Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL

PENGADAAN BAK SAMPAH ARM ROLL


RT 24 RW 08 KELURAHAN KARANG ANYAR
KECAMATAN GANDUS PALEMBANG

PALEMBANG
2021
KETUA RT 024 RW 008
KELURAHAN KARANG ANYAR KECAMATAN GANDUS
KOTA PALEMBANG
Alamat : Jl. Syakyakirti Kel. Karang Anyar Kec. Gandus Palembang

No : 01/RT24.KA/III/2021
Lampiran : 1 bendel
Hal : Permohonan Bantuan Bak Sampah Arm Roll

Kepada
Yth. Bapak Walikota Palembang

Di Tempat

Dengan Hormat,
Bersama dengan ini kami beritahukan bahwa di lingkungan RT 24 RW 08 Kelurahan
Karang Anyar Kecamatan Gandus belum ada fasilitas bak sampah yang memadai.
Sehubungan dengan itu kami mengajukan permohonan pengadaan bak sampah untuk
mendukung kebersihan lingkungan RT 24 RW 08 Kelurahan Karang Anyar Kecamatan
Gandus. Sebagai bahan pertimbangan berikut ini terlampir kami sampaikan proposal.
Demikian, atas perhatian dan terkabulnya permohonan ini, kami ucapkam terimakasih.

Palembang, 16 Maret 2021


Ketua RT 24 RW 08 Mengetahui
Kel. Karang Anyar Kec. Gandus Palembang Lurah Karang Anyar

SITI ANISAH MUAMMAR AL HAFIZ, SE


PROPOSAL
PENGADAAN BAK SAMPAH ARM ROLL
RT 24 RW 08 KELURAHAN KARANG ANYAR KECAMATAN GANDUS
KOTA PALEMBANG

I. Latar Belakang
Berkaitan dengan semakin berkembangnya pola pikir masyarakat serta pola hidup
yang mendukung kelengkapan dibidang sarana dan prasarana kehidupan sehari-hari,tentu saja
kebutuhan masyarakat pula semakin bertambah terlebih dalam hal kebersihan serta
kedisiplinan dalam kebersihan itu sendiri,serta memberikan pendidikan dan pengenalan
terhadap masyarakat mengenai dua jenis sampah yang berbeda. Tentu saja sarana dan
prasarana dibutuhkan dalam hal ini adalah tempat pengumpulan sampah yang belum tersedia
dengan layak sseperti yang telah dikatakan diatas tersebut,sesuai dengan pasal 1 ayat 11
undang-undang nomor 11 tahun 2009 tentang kesejahteraan sosial bahwa jaminan sosial
dibutuhkan bagi seluruh rakyat untuk memenuhi kehidupan yang layak.
Warga RT 24 RW 08 adalah bagian dari Kelurahan Karang Anyar Kecamatan
Gandus, Kota Palembang. Kawasan ini terbilang cukup luas dan memiliki warga yang cukup
banyak. Dan karena jumlah warga yang cukup banyak tersebut, maka jumlah sampah rumah
tangga yang dihasilkan semakin banyak pula. Tetapi hal tersebut tidak diikuti dengan
kesadaran warga untuk membuang sampah pada tempatnya dan mengelola sampah tersebut
sebagaimana mestinya. Sebagian besar warga masih mengubur sampah di tanah atau
membakarnya yang dimungkinkan akan menimbulkan efek negatif bagi kehidupan sekitar.

II. Kegiatan
A. Nama
“Pengajuan Bantuan Bak Sampah Arm Roll Di Lingkungan RT 24 RW 08 Kelurahan Karang
Anyar Kecamatan Gandus Kota Palembang”

B. Maksud dan Tujuan


Maksud:
Melaksanakan pengadaan fasilitas bak sampah
Tujuan :
Terlaksananya pengadaan fasilitas tong sampah yang memadai
C. Manfaat
Dengan adanya fasilitas bak sampah yang memadai diharapkan mampu menunjang efektifitas
dan efisiensi kegiatan serta mendukung kebersihan lingkungan khususnya RT 24 RW 08 serta
warga kelurahan karang anyar kelurahan gandus lainnya secara umum.

D. Tempat dan Lokasi


Seluruh Kawasan RT 24 RW 08 Kelurahan Karang Anyar Kecamatan Gandus Palembang

F. Volume
3 unit bak sampah arm roll

III. Penutup
Mengingat keterbatasan swadana masyarakat dan keterbatasan warga akan kebersihan
sehingga kami berharap adanya bantuan dan dukungan dari Pemerintah Kota Palembang
untuk membantu terlaksananya program kami. Atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan
terimakasih.

Palembang, 16 Maret 2021


Ketua RT 24 RW 08 Mengetahui
Kel. Karang Anyar Kec. Gandus Palembang Lurah Karang Anyar

SITI ANISAH MUAMMAR AL HAFIZ, SE


LOKASI 1

LOKASI 2
LOKASI 3

Anda mungkin juga menyukai