Anda di halaman 1dari 32

PANDUAN

PENGENALAN KEHIDUPAN KAMPUS BAGI MAHASISWA BARU (PKKMB)


DAN TATA TERTIB KEHIDUPAN KAMPUS
INSTITUT SENI INDONESIA PADANGPANJANG

INSTITUT SENI INDONESIA PADANGPANJANG


TAHUN AKADEMIK 2021/2022

“The Best Arts and Creativity Setter in the Future”

Panduan dan Tata Tertib Kehidupan Kemahasiswaan di kampus i


Panduan dan Tata Tertib Kehidupan Kemahasiswaan di kampus ii
Sambutan Pembantu Rektor III
Assalamualaikum wr wb.

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang senantiasa memberikan limpahan rahmat dan berkah-Nya
kepada kita semua. Shalawat beriringan salam kepada junjungan sekalian alam, Nabi Muhammad
SAW, yang telah meninggalkan dua pusaka kepada umatnya yakni alquran dan hadist.

Semenjak tahun 2020 sampai tahun 2021 ini, Indonesia dan negara-negara lain di dunia masih saja
dilanda pandemi Covid-19. Kondisi ini, mengakibatkan pelaksanaan kegiatan Pengenalan Kehidupan
Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) bagi mahasiswa baru dilakukan secara online.

“Selamat datang” kepada mahasiswa baru Institut Seni Indonesia Padangpanjang Tahun Akademik
2021/2022. Buku Panduan PKKMB dan Tata Tertib Mahasiswa tahun akademik 2021/2022 ini
disusun sebagai pedoman pelaksanaan kegiatan PKKMB bagi Mahasiswa Baru Institut Seni Indonesia
Padangpanjang. Buku Panduan PKKMB dan Tata Tertib Mahasiswa tahun akademik 2021/2022,
menjadi pedoman dalam pelaksanaan kegiatan. Semoga setiap rangkaian kegiatan dapat berjalan
dengan baik dapat mencapai sasaran dengan dukungan seluruh pihak yang terkait.

Terimakasih kepada semua pihak yang telah turut serta berpartisipasi aktif dalam mensukseskan
kegiatan PKKMB tahun akademik 2021/2022 ini, mulai dari persiapan hingga selesainya seluruh
rangkaian kegiatan. Semoga bantuan dan dukungan dari semua pihak dibalas oleh Allah SWT.
Sebagai amal ibadah hendaknya, Aamiin.

Assalamualaikum ww wb.

Padangpanjang, Agustus 2021


Pembantu Rektor III,

Ttd.

Firdaus, S.St., M.Pd


NIP. 19611219 198703 1 002

i
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
Sambutan Rektor

Assalamualaikum wr wb.

“The Best Arts and CreativitySetter in the Future”

Syukur Alhamdulillah kita sampaikan kepada Allah SWT yang telah memberikan limpahan nikmat
dan keberkahan kepada kita bersama. Salawat dan salam kita kirimkan kepada junjungan kita nabi
besar Muhammad SAW yang telah meninggalkan kepada kita Al Qur’an dan Hadist sehingga kita
akan selamat dunia dan akhirat.

“Selamat Datang” Kami ucapkan kepada putra-putri bangsa Indonesia yang hadir di kampus biru
Institut Seni Indonesia Padangpanjang ini. Anak-anak kami mahasiswa baru ISI Padangpanjang Tahun
Akademik 2021/2022. Saudara semua merupakan orang-orang terpilih dan berhasil lolos dalam
berbagai seleksi yang ketat. Keberhasilan saudara menyisihkan pendaftar lain adalah sebagai bukti
nyata atas kerja keras dan motivasi untuk masuk dikampus yang berhawa sejuk ini. Tidak mudah
untuk mendapatkan atau duduk di perguruan tinggi tanpa didahului kerja keras dan niat yang tulus.

Perlu disampaikan kepada saudara-saudara semua bahwa kegiatan PKKMB Institut Seni Indonesia
Padangpanjang yang kita laksanakan ini berdasarkan Panduan Umum Pengenalan Kehidupan
Kampus Bagi Mahasiswa Baru tahun 2021 oleh Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi,
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi tanggal 2 Juli 2021. Kegiatan ini
merupakan kegiatan rutin setiap tahunnya dengan tujuan agar mahasiswa baru dapat mengenal dengan
cepat lingkungan kampus dan menyatu mulai dari pimpinan, tenaga pendidik, tenaga kependidikan
serta mahasiswa lainnya sehingga tercipta hubungan yang akrab dan harmonis. Melalui program ini
saudara akan diperkenalkan dengan sistem pendidikan tinggi dan paradigma perguruan tinggi ke
depan

Untuk itu kami ditegaskan kepada kita semua sivitas akademika ISI Padangpanjang, bahwa dalam
pelaksanaan kegiatan PKKMB ini tidak ada kekerasan. Kegiatan diisi dengan pengenalan lingkungan
kampus, ajang kreativitas serta penjelasan bahaya narkoba dan korupsi. Adapun kegiatan ini
bertujuan untuk melahirkan generasi muda yang cerdas intelektual, cerdas emosional, berkualitas,
berdaya saing tinggi dan mempunyai kepribadian yang luhur.

Sekali lagi saya ucapakan “Selamat Datang” Saudara semua adalah orang-orang terpilih dan sangat
beruntung dapat bergabung di kampus biru ini, kampus yang telah memiliki berbagai prestasi baik itu
nasional dan internasional.
ii
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
Akhirnya terima kasih saya ucapkan kepada semua pihak yang telah bekerjasama dalam
mempersiapkan panduan PKKMB ini dengan baik sehingga dapat dijadikan pedoman dan pegangan
bagi kita semua terutama mahasiswa baru, panitia pelaksana dan juga keluarga besar ISI
Padangpanjang dengan harapan kegiatan ini berjalan dengan tertib, aman dan lancar sesuai dengan
harapan kita bersama.

Terimakasih
Wassalamu’alaikum warohmatullah wabarokatuh,

Padangpanjang, 23 Agustus 2021


Rektor

Ttd.

Prof.Dr.Novesar Jamarun, MS.


NIP.196205061988111001

iii
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
DAFTAR ISI

Sambutan Pembantu Rektor III ....................................................................................... i


Sambutan Rektor............................................................................................................. ii
Daftar Isi ......................................................................................................................... iv
A. Latar Belakang .................................................................................................... 1
B. Maksud dan Tujuan ............................................................................................. 3
1. Maksud ........................................................................................................... 3
2. Tujuan............................................................................................................. 3
C. Kegiatan .............................................................................................................. 4
D. Tata Tertib ........................................................................................................... 4
E. Bahan PKKMB.................................................................................................... 5
F. Jadwal Pelaksanaan PKKMB ............................................................................... 6
G. Kelompok Peserta PKKMB ................................................................................. 10
H. Evaluasi ............................................................................................................... 10
I. Sanksi .................................................................................................................. 10
J. Penutup ............................................................................................................... 11
Lampiran Tata tertib Kehidupan Kemahasiswaan di Kampus .......................................... 12
Mars Institut Seni Indonesia Padangpanjang ................................................................... 23
Hymne Institut Seni Indonesia Padangpanjang ................................................................ 25

iv
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
A. Latar Belakang

Dalam rangka menyiapkan mahasiswa baru dalam memasuki proses transisi dari masa
sekolah menjadi mahasiswa yang dewasa dan mandiri, serta mempercepat proses adaptasi
mahasiswa dengan lingkungan yang baru dan memberikan bekal untuk keberhasilannya menempuh
pendidikan di ISI Padangpanjang maka perlu dilakukan Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi
Mahasiswa Baru (PKKMB). Masa ini dapat dijadikan titik tolak penguatan rasa cinta tanah air dan
menciptakan generasi yang berkarakter nasionalis, mandiri, gotong royong, dan berintegritas.
Melalui kegiatan PKKMB diharapkan dapat memberikan bekal awal agar mahasiswa kelak akan
menjadi alumni perguruan tinggi yang memiliki kedalaman ilmu, keluhuran akhlak, cinta tanah air,
dan berdaya saing global.

PKKMB harus direncanakan secara matang agar dapat dijadikan momentum bagi mahasiswa
baru untuk mendapat informasi yang tepat mengenai sistem pendidikan di ISI Padangpanjang baik
bidang akademik maupun non-akademik. PKKMB juga diharapkan dapat menjadi penyadaran akan
adanya hal-hal yang dapat menghambat studi mahasiswa baru termasuk bisa menghambat
pencapaian tujuan nasional misalnya masalah radikalisme, terorisme, penyalahgunaan narkoba,
kekerasan seksual, plagiarisme, korupsi, dan lainnya. Selain itu PKKMB menjadi ajang penyadaran
akan pentingnya pemahaman tentang globalisasi dan revolusi industri 4.0 yang menuntut mahasiswa
untuk menjadi orang-orang yang menghayati dan memiliki literasi data, literasi teknologi, dan
literasi kemanusiaan serta kesiapan untuk penguasaan kompetensi yang diperlukan di abad 21.
Kompetensi-kompetensi itu antara lain kemampuan berpikir kreatif dan kritis, problem solving,
terampil berkomunikasi, berkolaborasi, memahami bidang kerja dan pengembangan karir serta
pentingnya belajar sepanjang hayat.

Kegiatan PPKMB merupakan kegiatan yang dilaksanakan oleh ISI Padangpanjang dan tidak
dibenarkan menyerahkan kegiatan sepenuhnya kepada peserta didik senior, tanpa ada proses
pembimbingan dan pendampingan yang memadai. Demikian juga tidak diperbolehkan
mengembangkan model pengenalan kampus sesuai dengan interpretasi masing-masing sehingga
terjadi penyimpangan antara lain aktivitas perpeloncoan oleh senior, kekerasan fisik, dan atau psikis
yang dapat berakhir dengan adanya korban jiwa yang tentu saja dapat menimbulkan kecemasan,
kekhawatiran, dan ketakutan bagi mahasiswa baru, orang tua dan masyarakat pada umumnya.

PKKMB ini juga ditujukan untuk mempercepat proses adaptasi mahasiswa baru dengan
lingkungan yang baru dan menjadi bekal keberhasilannya dalam menempuh pendidikan di
perguruan tinggi. Masa ini dapat dijadikan titik tolak inisiasi pembinaan idealisme, menanamkan
dan memperkuat rasa cinta tanah air, dan kepedulian terhadap lingkungan dalam rangkamenciptakan
1
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
generasi yang berkarakter jujur, cerdas, peduli, bertanggung jawab dan tangguh.

Program Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) tentu


direncanakan secara matang agar dapat dijadikan momen yang tepat untuk menanamkan pendidikan
karakter kepada mahasiswa baru. Mahasiswa baru diharapkan mendapat informasi yang tepat
mengenai sistem pendidikan di perguruan tinggi baik bidang akademik maupun non-akademik.

Penyusunan panduan PKKMB yang lebih rinci dinilai perlu untuk mengingatkan kembali
tentang penyelenggaraan proses belajar mengajar berbasis kompetensi yang memerlukan syarat (1)
pemahaman tentang learning to know, learning to do, learning to live togeher, dan learning to be
dari program studi yang akan ditempuhnya secara baik dan sedini mungkin, (2) kemampuan
beradaptasi dengan lingkungan belajar secara cepat agar proses pembelajaran berlangsung dalam
suasana atmosfir yang baik, dan (3) sistem pembelajaran yang tepat untuk keberhasilan dan
perbaikan kompetensi pada program studi yang ditempuhnya dan adaptasi dengan lingkungan
kampus.

Sampai saat ini Indonesia dan bangsa di negara-negara lain sedang menhadapi pandemi
Covid-19. Kondisi ini memberikan tantangan dan peluang untuk kita bangkit serta keluar dari
rutinitas yang ada. Berdasarkan kebijakan pemerintah tentang bekerja, belajar, dan ibadah dari
rumah menjadikan momentum yang baik untuk menciptakan kreativitas dan memanfaatkan
teknologi sesuai dengan eranya. Pandemi Cocid-19 mengharuskan kita beradaptasi dalam
melaksanakan perkuliahan online dan memastikan learning outcome dapat tercapai.

Dalam menyikapi perkembangan pendidikan tinggi yang memiliki potensi dampak tercepat
untuk perubahan Sumber Daya Manusia unggul, ISI Padangpanjang harus melakukan berbagai hal
yang kreatif dan inovatif. Poin-poin inilah yang menjadi latar belakang dari program Kampus
Merdeka. Kampus Merdeka memiliki empat program pokok, tetapi terdapat satu kebijakan yang
paling berpengaruh langsung terhadap mahasiswa. Kebijakan tersebut adalah hak belajar tiga
semester di luar prodi. Kebijakan ini, mahasiswa dibebaskan untuk mengambil SKS di luar
kampusnya selama dua semester (atau setara dengan 40 SKS) dan juga mahasiswa diperbolehkan
mengambil SKS prodi lain di dalam kampusnya selama satu semester, kecuali untuk prodi
kesehatan. Melalui program ini, diharapkan mahasiswa dapat lebih terbiasa dengan dunia luar atau
dunia kerja sebenarnya setelah lulus nanti. Jadi, SKS tidak lagi hanya menjadi ‘jam belajar di kelas’
tetapi ‘jam berkegiatan’, baik di dalam maupun di luar kampus asalnya.

2
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
B. Maksud dan Tujuan
1. Maksud
a) Memberikan pengenalan kepada mahasiswa baru tentang lingkungan dan kehidupan
kampus.
b) Membantu percepatan adaptasi dan sosialisasi mahasiswa baru.
c) Memberi motivasi kepada mahasiswa baru dalam berbagai kegiatan ekstrakurikuler, baik
yang bersifat akademik maupun non akademik.
d) Menstimulasi kecerdasan emosional dan spiritual mahasiswa baru untuk menjadikan
mahasiswa dan alumni Institut Seni Indonesia Padangpanjang adalah insan yang
bertaqwa, kritis, santun, bermoral, bermartabat dan memiliki daya saing.
e) Memberikan bimbingan dan pengembangan kegiatan kemahasiswaan dengan
memperhatikan keseimbangan dan proporsionalitas antara muatan kecerdasan intelektual
(IQ), kecerdasan emosional (EQ) dan kecerdasan Spiritual (SQ) serta kecerdasan
kinestetis.
f) Menanamkan nilai-nilai kehidupan berbangsa dan bernegara.
g) Memberikan pengenalan tentang aktivitas inti kegiatan kemahasiswaan.
h) Memperkenalkan sistem penilaian keaktifan mahasiswa dalam berkegiatan yang
mendukung peningkatan hard-skill dan soft-skill.

2. Tujuan
a. Mengenalkan arti pentingnya kesadaran berbangsa, bernegara, cinta tanah air, lingkungan
dan bermasyarakat;
b. Mengenalkan sistem dan tata kelola perguruan tinggi, sistem serta kegiatan pembelajaran
dan kemahasiswaan (kurikuler, ko kulikuler dan ekstrakurikuler);
c. Memberikan pendidikan karakter khususnya nilai integritas, moral, etika, kejujuran,
kepedulian,tanggung jawab dan kedisiplinan dalam kehidupan di kampus dan
masyarakat;
d. Mendorong mahasiswa untuk proaktif beradaptasi, membentuk jejaring, menjalin
persahabatan dan kekeluargaan antar mahasiswa dan dosen dan tenaga kependidikan;
e. Memotivasi dan mendorong mahasiswa baru untuk memiliki rasa percaya diri yang
tinggi;
f. Membentuk sikap dan perilaku yang dilandasi rasa cinta dan mengabdi kepada Bangsa
dan Negara Indonesia

3
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
C. Kegiatan
Sesuai maksud dan tujuan dari kegiatan PKKMB di atas, disusunlah beberapa materi kegiatan,
sebagai berikut:
1. Kebijakan Merdeka Belajar: Kampus Merdeka
2. Pembinaan kesadaran Bela Negara dan kehidupan berbangsa dan bernegara
3. Pembinaan gerakan nasional revolusi mental : Indonesia melayani, bersih, tertib, mandiri dan
bersatu
4. Pengenalan Sistem Pendidikan tinggi di Indonesia
5. Perguruan Tinggi di era revolusi industry 4.0 dan kehidupan baru pasca pandemik Sosialisasi
penyalahgunaan narkoba
6. Pencegahan dan penanggulangan intoleransi, radikalisme, terorisme, dan penyebaran paham-
paham yang bertentangan dengan ideologi Negara.
7. Kiat sukses/motivasi belajar di perguruan tinggi (akademik dan non akademik) serta menggali
jiwa kewirausahaan, prospek dan peluang kerja setelah lulus dari perguruan tinggi
8. Kesadaran lingkungan hidup dan kesiapsiagaan bencana di perguruan tinggi

D. Tata Tertib
1. Mahasiswa peserta PKKMB tahun akademik 2021/2022
a) Wajib mengikuti semua kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru
(PKKMB) tahun akademik 2021/2022 dengan menandatangani daftar hadir (absensi di
google form)
b) Pakaian:
1. Laki-laki
- Celana hitam (bahan dasar)
- Baju kemeja putih + dasi panjang warna gelap
2. Perempuan
- Rok hitam panjang
- Baju putih + hijab hitam (kecuali non muslim)
c) Khusus peserta laki-laki berambut 1 cm dari kulit kepala,
d) Tidak merokok dan tidak memakai kaos oblong
e) Peserta perempuan tidak dibenarkan menggunakan perhiasan dan dandanan yang
berlebihan.
f) Mematuhi Tata Tertib Kehidupan Kemahasiswaan di Kampus sesuai Peraturan Rektor
Institut Seni Indonesia Padangpanjang Nomor 0339/IT7/KM/2015 tanggal 11 Februari
tahun 2015 (terlampir)
g) Peserta dengan akumulasi keterlambatan lebih dari 1 jam, dinyatakan tidak lulus PKKMB
dan WAJIB mengulang di tahun berikutnya.
4
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
2. Panitia
a) Dosen, Tenaga kependidikan, mahasiswa yang telah ditetapkan dengan Keputusan Rektor
wajib Mendukung kegiatan PKKMB.
b) Tidak diperkenankan menambah jadwal diluar yang telah ditentukan secara resmi oleh
Institut Seni Indonesia Padangpanjang, Inisiasi atau kegiatan sejenisnya.
c) Pelanggaran dari setiap ketentuan ini akan dikenakan sanksi sesuai dengan aturan yang
berlaku berdasarkan Keputusan Rektor Nomor 0339/IT7/KM/2015 tentang Tata Tertib
Kehidupan Kemahasiswaan di Kampus.

E. Bahan PKKMB
Setiap pesera PKKMB dibekali bahan-bahan untuk dibaca dan dipahami, sebagai berikut:
1. Buku Panduan PKKMB tahun akademik 2021/2022
2. Tata tertib Kehidupan Kemahasiswaan di Kampus

5
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
F. Jadwal Pelaksanaan PKKMB Tahun Akademik 2021/2022
Jadwal pelaksanaan Kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru ISI Padangpanjang Tahun Akademik 2021/2022 dilaksanakan mulai
tanggal 23 s.d 26 Agustus 2021 dengan susunan acara sebagai berikut:

Hari/
No Pukul Materi Nara Sumber Moderator
Tanggal

1 2 3 4 5 6

Senin / 23
I. 09.00-12.00 Pembekalan PKKMB 2020/2021 Panitia
Agustus
2021
II. Selasa / 24 07.30– 08.00 Pembukaan MC: Hendra Nasution dan Navisha
Agustus Yustitia
2021 - Pembacaan Ayat Suci Alqur’an Darmansyah, S.Sn., M.Sn
dan Pembacaan Doa
- Lagu Indonesia Raya Panitia
- Laporan Ketua Pelaksana Dr. Iswandi, S.Pd., M.Pd
- Sambutan Rektor sekaligus Rektor ISI Padangpanjang
pembukaan secara resmi
PKKMB tahun akademik
2021/2022

08.00–09.45 Kebijakan Merdeka Belajar: Prof. Dr. Novesar Jamarun, MS Dr. Febri Yulika, S.Ag.,
Kampus Merdeka M.Hum

6
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
10.00– 11.45 Pembinaan kesadaran Bela Negara Komandan Secata B Hafif HR, S.Sn., M.Sn
dan kehidupan berbangsa dan
bernegara

11.45 – 13.00 ISTIRAHAT

13.00- 14.15 Pembinaan gerakan nasional Kepala Kejaksaan Negeri Hafif HR, S.Sn., M.Sn
revolusi mental : Indonesia Padangpanjang
melayani, bersih, tertib, mandiri
dan bersatu

14.15– 15.30 Pengenalan Sistem Pendidikan Dr. Andar Indra Sastra, S.Sn., Refki Novesar, SE.,
Tinggi di Indonesia M.Hum M.H.M

15.30-16.00 ISTIRAHAT (ASHAR)

16.00 – 17.15 Perguruan Tinggi di era revolusi Jonni Afrizon, SE., MM Refki Novesar, SE.,
industry 4.0 dan kehidupan baru M.H.M
pasca pandemik (new normal).

III. Rabu/ 25 08.00–09.15 Sosialisasi penyalahgunaan Ka. Polres Padangpanjang Hendri Jihadul Barkah,
Agustus narkoba S.Sn., M.Hum
2021

09.15– 10.30 Pencegahan dan penanggulangan Komandan Kodim 0307 Tanah Datar Hendri Jihadul Barkah,
intoleransi, radikalisme, terorisme, S.Sn., M.Hum
dan penyebaran paham-paham
yang bertentangan dengan ideologi
Negara.

7
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
10.30 – 11.45 Kiat sukses / motivasi belajar di Dr. Drs. H. Adirozal, M.Si. Dr. Sulaiman, S.Sn., M.Sn
perguruan tinggi (akademik dan
non akademik) serta menggali jiwa
kewirausahaan, prospek dan
peluang kerja setelah lulus dari
perguruan tinggi

11.45 – 13.00 ISTIRAHAT

13.00- 14.15 Kesadaran lingkungan hidup dan Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Dr. Sulaiman, S.Sn., M.Sn
kesiapsiagaan bencana di Sumatera Barat
perguruan tinggi

14.15– 15.30 Sosialisasi SIADAK H.M. Edo Iqbal Dr. Febri Yulika, S.Ag.,
M.Hum

15.30-16.00 ISTIRAHAT (ASHAR)

16.00 – 17.15 Sosialisasi Pemakaian Barang Pembantu Rektor II Dr. Febri Yulika, S.Ag.,
Milik Negara ISI Padangpanjang M.Hum

IV. Kamis/ 26 08.00–09.00 Tata Tertib Organisasi Pembantu Rektor III Hendri Jihadul Barkah,
Agustus Kemahasiswaan S.Sn., M.Hum
2021 dan kehidupan Kampus

09.00-12.00 Pengenalan tentang masing-masing FSP / FSRD (Zoom Paralel) Masing-masing Fakultas
Fakultas dan Prodi
8
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
12.00-13.00 ISTIRAHAT

Penutupan Rektor ISI Padangpanjang MC/ Panitia


13.00-13.30 - Sambutan Rektor sekaligus
penutupan secara resmi PKKMB
tahun akademik 2021/2022

*Jadwal bersifat tentatif (bisa berubah sewaktu-waktu)

9
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
G. Kelompok Peserta PKKMB
Peserta PKKMB dibagi 13 (dua belas) kelompok sesuai program studi masing-masing. Nama-
nama kelompok PKKMB adalah sebagai berikut:
1. Seni Karawitan
2. Seni Tari
3. Seni Musik
4. Seni Teater
5. Antropologi Budaya
6. Kriya Seni
7. Seni Murni
8. Televisi dan Film
9. Fotografi
10. DKV
11. Pendidikan Kriya
12. Desain Mode
13. Desain Produk

H. Evaluasi
Evaluasi dilaksanakan terhadap peserta Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru
(PKKMB) tahun akademik 2021/2022, dengan melakukan bahan evaluasi sebagai berikut:
a. Administrasi, absensi dan disiplin kehadiran untuk 4 (hari) kegiatan, minimal 80% dari total
kewajiban hadir.
b. Mengikuti PKKMB tanggal 23 s/d 26 Agustus 2021 di Tingkat Institut, Fakultas dan
Program Studi.

I. SANKSI
a. Bagi mahasiswa yang tidak mengikuti kegiatan PKKMB tanpa alasan yang jelas, maka
kepada yang bersangkutan akan diberikan sanksi dalam bentuk kewajiban untuk mengikuti
PKKMB pada tahun berikutnya. Sertifikat PKKMB merupakan prasyarat untuk
melaksanakan ujian komprehensif.
b. Ketentuan pelanggaran lainnya mengacu pada sanksi sesuai Tata Tertib Kehidupan
Kemahasiswaan di Kampus (SK Rektor No. 0339/IT7/KM/2015) tanggal 11 Februari 2015.

10
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
J. PENUTUP
Bimbingan Aktivitas Kemahasiswaan dalam PKKMB tahun akademik 2021/2022
merupakan salah satu program Institut Seni Indonesia Padangpanjang dalam memberikan
pengenalan tentang aktivitas kehidupan kampus dan kegiatan ilmiah kepada mahasiswa baru
Tahun Akademik 2021/2022. Kegiatan ini melibatkan Tenaga Pendidik, Tenaga Kependidikan,
dan mahasiswa senior serta alumni.
Semoga kegiatan Bimbingan Aktivitas Kemahasiswaan dalam PKKMB Institut Seni
Indonesia Padangpanjang tahun akademik 2021/2022 ini, bermanfaat bagi semua pihak, terutama
mahasiswa baru Tahun Akademik 2021/2022 dalam mengenal program pendidikan tinggi.

Padangpanjang, Agustus 2021


Pembantu Rektor III,

Ttd,

Firdaus, S.St., M.Pd


NIP. 19611219 198703 1 002

11
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
LAMPIRAN : Tata Tertib Kehidupan Kemahasiswaan
di Kampus

PERATURAN REKTOR
NOMOR: 0339/IT7/KM/2015

Tentang
TATA TERTIB KEHIDUPAN KEMAHASISWAAN DI KAMPUS
REKTOR INSTITUT SENI INDONESIA PADANGPANJANG

Menimbang: 1. Bahwa mahasiwa Institut Seni Indonesia Padangpanjang seyogyanya mencermin


kan sikap seni, ilmiah, tertib, santun, dan terpuji sesuai dengan norma dan etika
akademik serta kehidupan kampus dalam rangka mencapai Pendidikan Nasional;
2. bahwa untuk menciptakan kondisi kehidupan kampus sebagaimana dimaksud huruf
a diatas, maka Institut Seni Indonesia Padangpanjang harus mempunyai ketentuan
tentang Tata Tertib Kehidupan Kampus Kemahasiswaan di Kampus;
3. bahwa pedoman tentang hak, kewajiban dan larangan mahasiswa dalam buku
panduan akademik tahun 2012/2013 perlu disempurnakan sesuai dengan
perkembangan kehidupan kampus;
4. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud huruf a, b, dan c diatas,
maka Tata Tertib Kehidupan Kemahasiswaan di Kampus perlu ditetapkan melalui
Peraturan Rektor.
Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 5 tahun 1997 tentang Psikotropika;
2. Undang-undang Nomor 22 tahun 1997 tentang Narkotika;
3. Undang-undang Nomor 9 tahun 1998 tentang Kemerdekaan Menyampaian Pendapat
di Muka Umum;
4. Undang-undang Nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional;
5. Undang-undang Nomor 12 tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi;
6. Peraturan Pemerintah Nomor 53 tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil;
7. Peraturan Pemerintah Nomor 60 tahun 1999 tentang Pendidikan tinggi;
8. Peraturan Presiden Nomor 60 tahun 2009 tentang Pendirian Institut Seni Indonesia
Padangpanjang;
9. Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor
155/U/1998 tentang Pedoman Umum Organisasi Kemahasiswaan di Perguruan
Tinggi;

12
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
10. Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 29 tahun 2010
tentang Organisasi dan Tata Kerja Institut Seni Indonesia Padangpanjang;
11. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 37 tahun
2014 tahun Statuta Institut Seni Indonesia Padangpanjang;
12. Keputusan Mendikbud RI No. 232/MPK/A4/KP/2014 tentang Pengangkatan Rektor
Institut Seni Indonesia Padangpanjang.

MEMUTUSKAN
Menetapkan : PERATURAN TATA TERTIB KEHIDUPAN KEMAHASISWAAN
DI KAMPUS
BAB I
KETENTUAN UMUM
Pasal 1
Dalam peraturan ini yang dimaksud dengan :
1. Kehidupan Kampus adalah aktualisasi dari keseluruhan kegiatan mahasiswa Institut Seni
Indonesia Padangpanjang yang saling berinteraksi dalam pelaksanaan kegiatan tridharma
perguruan tinggi;
2. Kegiatan kemahasiswaan adalah proses pembelajaran baik kurikuler, ko-kurikuler maupun
ekstrakurikuler, yang meliputi penalaran, minat dan bakat, kesejahteraan mahasiswa dan bakti
sosial bagi masyarakat, yang merupakan pelaksanaan dari tridharma perguruan tinggi;
3. Komisi Disiplin adalah Komisi yang dibentuk oleh Rektor / Dekan untuk memberikan
pertimbangan, penghargaan atas prestasi atau penjatuhan sanksi kepada mahasiswa yang
melakukan pelanggaran peraturan tata kehidupan kemahasiswaan di kampus;
4. Komisi Disiplin Institut adalah komisi yang dibentuk oleh Rektor untuk memberikan
pertimbangan atas usul dalam hal pemberian penghargaan atas prestasi atau penjatuhan sanksi
kepada mahasiswa yang melakukan pelanggaran peraturan tata tertib kehidupan kemahasiswaan di
kampus berdasarkan usulan Dekan;
5. Komisi Disiplin Fakultas adalah Komisi yang dibentuk oleh Dekan untuk memberikan
pertimbangan dan atau usul bagi pemberian penghargaan atas prestasi atau penjatuhan sanksi
kepada mahasiswa yang melakukan pelanggaran peraturan tata tertib kehidupan kemahasiswaan di
kampus berdasarkan usulan Ketua Program Studi;
6. Penyampaian pendapat adalah wadah atau sarana yang dapat digunakan oleh mahasiswa untuk
menyampaikan pendapat terhadap sesuatu permasalahan, baik lisan maupun tulisan, yang
berkaitan dengan kebijakan yang akan, sedang, dan telah diambil oleh Institut, Fakultas, Program
Studi berhubungan dengan pelaksanaan tridharma Perguruan Tinggi di Institut Seni Indonesia
Padangpanjang;

13
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
7. Narkotika dan psikotropika adalah narkotika dan psikotropika sebagaimana dimaksud oleh
Undang-undang Nomor 5 tahun 1997 dan Undang-undang Nomor 22 tahun 1997;
8. Institut adalah Institut Seni Indonesia Padangpanjang;
9. Kampus adalah Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang;
10. Fakultas adalah Fakultas yang ada di lingkungan Institut Seni Indonesia Padangpanjang;
11. Program Studi adalah Program Studi yang ada di lingkungan Institut Seni Indonesia
Padangpanjang;
12. Rektor adalah Rektor Institut Seni Indonesia Padangpanjang;
13. Dekan adalah Dekan Fakultas yang berada di lingkungan Institut Seni Indonesia Padangpanjang;
14. Ketua Program Studi adalah Ketua Program Studi yang berada di lingkungan Institut Seni
Indonesia Padangpanjang;
15. Dosen adalah tenaga pengajar Institut Seni Indonesia Padangpanjang yang diangkat dengan tugas
utama melaksanakan tridharma perguruan tinggi;
16. Tenaga Kependidikan adalah Unsur Pelaksana Administrasi dan unsur penunjang;
17. Mahasiswa adalah peserta didik S-1, yang terdaftar dan memenuhi persyaratan administratif
yang ditetapkan oleh Institut Seni Indonesia Padangpanjang;
18. Keluarga Besar Institut Seni Indonesia adalah dosen, tenaga kependidikan dan mahasiswa;
19. Organisasi Mahasiswa adalah Organisasi yang ditetapkan berdasarkan keputusan Rektor/Dekan
Institut Seni Indonesia Padangpanjang;
20. Organisasi Mahasiswa lainnya adalah organisasi yang berada di lingkungan kampus
berdasarkan izin Rektor;
21. Norma dan Etika Akademik adalah ketentuan yang berkaitan dengan pelaksanaan tridharma
perguruan tinggi.

BAB II
MAKSUD DAN TUJUAN
Pasal 2

(1) Tata Tertib Kehidupan Kemahasiswaan di Kampus ini dimaksudkan untuk menjadi pedoman
bagi mahasiswa dalam melaksanakan tridharma perguruan tinggi;
(2) Tata Tertib Kehidupan Kemahasiswaan di Kampus ini bertujuan untuk :
a. Terselenggaranya kegiatan tridharma perguruan tinggi dengan baik dalam suasana yang
kondusif;
b. Terwujudnya kehidupan kampus yang tertib dan dinamis dalam menunjang kemajuan
mahasiswa;

14
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
BAB III
RUANG LINGKUP
Pasal 3

Tata Tertib Kehidupan Kemahasiswaan di Kampus ini mengatur perilaku mahasiswa dalam
penyelenggaraan tridharma perguruan tinggi, serta ikut mendukung penyelenggaraan proses belajar
mengajar, mengikuti prosedur penggunaan sarana dan prasarana Institut, dan tata cara penyampaian
pendapat.

BAB IV
PENYELENGGARAAN TRIDHARMA PERGURUAN TINGGI
Bagian Pertama
Umum
Pasal 4

(1) Rektor, Dekan, Dosen bertanggungjawab menyelenggarakan proses belajar mengajar sesuai
dengan hak dan kewajiban serta kewenangan yang ada;
(2) Hak dan kewajiban serta kewenangan sebagaimana dimaksud ayat (1) ditentukan berdasarkan
peraturan akademik setiap program pendidikan, serta peraturan perundang-undangan yang
berlaku;
(3) Mahasiswa mempunyai tanggungjawab dan kewajiban untuk ikut secara aktif dalam proses belajar
mengajar;

Bagian Kedua
Hak dan Kewajiban Mahasiswa
Pasal 5

Hak Mahasiswa
Setiap mahasiswa berhak untuk:
1. Menggunakan kebebasan akademik secara bertanggungjawab untuk mengkaji ilmu pengetahuan
sesuai dengan norma dan etika akademik;
2. Memperoleh pengajaran dan layanan bidang akademik dan administratif dengan sebaik-baiknya,
sesuai dengan bakat, minat, kegemaran dan kemampuan;
3. Mendapat bimbingan dari dosen yang bertanggungjawab atas program studi yang diikutinya dalam
penyelesaian studi;
4. Memperoleh layanan informasi tentang kegiatan kemahasiswaan;

15
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
5. Menyelesaikan studi lebih awal dari jadwal yang ditetapkan sesuai dengan peraturan yang
berlaku;
6. Memperoleh layanan kesejahteraan dan kesehatan sesuai dengan ketentuan yang berlaku;
7. Memanfaatkan saran dan prasarana yang ada di Institut, Fakultas, Program Studi, baik secara
pribadi maupun melalui perwakilan atau organisasi kemahasiswaan, untuk kepentingan
pembelajaran sesuai dengan ketentuan yang berlaku;
8. Ikut serta dalam kegiatan organisasi kemahasiswaan dan organisasi kemahasiswaan lainnya di
tingkat Institut, Fakultas, Program Studi sesuai dengan ketentuan yang berlaku;
9. Mendapatkan penghargaan dari Institut dan Fakultas sesuai dengan prestasi akademik yang
diperoleh;
10. Setiap mahasiswa mempunyai hak mendapatkan layanan bimbingan konseling;

Pasal 6
Kewajiban Mahasiswa

Setiap Mahasiswa berkewajiban:


1. Belajar dengan tekun dan sungguh-sungguh agar memperoleh prestasi tinggi;
2. Ikut memelihara sarana dan prasarana serta kebersihan, ketertiban dan keamanan dalam
lingkungan kampus;
3. Menghargai kaedah ilmu pengetahuan, teknologi, dan atau kesenian;
4. Ikut menjaga suasana akademik yang kondusif;
5. Terlibat aktif dalam kegiatan kemahasiswaan;
6. Menjaga nama baik, citra, dan martabat Institut;
7. Ikut menanggung biaya penyelenggaraan pendidikan, kecuali bagi mahasiswa yang dibebaskan
dari kewajiban tersebut sesuai dengan peraturan yang berlaku;
8. Berpakaian dan berpenampilan rapi, sopan, dan patut sesuai dengan ketentuan yang berlaku;
9. Menjunjung tinggi adat istiadat, sopan santun seta etika yang berlaku;
10. Ikut menjaga serta mencegah kampus dari kegiatan politik praktis;
11. Mentaati kewajiban-kewajiban yang dibebankan sesuai dengan perundang-undangan yang
berlaku;
12. Mahasiswa diwajibkan ikut organisasi yang ada di Institut Seni Indonesia Padangpanjang;

16
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
BAB V
LARANGAN
Pasal 7

Setiap Mahasiswa dilarang:


1. Menghalangi dan atau mengganggu kelancaran pelaksanaan proses belajar mengajar dan kegiatan
lainnya, pada Fakultas maupun Institut;
2. Melakukan pemalsuan atas dokumen serta surat-surat yang berkaitan dengan kegiatan akademik
untuk kepentingan pribadi atau kelompok;
3. Melakukan kegiatan yang mengakibatkan kerusakan sarana dan prasarana kampus dengan sengaja;
4. Membawa dan menyalahgunakan senjata tajam dan senjata api ke lingkungan kampus;
5. Memakai sandal, sandal jepit, dan celana pendek di lingkungan kampus dalam jam kerja dan acara
resmi;
6. Memakai kaos oblong pada saat berurusan administrasi, kuliah teori, dan acara-acara resmi
(kegiatan kampus);
7. Merokok di dalam kelas, laboratorium, kantor dan tempat-tempat yang melarang merokok;
8. Melakukan unjuk rasa, atau Demonstrasi serta mengeluarkan pendapat di depan umum di dalam
kampus untuk mengeluarkan pikiran lisan, atau tulisan tanpa pemberitahuan secara tertulis ke
Institut, Fakultas, Prodi terlebih dahulu;
9. Melakukan perbuatan dan sikap lainnya yang bertentangan dengan nilai-nilai agama, adat istiadat,
norma dan etika yang berlaku di lingkungan kampus dan masyarakat pada umumnya;
10. Menginap di kampus, kecuali ada izin tertulis dari Rektor/Dekan;
11. Melaksanakan kegiatan kemahasiswaan pukul 18.00 s.d. 23.00 WIB, kecuali ada izin tertulis dari
pembimbing diketahui Ketua Program Studi;
12. Melaksanakan kegiatan kemahasiswaan lewat pukul 23.00 WIB kecuali didampingi dosen
pembimbing;
13. Melaksanakan kegiatan kemahasiswaan yang mengatasnamakan Institut di luar kampus, kecuali
ada izin tertulis dari Rektor atau Dekan;
14. Melakukan perbuatan asusila;
15. Melakukan kegiatan yang memenuhi unsur tindak pidana seperti:
(1) Minum minuman keras dan zat adiktif;
(2) Melakukan perjudian;
(3) Melakukan kekerasan fisik dan kekerasan seksual;
(4) Melakukan kegiatan yang berkaitan dengan penyalahgunaan narkotika dan psikotropika;
(5) Terlibat pencurian;

17
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
BAB VI
PENYELENGGARAAN KEGIATAN KEMAHASISWAAN
Pasal 8

(1) Setiap mahasiswa berhak untuk mengadakan dan atau mengikuti kegiatan kemahasiswaan;
(2) Pelaksanaan kegiatan kemahasiswaan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) di atas tidak boleh
mengganggu kegiatan belajar mengajar dan kegiatan administrasi lainnya;
(3) Kegiatan kemahasiswaan dapat dilaksanakan sepanjang menggunakan nama dan atau atribut
Institut, Fakultas, Program Studi, dengan izin Rektor, Dekan, Ketua Program Studi sesuai dengan
ruang lingkup kegiatannya;

BAB VII
PENGGUNAAN SARANA DAN PRASARANA
Pasal 9

(1) Setiap mahasiswa berhak menggunakan segala sarana dan prasarana yang ada sesuai dengan
peruntukannya untuk kelancaran tridharma perguruan tinggi;
(2) Penggunaan sarana dan prasarana sebagaimana dimaksud pada ayat (1) berpedoman pada
ketentuan yang berlaku dan dalam hal-hal tertentu harus diketahui dan seizin Rektor, Dekan,
Ketua Program Studi;
(3) Setiap pengguna sarana dan prasarana harus mempertanggungjawabkan kebersihan, keamanan,
kerusakan dan hal lainnya sesuai dengan ketentuan yang berlaku;

BAB VIII
PENYAMPAIAN PENDAPAT
Pasal 10

(1) Setiap mahasiswa berhak menyampaikan pendapat di dalam kampus, baik secara lisan maupun
tertulis;
(2) Penyampaian pendapat sebagaimana dimaksud pada ayat (1) tidak boleh mengganggu kegiatan
tridharma perguruan tinggi dan kegiatan lainnya yang ada di tingkat Institut, Fakultas dan
Program Studi;
(3) Penyampaian pendapat di liar kampus, di samping berpedoman pada peraturan tata tertib yang
berlaku di Institut, juga tunduk pada ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku;

18
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
Pasal 11
(1) Setiap penyampaian pendapat sebagaimana dimaksud pada pasal 10 ayat (1) harus diberitahukan
secara tertulis kepada Rektor, Dekan, Ketua program Studi sesuai dengan tingkatannya,
selambat-lambatnya dalam tempo 2 x 24 jam sebelum penyampaian pendapat dilaksanakan;
(2) Mahasiswa yang akan menyampaikan pendapat harus menyebutkan:
a. Organisasi/kelompok pelaksana
b. Penanggungjawab pelaksana dan koordinator lapangan;
c. Kepada siapa ditujukan;
d. Tempat dan waktu penyampaian pendapat;
e. Substansi persoalan;
f. Sarana yang digunakan;
g. Perkiraan jumlah peserta;

Pasal 12
(1) Rektor, Dekan, Ketua Program Studi sebagai pihak yang dituju, perlu menanggapi pihak yang
menyampaikan pendapat sesuai dengan pemberitahuan yang telah disampaikan;
(2) Pengambilan keputusan terhadap tuntutan yang disampaikan dalam penyampaian pendapat
sebagaimana dimaksud dalam pasal 12 ayat (1) di atas dilakukan sedemikian rupa, sejauh tidak
bertentangan dengan kaidah dan norma yang berlaku di Institut;

Pasal 13
Mahasiswa yang menyampaikan pendapat harus bersikap sopan, tertib, tidak merusak sarana dan
prasarana kampus, serta sarana dan prasarana umum lainnya dengan tetap menjaga nama baik Institut;

BAB IX
PENGHARGAAN
Pasal 14

(1) Setiap mahasiswa berhak untuk mendapatkan penghargaan dari Institut, Fakultas dan Program
Studi sesuai dengan prestasi yang dirauh;
(2) Bentuk penghargaan sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) diantaranya piagam, hadiah,
pembebasan uang kuliah, prioritas untuk mendapatkan beasiswa, serta fasilitas lainnya.

BAB X
KETENTUAN SANKSI
Bagian Pertama
19
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
Umum
Pasal 15

(1) Dalam hal mahasiswa dengan sengaja dan karena kelalaiannya melakukan pelanggaran terhadap
ketentuan sebagaimana dimaksud pada keputusan ini dapat dijatuhi sanksi;
(2) Sanksi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) di atas, dapat berupa sanksi ringan, sedang, dan
berat, serta bentuk sanksi lainnya sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku;
(3) Yang termasuk pada sanksi ringan diantaranya terdapat pada pasal 6, pasal 7 ayat 11 dan 12;
(4) Yang termasuk pada sanksi sedang diantaranya terdapat pada pasal 7 ayat 1, 3, 5, 6, 7, 8, 9, 10
dan 13
(5) Yang termasuk pada sanksi berat diantaranya pada pasal 7 ayat 2, 4, 14 dan 15.

Pasal 16
(1) Sanksi ringan, dapat berupa:
a. Teguran lisan sebanyak 3 (tiga) kali
b. Teguran tertulis sebanyak 2 (dua) kali
c. Apabila sanksi tersebut tidak diindahkan, maka dijatuhkan sanksi sedang.
(2) Sanksi Sedang sebagaimana dimaksud pada pasal 15 ayat (4), dapat berupa:
a. Dikenakan pengurangan dua sampai enam Satuan Kredit Semester (SKS) untuk semester
berikutnya; atau
b. Tidak diizinkan mengikuti ujian akhir semester, sebanyak satu sampai dua mata kuliah tertentu
untuk semester berjalan; atau
c. Dicabut haknya untuk memperoleh fasilitas tertentu, seperti beasiswa; atau
d. Dicabut haknya dalam berbagai kegiatan kemahasiswaan; atau
e. Tidak diizinkan mengikuti kuliah dan ujian akhir semester seluruh mata kuliah yang diikuti
oleh mahasiswa tersebut selama jangka waktu 1 (satu) sampai 4 (empat) semester; atau
f. Tidak diizinkan memperoleh layanan penulisan dan ujian skripsi selama jangka waktu 1 (satu)
sampai 2 (dua) semester;
g. Apabila sanksi sedang sudah diberikan sebanyak 2 (dua) kali dan tidak diindahkan maka
dijatuhkan sanksi berat.
(3) Sanksi berat, sebagaimana dimaksud pada pasal 15 ayat (5), dapat berupa diberhentikan dengan
tidak hormat sebagai mahasiswa Institut Seni Indonesia Padangpanjang.
(4) Dalam hal-hal tertentu, penjatuhan sanksi sedang dan berat harus mendapat pertimbangan dari
komisi disiplin Fakultas atau Institut.

20
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
Pasal 17
Dalam hal mahasiswa terbukti melakukan tindak pidana umum, dengan hukuman diatas 1 (satu) tahun
penjara, diberikan juga hukuman tambahan berupa: pemberhentian sebagai mahasiswa Institut Seni
Indonesia Padangpanjang.
Bagian Kedua
Kewenangan Penjatuhan Sanksi
Pasal 18

(1) Dalam hal penjatuhan sanksi kepada mahasiswa seperti;


a. Sanksi ringan diberikan oleh dosen, Ketua Program Studi.
b. Sanksi sedang diberikan oleh Dekan.
(2) Sanksi berat diberikan oleh Rektor.
(3) Dalam hal-hal tertentu, terhadap pelaksanaan kewenangan penjatuhan sanksi sedang dan berat
sebagaimana dimaksud pada ayat (1) huruf b dan c dapat diberikan setelah mendapat
pertombangan dari Komisi Disiplin, Fakultas dan atau Insttitut.

Bagian Ketiga
Pengajuan Keberatan
Pasal 19

Mahasiswa yang dijatuhi sanksi sedang dapat mengajukan keberatan secara tertulis kepada Rektor
dalam jangka waktu 14 (empat belas) hari kerja, terhitung sejak tanggal ia menerima keputusan sanksi
dengan mengemukakan alasan-alasan.

BAB XI
KOMISI DISIPLIN
Pasal 20
(1) Dalam pemberian penghargaan dan penjatuhan sanksi, maka Rektor, Dekan, Ketua Program
Studi dapat meminta pertimbangan kepada Komisi Disiplin;
(2) Komisi Disiplin yang dimaksud ayat (1) dapat berada di tingkat Institut, Fakultas, yang susunan
keanggotaannya ditetapkan oleh Rektor dan Dekan;
(3) Komisi Disiplin berhak meminta keterangan dan masukan dari pihak terkait, selanjutnya
memberikan pertimbangan dan usul kepada Rektor dan Dekan, yang akan memberikan
penghargaan atau menjatuhkan sanksi.

21
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
BAB XII
KETENTUAN PENUTUP
Pasal 21
(1) Keputusan ini hanya dapat diubah dalam sidang Senat Komisi Kemahasiswaan Institut yang
khusus diadakan untuk itu;
(2) Keputusan perubahan baru dinyatakan sah apabila disetujui oleh sekurang-kurangnya lebih dari
setengah (50 + 1) anggota Senat Komisi Kemahasiswaan yang hadir.

Pasal 22
Dengan berlakunya Keputusan ini, maka ketentuan tentang hak, kewajiban dan larangan bagi
mahasiswa Institut Seni Indonesia Padangpanjang dalam buku panduan akademik tahun 2012/2013
sepanjang tidak bertentangan dengan keputusan ini dinyatakan masih berlaku.
Pasal 23
Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di: Padangpanjang


Pada tanggal: 11 Februari 2015
Rektor,
Ttd,
Prof. Dr. H. Novesar Jamarun, MS
NIP. 19620506 198811 1 001

MARS
22
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
Institut Seni Indonesia Padangpanjang
(Ciptaan: Junaidi Syafei, S.Sn., M.Sn)

Berkaryalah pemuda harapan bangsa


Kembangkanlah budaya melayu asli
Di Institut Seni Indonesia
Menempa Diri

Cerdaskanlah wawasan dengan seksama


Tuntutlah ilmu teknologi seni
Demi tercapai harapan jaya
Giat trampil dan mandiri

Bergema ISI Padangpanjang


Sebagai pilar budaya bangsa
Dengan seni kita membina
Keragaman budaya bangsa

Bergema ISI Padangpanjang


Berolah karya kerja prestasi
Budi bijak azas berkembang
Keragaman budaya sejati

23
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
HYMNE

Institut Seni Indonesia Padangpanjang


(Ciptaan: Hafif HR, S.Sn., M.Sn)

Wujudkan insan berbudi mulia


24
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
Dengan seni pilar budaya
Karya seni melayu bergema

Di alam persada nusantara

Institut Seni Indonesia


Melestarikan budaya bangsa
Mendidik, membina untuk terwujudnya
Seniman yang berjaya

Dengan rahmat Tuhan Maha Esa


S’Moga tercapai cita-cita Bangsa

25
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang
26
Panduan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru &
Tata Tertib Kehidupan Kampus Institut Seni Indonesia Padangpanjang

Anda mungkin juga menyukai