Anda di halaman 1dari 4

NAMA : RINDAYANI STEPHANIE GURINDA

NIM : 711331120004

HOT APPETIZER
1.Cheese puff (sus keju)

Bahan-bahan :
 24 buah
 100 gram butter
 1 cup air
 1/2 sdt garam
 1 cup tepung terigu serba guna
 4 butir telur
 1 cup keju cheddar parut
 2 sdt daun thyme kering
 Secukupnya merica
Langkah-langkah :
1. Panaskan oven pada 200 derajat celsius. Lapisi loyang dengan kertas roti. Sisihkan.
2. Campur butter, garam dan air, lalu panaskan hingga mendidih.
3. Masukkan terigu, lalu aduk terus hingga mengental, menggumpal, dan kalis. Angkat
dari kompor, dan biarkan agak dingin.
4. Masukkan telur satu per satu, dan aduk menggunakan mixer atau sendok kayu hingga
lembut dan creamy.
5. Masukkan keju parut, daun thyme dan beri merica secukupnya. Aduk hingga
tercampur rata.
6. Menggunakan sendok atau plastik segitiga, cetak adonan di atas loyang kurang lebih 1
sdm dan beri jarak satu dgn yang lain.
7. Panggang di oven selama 20-30 menit hingga mengembang dan bewarna kecokelatan.
Biarkan agak dingin, sajikan hangat. Enjoy!
2. Potato Wedges

Bahan-bahan :
 5 buah kentang, cuci bersih potong
 1 cup susu cair
 1 butir telur
 1 cup tepung terigu
 1 sdm garam (asli 2 sdm)
 1 sdt lada bubuk
 1 sdt oregano bubuk (optional)
 1/2 sdt kaldu
 1/2 sdt paprika bubuk
Secukupnya bubuk bawang putih
Langkah-langkah :
1. Panaskan loyang dgn suhu 190°c
2. Campur telur dan susu hingga rata. Sisihkan.
3. Campur terigu, garam, lada, kaldu, paprika bubuk, oregano, bubuk bawang putih.
Sisihkan.
4. Celupkan kentang ke campuran susu telur lalu masukkan ke adonan tepung. Ulang
hingga beberapa lapis (aku 2 aja biar gak tebal dan terlalu asin)
5. Versi goreng: Goreng dalam minyak panas selama kurang lebih 3 menit. Angkat,
tiriskan diamkan 1 menit. Goreng kembali 5-6 menit sampai masak. (Bisa sekali aja,
ini versi bukunya)
6. Versi panggang: taburi dgn oregano, panggang dgn suhu 180-190°c selama 15-20
menit kemudian naikkan suhu jd 200°c selama 10-15 menit hingga matang. Sesuaikan
dgn oven masing2 aja ya.
7. Siap disajikan.
COLD APPETIZER
1. Honey Lime 7 Fruits Salad

Bahan salad:
 1 buah pisang
 1/2 buah apel hijau
 1/2 buah pir
 1/2 buah kiwi
 6 buah strawberry
 1/2 buah alpukat
 2 buah jeruk
Bahan saus:
 1/2 buah lemon
 2 sdm madu
Langkah-langkah :
1. Siapkan bahan salad, cuci bersih dan potong sesuai selera Anda.
2. Peras lemon kemudian tambahkan madu dan aduk rata.
3. Atur tata letak buah sesuai selera Anda kedalam sebuah mangkuk atau gelas. Tuang
saus nya lalu aduk rata.
4. Siap disajikan.
2. Fresh Salad with Orange Dressing

Bahan-bahan :
 1 porsi
 1 buah jagung manis, diserut dan direbus, tiriskan
 1/2 lobak merah kecil
 1 wortel diserut
 1 baby romain
 1 oak leaf red
 1/2 sunkist diperas
 1/2 sunkist dipotong
 Garam
 Merica
 Olive oil
Langkah-langkah :
1. Potong bahan sayuran sesuai selera, sisihkan
2. Tambahkan jagung manis rebus, sisihkan, lebih baik bila dimasukkan ke kulkas
3. Campur minyak zaitun, sunkist peras, garam, merica, aduk hingga rata
4. Campurkan dressing dengan salad, aduk rata, segera sajikan.

Anda mungkin juga menyukai