek : Kec. Karanggede Kab. Boyolali
c. Nomor Proyek : K-E/031.11/BM/4.3/2021
d. Nilai proyek : Rp 6.686.780.000,-
e. Pengguna Jasa : Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota
Boyolali
f. Kontraktor Pelaksana : PT. Artika Manunggal Jaya - PT. Sarana Makmur
Langsung
g. Konsultan Perencana : CV. Cahaya Konsultan
h. Waktu Pelaksanaan : 180 hari kalender
i. Tahun Anggaran 2021
1.6.2 Data Teknik Proyek
Data teknis dari proyek Peningkatan Jalan Karanggede - Juwangi (DAK) Kab.
Boyolali adalah sebagai berikut :
a. Panjang Jalan : 3,5 km
b. Lebar Jalan :5m
c. Lapis Aspal : Lapis AC-BC setebal 6 cm
d. Lapis Aspal : Lapis AC-WC setebal 5 cm
e. Lapis Pondasi Atas : Agregat Kelas A ( 15 cm )

1.7 METODE PENGUMPULAN DATA


Metode pengumpulan data sangat penting demi tersusunnya laporan kerja
praktik. Dalam memberikan gambaran yang jelas tentang kelengkapan laporan
dengan mengumpulkan data sebanyak-banyaknya sesuai dengan keperluan.
Penyusun memperoleh data dengan dua macam metode yaitu metode
pengumpulan data primer dan metode pengumpulan data sekunder.

5
1.7.1 Data Primer

Data primer adalah data yang diperoleh dari hasil pengamatan dilapangan
selama kerja praktik atau ada peran langsung darai penyusun dalam
memperoleh data, Metode pengumpulan data primer antara lain:
a. Metode Observasi (Pengamatan)
Metode observasi yaitu penyusun mengamati secara langsung proses
pelaksanaan pekerjaan dilapangan. Pengamatan yang dilakukan mengenai
pekerjaan struktur perkerasan, pelaksanaan pengujian dilapangan, dan
permasalahan yang terjadi dilapangangan.
b. Metode Wawancara
Metode wawancara yaitu melakukan tanya jawab langsung terhadap
pihak- pihak yang bersangkutan (kontraktor, konsultan perencana,
konsultan pengawas, dan lain-lain) untuk mendapatkan informasi dan data
proyek guna penyusunan laporan kerja praktik.
c. Dokumentasi
Dokumentasi merupakan metode memperoleh data baik berupa gambar
maupun tulisan yang diambil secara langsung dilapangan. Baik dokumentasi
mengenai informasi pembangunan proyek, maupun permasalahan yang terjadi.
Informasi tersebut nantinya akan diolah dalam penyusunan laporan kerja
praktik.

1.7.2 Data Sekunder


Data sekunder digunakan untuk menunjang dan melengkapi data primer yang
sudah ada, biasanya data sekunder yang diperoleh dari tahap perencanaan awal
proyek tersebut. Data ini dapat antara lain:
a. Gambar DED
b. Struktur Organisasi
c. Rencana Kerja Syarat (RKS)
d. Kerangka Acuan Kerja (KAK)

6
BAB 2
DASAR PERENCANAAN DAN PERANCANGAN

2.1 DASAR PERENCANAAN PROYEK


Dasar perencanaan kegiatan adalah pembangunan pelayanan jalan,
sehingga dapat meningkatkan sistem jaringan jalan dan meningkatkan
pelayanan terhadap lalu lintas serta memperlancar sarana transportasi barang
dan jasa agar dapat bermanfaat lebih optimal, serta dapat memberikan
kenyamanan dan keselamatan bagi pengguna jalan.
Dasar perencanaan merupakan peraturan-peraturan yang menjadi dasar
perencanaan yang digunakan sebagai pedoman sehingga memperoleh susunan
rencana yang baik. Oleh karena itu perencanaan harus dibuat dengan matang
dan dikerjakan oleh ahlinya. Dasar perencanaan yang sesuai dengan standar
teknik dan digunakan sebagai acuan dalam perencanaan peningkatan jalan
Karanggede - Juwangi Kabupaten Boyolali adalah sebagai berikut:
a. SNI 03-6723-2002, Spesifikasi bahan pengisi untuk campuran beraspal,
b. SNI 03-6819-2002, Spesifikasi agregat halus untuk campuran perkerasan
beraspal,
c. SNI ASTM C136:2012, Metode uji untuk analisis saringan agregat halus
dan agregat kasar,
d. SNI 2433:2011, Cara uji titik nyala dan titik bakar aspal dengan alat
cleveland oven cup,
e. SNI 2456:2011, Cara uji penetrasi aspal,
f. SNI 2432:2011, Cara uji daktilitas aspal,
g. SNI 2434:2011, Cara uji titik lembek aspal dengan alat cincin dan bola
(ring and ball),
h. SNI 1969:2016, Metode uji berat jenis dan penyerapan air agregat kasar,
i. SNI 3423:2008, Cara uji analisis ukuran butiran tanah,
j. SNI 2417:2008, Cara uji keausan agregat dengan mesin abrasi Los
Angeles,
k. SNI 8279:2016, Metode uji kadar aspal campuran beraspal panas,
l. SNI 6753:2015, Cara uji ketahanan campuran beraspal panas terhadap
7
kerusakan akibat rendaman,
m. SNI 1744:2012, Metode uji CBR laboratorium,
n. SNI 2441:2011, Cara uji berat jenis aspal keras,
o. SNI 03-6795-2002, Metode pengujian menentukan tanah ekspansif,
p. SNI 06-6442-2000, Metode pengujian sifar rheologi aspal dengan alat
reometer geser dinamis (RGD),
q. Peraturan-peraturan lainnya mengenai perkerasan jalan.
2.1.1 Dasar Perencanaan Pekerjaan Tembok Penahan Tanah (TPT)
Tembok penahan tanah atau talud adalah bangunan yang berguna untuk
memperbesar tingkat kestabilan tanah. Fungsi talud ialah untuk menahan
tanah yang terletak di belakangnya, melindungi kondisi tanah di depannya dan
mencegah timbulnya bahaya longsor.

2.1.2 Dasar Perencanaan Pekerjaan Lapis Aspal AC – WC


Lapisan AC – WC merupakan lapisan perkerasan yang berada diatas
lapisan AC – BC. Sehingga lapisan AC – WC langsung berhubungan dengan
cuaca, akan tetapi mempunyai ketebalan dan kekuatan yang cukup untuk
mengurangi tegangan/regangan akibat beban lalu lintas yang selanjutnya akan
diteruskan ke lapisan yang berada di bawahnya. Peraturan dan standar-standar
yang dipergunakan dalam perencanaan pekerjaan lapisan AC – WC adalah
Spesifikasi Umum 2010 Revisi 2 Kementrian Pekerjaan Umum, Direkorat
Jendral Bina Marga.

2.2 DASAR PERANCANGAN PROYEK


Dasar perancangan proyek merupakan proses pendahuluan yang sangat
penting dalam suatu proyek pembangunan. Sebab itu, perancangan harus dibuat
dengan pertimbangan yang matang, karena hasil perancangan merupakan
pedoman bagi perencana agar hasil yang didapat sesuai dengan yang diharapkan.
Tahap-tahap perancangan yang dilakukan pada proyek Peningkatan Jalan
Karanggede - Juwangi (DAK) Kab. Boyolali sebagai berikut:
2.2.1 Perancangan Proyek
Perancangan proyek adalah perancangan terhadap dalam proyek yang
berdasarkan meletakkan dasar, tujuan dan sasaran. Tahap perancangan proyek

8
digunakan untuk memenuhi persyaratan berjalannya proyek dalam
menggunakan biaya, alat, dan waktu. Beberapa pekerjaan pada tahap
perancangan proyek adalah sebagai berikut:
2.2.2 Studi Kelayakan
Studi kelayakan digunakan untuk mengetahui layak atau tidaknya suatu
kegiatan proyek dilaksanakan. Dan diharapkan dapat memberikan manfaat untuk
menetapkan kebijakan, perencanaan dan pengambilan keputusan dalam
pelaksanaan proyek, sehingga target pelaksanaan proyek dapat berjalan sesuai
dengan rencana.

2.2.3 Penyelidikan Lokasi


Penyelidikan lokasi dilakukan sebelum melakukan pembangunan suatu
proyek. Penyelidikan yang dilakukan berupa survei lapangan dan penyelidikan
tanah.
a. Survei Lapangan
Survei lapangan dilakukan untuk mengumpulkan data tentang
keadaan lapangan. Hal penting ini merupakan tahap awal sebelum
melakukan kegiatan perencanaan proyek untuk mengetahui letak keadaan
tanah dan keadaan lingkungan.
b. Penyelidikan Tanah
Penyelidikan tanah dilakukan untuk mengetahui daya dukung tanah
dan karakteristik tanah. Penyelidikan tanah yang dilakukan dilapangan
yaitu bisa Sondir (DCP), Uji Boring, Uji Penetrasi Test (SPT) dan lan-
lain.
c. Analisis Lingkungan
Analisis lingkungan bertujuan untuk mengetahui dan menganalisi
dampak yang terjadi selama berlangsungnya proyek sehingga dapat
diketahui upaya apa yang harus dilakukan untuk menangani dampak
lingkungan tersebut.

9
Gambar 2.1 Pengujian Dampak Lingkungan Proyek
(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

d. Aspek Lalu Lintas


Lalu lintas didefinisikan sebagai gerak kendaraan dan orang di
uang lalu lintas. Sedanagkan ruang lalu lintas adalah prasarana yang
diperuntukan bagi gerak pindah kendaraan, orang dan atau barang yang
berupa jalan dan fasiltas umum. Pada tahap ini digunakan untuk
mengetahui seberapa padat lalu lintas yang melewati lingkungan proyek

Gambar 2.2 Lalu Lintas Di Lingkungan Proyek


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)
e. Analisis Kebisingan
Analisis kebisingan bertujuan untuk mengetahui kebisingan
dilingkungan sekitar proyek, terutama bila proyek dilakukan di sekitar
perumahan warga. Dalan analisis kebisingan juga terdapat 3 klasifikasi
yaitu kebisingan rendah, sedang dan tinggi.

10
Gambar 2.3 Lingkungan Proyek
(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

2.2.4 Perancangan Struktur


Perancangan struktur pada perkerasan jalan lentur dibuat secara berlapis
terdiri dari elemen perkerasan lapisan tanah dasar, lapis fondasi bawah, lapis
fondasi atas, dan lapis permukaan. Perancangan struktur jalan merupakan suatu
rancangan sebagai dasar perencanaan struktur perkerasan jalan. Masing-masing
elemen lapisan secara bersama-sama memikul beban lalu lintas.

2.2.5 Perancangan Pekerjaan Tembok Penahan Tanah (TPT)


Dinding Penahan Tanah atau Talud adalah bagian perkerasan sebagai
pengaman tepi jalan. Fungsi talud ialah untuk menahan tanah yang terletak di
belakangnya, melindungi kondisi tanah di depannya dan mencegah timbulnya
bahaya longsor atau gerusan.

Gambar 2.4 Tembok Penahan Tanah

11
Rumus volume dinding penahan tanah dari pasangan batu:

Luas I = ( lebar atas + lebar bawah ) / 2 x tinggi…Pers (2.1)

Luas II = lebar x tinggi ............................................ Pers (2.2)

Luas penampang = Luas I + Luas II ......................... Pers (2.3)

Volume Pas. Batu = Luas penampang x panjang .....Pers (2.4)

2.2.6 Perancangan Pekerjaan Lapis Aspal AC-WC


Mix design merupakan prosedur kegiatan untuk menentukan proporsi
campuran supaya tercapai kinerja yang optimum. Campuran antara aspal dan
agregat yang memenuhi spesifikasi.

Gambar 2.5 Susunan Lapis Perkerasan Jalan

Rumus estimasi kadar aspal:


B = VMa−Vv x Gb ........................................................................ Pers (2.5)

VIM = Vv = 1 –( Gmb
) x 100 .................................................... Pers (2.6)
Gmm

VMA = 100 – ( Gmb x Ps ) ............................................................ Pers (2.7)


Gsb

Dimana:
B = Proposi berat aspal per 100 berat agregat
Gb = Spesific gravity aspal
Gsb = Bulk specific gravity agregat
Gsc = Bulk specific gravity campuran padat
Ps = % berat agregat dalam campuran
VMA = Void mineral agregat

12
Vv = Void content tang ditargetkan

Tabel 2.1 Nominal Minimum Campuran Beraspal

Tebal
Nominal

Jenis Campuran Simbol Minimum


(cm)
Latasir Kelas A SS-A 1,5
Latasir Kelas B SS-B 2
Lataston Lapis Aus HRS-WC 3
Lapis Pondasi HRS-BASE 3,5
Lapis Aus AC-WC 4
Lapis Antara AC-BC 6
Lataston
Lapis Pondasi AC-BACE 7,5
(Sumber: Spesifikasi Umum 2010 Revisi 2 Kementrian Pekerjaan
Umum,Direkorat Jendral Bina Marga)

13
Tabel 2.2 Toleransi Komposisi Campuran
Agregat Gabungan Toleransi Komposisi Campuran
Sama atau lebih besar dari 2,36 mm ±5% berat total agregat
Lolos ayakan 2,36 mm sampai No.50 ±3% berat total agregat
Lolos ayakan No. 100 dan tertahan
No. 200
±2% berat total agregat
Lolos ayakan No. 200 ±1% berat total agregat

Kadar Aspal Toleransi


Kadar Aspal 0,3% berat total campuran

Temperatur Campuran Toleransi


Bahan meniggalkan AMP dan 10 c dari temperatur campuran
dikirim ke tempat penghampar berasal di truk saat keluar dari
AMP
(Sumber: Spesifikasi Umum 2010 Revisi 2 Kementrian Pekerjaan
Umum,Direkorat Jendral Bina Marga)

Catatan:
Apabila campuran aspal yang dihamparkan lebih dari satu lapis, seluruh
tebal campuran aspal tidak boleh kurang jumlah tebal rancangan yang ditunjukan
dalamtabel dengan toleransi masing-masing. Toleransi tebal untuk tiap lapisan
campuran beraspal:
1. Latasir tidak lebih dari 2,0 mm.
2. Lataston lapis aus tidak lebih dari 3,0 mm.
3. Lataston lapus pondasi tidak lebih dari 3,0 mm.
4. Laston lapis aus tidak lebih dari 3,0 mm.
5. Laston lapis antara tidak lebih dari 4,0 mm.
6. Laston lapis pondasi tidak lebih dari 5,0 mm.
Campuran beraspal terdiri dari agregat, bahan pengisi, bahan adiktif dan
aspal. Dimana persentase aspal yang aktual ditambahkan ke dalam campuran.

14
BAB 3
MANAJEMEN PROYEK

3.1 STRUKTUR ORGANISASI


Struktur organisasi merupakan sekumpulan orang-orang yang tersusun
dalam kelompok-kelompokyang bekerja sama demi mencapai tujuan sesama
dari organisasi itu sendiri. Organisasi merupakan sistem kerjasama antara dua
orang atau lebih dimana organisasi itu tersusun dalam sebuah struktur
pembagian kerja yang berhubungan demi mencapai tujuan organisasi tersebut.
Proses kontruksi merupakan suatu rangkaian kegiatan yang hanya satu kali
dilaksanakan dan umumnya berjangka pendek. Dalam rangkaian kegiatan
tersebut merupakan proses yang melibatkan melibatkan banyak pihak baik
secara langsung maupun tidak langsung. Bertujuan melakukan pengaturan dan
pengelompokan kegiatan proyek kontruksi agar kinerja yang dihasilkan sesuai
dengan yang diharapkan (Ervianto, 2003)
Proyek dapat berjalan dengan lancar apabila manajemen proyek sesuai dan
saling berhubungan serta harus selalu berpacu pada peraturan/tata tertib yang
telah di tentukan. Pengamatan pada proyek dilakukan di bawah supervisi
kotraktor. Struktur organisasi pada proyek peningkatan jalan Karanggede -
Juwangi kab. Boyolali dapat dilihat pada Gambar 3.1

Pemilik Proyek
(DPU PR) Dinas Pekerjaan Umum
Dan Penataan Ruang Kab. Boyolali

Konsultan Perencana Kontraktor Pengawas


PT. Artika Manunggal Jaya -
CV. Cahaya Konsultan
PT. Sarana Makmur Langsung
KSO
Keterangan:

: Hubungan Kontrak

: Hubungan Fungsional
Gambar 3.1 Struktur Hubungan Organisasi Proyek
(Sumber: Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)
15
3.1.1 Pemilik Proyek (Owner)
Owner adalah orang atau instansi yang mempunyai pekerjaan dan memberi
pekerjaan kepada pihak penyedia jasa untuk melaksanakannya dan membayar biaya
pekerjaan tersebut. Pemilik proyek (Owner) pada proyek peningkatan jalan
Karanggede - Juwangi kab. Boyolali adalah Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan
Ruang Kab. Boyolali. Adapun tugas dan wewenang dari owner yaiyu sebagai
berikut sebagai berikut:
a. Menunjuk penyedia jasa (konsultan dan kontraktor).
b. Meminta laporan serta perodik mengenai pelaksanaan pekerjaan yang telah
dilakukan oleh penyedia jasa.
c. Memberikan fasilitas baik sarana dan prasarana yang dibutuhkan oleh pihak
penyedia jasa untuk kelancaran pekerjaan.
d. Menyediakan lahan untuk tempat pelaksanaan pekerjaan.
e. Menyediakan dana dan kemudian membayar kepada pihak jasa sejumlah
biaya yang diperlukan untuk mewujudkan sebuah bangunan.
f. Ikut mengawasi jalannya pelaksaan pekerjaan yang direncanakan dengan
caramenempatkan atau menunjuk suatu badan atau orang bertindak atas nama
pemilik.
g. Mengesahkan perubahan dalam pekerjaan (bila terjadi).
h. Menerima dan mengesahkan pekerjaan yang telah selesai dilaksanakan oleh
penyedia jasa jika produknya telah sesuai dengan apa yang dikehendaki.
i. Memberikan hasil lelang secara tertulis kepada masing-masing kontraktor.
j. Dapat mengambil alih pekerjaan secara sepihak dengan cara memberitahukan
secara tertuls kepada kontraktor jika telah terjadi hal-hal di luar kontrak yang
ditetapkan.

3.1.2 Konsultan Perencana


Dalam bidang perencanaan, yang melaksanakan adalah perusahaan atau
badan usaha yang mempunyai persyaratan untuk melaksanakan tugas perencanaan
(konsultan perencana). Konsultan perencana pada proyek peningkatan jalan
Karanggede - Juwangi kab. Boyolali adalah CV. Cahaya Konsultan adapun tugas
dan kewajiban dari konsultan perancana, yaitu:

a. Membuat perencanaan secara lengkap yang terdiri dari

16
gambar perecana, rencanan kerja, syarat-syarat, dan dihitung
struktur rencanan anggaran biaya.
b. Memberikan usulan serta pertimbangan kepada pemilik
proyek, konsultansupervisi, dan kontraktor tentang
pelaksanaan proyek.
c. Membuat gambar revisi bila terjadi perubahan perencanaan.
d. Mengahdiri rapat koordinasi pengelolaan proyek.
e. Memberikan jawaban dan penjelasan kepada kontraktor
tentang hal-hal yangkurang jelas dalam gambar rencana.

3.1.3 Kontraktor Pengawas


Kontraktor adalah pihak perusahaan atau badan hukum, usaha bersama atau
kerjasama yang penawarannya setelah melalui proses pengadaan jasa pemborongan
telah diterima oleh pengguna jasa serta telah menandatangani kontrak layanan jasa
pemborongan dengan pengguna jasa untuk melaksanakan, menyelesaikan dan
memelihara pekerjaan sesuai dengan ketentuan dalam dokumen kontrak dengan
harga dan nilai kontrak yang telah ditetapkan. Kontraktor pengawasan pada proyek
peningkatan jalan karanggede-juwangi kab. Boyolali adalah PT. Artika Manunggal
Jaya - PT. Sarana Makmur Langsung adapun tugas dan kewajiban dari konsultan
perancana, yaitu:
a. Melaksanakan pekerjaan sesuai dengan gambar rencana,
peraruran syarat-syarat risalah pekerjaan yang ditetapkan oleh
pemilik proyek.
b. Membuat gambar-gambar pelakaan yang disahkan
oleh konsultan manajemenkonstruksi.
c. Membuat laporan hasil pekerjaan berupa laporan harian,
mingguan dan bulanan kepada konsultan manajemen proyek.
d. Menyediakan alat keselamatan kerja dan keamanan di lokasi proyek.
e. Menyerahkan seluruh atau sebagian pekerjaann yang telah
diselesaikan sesuaidengan ketetapan yang berlaku.

1. Direktur
Direktur adalah seorang yang ditunjuk untuk memimpin sesuatu lembaga
prusahaan pemerintah ataupun swasta, kepemimpinan lembaga perusahaan yang

17
kemudian disebut instansi perseroan terbatas dipimpin oleh Direktur. Direktur pada
proyek peningkatan jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali adalah Haryadi,
S.E. adapuan tugas dan tanggung jawab seorang Direktur adalahsebagai berikut:
a. Menjadi perantara dalam mengkomunikasikan ide, gagasan dan strategi
antara pimpinan dan staff.
b. Membantu peraturan internal pada proyek yang tidak bertentangan dengan
kebijakan perusahaan.
c. Menetapkan kebijakan perusahaan dengan menentukan rencana dan tujuan
proyek baik jangka pendek maupun jangka panjang.
d. Memberikan tanggung jawab wewenang dan kepada staff dan personil
teknik lainnya dalam rangka pelaksanaan proyek.

2. Project Manager
Seorang Project Manager bertanggung jawab penuh terhadap tercapainya
tujuan dan sasaran proyek dengan memimpin, merencanakan, mengkoordinasi, dan
mengendalikan sumber daya yang ada. Project Manager pada proyek peningkatan
jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali adalah Saniman PR, ST. MM. adapuan
tugas dan tanggung jawab seorang Project Manager adalah sebagai berikut:
a. Memimpin perencanaan dan pelaksanaan proyek.
b. Menyusun dan mengkoordinasikan staff proyek
c. Mengelola anggaran dan alokasi sumber daya proyek
d. Memberikan arahan dan dukugan untuk tim proyek.
e. Mengontrol pelaksanaan operasional pelaksanaan proyek.

3. Financial Manager
Financial Manager bertanggung jawab untuk membantu perencanaan dan
mengambil keputusan mengenai keuangan. Financial Manager pada proyek
peningkatan jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali adalah Bagas Murti
Santoso. adapuan tugas dan tanggung jawab seorang Financial Manager
adalahsebagai berikut:
a. Bertanggung jawab penuh atas bukti dan pencatatan transaksi keuangan.
b. Memberikan masukan kepada kepala proyek mengenai kondisi
keuangandalam proyek.
c. Membantu kepala proyek untuk mencatat transasi keuangan diproyek.

18
4. Projeck Engineering
Seorang project engineering bertanggung jawab pada perencanaan, pekerjaan
dan penyelesaian masalah pada hal-hal yang bersifat teknis. Project engineering
juga bertanggung jawab atas kinerja manajemen vendor. Menjamin akurasi
prakiraan keuangan yang terintegrasikan dengan jadwal, memastikan proyek
selesai sesuai dengan rencana, mengelola sumber daya tim proyek dengan berbagai
pelatihan dan mengembangkan pengalaman dan keahlian tim proyek. Project
engineering pada proyek peningkatan jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali
adalah Syahrul Rendra P. S,T. adapuan tugas dan tanggung jawab seorang Project
engineering adalah sebagai berikut:
a. Menyusun rencana, menulis dan melaporkan perkembangan pekerjaan.
b. Menilai apakah kondisi lapangan yang ada cocok untuk objek yang
dikerjakan.
c. Mengidentifikasi bahan dan peralatan yang digunakan dalam berbagai
sistem.
d. Menguasai ilmu teknik sehingga bisa mencari solusi jika ada permasalahan
di lapangan.

5. Ahli Kesehatan Dan Keselamatan Kerja (K3)


Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) adalah uapaya yang bertujuan untuk
meningkatkan dan mempertahankan tingkat tertinggi kesehatan fisik, mental dan
sosial bagi pekerja di semua jenis pekerjaan, pencegahan masalah kesehatan yang
disebabkan oleh kondisi kerja, serta perlindungan pekerjadari resiko pekerjaannya
karena faktor-faktor yang merugikan kesehatan. Kesehatan dan Keselamatan Kerja
(K3) pada proyek peningkatan jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali adalah
Wahyu Hidayat. Adapuan tugas dan tanggung jawab seorang Kesehatan dan
Keselamatan Kerja (K3) adalah sebagai berikut:
a. Melakukan inspeksi situs keamanan rutin dan tindak lanjut.
b. Melakukan diktat keamanan rutin, briefing, dan lain-lain.
c. Memastikan pekerja memakai Alat Pelindung Diri (APD). Seperti helm,
safety belt, safety shoes, dan lain-lain.
d. Mengevaluasi prosedur dan instruksi kerja penerapan ketentuan K3.
e. Melakukan evaluasi dan membuat laporan penerapan dan pedoman teknis

19
K3 konstruksi.

6. Administrasi Teknik
Administrasi teknik dalam suatu proyek dibutuhkan untuk memantau jalannya
pelaksanaan proyek. Harus membuat dokumentasi yang relevan untuk
memastikan bahwa proyek berjalan dengan semestinya. Administrasi teknik pada
proyek peningkatan jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali adalah Bagas Murti
Santoso. Adapaun tugas administrasi teknik adalah sebagai berikut:
a. Meng-input dan merapikan data.
b. Memastikan kembali biaya operasional serta membuat rekapan.
c. Membuat laporan berkala (mingguan ataupun bulanan).

7. Surveyor
Surveyor yang mempunyai keahlian dalam menghitung volume, penilaian
pekerjaan konstruksi dan adminstrasi kontrak, sehingga suatu pekerjaan dapat
dijabarkan dan biayanya dapat diperkirakan, direncanakan, dianalisis serta
dikendalikan. pada proyek peningkatan jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali
adalah. Adapun tugas dan wewenang sebagai Surveyor adalah Syahrul Rendra P.
S,T. sebagai berikut:
a. Melakukan survey di lapangan sebelum dilakukan pekerjaan.
b. Membuat bill of quantity sesuai dengan gambar kerja, data teknik
lapangan dan spesifikasi teknis yang digunakan pada pekerjaan proyek
konstruksi tersebut.
c. Memeriksa perubahan terkait volume pekerjaan di lapangan.

8. Quantity Control
Quantity Control bertanggung jawab atas pengendalian mutu pelaksanaan
proyek. Melakukan pengawasan terhadap mutu pekerjaan sehingga menghasilkan
kualitas yang baik dan menumbuhkan kepercayaan owner kepada kontraktor
pelaksana. Pada proyek peningkatan jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali
adalah. Adapun tugas dan wewenang sebagai Quantity Control adalah sebagai
berikut:
a. Memeriksa hasil dari pengujian di lapangan maupun di laboratorium.
b. Melaksanakan pengujian dari hasil pekerjaan di lapangan maupun
dilaboratorium.

20
c. Mempelajari perancangan mutu yang dipakai di lapangan.
d. Memeriksan kelayakan bahan dan material yang digunakan.

9. Quality Surveyor
Quantity surveyor memiliki keahlian untuk perhitungan volume, penilai
pekerjaan konstruksi, administrasi kontrak, aspek kontrak konstruksi.Sehingga
sebuah pekerjaan dapat dijabarkan, dijalankan dan biaya juga dapat diperkirakan.
Direncanakan, dianalisa, dikendalikan dan dipercaya. Quantity surveyor pada
proyek peningkatan jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali adalah Syahrul
Rendra P. S,T. Adapun tugas dan tanggung jawab quantity surveyor adalah
sebagai berikut:
a. Melakukan survey di lapangan sebelum melakukan pekerjaan.
b. Melakukan evaluasi kebutuhan sumber daya.
c. Mempersiapkan data pengajuan penagihan hasil pekerjaan.
d. Memerksa perubahan terkait volumed pekerjaan di lapangan.

3.2 ADMINISTRASI PROYEK


Administrasi proyek merupakan hal yang penting dalam kelancaran
pelaksanaan proyek. Salah satu diantaranya adalah pembuatan laporan berkala.
Laporan berkala merupakan alat komunikasi resmi untuk menyatakan,
menyampaikan segala sesuatu yang berhubungan dengan penyelenggaraan proyek.
Tujuan dari pembuatan laporan berkala adalah membantu semua pihak dalam upaya
memantau dan mengendalikan secara terus menerus dan berkesinambungan atas
berbagai aspek penyelenggaraan proyek sampai dengan saat pelaporan. Laporan
berkala dibuat oleh kontraktor, disetujui oleh konsultan pengawas atau MK.
Laporan berkala dipakai pihak kontraktor sebagai bahan utama dalam rapat internal
kontraktor maupun rapat koordinasi dengan semua pihak yang terlibat dalam
proyek. Adapun kegiatan administrasi proyek peningkatan jalan Karanggede-
Juwangi kab. Boyolali adalah sebagai berikut:
a. Mengurus serta menyelesaikan segala jenis kegiatan yang bersifat
administratif, keuangan dan hal-hal yang bersifat umum.
b. Membuat berita acara lapangan dan penyusunan dokumentasi serta laporan berkala
untuk komunikasi ataupun arsip yang berhubungan dengan proyek.

21
3.2.1 Sistem Laporan Proyek
Laporan proyek dibuat pada saat poyek sedang berjalan maupun setelah
proyek berakhir yang dijadikan bahan evaluasi hasil pekerjaan. Sehingga dapat
membantu berbagai pihak untuk mengendalikan serta memantau perkembangan
proyek secara terus-menerus. Laporan kerja yang terkait dengan proyek
peningkatan jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali yaitu laporan harian,
laporan mingguan, laporan bulanan dan laporan akhir.
a. Laporan Harian
Laporan harian proyek merupakan laporan yang dibuat per hari mengenai
pekerjaan yang sedang dilaksanakan pada proyek. Laporan harian diperlukan
untuk memperoleh gambaran mengenai kegiatan harian pelaksana dilapangan.
Laporan harian dibuat oleh kontraktor setelah itu diajuka kepada pihak pemberi
tugas. Laporan ini juga berguna untuk rekapitulasi pekerjaan apa saja yang telah
dikerjakan atau masih dalam proses.
Laporan harian berisikan antara lain:
1. Waktu dan dokumentasi pelaksanaan serta jumlah tenaga kerja,
2. Hari dan tanggal pembuatan laporan,
3. Volume pekerjaan yang telah dilaksanakan pada hari yang bersangkutan,
4. Keadaan cuaca dan mapping progress,
5. Bahan dan alat berat yang digunakan,
6. Peralatan yang tersedia ataupun yang kurang dilapangan,
7. Hal-hal yang berkaitan dilapangan pada hari yang bersangkutan.
b. Laporan Mingguan
Berdasarkan laporan harian tiap hari, maka dapat dibuat rekap selama satu
minggu kerja dalam bentuk laporan mingguan. Laporan mingguan proyek
merupakan sebuah pertanggung jawaban dalam bentuk tertulis mengenai kegiatan
yang sudah dijalankan selama satu minggu untuk kemudian dituangkan dalam
bentuk tertulis, laporan mingguan ini dibuat oleh kontraktor untuk diberikan
kepada owner atau pemilik proyek. Dengan adanya laporan ini maka proses
pelaksanaan pekerjaan dapat diarsipkan.
Laporan mingguan proyek kontraktor berisi berbagai data pekerjaan antara lain:

22
1. Nomor dan tanggal waktu laporan,
2. Total bahan yang telah digunakan selama seminggu,
3. Total volume tiap-tiap pekerjaan selama seminggu,
4. Alat kerja yang dipakai untuk melaksanakan pekerjaan,
5. Mapping progres pekerjaan selama seminggu ,
6. Formulir persetujuan konsultan pengawas atau manajemen konstruksi,
7. Formulir pengajuan kontraktor atau yang membuat laporan mingguan
proyek,
8. Lampiran dokumentasi pelaksanaan proyek maupun hasil akhir kegiatan.
c. Laporan Bulanan
Laporan bulanan merupakan rangkuman laporan mingguan dalam periode
satu bulan, yaitu berisi kumpulan dari laporan harian dan mingguan. Pada
umumnya laporan bulanan dibuat berdasarkan rekapitulasi hasil dari laporan
mingguan maupun harian dilengkapi dengan foto-foto pelaksanaan pekerjaan
selama bulan yang bersangkutan. Laporan bulanan dibuat guna penggunaan dana
dan prestasi kerja selama sebulan dapat dikontrol sesuai dengan kesepakatan.
Laporan bulanan antara lain:
1. Data umum proyek,
2. Master schedule,
3. Kemajuan pelaksanaan pekerjaan fisik beserta dokumentasinya,
4. Kendala-kendala yang dihadapi,
5. Pembahasan dan usulan yang diajukan.

3.3 ANALISIS WAKTU PELAKSANAAN PROYEK


Pada suatu proyek waktu pelaksanaan perlu rencanakan dengan baik sehingga
proyek dapat diselesaikan dengan tepat waktu. Agar tidak adanya kerugian yang
ditimbulkan akibat keterlambatan. Dengan adanya rencana kerja akan didapatkan
gambaran yang jelas dan terperinci mengenai lingkup pekerjaan yang akan
dilaksanakan beserta dengan waktu pada masing-masing item pekerjaan. Pada
pelaksanaan proyek peningkatan jalan karanggede-juwangi kab. Boyolali
direncanakan selama 180 hari kalender dijadwalkan selesai pada 30 Oktober 2021.
Bentuk rencana kerja yang dilakukan pada proyek peningkatan jalan karanggede-

23
juwangi kab. Boyolali adalah sebagai berikut:
3.3.1 Rencana Kerja (Time Schedule)
Rencana kerja merupakan penggambaran dan pembagian waktu secara
terperinci yang disediakan untuk masing-masing bagian pekerjaan dari suatu
proyek pembangunan atau peningkatan, dalam jumlah waktu yang sudah
direncanakan. Pihak pengelola proyek melakukan kegiatan pendataan lokasi
proyek guna mendapatkan informasi detail untuk keperluan penyusunan rencana
kerja. Pertimbangan yang di gunakan sebagai penyusunan rencana kerja yaitu
keadaan lokasi proyek, kemampuan tenaga kerja yang berbeda-beda tiap daerah,
pengadaan material konstruksi, pengadaan alat pembangunan, gambar kerja, job
mix design, dan metode pelaksanaan. . Tujuan dan manfaat dari pembuatan time
schedule yaitu:
1. Pedoman untuk memantau kinerja pekerjaan diproyek.
2. Acuan menilai atau mengakhiri kontrak kerja proyek.
3. Mengendalikan waktu pelaksanaan proyek.
4. Tolak ukur pencapaian target waktu pelaksanaan proyek.

3.3.2 Kurfa S
Kurva S merupakan jadwal pelaksanaan pekerjaan dilapangan yang dibuat
dalam bentuk grafis dan memberikan bermacam ukuran kemajuan pekerjaan pada
sumbu tegak yang dikaitkan dengan satuan waktu pada sumbu mendatar.
Beberapa fungsi dari kurva S adalah sebagai berikut:
1. Mengontrol pelaksanaan suatu proyek dengan membandingkan data
antara kurva rencana dengan kurva realisasi.
2. Dasar menajemen keuangan proyek.
3. Acuan manajemen pengadaan alat, bahan serta tenaga proyek.
4. Sebagai jadwal pelaksanaan proyek.

3.3.3 Penjadwalan Objek Yang Diamati TPT & AC-WC


Pengamatan yang dilakukan selama dua bulan di proyek peningkatan jalan
Karanggede - Juwangi kab. Boyolali yaitu Tembok Penahan Tanah (TPT) dan
lapisan Asphal Concrete – Wearing Course (AC-WC) dapat dilihat pada barchat
berikut:

24
Tabel 3.1 Penjadwalan Objek Tembok Penahan Tanah (TPT)
Waktu Pelaksanaan
NO Uraian Pekerjaan
Agustus September
Tembok Penahan
M M M M M M M M M
Tanah (TPT)
1 2 3 4 5 1 2 3 4
1 Pekerjaan pengukuran
2 Pekerjaan galian
3 Pekerjaan bekisting
4 Pekerjaan pemasangan
pondasi batu kali
5 Pekerjaan plesteran & acian
(Sumber: Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

Tabel 3.2 Penjadwalan Objek Asphal Concrete – Wearing Course


AC-WC
Waktu Pelaksanaan
Uraian Pekerjaan Asphalt Agustus September
NO Concrete- Wearing Course
M M M M M M M M M
AC-WC
1 2 3 4 5 1 2 3 4
1
Pekerjaan Penyemprotan
aspal emulsi
2 Pekerjaan
Pemasangan
Tanda Pada Area
Yang Akan
dikerjakan
Penghamparan Hotmix
3 Asphalt
Concrete-Wearing
Course
4 Pemadatan Hotmix
Asphalt

25
Concrete-Wearing
Course
5
Pengujian Coredrill

(Sumber: Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

3.4 TENAGA KERJA

3.4.1 Tenaga Kerja


Tenaga kerja merupakan salah satu faktor yang sangat penting dalam
pelaksanaan proyek. Proyek membutuhkan tenaga kerja karena mayoritaspekerjaan
yang dikerjakan secara manual sehingga pengaruhnya cukup besar terhadap biaya
dan waktu penyelesaian suatu proyek. Setiap pekerjaan memerlukan disiplin kerja
dari semua unsur proyek sehingga efisiensi kerja dan waktu dapat tercapai. Berikut
penjelasan mengenai tenaga kerja pada proyek peningkatan jalan Karanggede -
Juwangi kab. Boyolali.
a. Jenis Tenaga Kerja Harian dan Borongan
Tenaga kerja harian adalah tenaga kerja yang dipekerjakan untuk suatu
pekerjaan tertentu berdasarkan jumlah hari kerja atau jam kerja yang diperoleh.
Jumlah tenaga kerja harian tergantung pada volume pekerjaan yang ada.
Tenagakerja harian pada proyek peningkatan jalan Karanggede - Juwangi kab.
Boyolali adalah tukang dan pembantu tukang yang dipekerjakan. Sedangakan
tenaga kerja borongan yaitu mandor beserta anak buahnya yang mendapatkan upah
berdasarkan prestasi pekerjaan yang dilakukan. Mandor berkewajiban mengatur
anak buahnya yang diseusiakan kebutuhannya dengan jadwal pelaksanaan
pekerjaan.
b. Jumlah Tenaga Kerja
Pada proyek peningkatan jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali
pekerjaan dibagi menjadi beberapa bagian. Pada STA 1-200 terdapat 3 pekerja
borongan ditambah 1 pelaksana. Pada STA 1-600 terdapat 4 pekerja borongan
ditambah 1 pelaksana. Pada STA 2-000 terdapat 3 pekerja ditambah 1 pelaksana
dan STA 2- 400 terdapat 3 pekerja borongan ditambah 1 pelaksana. Untuk
pengerjaan aspal terdapat 1 tim khusus berisikan 9 orang.

26
c. Tenaga Kerja Berdasarkan Objek Pengamatan
Produktivitas tenaga kerja dijadikan satu efektifitas biaya tenaga
kerja untuk periode waktu tertentu. Berikut perhitungan produktivitas
pekerjaan pengamatan dalam satu hari.

3.4.2. Waktu Kerja


Pekerjaan yang di lakukan di nilai berhasil apabila telah selesai sesuai dengan
waktu dan mutu yang diharapkan atau direncanakan. Setiap pekerjaan diharuskan
disiplin dari semua unsur proyek agar efisiensi kerja dan waktu dapat tercapai
sesuai yang di harapkan. Waktu kerja pada peningkatan jalan Karanggede -
Juwangi kab. Boyolali terdiri dari dua bagian yaitu:
a. Jam Kerja Normal
Jumlah waktu kerja dalam 1 minggu adalah 7 hari. Jumlah waktu kerja 1
hari adalah 8 jam dan 1 jam istrahat. Kelebihan jam kerja tersebut dianggap
lembur. Rincian jam kerja normal yaitu:
1. Pukul 08.00-12.00 WIB adalah jam bekerja.
2. Pukul 12.00-13.00 WIB adalah jam istrahat.
3. Pukul 13.00-16.00 WIB adalah jam bekerja.
b. Jam Kerja Lembur
Jam kerja lembur dihitung apabila pekerjaan dilakukan melebihi jam
kerja normal dan dilakukan jika ada pekerjaan yang menuntut harus segera
diselesaikan agar target bagian dari pekerjaan tersebut tercapai, tidak terjadi
keterlambatan terlalu banyak. Jam kerja lembur biasanya dilakukan mulai dari
pukul 19.00 WIB - 23.00 WIB.

27
Haryadi, S.E.
Direktur

Saniman PR, ST. MM.


Project Manager

Bagas Murti Santoso Syahrul Rendra P. S,T. Wahyu Hidayat


Financial Manager Projeck Engineering Ahli Kesehatan Dan
Administrasi Teknik Surveyor Keselamatan Kerja
Quantity Control (K3)
Quality Surveyor

Gambar 3.2 Struktur Organisasi Proyek


(sumber: Dokumentasi Kerja Praktik, 2021)

28
BAB 4
BAHAN DAN ALAT

4.1 BAHAN
Dalam sebuah pembangunan pastinya membutuhkan material atau bahan, untuk
kelangsungan sebuah proyek. Bahan adalah material yang digunakan sebagai bahan
perkerasan jalan yang mempertimbangkan berbagai macam aspek- aspek tertentu dalam
pemilihan dan penggunaannya. Bahan konstruksi adalah material yang digunakan sebagai
bahan perkerasan jalan yang memberikan sifat- sifat tertentu didalam konstruksi
bangunan. Bahan merupakan faktor pokok yang diperhatikan dalam pembangunan jalan
karena menentukan kualitas perkerasan jalan yang dihasilkan. Sehingga bahan harus
sesuai dengan persyaratan kualitas dan mutu bahan sesuai perencanaan. Pembeliaan dan
pengadaan material dilakukan pengawasan agar menghindari kemungkinan adanya
kerusakan bahan yang bisa menyebabkan kerugian. Selain itu, pengawasan kualitas bahan
diperlukan sebagai pengendalian mutu bahan.
Faktor lain yang perlu diperhatikan adalah manjamen biaya material pembangunan
perkerasan jalan. Pembangunan jalan harus menghasilkan kualitas bangunan yang
maksimal sesuai keinginan dari pemilik proyek namun dengan biaya serendah mungkin.
Sehingga perlu mempertimbangkan hal-hal sebagai berikut:
a. Pemilihan bahan harus sesuai Rencana Mutu Kontrak (RMK),
b. Penggunaan bahan-bahan setempat guna menghemat biaya dan waktu,
c. Memakai bahan-bahan yang mudah dicari sesuai lokasi proyek,
d. Semua bahan-bahan yang digunakan harus mendapat persetujuan dari pihak
pengawas proyek.
Secara keseluruhan mutu merupakan hal utama dalam pemilihan bahan karena
perkerasan jalan harus bisa menahan beban lalu lintas yang diterima. Permukaan jalan
harus mampu menahan keausan terhadap roda kendaraan, air, cuaca dan temperatur.
Selain mutu, jadwal mobilisasi pengiriman dari tempat pembelian dan penempatan
bahan harus diperhatikan guna menghindari terjadinya penimbunan bahan. Berikut ini
jenis bahan atau material yang digunakan untuk proyek pada peningkatan jalan
Karanggede -Juwangi kab. Boyolali.

29
4.1.1 Agregat Kasar Dan Halus
Agregat adalah komponen utama dari lapisan perkerasan jalan yaitu
mengandung 90-95% agregat berdasarkan persentase berat atau 75-85% berdasarkan
persentase volume. Dengan demikian daya dukung, keawetan dan mutu perkerasan jalan
ditentukan juga dari sifat agregat dan hasil campuran agregat dengan material lainnya.
Agregat yang digunakan berupa sirtu hasil pecah mesin (crushed gravel) atau batu pecah
(crushed stone) yang bersih dari lempung, bahan organik, dan bahan-bahan lain.
(Sukirman, 1999).
Pemilihan agregat sangatlah penting sehingga perlu dilakukan berbagai macam
pengecekan agregat. Beberapa hal yang harus diperhatikan pada agregat yaitu gradasi
butiran, kebersihan, kekerasan, bantuk butiran, permukaan butiran, kemampuan
menyerap, dan kemampuan mengikat aspal. Gradasi agregat dibagi menjadi 3 yaitu
gradasi seragam, gradasi rapat, dan gradasi buruk. Gradasi yang digunakan pada
Program hibah jalan daerah Kota Kendari diruas Dr Sutomo menggunakan gradasi rapat.
Gradasi rapat adalah butiran batuan mempunyai susunan yang saling mengisi antara
butiran agregat kasar, agregat sedang, dan agregat halus sehingga rongga semakin kecil.
Berikut persyaratan agregat yang digunakan pada proyek peningkatan jalan karanggede-
juwangi kab. Boyolali.

30
Tabel 4.1 Gradasi Lapis Pondasi Agregat
Persen Berat Yang Lolos
Ukuran Ayakan Lapis Pondasi Agregat
ASTM (mm) Kelas A Kelas B Kelas S
2” 50
1 1/2” 37,5 100 99-95 100
1” 25,0 75-85 75-85 77-89
¼” 19.0
½” 12,5
3/8” 9,50 44-58 30-65 41-66
No. 4 4,75 29-58 25-55 26-54
No. 8 2,36
No. 10 2,0 17-30 15-40 15-42
No. 16 1,18
No. 40 0,425 7-17 8-20 7-26
No. 200 0,075 2-8 2-8 4-16
(Sumber: Spesifikasi Umum Bina Marga, 2018)

31
Tabel 4.2 Sifat-sifat Lapis Pondasi Agregat
Lapis Fondasi Agregat Lapis
Sifat-sifat
Kelas A Kelas B Kelas S Drainase
Abrasi dari Agregat Kasar (SNI
0-40% 0-40% 0-40% 0-40%
2417:2008)
Butiran pecah, tertahan ayakan
95/901) 55/502) 55/552) 80/753)
No.4 (SNI 7619:2012)
Batas Cair (SNI 1967:2008) 0-25 0-35 0-35 -
Indek plastisitas (SNI 1966:2008) 0-6 4-10 4-15 -
Hasil kali Indek Plastisitas
Maks.25 - - -
dengan % Lolos Ayakan No.200
Gumpalan Lempung dan Butiran-
butiran Mudah Pecah 0-5% 0-5% 0-5% 0-5%
(SNI 4141:2015)
CBR Rendaman (SNI 1744:2012) Min.90% Min.60% Min.50% -
Perbandingan Persen Lolos
Maks.2/3 Maks.2/3 - -
Ayakan No.200 dan No.40
Koefisien keseragaman: Cv =
- - - >3,5
D60/D10
(Sumber: Spesifikasi Umum Jalan dan Jembatan Bina Marga 2018)

Tabel 4.3 Ketentuan Agregat Halus


Pengujian Metode Pengujian Nilai
Nilai Setara Pasir SNI 03-4428-1997 Min.50 %
Uji Kadar Rongga Tanpa Pemadatan SNI 03-6877-2002 Min.45 %
Gumpalan Lempung dan Butir-butir SNI Maks.1 %
03-4141-199
Mudah Pecah dalam Agregat
6
Agregat Lolos Ayakan No.200 SNI ASTM Maks.10 %
C117:2012
(Sumber: Spesifikasi Umum Bina Marga, 2018)

32
Tabel 4.4 Ketentuan Agregat Kasar
pengujian Metode Nilai
Pengujian
Kekealan bentuk agregat Natrium sulfat SNI Maks.12 %
3407:2008
terhadap larutan
Magnesum sulfat Maks.18 %
Abrasi dengan Campuran AC 100 Putaran Maks.6 %
mesin Los Modifikasi dan SMA
500 Putaran Maks.30 %
Angeles1) SNI
Semua jenis 100 Putaran 2417:2008 Maks.8 %
campuran beraspal 500 Putaran Maks.40 %
bergradasi
lainnya
Kekuatan agregat terhadap aspal SNI 2439:2011 Min.95 %
Batu Pecah pada Agregat SMA SNI 100/90
Kasar 7619:2012
Lainnya 95/90
Partikel Pipih dan ASTM Maks.5 %
Lonjong D4791-10
SMA
Perbandingan
Maks. 10 %
1:
Lainnya
5
Material Lolos Ayakan No.200 SNI ASTM Maks. 1 %
C117:2012
(Sumber: Spesifikasi Umum Bina Marga, 2018)

33
Pada proyek peningkatan jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali
bahan Lapis Pondasi Agregat yang digunakan untuk Lapis Pondasi adalah
Agregat Kelas A. Berikut gambar agregat Kelas A yang digunakan:

Gambar 4.1 Agregat Kelas A


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)
4.1.2 Air
Air merupakan salah satu komponen yang penting dalam konstruksi. Begitu
juga dalam konstruksi jalan. Pada program hibah jalan daerah diruas DrSutomo ini,
setelah penghamparan agregat kelas A dan urugan pilihan dilakukan penyiraman
air guna maksimalnya hasil pemadatan.

Gambar 4.2 Air


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)
4.1.3 Semen
Semen merupakan salah satu komponen yang penting dalam pekerjaan tembok
penahan tanah karena memiliki bahan perekat kimia yang memberikan perkerasan
terhadap material campuran lain menjadi suatu bentuk yang tahan lama dan kaku.

34
Gambar 4.3 Semen Portland
(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

4.1.4 Batu kali


Batu kali merupakan salah satu bahan material yang penting untuk
membangun talud, yaitu sebagai pasangan batu. Batu kali dipasang bersama
mortar (campuran semen, pasir, dan air) untuk melindungi tebing dari keruntuhan
tanahnya.

Gambar 4.4 Batu Kali


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)
Lalu untuk pekerjaan lapisan aspal AC-BC dan AC-WC agregat yang
digunakan juga terdiri dari batu pecah, screenings, bahan lain, butiran- butiran,
material-material yang disetujui dan mempunyai sifat dan kualitas sesuai dan
memenuhi semua persyaratan. Untuk campuran beraspal panas Asphalt Concrete
dibagi menjadi dua agregat yaitu agregat kasar (course agreggate) dan agregat
halus (fine agreggate).

35
Tebal 4.1 Nominal Minimum Campuran Beraspal
Tebal Nominal
Jenis Campuran Simbol
Minimum (cm)
Stone Matrix Asphalt Tipis SMA Tipis 3,0
Stone Matrix Asphalt-Halus SMA-Halus 4,0
Stone Matrix Asphalt-Kasar Sma-Kasar 5,0
Lapis Aus HRS-WC 3,0
Lataston
Lapis Fondasi HRS-Base 3,5
Lapis Aus AC-WC 4,0
Laston Lapis Antara AC-BC 6,0
Lapis Fondasi AC-Base 7,5
(Sumber: Spesifikasi Umum Jalan dan Jembatan Bina
Marga 2018)
Tabel 4.2 Spesifikasi Gradasi Agregat Gabungan untuk Campuran Beraspal
Ukuran Ayakan % Berat Yang Lolos terhadap Total Agregat
Laston ( AC )
ASTM (mm) WC BC Base

1 1 2” 37,5 100

1” 25,0 100 90 – 100


3 4” 19,0 100 90 – 100 76 – 90

1 2” 12,5 90 – 100 75 – 90 60 – 78

3 8” 9,50 77 – 90 66 – 82 52 – 71

No.4 4,75 53 – 69 46 – 64 35 – 54
No.8 2,36 33 – 53 30 – 49 23 – 41
No.16 1,18 21 – 40 18 – 38 13 – 30
No.30 0,600 14 – 30 12 – 28 10 – 22
No.50 0,300 9 – 22 7 – 20 6 – 15
No.100 0,150 6 – 15 5 – 13 4 – 10
No.200 0,075 4-9 4-8 3-7
(Sumber: Spesifikasi Umum Bina Marga, 2018)

36
4.1.5 Aspal
Aspal atau bitumen merupakan material yang berwarna hitam kecoklatan
yang bersifat viskoelastis sehingga akan melunak dan mencair bila mendapat cukup
pemanasan dan sebaliknya. Sifat viskoelastis inilah yang membuat aspal dapat
menyelimuti dan menahan agregat tetap pada tempatnya selama proses produksi
dan masa pelayanannya. Pada dasarnya aspal terbuat dari suatu rantai hidrokarbon
yang disebut bitumen, oleh sebab itu aspal sering disebut material berbituminous
aspal.
Fungsi aspal adalah sebagai bahan pengikat aspal dan agregat atau antara
aspal itu sendiri, juga sebagai pengisi rongga pada agregat. Daya tahannya
(durability) berupa kemampuan aspal mempertahankan sifat aspal akibat pengaruh
cuaca dan tergantung pada sifat campuran aspal dan agregat. Sedangkan sifat adhesi
dan kohesi yaitu kemampuan aspal mempertahankan ikatan yang baik. Sifat
kepekaan terhadap temperaturnya aspal adalah material termoplastik yang bersifat
lunak/cair apabila temperaturnya bertambah.
Aspal yang dipergunakan pada perkerasan jalan berfungsi sebagai bahan
pengikat dan bahan pengisi aspal. Aspal memberikan ikatan yang kuat antara
agregat dan aspal itu sendiri. Selain itu Aspal juga dapat mengisi rongga antarabutir-
butir agregat dan pori-pori yang ada dari agregat itu sendiri. Jenis aspal yang
digunakan untuk proyek peningkatan jalan karanggede-juwangi Kab. Boyolali
untuk lapis AC-BC dan AC-WC sesuai dengan kondisi iklim diIndonesia adalah
AC 60/70 setara ex impor dalam kemasan drum. Presentasi berat aspal yang
dipergunakan pada campuran aspal hotmix berdasarkan hasil analisa saringan
agregat dan percobaan campuran sebagaimana yang termuat dalam Job Mix
Formula.
Sesuai fungsinya lapisan aspal beton (AC) mempunya macam campuran yaitu:
1. Laston sebagai lapis aus, dikenal dengan nama AC-WC (AsphaltConcrete
Wearing Course), dengan tebal nominal minimum adalah 5 cm,
2. Laston sebagai lapisan antara, dikenal dengan nama AC-BC
(AsphaltConcrete Binder Course), dengan tebal nominal minimum
adalah 6 cm,
Pada Kerja Praktik Pada proyek peningkatan jalan Karanggede - Juwangi

37
kab. Boyolali, jenis lapisan perkerasan yang digunakan dan ditinjau adalah lapis
perkersan AC-WC dan AC-BC saja.

Gambar 4.5 Aspal


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

4.2 ALAT
Dalam bidang teknik sipil, alat berat digunakan untuk membantu manusia
dalam melakukan pekerjaan pembangunan suatu struktur bangunan. Saat ini, alat
berat merupakan faktor penting dalam proyek, terutama proyek-proyek konstruksi
dengan skala besar. Tujuan penggunaan alat-alat berat tersebut untuk memudahkan
manusia dalam mengerjakan pekerjaannya sehingga hasil yang diharapkan dapat
tercapai dengan lebih mudah pada waktu yang relatif singkat.
Pada saat proyek akan dimulai, kontraktor akan memilih alat berat yang akan
digunakan diproyek tersebut. Pemilihan alat berat yang akan dipakai merupakan
salah satu faktor penting dalam keberhasilan suatu proyek. Alat berat yang dipilih
haruslah tepat baik jenis, ukuran, maupun jumlahnya. Ketepatan dalam pemilihan
alat berat akan memperlancar jalannya proyek. Adapun peralatan yang digunakan
dalam proyek peningkatan jalan Karanggede - Juwangi Kab. Boyolali adalah
sebagai berikut:

4.2.1 Excavator
Excavator adalah sebuah alat berat dengan rangkaian lengan atau batang atau
arm, tongkat atau bahu, bucket atau keranjang yang berfungsi sebagai alat keruk,
serta tenaga penggerak hidrolik. Alat ini digerakkan oleh mesin diesel yang ada di
bagian atas track shoe atau roda rantainya. Excavator berfungsi untuk menggali
tanah.
Model engine, peringkat daya : Cat C13, 301 kW (403 hp)

38
Bobot kerja maks : 48.185 kg (106.200 lb)
Kedalaman penggalian maks : 8200 mm (26,9 ft.)
Jangkauan maks permukaan tanah : 12.120 mm (39,8 ft.)
Tekanan hidraulik maks : 35.000 kPa (5.076 psi)
Aliran hidraulik maks : 734 l/min. (193 gpm)
Gaya tarik drawbar maks : 338 kN (75.985 lb)

Gambar 4.6 Excavator


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)
4.2.2 Dump Truck
Pengangkut material dapat dibagi menjadi pengangkut horizontal dan vertikal.
Dump Truck berfungsi untuk mengakut material berupa aspal atau material tanah
luar proyek menuju lokasi proyek maupun sebaliknya dengan jarak tempuh yang
relatif jauh, pada proyek peningkatan jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali
Dump Truck dengan tipe Toyota gambar dapat dilihat pada Gambar 4.7 berikut:
a. Berkapasitas : 3,5 Ton
b. Panjang : 420 cm
c. Lebar : 200 cm
d. Tinggi : 170 cm

Gambar 4.7 Dump Truck Toyota


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

39
4.2.3 Water tanker
Water tanker berfungsi untuk membawa air dan menghamparkan air pada
lapis tanah dasar agar tidak menimbulkan debu yang menjadikan udara dilokasi
proyek dan sekitar menjadi kurang baik untuk kesehatan. Dalam proses pemadatan
lapis pondasi agregat kelas A, timbunan tanah, diperlukan air untuk membasahi
tanah urug sampai tanah urug benar-benar mencapai kadar air optimum sehingga
pekerjaan pemadatan tanah atau lapisan pondasi menjadi optimal, pada proyek
peningkatan jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali Untuk kapasitas water
tanker gambar dapat dilihat pada Gambar 4.8 berikut:
a. Berkapasitas : 3000-4500 L
b. Dimensi panjang : 5990 mm
c. Lebar : 1980 mm
d. Tinggi : 2530 mm

Gambar 4.8 Water Tanker


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

4.2.4 Asphalt Sprayer tank dan Air Compressor


Asphalt sprayer tank berfungsi membawah aspal emulsi atau bahan pengikat
antar lapisan pada perkerasan jalan. Alat ini dilengkapi dengan tangki aspal,
pompa dan batang penyemprot. Alat ini akan ditarik dengan mobil dan aspalnya
disemprotkan ke permukaan lapisan perkerasan atau permukaan lapis pondasi
yang direncanakan. Air Compressor merupakan alat berat yang berfungsi sebagai
pemampat udara yang digunakan dalam pembersihan area pekerjaan dari debu
maupun sampah ringan lainnya, sebelum dilakukan penyemprotan, penghamparan,
pengecoran atau kegiatan yang membutuhkan kebersihan area. Air compressor

40
dengan tipe Aircher 125 berkapasitas 4000-6500L/M, asphalt sprayer dengan tipe
Marr berkapasitas 1000 lt. Alat yang digunakan proyek peningkatan jalan
karanggede-juwangi kab. Boyolali dapat dilihat pada Gambar 4.8. berikut:

Gambar 4.9 Asphalt Sprayer tank dan Air Compressor


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

4.2.5 Asphalt Finisher


Asphalt finisher berfungsi untuk menghamparkan aspal olahan dari mesin
pengolah aspal, serta meratakan lapisannya. Konstruksi asphalt finisher cukup
besar sehingga membutuhkan trailer untuk mengangkut alat ini ke medan proyek.
Asphalt finisher memiliki roda yang berbentuk kelabang atau disebut dengan
crawler track dengan hopper yang tidak beralas. Sedangkan dibawah hopper
tersebut terdapat pisau yang juga selebar hopper. Pada saat proses penghamparan,
awalnya dimulai dengan memasukan aspal ke hopper. Kemudian aspal akan
langsung turun ke permukaan dan disisir atau diratakan oleh pisau. Untuk
mendapatkan tingkat kerataan dan kemiringan yang diinginkan, dapat diatur oleh
pisau tersebut. Asphalt finisher dengan tipe Niigata yang digunakan pada proyek
peningkatan jalan karanggede-juwangi kab. Boyolali dapat dilihat pada Gambar
4.10. berikut:
a. Kapasitas hoper : 8t
b. Lebar pengaspalan : 2750-4500mm
c. Ketebalan hotmix : 10-130mm
d. Kapasitas : 100t/h
e. Kecepatan : 3-12m/min
f. Putaran : 2000r/m

41
g. Berat mesin : 8,5 Ton

Gambar 4.10 Asphalt Finisher

(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

4.2.6 Tandem Vibratory Rollers


Tandem Vibratory Roller biasanya digunakan untuk penggilasan atau alat
pemadat asphalt hotmix yang sebelumnya dihampar di atas lapis pondasi atas
dengan alat asphalt finisher. Berat tandem roller berkisar antara 8 sampai 14 ton.
Ballast yang dipakai biasanya cairan. Biasanya three axle tandem roller dipakai
pada proyek lapangan terbang. Ada 2 model tandem roller yaitu two axle tandem
roller dan three axle tandem roller, sebaiknya alat ini tidak dipakai untuk
permukaan batuan keras dan tajam karena dapat merusak roda. Sesuai dengan

namanya two axle tandem roller menggunakan dua as. Sedangkan three axle
tandem roller memiliki tiga as

Gambar 4.11 Tandem Vibratory Roller


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

42
4.2.7 Pneumatic Tired Roller
Pneumatic Tired Roller merupakan alat pemadat dengan menggunakan dua
metode, yaitu kneading action dan static weight. Alat pemadat jenis ini berfungsi
untuk memadatkan aspal dengan hasil pemadatan yang maksimal, karena pada alat
ini roda-roda penggilas terdiri atas roda-roda ban karet yang diletakan selang seling
antara ban depan dan ban belakangnya. Pneumatic Tired Roller yang digunakan
menggunakan SAKAI digunakan pada proyek peningkatan jalan karanggede-
juwangi kab. Boyolali dapat dilihat pada Gambar 4.11. berikut:
a. Berkapasitas : 10-12 ton/jam
b. Lebar pemadatan : 2090 mm
c. Daya kotor : 96,5 Kw
d. Panjang keseluruhan : 5350 mm
e. Lebar keseluruhan : 2160 mm

Gambar 4.12 Pneumatic Tired Roller


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

4.2.8 Alat Coredrill


Alat Coredrill adalah alat yang digunakan untuk menentukan atau mengambil
sample perkerasan dilapangan sehingga bisa diketahui tebal perkerasannya,
derajat kepadatan, serta untuk mengetahui karakteristik campuran perkerasan lapis
AC-BC dan lapis AC-WC. Alat Coredrill yang digunakan pada proyek
peningkatan jalan karanggede-juwangi kab. Boyolali dapat dilihat pada Gambar
4.13 berikut.

43
Gambar 4.13 Coredrill
(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

4.3 ALAT PERLINDUNGAN DIRI


Alat Pelindung Diri atau biasa disebut APD, adalah perlengkapan yang
digunakan untuk melindungi diri dari bahaya yang dapat menimpa seseorang dalam
area yang berbahaya, seperti area proyek. Terdapat berbagai jenis alat pelindung
diri mulai dari ujung kepala hingga ujung kaki. Alat perlindungan diri yang
digunakan pada proyek peningkatan jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali.

4.3.1 Topi Proyek


Topi proyek sangat penting digunakan pada saat berada di sekitar area proyek.
Untuk meminimalisir panas trik matahari pada saat siang hari Adapun Topi proyek
yang digunakan pada proyek peningkatan jalan karanggede-juwangi kab. Boyolali
dapat dilihat pada Gambar 4.14 berikut.

4.3.2 Rompi Proyek


Rompi proyek biasanya dilengkapi reflektor yaitu bahan yang dapat
berpendar jika terkena cahaya matahari. Reflektor tersebut dapat mempermudah
orang lain untuk mengetahui posisi pekerja sehingga dapat memperkecil resiko
kecelakaan. Rompi proyek juga di desaign dengan warna yang mencolok sehingga
dapat terlihat walaupun dari jarak jauh sangat penting jika digunakan pada saat
kondisi disekitar gelap Rompi dapat memantulkan cahaya atau terlihat pada saat
terkena cahaya. Rompi Proyek yang digunakan pada proyek peningkatan jalan
karanggede-juwangi kab. Boyolali dapat dilihat pada Gambar 4.14 berikut.

44
Gambar 4.14 Topi Proyek dan Rompi Proyek
(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

4.3.3 Sepatu Pelindung


Sepatu pelindung atau safety shoes perlu digunakan untuk meminimalisir
kemungkinan terjadi kecelakaan kerja. Seperti terkena pecahan kaca dan benda-
benda tajam, aspal panas pada saat penghampar, larutan kimia dan lain sebagainya.
Pada proyek jalan ini sepatu sangat penting digunakan untuk melindungi kaki dari
panas nya aspal yang sedang dihamparkan. Sepatu Pelindung yang digunakan pada
proyek peningkatan jalan karanggede-juwangi kab. Boyolali dapat dilihat pada
Gambar 4.15 berikut.

Gambar 4.15 Sepatu Pelindung


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

45
BAB 5

PELAKSANAAN PEKERJAAN

5.1 METODE PELAKSANAAN PEKERJAAN


Metode adalah suatu perosedur atau cara yang ditempuh untuk mencapai
tujuan tertentu, pelaksanaan adalah suatu usaha atau kegiatan tertentu yang
dilakukan untuk mewujudkan rencana atau program dalam kenyataan, konstruksi
adalah suatu kegiatan membangun sarana maupun prasarana. Metode palaksanaan
konstruksi dapat diartikan suatu kegiatan pembangunan sarana ataupun prasarana
dengan cara tertentu demi mencapai suatu tujuan. Adapun tahapan untuk
melaksanakan suatu pekerjaan peningkatan jalan ini sangat penting untuk
tercapainya tujuan dari suatu proyek tersebut. Oleh karena itu, pelaksanaan proyek
ini harus dilaksanakan dengan benar teratur sesuai dengan jadwal yang sudah dibuat
sebelumnya. Pelaksanaan proyek juga sangat tergantung dengan kondisi
lingkungan disekitaran proyek, kondisi lingkungan juga akan menentukan hasil dari
dari sebuah proyek yang berlangsung.
Permasalahan atau kendalan dapat berupa teknis dan nonteknis. Masalah
teknis adalah masalah yang dihadapi dalam proses pembangunan atau
peningkatan proyek yang umumnya menyangkut gambar rencana, biaya,
pelaksanaan proyek dan hasil pengerjaan proyek, sedangkan masalah nonteknis
adalah masalah yang terjadi di luar proyek akibat pengerjaan proyek yang
umumnya berkaitan dengan pengaruh lingkungan dan masyarakat di sekitaran
proyek. Pada laporan kerja praktik ini penulis akan menjelaskan mengenai
pelaksanaan pekerjaan digunakan pada proyek peningkatan jalan Karanggede -
Juwangi kab. Boyolali. Adapun pekerjaan yang diamati penulis yaitu pekerjaan
Tembok Penahan Tanah (TPT) dan pekerjaan Lapisan Asphalt Concrete - Wearing
Course (AC-WC).

5.1.1 Pekerjaan Tembok Penahan Tanah (TPT)


Tembok penahan tanah atau talud adalah bangunan pengaman yang berada di
tepi jalan yang berguna untuk memperbesar tingkat kestabilan tanah. Fungsi talud
ialah untuk menahan tanah yang terletak di belakangnya, melindungi kondisi

46
tanah di depannya dan mencegah timbulnya bahaya longsor. Dalam pelaksanaan
pekerjaan talud terdapat beberapa tahapan pekerjaan yang dapat dilihat pada
Gambar 5.1.

Mulai

Pengukuran dan Pemasangan Bouwplank oleh Surveyor

Penggalian Tanah oleh alat Excavator

Pemasangan Bekisting

Pemasangan Batu Kali

Plesteran + Acian

Selesai

Gambar 5.1 Diagram Alir pekerjaan tembok penahan tanah


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

a. Pengukuran di lapangan oleh surveyor


Pengukuran ini dilakukan oleh pihak kontraktor dan konsultas pengawas
sesuai dengan gambar perencana untuk mengecek gambar dan menyesuaikan
gambar dengan kondisi dilapangan bertujuan agar tidak terjadi kesalahan, gambar
ini kemudian untuk penentuan titik mulai, batas-batas, elevasi, dan titik akhir dari
proyek.
b. Penggalian Tanah
Penggalian ini dilakukan oleh alat berat yaitu excavator. Proses galian
dilaksanakan untuk memperjelas kedalaman air pada saluran, serta memperendah

47
elevasi muka air. Penggarukan dan penggalian dilakukan dengan melihat
ketentuan dan dimensi dari gambar rencana.

Gambar 5.2 Penggarukan tanah


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)
c. Pemasangan Bekisting
Bekisting yang dipakai pada proyek pembuatan talud ini menggunakan
kayu kelas IV. Bekisting dibuat untuk tempat proses pencetakan dan pengeringan
batu kali dilaksanakan. Pembuata bekisting dibuat berdasarkan gambar rencana
dan ketentuan rencana dengan toleransi 1 cm dan dipasang diluar dari titik terluar
benang.

Gambar 5.3 Pemasangan bekisting


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

d. Pemasangan Batu Kali


Pekerjaan pemasangan batu kali merupakan tahapan paling penting dan
utama dalam pekerjaan talud. Material yang digunakan yaitu batu kali dengan
bermacam ukuran, semen, pasir dan air. Proses pemasangan batu kali melalui
beberapa tahapan yaitu:

48
1. Batu kali disusun secara horizontal.
2. Menyebarkan campuran semen dan pasir tanpa air ke atas batu kali.
3. Setelah batu kali dan campuran pasir dan semen lapis selesai, pekerja
melakukan hal yang sama hingga proses pemasangan batu kali
mencapai atas cetakan mal.
4. Proses pembuatan dinding batu kali dilanjutkan sepanjang saluran
dengan melakukan proses yang sama secara berulang-ulang.

Gambar 5.4 Pemasangan batu kai


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)
e. Pekerjaan Plesteran & Acian
Plesteran dinding adalah lapisan pada dinding yang merupakan penguat
ikatan dinding, memperhalus pasangan dinding dan menghambat rembesan
langsung dari air yang mengenai dinding. Plesteran ini terdiri dari semen dan
pasir yang diaduk dengan air dengan adukan l:4 dengan mutu beton fc’ 30
Mpa. Pekerjaan plesteran juga merupakan pekerjaan yang dilakukan pada
proyek, tahap finishing ini bertujuan untuk memperindah bentuk dinding
talud agar terlihat lebih halus.
Acian adalah proses finishing setelah dilakukan pemlesteran. Acian
berfungsi untuk menutup pori-pori yang terdapat pada plesteran dan
menghaluskan permukaan plesteran agar terlihat lebih rapi.

49
5.1.2 Pekerjaan Lapis Aspal Aspal AC-WC
Asphalt Concrete - Wearing Course (AC - WC) merupakan lapisan perkerasan
yang terletak diatas lapisan antara AC - BC ( binder course) dan di atas lapisan
pondasi (base course). Lapisan ini berhubungan langsung dengan cuaca, maka
harus mempunyai ketebalan dan kekauan yang cukup untuk mengurangi
tegangan/regangan akibat beban lalu lintas yang akan diteruskan ke lapisan di
bawahnya. Karakteristik yang terpenting pada campuran ini adalah stabilitas.
Pada proyek peningkatan jalan Karanggede-Juwangi kab. Boyolali.
ketebalan untuk lapisan Asphalt Concrete-Wearing Course adalah 5 cm. Dalam
pelaksanaan pekerjaan lapis AC – WC terdapat beberapa tahapan pekerjaan yang
dapat dilihat pada Gambar 5.5.

Mulai

Penyemprotan Prime Coat dengan Asphalt Sprayer

Pembuatan Asphalt Concrete Wearing Course

Penghamparan Asphalt Concrete Wearing Course

Pemadatan dengan alat Tandem Rollers dan Pneumetic Tire


Roller

Selesai

Gambar 5.5 Diagram Alir Pekerjaan Lapis Aspal AC-WC


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

50
a. Pembuatan Asphalt Concrete - Wearing Course
Untuk pembuatan Asphalt Concrete - Binder Course pihak pengguna jasa
menyerahkan pada PT. NEW CAKTI untuk proses pembuatan lapis Asphalt
Concrete - Wearing Course

b. Penyemprotan Prime Coat

Lahan harus disemprot prime coat sebelum dilakukannya


penghamparan Asphalt Concrete - Wearing Course. Prime Coat adalah
aspal cair yang berfungsi sebagai pengikat antara lapis aspal AC - BC
dengan lapis aspal baru. Prime Coat disemprotkan melalui alat Asphalt
Sprayer.

Gambar 5.6 Penyemprotan Prime Coat


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

c. Penghamparan Lapis Perkerasan Asphalt Concrete - Wearing Course

Penghamparan Asphalt Concrete Wearing Course adalah suatu proses


peletakan aspal yang diangkut menggunakan dump truck yang selanjutnya akan
diratakan oleh finisher. Penghamparan tidak boleh dilakukan apabila cuaca tidak
mendukung seperti pada waktu hujan karena akan menimbulkan aspal tidak
maksimal.

51
Gambar 5.7 Penghamparan Lapis Aspal AC-WC
(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

d. Pemadatan Lapis Perkerasan Asphalt Concrete - Wearing Course

Pemadatan adalah merapatnya butir-butir agregat, pasir dan aspal satu


sama lain akibat adanya beban dinamis, agregat satu sama lain saling
mengunci agar berkurangnya rongga udara. Tujuan pemadatan dari
pemadatan dapat tercapai dengan pemilihan bahan agregat, cara pemadatan,
pemilihan mesin pemadat, dan jumlah lintasan atau passing yang sesuai.
Pada pekerjaan lapis aspal ini dipakai alat pemadat Tandem Roller dan
Peneumetic Tire Roller. Lapis perkerasan Asphalt Concrete Wearing Course
yang telah selesai dipadatkan harus memiliki ketebalan sesuai dengan
rencana yaitu minimal 5 cm.

Gambar 5.8 Pemadatan Lapis Aspal AC-WC


(Sumber: Dokumen Kerja Praktik, 2021)

52
5.2 ANALISIS MASALAH DAN SOLUSI
Dalam setiap proyek konstruksi tentu terdapat kendala dalam proses
pengerjaannya, kendala-kendala ini tidak dapat dihindari ataupun
direncanakan,akan tetapi harus sesegera mungkin dicari solusi dan
penanggulangannya. Kendala atau permasalahan yang timbul dapat menghambat
pelaksanaan pekerjaan ataupun pekerjaan tersebut menjadi terhambat dan
progresnya tidak sesuai dengan yang direncanakan.
Permasalahan yang terjadi dapat berupa faktor teknis maupun non-teknis.
Masalah teknis adalah masalah yang dihadapi dalam proses pembangunan proyek
yang umumnya menyangkut design, tender, koordinasi antar pihak terkait, biaya,
dan hasil pengerjaan proyek. Masalah non-teknis adalah masalah yang terjadi diluar
akibat pengerjaan proyek yang umumnya berkaitan dengan pengaruh lingkungan
dan masyarakat sekitar proyek. pada proyek peningkatan jalan karanggede-juwangi
kab. Boyolali. ini, juga mempunyai beberapa permasalahan, baik secara teknis
maupun non-teknis.

5.2.1 Masalah yang Dihadapi Proyek


Selama proses kegiatan kerja praktik berlangsung pada proyek peningkatan
jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali. Penulis menemukan beberapa
peristiwa yang menimbulkan masalah dalam pekerjaan dan membuat durasi
pekerjaan menjadi terhambat. Berikut permasalahan yang terjadi dilapangan:
a. Terlambatnya kedatangan material aspal AC - WC karena produksi dari
asphalt mixing plant ke lokasi proyek Karanggede - Juwangi yang
lumayan jauh.
b. Kurangnya pengawasan untuk jalan yang baru diaspal yang seharusnya tidak
boleh kontak langsung atau terlewati oleh kendaraan. Sehingga beberapa jalan
yang aspal belum kering dilewati mengakibatkan bekas roda-roda mobil yang
tidak bisa hilang.
c. Manajemen keamanan dan keselamatan kerja (K3) yang belum terlaksana
dengan baik, seperti pekerja yang tidak memakai helm, sepatu safety, maupun
rompi.

53
5.2.2 Solusi Masalah yang Dihadapi Proyek

Berdasarkan masalah-masalah yang timbul dalam pelaksanaan pekerjaan


yang telah diuraikan diatas, selama melakukan kerja praktik. Biasanya kontraktor
pelaksana nanti akan berdiskusi dengan kontraktor pelaksana laiinya. Jika tidak
terselesaikan akan dibawa ke rapat para kontraktor aksesibilitas. Berikut solusi-
solusi untuk mengatasi masalah yang terjadi dilapangan:
a. Masalah terlambatnya material aspal dengan solusi menambah dump
truck agar bisa mempercepat pengangkutan material aspal AC - WC ke
lokasi proyek. Mengingat lokasi pengambilan material aspal AC - WC
yang juga terbilang jauh.
b. Masalah kurangnya pengawasan untuk jalan yang baru saja diaspal. Sehingga
setelah kejadian tersebut dilakukan perbaikan dengan cara menambah lapisan
diatasnya. Setelah itu setiap jalan yang sudah diaspal AC-WC aksesnya ditutup
kecuali untuk orang-orang tertentu yang berkepentingan.
c. Masalah manajemen keamanan dan keselamatan kerja (K3) yang belum
terlaksana dengan baik. Sebenarnya perlengkapan safety telah disediakan oleh
kontrakor. Hanya terkadang kesadaran para pekerja akan pentingnya K3
minim, sehingga setiap pagi slalu diadakan apel bersama kontraktor pelaksana
dan para pekerja termasuk slalu mengingatkan pentingnya K3.

54
BAB 6
KESIMPULAN DAN SARAN

6.1 KESIMPULAN
Dari hasil pengamatan di lapangan dapat diambil kesimpulan dari tujuan kerja
praktik pada proyek peningkatan jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali antara
lain :
a. Tembok penahan tanah atau talud adalah bangunan pengaman yang
berada di tepi jalan yang berguna untuk memperbesar tingkat kestabilan
tanah. Pekerjaan tembok penahan tanah (TPT) bertujuan untuk menahan
tanah yang terletak di belakangnya, melindungi kondisi bahu jalan dan
mencegah timbulnya bahaya longsor.
b. Proses pekerjaan pengaspalan lapis AC - WC (Asphalt Concrete Wearing
Course), pertama penyemprotan prime coat dengan asphalt sprayer pada lapis
perkerasan aspal AC-BC. Setelah itu dilakukan penggelaran AC-WC dengan
asphalt finisher. Lalu dipadatkan dengan tandem roller dan pneumatic roller.
Pada proyek peningkatan jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali,
menggunakan aspal lapis AC - WC setebal 5 cm.
c. Permasalahan yang timbul di lapis aspal AC - WC yaitu terlambatnya
kedatangan material aspal AC - WC karena produksi dari asphalt mixing
plant ke lokasi proyek Karanggede - Juwangi yang lumayan jauh.
Solusinya menambah dump truck agar bisa mempercepat pengangkutan
material aspal AC - WC ke lokasi proyek. Mengingat lokasi pengambilan
material aspal AC - WC yang juga terbilang jauh.

6.2 SARAN
Setelah pengamatan pada pelaksanaan kerja praktik pada proyek peningkatan
jalan Karanggede - Juwangi kab. Boyolali, penulis ingin memberi saran untuk
membangun agar perusahaan ini tetap maju dan selalu berhasil dalam setiap
pekerjaan. Saran untuk pekerjaan proyek ini antara lain sebagai berikut:
a. Menambah jumlah Dump Truck untuk mengurangi keterlambatan dalam
pengiriman material aspal AC - WC maupun AC - BC. Pada saat proses

55
pekerjaan lapisan perkerasan (AC-BC dan AC-WC) diperlukan perhatian
khusus terhadap suhu campuran, mulai dari datangnya material panas
dilapangan sampai proses pemadatan akhir, karena suhu aspal sendiri
sangat mempengaruhi karakteristik campuran.
b. Perlu meningkatkan kesadaran para pekerja lapangan terhadap
pentingnya pelaksanaan K3 (Kesehatan dan Keselamatan Kerja) di proyek.
Karena masih ada tenaga kerja yang lalai dalam menggunakan alat
pelindung diri pada saat berkerja.
c. Kepada mahasiswa yang akan melakukan kegiatan KP (Kerja Praktik)
sebaiknya mempersiapkan diri mempunyai perlengkapan K3 (Kesehatan
dan Keselamatan Kerja) seperti halnya yang digunakan di proyek sepatu
pelindung, rompi proyek, helem proyek agar melindungi diri dari sesuatu
hal yang tidak di inginkan yang terjadi di lingkungan proyek.

56
DAFTAR PUSTAKA

Bina Marga. (2018). Rancangan Spesifikasi Umum Bidang Jalan Dan Jembatan
Divisi VI Untuk Perkerasan Aspal. Jakarta: Departemen Pekerjaan Umum.
Bina Marga. (2018). Rancangan Spesifikasi Umum Bidang Jalan Dan Jembatan
Divisi V Untuk Pekerjaan Tanah dan Geosintetik. Jakarta: Departemen
Pekerjaan Umum.
SNI 03-6819-2002.(2002). Spesifikasi Agregat Halus Untuk Campuran Perkerasan
Beraspal. Jakarta: Badan Standar Nasional.

SNI ASTM C136:2012.(2012). Metode Uji Untuk Analisis Saringan Agregat Halus
dan Agregat Kasar. Jakarta: Badan Standar Nasional.

SNI 1969:2016.(2016). Metode Uji Berat Jenis Dan Penyerapan Air Agregat
Kasar. Jakara: Badan Standar Nasional.

SNI 2417:2008.(2008). Cara Uji Keausan Agregat Dengan Mesin Abrasi Los
Angeles. Jakarta: Badan Standar Nasional.

SNI 06-2489-1991.(1991). Metode Pengujian Campuran Aspal Dengan Alat


Marshall. Jakarta: Badan Standar Nasional.
Soedarsono, Djoko Untung.(1993). Konstruksi Jalan Raya. Jakarta: Yayasan
Badan Penerbit Pekerjaan Umum.
Sukirman, Silvia. (1999). Perkerasan Lentur jalan Raya. Bandung: Nova.
Tamin, Ofyar Z. (2000). Perencanaan Dan Pemodelan Transportasi. Bandung:
Institut Teknologi Bandung.

57
PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG
Alamat : Jl. Perintis Kemerdekaan No.250 Boyolali Telp. (0276) 321049

GAMBAR RENCANA

PEKERJAAN :

PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)

DAK KABUPATEN BOYOLALI


TAHUN ANGGARAN 2021

CV. CAHAYA KONSULTAN


PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
LEGENDA DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
Jl. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049

KEGIATAN

PEMBANGUNAN JALAN
EKSISTING RENCANA
SUMBER DANA

: JALAN TOL : PAGAR BLOK BETON : TIMBUNAN DAK KABUPATEN BOYOLALI


TAHUN ANGGARAN 2021
: GUARDRAIL
: JALAN DENGAN PERKERASAN : GALIAN
PEKERJAAN

L : TIANG LISTRIK
0.10 % : PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)
: JALAN TANPA PERKERASAN GARIS TINGGI RENCANA DAN KEMIRINGAN

: TIANG TELEPON ATAU TELEGRAM


T : ARAH ALIRAN AIR MENGETAHUI
: JALAN SETAPAK
BLOK BETON PENAHAN LERENG KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
G : PATOK GAS :
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI
14
: GARIS KONTUR
: PASANGAN BATU
: ALIRAN LISTRIK TEGANGAN TINGGI
: TANAH ASLI ARIEF GUNARTO, ST, MT
: SALURAN TERBUKA
Pembina Tk. I
: PATOK DAMIJA NIP. 19710828 199903 1 004
: SALURAN BETON TIPE U
: SALURAN / SUNGAI MENYETUJUI
: SAWAH : GORONG - GORONG PIPA / KOTAK KEPALA BIDANG BINA MARGA
DPU PR KAB. BOYOLALI
: ARUS
: BANGUNAN PENANGKAP / MASUK / KELUAR
: POHON BUAH-BUAHAN
: JEMBATAN
: GORONG - GORONG PIPA / KOTAK SRI BUDI WAHYONO, ST
NIP. 19730922 200312 1 004
: BAMBU : GARIS HIMPIT
DIPERIKSA
w : DANAU
: TITIK UTAMA LENGKUNG HORISONTAL KASI. PEMBANGUNAN JALAN
: RUMPUT DPU PR KAB. BOYOLALI
: MUKA AIR : TITIK PERPOTONGAN LENGKUNG VERTIKAL
: PEMUKIMAN / RUMAH
: GARIS PUSAT JALAN TOL, RAMP DAN AKSES
: JEMBATAN
SUGIYARTO, ST
: : BATAS DAMIJA NIP. 19670211 199503 1 004
MASJID
KONSULTAN PERENCANA
: PINTU AIR
: RETAINING WALL CV. CAHAYA KONSULTAN
: GORONG - GORONG : SEKOLAHAN TITIK KONTROL PENGUKURAN
x x : PAGAR (BARBED WIRE, WOVEN WIRE, BATAS DAMIJA) : TRAVERSE POINT
PEMAKAMAN ISLAM
DEDY KURNIADI, S. Pd
BENCH MARK (BM) Direktur II
DIPERIKSA
35.1 SPOT ELEVATION
AHLI JALAN

DIGAMBAR

JUDUL GAMBAR SKALA

LEGENDA NS

KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

01 29

CATATAN/REVISI
U

B T

KABUPATEN PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI


S
GROBOGAN DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
Jl. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049

JUWANGI KEGIATAN

PEMBANGUNAN JALAN
38

SUMBER DANA
REPAKING 46
DAK KABUPATEN BOYOLALI
TAHUN ANGGARAN 2021
43
WONOHARJO
KALI TLAWAH
GENENG SARI
PEKERJAAN
42

38
PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)
40

MENGETAHUI
LOKASI PEKERJAAN
KEMUSU KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI
KLEWOR
38
65
JREBENG
WONOSEGORO
39 KABUPATEN ARIEF GUNARTO, ST, MT
41 SRAGEN Pembina Tk. I
CUKILAN NIP. 19710828 199903 1 004
MENYETUJUI
KLEGO
BATANGAN KEPALA BIDANG BINA MARGA
KARANG GEDE CEPRESAN
DPU PR KAB. BOYOLALI
ANDONG
KABUPATEN 66 76
SEMARANG 37
KACANGAN
35
SENGGRONG SRI BUDI WAHYONO, ST
66
64 NIP. 19730922 200312 1 004
BADE
63 DIPERIKSA
G
AN

76
AR

35 KASI. PEMBANGUNAN JALAN


M

36 DPU PR KAB. BOYOLALI


SE

KALI GENTONG 62 34 GEBANG KABUPATEN


KE

SIMO
03 NOGOSARI
KARANGANYAR
25 TEGAL RAYUNG 27
TEMON
18 28 27 KETITANG
KEMBANG
KALIOSO
AMPEL 19 60 27 SUGIYARTO, ST
KLIWONAN
24 61 NIP. 19670211 199503 1 004
01 TOMPAK
28 29 KONSULTAN PERENCANA
KB. JERUK SAMBI
MANGU
KB. BIMO 23 23 30 CV. CAHAYA KONSULTAN
30
KE MAGELANG 04 PULE WONOGIRI 33
02 20 TLATAR
PENGGUNG PASEKAN
KUPO
JRAKAH 21 DONOHUDAN
SELO 05 57 58
BOYOLALI 22 31
PARAS NGEPOS 32
CEPOGO
TANJUNGSARI DEDY KURNIADI, S. Pd
RANDU NGEMPLAK Direktur II
06 MOJOSONGO RANDUSARI NGANGKRUK
MUSUK BANGAK
09 KE SO DIPERIKSA
PELEM SONOLAYU 14
53
LO
12 DUKUHAN
DALI AHLI JALAN
13 16
07 11 LOGERIT 132
SUDIMORO DIGAMBAR
47 10
KABUPATEN 08
50
KOPEN
14
KABUPATEN JUDUL GAMBAR SKALA
DRAJIDAN 54
KLATEN SINGOSARI
SEPET 15 17 SUKOHARJO
LONTRONG
08 07
NGANGKRUK DOPLANG SANGGUNG PETA JARINGAN JALAN
49
KAB. BOYOLALI
NS
KEPOSONG
KR. ANYAR

KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

02 29

CATATAN/REVISI
U
S

PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI


DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
Jl. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049

AKHIR PEKERJAAN KEGIATAN


AC-WC & AC- BC
STA 3+140 PEMBANGUNAN JALAN
DESA KLARI
SUMBER DANA

DAK KABUPATEN BOYOLALI


TAHUN ANGGARAN 2021

.00
100
2+850 T
T

461
258.341
T T

=
X
T
T Y
= 2+9

.00
0 258.331 918 00

350
257.545 915 3+250
2+80 79

461
257.770 257.030.00

.00
257.786 6

=
300
Y
3+200

X
= 257.884

461
918 257.781
257.3 Y
905 257.02

=
257.676 =

PEKERJAAN

X
0.00 256.70 918
256.045 256.97 7 3+150

.00
256.344 260.688
256.99 81

200
73 935
T 257.3 01 257.08 2
T 2+950 Y
= 259.955 0.00 260.718

461
256.8 1914 T
T 256.99 6
T 3+100 918 259.840

=
257.1 11 260.682 930 259.857
256.97 1

X
T 257.1 0.00
257.2 12 256.346 T 254.95 9 257.51
259.953
257.1 49 T T Y 259.858
256.9 6049 T T
5 9
3+000 =
918 3+050 260.003
259.941
259.803
259.518
0 256.1
256.6 T 920 262.665 260.621
260.044
260.032 259.807
75 0.00

. 00
254.92 257.57 259.938
T

000
7 257.14 3 260.090 259.927 T
2+ 04 T 257.23 8 260.172 259.565

461
261.345 259.918
256.6 T 257.33 4 259.604 T T 261.665 260.087 259.703 T KW.2

=
257.23 9 261.065 260.021 T T

X
.172 T 261.171 259.692 384.944
257 .172 3 T 261.272 259.994 X : 461 358.989
257 .463 257.08 261.341
T T Y : 9 189
256 .769
.864 T 255.87 1 260.228 261.170 T 259.908
256
256 .976 T 5 259.501 260.336 261.161 Z : + 259.935
258.550 261.868 T
256 .863 T 258.556 260.431 260.121 T T
256 .689 260.335
256 255.85 258.705 260.240 T T T
9 258.784 259.739
T 261.910 T
.561
T 258.576
256 T 257.768 T T
T T 259.750 T
T

00
T
T

2 +7
257.716
T

8
.07
.00

257
000
461

256 .77 1 2
T

256 .07
256 .40
256 .80 2
257
X=

256 .91 5
256
T T

255 .80 3
.72 4
Y=

.79 3
5
918

PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)


895
0.00

2
.77
255
T

0
65
T T

2+

.517
258

257 .674 .517


258
T

257 .759
257

257 .854
256 .758
T T

.689
.781
257

.727
256
0
60
2+

.658
257

258 .721
258 .173
258 .224
257

258 .315
257 .010.219
.158
258

.155
MENGETAHUI

257
0
55
2+

.190
256

258 .226
258 .370.211
256

258 .466
258

258 .365
257 .348
.015

.916
256
0
50
2+
.026
KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM

T 259 T

.00
T

258 .035

050
259 .815
.066
0.00

259

259 .071

461
880

259 .166
259 .075
918

259

X=
Y=

257 .066
.451

.406
257
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI

0
45
2+

.892
268

266 .642
267 .042
267 .083
268
T

267 .193

T
267 .270
266 .088.190
T
T

.913

T
T
.137
267
267

.110
.110
267
267
T
0
T
T
40
2+

.707

T
269

266 .457

T
T
267 .957
267 .352
269

267 .411
267 .507
267 .406
.344

.382
267
0
35
2+

.904

T
274

270 .604
271 .504

T
T
.342

.00
271 .366
273

271 .483

050
0.00

271 .369
271

271 .323
865

461
271 .144
.399
918

=
=
Y

X
.424
T
T

271
0
30
2+

.427
273

273 .413
273 .218
273 .405
273 .482
T

273

273 .543
273 .543
273 .478
273 .268
ARIEF GUNARTO, ST, MT

.582
T
T

.583
273
0
25
Pembina Tk. I

2+

274 .731
274 .731
.00

274 .788
000

274

274 .789
274 .718
461

274 .609
274 .392
.684
=
X
Y
=
918
850
0.00

NIP. 19710828 199903 1 004

0
20
.292
2+
276

276 .285
276 .008
276 .211
276 .298
276

276 .403
276 .297
.303
MENYETUJUI

.00
050
0
15

461
.868

=
2+

X
277

277 .873
277 .642
Y

277 .838
=

277

277 .851
918

277 .953
277 .848
845

277 .785
0.00

277 .563
.772

.758
277
T
0

T
T
10
2+

.00
000
461
=
KEPALA BIDANG BINA MARGA

X
.655
280 .927

RI
279 .268

KLA
Y .272
= 280
918 280 .523

SD.
835 280 .555
0 0.00 280 .268
280 .028
2+05
.266
280 .266
280
280
RI
KLA
A 282.
177
SM
170
282. 051

DPU PR KAB. BOYOLALI


0 282. 152

2+00594
282. 047
282. 040
282. 892
283. 281. 121
282.
207
282.
594
RI 283.

PEKERJAAN OVERLAY AC - WC & AC- BC


S KLA
0 K ADE 466

1+95
283. 586
283. 561
283. 458
283. 101
T
69 282. T
285.4 T
69 936
281.
285.4 33
285.1 48 T
0 285.3 43 T
1+90
285.3 32 T
MIL 285.4 35
K ORA 285.3 3395
285.2

STA.2+260 S/D 3+140


99 284.0 T
286.6 T
17 T
01 283.9
286.7 06
287.5 16
287.5 11
0 287.6 13
1+85
287.5 31
287.6 05 T

.00
286.3 T 0.00

000
T
820

461
918
06 =

=
Y

X
SD 286.3
849
289.
625
289. 827 T
0 289. 625 T
1+80
289. 533 T
289. 329
289. 807
289.
099
290. 815
289.
101
290. 129
291. 138
291. 234 T
291. 129
0 291. 218 T
1+75
291. 889 T
290. 961
291.

649 964
289. 291.
T
T 580 KM
T 289. 454
290. 485 T
1+700

SRI BUDI WAHYONO, ST


T 290. 584 T
T 290. 483
.00 290. 575 T
750
T 290. 287
290. 910
460 290.
=

.00
X 0.00

950
51
289.6 923 805

460
290.
50
918
51

Y
=

=
1+6
Y

X
289.6 22

918
290.1 70

785
290.1 63
T
0 1+500 5 290.2 66

0.00
1+45 1+550 288.96 290.1 63
290.1 96
T

NIP. 19730922 200312 1 004


286.120
1+600 8
289.8 90
290.1
T
DS. JETIS KLARI 288.96 1
289.95 3 93
HOTEL 286.116 289.94 8 290.1
54 290.03 6
0 T .954
289.9
286.115
285.976 289.93 17 T
1+40
289 53 286.110 286.646 289.91 7 T
T 289.9 60 286.112 289.56
T 289.5 36 286.030 286.651
285.947
289.89
.00
T
289.3 10 286.113 286.559
289.2 285.871 900
87 286.102 286.666 3
289.1 73 285.898 286.560 285.966 460
T 289.90 =
288.7 58 285.978 287.441 285.868 X
846 289.1 90 285.864
287. 289.0 287.541 285.646
T T T

Y
285.891
T T

=
285.902

918
0 T T T

795
833
1+35 T 287. 714

0.00
285.976
T 287. 796
T 287. 709
287. 644 T
.00

287. 307
750

287. 639 T

DIPERIKSA
287. T
460

080
=

286.
X

579
287.
Y
=
0 035
286. 774
918

1+30 285. 023 775


286. 147 0.00
Y 286. 245
= 286. 144
918 286. 048
.00

765 286. 899


650

0.00 285. 048


286.
460
=
X

517 108
284. 286.
0 494
1+25 T
T 284. 052
284. 545
284. 602
284. 693
T 284. 591
284. 518
284.
I
081
S KLAR 283.
JETI T

KASI. PEMBANGUNAN JALAN


DS. T 077
T 283. 755
282. 172
283. 186
T 283. 257
283. 177
T 283. 083
T 283.

923
281. 097
283.

DPU PR KAB. BOYOLALI


285

PEKERJAAN OVERLAY AC - WC & AC- BC


282.
281
282. 369
282. 279
282. 196
282.

KW.1 349 35
206 681.598.2
282. 460
X : : 9 187 000
Y + 283.
Z:

T
T
T
STA. 1+915 S/D 2+210
T
T
T

AWAL PEKERJAAN
T
T

T
T
T

AC-WC & AC- BC SUGIYARTO, ST


NIP. 19670211 199503 1 004
T
T
T

STA 0+000 0+65


0
T

DESA KEBONAN
T
T

0+60
0 SMP ADIYAH
MM
M UHA KONSULTAN PERENCANA
CV. CAHAYA KONSULTAN
T
T
T PEKERJAAN OVERLAY AC - WC
OK
P ESA

P OND AL HIKM
NTRE
AH
N

T
T
T
T
STA.1+175 S/D 1+500
T
T

T
T
T

T
T
T

T
T
DEDY KURNIADI, S. Pd
Direktur II
T

AS
ESM
P USK

DIPERIKSA

AHLI JALAN
PEKERJAAN OVERLAY AC - WC & AC- BC
STA. 0+000 S/D 1+175 DIGAMBAR

JUDUL GAMBAR SKALA

LAYOUT JALAN NS

KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

03 29

CATATAN/REVISI
AWAL PEKERJAAN
PEK. OVERLAY AC- WC & AC - BC
STA 0+000
DESA KEBONAN

PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI


DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049

KEGIATAN

PEMBANGUNAN JALAN

SUMBER DANA

DAK KABUPATEN BOYOLALI


TAHUN ANGGARAN 2021

PEKERJAAN

305.010 PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)

MENGETAHUI
Y = 9175600.00 KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI

X = 450200.00
+ 306.00 PEK. OVERLAY AC - WC & AC - BC
ARIEF GUNARTO, ST, MT
SKALA HORISTAL 1 : 1 000
SKALA VERTIKAL 1 : 500

+ 304.00 Pembina Tk. I


+ 302.00 NIP. 19710828 199903 1 004
MEMANJANG

+ 300.00 MENYETUJUI
POTONGAN

+ 298.00 KEPALA BIDANG BINA MARGA


+ 296.00 DPU PR KAB. BOYOLALI
+ 294.00
+ 292.00
+ 290.00
SRI BUDI WAHYONO, ST
+ 288.00 NIP. 19730922 200312 1 004
+ 286.00
DIPERIKSA
+ 284.00
KASI. PEMBANGUNAN JALAN
305.260 305.370

304.339 304.449

303.902 304.012

302.812 302.922

302.723 302.833

302.045 302.155
ELEVASI RENCANA DPU PR KAB. BOYOLALI

ELEVASI EXISTING
SUGIYARTO, ST
0+000 0+050 0+100 0+150 0+200 0+250 NIP. 19670211 199503 1 004
SATUAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN KONSULTAN PERENCANA
Galian Untuk Drainase dan Selokan Air m³ CV. CAHAYA KONSULTAN
Pasangan Batu dengan Mortar m³
Galian Biasa m³
Galian Perkerasan Berbutir m³ 11.80
Galian Perkerasan Beton m³
DEDY KURNIADI, S. Pd
Timbunan Pilihan (Sirtu) (Bahu Jalan) m³ 2.40 1.60 Direktur II
Timbunan Dari Galian m³
DIPERIKSA
Penyiapan Badan Jalan m² 47.20
Lapis Fondasi Agregat Kelas A m³ AHLI JALAN

Lapis Fondasi Agregat Kelas B m³ 11.80 DIGAMBAR


Perk. Beton Semen (PPC) Beton Fc' 25 Mpa (Pelebaran) m³ JUDUL GAMBAR SKALA
Lapis Resap Pengikat-Aspal Emulsi liter 23.60
SITUASI DAN POT. MEMANJANG
Lapis Perekat - Aspal Emulsi liter 147.50 50.00 50.00 50.00 50.00
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI V 1 : 500
Laston Lapis Aus (AC - WC) ton 85.18 28.88 28.88 28.88 28.88 KABUPATEN BOYOLALI H 1 : 1000
Laston Lapis Antara (AC - BC) ton 102.66 34.80 34.80 34.80 34.80 STA 0+000 - 0+250
Laston Lapis Fondasi (AC - Base) ton
Lapis Penetrasi Macadam m³ 0.40 1.40 1.45 1.78 1.49 KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

04 29
Beton Struktur Fc' 10 Mpa m³ 8.00 8.00 8.00 7.60 8.00
Pasangan Batu m³ CATATAN/REVISI
Marka Jalan Termoplastik m² 2.52 2.16 2.52 2.16 2.52
PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049

KEGIATAN

PEMBANGUNAN JALAN

SUMBER DANA

DAK KABUPATEN BOYOLALI


TAHUN ANGGARAN 2021

PEKERJAAN

PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)

MENGETAHUI
KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI

+ 306.00 PEK. OVERLAY AC - WC & AC - BC


ARIEF GUNARTO, ST, MT
SKALA HORISTAL 1 : 1 000
SKALA VERTIKAL 1 : 500

+ 304.00 Pembina Tk. I


+ 302.00 NIP. 19710828 199903 1 004
MEMANJANG

+ 300.00 MENYETUJUI
POTONGAN

+ 298.00 KEPALA BIDANG BINA MARGA


+ 296.00 DPU PR KAB. BOYOLALI
+ 294.00
+ 292.00
+ 290.00
SRI BUDI WAHYONO, ST
+ 288.00 NIP. 19730922 200312 1 004
+ 286.00
DIPERIKSA
+ 284.00
KASI. PEMBANGUNAN JALAN
302.045 302.155

300.099 300.209

299.067 299.177

297.891 298.001

297.005 297.115

295.571 295.681
ELEVASI RENCANA DPU PR KAB. BOYOLALI

ELEVASI EXISTING
SUGIYARTO, ST
0+250 0+300 0+350 0+400 0+450 0+500 NIP. 19670211 199503 1 004
SATUAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN KONSULTAN PERENCANA
Galian Untuk Drainase dan Selokan Air m³ CV. CAHAYA KONSULTAN
Pasangan Batu dengan Mortar m³
Galian Biasa m³
Galian Perkerasan Berbutir m³ 4.50 4.50 2.81 11.95
Galian Perkerasan Beton m³
DEDY KURNIADI, S. Pd
Timbunan Pilihan (Sirtu) (Bahu Jalan) m³ Direktur II
Timbunan Dari Galian m³
DIPERIKSA
Penyiapan Badan Jalan m² 18.00 18.00 11.25 47.77
Lapis Fondasi Agregat Kelas A m³ AHLI JALAN

Lapis Fondasi Agregat Kelas B m³ 4.50 4.50 2.81 11.95 DIGAMBAR


Perk. Beton Semen (PPC) Beton Fc' 25 Mpa (Pelebaran) m³ JUDUL GAMBAR SKALA
Lapis Resap Pengikat-Aspal Emulsi liter 9.00 9.00 5.62 23.88
SITUASI DAN POT. MEMANJANG
Lapis Perekat - Aspal Emulsi liter 50.00 50.00 50.00 50.00 50.00
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI V 1 : 500
Laston Lapis Aus (AC - WC) ton 28.88 28.88 28.88 28.88 28.88 KABUPATEN BOYOLALI H 1 : 1000
Laston Lapis Antara (AC - BC) ton 34.80 34.80 34.80 34.80 34.80 STA 0+250 - 0+500
Laston Lapis Fondasi (AC - Base) ton
Lapis Penetrasi Macadam m³ 0.78 0.27 0.08 1.12 0.71 KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

05 29
Beton Struktur Fc' 10 Mpa m³ 7.60 8.00 7.60 8.00 8.00
Pasangan Batu m³ CATATAN/REVISI
Marka Jalan Termoplastik m² 2.16 2.52 2.16 2.52 2.16
PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049

296.071 KEGIATAN
295.060 292.415
296.011
296.118
294.930 292.345 PEMBANGUNAN JALAN
296.008 295.000 292.455
294.900 292.345
296.178
294.770 292.155 SUMBER DANA
667.700
DAK KABUPATEN BOYOLALI
TAHUN ANGGARAN 2021

PEKERJAAN

PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)

MENGETAHUI
KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI

+ 300.00 PEK. OVERLAY AC - WC & AC - BC


ARIEF GUNARTO, ST, MT
SKALA HORISTAL 1 : 1 000
SKALA VERTIKAL 1 : 500

+ 298.00 Pembina Tk. I


+ 296.00 NIP. 19710828 199903 1 004
MEMANJANG

+ 294.00 MENYETUJUI
POTONGAN

+ 292.00 0.90

KEPALA BIDANG BINA MARGA


+ 290.00 DPU PR KAB. BOYOLALI
+ 288.00
+ 286.00
+ 284.00
SRI BUDI WAHYONO, ST
+ 282.00 NIP. 19730922 200312 1 004
+ 280.00
DIPERIKSA
+ 278.00
KASI. PEMBANGUNAN JALAN
295.571 295.681

296.118 296.228

295.000 295.110

293.827 293.937

292.512 292.622

292.455 292.565
ELEVASI RENCANA DPU PR KAB. BOYOLALI

ELEVASI EXISTING
SUGIYARTO, ST
0+500 0+550 0+600 0+650 0+700 0+750 NIP. 19670211 199503 1 004
SATUAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN KONSULTAN PERENCANA
Galian Untuk Drainase dan Selokan Air m³ CV. CAHAYA KONSULTAN
Pasangan Batu dengan Mortar m³
Galian Biasa m³
Galian Perkerasan Berbutir m³ 3.00 5.16 13.90
Galian Perkerasan Beton m³
DEDY KURNIADI, S. Pd
Timbunan Pilihan (Sirtu) (Bahu Jalan) m³ Direktur II
Timbunan Dari Galian m³
DIPERIKSA
Penyiapan Badan Jalan m² 12.00 20.60 55.60
Lapis Fondasi Agregat Kelas A m³ AHLI JALAN

Lapis Fondasi Agregat Kelas B m³ 3.00 5.16 13.90 DIGAMBAR


Perk. Beton Semen (PPC) Beton Fc' 25 Mpa (Pelebaran) m³ 11.75 12.50 11.75 12.50 12.50 JUDUL GAMBAR SKALA
Lapis Resap Pengikat-Aspal Emulsi liter 6.00 10.30 27.80
SITUASI DAN POT. MEMANJANG
Lapis Perekat - Aspal Emulsi liter 50.00 50.00 50.00 50.00 50.00
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI V 1 : 500
Laston Lapis Aus (AC - WC) ton 28.88 28.88 28.88 28.88 28.88 KABUPATEN BOYOLALI H 1 : 1000
Laston Lapis Antara (AC - BC) ton 34.80 34.80 34.80 34.80 34.80 STA 0+500 - 0+750
Laston Lapis Fondasi (AC - Base) ton
Lapis Penetrasi Macadam m³ 1.31 1.55 1.72 0.39 0.19 KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

06 29
Beton Struktur Fc' 10 Mpa m³ 7.60 8.00 7.60 8.00 8.00
Pasangan Batu m³ CATATAN/REVISI
Marka Jalan Termoplastik m² 2.52 2.16 2.52 2.16 2.52
Y = 9175700.00

X = 450900.00
PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049

KEGIATAN

PEMBANGUNAN JALAN

SUMBER DANA

DAK KABUPATEN BOYOLALI


TAHUN ANGGARAN 2021

PEKERJAAN

PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)

MENGETAHUI
KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI

PEK. OVERLAY AC - WC & AC - BC


+ 292.00 ARIEF GUNARTO, ST, MT
SKALA HORISTAL 1 : 1 000
SKALA VERTIKAL 1 : 500

+ 290.00 Pembina Tk. I


+ 288.00 NIP. 19710828 199903 1 004
MEMANJANG

+ 286.00 MENYETUJUI
POTONGAN

+ 284.00 KEPALA BIDANG BINA MARGA


+ 282.00 DPU PR KAB. BOYOLALI
+ 280.00
+ 278.00
+ 276.00
SRI BUDI WAHYONO, ST
+ 274.00 NIP. 19730922 200312 1 004
+ 272.00
DIPERIKSA
+ 270.00
KASI. PEMBANGUNAN JALAN
292.455 292.565

292.107 292.217

290.963 291.073

290.328 290.438

287.985 288.095

287.150 287.260
ELEVASI RENCANA DPU PR KAB. BOYOLALI

ELEVASI EXISTING
SUGIYARTO, ST
0+750 0+800 0+850 0+900 0+950 1+000 NIP. 19670211 199503 1 004
SATUAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN KONSULTAN PERENCANA
Galian Untuk Drainase dan Selokan Air m³ CV. CAHAYA KONSULTAN
Pasangan Batu dengan Mortar m³
Galian Biasa m³ 5.00
Galian Perkerasan Berbutir m³ 2.36 13.82 4.55 1.49
Galian Perkerasan Beton m³ 2.50
DEDY KURNIADI, S. Pd
Timbunan Pilihan (Sirtu) (Bahu Jalan) m³ Direktur II
Timbunan Dari Galian m³
DIPERIKSA
Penyiapan Badan Jalan m² 9.45 55.27 18.20 35.95
Lapis Fondasi Agregat Kelas A m³ AHLI JALAN

Lapis Fondasi Agregat Kelas B m³ 2.36 13.82 4.55 1.49 DIGAMBAR


Perk. Beton Semen (PPC) Beton Fc' 25 Mpa (Pelebaran) m³ 7.50 JUDUL GAMBAR SKALA
Lapis Resap Pengikat-Aspal Emulsi liter 4.72 27.63 9.10 2.97
SITUASI DAN POT. MEMANJANG
Lapis Perekat - Aspal Emulsi liter 50.00 50.00 50.00 50.00 50.00
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI V 1 : 500
Laston Lapis Aus (AC - WC) ton 28.88 28.88 28.88 28.88 28.88 KABUPATEN BOYOLALI H 1 : 1000
Laston Lapis Antara (AC - BC) ton 34.80 34.80 34.80 34.80 34.80 STA 0+750 - 1+000
Laston Lapis Fondasi (AC - Base) ton
Lapis Penetrasi Macadam m³ 0.91 0.70 0.09 2.48 0.85 KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

07 29
Beton Struktur Fc' 10 Mpa m³ 7.60 8.00 7.60 8.00 8.00
Pasangan Batu m³ CATATAN/REVISI
Marka Jalan Termoplastik m² 2.16 2.52 2.16 2.52 2.16
AKHIR PEKERJAAN AWAL PEKERJAAN
PEK. OVERLAY AC- WC & AC - BC PEK. OVERLAY AC- WC
STA 1+175 STA 1+175
DESA KLARI DESA KLARI

1+250 PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI


DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
DS. JETIS KLARI JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049

0
283.0
KEGIATAN
281.923 T T
T T
283.081
T
T
PEMBANGUNAN JALAN

283.077
6.00

282.897
282.285 282.755 SUMBER DANA
282.281 283.172
283.186
282.369 283.257
282.279 283.177 DAK KABUPATEN BOYOLALI
282.196 283.083 TAHUN ANGGARAN 2021

T T T T PEKERJAAN
283.097
T T 282.206
PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)
KW.1
X : 460 681.349 MENGETAHUI
Y : 9 187 598.235
PASANGAN BATU PASANGAN BATU Z : + 283.000
PANJANG 8 m PANJANG 25 m KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI
STA 1+155 s/d 1+563 STA 1+171 s/d 1+196

PEK. OVERLAY AC - WC & AC - BC PEK. OVERLAY AC - WC


+ 292.00 ARIEF GUNARTO, ST, MT
SKALA HORISTAL 1 : 1 000
SKALA VERTIKAL 1 : 500

+ 290.00 Pembina Tk. I


+ 288.00 NIP. 19710828 199903 1 004
MEMANJANG

+ 286.00 MENYETUJUI
POTONGAN

+ 284.00 KEPALA BIDANG BINA MARGA


+ 282.00 DPU PR KAB. BOYOLALI
+ 280.00
+ 278.00
+ 276.00
SRI BUDI WAHYONO, ST
+ 274.00 NIP. 19730922 200312 1 004
+ 272.00
DIPERIKSA
+ 270.00
KASI. PEMBANGUNAN JALAN
287.150 287.260

286.203 286.313

284.197 284.307

282.837 282.947

282.369 282.419

283.257 283.307
ELEVASI RENCANA DPU PR KAB. BOYOLALI

ELEVASI EXISTING
SUGIYARTO, ST
1+000 1+050 1+100 1+150 1+200 1+250 NIP. 19670211 199503 1 004
SATUAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN KONSULTAN PERENCANA
Galian Untuk Drainase dan Selokan Air m³ CV. CAHAYA KONSULTAN
Pasangan Batu dengan Mortar m³
Galian Biasa m³ 11.00 11.00 12.50 5.00
Galian Perkerasan Berbutir m³
Galian Perkerasan Beton m³ 2.50 1.50
DEDY KURNIADI, S. Pd
Timbunan Pilihan (Sirtu) (Bahu Jalan) m³ Direktur II
Timbunan Dari Galian m³ 1.85
DIPERIKSA
Penyiapan Badan Jalan m² 50.00 50.00 50.00 20.00
Lapis Fondasi Agregat Kelas A m³ AHLI JALAN

Lapis Fondasi Agregat Kelas B m³ DIGAMBAR


Perk. Beton Semen (PPC) Beton Fc' 25 Mpa (Pelebaran) m³ 11.75 12.50 12.50 5.00 JUDUL GAMBAR SKALA
Lapis Resap Pengikat-Aspal Emulsi liter
SITUASI DAN POT. MEMANJANG
Lapis Perekat - Aspal Emulsi liter 50.00 50.00 50.00 50.00 50.00
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI V 1 : 500
Laston Lapis Aus (AC - WC) ton 28.88 28.88 28.88 28.88 28.88 KABUPATEN BOYOLALI H 1 : 1000
Laston Lapis Antara (AC - BC) ton 34.80 34.80 34.80 17.40 STA 1+000 - 1+250
Laston Lapis Fondasi (AC - Base) ton
Lapis Penetrasi Macadam m³ 0.65 0.75 0.53 0.89 KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

08 29
Beton Struktur Fc' 10 Mpa m³ 7.60 8.00 8.00 5.60 4.00
Pasangan Batu m³ 16.33 CATATAN/REVISI
Marka Jalan Termoplastik m² 2.52 2.16 2.52 2.16 2.52
0
650.0
460

Y=
X= AKHIR PEKERJAAN

918
1+250 1+300 1+350 1+400 PEK. OVERLAY AC- WC

765
STA 1+500

0.00
DESA KLARI

0
1+450

284.0

0
287.0

0
0

289.0
0

288.0
286.0
285.0

289.00
0
286.080 0750.0
283.081 287.846 X = 46
T T
T T

T T
T T

T
T
284.517 PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI

Y = 91
T
T

DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL

288.00
JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049
283.077 28 4
282.755
284.494
284.052
286.035
285.774 287.833 289.99.5954

87850
287.00
283.172 284.545 286.023 289.95
283.186 284.602 286.147 287.714 289.5603 KEGIATAN
283.257 284.693 286.245 287.796 289.33
287.709 289.2106 1+

.00
283.177 284.591 286.144
283.083 284.518 286.048
285.899
287.644
287.307 289.187 50 PEMBANGUNAN JALAN
286.048 287.639 288.77
289.15 3 0
0 289.0908 28
6.1
50.0 20 SUMBER DANA
60 7
283.097 286.108 287.579 X = 4 T T

T 2
2 86
2 85 .11 DAK KABUPATEN BOYOLALI
T

2886.1.9765

Y=
T 6
28 .1 10 TAHUN ANGGARAN 2021
T 2 6.0 12

918
2 86. 30
2886.1 113

775
T 28 5.8 02
T 5.9 98 PEKERJAAN

0.00
78
T
28
5.9 PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)
02

MENGETAHUI
KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI

+ 292.00 PEK. OVERLAY AC - WC


ARIEF GUNARTO, ST, MT
SKALA HORISTAL 1 : 1 000
SKALA VERTIKAL 1 : 500

+ 290.00 Pembina Tk. I


+ 288.00 NIP. 19710828 199903 1 004
MEMANJANG

+ 286.00 MENYETUJUI
POTONGAN

+ 284.00 KEPALA BIDANG BINA MARGA


+ 282.00 DPU PR KAB. BOYOLALI
+ 280.00
+ 278.00
+ 276.00
SRI BUDI WAHYONO, ST
+ 274.00 NIP. 19730922 200312 1 004
+ 272.00
DIPERIKSA
+ 270.00
KASI. PEMBANGUNAN JALAN
284.693 284.743

286.245 286.295

287.796 287.846

289.336 289.386

286.030 286.080
283.257 283.307

ELEVASI RENCANA DPU PR KAB. BOYOLALI

ELEVASI EXISTING
SUGIYARTO, ST
1+250 1+300 1+350 1+400 1+450 1+500 NIP. 19670211 199503 1 004
SATUAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN KONSULTAN PERENCANA
Galian Untuk Drainase dan Selokan Air m³ CV. CAHAYA KONSULTAN
Pasangan Batu dengan Mortar m³
Galian Biasa m³
Galian Perkerasan Berbutir m³
Galian Perkerasan Beton m³
DEDY KURNIADI, S. Pd
Timbunan Pilihan (Sirtu) (Bahu Jalan) m³ Direktur II
Timbunan Dari Galian m³
DIPERIKSA
Penyiapan Badan Jalan m²
Lapis Fondasi Agregat Kelas A m³ AHLI JALAN

Lapis Fondasi Agregat Kelas B m³ DIGAMBAR


Perk. Beton Semen (PPC) Beton Fc' 25 Mpa (Pelebaran) m³ JUDUL GAMBAR SKALA
Lapis Resap Pengikat-Aspal Emulsi liter
SITUASI DAN POT. MEMANJANG
Lapis Perekat - Aspal Emulsi liter 50.00 50.00 50.00 50.00 50.00
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI V 1 : 500
Laston Lapis Aus (AC - WC) ton 28.88 28.88 28.88 28.88 28.88 KABUPATEN BOYOLALI H 1 : 1000
Laston Lapis Antara (AC - BC) ton STA 1+250 - 1+500
Laston Lapis Fondasi (AC - Base) ton
Lapis Penetrasi Macadam m³ 0.11 1.22 0.09 0.15 KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

09 29
Beton Struktur Fc' 10 Mpa m³ 4.00 3.80 3.80 4.00 4.00
Pasangan Batu m³ CATATAN/REVISI
Marka Jalan Termoplastik m² 2.16 2.52 2.16 2.52 2.16
.00
750
460
X=

Y=
918
78 5
287.00
1+5

0.0
00

0
2 86
.120
PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
DS. J
ETIS DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
28
28 6.11
2 5.9 5
KLAR
I 1+55 JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049

28866.11706 0
28 .112
28 6.030
2866.113
1+750 KEGIATAN
28 .10 HOT
2855.8982 PEMBANGUNAN JALAN

286.00
1+700
T EL
T
.978
1+600 289.6
49
286.6
1+650 T

286.00
46 T

287.00
T 286.6 SUMBER DANA

290.00
2 85

288.00
T

289.00
.902 286.5 51 T
286 9 5 T 80
286.5.666 286.116 288.965 T 289.5 54
290.4 DAK KABUPATEN BOYOLALI
T 287.4 60 289.651 85
290.4 84 TAHUN ANGGARAN 2021
T 287.5 1
4 290.5 83
T 41
289.651
.4
290 75
285.947 288.968 290.122 2900.5 87
289.951 29 .2 10 PEKERJAAN
285.871 290.170 290.9
285.966 289.943 290.263
285.868 290.038 290.166
285.864 289.936 290.163 23 PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)
285.646 289.911 289.896 290.9
285.891 289.567 290.190
289.897
T T
MENGETAHUI
290.193 T
285.976
289.903 00.
00 T T KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
9
460 T
X= DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI

Y=
918
STA. 1+617 STA. 1+718
Buk. +290.370 Buk. +290.206
TIDAKA ADA PEKERJAAN

795
Jln. +289.870 Jln. +289.706
+ 292.00 Dsr. +288.970 Dsr. +288.606
ARIEF GUNARTO, ST, MT
SKALA HORISTAL 1 : 1 000

0
SKALA VERTIKAL 1 : 500

.00
+ 290.00 STA. 1+503
Buk. +286.738
Pembina Tk. I
+ 288.00
Jln. +286.238
Dsr. +285.538 NIP. 19710828 199903 1 004
MEMANJANG

+ 286.00 MENYETUJUI
POTONGAN

+ 284.00 KEPALA BIDANG BINA MARGA


+ 282.00 DPU PR KAB. BOYOLALI
+ 280.00
+ 278.00
+ 276.00
SRI BUDI WAHYONO, ST
+ 274.00 NIP. 19730922 200312 1 004
+ 272.00
DIPERIKSA
+ 270.00
KASI. PEMBANGUNAN JALAN
286.010 286.060
286.030 286.080

ELEVASI RENCANA DPU PR KAB. BOYOLALI

289.870
286.666

285.966

290.038

290.263

290.584
289.706
ELEVASI EXISTING
SUGIYARTO, ST
1+5001+503 1+550 1+600 1+617 1+650 1+700 1+718 1+750 NIP. 19670211 199503 1 004
SATUAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN KONSULTAN PERENCANA
Galian Untuk Drainase dan Selokan Air m³ CV. CAHAYA KONSULTAN
Pasangan Batu dengan Mortar m³
Galian Biasa m³
Galian Perkerasan Berbutir m³
Galian Perkerasan Beton m³
DEDY KURNIADI, S. Pd
Timbunan Pilihan (Sirtu) (Bahu Jalan) m³ Direktur II
Timbunan Dari Galian m³
DIPERIKSA
Penyiapan Badan Jalan m²
Lapis Fondasi Agregat Kelas A m³ AHLI JALAN

Lapis Fondasi Agregat Kelas B m³ DIGAMBAR


Perk. Beton Semen (PPC) Beton Fc' 25 Mpa (Pelebaran) m³ JUDUL GAMBAR SKALA
Lapis Resap Pengikat-Aspal Emulsi liter
SITUASI DAN POT. MEMANJANG
Lapis Perekat - Aspal Emulsi liter TIDAK ADA PEKERJAAN RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI V 1 : 500
Laston Lapis Aus (AC - WC) ton KABUPATEN BOYOLALI H 1 : 1000
Laston Lapis Antara (AC - BC) ton STA 1+500 - 1+750
Laston Lapis Fondasi (AC - Base) ton
Lapis Penetrasi Macadam m³ KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

10 29
Beton Struktur Fc' 10 Mpa m³
Pasangan Batu m³ CATATAN/REVISI
Marka Jalan Termoplastik m²
AWAL PEKERJAAN
PEK. OVERLAY AC- WC & AC - BC
STA 1+915
DESA KLARI

1+900 SMA KLARI

0
1+800 1+850 1+950

286.0

.00
0

.00
290.0

0
0
1+750

289.0

284
2+000

285
288.0
291.0

287.0

.00
0
PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI

291.0
KADES KLARI

283
DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
KORAMIL 283.594 JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049
290.099 286.699 285.469
SD
289.649
T T KEGIATAN
289.849
286.701 285.469 283.594
T 290.101 287.506 285.133
291.129 285.348 PEMBANGUNAN JALAN
289.580 289.625 287.516
290.454 291.138 287.611 285.343
291.234 289.827 283.466
290.485 289.625 287.513 285.432
290.584 291.129 285.335 283.586 SUMBER DANA
291.218 289.533 287.631 285.233 283.561
290.483 290.889 289.329
290.575 291.961 289.807 286.305 284.095 283.458
290.287 KM 282.101
290.910 DAK KABUPATEN BOYOLALI
T T T T T T TAHUN ANGGARAN 2021

0
289.815 286.306 T T

00.0
.00 T T 291.964
T T 283.917 T T 281.936
T T
290.923 T T

2
T T T PEKERJAAN
050

188
188

Y=9
0
00.0
610
Y=9

PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)


950
.00 X=4
60
X=4
MENGETAHUI
OPRIT ASPAL KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI

+ 292.00 TIDAKA ADA PEKERJAAN PEK. OVERLAY AC - WC + AC - BC + LPA


ARIEF GUNARTO, ST, MT
SKALA HORISTAL 1 : 1 000
SKALA VERTIKAL 1 : 500

+ 290.00 Pembina Tk. I


+ 288.00 NIP. 19710828 199903 1 004
MEMANJANG

+ 286.00 MENYETUJUI
POTONGAN

+ 284.00 KEPALA BIDANG BINA MARGA


+ 282.00 DPU PR KAB. BOYOLALI
+ 280.00
+ 278.00
+ 276.00
SRI BUDI WAHYONO, ST
+ 274.00 NIP. 19730922 200312 1 004
+ 272.00
DIPERIKSA
+ 270.00
KASI. PEMBANGUNAN JALAN

285.432 285.692

283.586 283.846
ELEVASI RENCANA DPU PR KAB. BOYOLALI
290.584

291.234

289.827

287.611
ELEVASI EXISTING
SUGIYARTO, ST
1+750 1+800 1+850 1+900 1+950 2+000 NIP. 19670211 199503 1 004
SATUAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN KONSULTAN PERENCANA
Galian Untuk Drainase dan Selokan Air m³ CV. CAHAYA KONSULTAN
Pasangan Batu dengan Mortar m³
Galian Biasa m³
Galian Perkerasan Berbutir m³ 12.38
Galian Perkerasan Beton m³
DEDY KURNIADI, S. Pd
Timbunan Pilihan (Sirtu) (Bahu Jalan) m³ 5.60 8.00 Direktur II
Timbunan Dari Galian m³
DIPERIKSA
Penyiapan Badan Jalan m² 82.50
Lapis Fondasi Agregat Kelas A m³ AHLI JALAN

Lapis Fondasi Agregat Kelas B m³ TIDAK ADA PEKERJAAN 37.13 45.91 DIGAMBAR
Perk. Beton Semen (PPC) Beton Fc' 25 Mpa (Pelebaran) m³ JUDUL GAMBAR SKALA
Lapis Resap Pengikat-Aspal Emulsi liter 87.50 146.00
SITUASI DAN POT. MEMANJANG
Lapis Perekat - Aspal Emulsi liter 35.00 58.40
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI V 1 : 500
Laston Lapis Aus (AC - WC) ton 20.21 33.74 KABUPATEN BOYOLALI H 1 : 1000
Laston Lapis Antara (AC - BC) ton 24.36 40.64 STA 1+750 - 2+000
Laston Lapis Fondasi (AC - Base) ton
Lapis Penetrasi Macadam m³ KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

11 29
Beton Struktur Fc' 10 Mpa m³ 8.40 12.00
Pasangan Batu m³ CATATAN/REVISI
Marka Jalan Termoplastik m² 1.80 2.52
50
2+2
.00
1000
X = 46

0
5.0
Y = 91

27
.731
00 274 .731

88500
0
2+2

6.0
274 .788

27
274 .789
274 .718

.00
2+000 276
.292 274 .609
27744.3924
PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI

277.00
SMA KL DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL

283.00
283.594 2 4.68
ARI 27
JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049

.285
2+150
000.00 2766.0081
X = 461 KEGIATAN
2+050 2776.21 8

282.00
2 6.29
283.594 27 .403

278.00
68
277.8

Y = 918
276 .297

281.00
276 PEMBANGUNAN JALAN
2+100 03

279.00
276.3

280.00
283.466 282.177

8350.0
73
283.586 2777.8 42 SUMBER DANA
283.561 27 7.6 38
283.45 27 7.8
.8 51
282.17 2 7

0
282.1018 282.05 0 53
277.9 48 DAK KABUPATEN BOYOLALI
282.1521 277.8
85 TAHUN ANGGARAN 2021
282.0 280.655 2777.7 63
282.0 47 279.927 27 7.5 72
281.936 281.89420 280.268 27 .7
T 282.1 280.272 050.00
T 21 280.523 X = 461 PEKERJAAN
282.207 280.555
T 280.268 T T 277.7
58

Y = 9 18
280.028
280.266
280.266
T PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)
RI
SD. KLA

8450.0
MENGETAHUI

0
KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI

+ 284.00 PEK. OVERLAY AC - WC + AC - BC + LPA


ARIEF GUNARTO, ST, MT
SKALA HORISTAL 1 : 1 000
SKALA VERTIKAL 1 : 500

+ 282.00 Pembina Tk. I


+ 280.00 NIP. 19710828 199903 1 004
MEMANJANG

+ 278.00 MENYETUJUI
POTONGAN

+ 276.00 KEPALA BIDANG BINA MARGA


+ 274.00 DPU PR KAB. BOYOLALI
+ 272.00
+ 270.00
+ 268.00
SRI BUDI WAHYONO, ST
+ 266.00 NIP. 19730922 200312 1 004
+ 264.00
DIPERIKSA
+ 262.00
KASI. PEMBANGUNAN JALAN
283.586 283.846

282.153 282.413

280.523 280.783

277.953 278.213

276.403 276.663

274.789 274.789
ELEVASI RENCANA DPU PR KAB. BOYOLALI

ELEVASI EXISTING
SUGIYARTO, ST
2+000 2+050 2+100 2+150 2+200 2+250 NIP. 19670211 199503 1 004
SATUAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN KONSULTAN PERENCANA
Galian Untuk Drainase dan Selokan Air m³ CV. CAHAYA KONSULTAN
Pasangan Batu dengan Mortar m³
Galian Biasa m³
Galian Perkerasan Berbutir m³ 6.88 5.50
Galian Perkerasan Beton m³ 5.00 1.80
DEDY KURNIADI, S. Pd
Timbunan Pilihan (Sirtu) (Bahu Jalan) m³ 8.00 8.00 8.00 8.00 1.60 Direktur II
Timbunan Dari Galian m³
DIPERIKSA
Penyiapan Badan Jalan m² 25.00 36.51 55.00
Lapis Fondasi Agregat Kelas A m³ AHLI JALAN

Lapis Fondasi Agregat Kelas B m³ 45.75 46.25 41.25 49.24 12.38 DIGAMBAR
Perk. Beton Semen (PPC) Beton Fc' 25 Mpa (Pelebaran) m³ JUDUL GAMBAR SKALA
Lapis Resap Pengikat-Aspal Emulsi liter 125.00 125.00 125.00 125.00 25.00
SITUASI DAN POT. MEMANJANG
Lapis Perekat - Aspal Emulsi liter 50.00 50.00 50.00 50.00 10.00
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI V 1 : 500
Laston Lapis Aus (AC - WC) ton 28.88 28.88 28.88 28.88 5.78 KABUPATEN BOYOLALI H 1 : 1000
Laston Lapis Antara (AC - BC) ton 34.80 34.80 34.80 34.80 6.96 STA 2+000 - 2+250
Laston Lapis Fondasi (AC - Base) ton
Lapis Penetrasi Macadam m³ KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

12 29
Beton Struktur Fc' 10 Mpa m³ 12.00 12.00 12.00 12.00 2.40
Pasangan Batu m³ CATATAN/REVISI
Marka Jalan Termoplastik m² 2.16 2.52 2.16 2.52 0.72
2+400

0
268.0
2+350 2+450

0
269.0
T T

0
2+500

270.0
T

0
T

262.00

260.00
2+300

271.0

266.00
0
0

272.0
273.0

267.00
T

265.00
264.00
269.707 T 268.892 T T

263.00
274.904
2+250 T T T259.026

0
PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI

274.0
7 T
T 273.42
DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
T 273.604
269.457
266.957 268.642
JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049

T 270.504 267.352 266.042 259.035


271.342 267.411 267.083 258.815
273.4138 271.366 267.507 267.193 259.066 KEGIATAN
273.21 271.483 267.406 267.270 259.071
273.40 5 271.369 267.190 259.166
273.482 271.323 267.344
274.731 273.543 271.144
267.088 259.075 PEMBANGUNAN JALAN
274.731 271.399 266.913
273.543 267.137 259.066
274.788 273.4788 257.451
274.789 273.26 SUMBER DANA
274.718 273.582 267.382
274.609 271.424 T T T T 267.110 T T
274.392
274.684 257.406
273.583
T T T DAK KABUPATEN BOYOLALI
TAHUN ANGGARAN 2021

Y = 9188650.00
PEKERJAAN

PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)


PASANGAN BATU X = 461050.00
PANJANG 167 m MENGETAHUI
STA 2+308 s/d 2+475
KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI

+ 276.00 PEK. OVERLAY AC - WC + AC - BC + LPA


ARIEF GUNARTO, ST, MT
SKALA HORISTAL 1 : 1 000
SKALA VERTIKAL 1 : 500

+ 274.00 Pembina Tk. I


+ 272.00 NIP. 19710828 199903 1 004
MEMANJANG

+ 270.00 MENYETUJUI
POTONGAN

+ 268.00 KEPALA BIDANG BINA MARGA


+ 266.00 DPU PR KAB. BOYOLALI
+ 264.00
+ 262.00
+ 260.00
SRI BUDI WAHYONO, ST
+ 258.00 NIP. 19730922 200312 1 004
+ 256.00
DIPERIKSA
+ 254.00
KASI. PEMBANGUNAN JALAN
274.789 275.049

273.543 273.803

271.483 271.743

267.507 267.767

267.270 267.530

259.166 259.426
ELEVASI RENCANA DPU PR KAB. BOYOLALI

ELEVASI EXISTING
SUGIYARTO, ST
2+250 2+300 2+350 2+400 2+450 2+500 NIP. 19670211 199503 1 004
SATUAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN KONSULTAN PERENCANA
Galian Untuk Drainase dan Selokan Air m³ 9.60 9.00 CV. CAHAYA KONSULTAN
Pasangan Batu dengan Mortar m³
Galian Biasa m³
Galian Perkerasan Berbutir m³ 12.38
Galian Perkerasan Beton m³ 11.06
DEDY KURNIADI, S. Pd
Timbunan Pilihan (Sirtu) (Bahu Jalan) m³ 6.40 8.00 8.00 8.00 8.00 Direktur II
Timbunan Dari Galian m³ 1.89 2.25 3.00 1.50
DIPERIKSA
Penyiapan Badan Jalan m² 82.50 55.30
Lapis Fondasi Agregat Kelas A m³ AHLI JALAN

Lapis Fondasi Agregat Kelas B m³ 39.19 52.31 41.25 41.25 41.25 DIGAMBAR
Perk. Beton Semen (PPC) Beton Fc' 25 Mpa (Pelebaran) m³ JUDUL GAMBAR SKALA
Lapis Resap Pengikat-Aspal Emulsi liter 100.00 125.00 125.00 125.00 125.00
SITUASI DAN POT. MEMANJANG
Lapis Perekat - Aspal Emulsi liter 40.00 50.00 50.00 50.00 50.00
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI V 1 : 500
Laston Lapis Aus (AC - WC) ton 23.10 28.88 28.88 28.88 28.88 KABUPATEN BOYOLALI H 1 : 1000
Laston Lapis Antara (AC - BC) ton 27.84 34.80 34.80 34.80 34.80 STA 2+250 - 2+500
Laston Lapis Fondasi (AC - Base) ton
Lapis Penetrasi Macadam m³ KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

13 29
Beton Struktur Fc' 10 Mpa m³ 9.60 11.40 12.00 12.00 12.00
Pasangan Batu m³ 13.86 18.25 22.00 14.00 CATATAN/REVISI
Marka Jalan Termoplastik m² 1.44 2.52 2.16 2.52 2.16
X = 461000.00
.00
X = 461000

2+650 2+700

Y = 918895
0
2+750

257.0
0
2+600 T T

258.0
2+550 T 257.078

0
2+500

259.0
258.517

0
260.0

0.00
257.658 PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
T T 256.190 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
259.026 257.072 257.17 JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049
T 258.517 256.401 257.17 2
257.674 256.772 256.4632
257.721 256.805 256.769
256.226 258.173 257.759 256.913 256.864 KEGIATAN
259.035 258.211 258.224 257.854 256.804 256.976
258.815 258.370 258.315 257.758 256.863
259.066 256.723
259.071 258.466 258.219 257.689 255.795 256.689 PEMBANGUNAN JALAN
259.166 258.365 258.010 256.781
259.075 258.348 257.158
257.015 T T SUMBER DANA
259.066
257.451 T T 255.772
257.155
256.727
T T 256.561
DAK KABUPATEN BOYOLALI
256.916
TAHUN ANGGARAN 2021
257.406

0.00
PEKERJAAN

Y = 918880
PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)

.00
X = 461050 PASANGAN BATU
PANJANG 15 m MENGETAHUI
STA 2+567 s/d 2+582 KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI

+ 270.00 PEK. OVERLAY AC - WC + AC - BC + LPA


ARIEF GUNARTO, ST, MT
SKALA HORISTAL 1 : 1 000
SKALA VERTIKAL 1 : 500

+ 268.00 Pembina Tk. I


+ 266.00 NIP. 19710828 199903 1 004
MEMANJANG

+ 264.00 MENYETUJUI
POTONGAN

STA. 2+567
+ 262.00 Buk. +258.892
KEPALA BIDANG BINA MARGA
Jln. +258.392 STA. 2+705
Dsr. +254.692
+ 260.00 Buk. +257.309
Jln. +256.702
DPU PR KAB. BOYOLALI
Dsr. +255.809
+ 258.00
+ 256.00
+ 254.00
SRI BUDI WAHYONO, ST
+ 252.00 NIP. 19730922 200312 1 004
+ 250.00
DIPERIKSA
+ 248.00
KASI. PEMBANGUNAN JALAN

256.702 256.962
258.392 258.652
259.166 259.426

258.466 258.726

258.315 258.575

257.854 258.114

256.913 257.173

256.976 257.236
ELEVASI RENCANA DPU PR KAB. BOYOLALI

ELEVASI EXISTING
SUGIYARTO, ST
2+500 2+550 2+567 2+600 2+650 2+7002+705 2+750 NIP. 19670211 199503 1 004
SATUAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN KONSULTAN PERENCANA
Galian Untuk Drainase dan Selokan Air m³ CV. CAHAYA KONSULTAN
Pasangan Batu dengan Mortar m³
Galian Biasa m³
Galian Perkerasan Berbutir m³ 24.76
Galian Perkerasan Beton m³ 5.50
DEDY KURNIADI, S. Pd
Timbunan Pilihan (Sirtu) (Bahu Jalan) m³ 8.00 18.45 8.00 8.80 14.00 Direktur II
Timbunan Dari Galian m³ 7.88
DIPERIKSA
Penyiapan Badan Jalan m² 165.00 22.00
Lapis Fondasi Agregat Kelas A m³ AHLI JALAN

Lapis Fondasi Agregat Kelas B m³ 41.25 49.50 41.25 41.25 46.85 DIGAMBAR
Perk. Beton Semen (PPC) Beton Fc' 25 Mpa (Pelebaran) m³ JUDUL GAMBAR SKALA
Lapis Resap Pengikat-Aspal Emulsi liter 125.00 112.50 125.00 125.00 125.00
SITUASI DAN POT. MEMANJANG
Lapis Perekat - Aspal Emulsi liter 50.00 50.00 50.00 50.00 50.00
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI V 1 : 500
Laston Lapis Aus (AC - WC) ton 28.88 28.88 28.88 28.88 28.88 KABUPATEN BOYOLALI H 1 : 1000
Laston Lapis Antara (AC - BC) ton 34.80 34.80 34.80 34.80 34.80 STA 2+500 - 2+750
Laston Lapis Fondasi (AC - Base) ton
Lapis Penetrasi Macadam m³ KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

14 29
Beton Struktur Fc' 10 Mpa m³ 12.00 12.00 12.00 12.00 12.00
Pasangan Batu m³ 17.85 CATATAN/REVISI
Marka Jalan Termoplastik m² 2.52 2.16 2.52 2.16 2.52
PASANGAN BATU PASANGAN BATU

00
2+2588.34510

0.
PANJANG 150 m T PANJANG 40 m

10
T

61
STA 2+755 s/d 2+905 T STA 2+910 s/d 2+950

=4
T T PASANGAN BATU

X
T PANJANG 30 m
912+9
Y=
00 258.3315
00
2+8
257.54 0 89 STA 2+955 s/d 2+985
257.77 6 257 15
Y= 257.78 .0306. PASANGAN BATU
91 79 257.884 0
7.3 0
89
05
25 257.781 PANJANG 10 m
0. 257.6765
00 3 256.04 4 2
2 57.02
STA 2+990 s/d 3+000 PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
T .37 1 256.34 2 56.7 7 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
25576.8019 25566.97081 JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049
.00
257 T 2 57.1 14 257 .992 T 2+9
2 57.1 1 T
T 2 7.21
25 7.112 256.346 T
256 .086
25
.991 T 50 KEGIATAN
25 .949 T T 2546.979
0
25566.1649
50 T .955 257
2 56.6 T .519
7 2 T 3+000 PEMBANGUNAN JALAN
2+

0
254

258.0
4 .927 257
.
.60 257 573 SUMBER DANA
72 256 T .
257 148
7.1 72 T .
257 342
25 57.1.46369 259.604
2 56 .7 64 T 257 .339 DAK KABUPATEN BOYOLALI
2 56 .8 6 .233
2 56 .97 3 25 TAHUN ANGGARAN 2021
2 56 86
2 56. 89 T 2557.081
.875
2 6.6 T 259.501
25 T 258.550
255
258.556 PEKERJAAN
.859 258.705
61
56
.5 T 258.784
2 T 258.576 PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)
PASANGAN BATU T 257.768
PANJANG 40 m
T T MENGETAHUI
STA 2+780 s/d 2+820 OPRIT ASPAL 257.716
T KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI

+ 270.00 PEK. OVERLAY AC - WC + AC - BC + LPA


ARIEF GUNARTO, ST, MT
SKALA HORISTAL 1 : 1 000
SKALA VERTIKAL 1 : 500

+ 268.00 Pembina Tk. I


+ 266.00 NIP. 19710828 199903 1 004
MEMANJANG

+ 264.00 MENYETUJUI
POTONGAN

+ 262.00 KEPALA BIDANG BINA MARGA


STA. 2+754
+ 260.00 Buk. +256.881 DPU PR KAB. BOYOLALI
Jln. +256.381
Dsr. +254.831
+ 258.00
+ 256.00
+ 254.00
SRI BUDI WAHYONO, ST
+ 252.00 NIP. 19730922 200312 1 004
+ 250.00
DIPERIKSA
+ 248.00
KASI. PEMBANGUNAN JALAN
256.381 256.431
256.976 257.236

257.211 257.471

257.884 258.144

257.086 257.346

257.339 257.699

258.705 258.965
ELEVASI RENCANA DPU PR KAB. BOYOLALI

ELEVASI EXISTING
SUGIYARTO, ST
2+750 2+754 2+800 2+850 2+900 2+950 3+000 NIP. 19670211 199503 1 004
SATUAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN KONSULTAN PERENCANA
Galian Untuk Drainase dan Selokan Air m³ CV. CAHAYA KONSULTAN
Pasangan Batu dengan Mortar m³
Galian Biasa m³
Galian Perkerasan Berbutir m³
Galian Perkerasan Beton m³ 6.50 9.00 3.84
DEDY KURNIADI, S. Pd
Timbunan Pilihan (Sirtu) (Bahu Jalan) m³ 10.80 10.00 10.00 10.00 10.80 Direktur II
Timbunan Dari Galian m³ 7.03 7.25 2.25 2.03 1.80
DIPERIKSA
Penyiapan Badan Jalan m² 26.00 45.00 19.20
Lapis Fondasi Agregat Kelas A m³ AHLI JALAN

Lapis Fondasi Agregat Kelas B m³ 43.53 49.45 50.81 44.10 48.44 DIGAMBAR
Perk. Beton Semen (PPC) Beton Fc' 25 Mpa (Pelebaran) m³ JUDUL GAMBAR SKALA
Lapis Resap Pengikat-Aspal Emulsi liter 125.00 125.00 125.00 125.00 134.00
SITUASI DAN POT. MEMANJANG
Lapis Perekat - Aspal Emulsi liter 50.00 50.00 50.00 50.00 53.60
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI V 1 : 500
Laston Lapis Aus (AC - WC) ton 28.88 28.88 28.88 28.88 30.96 KABUPATEN BOYOLALI H 1 : 1000
Laston Lapis Antara (AC - BC) ton 34.80 34.80 34.80 34.80 37.31 STA 2+500 - 2+750
Laston Lapis Fondasi (AC - Base) ton
Lapis Penetrasi Macadam m³ KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

15 29
Beton Struktur Fc' 10 Mpa m³ 12.00 12.00 12.00 12.00 12.00
Pasangan Batu m³ 57.23 59.05 18.25 16.43 14.60 CATATAN/REVISI
Marka Jalan Termoplastik m² 2.16 2.52 2.16 2.52 2.16
PASANGAN BATU PASANGAN 0 BATU PASANGAN BATU PASANGAN BATU PASANGAN BATU
0.0 AKHIR PEKERJAAN
PANJANG 35 m PANJANG
1 20 10 m PANJANG 9 m PANJANG 20 m PANJANG 38 m
STA 3+000 s/d 3+035 46 PEK. OVERLAY AC- WC & AC - BC
X =STA 3+040 s/d 3+050 STA 3+054 s/d 3+063 STA 3+068 s/d 3+088 STA 3+094 s/d 3+132
3+00 STA 3+140
0 DESA KLARI

Y=
91
259.00
3+050 .00

89

260.00
3+100 00

20
3

261.00
259.6 61

0.0
04
3+150 4

260.00
X=

0
T T .00
3+200 13
50 PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
25 .5 T 261.345 6 3+250

260.00
DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
2589.5 =4

Y=
01 262.665 JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049
258.5 50 260.682 X

91
258.7 56

89
261.341
258.7 05 259.955 KEGIATAN

30
260.228

Y=
84

0.0
260.336 261.665
258.5 260.621

91
261.065

0
257.7 76 260.431 261.171 260.044 260.688

89
68 260.335 260.090 PEMBANGUNAN JALAN

35
260.240 261.272 260.718
260.003

0.0
261.170 260.172 259.840
259.739 261.161 259.941

0
260.087
257.7 T T 261.868 260.021 260.032 259.857
259.953 SUMBER DANA
16 T 259.692 259.938
T T 259.994 259.927 259.858
259.750 259.565 259.803
T T T T 259.918 259.518
259.807 DAK KABUPATEN BOYOLALI
261.910 T TAHUN ANGGARAN 2021
T 260.121
T T T T T 259.908
T T T T
T 259.703
T T PEKERJAAN
T
KW.2
X : 461 384.944 PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)
OPRIT ASPAL Y : 9 189 358.989
Z : + 259.935
MENGETAHUI
KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI

+ 270.00 PEK. OVERLAY AC - WC + AC - BC + LPA TIDAKA ADA PEKERJAAN


ARIEF GUNARTO, ST, MT
SKALA HORISTAL 1 : 1 000
SKALA VERTIKAL 1 : 500

+ 268.00 Pembina Tk. I


+ 266.00 NIP. 19710828 199903 1 004
MEMANJANG

STA. 3+196
+ 264.00 MENYETUJUI
POTONGAN

Buk. +260.626
Jln. +260.226
+ 262.00 Dsr. +259.326
KEPALA BIDANG BINA MARGA
+ 260.00 DPU PR KAB. BOYOLALI
+ 258.00
+ 256.00
+ 254.00
SRI BUDI WAHYONO, ST
+ 252.00 NIP. 19730922 200312 1 004
+ 250.00
DIPERIKSA
+ 248.00
KASI. PEMBANGUNAN JALAN
260.431 260.691

261.272 261.532
258.705 258.965

ELEVASI RENCANA DPU PR KAB. BOYOLALI

260.172

260.226
260.032

259.953
ELEVASI EXISTING
SUGIYARTO, ST
3+000 3+050 3+100 3+150 3+200 3+250 NIP. 19670211 199503 1 004
SATUAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN VOLUME PEKERJAAN KONSULTAN PERENCANA
Galian Untuk Drainase dan Selokan Air m³ CV. CAHAYA KONSULTAN
Pasangan Batu dengan Mortar m³
Galian Biasa m³
Galian Perkerasan Berbutir m³
Galian Perkerasan Beton m³ 2.83 4.90
DEDY KURNIADI, S. Pd
Timbunan Pilihan (Sirtu) (Bahu Jalan) m³ 12.00 12.00 6.40 Direktur II
Timbunan Dari Galian m³ 2.03 1.58 1.44
DIPERIKSA
Penyiapan Badan Jalan m² 14.16 24.50
Lapis Fondasi Agregat Kelas A m³ AHLI JALAN

Lapis Fondasi Agregat Kelas B m³ 45.90 44.08 42.65 DIGAMBAR


Perk. Beton Semen (PPC) Beton Fc' 25 Mpa (Pelebaran) m³ JUDUL GAMBAR SKALA
Lapis Resap Pengikat-Aspal Emulsi liter 125.00 125.00 109.00
SITUASI DAN POT. MEMANJANG
Lapis Perekat - Aspal Emulsi liter 50.00 50.00 43.60
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI V 1 : 500
Laston Lapis Aus (AC - WC) ton 28.88 28.88 25.18 KABUPATEN BOYOLALI H 1 : 1000
Laston Lapis Antara (AC - BC) ton 34.80 34.80 30.34
Laston Lapis Fondasi (AC - Base) ton
Lapis Penetrasi Macadam m³ KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

16 29
Beton Struktur Fc' 10 Mpa m³ 12.00 12.00 9.60
Pasangan Batu m³ 16.43 12.78 11.68 CATATAN/REVISI
Marka Jalan Termoplastik m² 2.52 2.16 1.80
CL
CL 302.833
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
305.370
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm AC- BC Tbl. 6 cm
AC- BC Tbl. 6 cm

Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
+306.00 +303.00

+305.00
2% 2%
+302.00 PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
80 500 80 DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049
+304.00 +301.00

+303.00 +300.00 KEGIATAN

+302.00 0+000 0+200 +299.00 PEMBANGUNAN JALAN

305.260

302.660
305.530

305.010

302.762

302.550

302.723

302.636

302.533
302.733

301.833
SUMBER DANA

23.00 21.00 2.00 2.45 2.50 2.50 2.75 5.00 DAK KABUPATEN BOYOLALI
TAHUN ANGGARAN 2021

PEKERJAAN
CL CL
304.449
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm 302.155 PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)
AC- BC Tbl. 6 cm MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
AC- BC Tbl. 6 cm

MENGETAHUI
Pagar
+305.00 Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) +303.00 KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI
+304.00 +302.00
80 500 80
+303.00 80 500 80 +301.00

+302.00 +300.00
ARIEF GUNARTO, ST, MT
+301.00 0+050 0+250 +299.00 Pembina Tk. I
NIP. 19710828 199903 1 004
304.249
304.529

304.339

304.269

304.339

304.159

304.229

302.194

301.947

302.045

301.939

301.929

301.699
304.259

MENYETUJUI

1.90 1.70 1.75 2.50 2.50 1.75 8.00 4.35 2.50 2.50 2.95 5.00
KEPALA BIDANG BINA MARGA
DPU PR KAB. BOYOLALI

SRI BUDI WAHYONO, ST


CL NIP. 19730922 200312 1 004

MARKA JALAN TERMOPLASTIK


304.012
AC- WC Tbl. 5 cm
CL DIPERIKSA
AC- BC Tbl. 6 cm 300.209
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm KASI. PEMBANGUNGAN JAAN
AC- BC Tbl. 6 cm
DPU PR KAB. BOYOLALI
+305.00 Pagar
+302.00
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
+304.00 +301.00
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
+303.00 80 500 80 +300.00

+302.00 80 500 80
+299.00 SUGIYARTO, ST
NIP. 19670211 199503 1 004
+301.00 0+100 0+300 +288.00
KONSULTAN PERENCANA
303.093

303.784

303.811

303.902

303.706

303.706

300.049

300.099

300.044

300.334
300.239

299.694
303.952

286.113
CV. CAHAYA KONSULTAN

2.00 2.00 2.35 2.50 2.50 6.50 5.10 2.50 2.50 1.95 4.20 5.00

CL DEDY KURNIADI, S. Pd
Direktur II
302.922
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
DIPERIKSA
AC- BC Tbl. 6 cm
CL
299.177 AHLI JALAN
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
Pagar AC- BC Tbl. 6 cm
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
DIGAMBAR
+303.00 +301.00
JUDUL GAMBAR SKALA
+302.00 80 500 80
Pagar +300.00
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
+301.00 +299.00 POTONGAN MELINTANG
1 : 200
80 500 80 RUAS
RUAS JL.JL.
KRKARANGGEDE - JUWANGI
GEDE - WONOSEGORO
+300.00 +298.00
STA 0+000 - 0+350
+299.00 0+150 0+350 +297.00
302.812

302.711

302.911

299.022
302.822

302.822

304.642

302.704

298.952

299.067

298.953

299.073
KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

17 29

10.00 2.00 1.00 1.35 2.50 2.50 3.95 3.05 2.50 2.50 4.25 CATATAN/REVISI

ELEVASI 15 10 5 0 5 10 STA STA 10 5 0 5 10 15 ELEVASI


CL
MARKA JALAN TERMOPLASTIK
298.001
AC- WC Tbl. 5 cm
CL
AC- BC Tbl. 6 cm
295.110
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
AC- BC Tbl. 6 cm

+299.00 Pagar +297.00


Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
+298.00 +296.00 PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
Pagar DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049
+297.00 80 500 80 +295.00

+296.00 80 500 80 +294.00 KEGIATAN

+295.00 0+400 0+600 +293.00 PEMBANGUNAN JALAN

295.060
297.091

297.803

297.891

297.791

297.801

297.091

394.930

295.000

294.900

294.770
SUMBER DANA

3.45 2.50 2.50 1.75 2.70 4.00 2.50 2.50 4.70 DAK KABUPATEN BOYOLALI
TAHUN ANGGARAN 2021

PEKERJAAN
CL CL
297.115
293.937
PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
AC- BC Tbl. 6 cm
AC- BC Tbl. 6 cm

MENGETAHUI
+298.00 +295.00 KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI
+297.00 +294.00

+296.00 80 500 80
80 500 80 +293.00

+295.00 +292.00
ARIEF GUNARTO, ST, MT
+294.00 0+450 0+650 +291.00 Pembina Tk. I
NIP. 19710828 199903 1 004
297.205

296.934

297.005

296.925

296.832

296.695

293.847

293.737

293.827

293.567
293.727
MENYETUJUI

7.25 2.50 2.50 2.35 7.10 4.65 2.50 2.50 7.95 KEPALA BIDANG BINA MARGA
DPU PR KAB. BOYOLALI

SRI BUDI WAHYONO, ST


NIP. 19730922 200312 1 004
CL CL
295.681
DIPERIKSA
292.622
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
AC- BC Tbl. 6 cm AC- BC Tbl. 6 cm KASI. PEMBANGUNGAN JAAN
DPU PR KAB. BOYOLALI
+297.00 +294.00
Pagar
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan
+296.00 Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) +293.00

+295.00 +292.00
80 500 80 80 500 80
+294.00 +291.00 SUGIYARTO, ST
NIP. 19670211 199503 1 004
+293.00 0+500 0+700 +290.00
KONSULTAN PERENCANA
0.30 295.421

295.571

295.401

295.101

286.120

0.20 292.364
0.70 291.664
0.30 292.364

292.364

292.512

285.902
0.70 294.821
0.30 295.421

284.602

295.461

292.399
CV. CAHAYA KONSULTAN

6.20 2.35 2.50 2.50 2.45 5.00 1.50 2.50 2.50 4.25

DEDY KURNIADI, S. Pd
CL Direktur II
296.228
CL DIPERIKSA
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
AC- BC Tbl. 6 cm 292.555
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm AHLI JALAN
AC- BC Tbl. 6 cm

DIGAMBAR
+297.00 +294.00
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) JUDUL GAMBAR SKALA
+296.00 Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) +293.00
80 500 80
+295.00 +292.00 POTONGAN MELINTANG
80 500 80 1 : 200
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI
+294.00 +291.00
STA 0+400 - 0+750
+293.00 0+550 0+750 +290.00
296.118

296.178
296.071

296.011

296.008

292.415

292.345

292.445

292.345

292.155
KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

18 29

4.80 2.50 2.50 4.60 6.00 2.50 2.50 5.00 CATATAN/REVISI

ELEVASI 15 10 5 0 5 10 STA STA 10 5 0 5 10 15 ELEVASI


CL CL
292.217 287.260
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
AC- BC Tbl. 6 cm AC- BC Tbl. 6 cm

+294.00 +289.00

+293.00 Beton (PPC) Fc' 25 Mpa (Pelebaran) Beton (PPC) Fc' 25 Mpa (Pelebaran) +288.00 PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049
+292.00 +287.00
50 50
+291.00
80 500 80 80 500 80
+286.00 KEGIATAN

+290.00 0+800 1+000 +285.00 PEMBANGUNAN JALAN


292.257

292.017

292.107

292.007

291.847

287.190

287.190

287.060

287.150

287.050

287.050
SUMBER DANA

6.70 2.50 2.50 4.10 5.00 4.30 2.00 2.00 3.45 DAK KABUPATEN BOYOLALI
TAHUN ANGGARAN 2021

PEKERJAAN
CL
291.073 CL PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
AC- BC Tbl. 6 cm 286.313
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
AC- BC Tbl. 6 cm MENGETAHUI
+292.00 +288.00 KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
Beton (PPC) Fc' 25 Mpa (Pelebaran) Beton (PPC) Fc' 25 Mpa (Pelebaran)
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI
+291.00 Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
+287.00

+290.00 80 500 80 +286.00


50 50
80 500 80
+289.00 +285.00
ARIEF GUNARTO, ST, MT
+288.00 0+850 1+050 +284.00 Pembina Tk. I
NIP. 19710828 199903 1 004
290.973

0.30 290.973
0.50 290.273
0.30 290.973

290.883

290.963

290.863

290.673

286.283

286.113

286.203

286.103

286.233
MENYETUJUI

5.00 2.05 2.50 2.50 5.00 5.30 1.82 1.82 3.90


KEPALA BIDANG BINA MARGA
DPU PR KAB. BOYOLALI

SRI BUDI WAHYONO, ST


NIP. 19730922 200312 1 004
CL CL DIPERIKSA
290.438 284.307
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
AC- BC Tbl. 6 cm
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
AC- BC Tbl. 6 cm
KASI. PEMBANGUNGAN JAAN
DPU PR KAB. BOYOLALI
+292.00 +286.00

+291.00 Beton (PPC) Fc' 25 Mpa (Pelebaran) Beton (PPC) Fc' 25 Mpa (Pelebaran) +285.00
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)

+290.00 +284.00
80 500 80 50 50
+289.00
80 500 80
+283.00 SUGIYARTO, ST
NIP. 19670211 199503 1 004
+288.00 0+900 1+100 +282.00
KONSULTAN PERENCANA
284.494

0.30 290.973
0.80 290.273

290.228

290.328

290.218

0.30 290.118
0.30 289.968
0.30 290.118

290.119

284.197

284.107

284.197

284.097

283.967
283.567

283.567
0.30 290.973

CV. CAHAYA KONSULTAN

4.20 2.50 2.50 3.25 1.30 5.75 2.10 2.10 2.3 5.00

DEDY KURNIADI, S. Pd
Direktur II
CL CL
288.095
DIPERIKSA
AC- WC Tbl. 5 cm 282.947
MARKA JALAN TERMOPLASTIK
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
AC- BC Tbl. 6 cm
AC- BC Tbl. 6 cm AHLI JALAN

DIGAMBAR
+289.00 Beton (PPC) Fc' 25 Mpa (Pelebaran) Beton (PPC) Fc' 25 Mpa (Pelebaran)
+284.00
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan
JUDUL GAMBAR SKALA
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
+288.00 +283.00

+287.00 80 500 80 80
50
500
50
80 +282.00 POTONGAN MELINTANG
1 : 200
RUAS
RUAS JL.JL.
KRKARANGGEDE - JUWANGI
GEDE - WONOSEGORO
+286.00 +281.00
STA 0+800 - 1+150
+285.00 0+950 1+150 +280.00
287.875
288.005

287.985

287.785
287.865

286.120

282.897

282.897

282.747

282.837

282.737

0.30 282.657
282.357

282.357
KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

19 29

4.05 2.50 2.50 2.75 4.50 2.00 2.10 2.10 1.95 5.00 CATATAN/REVISI

ELEVASI 15 10 5 0 5 10 STA STA 10 5 0 5 10 15 ELEVASI


CL
CL
287.846
282.419 MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm

+284.00 +290.00

+283.00
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
+289.00 PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049
+282.00 +287.00
80 500 80

+281.00
80 500 80
+286.00 KEGIATAN

+280.00 1+200 1+400 +285.00 PEMBANGUNAN JALAN


281.923

282.285

282.281

282.369

282.279

282.196

282.206

287.846

287.833

287.714

287.796

287.709

0.30 287.644
0.30 287.307
0.30 287.639

287.579
SUMBER DANA

10.00 2.80 2.50 2.50 2.00 12.50 10.00 2.70 2.50 2.50 1.50 10.00 DAK KABUPATEN BOYOLALI
TAHUN ANGGARAN 2021

PEKERJAAN
CL
MARKA JALAN TERMOPLASTIK
283.307
AC- WC Tbl. 5 cm
CL PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)
289.386
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
MENGETAHUI
+284.00 Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
+292.00 KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI
+283.00 Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
Pagar +291.00
2%
+282.00 80 500 80 4%
+290.00

+281.00 +289.00
400 2500 400

ARIEF GUNARTO, ST, MT


+280.00 1+250 1+450 +287.00 Pembina Tk. I
NIP. 19710828 199903 1 004
283.081

0.30 283.077
0.50 282.755
0.30 283.172

283.186

283.257

283.177

283.083

283.097

289.954

0.40 289.953
289.648
0.52 289.560

289.336

289.210

0.30 289.187
0.30 288.773
0.30 289.158

289.090
MENYETUJUI

1.50
10.00 1.80 2.50 2.50 1.60 10.00 4.20 2.50 2.50 2.32
KEPALA BIDANG BINA MARGA
DPU PR KAB. BOYOLALI

SRI BUDI WAHYONO, ST


NIP. 19730922 200312 1 004
CL
284.743
CL DIPERIKSA
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
286.080
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm KASI. PEMBANGUNGAN JAAN
DPU PR KAB. BOYOLALI
+286.00 +288.00
Pagar Pagar
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
+285.00 +287.00
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
+284.00 +286.00
80 500 80
+283.00 80 500 80 +285.00 SUGIYARTO, ST
NIP. 19670211 199503 1 004
+282.00 1+300 1+500 +284.00
KONSULTAN PERENCANA
284.517

0.30 284.494
0.50 284.052
0.30 284.545

284.602

284.693

284.591

284.518

286.120

0.20 286.115
0.20 285.976
0.20 286.110

286.112

286.030

286.113

286.102
285.898
285.898
285.978

285.902
CV. CAHAYA KONSULTAN

0.40
0.50
0.30
6.20 2.25 2.50 2.50 2.20 10.00 2.70 2.50 2.50 1.95 10.00

DEDY KURNIADI, S. Pd
CL Direktur II
286.295 DIPERIKSA
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm

AHLI JALAN

DIGAMBAR
+287.00 +288.00
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) JUDUL GAMBAR SKALA
+286.00 +287.00
Jalan
+285.00 80 500 80 +286.00 POTONGAN MELINTANG
1 : 200
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI
+284.00 +285.00
STA 1+200 - 1+550
+283.00 1+350 1+550 +284.00
286.080

0.20 286.035
0.30 285.774
0.30 286.023

286.147

286.245

286.144

0.30 286.048
0.30 285.899
0.30 286.048

286.108

286.646

286.651

286.559

286.666

286.560
286.557
287.441

287.541
KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

20 29

0.70
0.80
10.00 2.70 2.50 2.50 1.15 10.00 3.30 2.00 2.50 2.50 3.50 CATATAN/REVISI

ELEVASI 15 10 5 0 5 10 STA STA 10 5 0 5 10 15 ELEVASI


+287.00 +292.00

+286.00 Jalan Jalan +291.00 PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI


DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049
+285.00 +290.00

+284.00 +289.00 KEGIATAN

+283.00 1+600 1+800 +288.00 PEMBANGUNAN JALAN


286.116

285.947

285.871

285.966

285.868

0.30 285.864
0.30 285.646
0.40 285.891

285.976

290.099

290.101
291.129

291.138

291.234

291.129

0.30 291.218
0.30 290.889
0.40 291.961

291.964
SUMBER DANA
10.00

10.00

0.80
2.15 2.50 2.50 1.60 10.00 2.35 2.50 2.50 1.60 10.00 DAK KABUPATEN BOYOLALI
TAHUN ANGGARAN 2021

PEKERJAAN

PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)

MENGETAHUI
+291.00 +291.00 KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
Jalan DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI
+290.00 +290.00
Jalan
+289.00 +289.00

+288.00 +288.00
ARIEF GUNARTO, ST, MT
+287.00 1+650 1+850 +287.00 Pembina Tk. I
NIP. 19710828 199903 1 004
288.965

0.40 288.968
289.951

289.943

290.038

289.936

0.30 289.911
0.30 289.567
0.30 289.897

289.903

289.849

289.625

289.827

289.625

0.20 289.533
0.30 289.329
0.40 289.807

289.815
MENYETUJUI

10.00 2.70 2.50 2.50 1.60 10.00 6.00 2.50 2.50 1.80 10.00 KEPALA BIDANG BINA MARGA
DPU PR KAB. BOYOLALI

SRI BUDI WAHYONO, ST


NIP. 19730922 200312 1 004
DIPERIKSA

KASI. PEMBANGUNGAN JAAN


DPU PR KAB. BOYOLALI
+291.00 +288.00
Jalan
Jalan
+290.00 +287.00

+289.00 +286.00

+288.00 +285.00 SUGIYARTO, ST


NIP. 19670211 199503 1 004
+287.00 1+700 1+900 +284.00
KONSULTAN PERENCANA
289.651

289.651
290.122

290.170

290.263

290.166

0.30 290.163
0.30 289.896
0.30 290.190

290.193

286.699

0.30 286.701
287.506

287.516

287.611

287.513

0.30 287.631
286.305

286.306
CV. CAHAYA KONSULTAN
10.00
0.80

5.60 2.70 2.50 2.50 1.60 10.00 2.70 2.50 2.50 2.60 10.00

DEDY KURNIADI, S. Pd
CL Direktur II
285.692
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm DIPERIKSA
AC- BC Tbl. 6 cm
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm
AHLI JALAN
LFA Kelas B (Levelling)
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan
Pagar Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) DIGAMBAR
+291.00 Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) +286.00
Jalan 4% 4%
JUDUL GAMBAR SKALA
+290.00 +285.00
0.80 500 0.80
550
+289.00 +284.00 POTONGAN MELINTANG
1 : 200
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI
+288.00 +283.00
STA 1+600 - 1+950
+287.00 1+750 1+950 +282.00
289.649

289.580
290.454

290.485

290.584

290.483

0.30 290.575
0.30 290.287
0.30 290.910

290.923

285.469

0.30 285.469
0.40 285.369
0.30 285.133
285.348

285.343

285.432

285.335

285.233

284.095

283.917
KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

21 29
0.80

1.20
10.00 2.40 2.50 2.50 1.60 10.00 10.00 4.10 2.10 2.10 1.65 10.00 CATATAN/REVISI

ELEVASI 15 10 5 0 5 10 STA STA 10 5 0 5 10 15 ELEVASI


CL CL
283.846
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm 276.663
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
AC- BC Tbl. 6 cm
AC- BC Tbl. 6 cm
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm

LFA Kelas B (Levelling)


+285.00 LFA Kelas B (Levelling) +278.00
Pagar Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
+284.00
Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu)
Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) +277.00 PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
4% 4%
DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
4% 4%
JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049
+283.00 0.80 500 0.80
+276.00
0.80 500 0.80
550
+282.00
550
+275.00 KEGIATAN

+281.00 2+000 2+200 +274.00 PEMBANGUNAN JALAN


283.594

283.594

283.466

283.586

283.561

283.458

282.101

281.936

276.292

276.285
276.080
276.211

276.298

276.403

276.297

276.303
SUMBER DANA

1.00

0.20
0.30
0.20
10.00 8.00 2.20 2.20 2.10 10.00 10.00 2.45 2.50 2.10 3.10 DAK KABUPATEN BOYOLALI
TAHUN ANGGARAN 2021

PEKERJAAN

CL PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)


282.412
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
AC- BC Tbl. 6 cm
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm
MENGETAHUI
+284.00 LFA Kelas B (Levelling) +276.00 KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan
Pagar Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI
+283.00 Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Jalan +275.00
4% 4%
+282.00 +274.00
0.80 500 0.80
+281.00 550 +273.00
ARIEF GUNARTO, ST, MT
+280.00 2+050 2+250 +272.00 Pembina Tk. I
NIP. 19710828 199903 1 004
282.177

282.170

282.051

282.152

282.047

0.20 282.040
0.30 281.892
0.20 282.121

282.207

274.731

274.731

274.788

274.789

274.718

0.30 274.609
0.30 274.392
0.30 274.684

274.684
MENYETUJUI

6.70 2.10 2.20 2.20 2.40 5.50 2.00 1.80 2.50 2.50 2.10 2.20 KEPALA BIDANG BINA MARGA
DPU PR KAB. BOYOLALI

SRI BUDI WAHYONO, ST


NIP. 19730922 200312 1 004
CL CL
280.783 273.803
DIPERIKSA
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
AC- BC Tbl. 6 cm AC- BC Tbl. 6 cm
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm KASI. PEMBANGUNGAN JAAN
DPU PR KAB. BOYOLALI
LFA Kelas B (Levelling)
+282.00 +275.00
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
+281.00 Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. PilihanPagar
Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) +274.00
4% 4% 4% 4%

+280.00 +273.00
0.80 500 0.80 0.80 500 0.80
550 550
+279.00 +272.00 SUGIYARTO, ST
NIP. 19670211 199503 1 004
+278.00 2+100 2+300 +271.00
KONSULTAN PERENCANA
280.655

0.50 280.655
0.30 279.927
0.40 280.268

280.272

280.523

280.555

280.268
0.30 280.028
280.266
280.266

273.427

0.20 273.413
0.30 273.218
0.20 273.405

273.482

273.543

273.543

0.30 273.478
0.30 273.268
0.30 273.582

273.583
CV. CAHAYA KONSULTAN
1.00

1.00

2.10 2.20 2.10 2.750 10.00 2.450 2.10 2.10 2.40 10.00

DEDY KURNIADI, S. Pd
CL Direktur II

278.213
CL DIPERIKSA
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
271.743
AC- BC Tbl. 6 cm MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm AC- BC Tbl. 6 cm
AHLI JALAN
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm +274.00
LFA Kelas B (Levelling) DIGAMBAR
LFA Kelas B (Levelling)
+279.00 Beton Fc' 10 Mpa (Bahu
Pagar Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) +273.00
Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu)
Pagar
Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) JUDUL GAMBAR SKALA
+278.00 4% 4% Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) +272.00
4% 4%
0.80 500 0.80
+277.00 550
+271.00 POTONGAN MELINTANG
0.80 500 0.80
550
1 : 200
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI
+276.00 +270.00
STA 2+000 - 2+350
+275.00 2+150 2+350 +269.00
277.868

0.20 277.873
0.20 277.642
0.20 277.838

277.851

277.953

277.848

0.20 277.785
0.30 277.563
0.20 277.772

277.758

274.904

273.604

270.504
270.504
0.30 271.342

271.366

271.483

271.369

0.20 271.323
0.30 271.144
0.40 271.399

271.424
KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

22 29
1.10
0.50

1.50

10.00 1.60 2.50 2.50 2.60 10.00 10.00 2.10 2.10 2.00 10.00 CATATAN/REVISI

ELEVASI 15 10 5 0 5 10 STA STA 10 5 0 5 10 15 ELEVASI


CL
258.575
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm

CL AC- BC Tbl. 6 cm
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm

MARKA JALAN TERMOPLASTIK


267.557
AC- WC Tbl. 5 cm
+270.00
AC- BC Tbl. 6 cm Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
+270.00 LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) +269.00
4% 4%
LFA Kelas B (Levelling)
+269.00 +268.00
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) 0.80 500 0.80
+268.00 Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) 550 +267.00 PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
4% 4%
JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049
+267.00 +266.00
0.80 500 0.80
550
+266.00 +255.00 KEGIATAN

257.658

0.40 257.721
258.173

258.224

258.315

258.219

0.40 258.010
257.158

257.155
+265.00 2+400 2+600 PEMBANGUNAN JALAN
269.707

269.457

0.50 266.957
0.30 267.352

267.411

267.507

267.406

267.344

267.382
SUMBER DANA
10.00 2.80 2.10 2.10 2.40 10.00
1.00
10.00 1.80 2.10 2.10 2.20 10.00 DAK KABUPATEN BOYOLALI
TAHUN ANGGARAN 2021

PEKERJAAN

CL PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)


267.530
CL
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
AC- BC Tbl. 6 cm 258.114
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
AC- BC Tbl. 6 cm
MENGETAHUI
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm
+269.00 LFA Kelas B (Levelling) +270.00 KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI
+268.00 Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan +269.00
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
4% 4% Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu)
+267.00 4% 4%
+268.00
0.80 500 0.80
+266.00 550 0.80 500 0.80 +267.00
550 ARIEF GUNARTO, ST, MT
+265.00 +266.00 Pembina Tk. I
NIP. 19710828 199903 1 004
+264.00 2+450 2+650 +255.00
MENYETUJUI
268.892

268.642

266.042

0.30 266.042
267.083

267.193

267.270

267.190

0.20 267.088
0.30 266.913
0.20 267.137

267.110

258.517

258.517
257.674

257.759

257.854

257.758

257.689
256.781

256.727
KEPALA BIDANG BINA MARGA
DPU PR KAB. BOYOLALI
1.660
1.20

0.80

0.50

0.50
10.00 2.10 2.10 2.20 10.00 10.00 3.10 2.20 2.20 2.50 10.00

SRI BUDI WAHYONO, ST


CL CL NIP. 19730922 200312 1 004
259.426
257.173
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
AC- BC Tbl. 6 cm MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm DIPERIKSA
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm AC- BC Tbl. 6 cm
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm
+271.00 KASI. PEMBANGUNGAN JAAN
LFA Kelas B (Levelling) +269.00
LFA Kelas B (Levelling) DPU PR KAB. BOYOLALI
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
+270.00 Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu)
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) +268.00
Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu)
4% 4%
+269.00 4% 4% +267.00
0.80 500 0.80
+268.00 0.80 500 0.80
550
550 +266.00
+267.00 SUGIYARTO, ST
+255.00
NIP. 19670211 199503 1 004
+266.00 2+500 2+700 +254.00 KONSULTAN PERENCANA
259.026

0.40 259.035
0.40 258.815
0.40 259.066

259.071

259.166

259.075

0.30 259.066
257.451

257.406

257.078

0.50 257.072
0.30 256.401
0.30 256.772

256.805

256.913

256.804

256.723
255.795

255.772
CV. CAHAYA KONSULTAN

0.60
10.00 2.20 2.20 2.20 3.10 10.00 10.00 3.00 2.10 2.10 2.40 10.00

DEDY KURNIADI, S. Pd
CL Direktur II
258.746
CL
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
257.236 DIPERIKSA
AC- BC Tbl. 6 cm AC- WC Tbl. 5 cm
MARKA JALAN TERMOPLASTIK
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm
AC- BC Tbl. 6 cm
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm AHLI JALAN
LFA Kelas B (Levelling)
+270.00 +269.00
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) LFA Kelas B (Levelling) DIGAMBAR
+269.00 Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) +268.00
4% 4% Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) JUDUL GAMBAR SKALA
+268.00 4% 4% +267.00
0.80 500 0.80
550 0.80 500 0.80
+267.00 550 +266.00 POTONGAN MELINTANG
1 : 200
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI
+266.00 +255.00
STA 2+400 - 2+750
+255.00 2+550 2+750 +254.00
256.190

0.30 256.226
258.211

258.370

258.466

258.365

0.30 258.348
257.015

256.916

257.172

0.30 257.172
0.30 256.463
0.40 256.769

256.864

256.976

256.863

256.689
256.603

256.561
KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

23 29
1.50

0.60
10.00 2.50 2.10 2.10 3.00 10.00 2.60 2.10 2.10 2.80 10.00 CATATAN/REVISI

ELEVASI 15 10 5 0 5 10 STA STA 10 5 0 5 10 15 ELEVASI


CL
CL
257.461
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm 258.965
AC- BC Tbl. 6 cm MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm AC- BC Tbl. 6 cm
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm
LFA Kelas B (Levelling)
LFA Kelas B (Levelling)
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
+258.00 Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) +260.00
Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu)
+257.00
4% 4%
+259.00 PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
4% 4% DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
0.80 500 0.80 JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049
+256.00 550 0.80 500 0.80 +258.00
550

+255.00 +257.00 KEGIATAN

+254.00 2+800 3+000 +256.00 PEMBANGUNAN JALAN


257.379

0.30 257.373
0.40 256.801
0.30 257.119

257.114

257.211

257.112

256.949

0.50 256.160
0.40 256.649

256.604

259.604

259.501
258.550

258.556

258.705

258.784

258.576
257.768

257.716
SUMBER DANA

0.50

0.50
0.80
10.00 2.50 2.10 2.10 2.60 10.00 10.00 1.80 2.40 2.40 3.10 10.00 DAK KABUPATEN BOYOLALI
TAHUN ANGGARAN 2021

CL PEKERJAAN
260.691
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
CL AC- BC Tbl. 6 cm
PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm
258.144
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm LFA Kelas B (Levelling) +262.00 MENGETAHUI
AC- BC Tbl. 6 cm
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) +261.00 KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
LFA Kelas B (Levelling) 4% 4% DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI
+259.00 Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan) +260.00
Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) 0.80 500 0.80
550
+258.00 4% 4% +259.00

+257.00 0.80 500 0.80 +258.00


550
ARIEF GUNARTO, ST, MT
+256.00 3+050 +257.00 Pembina Tk. I
NIP. 19710828 199903 1 004

261.345

261.341
260.228

260.336

260.431

260.335

0.40 260.240
259.739

259.750
+255.00 2+850
258.341

258.331
0.30 257.545
0.30 257.770

257.786

257.884

257.781

0.30 257.676
0.80 256.045
0.30 256.344

256.346
MENYETUJUI

0.70

1.40
7.50 2.00 2.30 2.30 10.00 KEPALA BIDANG BINA MARGA
DPU PR KAB. BOYOLALI
0.70

10.00 2.40 2.20 2.20 2.80 10.00

CL SRI BUDI WAHYONO, ST


CL NIP. 19730922 200312 1 004
261.532
257.346 MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm
AC- BC Tbl. 6 cm DIPERIKSA
AC- BC Tbl. 6 cm
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm

LFA Kelas B (Levelling) +263.00 KASI. PEMBANGUNGAN JAAN


LFA Kelas B (Levelling) DPU PR KAB. BOYOLALI
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
+258.00 Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) +262.00
Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu)
4% 4%
+257.00 4% 4%
+261.00
0.80 500 0.80
0.80 500 0.80
+256.00 550 +260.00
550

+255.00 +259.00 SUGIYARTO, ST


NIP. 19670211 199503 1 004
+254.00 2+900 3+100 +258.00
KONSULTAN PERENCANA
257.036

0.30 257.027
0.30 256.701
0.30 256.701
256.978

256.992

257.086

256.991

0.30 256.979
256.979
254.955

254.927

262.665

0.40 261.665
261.065

261.171

261.272

261.170

0.40 261.161
261.868

261.910
CV. CAHAYA KONSULTAN

1.45
10.00 2.30 2.20 2.20 3.00 10.00 10.00 2.30 2.30 1.60 10.00

DEDY KURNIADI, S. Pd
CL Direktur II
257.699
MARKA JALAN TERMOPLASTIK AC- WC Tbl. 5 cm DIPERIKSA
AC- BC Tbl. 6 cm
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B Tbl. 15 cm
AHLI JALAN
LFA Kelas B (Levelling)
Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan Beton Fc' 10 Mpa (Bahu Jalan)
DIGAMBAR
+258.00 Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) Timb. Pilihan Berbutir (Sirtu) +262.00
4% 4%
JUDUL GAMBAR SKALA
+257.00 +261.00
0.80 500 0.80

+256.00 550 Jalan +260.00 POTONGAN MELINTANG


1 : 200
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI
+255.00 +259.00
STA 2+800 - 3+150
+254.00 2+950 3+150 +258.00
257.519

0.40 257.573
257.148

257.234

257.339

257.233

0.30 257.081
255.875

255.859

260.682

0.40 260.621
260.044

260.090

260.172

260.087

0.20 260.021
0.30 259.692
0.20 259.994

260.121
KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

24 29
10.00 2.40 2.10 2.10 3.00 10.00 10.00 2.00 2.20 2.20 1.60 10.00 CATATAN/REVISI

ELEVASI 15 10 5 0 5 10 STA STA 10 5 0 5 10 15 ELEVASI


PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
JL. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049
+262.00

+261.00 KEGIATAN

+260.00 Jalan
PEMBANGUNAN JALAN
+259.00
SUMBER DANA
+258.00
259.955

259.941

260.032

259.938

0.30 259.927
0.40 259.565
0.30 259.918

259.908
260.03
DAK KABUPATEN BOYOLALI
TAHUN ANGGARAN 2021

10.00 1.820 2.20 2.20 2.50 3+200 PEKERJAAN

10.00 PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)

MENGETAHUI
KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI
+262.00

+261.00

+260.00 Jalan
ARIEF GUNARTO, ST, MT
+259.00 Pembina Tk. I
NIP. 19710828 199903 1 004
+258.00
MENYETUJUI
+257.00
260.688

260.718
259.840

259.857

259.953

259.858

259.803
259.518
259.518
259.807

259.703
KEPALA BIDANG BINA MARGA
DPU PR KAB. BOYOLALI
0.50

0.30
0.40
0.30

5.10 2.00 2.20 2.20 1.80 10.00 3+250


SRI BUDI WAHYONO, ST
NIP. 19730922 200312 1 004
DIPERIKSA

KASI. PEMBANGUNGAN JAAN


DPU PR KAB. BOYOLALI

SUGIYARTO, ST
NIP. 19670211 199503 1 004
KONSULTAN PERENCANA
CV. CAHAYA KONSULTAN

DEDY KURNIADI, S. Pd
Direktur II
DIPERIKSA

AHLI JALAN

DIGAMBAR

JUDUL GAMBAR SKALA

POTONGAN MELINTANG
1 : 200
RUAS JL. KARANGGEDE - JUWANGI
STA 3+200 - 3+250

KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

25 29
CATATAN/REVISI

ELEVASI 15 10 5 0 5 10 STA STA 10 5 0 5 10 15 ELEVASI


MARKA JALAN TERMOPLASTIK
℄ LASTON LAPIS AUS (AC-WC) tbl. 5 cm
LAPIS PENETRASI MACADAM
(PATCHING/ LEVELLING) LASTON LAPIS ANTARA (AC-BC) tbl. 6 cm PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B tbl. 25 cm JALAN EXISTING DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
Jl. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049
BETON Fc' 10 MPa tbl 10 cm 2% 2%
BETON Fc' 10 MPa tbl. 10 cm
4% 4% KEGIATAN

PEMBANGUNAN JALAN

SUMBER DANA
250 250
DAK KABUPATEN BOYOLALI
TAHUN ANGGARAN 2021
80 500 80

PEKERJAAN

PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)

TYPICAL JALAN TYPE o1 MENGETAHUI


OVERLAY AC- WC & AC - BC KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
SKALA 1:25 STA / Lokasi P(m) DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI

0+000 s/d 0+970 970

JUMLAH 970 ARIEF GUNARTO, ST, MT


Pembina Tk. I
NIP. 19710828 199903 1 004
MENYETUJUI
KEPALA BIDANG BINA MARGA
DPU PR KAB. BOYOLALI

SRI BUDI WAHYONO, ST


NIP. 19730922 200312 1 004
DIPERIKSA

MARKA JALAN TERMOPLASTIK


℄ LASTON LAPIS AUS (AC-WC) tbl. 5 cm
KASI. PEMBANGUNAN JALAN
DPU PR KAB. BOYOLALI
LAPIS PENETRASI MACADAM
(PATCHING/ LEVELLING) LASTON LAPIS ANTARA (AC-BC) tbl. 6 cm
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B tbl. 25 cm JALAN EXISTING
PERKERASAN BETON SEMEN PERKERASAN BETON SEMEN
(PPC) Fc' 25 MPa (PELEBARAN) tbl. 25 cm 2% 2% (PPC) Fc' 25 MPa (PELEBARAN) tbl. 25 cm
BETON Fc' 10 MPa tbl 10 cm 4% 4% BETON Fc' 10 MPa tbl. 10 cm
SUGIYARTO, ST
NIP. 19670211 199503 1 004
KONSULTAN PERENCANA
CV. CAHAYA KONSULTAN
50 225 225 50
80 500 80

DEDY KURNIADI, S. Pd
Direktur II
DIPERIKSA

TYPICAL JALAN TYPE o2 AHLI JALAN

OVERLAY AC- WC & AC - BC DIGAMBAR

SKALA 1:25 STA / Lokasi P(m) JUDUL GAMBAR SKALA

0+970 s/d 1+175 205


TYPICAL JALAN TYPE o1 1 : 25
JUMLAH 205 TYPICAL JALAN TYPE o2 1 : 25

KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

26 28

CATATAN/REVISI
MARKA JALAN TERMOPLASTIK
℄ LASTON LAPIS AUS (AC-WC) tbl. 5 cm PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
JALAN EXISTING Jl. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049
LAPIS PENETRASI MACADAM
(PATCHING/ LEVELLING) KEGIATAN
BETON Fc' 10 MPa tbl 5 cm 2% 2% BETON Fc' 10 MPa tbl. 5 cm
4% 4% PEMBANGUNAN JALAN

SUMBER DANA
250 250
DAK KABUPATEN BOYOLALI
80 500 80 TAHUN ANGGARAN 2021

PEKERJAAN

PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)

MENGETAHUI
TYPICAL JALAN TYPE o3 KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
OVERLAY LASTON LAPIS AUS (AC- WC) DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI

SKALA 1:25 STA / Lokasi P(m)


1+175 s/d 1+500 325
ARIEF GUNARTO, ST, MT
Pembina Tk. I
JUMLAH 325 NIP. 19710828 199903 1 004
MENYETUJUI
KEPALA BIDANG BINA MARGA
DPU PR KAB. BOYOLALI

SRI BUDI WAHYONO, ST


NIP. 19730922 200312 1 004
DIPERIKSA
KASI. PEMBANGUNAN JALAN
DPU PR KAB. BOYOLALI

MARKA JALAN TERMOPLASTIK


℄ LASTON LAPIS AUS (AC-WC) tbl. 5 cm
LASTON LAPIS ANTARA (AC-BC) tbl. 6 cm
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B tbl. 15 cm SUGIYARTO, ST
BETON Fc' 10 MPa tbl 15 cm LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B (LEVELLING) BETON Fc' 10 MPa tbl. 15 cm NIP. 19670211 199503 1 004
TIMBUNAN PILIHAN (SIRTU) 2% 2% JALAN EXISTING TIMBUNAN PILIHAN (SIRTU) KONSULTAN PERENCANA
4% 4%

CV. CAHAYA KONSULTAN

80 500 80
DEDY KURNIADI, S. Pd
550 Direktur II
DIPERIKSA

AHLI JALAN

DIGAMBAR

JUDUL GAMBAR SKALA


STA / Lokasi P(m)
TYPICAL JALAN TYPE o4
1+915 s/d 2+210 295 TYPICAL JALAN TYPE o3 1 : 25
OVERLAY AC- WC & AC - BC TYPICAL JALAN TYPE o4 1 : 25
SKALA 1:25 2+260 s/d 3+145 885

JUMLAH 1,180 KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

27 28

CATATAN/REVISI
PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
Jl. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049

KEGIATAN

PEMBANGUNAN JALAN

SUMBER DANA

DAK KABUPATEN BOYOLALI


TAHUN ANGGARAN 2021

PEKERJAAN
LASTON LAPIS AUS (AC - WC) Tbl. 5 cm
PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)
LASTON LAPIS ANTARA (AC - BC) Tbl. 6 cm
LAPIS FONDASI AGREGAT KELAS B MENGETAHUI
KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI

65
15 ARIEF GUNARTO, ST, MT
10 Pembina Tk. I
NIP. 19710828 199903 1 004
75 MENYETUJUI

Existing 300 Perkerasan Baru KEPALA BIDANG BINA MARGA


DPU PR KAB. BOYOLALI

SRI BUDI WAHYONO, ST


NIP. 19730922 200312 1 004

DETAIL OPRIT ASPAL DIPERIKSA


KASI. PEMBANGUNAN JALAN
SKALA 1:25 DPU PR KAB. BOYOLALI

SUGIYARTO, ST
NIP. 19670211 199503 1 004
STA / Lokasi P(m)
KONSULTAN PERENCANA
1+983 3m CV. CAHAYA KONSULTAN

2+994 3m

2+974 3m
DEDY KURNIADI, S. Pd
3+128 3m Direktur II
DIPERIKSA

AHLI JALAN

DIGAMBAR

JUDUL GAMBAR SKALA

DETAIL OPRIT ASPAL 1 : 25

KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

28 29

CATATAN/REVISI
STA LOKASI (Ka/ Ki) H1 H2 A B PANJANG SKETSA GAMBAR PROTOTYPE
2+308 s/d 2+350 Kanan 0.60 0.30 0.30 0.40 42 m A
2+350 s/d 2+400 Kanan 0.70 0.30 0.30 0.40 50 m
PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI
2+400 s/d 2+450 Kanan 0.80 0.40 0.30 0.40 50 m TIMBUNAN DINAS PEKERJAAN UMUM DAN ENERGI SUMBER DAYA MINERAL
Jl. Perintis Kemerdekaan No. 250 Boyolali Telp. (0276) 321049
PILIHAN(SIRTU)
2+450 s/d 2+475 Kanan 0.90 0.40 0.30 0.50 25 m H1
KEGIATAN

2+567 s/d 2+578 Kanan 1.40 0.70 0.30 0.70 15 m TIMBUNAN


PEMBANGUNAN JALAN
DARI GALIAN
2+780 s/d 2+820 Kanan 1.90 1.00 0.30 0.90 40 m SUMBER DANA

DAK KABUPATEN BOYOLALI


H2 TAHUN ANGGARAN 2021

PEKERJAAN
JUMLAH TOTAL 222 m B
PENINGKATAN JALAN KARANGGEDE - JUWANGI (DAK)

MENGETAHUI
STA LOKASI (Ka/ Ki) H1 H2 A B PANJANG SKETSA GAMBAR PROTOTYPE KEPALA DINAS PEKERJAAN UMUM
DAN PENATAAN RUANG KABUPATEN BOYOLALI
1+156 s/d 1+163 Kiri 1.20 0.60 0.30 0.60 8m
1+171 s/d 1+196 Kiri 0.70 0.30 0.30 0.40 25 m TIMBUNAN
A DARI GALIAN
ARIEF GUNARTO, ST, MT
2+755 s/d 2+905 Kiri 0.70 0.30 0.30 0.40 150 m Pembina Tk. I
NIP. 19710828 199903 1 004
2+910 s/d 2+950 Kiri 0.70 0.30 0.30 0.40 40 m MENYETUJUI
2+955 s/d 2+985 Kiri 0.70 0.30 0.30 0.40 30 m KEPALA BIDANG BINA MARGA
H1 DPU PR KAB. BOYOLALI
2+990 s/d 3+000 Kiri 0.70 0.30 0.30 0.40 10 m
3+000 s/d 3+035 Kiri 0.70 0.30 0.30 0.40 35 m
SRI BUDI WAHYONO, ST
3+040 s/d 3+050 Kiri 0.70 0.30 0.30 0.40 10 m NIP. 19730922 200312 1 004
DIPERIKSA
3+054 s/d 3+063 Kiri 0.70 0.30 0.30 0.40 9m H2
KASI. PEMBANGUNAN JALAN
3+068 s/d 3+088 Kiri 0.70 0.30 0.30 0.40 20 m DPU PR KAB. BOYOLALI
B
3+095 s/d 3+132 Kiri 0.70 0.30 0.30 0.40 38 m

SUGIYARTO, ST
NIP. 19670211 199503 1 004
JUMLAH TOTAL 375 m
KONSULTAN PERENCANA
CV. CAHAYA KONSULTAN

BATU MUKA
SIAR KEDALAM
PLESTERAN DEDY KURNIADI, S. Pd
TUDUNG FINISHING Direktur II
30 PLESTERAN + ACIAN DIPERIKSA

TIMBUNAN 5 10 AHLI JALAN

PADAS BATU MUKA DIGAMBAR

JUDUL GAMBAR SKALA

DETAIL PASANGAN BATU 1 : 25

DETAIL TAMPAK DEPAN DETAIL PASANGAN BATU


SKALA 1:25 SKALA 1:25 SKALA 1:25
KODE GAMBAR NOMOR HALAMAN JUMLAH GAMBAR

29 29

CATATAN/REVISI

Anda mungkin juga menyukai