Anda di halaman 1dari 2

Program BK komprehensif adalah usaha kolaboratif yang bermanfaat bagi siswa,

orang tua, guru, staf administrasi, dan seluruh anggota masyarakat. Model BK
komprehensif memiliki karakteristik, yaitu:

1. Memiliki cakupan layanan yang komprehensif

2. Memiliki desain yang berlandaskan pada nilai-nilai preventif

3. Memiliki bentuk yang bersifat perkembangan

4. Berpusat pada siswa

5. Dilaksanakan secara kolaaboratif

6. Didukung oleh data 

Berdasarkan pada fungsi dan prinsip bimbingan, maka kerangka kerja layanan
bimbingan dan konseling komprehensif dikembangkan dalam suatu program
bimbingan dan konseling yang dijabarkan dalam empat kegiatan utama yaitu: 1)
layanan dasar bimbingan, 2) layanan responsif, 3) layanan perencanaan individual,
4) dukungan system. 

1. Layanan Dasar Bimbingan

Layanan dasar bimbingan adalah layanan bimbingan yang bertujuan untuk


membantu seluruh peserta didik mengembangkan prilaku efektif dan keterampilan-
keteralmpilan hidupnya yang mengacu pada tugas-tugas perkembangan peserta
didik. 

Layanan dasar bimbingan ini juga berisi layanan bimbingan belajar, bimbingan
sosial, bimbingan pribasi dan bimbingan karir. Layanan ini ditujukan untuk seluruh
peserta didik, disajikan atau dilunsurkan dengan menggunakan setrategi klasikal
dan dinamika kelompok. 

2. Layanan Responsif

Layanan responsif adalah layanan bimbingan yang bertujuan untuk membantu


memenuhi kebutuhan yang dirasakan sangat prnting oleh peserta didik saat ini.
Layanan ini lebih bersifat preventif atau mungkin kuratif. Setrategi yang digunakan
adalah konseling individual, konseling kelompok, dan konsultasi. Isi layanan
responsif adalah: 

a. Bidang Pendidikan.

b. Bidang Belajar.

c. Bidang Sosial.

d. Bidang Pribadi.
e. Bidang Karir.

f. Bidang Tata Tertib Sekolah.

g. Bidang Narkotika dan Perjudian.

h. Boidang Prilaku Seksual.

i. Bidang Kehidupan Lainnya.

3. Layanan Perencanaan Individual

Layanan perencanaan individual adalah layanan bimbingan yang bertujuan


membantu seluruh peserta didik membuat dan mengimpelementasikan rencana-
rencana pendidikan, karir, dan sosial pribadinya. Tuuan utama dari layanan ini
adalah membantu peserta didik memantau dan memahami pertumbuhan dan
perkembangan dirinya sendiri, kemudian merencanakan dan mengimplementasikan
itu atas dasar hasil pemantauan dan pemahamannya pada dirinya itu. Setrategi
pelaksanaannya adalah dengan konsultasi dan konseling. 

4. Dukungan Sistem

Dukungan system adalah kegiatan-kegiatan manajemen yang yang bertujuan untuk


memantapkan, memelihara, dan meningkatkan program bimbingan secara
menyeluruh melalui pengembangan professional, manajemen program, dan
penelitian dan pengembangan.

Anda mungkin juga menyukai