Anda di halaman 1dari 2

Bahan alam sebagai bahan baku obat & metabolit primer dan sekunder

Nama kelompok 1

Anastasia Alva Prapsika

Annisa Fitriana V

Ferdinandus Garin Christian

1. Bahan alam sebagai bahan baku obat

Tanaman atau bahan baku yang dipergunakan dalam pengobatan

1. Bahan mentah atau simplisia yang dapat berupa bahan segar, serbuk kering atau diformulasi

Contoh simplisia : simplisia nabati, simplisia hewani dan simplisia pelikan atau mineral.

2. Ekstrak yang dapat berupa cairan segar, ekstrak atau rebusan, tingtur, galenik, atau formula ekstrak
kering seperti tablet, kapsul, dan sirup.Sediaan Galenik adalah ekrtaksi bahan atau campuran bahan
yang berasal dari tumbuh-tumbuhan atau hewan.

Obat Bahan Alam Indonesia dikelompokkan secara berjenjang menjadi 3 kelompok yaitu :

(1)Jamu/ Obat tradisional adalah bahan atau ramuan bahan yang berupa bahan tumbuhan, bahan
hewan, bahan mineral, sediaan sarian (galenik) atau campuran dari bahan tersebut, yang secara turun-
temurun telah digunakan untuk pengobatan.
(2) Obat Herbal Terstandar(OHT) adalah obat tradisional yang berasal dari ekstrak bahan tumbuhan,
hewan maupun mineral yang perlu dilakukan uji pra-klinik.
(3) Fitofarmaka adalah sediaan obat bahan alam yang telah dibuktikan keamanan dan khasiatnya secara
ilmiah dengan uji praklinik dan uji klinik, bahan baku dan produk jadinya telah di standarisasi.

2. Metabolit primer dan sekunder

Metabolit primer

Metabolit primer merupakan senyawa yang secara langsung terlibat dalam pertumbuhan suatu
tumbuhan.Metabolit primer adalah produk intermediat berupa senyawa kimia yang dihasilkan selama
proses pertumbuhan dan perkembangan.

Metabolit primer terbentuk pada fase pertumbuhan dan perkembangan. Molekul ini biasanya
merupakan komponen kunci dalam mempertahankan fungsi biologis tubuh sehingga sering disebut
sebagai metabolit sentral.
Metabolit primer juga terlibat dalam pertumbuhan, perkembangan, reproduksi organisme, serta proses
metabolisme utama dari respirasi dan fotosintesis.

Contoh metabolit primer adalah alkohol, asam amino, dan asam sitrat.

Alkohol

Alkohol merupakan produk metabolit primer yang banyak digunakan dalam proses fermentasi anaerob.
Alkohol adalah salah satu produk metabolit primer yang paling umum digunakan untuk produksi skala
besar. Contoh penggunaan alkohol yang paling populer adalah sebagai bahan baku minuman keras,
misalnya bir dan anggur.

Asam amino

Contoh metabolit primer ini biasanya dimanfaatkan sebagai suplemen kesehatan. Beberapa jenis asam
amino yang dapat diolah menjadi suplemen adalah L-glutamat atau L-lisin.

Asam sitrat

Asam sitrat merupakan contoh metabolit primer yang diproduksi oleh Aspergillus niger. Asam sitrat
banyak digunakan sebagai bahan dalam produksi makanan, farmasi, serta produk kosmetik.

Metabolit sekunder

Metabolit sekunder adalah senyawa yang dihasilkan dalam jalur metabolism lain yang walaupun
dibutuhkan tapi dianggap tidak penting peranannya dalam pertumbuhan suatu tumbuhan.

Anda mungkin juga menyukai