Anda di halaman 1dari 70

LAPORAN PELAKSANAAN PENGENALAN LAPANGAN PERSEKOLAHAN II

SEKOLAH SMA NEGERI 2 BANDA ACEH

Eka Saputri
1906101020004
Pendidikan Sejarah

UNIT PENGELOLA PROGRAM PENGENALAN LAPANGAN PERSEKOLAHAN


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA
TAHUN 2022
KATA PENGANTAR

Alhamdulilah segala puji bagi Allah SWT, yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Atas rahmat
dan Rahim-Nya penulis dapat menyelesaikan Pengenalan Lapangan Persekolahan II (PLP II) dengan lancar.
Sholawat dan salam semoga senantiasa tercurah kepada Nabi Muhammad SAW. Uswatun hasanah umat islam
yang akan memberikan syafa’atnya di yaumil akhir.
Shalawat dan salam penulis hantarkan kepangkuan Nabi kita Muhammad SAW, seorang yang arif dan
bijaksana yang telah membuka cakrawala berpikir bagi seluruh umat manusia.
Dalam penggarapan laporan ini, penulis banyak mendapat bantuan dan bimbingan dari berbagai pihak, baik
secara individu maupun secara kelompok. Atas segala bantuan dan bimbingannya penulis mengucapkan terima kasih
serta penghargaan yang setinggi-tingginya kepada:
1) Ibu Nurasiah, S.Pd., M.Pd selaku dosen pembimbing.
2) Bapak Jamaluddin, S.Pd., M.Pd selaku kepala sekolah SMA Negeri 2 Banda Aceh yang telah bersedia
menerima dan membimbing penulis selama PLP II ini.
3) Bapak Drs. Suparno, M.Pd selaku koordinator guru pamong PLP II SMA Negeri 2 Banda Aceh.
4) Ibu Fauziah,S.Pd.,M.Pd selaku guru pamong yang telah banyak membantu penulis dalam melakukan PLP
II.
5) Seluruh dewan guru yang juga banyak memberikan arahan kepada penulis mengenai PLP II.
6) Seluruh teman-teman seperjuangan PLP II dan semua pihak yang telah berpartisipasi dalam
berlangsungnya PLP II.
Penulis menyadari bahwa masih banyak terdapat kekurangan dan kesalahan.Oleh karena itu, penulis
mengharapkan kritik dan saran yang bersifat konstruktif dari semua pihak. Akhir kata penulis mengucapkan
terima kasih.

Banda Aceh, 30 Agustus 2022

Penulis
Nurul Hasanah

ii
ABSTRAK
Praktek Lapangan Persekolahan (PLP) merupakan mata kuliah yang wajib ditempuh oleh setiap mahasiswa
jurusan Kependidikan di Universitas Syiah Kuala. Praktek Lapangan Persekolahan merupakan sarana
pembekalan bagi mahasiswa kependidikan sekaligus persiapan untuk menjadi tenaga kependidikan yang
profesional. Pada kesempatan ini, mahasiswa melaksanakan praktik pengalaman lapangan di SMA Negeri 2
Banda Aceh, yang berlokasi di Kecamatan Kuta Alam, Banda Aceh. Praktek Lapangan Persekolahan ini
bertujuan untuk memberikan suatu pengalaman bagi mahasiswa tentang proses pembelajaran sekaligus kegiatan
persekolahan lainnya sebagai bekal bagi mahasiswa untuk menjadi tenaga pendidik yang profesional dan
kompeten serta mengembangkan kompetensi mahasiswa sebagai calon pendidik dan atau tenaga kependidikan.
Pelaksanaan kegiatan PLP dilakukan secara bertahap, yaitu dimulai dengan kegiatan observasi di lingkungan sekolah
untuk melihat proses kegiatan pembelajaran. Praktek Lapangan Persekolahan (PLP) dimulai sejak tanggal 27 Juli
(tahun ajaran baru 2021/2022). Sebelum melakukan PLP, mahasiswa mengadakan observasi terhadap
kegiatan pembelajaran yang ada di SMA Negeri 2 Banda Aceh. Observasi tersebut dilaksanakan pada tanggal
27 Juli 2022 dan 31 Juli 2022. Observasi tersebut meliputi observasi sekolah dan juga terhadap pembelajaran
di dalam kelas, praktikan juga berusaha mencari informasi dari guru mata pelajaran IPS mengenai kondisi dan
potensi siswa, fasilitas pendukung dalam Kegiatan Belajar Mengajar (KBM), dan juga faktor penghambat yang
sering ditemui ketika Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) berlangsung. Berdasarkan hasil observasi tersebut,
mahasiswa melakukan konsultasi terhadap DPL PLP untuk menindaklanjuti pembuatan RPP dan program kerja
yang sesuai dengan kondisi dan kebutuhan sekolah. Data yang diperoleh dari observasi, kemudian diolah oleh
mahasiswa untuk dijadikan sebagai suatu program kerja PLP. Sambil menyusun program kerja, mahasiswa
juga terus mendapatkan pembekalan dari pihak USK. setelah persiapan dan pembekalan cukup, maka
mahasiswa diterjunkan ke lokasi PLP untuk melaksanakan program kerja yang telah disusunnya. Di lokasi
PLP, mahasiswa melaksanakan praktik pengembangan pembelajaran. Disamping itu, mahasiswa juga
melaksanakan kegiatan sekolah yang berupa tugas administrasi dan juga piket harian. Setelah melaksanakan
kegiatan PLP selama kurang lebih dua bulan, hasilnya dapat dirasakan oleh mahasiswa berupa penerapan ilmu
pengetahuan sesuai dengan disiplin ilmu masing-masing. Dengan pelaksanaan PLP, mahasiswa memperoleh
pengalaman dan pengetahuan dibidang kegiatan pembelajaran dan juga pengalaman dibidang pelaksanaan tugas
administrasi persekolahan. Selain itu mahasiswa juga belajar menjalin komunikasi yang baik antar sesama
mahasiswa maupun dengan lembaga sekolah. Pada kegiatan PLP ini, praktikan mendapat tugas untuk
mengajar kelas X IPA, XI IPS dan XII IPA

iii
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN........................................................................................
KATA PENGANTAR...............................................................................................
ABSTRAK.................................................................................................
DAFTAR ISI..........................................................................................................................................iv
DAFTAR GAMBAR..................................................................................................................vii
DAFTAR TABEL.....................................................................................................................viii
DAFTAR LAMPIRAN..........................................................................................................................ix
BAB ............................................................................................................................................................................
PENDAHULUAN..............................................................................................................................................
1.1 Latar Belakang.....................................................................................................................................................
1.2 Tujuan Program PLP II......................................................................................................................................
1.3 Manfaat Program PLP II.......................................................................................................................................
BAB II..........................................................................................................................................5
HASIL PENGAMATAN DAN PELAKSANAAN PLP II....................................................................................5
2.1 Hasil Pengamatan Kondisi Eksisting Sekolah...........................................................................................5
2.1.1 Kultur Sekolah.....................................................................................................................6
2.1.2 SOTK (Struktur Organisasi dan Tata Kelola ) Sekolah.....................................................................8
2.1.3 Visi dan Misi Sekolah........................................................................................................10
2.1.4 Kegiatan Ekstrakurikuler dan Kokurikuler...............................................................................11
2.1.5 Peraturan dan Tata Tertib Sekolah...........................................................................................16
2.1.6 Administrasi Sekolah.........................................................................................................18
2.1.7 Sarana dan Prasarana Sekolah..................................................................................................19
2.1.8 Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan....................................................................................25
2.1.9 Proses Pembelajaran di Kelas............................................................................................27
2.2 Hasil Pelaksanaan Kegiatan Pembelajaran......................................................................................31
2.2.1 Program Tahunan...............................................................................................................31
2.2.2 Program Semester..............................................................................................................34
2.2.3 Silabus......................................................................................................................36
2.2.4 Penyusunan RPP................................................................................................................39
2.2.5 Proses Pembelajaran di Kelas............................................................................................56
2.2.6 Refleksi (Pengalaman Selama Kegiatan PLP II)..............................................................................57
BAB III......................................................................................................................................61
PENUTUP..................................................................................................................................61

iv
3.1 Kesimpulan.....................................................................................................................61
3.2 Saran dan Rekomendasi............................................................................................................61
DAFTAR PUSTAKA...........................................................................................................................63
LAMPIRAN...............................................................................................................................64

v
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Pengolahan Sampah di SMA Negeri 2 Banda Aceh..................................................7


Gambar 2.2 Struktur Organisasi.....................................................................................................9
Gambar 2.3 Visi dan Misi.............................................................................................................11
Gambar 2.4 OSIS......................................................................................................................... 13
Gambar 2.5 Basket...................................................................................................................... 13
Gambar 2.6 Pramuka................................................................................................................... 14
Gambar 2.7 Paskibra.................................................................................................................... 14
Gambar 2.8 Kegiatan PMR...........................................................................................................15
Gambar 2.9 Tarian Ratoh Jaroe dan Band...................................................................................15
Gambar 2.10 Latihan Kepemimpinan............................................................................................15
Gambar 2.11 Penanaman Pohon..................................................................................................15
Gambar 2.12 Tata tertib siswa......................................................................................................17
Gambar 2.13 Tata tertib Siswa Boarding......................................................................................17
Gambar 2.14 Kalender Akademik.................................................................................................19
Gambar 2.15 Ruang Guru............................................................................................................. 21
Gambar 2.16 Ruang Belajar..........................................................................................................21
Gambar 2.17 Kantin...................................................................................................................... 21
Gambar 2.18 Lab Kimia................................................................................................................21
Gambar 2.19 Perpustakaan..........................................................................................................22
Gambar 2.20. Ruang Tata Usaha.................................................................................................22
Gambar 2.21 Lapangan Olahraga.................................................................................................22
Gambar 2.22 Mushallah................................................................................................................ 22
Gambar 2.23 Ruang Kepala Sekolah............................................................................................22
Gambar 2.24 Pos Satpam............................................................................................................. 23
Gambar 2.25 Asrama Putra..........................................................................................................23
Gambar 2.26 asrama Putri............................................................................................................23
Gambar 2.27 Ruang UKS.............................................................................................................23
Gambar 2.28 Ruang Makan..........................................................................................................23
Gambar 2.29 Lab IPA dan Multimedia..........................................................................................24
Gamgar 2.30 WC Siswa................................................................................................................ 24
Gambar 2.31 Halaman Parkiran....................................................................................................24
Gambar 2.32. Ruang Boarding.....................................................................................................24

vi
Gambar 2.33 Pencuci Tangan.......................................................................................24
Gambar 2.34 Papan Informasi.......................................................................................25
Gambar 2.35 Lapangan Sekolah...................................................................................25
Gambar 2.36 Petunjuk Arah..........................................................................................25
Gambar 2.37 Halaman Depan Sekolah..................................................................................25
Gambar 2.38 Proses Kegiatan Pembelajaran........................................................................30
Gambar 2.39 Roster Pelajaran......................................................................................64

vi
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1.1 Instrumen Kultur Sekolah............................................................................................6


Tabel 2.1.2 Instrumen Struktur Organisasi dan Tata Kelola Sekolah............................................8
Tabel 2.1.3 Instrumen Visi dan Misi Sekolah...............................................................................10
Tabel 2.1.4 Instrumen Kegiatan Ekstrakurikuler dan Kokurikuler................................................12
Tabel 2.1.5 Instrumen Peraturan dan Tata Tertip Sekolah..........................................................16
Tabel 2.1.6 Instrumen Administrasi Sekolah................................................................................18
Tabel 2.1.7 Instrumen Sarana dan Prasarana.............................................................................19
Tabel 2.1.8 Instrumen Tenaga Pendidik dan Kependidikan........................................................26
Tabel 2.1.9 Instrumen Proses Pembelajaran di Kelas.................................................................28

vi
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1 Roster Pelajaran.........................................................................................64
Lampiran 2 Administrasi Sekolah..................................................................................65
Lampiran 3 Foto Kegiatan di Sekolah.....................................................................................66
Lampiran 4 Foto Kegiatan di Luar Sekolah.........................................................................67

ix
A. Latar belakang BAB I
PENDAHULUAN
Undang-undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang guru dan dosen pasal 1 Ayat (1) menyatakan bahwa
guru adalah pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengerahkan,
melatih, meniliai, dan mengevaluasi peserta didik pada pendidikan anak usia dini jalur pendidikan formal,
pendidikan dasar, dan pendidikan menengah. Pada pasal 8 menyatakan bahwa guru wajib memiliki
kualifikasi akademik, kompetensi, sertifikat pendidik, sehat jasmani dan rohani, serta memiliki kemampuan
untuk mewujudkan tujuan pendidikan nasional. Selanjutnya pasal 9 menyatakan bahwa kualifikasi akademik
sebagaimana dimaksud dalam pasal 8 diperoleh melalui pendidikan tinggi program sarjana atau program
diploma empat.
Magang II atau PPL ini mengandung tujuan bahwa mahasiswa/mahasiswi sebagai calon guru perlu
dilatih untuk menguasai kemampuan guru yang utuh, terintergrasi dan berpotensi, yaitu mereka yang
memperoleh ilmu pengetahuan dan mempunyai keterampilan yang cukup serta pengalaman yang matang
dalam mendidik dan mengajar.Program ini mempunyai arti penting dalam keseluruhan program
pendidikan keguruan, karena program ini merupakan muatan dari seluruh pengalaman belajar yang cukup
baik dari aspek kognitif, afektif, dan psikomotor.
Dalam menjalani kegiatan-kegiatan Program Pengalaman Lapangan (PPL), mahasiswa/mahasiswi
calon guru akan memperoleh bimbingan dari Dosen, Guru pamong, serta seluruh dewan guru dan staf
yang terkait dengan kegiatan tersebut namun berhasil tidaknya program ini sangat tergantung pada calon
guru itu sendiri.
SMAN 2 Banda Aceh merupakan salah satu lembaga pendidikan yang menampung mahasiswa calon guru
yang telah banyak memberikan kesempatan praktikan untuk mengajar, mendidik dan mengelola kelas
dengan baik dalam pelaksanaan proses pembelajaran. Guru pamong sebagai pembimbing juga telah
mengarahkan dan memberikan saran dan pengetahuan yang merupakan salah satu andil untuk mewujudkan
terciptanya guru yang profesional di masa yang akan datang.
SMAN 2 Banda Aceh merupakan salah satu lembaga pendidikan yang menampung mahasiswa calon guru
untuk mempraktikkan ilmu mereka di kelas. Guru pamong yang diberi wewenang membimbing mahasiswa
praktikan juga mengarahkan dan memberi saran yang bermanfaat guna mewujudkan guru yang profesional di
masa mendatang.
Dalam pelaksanaan Praktik magang II, guru praktikan selain harus mengajar juga dituntut menyusun
perangkat pembelajaran dan membuat laporan akhir, oleh sebab itu disusunlah laporan ini dari awal kegiatan
hingga akhir masa magang II dengan harapan semoga laporan ini akan bermanfaat bagi kelanjutan proses
belajar-mengajar di SMAN 2 Banda Aceh dan juga bermanfaat
1
untuk penulis, untuk menyempurnakan Praktik magang II yang telah dilaksanakan selama kurang lebih 1 bulan
mulai dari tanggal 27 Juli 2022 sampai dengan tanggal 31 Agustus 2022.

B. Tujuan Program PLP II


Praktik pengalaman lapangan (PPL) adalah serangkaian kegiatan terpadu yang terdiri dari aspek-aspek
yang merencanakan, mengorganisasikan, melaksanakan, memantau, mengendalikan daya dan dana agar
praktik pengalaman lapangan (PPL) tercapai. Adapun tujuan yang diharapkan dari pelaksanaan PPL, terbagi
atas tujuan umum dan tujuan khusus sebagaimana tersebut .
Adapun tujuan mahasiswa melaksanakan Magang III adalah:
1. Tujuan Umum
a. Memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk memperoleh pengalaman nyata dalam
mengaplikasikan teori pengelolaan kegiatan belajar mengajar.
b. Mendorong para mahasiswa FKIP Unsyiah untuk senantiasa mawas diri atas kegiatan
profesional sebagai tolak ukur kemampuan profesional.
c. Memberikan pengalaman lapangan nyata sebagai usaha meningkatkan keterampilan mengelola
kegiatan layanan atau belajar mengajar.
d. Memberikan pengalaman lapangan nyata sebagai usaha memanfaatkan sikap profesional keguruan.
e. Meningkatkan kompetensi profesional guru dalam hal pengelolaan kegiatan belajar mengajar
2. Tujuan Khusus
Tujuan khusus dapat diklasifikasikan atas 3 kelompok, yaitu: aspek pengetahuan, aspek
keterampilan, dan aspek sikap.
a. Aspek Pengetahuan
Diharapkan mahasiswa FKIP USK sebagai calon guru dapat memiliki landasan pengetahuan yang baik
meliputi pengetahuan teoritis dan praktis yang berkaitan dengan kegiatan belajar mengajar dalam
mempelajari pelajaran IPS
b. Aspek Keterampilan
Mahasiswa diharapkan memiliki keterampilan untuk mengaplikasikan pengetahuan teoritis ke dalam
praktek lapangan (teaching dan non teaching).

2
c. Aspek Sikap
Mahasiswa diharapkan dapat memiliki komitmen terhadap tugas-tugas profesional, antara lain:
melayani siswa, meningkatkan keahlian. Menyesuaikan diri dengan tuntutan profesional yang semakin
berkembang dan memberikan pelayanan kepada masyarakat.
3. Tujuan Praktis
Tujuan dari Program Studi Pendidikan Ekonomi yaitu:
a. Memberikan motivasi kepada siswa dalam mempelajari IPS
b. Memberikan pengetahuan tentang materi IPS pada semester ganjil.
c. Memberikan materi pembelajaran dengan media yang sesuai dan efektif kepada siswa.
d. Mengimplementasikan ilmu yang telah dipelajari di Universitas Syiah Kuala.

C. Manfaat Program PLP II


1. Bagi Mahasiswa
 Menambah pemahaman dan penghayatan mahasiswa tentang proses pendidikan dan
pembelajaran di sekolah atau di lembaga.
 Memperoleh pengalaman tentang cara berpikir dan bekerja secara interdisipliner, sehingga dapat
memahami adanya keterkaitan ilmu dalam mengatasi permasalahan pendidikan yang ada di
sekolah, klub, atau lembaga.
 Memperoleh daya penalaran dalam melakukan penelaahan, perumusan, dan pemecahan masalah
pendidikan yang ada di sekolah, klub, atau lembaga.
 Memperoleh pengalaman dan ketrampilan untuk melaksanakan pembelajaran dan kegiatan
olahraga di sekolah, klub, atau lembaga.
 Pemberian kesempatan kepada mahasiswa untuk dapat berperan sebagai motivator, dinamisator,
dan membantu pemikiran sebagai problem solver terhadap siswa dan warga sekolah.
 Memperpendek masa studi mahasiswa.
2. Bagi Sekolah
 Memperoleh kesempatan untuk dapat andil dalam menyiapkan calon guru atau tenaga
kependidikan yang professional.
 Mendapatkan bantuan pemikiran, tenaga, ilmu, dan teknologi dalam merencanakan serta
melaksanakan pengembangan sekolah, klub, atau lembaga.
 Meningkatkan hubungan kemitraan antara USK dengan pemerintah daerah, sekolah, klub, atau
lembaga.

3
 Meningkatkan hubungan sosial kemasyarakatan di lingkungan sekitar sekolah, klub, atau lembaga.
3. Bagi Universitas Syiah Kuala
 Memperoleh masukan perkembangan pelaksanaan praktek pendidikan sehingga
kurikulum, metode, dan pengelolaan pembelajaran dapat disesuaikan.
 Memperoleh masukan tentang kasus kependidikan yang berharga sehingga dapat dipakai sebagai
bahan pengembangan penelitian.
 Memperluas jalinan kerjasama dengan instansi lain

4
BAB II
HASIL PENGAMATAN DAN PELAKSANAAN PLP II

2.1 Hasil Pengamatan Kondisi Eksisting Sekolah


2.1.1 Kultur Sekolah
Kultur sekolah adalah serangkaian keyakinan, harapan, nilai-nilai, norma, tata usaha serta rutinitas
kerja yang diinternalisasi seluruh warga sekolah. Sehingga mempengaruhi hubungan sejawat dan kinerja
warga sekolah dalam upaya pencapaian tujuan sekolah. Dalam hal ini kultur mampu menjadi pembeda
antar sekolah yang satu dengan sekolah yang lain.
Menurut Kawoan (2014), peran kultur di sekolah akan sangat mempengaruhi perubahan sikap
maupun perilaku dari warga sekolah. Kultur sekolah yang positif akan menciptakan suasana kondusif bagi
tercapainya visi dan misi sekolah, demikian sebaliknya kultur yang negatif akan membuat pencapaian visi
dan misi sekolah mengalami banyak kendala. Kultur sekolah yang baik misalnya kemauan menghargai hasil
karya orang lain, kesungguhan dalam melaksanakan tugas dan kewajiban, motivasi untuk terus berprestasi,
komitmen serta dedikasi kepada tanggungjawab. Sedangkan kultur yang negatif misalnya kurang
menghargai hasil karya orang lain, kurang menghargai perbedaan, minimnya komitmen, dan tiadanya
motivasi berprestasi pada warga sekolah. Berkaitan dengan peningkatan sumber daya manusia, juga perlu
diciptakan kultur yang baik.
Di SMA Negeri 2 Banda Aceh memiliki wawasan wiyata mandala diantaranya kegiatan 3S (senyum,
sapa, salam). Kegiatan 3S langsung dilakukan saat murid memasuki gerbang sekolah dan didepan kantor
dewan guru dengan memberikan salam diiringi dengan senyuman kepada guru-guru dan menyalami
tangan guru yang dijumpai. Saat memasuki ruang kelas dan berpapasan dengan teman lainnya saling
menyapa dengan ramah.
Jadi, Kultur sekolah merupakan kreasi bersama yang dapat dipelajari dan teruji dalam
memecahkan kesulitan-kesulitan yang dihadapi sekolah dalam mencetak lulusan yang cerdas, terampil,
mandiri dan bernurani. Maka dari itu, jika dalam suatu sekolah selalu menerapkan kultur sekolah secara
komitmen, maka dapat dikatakan kultur sekolah tersebut sudah dengan sempurna diterapkan. Sama halnya
dengan hasil pengamatan yang dilakukan penulis pada sekolah SMA Negeri 2 Banda Aceh. Karena
disekolah tersebut terdapat kultur sekolah yang senantiasa diterapkan.
Adapun hasil pengamatan observasi kultur sekolah yang telah dilaksanakan penulis dapat amati pada
table dibawah ini:

5
Tabel 2.1.1 Instrumen Kultur Sekolah
No Indikator Penilaian Keterangan
Ada Tidak
1. Kegiatan 3S (Senyum, Sapa, √ Didalam Pekarangan sekolah SMA Negeri 2
Salam) Banda Aceh seluruh warga sekolah senantiasa
menerapkan kegiatan 3S dan jika
bertemu saling menyapa.
2. Koordinasi awal belajar √ Terdapat koordinasi awal belajar diantara kepala
diantara kepala sekolah, guru sekolah, guru, maupun peserta didik. Meskipun
dan siswa tidak dilakukan secara rutin, seperti koordinasi saat
diadakannya rapat para guru untuk membahas
proses pembelajaran
kedepannya.
3. Kegiatan Rutin (Upacara √ Kegiatan upacara bendera selalu rutin
Bendera, Pembacaan yasin dilaksanakn pada setiap hari senin. Untuk
berjamaah, dll) kegiatan pembacaaan yasin, pada hari jumat pagi
warga sekolah selalu rutin melaksanakan
kegiatan pembacaan yasin berjamaah di kelas
masing-masing bersama
wali kelas.
4. Kedisiplinan dalam penggunaan √ Peserta didik senantiasa selalu dianjurkan untuk
seragam sekolah (meliputi manjaga kedisiplinan dalam penggunaan
pakaian, sepatu, symbol, kaus atribut sekolah.
kaki,
dll)
5. Anjuran menjaga kebersihan √ Seluruh warga sekolah menyadari akan
pentingnya menjaga lingkungan dengan
membuang sampah pada tempatnya.
6. Anjuran menjaga √ Di SMA Negeri 2 Banda Aceh warga sekolah
ketenangan senantiasa selalu menjaga ketenangan baik
ketika siswa berada didalam kelas maupun
ketika guru berada dalam kantor.
7. Anjuran memanfaatkan √ Di SMA Negeri 2 Banda Aceh siswa/I jika ada

6
waktu luang (meliputi waktu luang beberapa dari mereka
membaca, berdiskusi, dll) memanfaatkan waktunya untuk membaca buku
atau menyelesaikan tugas yang diberikan
guru. Dengan menyelesaikan di
kelas ataupun di perpustakaan.
8. Kesadaran mengenai √ Ketika proses belajar mengajar, para peserta didik
terciptanya suasana yang dan guru menjaga suasana ketenangan dan
tenang dan nyaman untuk kenyamanan dengan tidak membuat hal- hal yang
belajar. tidak ada hubungannya dengan mata pelajaran.

9. Suasana disekolah yang √ Di SMA Negeri 2 Banda Aceh, seperti yang


menyenangkan sudah saya lihat suasananya sangat
menyenangkan. Karena semua warga selalu
bersikap ramah dan saling membantu antara
satu dengan yang lain.

Gambar 2.1 Pengolahan Sampah di SMA Negeri 2 Banda Aceh

7
2.1.2 SOTK (Struktur Organisasi dan Tata Kelola ) Sekolah
Struktur organisasi merupakan suatu system perserikatan formal, berstruktur dan terkoordinasi
dari sekelompok orang yang bekerja sama dalam mencapai tujuan tertentu. Dengan adanya struktur organisasi
yang baik dan jelas akan menghasilkan fungsi menegement yang dapat berhalan dengan baik karena
semua bidang pekerjaan sudah jelas, yaitu siap mempunyai wewenang dan tanggung jawab sesuai dengan
cakupan masing-masing pekerjaan sehingga seorang pemimpin dapat dengan mudah mengendalikan suatu
organisasi.
Dalam penyelenggaan pendidikan tidak terlepas dari adanya struktur organisasi yang dimana hal
ini menjadi suatu auan pembeda antara tugas yang satu dengan yang lainnya. Disamping adanya struktur
organisasi terdapat juga tata kelola sekolah yang bertugas mengelola sekolah dengan baik. Sehingga apa
yang menjadi tujuan dari sekolah tersebut dapat berjalan sesuai dengan apa yang ingin dicapai.
Tata kelola sekolah yang baik, transparan dan akuntabel merupakan cerminan dari suatu pendidikan
yang berkarakter. Dalam mewujudkan hal ini yang bertanggung jawab tidak hanya kepala sekolah
sebagai pemimpin akan tetapi seluruh warga sekolah hendaknya memiliki kemampuan dalam membanun
serta mewujudkan tata kelola sekolah yang baik. Sehingga pelayanan pendidikan disekolah tersebut
semakin berkualitas.
Begitu juga sebagaimana yang terdapat pada SMP Negeri 13 Banda Aceh yang telah penulis
amati. Maka dari itu, adapun hasil pengamatan struktur organisasi dan tata kelola sekolah yang sudah diamati
dapat dilihat pada tabel dibawah ini :
Tabel 2.1.2 Instrumen Struktur Organisasi dan Tata Kelola Sekolah
Penilaian
No Indikator Keterangan
Ada Tidak
Kepala Sekolah : Jamaluddin, S.Pd., M.Pd
Waka Kurikulum : Drs. Suparno, M.Pd Wakil
1. Struktur organisasi sekolah √ Kesiswaan : Mugiono, S.Pd
Waka Humas : Dra. Habasiah
Waka Sapras : Cut Hayaton, SE., M.Pd
Kepala TU : Farma Nelly Bendahara
Struktur organisasi tata Bos : Aminah Bendahara Komite :
2. √
usaha Dra. Asrida
Operator Dapidik : Wahyu
3. Struktur organisasi lab √ Kepala Laboratorium : Nurlaila, S.Pd

8
Dan terdapat struktur organisasi Lab
Komputer.
4. Struktur organisasi pengelola Kepala Perpustakaan : Khalidah, S.Pd

perpustakaan Dan terdapat staff Pengurus Perpustakaan
Pembina OSIS : Nilawati, S.Pd., M.Pd
Pembina Olahraga : M. Iqbal, S.Pd.,Gr
Struktur organisasi
5. √ Pembina Seni : Nurlaili, S.Pd
kesiswaan (OSIS)
Pembina Olimpiade : Ruhina, S.Pd,Gr
Pembina Paskibra : M. Iqbal, S.Pd.,Gr
Tugas pokok dan fungsi Terdapat tugas dan fungsi untuk masing- masing
untuk masing-masing komponen struktur organisasi secara tertulis,
6. √
komponen struktur tetapi tidak dipublikasikan dalam
organisasi bentuk media.
7. Struktur Lainnya √ Koordinator BK :

Gambar 2.2 Struktur Organisasi SMA Negeri 2 Banda Aceh

9
2.1.3 Visi dan Misi Sekolah
Visi adalah suatu harapan, cita-cita atau tujuan yang ingin diwujudkan oleh seluruh
penghuni/warga sekolah dimasa-masa yang akan datang. Semua elemen yang ada disekolah, baik mulai
dari para guru, staff, pekerja dan siswa/I sekolah. Semuanya ikut andil didala mewujudkan cita-citadan
harapan sekolah.
Visi sekolah ditentukan oleh para petinggi atau pejabat yang ada disekolah. Kesemuanya sesuai atau
sejalan dengan peraturan yang dikeluarkan oleh pemerintah pusat yang ada disuatu wilayah atau Negara.
Dengan adanya visi sekolah ini, suatu sekolah akan memiliki tujuan yang jelas di dalam
pelaksanaannya.
Misi sekolah adalah suatu usaha atau upaya yang dikerjakan oleh lembaga guna untuk
menggapai visi yang sudah dibuat tadi. Misi sekolah dapat juga diartikan sebagai suatu daya upaya atau
usaha yang direalisasikan atau dikerjakan oleh seluruh elemen sekolah guna untuk mewujudkan semua
visi yang sudah dibuat dan disepakati oleh para petinggi sekolah maupun pemerintah.
Sebagaimana yang terdapat pada sekolah SMA Negeri 2 Banda Aceh yang telah penulis amati.
Adapun hasil pengamatannya dapat dilihat pada tabel dibawah ini :
Tabel 2.1.3 Instrumen Visi dan Misi Sekolah
Penilaian
No Indikator Keterangan
Ada Tidak
Visi dan Misi Sekolah SMA Negeri 2 Banda
Aceh termuat dalam bentuk tertulis dan
Adanya Visi dan Misi
1. √ diletakkan dihalaman sekolah. Sehingga dapat
Sekolah
dilihat atau diamati oleh seluruh warna
sekolah yang ada.
Media Sosialisasi Visi dan Visi dan Misi yang termuat secara tertulis ini
2. Misi Sekolah (misalnya √ diaplikasikan dalam media berbentuk banner dan
spanduk, banner, dll) dipajang di dekat lapangan.
Seluruh warga sekolah yang terlibat dalam
Pemahaman Visi dan Misi
ruang lingkup persekolahan mampu
3. Sekolah (meliputi seluruh √
memahami seluruh perangkat visi dan misi
perangkat sekolah)
yang telah ditentukan.

1
Gambar 2.3 Visi & Misi SMA Negeri 2 Banda Aceh

2.1.4 Kegiatan Ekstrakurikuler dan Kokurikuler


Kegiatan ekstrakurikuler adalah kegaitan yang sifatnya lebih kepada minat peserta didik dan
pengembangan diri, contohnya seperti olaharaga, seni, ataupun kegiatan keagamaan. Berbeda dengan
kegiatan kokurikuler, dimana kegiatan kokurikuler ini lebih menekankan pada penguatan dari kegiatan
intrakurikuler yang biasa dilaksanakan disekolah. Dimana kegiatan kokurikuler ini seperti melakukan
suatu pengunjungan pada museum Tsunami, ketempat tempat bersejarah guna untuk penguatan dari
kegiatan instakurikuler.
Pada sekolah SMP Negeri 13 Banda Aceh yang penulis amati terdapat kedua kegiatan tersebut,
adapun hasil pengamatan yang dilakukan dapat dilihat pada tabel dibawah ini :

1
Tabel 2.1.4 Instrumen Ekstrakurikuler dan Kokurikuler
Penilaian
No Indikator Keterangan
Ada Tidak
1. Kegiatan kokurikuler terjadwal Kegiatan tarjadwal sesuai dengan waktu

yang telah ditentukan.
2. Kegiatan ektrakurikuler terjadwal Kegiatan ekstrakurikuler dilaksanakan
√ terjadwal sesuai dengan waktu yang telah
ditentukan.
3. Pembinaan/pelatihan kegiatan Kegiatan kokurikuler dibina oleh guru mata

kokurikuler pelajaran
4. Pembinaan/pelatihan kegiatan Kegiatan ekstrakurikuler yang
ekstrakurikuler dilakukanpada sekolah ini, para peserta didik
dibina oleh seorang pelatih yang juga berasal

dari sekolah tersebut. Pembinaan kegiatan ini
biasanya terjadwal pada satu
hari yang telah ditentukan
5. Daftar prestasi kegiatan Tidak ada daftar prestasi kegiatan

kokurikuler kokurikuler
6. Daftar prestasi kegiatan Daftar prestasi kegiatan ekstrakurikuler
ekstrakurikuler √ terdapat dan termuat dalam sertifikat
maupun piagam penghargaan lainnya.
7. Keterlibatan pihak sekolah dalam Pihak sekolah yang terlibat dalam kegiatan
kegiatan kokurikuler √ kokurikuler yaitu guru mata pelajaran yang
bersangkutan.
8. Keterlibatan pihak sekolah dalam Pihak sekolah terlibat penuh dalam kegiatan
kegiatan ektrakurikuler √ ekstrakurikuler, seperti mewadahi,
memfasilitasi semua ekstrakurikuler.

1
Gambar 2.4 OSIS SMA Negeri 2 Banda Aceh

Gambar 2.5 Basket SMA Negeri 2 Banda Aceh

1
Gambar 2.6 Pramuka SMA Negeri 2 Banda Aceh

Gambar 2.7 Paskibra SMA Negeri 2 Banda Aceh

1
Gambar 2.8 Kegiatan PMR SMA Negeri 2 Banda Aceh

Gambar 2.9 Tarian Ratoh Jaroe SMA Negeri 2 Banda Aceh dan Band SMA Negeri 2
Banda Aceh

Gambar 2.10 Latihan Kepemimpinan Gambar 2.11 Penenaman Pohon

1
2.1.5 Peraturan dan Tata Tertib Sekolah
Peraturan adalah segala sesuatu yang bersifat mengikat yang dibuat, disepakati, serta dipatuhi.
Dimana pada peraturan inibiasanya bersifat mengikat, sehingga seluruh warga sekolah akan terus mengikuti
peraturan yang ada.
Sedangkan tata tertib sekolah adalah suatu perangkat uturan sekolah yang dimuat dan wajb
ditaati disekolah agar keberlangsungan proses kegiatan belajar mengajar berlangsung dengan baik.
Dimana atat tertib ini tertujuan agar membantu peserta didik memperoleh prestasi belajar semaksimal
mungkin. Ketertiban dalam ruang lingkup sekolah sangat dibutuhkan agar mencerminkan kondisi sekolah
yang harmonis dan teratur dalam pergaulan warga sekolah.
Sebagaimana yang terdapat pada sekolah SMA Negeri 2 Banda Aceh yang diamati penulis.
Adapun hasil pengamatan tersebut dapat dilihat pada tabel dibawah ini :
Tabel 2.1.5 Instrumen Peraturan dan Tata Tertib
Penilaian
No Indikator Keterangan
Ada Tidak
1. Terdapat peraturan dan tata tertib Peraturan dan tata tertib sekolah yang ada
sekolah secara tertulis disajikan secara tertulis dalam bentuk

media banner dan dapat dilihat
oleh seluruh warga sekolah
2. Peraturan dan tata tertib sekolah Peraturan dan tata tertib sekolah

dipaparkan dibeberapa tempat dipaparkan dibeberapa tempat
3. Peraturan dan tata tertib sekolah Peraturan dan tata tertib sekolah sudah
sudah disosialisasikan dan disosialisasikan dan dipublikasikan dalam

dipublikasikan dengan berbagai bentuk banner yang mudah untuk
media dilihat
4. Peraturan dan tata tertib sekolah Peraturan dan tata tertib sekolah
diberlakukan secara tegas dan √ diberlakukan secara tegas dan harus
konsisten ditatai
5. Keterlibatan pihak sekolah dalam Seluruuh warga sekolah terlibat penuh
peraturan dan tata tertib √ dalam pelaksanaan tata tertib yang
diberlakukan disekolah

1
Gambar 2.12 Tatatertib Siswa SMA Negeri 2 Banda Aceh

Gambar 2.13 Tatatertib Siswa Boarding SMANegeri 2 Banda aceh

1
2.1.6 Administrasi Sekolah
Administrasi sekolah adalah suatu proses dari keseluruhan kegiatan dimana dalam hal ini mencangkup
perencanaan, pengurusan, pelaksanaan, serta pengendalian segala urusan sekolah untuk mencapai tujuan
pendidikan dan pengajaran yang terdapat dalam sekolah tersebut.
Adminstrasi sekolah juga merupakan seluruh aktivitas dimulai dari aktivitas pengendalian,
pengurusan dan pengaturan yang melibatkan kerja sama beberapa agar tujuan pendirian sekolah untuk
memberikan pendidikan melalui proses belajar mengajar dapat berjalan dengan baik.
Administrasi sekolah bertujuan untuk memberikan kejelasan bagi setiap kegiatan yang ada
disekolah agar kegiatan-kegiatan tersebut dapat dilaksanakan dengan efektif dan efisien semisal
pembagian penjadwalan guru, mata pelajarn, dan kelas yang diajar. Dalam masing- masing sekolah
tentunya terdapat administrasi sekolah, sebagaimana yang telah penulis amati pada SMA Negeri 2 Banda
Aceh. Adapun hasil dari pengamatan tersebut dapat dilihat pada tabel di bawah ini :
Tabel 2.1.6 Instrumen Administrasi Sekolah
Penilaian
No Indikator Keterangan
Ada Tidak
1. Ketersediaan Kalender akademik Kalender akademik tersedia dan
√ dipublikasikan juga dalam bentuk
banner dan di pajang diruang depan TU
2. Ketersediaan Program Tahunan √ Tersedianya program tahunan
3. Ketersediaan Program Semester √ Tersedianya program semester
4. Ketersediaan Silabus Setiap guru atau pendidik memiliki

silabusnya masing-masing.
5. Ketersediaan RPP Masing-masing guru memiliki RPP
√ secara tertulis untuk melaksanakan
pembelajaran.
6. Ketersediaan Media Tersedianya media pembelajaran

Pembelajaran seperti infokus dll.
7. LKPD/LKS √ Tersedianya LKPD/LKS
8. Ketersediaan Daftar Hadir Siswa Setiap guru atau pendidik memiliki

lembar daftar kehadiran siswa/siswi.

1
Gambar 2.14 Kalender Akademik

2.1.7 Sarana dan Prasarana Sekolah


Secara umum sarana dan prasarana adalah alat penunjung keberhasilan suatu proses upaya yang
dilakukan didalam pelayanan public, apabila kedua hal ini tidak tersedia maka semua kegiatan yang dilakukan
tentunya akan dapat mencapai hasil yang diharapkan sesuai dengan apa yang telah direncanakan.
Sarana dan prasarana tentunya sangat dibutuhkan oleh setiap sekolah, dimana dengan adanya
sarana dan prasarana ini dapat menunjang proses pembelajaran dengan baik. Sarana dan prasarana ini
tentunya bukan hanya dibutuhkan oleh kepala sekolah, akan tetapi juga dibutuhkan oleh seluruh warna
sekolah yang ada pada sekolah tersebut.
Fungsi sarana dan prasarana tentu berbeda berdasarkan ruang lingkup penggunaannya masing-
masing. Sebagaimana sekolah yang telah penuli amati, dan adapun hasil pengamatan yang telah dilakukan
oleh penulis dapat dilihat pada table dibawah ini :
Tabel 2.1.7 Instrumen Sarana dan Prasarana Sekolah

Penilaian
No Indikator Ada Tidak Keterangan
1. Ketersediaan Ruang Belajar √ Terdapat 23 ruang kelas yang
digunakan

1
Terdapat 5 ruang kantor yaitu : ruang
kantor guru, kantor kepala sekolah, kantor
2. Ketersediaan Ruang Kantor √
tata usaha, kantor waka
kurikulum, ruang bimbingan konseling.
Terdapat 1 kantin di sekolah SMA
3. Ketersediaan Kantin √
Negeri 2 Banda Aceh
4. Ketersediaan Laboratorium √ Terdapat 2 ruang laboratorium yaitu :
lab biologi dan multimedia
Tersedianya 1 perpustakaan yang bisa
Ketersediaan Ruang digunakan oleh siswa dan siswi untuk
5. √
Perpustakaan membaca, meminjam dan menambah
wawasan
Terdapat 1 lapangan olahraga yang bisa
6. Ketersediaan Lapangan Olahraga √ digunakan untuk lapangan voli, futsal
dan basket.
a. Pelatan ini dalam kondisi baik, akan
Kondisi Peralatan dan
tetapi ada sebagian kursi dan meja
Perlengkapan:
siswa yang memiliki kerusakan. Untuk
a. Kursi siswa, Meja siswa,
peralatan lemari dan rak hanya terdapat
Kursi guru, Meja guru,
diruang kantor saja untuk diruang kelas
Lemari, Rak, Jam dinding
tidak tersedianya lemari dan rak.
b. Papan panjang, wastafle,
b. Tersedia dengan kondisi yang baik.
soket listrik
c. Tempat Sampah juga memadai dan
c. Tempat sampah
terdapat pada depan setiap kelas.
7. d. Keran pencuci Tangan √
d. Setiap didepan kelas masing-masing
e. Papan tulis, spidol,
tersedia keran pencuci tangan.
penghapus, buku
e. Semua kondisi papan tulis sangat baik,
f. LCD, audio/video, PC/Labtop,
spidol dan penghapus juga tersedia
Wifi dan media lainnya
disetiap kelas. Buku paket masi kurang
g. Peralatan multimedia, film
memadai, Jumlah buku yang tersedia
(CD/DVD), buku pedoman lab,
belum sesuai dengan
perlengkapan simulasi,
jumlah siswa/I yang ada disekolah.
majalah/jurnal.

2
f. Peralatan ini tersedia, namun sangat
terbatas. Untuk labtop biasanya guru
menggunakan milik pribadi.
g. Perlengkapan tersebut berfungsi
dengan baik dan masih digunakan

Gambar 2.15 Ruang Guru Gambar 2.16 Ruang Belajar

Gambar 2.17 Kantin Gambar 2.18 Lab Kimia

2
Gambar 2.19 Pustaka Gambar 2.20 Ruang TU

Gambar 2.21 Lapangan Olahraga

Gambar 2.22 Mushallah Gambar 2.23 Ruang Kepala Sekolah

2
Gambar 2.24 Post Satpam

Gambar 2. 25 Asrama Putra Gambar 2. 26 Asrama Putri

Gambar 2. 27 UKS Gambar 2.28 Ruang Makan

2
Gambar 2.29 Lab IPA dan Multimedia

Gambar 2.30 WC siswa Gambar 2.31 Halaman Parkiran

Gambar 2. 32 Ruang Boarding Gambar 2. 33 Pencuci Tangan

2
Gambar 2. 34 Papan Informasi Gambar 2. 35 Lapangan Sekolah

Gambar 2. 36 Petunjuk Arah Gambar 2. 37 Halaman depan Sekolah

2.1.8 Tenaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan

Tenaga Pendidik merupakan tenaga professional yang bertugas merencanakan san melaksanakan
proses pembelajaran, menilai hasil pembelajaran, melakukan pembimbingan dan pelatihan, serta melakukan
penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, terutama bagi pendidik pada perguruan tinggi.
Tenaga Kependidikan adalah anggota masyarakat yang mengabdikan diri dan diangkat untuk
menunjang penyelenggaraan pendidikan. Tenaga kependidikan biasanya bertugas merencanakan dan dan
melaksanakan administrasi, pengelolaan, pengembangan, pengawasan, dan pelayanan teknik untuk menunjang
proses pendidikan pada satuan pendidikan.

2
Tentunya pada tiap-tiap sekolah terdapat tenaga pendidik untuk menunjang proses belajar mengajar
agar berjalan dengan baik. disamping itu pula terdapat tenaga kependidikan yang mampu
mengoorganisasikan segala urusan kependidikan. Sebagaimana yang telah penulis amati pada SMA Negeri 2
Banda Aceh, adapun hasil pengamatan yang telah dilakukan oleh tim penulis dapat dilihat pada tabel
dibawah ini :
Tabel 2.1.8 Instrumen Tenaga Pendidik dan Kependidikan
Penilaian
No Indikator Keterangan
Ada Tidak
Pada sekolah SMA Negeri 2 Banda Aceh
yang telah diamati oleh penulis terdapat
beberapa guru Madya, guru muda, guru
Data Tenaga Pendidik (meliputi
pertama yang menunjang proses belajar
jumlah, kualifikasi pendidikan,
1. √ mengajar. Jumlah tenaga pendidik
golongan, pangkat, masa kerja,
disekolah ini terdapat 30 tenaga pendidik,
kelulusan sertifikasi, dst)
dengan kualifikasi golongan IV/a, IV/b,
III/a, III/b, III/c, dan
III/d.
2. Data Tenaga Kependidikan Adapun tenaga kependidikan yang terdapat
(meliputi jumlah, kualifikasi di SMA Negeri 2 Banda Aceh 9 tenaga
pendidikan, golongan, pangkat, kependidikan yaitu seperti kepala sekolah,
masa kerja, dst) kepala perpustakaan,kepala laboratorium,
kepala kurikulum,kepala tata usaha, staf tata

usaha dll. Dengan kualifikasi golongan
dimulai dari golongan IV/b sampai dengan
II/b. Serta kualifikasi
pendidikan ada yang SMA, S1, dll.

2
Gambar 2. Daftat Tenaga Pendidik dan Kependidikan

2.1.9 Proses Pembelajaran di Kelas

Proses Pembelajaran adalah proses yang didalamnya terdapat kegiatan interaksi antara guru dan
siswa dan komunikasi timbal balik yang berlangsung dalam situasi edukasi untuk mencapai tujuan belajar.
Dalam proses pembelajaran, guru dan siswa merupakan dua komponen yang tidak bisa dipisahkan. Antara
dua komponen tersebut harus terjalin interaksi yang saling menunjang agar hasil belajar tercapai secara
optimal.
Maka dari itu, proses pembelajaran merupakan segala upaya bersama antara guru dan siswa
untuk berbagi dan mengolah informasi, dengan harapan pengetahuan yangdiberikan bermanfaat dalam
diri siswa dan menjadi landasan belajar yang berkelanjutan, serta diharapkan adanya perubahan-
perubahan yang lebih baik untuk mencapai suatu peningkatan yang positif

2
yang ditandai dengan perubahan tingkkah laku individu demi terciptanya proses belajar mengajar yang efektif
dan efisien.
Sebuah proses pembelajaran yang baik akan membentuk kemampuan intelektual, berfikir kritis dan
munculnya kreatifitas serta perubahan perilaku atau pribadi seseorang berdasarkan praktik atau
pengalaman tertentu. Adapun hasil pengamatan proses pembelajaran dikelas yang telah penulis amati
dapat dilihat pada table dibawah ini :
Tabel 2.1.9 Instrumen Proses Pembelajaran di Kelas
Penilaian
No Indikator Keterangan
Ada Tidak
 Guru memberikan salam, siswa
menjawab salam
 Siswa beserta guru membaca Doa
 Guru mengabsen kehadiran siswa
 Guru menanyakan keadaan siswa
 Guru menanyakan materi minggu lalu
kepada siswa
 Siswa menjawab pertanyaan guru
1. Kegiatan Awal √  Guru memberikan pujian atau apresiasi
terhadap peserta didik yang menjawab
pertanyaan dari guru
 Guru menyampaikan materi yang akan
dipelajari hari ini
 Guru mengaitkan materi hari ini yang akan
dipelajari dengan materi minggu lalu
 Guru menejelaskan tujuan pembelajaran
dan kompetensi dasar yang akan dicapai.

 Guru menyajikan materi secara sistematis


sesuai dengan karakter peserta didik
 Guru mengaitkan materi hari ini dengan
2. Kegiatan Inti √
kehidupan sehari-hari
 Guru memancing peserta didik untuk

2
bertanya
 Guru menanggapi pertanyaan dari peserta
didik
 Guru memberikan tugas kepada peserta
didik sesuai dengan LKPD
 Guru menjelaskan langkahlangkah kerja
yang harus dilakukan oleh peserta didik untuk
mengerjakan tugas yang diberikan
 Guru meberikan batas waktu untuk
mengerjakan tugas yang diberikan
 Peserta didik menanyakan hal-hal yang
belum dimengerti mengenai tugas yang
diberikan
 Guru menjawab semua pertanyaan peserta
didik
 Peserta didik memulai mengerjakan
tugasnya masingmasing
 Guru membimbing peserta didik yang
kesulitan mamahami tugas yang telah
diberikan
 Guru memberikan penilaian selama proses
pengerjaan tugas kelompok yang diberikan
 Guru mengingatkan waktu pengerjaan tugas
akan berakhir
 Setelah pengerjaan tugas berakhir guru
memberi penilaian terhadap tugas yang telah
diselesaikan peserta didik
 Kemudian guru memberi penguatan terhadap
materi yang disampaikan
 Kemudian guru mengumpulkan lembar
kerja yang telah diselesaikan oleh peserta

2
didik.
 Guru dan peserta didik menyimpulkan
pembelajaran hari ini
 Guru melakukan refleksi dan
memberikan tugas kepada peserta didik untuk
3. Kegiatan Akhir √
minggu selanjutnya
 Guru menutup pelajaran dengan berdoa
dan mengucapkan salam, dan peserta didik
menjawab salam.

3
Gambar 2.38 Proses Kegiatan Pembelajaran dikelas

3
2.2 Hasil Pelaksanaan Kegiatan Pembelajaran
2.2.1 Program Tahunan

PROGRAM TAHUNAN
Mata Pelajaran : Sejarah Indonesia
Satuan Pendidikan : SMA Negeri 2 Banda
Aceh Kelas / Semester : XI / Ganjil dan Genap
Tahun Pelajaran : 2022 / 2023

Komptensi Inti :
 KI-1 dan KI-2:Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya. Menghayati dan
mengamalkan perilaku jujur, disiplin, santun, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai),
bertanggung jawab, responsif, dan pro-aktif dalam berinteraksi secara efektif sesuai dengan
perkembangan anak di lingkungan, keluarga, sekolah, masyarakat dan lingkungan alam sekitar,
bangsa, negara, kawasan regional, dan kawasan internasional”.
 KI 3: Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan
metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan
humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian
yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah
 KI4: Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak secara efektif dan
kreatif, serta mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan

Alokasi
SMT KOMPETENSI DASAR
Waktu
3.1 Mendeskripsikan akuntansi sebagai sistem informasi.
1 16 JP
4.1 Menyajikan akuntansi sebagai sistem informasi.
3.2 Mendeskripsikan konsep persamaan dasar akuntansi.
1 12 JP
4.2 Menyajikan persamaan dasar akuntansi.
3.3 Menganalisis penyusunan siklus akuntansi pada perusahaan jasa.
1 40 JP
4.3 Membuat laporan keuangan pada perusahaan jasa.
3.4 Menganalisis tahapan penutupan siklus akuntansi pada perusahaan
1 jasa. 16 JP
4.4 Membuat penutupan siklus akuntansi pada perusahaan jasa.
3.5 Menganalisis penyusunan siklus akuntansi pada perusahaan
2 dagang. 52 JP
4.5 Membuat laporan keuangan pada perusahaan dagang.
3.6 Menganalisis tahapan penutupan siklus akuntansi pada perusahaan
2 dagang. 16 JP
4.6 Membuat penutupan siklus akuntansi pada perusahaan dagang.

Banda Aceh, ... Agustus 2022


Mengetahui,
Guru Pamong Mahasiswa PLP II,

MUNTASIRAH,S.Pd FITRAH AULIA RIZKI


NIP. 196302021987032004 NIM. 1906101030048

3
PROGRAM TAHUNAN

Nama Sekolah : SMA Negeri 2 Banda Aceh


Mata Pelajaran : Ekonomi
Kelas XI
Tahun ajaran : 2021/2022

KOMPETENSI INTI
KI 1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
KI 2 : Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (gotong royong,
kerjasama, toleran, damai), santun, responsif, dan proaktif; sebagai bagian dari
solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan
lingkungan sosial dan alam serta menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam
pergaulan dunia
KI 3 : Memahami, menerapkan, menganalisis dan mengevaluasi pengetahuan faktual,
konseptual, prosedural, dan metapengetahuan berdasarkan rasa ingin tahunya
tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan
kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena
dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang
spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
KI 4 : Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait
dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak
secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan metoda sesuai kaidah
keilmuan.

SEMESTER KOMPETENSI DASAR ALOKASI WAKTU


I 3.1 Mendeskripsikan konsep Pendapatan 15 JP
Nasonal
3.2 Menganalisis masalah ekonomi dalam 9 JP
system ekonomi
3.3 Menganalisis perhitungan Pendapatan 15 JP
Nasional
3.4 Mendeskripsikan Konsep Pendapatan
Nasional 18 JP

JUMLAH JP SEMSTER I 57 JP
3.5 Mendeskripsikan Anggarapan 15 JP
II Pendapatan dan Belanja Negara (APBN)
dan APBD
3.6 Mendeskripsikan Bank sentral, system 21 JP
pembayaran dan alat pembayaran dalam
perekomian Indonesia
3,7 Mendeskripsikan konsep manajemen 15 JP

3
JUMLAH JP SEMESTER II 51 JP

Mengetahui, Banda Aceh, ... Agustu 2025


Guru Pamong Mahasiswa PLP II

Muntasirah, S.Pd Fitrah Aulia Rizki


NIP. 196302021987032004 NIM. 1906101030048

3
2.2.2 Program Semester

PROGRAM SEMESTER

Kelas/Semester: X MIPA -
Tahun Pelajaran : 2021/2022 IPS/I (Ganjil) XI IPS
Mata Pelajaran : EKONOMI Alokasi Waktu: 57 JP x 30 Menit
Materi Pokok / Kompetensi Jml Juli Agustus Sept Okt Nov Des Ket
Dasar JP 3 4 5 1 2 3 4 1 2 3 4 5 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3
12
Ilmu Ekonomi JP 3 I 3 3 3 C P R
Ulangan Harian 3 JP D 3 A A A
Inti Masalah Ekonomi 6 JP U 3 3 D S P
Ulangan Harian 3 JP L 3 A O
12
Peran Pelaku Ekonomi
JP 3 3 3 3 N I R
Ulangan Harian 3 JP A 3 G
15
Keseimbangan Pasar
JP D 3 3 3 3 3 N I
Ulangan Harian 3 JP H 3
57
Jumlah Jam Efektif JP 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3

Mengetahui, Banda Aceh,... Agustus 2022


Guru Pamong SMAN 2 Banda Aceh Mahasiswa PLP II

Muntasirah, S.Pd Fitrah Aulia Rizki


NIP.196302021987032004 NIM. 1906101030048

3
PROGRAM SEMESTER

Tahun Pelajaran : 2022/2023 Kelas/Semester


: XII / Ganjil
Mata Pelajaran : Ekonomi Alokasi Waktu
: 4 Jam / Minggu

Ke
Jml JULI Agustus September Oktober November Desember t
Materi Pokok / Kompetensi Dasar
JP 1 2 3 4 1 2 3 4 5 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 5 1 2 3 4
16
Akuntansi sebagai Sistem Informasi 4 4 4 4
JP
12
Persamaan Dasar Akuntansi 4 4 4
JP
40
Penyusunan Siklus Akuntansi pada Perusahaan Jasa 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
JP

UTS
16
Penutupan Siklus Akuntansi pada Perusahaan Jasa JP 4 4 4 4
84 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
Jumlah Jam Efektif JP
Jumlah Jam Cadangan 0 JP
84
Jumlah Jam Total Semester Ganjil JP 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
Banda Aceh, Agustus 2022
Mengetahui,
Guru Pamong SMA N 2 Banda Aceh Mahasiswa PLP II

MUNTASIRAH, S.Pd Fitrah Aulia Rizki


NIP. 196302021987032004 NIM.1906101030048

3
2.2.3 Silabus
SILABUS
EKONOMI
Satuan Pendidikan : SMA Negeri 2 Banda
Aceh Kelas : XII (Dua Belas)
Kompetensi Inti :
 KI-1 dan KI-2:Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, santun, peduli (gotong
royong, kerjasama, toleran, damai), bertanggung jawab, responsif, dan pro-aktif dalam berinteraksi secara efektif sesuai dengan perkembangan anak di
lingkungan, keluarga, sekolah, masyarakat dan lingkungan alam sekitar, bangsa, negara, kawasan regional, dan kawasan internasional”.
 KI 3: Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu
pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan
kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah
 KI4: Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara
mandiri, bertindak secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan

Kompetensi Dasar Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran


3.1 Mendeskripsikan akuntansi sebagai Akuntansi sebagai Sistem Informasi  Membaca buku teks atau sumber belajar lain yang relevan tentang
sistem informasi.  Sejarah akuntansi akuntansi sebagai sistem informasi
4.1 Menyajikan akuntansi sebagai sistem  Pengertian dan Manfaat akuntansi  Mengajukan pertanyaan dan berdiskusi untuk mendapatkan klarifikasi tentang
informasi.  Pemakai Informasi Akuntansi akuntansi sebagai sistem informasi
 Karakteristik kualitas informasi  Mengumpulkan data dan informasi tentang akuntansi sebagai sistem informasi
akuntansi  Menganalisis dan menyimpulkan tentang akuntansi sebagai sistem informasi
 Prinsip dasar akuntansi  Menyajikan/mempresentasikan hasil penalaran tentang akuntansi sebagai sistem
 Bidang-bidang akuntansi informasi melalui media lisan dan tulisan
 Profesi akuntan
 Etika profesi akuntan
3.2 Mendeskripsikan konsep persamaan Persamaan Dasar Akuntansi  Membaca buku teks atau sumber belajar lain yang relevan tentang
dasar akuntansi.  Konsep persamaan dasar Akuntansi konsep persamaan dasar akuntansi
4.2 Menyajikan persamaan dasar akuntansi.  Analisis transaksi dan pencatatan  Bertanya dan berdiskusi untuk mendapatkan klarifikasi tentang konsep
dalam persamaan dasar persamaan dasar akuntansi
akuntansi  Menganalisis dan menyimpulkan informasi/data serta membuat hubungan
tentang konsep persamaan akuntansi
 Menyajikan hasil penalaran tentang analisis transaksi dalam persamaan
dasar akuntansi melalui media lisan dan tulisan

3
Kompetensi Dasar Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran
3.3 Menganalisis penyusunan siklus Penyusunan Siklus Akuntansi pada  Membaca buku teks atau sumber belajar lain yang relevan
akuntansi pada perusahaan jasa. Perusahaan Jasa tentangpenyusunan siklus akuntansi pada perusahaan jasa
4.3 Membuat laporan keuangan pada  Karakteristik perusahaan jasa  Mengajukan pertanyaan dan berdiskusi untuk mendapatkan klarifikasi tentang
perusahaan jasa.  Bukti transaksi penyusunan siklus akuntansi pada perusahaan jasa
 Aturan debet-kredit dan aturan  Menganalisis dan menyimpulkan informasi/data serta membuat hubungan
saldo normal tentang penyusunan siklus akuntansi pada perusahaan jasa
 Penggolongan akun  Praktik pembuatan laporan keuangan pada perusahaan jasa dan
 Tahapan pencatatan akuntansi pada menyajikannya melalui media lisan dan tulisan
perusahaan jasa:
 Jurnal Umum
 Buku Besar (Utama)
 Tahapan pengikhtisaran akuntansi
pada perusahaan jasa:
 Neraca Sisa
 Jurnal Penyesuaian
 Kertas Kerja
 Tahapan pelaporan akuntansi pada
perusahaan jasa:
 Laporan Laba Rugi dan
Penghasilan Komprehensif
lain
 Laporan Perubahan Ekuitas
 Laporan Posisi
Keuangan/Neraca
 Laporan Arus Kas
3.4 Menganalisis tahapan penutupan siklus Penutupan Siklus Akuntansi pada  Membaca buku teks atau sumber belajar lain yang relevan
akuntansi pada perusahaan jasa. Perusahaan Jasa tentangtahapan penutupan siklus akuntansi pada perusahaan jasa
4.4 Membuat penutupan siklus akuntansi  Jurnal Penutup  Mengajukan pertanyaan dan berdiskusi untuk mendapatkan klarifikasi
pada perusahaan jasa.  Buku Besar Setelah Penutup tentang tahapan penutupan siklus akuntansi pada perusahaan jasa
 Neraca Saldo Setelah Penutup  Menganalisis dan menyimpulkan informasi/data serta membuat hubungan
 Jurnal Pembalik tentang tahapan penutupan siklus akuntansi pada perusahaan jasa
 Praktik pembuatan tahapan penutupan siklus akuntansi pada perusahaan jasa
dan melaporkannyamelalui media tulisan
3.5 Menganalisis penyusunan siklus Penyusunan Siklus Akuntansi pada  Membaca buku teks atau sumber belajar lain yang relevan tentang siklus
akuntansi pada perusahaan dagang. Perusahaan Dagang

3
Kompetensi Dasar Materi Pokok Kegiatan Pembelajaran
4.5 Membuat laporan keuangan pada  Karakteristik perusahaan dagang akuntansi pada perusahaan dagang
perusahaan dagang.  Transaksi perusahaan dagang  Mengajukan pertanyaan dan berdiskusi tentang siklus akuntansi
 Akun-akun pada perusahaan pada perusahaan dagang
dagang  Menganalisis dan menyimpulkan informasi/data yang dikumpulkan serta
 Tahapan pencatatan akuntansi pada mempraktikkan siklus akuntansi perusahaan dagang
perusahaan dagang:  Praktik pembuatan laporan keuangan pada perusahaan dagang dan
 Jurnal Khusus dan Umum dan melaporkannyamelalui media tulisan
 Buku Besar (Utama)
 Buku Besar (Pembantu)
 Tahapan pengikhtisaran
akuntansi pada perusahaan
dagang:
 Neraca Sisa
 Jurnal Penyesuaian
 Kertas Kerja
 Tahapan pelaporan akuntansi pada
perusahaan dagang:
 Laporan Laba Rugi dan
Penghasilan Komprehensif
lain
 Laporan Perubahan Ekuitas
 Laporan Posisi
Keuangan/Neraca
 Laporan Arus Ka
3.6 Menganalisis tahapan penutupan siklus Penutupan Siklus Akuntansi pada  Membaca buku teks atau sumber belajar lain yang relevan tentang
akuntansi pada perusahaan dagang. Perusahaan Dagang tahapan penutupan siklus akuntansi pada perusahaan dagang
4.6 Membuat penutupan siklus akuntansi  Jurnal Penutup  Mengajukan pertanyaan dan berdiskusi untuk mendapatkan klarifikasi
pada perusahaan dagang.  Buku Besar Setelah Penutup tentang tahapan penutupan siklus akuntansi pada perusahaan dagang
 Neraca Saldo Setelah Penutup  Menganalisis dan menyimpulkan informasi/data serta membuat hubungan
 Jurnal Pembalik tentang tahapan penutupan siklus akuntansi pada perusahaan dagang
 Praktik pembuatan tahapan penutupan siklus akuntansi pada perusahaan
dagang dan melaporkannyamelalui media tulisan

3
2.2.4 Penyusunan RPP
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Sekolah                                : SMAN 2 Banda Aceh


Mata Pelajaran                     : Ekonomi
Kelas/Semester                    : X / Ganjil
Materi Pokok                       : Konsep Dasar Ilmu Ekonomi
Alokasi Waktu                     : 180 Menit

A.      Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti proses pembelajaran, peserta didik diharapkan dapat:
          Memahami pengertian ilmu ekonomi
 Mengidentifikasi masalah ekonomi (kelangkaan/scarcity dan kebutuhan yang relatif tidak terbatas)
 Memahami konsep pilihan (kebutuhan dan keinginan) dan skala prioritas
 Memahami kebutuhan dan alat pemuas kebutuhan
 Memahami konsep biaya peluang (opportunity cost)
 Memahami konsep prinsip ekonomi
 Memahami konsep motif ekonomi
 Memahami pembagian ilmu ekonomi
 Memahami konsep ekonomi syariah (pengertian, tujuan, prinsip dan karakteristik ekonomi syariah)
 Menyajikan hasil identifikasi tentang konsep ilmu ekonomiberdasarkan data/informasi dari berbagai sumber belajar yang relevan

B.      Media/alat, Bahan dan Sumber Belajar


Media                       : Worksheet atau lembar kerja (siswa), Lembar penilaian
Alat/Bahan              : Spidol, papan tulis, Laptop & infocus
Sumber Belajar      : Buku Ekonomi Siswa Kelas X, Kemendikbud

C.      Langkah-Langkah Pembelajaran
Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa  untuk  memulai pembelajaran, memeriksa
kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta didik dengan
materi/tema/kegiatan sebelumnya serta mengajukan pertanyaan untuk mengingat dan menghubungkan dengan
materi selanjutnya.
Menyampaikan motivasi tentang apa yang dapat diperoleh (tujuan & manfaat) dengan mempelajari materi :
Pengertian ilmu ekonomi, Masalah ekonomi, Pilihan dan skala prioritas.
Menjelaskan hal-hal yang akan dipelajari, kompetensi yang akan dicapai, serta metode belajar yang akan
4
ditempuh,
Kegiatan Inti ( 150 Menit )
Kegiatan Litera Peserta didik diberi motivasi dan panduan untuk melihat, mengamati, membaca dan
si menuliskannya kembali. Mereka diberi tayangan dan bahan bacaan terkait materi Pengertian
ilmu ekonomi, Masalah ekonomi, Pilihan dan skala prioritas.
Critical Thinki Guru memberikan kesempatan untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin hal yang belum
ng dipahami, dimulai dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik.
Pertanyaan ini harus tetap berkaitan dengan materi Pengertian ilmu ekonomi, Masalah
ekonomi, Pilihan dan skala prioritas.
Collaboration Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk mendiskusikan, mengumpulkan
informasi, mempresentasikan ulang, dan saling bertukar informasi mengenai Pengertian
ilmu ekonomi, Masalah ekonomi, Pilihan dan skala prioritas.
Communicatio Peserta didik mempresentasikan hasil kerja kelompok atau individu secara klasikal,
n mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan kemudian ditanggapi kembali oleh
kelompok atau individu yang mempresentasikan
Creativity Guru dan peserta didik membuat kesimpulan tentang hal-hal yang telah dipelajari
terkait Pengertian ilmu ekonomi, Masalah ekonomi, Pilihan dan skala prioritas. Peserta
didik kemudian diberi kesempatan untuk menanyakan kembali hal-hal yang belum dipahami
Kegiatan Penutup (15 Menit)
Peserta didik membuat rangkuman/simpulan pelajaran.tentang point-point penting yang muncul dalam kegiatan
pembelajaran yang baru dilakukan.
Guru membuat rangkuman/simpulan pelajaran.tentang point-point penting yang muncul dalam kegiatan
pembelajaran yang baru dilakukan.
D.      Penilaian Hasil Pembelajaran
-        Penilaian Pengetahuan berupa tes tertulis pilihan ganda & tertulis uraian, tes lisan / observasi terhadap diskusi tanya jawab dan percakapan serta penugasan
-        Penilaian Keterampilan berupa penilaian unjuk kerja, penilaian proyek, penilaian produk dan penilaian portofolio

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

4
(RPP)

Sekolah                                : SMAN 2 Banda Aceh


Mata Pelajaran                     : Ekonomi
Kelas/Semester                    : X / Ganjil
Materi Pokok                       : Masalah Ekonomi Dalam Sistem Ekonomi
Alokasi Waktu                     : 180 Menit

A.      Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti proses pembelajaran, peserta didik diharapkan dapat:
 Mengidentifikasi permasalahan pokok ekonomi Klasik (produksi, distribusi, dan konsumsi) dan ekonomi modern (apa, bagaimana, untuk siapa) barang diproduksi
 Menjelaskan pengertian sistem ekonomi
 Mengidentifikasi macam-macam sistem ekonomi
 Menjelaskan kekuatan dan kelemahan masing-masing sistem ekonomi
 Memahami karakteristik perekonomian Indonesia menurut UUD 1945 Pasal 33
 Memahami nilai-nilai dasar perekonomian Indonesia menurut UUD 1945 Pasal 33 (kerja sama, kekeluargaan, gotong royong, keadilan)
 Menganalisis informasi dan data-data yang diperoleh tentang masalah ekonomi dan sistem ekonomi untuk mendapatkan kesimpulan dan membuat rencana pemecahan masalahnya
 Menyajikan hasil analisis tentang masalah ekonomi dalam sistem ekonomi melalui media lisan dan tulisan

B.      Media/alat, Bahan dan Sumber Belajar


Media                        : Worksheet atau lembar kerja (siswa), Lembar penilaian
Alat/Bahan              : Spidol, papan tulis, Laptop & infocus
Sumber Belajar      : Buku Ekonomi Siswa Kelas X, Kemendikbud

C.      Langkah-Langkah Pembelajaran
Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa  untuk  memulai pembelajaran, memeriksa
kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta didik dengan
materi/tema/kegiatan sebelumnya serta mengajukan pertanyaan untuk mengingat dan menghubungkan dengan
materi selanjutnya.
Menyampaikan motivasi tentang apa yang dapat diperoleh (tujuan & manfaat) dengan mempelajari materi :
Sistem Ekonomi.
Menjelaskan hal-hal yang akan dipelajari, kompetensi yang akan dicapai, serta metode belajar yang akan
ditempuh,
Kegiatan Inti ( 150 Menit )
Kegiatan Litera Peserta didik diberi motivasi dan panduan untuk melihat, mengamati, membaca dan
si menuliskannya kembali. Mereka diberi tayangan dan bahan bacaan terkait materi Sistem

4
Ekonomi.
Critical Thinki Guru memberikan kesempatan untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin hal yang belum
ng dipahami, dimulai dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik.
Pertanyaan ini harus tetap berkaitan dengan materi Sistem Ekonomi.
Collaboration Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk mendiskusikan, mengumpulkan
informasi, mempresentasikan ulang, dan saling bertukar informasi mengenai Sistem
Ekonomi.
Communicatio Peserta didik mempresentasikan hasil kerja kelompok atau individu secara klasikal,
n mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan kemudian ditanggapi kembali oleh
kelompok atau individu yang mempresentasikan

Creativity Guru dan peserta didik membuat kesimpulan tentang hal-hal yang telah dipelajari
terkait Sistem Ekonomi. Peserta didik kemudian diberi kesempatan untuk menanyakan
kembali hal-hal yang belum dipahami
Kegiatan Penutup (15 Menit)
Peserta didik membuat rangkuman/simpulan pelajaran.tentang point-point penting yang muncul dalam kegiatan
pembelajaran yang baru dilakukan.
Guru membuat rangkuman/simpulan pelajaran.tentang point-point penting yang muncul dalam kegiatan
pembelajaran yang baru dilakukan.
D.      Penilaian Hasil Pembelajaran
-        Penilaian Pengetahuan berupa tes tertulis pilihan ganda & tertulis uraian, tes lisan / observasi terhadap diskusi tanya jawab dan percakapan serta penugasan
-        Penilaian Keterampilan berupa penilaian unjuk kerja, penilaian proyek, penilaian produk dan penilaian portofolio

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

4
(RPP)

Sekolah                                : SMAN 2 Banda Aceh


Mata Pelajaran                     : Ekonomi
Kelas/Semester                    : X / Ganjil
Materi Pokok                       : Pelaku Ekonomi Dalam Kegiatan Ekonomi
Alokasi Waktu                     : 180 Menit

A.      Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti proses pembelajaran, peserta didik diharapkan dapat:
 Menjelaskan konsep produksi (Pengertian produksi, faktor-faktor produksi, teori perilaku produsen, konsep biaya produksi, konsep penerimaan, dan laba maksimum)
 Menjelaskan konsep distribusi (Pengertian distribusi, faktor-faktor yang memengaruhi, mata rantai distribusi)
 Menjelaskan konsep konsumsi (Pengertian konsumsi, tujuan konsumsi, faktor-faktor yang memengaruhi konsumsi, teori perilaku konsumen)
 Menjelaskan konsep pelaku-pelaku ekonomi: Rumah Tangga Konsumsi (konsumen), Rumah Tangga Produksi (produsen), Pemerintah, dan Masyarakat Luar Negeri
 Mneganalisis peran pelaku ekonomi
 Menganalisis model diagram interaksi antarpelaku ekonomi (circular flow diagram) sederhana (dua sektor), tiga sektor, dan empat sektor

B.      Media/alat, Bahan dan Sumber Belajar


Media                        : Worksheet atau lembar kerja (siswa), Lembar penilaian
Alat/Bahan              : Spidol, papan tulis, Laptop & infocus
Sumber Belajar      : Buku Ekonomi Siswa Kelas X, Kemendikbud

C.      Langkah-Langkah Pembelajaran
Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa  untuk  memulai pembelajaran, memeriksa
kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta didik dengan
materi/tema/kegiatan sebelumnya serta mengajukan pertanyaan untuk mengingat dan menghubungkan dengan
materi selanjutnya.
Menyampaikan motivasi tentang apa yang dapat diperoleh (tujuan & manfaat) dengan mempelajari materi :
Kegiatan Ekonomi.
Menjelaskan hal-hal yang akan dipelajari, kompetensi yang akan dicapai, serta metode belajar yang akan
ditempuh,
Kegiatan Inti ( 150 Menit )
Kegiatan Litera Peserta didik diberi motivasi dan panduan untuk melihat, mengamati, membaca dan
si menuliskannya kembali. Mereka diberi tayangan dan bahan bacaan terkait materi Kegiatan
Ekonomi.
Critical Thinki Guru memberikan kesempatan untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin hal yang belum
ng dipahami, dimulai dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik.

4
Pertanyaan ini harus tetap berkaitan dengan materi Kegiatan Ekonomi.
Collaboration Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk mendiskusikan, mengumpulkan
informasi, mempresentasikan ulang, dan saling bertukar informasi mengenai Kegiatan
Ekonomi.
Communicatio Peserta didik mempresentasikan hasil kerja kelompok atau individu secara klasikal,
n mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan kemudian ditanggapi kembali oleh
kelompok atau individu yang mempresentasikan
Creativity Guru dan peserta didik membuat kesimpulan tentang hal-hal yang telah dipelajari
terkait Kegiatan Ekonomi. Peserta didik kemudian diberi kesempatan untuk menanyakan
kembali hal-hal yang belum dipahami
Kegiatan Penutup (15 Menit)
Peserta didik membuat rangkuman/simpulan pelajaran.tentang point-point penting yang muncul dalam kegiatan
pembelajaran yang baru dilakukan.
Guru membuat rangkuman/simpulan pelajaran.tentang point-point penting yang muncul dalam kegiatan
pembelajaran yang baru dilakukan.
D.      Penilaian Hasil Pembelajaran
-        Penilaian Pengetahuan berupa tes tertulis pilihan ganda & tertulis uraian, tes lisan / observasi terhadap diskusi tanya jawab dan percakapan serta penugasan
-        Penilaian Keterampilan berupa penilaian unjuk kerja, penilaian proyek, penilaian produk dan penilaian portofolio

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

4
(RPP)

Sekolah                                : SMAN 2 Banda Aceh


Mata Pelajaran                     : Ekonomi
Kelas/Semester                    : X / Ganjil
Materi Pokok                       : Keseimbangan Pasar dan Struktur Pasar
Alokasi Waktu                     : 180 Menit

A.      Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti proses pembelajaran, peserta didik diharapkan dapat:
 Menjelaskan pengertian permintaan dan penawaran
 Menjelaskan faktor-faktor yang memengaruhi permintaan dan penawaran
 Menjelaskan fungsi permintaan dan penawaran
 Menjelaskan hukum permintaan dan penawaran serta asumsi-asumsinya
 Menganalisis kurva permintaan dan kurva penawaran
 Menganalisis pergerakan di sepanjang kurva dan pergeseran kurva (permintaan dan penawaran)
 Menjelaskan proses terbentuknya keseimbangan pasar
 Menjelaskan elastisitas permintaan dan penawaran
 Menjelaskan pengertian pasar

B.      Media/alat, Bahan dan Sumber Belajar


Media                       : Worksheet atau lembar kerja (siswa), Lembar penilaian
Alat/Bahan              : Spidol, papan tulis, Laptop & infocus
Sumber Belajar      : Buku Ekonomi Siswa Kelas X, Kemendikbud

C.      Langkah-Langkah Pembelajaran
Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa  untuk  memulai pembelajaran, memeriksa
kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta didik dengan
materi/tema/kegiatan sebelumnya serta mengajukan pertanyaan untuk mengingat dan menghubungkan dengan
materi selanjutnya.
Menyampaikan motivasi tentang apa yang dapat diperoleh (tujuan & manfaat) dengan mempelajari materi :
Permintaan dan Penawaran.
Menjelaskan hal-hal yang akan dipelajari, kompetensi yang akan dicapai, serta metode belajar yang akan
ditempuh,
Kegiatan Inti ( 150 Menit )
Kegiatan Litera Peserta didik diberi motivasi dan panduan untuk melihat, mengamati, membaca dan
si menuliskannya kembali. Mereka diberi tayangan dan bahan bacaan terkait

4
materi Permintaan dan Penawaran.
Critical Thinki Guru memberikan kesempatan untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin hal yang belum
ng dipahami, dimulai dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik.
Pertanyaan ini harus tetap berkaitan dengan materi Permintaan dan Penawaran.
Collaboration Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk mendiskusikan, mengumpulkan
informasi, mempresentasikan ulang, dan saling bertukar informasi mengenai Permintaan
dan Penawaran.
Communicatio Peserta didik mempresentasikan hasil kerja kelompok atau individu secara klasikal,
n mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan kemudian ditanggapi kembali oleh
kelompok atau individu yang mempresentasikan
Creativity Guru dan peserta didik membuat kesimpulan tentang hal-hal yang telah dipelajari
terkait Permintaan dan Penawaran. Peserta didik kemudian diberi kesempatan untuk
menanyakan kembali hal-hal yang belum dipahami
Kegiatan Penutup (15 Menit)
Peserta didik membuat rangkuman/simpulan pelajaran.tentang point-point penting yang muncul dalam kegiatan
pembelajaran yang baru dilakukan.
Guru membuat rangkuman/simpulan pelajaran.tentang point-point penting yang muncul dalam kegiatan
pembelajaran yang baru dilakukan.
D.      Penilaian Hasil Pembelajaran
-        Penilaian Pengetahuan berupa tes tertulis pilihan ganda & tertulis uraian, tes lisan / observasi terhadap diskusi tanya jawab dan percakapan serta penugasan
-        Penilaian Keterampilan berupa penilaian unjuk kerja, penilaian proyek, penilaian produk dan penilaian portofolio

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

4
(RPP)

Sekolah                                : SMAN 2 Banda Aceh


Mata Pelajaran                     : Ekonomi
Kelas/Semester                    : X / Ganjil
Materi Pokok                       : Lembaga Jasa Keuangan
Alokasi Waktu                     : 180 Menit

A.      Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti proses pembelajaran, peserta didik diharapkan dapat:
 Menjelaskan pengertian Otoritas Jasa Keuangan (OJK), berikut tujuan, peran, tugas dan wewenangnya
 Menjelaskan pengertian Perbankan berikut peranannya dalam perekonomian
 Menjelaskan pengertian Pasar Modal berikut peranannya dalam perekonomian
 Menjelaskan pengertian Perasuransian berikut peranannya dalam perekonomian
 Menjelaskan pengertian Dana Pensiun berikut peranannya dalam perekonomian
 Menjelaskan pengertian Lembaga Pembiayaan berikut peranannya dalam perekonomian
 Menjelaskan pengertian Pergadaian berikut peranannya dalam perekonomian
 Membuat pola hubungan antara OJK dan Lembaga Jasa Keuangan
 Menyajikan tugas, produk, dan peran lembaga jasa keuangan dalam perekonomian Indonesiamelalui media lisan dan tulisan

B.      Media/alat, Bahan dan Sumber Belajar


Media                       : Worksheet atau lembar kerja (siswa), Lembar penilaian
Alat/Bahan              : Spidol, papan tulis, Laptop & infocus
Sumber Belajar      : Buku Ekonomi Siswa Kelas X, Kemendikbud

C.      Langkah-Langkah Pembelajaran
Kegiatan Pendahuluan (15 Menit)
Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa  untuk  memulai pembelajaran, memeriksa
kehadiran peserta didik sebagai sikap disiplin
Mengaitkan materi/tema/kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan dengan pengalaman peserta didik dengan
materi/tema/kegiatan sebelumnya serta mengajukan pertanyaan untuk mengingat dan menghubungkan dengan
materi selanjutnya.
Menyampaikan motivasi tentang apa yang dapat diperoleh (tujuan & manfaat) dengan mempelajari materi :
Perbankan.
Menjelaskan hal-hal yang akan dipelajari, kompetensi yang akan dicapai, serta metode belajar yang akan
ditempuh,
Kegiatan Inti ( 150 Menit )
Kegiatan Litera Peserta didik diberi motivasi dan panduan untuk melihat, mengamati, membaca dan
si menuliskannya kembali. Mereka diberi tayangan dan bahan bacaan terkait

4
materi Perbankan.
Critical Thinki Guru memberikan kesempatan untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin hal yang belum
ng dipahami, dimulai dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik.
Pertanyaan ini harus tetap berkaitan dengan materi Perbankan.
Collaboration Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk mendiskusikan, mengumpulkan
informasi, mempresentasikan ulang, dan saling bertukar informasi mengenai Perbankan.
Communicatio Peserta didik mempresentasikan hasil kerja kelompok atau individu secara klasikal,
n mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan kemudian ditanggapi kembali oleh
kelompok atau individu yang mempresentasikan
Creativity Guru dan peserta didik membuat kesimpulan tentang hal-hal yang telah dipelajari
terkait Perbankan. Peserta didik kemudian diberi kesempatan untuk menanyakan kembali
hal-hal yang belum dipahami
Kegiatan Penutup (15 Menit)
Peserta didik membuat rangkuman/simpulan pelajaran.tentang point-point penting yang muncul dalam kegiatan
pembelajaran yang baru dilakukan.
Guru membuat rangkuman/simpulan pelajaran.tentang point-point penting yang muncul dalam kegiatan
pembelajaran yang baru dilakukan.

D.      Penilaian Hasil Pembelajaran


-        Penilaian Pengetahuan berupa tes tertulis pilihan ganda & tertulis uraian, tes lisan / observasi terhadap diskusi tanya jawab dan percakapan serta penugasan
-        Penilaian Keterampilan berupa penilaian unjuk kerja, penilaian proyek, penilaian produk dan penilaian portofolio

Banda Aceh, 25 Agustus 2022


Mengetahui,
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

Jamaluddin, S.P.d, M.Pd Fitrah Aulia Rizki


NIP. 196804031994121006 NPM. 1906101030048

4
2.2.5 Proses Pembelajaran di Kelas
A. Cara Guru Membuka Pelajaran
1) Ketika guru masuk kelas yang dikerjakan guru adalah pertama sekali guru memperhatikan
kebersihan serta kerapian ruang kelas, dan siswa berdiri untuk memberi salam dan menjawab salam
guru, kemudian membaca doa, memulai interaksi dengan siswa dengan menanyakan kabar, kegiatan
yang dilakukan dirumah, dan kesiapan siswa dalam mengikuti pelajaran hari ini.
2) Guru membuka pelajaran dengan memberikanapersepsi dan motivasi serta menjelaskan tujuan
pembelajaran. Selanjutnya memperkenalkan materi dengan memberikan contoh yang dapat di temui
dalam kehidupan sehari-hari, sehingga murid-murid dapat dengan mudah mengerti tentang pelajaran
yang sedang berlangsung.
3) Cara membuka pelajaran tersebut sudah sesuai dengan materi yang akan disajikan, karena pengamatan
saya mulai dari saat membuka pelajaran yang dilakukan oleh guru sesuai dengan materi yang akan
disajikan dan juga telah mempersiapkan rencana pelaksanaan pembelajaran dengan baik sehingga
semuanya dapat berorganisasi dengan baik dan memuaskan.

B. Cara Guru Menyajikan Materi Pokok Pembelajaran


1) Guru menyajikan materi pokok pelajaran dengan menuliskan atau menjelaskan terlebih dahulu
mengenai judul materi dan tujuan dari indicator yang disajikan dan akan didapatkan dari pelajaran
hari ini, kemudian melanjutkan dengan menyampaikan materi-materi lanjutan sesuai dengan RPP yang
ada. Materi yang disajikan menggunakan metode ceramah memberikan LKPD, Tanya jawab dan
juga disertai diskusi kelompok-kelompok serta antara guru dengan siswa. Guru juga menuliskan
beberapa catatan penting pada papan tulis di kelas dan media pembelajaran yang berkaitan dengan
pokok bahasan. Selain itu guru juga menghubungkan materi terhadap kegiatan yang berlangsung
dalam kehidupan sehari-hari.
2) Selama pelajaran berlangsung, guru bertanya pada siswa dan begitu pula sebaliknya. Guru
memberikan kesempatan siswa untk bertanya mengenai materi yang tidak dipahami serta
memberikan kesempatan pada siswa lain untuk menjawab atau menanggapi pertanyaan temannya
3) Ada beberapa orang siswa yang dapat kesempatan menjawab pertanyaan guru selama pelajaran
berlangsung begitu juga ada siswa yang menajwab secara mandiri maupun kelompok.

5
C. Selama Pelajaran Berlangsung
1) Pada saat berlangsungnya proses pembelajaran ada beberpa siswa yang aktif memberikan pertanyaan,
akan tetapi ada juga siswa yang kesulitan dalam memahami pelajaran, ada yang mengganggu temannya
atau mengganggu kenyamanan di kelas.
2) Secara umum perhatian siswa terhadap pelajaran yang disajikan guru adalah terfokus. Ada siswa
yang benar-benar memperhatikan materi yang disajikan oleh guru dan ada juga beberapa siswa yang
sibuk dengan aktifitas sendiri.
3) Proses pembelajaran berlangsung selama 120 Menit

D. Cara Guru Menutup Pelajaran


1) Sebelum mengakhiri pelajaran, guru mengecek apakah ada siswa yang belum memahami materi
yang telah disampaikan. Guru juga meminta siswa menanyakan hal-hal yang belum dipahami
mengenai materi yang di sampaikan.
2) Untuk mengakhiri pelajaran, guru menjelaskan kesimpulan bersama-sama dengan siswa dan guru
menyampaikan judul materi yang akan dipelajari pada minggu berikutnya.
3) Menilai hasil belajar siswa dengan cara melihat keaktifan dan keseriusan siswa dalam mengerjakan
tugas-tugas yang diberikan, juga dengan melihat keaktifan dalam kegiatan belajar mengajar
termasuk pada kegiatan yang berlangsung di luar kelas, walaupun tidak bersama siswa, guru terus
memantau kegiatan siswa dalam menyelesaikan tugas yang diberikan.
4) Bagian penutup ini berlangsung selama 15 menit

2.2.6 Refleksi (Pengalaman Selama Kegiatan PLP II)


Kegiatan PLP II akan terlaksana dengan baik apabila kegiatan-kegiatan yang terdapat di sekolah
dilaksanakan semaksimal mungkin. Adapun kegiatan yang dilakukan selasa PLP II meliputi 5 hal yaitu
:
- Obsevasi lapangan
- Pelatihan keterampilan mengajar dan tugas-tugas keguruan lainnya secara terbimbing
- Pelatihan keterampilan mengajar dan tugas-tugas keguruan lainnya secara mandiri
- Kegiatan-kegiatan ekstrakurikuler lainnya yang terdapat dalam lingkungan sekolah
- Penyusunan laporan akhir
1. Observasi Sekolah
Pelaksanaan observasi lapangan dimaksudkan agar mahasiswa praktikan dapat mengetahui
kondisi dan situasi lingkungan sekolah, tempat mahasiswa melaksanakan praktek PLP II.

5
Hasil Pengamatan Identitas Sekolah
a. Nama Sekolah : SMA Negeri 2 Banda Aceh
b. Nomor Statistik Sekolah 301066102002
c. NPSN 10105399
d. Nomor/tanggal SK Penegrian : 02/04/01/1979
e. Alamat Sekolah / Kode Pos : Jl. Twk. Hasyim Bantara muda No.8 Mulia, Kec.
Kuta Alam
f. Kode Pos 23123
g. Provinsi : Aceh
h. Kota : Banda Aceh
i. Kecamatan : Kuta Alam
j. Telepon : (0651) 22647
k. Status Gedung : Gedung Sendiri
l. Akreditas :A

Keadaan Fisik Sekolah


a. Luas Tanah : 14.395 M²
b. Jumlah Ruang Kelas : 23 Kelas
c. Ukuran Ruang Kelas : 72 M²
d. Bangunan Lain Yang Ada
- Ruang Kepala Sekolah : 40 M²
- Ruang Tata Usaha : 72 M²
- Ruang Perpustakaan : 96 M²
- Ruang Dewan Guru : 104 M²
- Ruang OSIS : 23 M²
- Mushallah : 400 M²
- Ruang Koperasi : 23 M²
- Ruang Laboratorium Biologi : 120 M²
- Lab Kimia : 120 M²
- Lab Fisika : 96 M²
- Lab Bahasa : 120 M²
- Lab Komputer : 96 M²
- Lab Multimedia : 120 M²
- Ruang BP/BK : 72 M²

5
- Kamar Mandi Guru : 12 M²
- Kamar Mandi Siswa : 58 M²
- Kantin : 54 M²
- Gudang : 64 M²
- Lapangan Olahraga : 81 M²

Jumlah Murid, Guru dan Pegawai

- Jumlah Murid Kelas X : 225 Orang


- Jumlah Murid Kelas XI : 278 Orang
- Jumlah Murid Kelas XII : 215 Orang
- Jumlah Guru : 49 Orang
2. Praktik Mengajar dan Tugas-Tugas Keguruan Secara Terbimbing
Pelatihan praktik mengajar secara terbimbing dimulai dengan melaksanakan observasi kelas yaitu
mahasiswa mengamati dan memperhatikan cara, teknik, model dan metode yang digunakan oleh guru
pamong pada saat mengajar dan memberikan informasi di depan kelas. Rencana pelaksanaan
pembelajaran (RPP) sudah disiapkan agar proses belajar mengajar dapat terarah sehingga tercapai tujuan
yang diinginkan sesuai dengan kurikulum.
Kegiatan ini dibimbing langsung oleh guru pamong masing-masing. Adapun keterampilan
mengajar dan tugas-tugas yang dilakukan secara terbimbing adalah :
a. Alokasi waktu
b. Membuat program tahunan
c. Membuat program semester
d. Membuat RPP
e. Melaksanakan pembelajaran sesuai dengan rancana pelaksanaan pembejalaran
f. Melakukan evaluasi
g. Mengecek kehadiran siswa
h. Merakapitulasi absen siswa
i. Membantu memberikan arahan kepada siswa yang mengalami keuslitan belajar
j. Berkonsultasi dengan guru pamong apabila ada kesulitan, baik dalam menghadapi siswa maupun
pada saat pembuatan RPP
k. Menyusun atau mempersipakan materi yang akan diajarkan
l. Membantu guru piker mingguan

Semua kegiatan pengajaran tersebut dikonsultasi kepada guru pamong mengenai cara-cara
menyelesaikannya.

5
3. Praktik Mengajar Secara Mandiri Meliputi Kegiatan Teaching dan Non-Teaching
Selain kegiatan teaching dalam pelaksanaan PLP II juga terdapat kegiatan non- teaching yang
berlangsung diluar jam pelajaran di kelas. Adapun kegiatan-kegiatan non-teaching yang dilaksanakn oleh
mahasiswa praktikan adalah :
a. Melaksanakan observasi fisik sekolah dan observasi serana dan prasarana sekolah selama
b. Mengikuti upacara bendera setiap hari senin di sekolah
c. Mengontrol siswa yang terlambat masuk kedalam kelas
d. Melaksanakan kegiatan-kegiatan piket berdasarkan jadwal yang telah ditentukan
e. Menggantikan jam pelajaran guru yang tidka hadir (pada jam piket harian)
f. Mengontrol siswa saat waktu shalat dzuhur untuk pergi kemasjid
g. Gotong royong
h. Ikut serta dalam kegiatan guru

5
BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan
Adapun kesimpulan yang dapat diperoleh setelah melaksanakan kegiatan PLP II, di SMA Negeri 2
Banda Aceh antara lain:
1. Program kegiatan PLP II salah satu kegiatan yang diwajibkan pada kurikulum diperguruan tinggi
bagi setiap mahasiwa FKIP USK dalam bentuk laithan dan praktik lapangan kependidikan
sehingga mahasiswa dapat memilih seperangkat kompetensi pengetahuan, ketermapilan dna sikap
professional guru. Kegiatan ini juga bermanfaat bagi setiap mahasiswa PL II sebagai calon guru
karena melalui kegiatan ini perserta PLP II dapat memperoleh pengalaman awal mengenai
bagaimana nantinya ketika melaksanakan profesi sebagai calon guru pendidikan disama depan.
2. Program kegiatan PLP II tidak hanya dikhususkan bagi peserta PLP II untuk sekedar melakukan
observasi, melainkan melibatkan bagaimana perserta PLP II mampu menyesuaikan diri terhadap
lingkungan sekolah baik itu terhadap para personil sekolah sehingga siswa-siswi disekolah.
3. Melalui program PLP II juga memperoleh ilmu baru dan pengalaman baru, terutama dalam bidang
system pembelajaran sekolah.
4. Kelengkapan fasilitas sarana dna prasarana yang tersedia di sekolah sangatlah mempengaruhi
pengaplikasian pembelajaran yang telah diperoleh dan mempermudah pengetahuan yang telah
dimiliki.
5. Hubungan antara personil sekolah baik guru terhadap siswa, guru terhadap karyawan sekolah hingga
terhadap tamu sangatlah baik slaing berinteraksi dengan baik, hal ini dikarenakan sekolah
membudidayakan sikap 5S (senyum, salam, sapa, sopan, santun).

3.2 Saran dan Rekomendasi


Adapun saran dan rekomendasinya, yaitu:
1. Untuk Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (UP-PPL FKIP USK)
Untuk kedepannya pihak fakultas bisa lebih meningkatkan koordinasi tentang PLP II dengan
baik terhadap pihak sekolah maupun pihak PLP II. Selain itu, semoga kedepannya informasi yang
diberikan tidak membuat peserta PLP II dapat ditingkatkan dengan lebih baik lagi karena magang ini
snagat bermanfaat dan berguna sebagai bekal awal bagi para calon guru ketika terjun langsung ke
ranah pekerjaan.

5
2. Untuk SMA Negeri 2 Banda Aceh
Kepada pihak sekolah agar dapat membina dan meingkatkan lagi kedisiplinan terhadap siswa, tenaga
pekerja satpam, pesuruh sekolah, keamanan, kenyamanan. Untuk sarana dan prasarana disekolah agar dapat
dipelihara dan ditingkatkan lagi seperti lapangan sepak bola tidak maksimal dll. Manfaatkan fasilitas sebaik
mungkin karena dengan adanya sarana dan prasarana yang telah disediakan dapat menunjang dan menentukan
proses pembelajaran yang efektif dan efisien.

5
DAFTAR PUSTAKA

Mariayosefina. (2017, Oktober 3). “Perbedaan dengan Tenaga Kependidikan”. Retrieved November 23, 2020,
from scribd: https://id.scribd.com
Wakhinuddin. (2010, januari 23). “Pengertian Pendidik dan Tenaga Kependidikan”. From
https://wakhinuddin.wordpress.com/2010/01/23/pengertian-pendidik-dan-tenaga
kependidikan/amp/, diakses pada 10 Novemver 2021.

5
LAMPIRAN
Lampiran 1. Roster Pelajaran

Gambar 2.39 Roster 2022/2023

5
Lampiran 2. Administrasi Sekolah

Jadwal Piket Guru

Jadwal Piket Mahasiswa PLP II

Denah Sekolah

5
Lampiran 3. Foto Kegiatan dalam Sekolah

Pengantaran Mahasiswa PLP II Foto bersama Mahasiswa PLP II

Kegiatan Sosialisasi Beasiswa PIP Foto bersama Guru pamong dan murid

Kegiatan Penarikan Mahasiswa PLP II

6
Lampiran 4. Foto Kegiatan diluar Sekolah

Karnaval 17 Agustus SMA N 2 Banda Aceh

Festival Kopi Kewirausahaan

Kegiatan Gotong royong di SMA N 2 Banda


Aceh

Anda mungkin juga menyukai