Anda di halaman 1dari 13

JOB SHEET

CAD PATTERNMAKING

PECAH POLA MENGGUNAKAN PLEAT

OLEH :

WENI NELMIRA, S.Pd., M.Pd.T


Dosen Tata Busana Jurusan IKK FPP UNP

UNIVERSITAS NEGERI PADANG


2020
JOB SHEET

A. Tujuan : Diharapkan mahasiswa mampu melakukan pecah pola menggunakan tool

pleat dengan tepat dan benar sesuai desain.

B. Alat dan Bahan :

- Laptop/komputer

- Software Richpeace Evaluation

- Mouse

- Desain

C. Keselamatan Kerja

- Gunakanlah alat dan bahan sesuai fungsinya

- Susun/tata seluruh alat dan bahan yang dibutuhkan sebelum anda mulai bekerja

D. Teori Singkat

Pecah pola dengan CAD system selain menggunakan tool Cut apart dapat juga

digunakan tool pleat. Pleat digunakan untuk membuat pecah pola dimana bagian atas

dan bawah pola putus dan sama-sama dijarakkan sehingga dapat digunakan untuk

membuat lipit atau kerutan.


E. Langkah Kerja :

PECAH POLA MENGGUNAKAN PLEAT

MENYIAPKAN POLA YANG AKAN DIROBAH SESUAI DESAIN


Siapkan pola yang akan dilakukan pecah pola

Buat potongan seperti gambar berikut atau sesuai desain yang diinginkan
menggunakan intelligent pen
Pisahkan pola bagian atas dengan cara menggangkat pola menggunakan move
pattern atau tekan huruf G pada keyboard. Pastikan pada kursor muncul tanda x2

Hapus sisa garis yang bersisa

Satukan garis bahu dengan garis leher menggunakan snipcurve dengan cara klik
pada garis leher lalu pada garis bahu dan klik kanan diluar pola. Jika diklik garis
leher atau garis bahu, garisnya sudah merah semua seperti gambar berikut :
MEMBUAT GARIS PARALEL
Buat garis paralel pada pola yang akan dirobah sesuai desain
a. Klik kanan pada layar dan klik equidistancecurve intersect with two curve atau
huruf B pada keyboard

Klik garis yang akan diparalelkan. Caranya klik pertama garis tengah muka, kedua
klik garis leher dan ketiga garis empire pada dada
Akan muncul tool box sbb :

Kolom pertama diisi dengan angka berapa jarak garis pertama ke garis yang akan
kita buat. Kolom kedua diisi dengan berapa jumlah garis yang akan kita buat. Kolom
ketiga diisi dengan berapa jarak antar garis yang kita inginkan. Lalu tekan ok

Contoh
Kolom pertama diisi dengan 4 artinya jarak garis TM dengan garis adalah 4 cm
Kolom kedua diisi dengan 4 artinya jumlah garis yang akan muncul adalah 4 buah
Kolom ketiga diisi dengan angka 3 artinya jarak antar garis yang muncul adalah 3
cm

Hasilnya adalah sbb :

MENGGUNAKAN PLEAT
PLeat berfungsi untuk mengembangkan bagian pola seperti membuat lipit. Ikutilah
langkah berikut :
Pilih tool pleat pada tool box

Plea

Blok semua garis pada pola yang akan dipecah menggunakan tool pleat

Lalu tekan klik kanan, klik garis leher, klik garis dada lalu semua garis yang didalam
pola. Kecuali garis terluar dan terakhir. Jika di klik pada garis leher akan berubah
warnanya menjadi hijau, garis dada menjadi biru dan garis paralel menjadi abu-abu
seperti gambar berikut :

Klik kanan diluar pola maka akan muncul tool box sebagai berikut :

Isi kolom dengan pada top value dan botton value dengan angka berapa besar
pengembangan yang diinginkan pada setiap garis. Anda juga bisa membedakan
angka pada top value dengan botton value. Misalnya diisi masing-masing dengan
angka 3 maka garis akan dijarakkan 3 cm. Pilih tipenya knive pleat atau box pleat
Setelah itu tekan ok maka hasilnya sbb :
Tugas/Latihan
Silahkan buat pecah pola menggunakan tool pleat seperti pada desain di
bawah ini dan kirim tugas anda ke elearning
Desain 1

Desain 2
Desain 3

Desain 4
DEsain 5.

Desain 6

Anda mungkin juga menyukai