Anda di halaman 1dari 12

Rumus Kimia dan

Persamaan Reaksi
Guru Mata Pelajaran Kimia
Cut Ainul Fauziah, S.Pd
SLIDESMANIA.COM
A. Rumus Kimia
Rumus kimia dapat disebut
sebagai lambang zat (unsur atau
senyawa). Rumus kimia zat
mencerminkan komposisi zat
tersebut.
SLIDESMANIA.COM
Sesuai dengan komposisinya,

Helium diberi rumus kimia He karena gas helium


terdiri atas atom-atom yang berdiri sendiri.
SLIDESMANIA.COM
Sesuai dengan komposisinya,

Oksigen diberi rumus kimia O2 karena gas oksigen


terdiri atas molekul-molekul yang tiap molekulnya
terdiri atas 2 atom oksigen.
SLIDESMANIA.COM
Sesuai dengan komposisinya,
Besi diberi rumus kimia Fe. Meskipun atom-atom besi saling terikat
satu dengan lainnya, tetapi atom-atom tersebut tidak saling
mengelompok membentuk molekul, sehingga partikel besi tersebut
SLIDESMANIA.COM

adalah atom.
a. Rumus Kimia Molekul
Unsur
Molekul unsur terdiri atas atom
yang sejenis. Beberapa rumus
kimia molekul unsur non logam
dapat dilihat pada gambar di
samping.
SLIDESMANIA.COM
b. Rumus Kimia Senyawa
Rumus kimia senyawa terdiri
atas lambang atom unsur-unsur
pembentuknya disertai dengan
angka indeks tertentu.

Contoh:

Rumus kimia air, yaitu H2O


Karena tiap molekul air terdiri
atas 2 atom H dan 1 atom O.
SLIDESMANIA.COM
c. Rumus Molekul dan Rumus Empiris
Rumus kimia senyawa
dapat berupa rumus
molekul (RM) dan rumus
empiris (RE).
Rumus molekul
menyatakan jenis dan
jumlah atom yang
menyusun satu molekul.
Rumus empiris
menyatakan jenis dan
perbandingan atom
SLIDESMANIA.COM

unsur yang menyusun


senyawa.
B. Persamaan Reaksi
1. Pengertian

Reaksi kimia mengubah zat-zat asal (pereaksi atau


reaktan) menjadi zat-zat baru (produk).

Perubahan yang terjadi dapat dipaparkan dengan


menggunakan rumus kimia zat-zat yang terlibat dalam
reaksi.

Cara pemaparan ini disebut persamaan reaksi.


Misalnya, reaksi antara gas hidrogen dengan gas
oksigen membentuk air dipaparkan sebagai berikut.
SLIDESMANIA.COM

2H2(g) + O2(g) 2H2O(l)


Penjelasan terhadap persamaan reaksi pada slide sebelumnya
Tanda panah menunjukkan arah reaksi dan dapat dibaca sebagai
“membentuk”, “bereaksi menjadi”.

Bilangan di depan rumus kimia masing-masing zat dalam persamaan


reaksi disebut koefisien reaksi.
Untuk koefisien satu (1) tidak perlu ditulis.
Huruf cetak miring dalam tanda kurung yang mengikuti rumus kimia
tiap-tiap zat menyatakan wujud atau keadaan zat yang bersangkutan,
yaitu :
● S = padatan (solid)
● l = cairan (liquid)
● g = gas
● aq = larutan berair (aqueous, zat dalam air)
SLIDESMANIA.COM
Beberapa hal yang
● Koefisien reaksi menyatakan
perbandingan jumlah partikel dari zat-zat

perlu diperhatikan yang terlibat dalam reaksi. Pada contoh


persamaan reaksi pada slide sebelumnya,
dalam persamaan koefisiennya menyatakan bahwa setiap 2

kimia
molekul hidrogen bereaksi dengan 1
molekul oksigen membentuk 2 molekul
air.
● Karena koefisien reaksi merupakan angka
perbandingan, koefisien reaksi haruslah
bilangan bulat paling sederhana
● Persamaan reaksi yang sudah diberi
koefisien yang sesuai disebut persamaan
SLIDESMANIA.COM

setara.
Tugas Latihan
1. Jelaskan perbedaan antara rumus molekul
dengan rumus empiris dan tuliskan contoh
kedua rumus tersebut.
2. Jelaskan yang dimaksud dengan persamaan
reaksi dan tuliskan contohnya.
3. Tuliskan rumus kimia dari zat-zat berikut.
a. Hidrogen e. Brom
b. Nitrogen f. Iodin
c. Oksigen g. Fosfor
Tugas ditulis dengan
disertai nama, kelas, d. Fluor h. Belerang
SLIDESMANIA.COM

dan tanggal.

Tugas dikirim ke wa ibu


(085260302286)

Anda mungkin juga menyukai