Anda di halaman 1dari 4

BINUS UNIVERSITY Information System

JAKARTA Laboratory
ISYS6542 – ADVANCED INFORMATION SYSTEM ANALYSIS AND DESIGN
SEMESTER GENAP 2020/2021
Soal TM
Kelas:
Reference:
1. John W. Satzinger, Robert B. Jackson, Stephen D. Burd. (2016). Systems Analysis
and Design in a Changing World, 7th Edition. 7. Cengage Learning. Boston. ISBN:
9781305117204 .
2. Knapp, J., Zeratsky, J., & Kowitz, B. . (2016). Sprint: How to solve big problems
and test new ideas in just five days. -. -. -. ISBN: - .
3. Osann, I., Mayer, L., & Wiele, I. . (2020). The Design Thinking Quick Start Guide:
A 6-step Process for Generating and Implementing Creative Solutions. -. -. -. ISBN:
-.
4. Osterwalder, A., & Pigneur, Y. (2010). Business model generation: a handbook for
visionaries, game changers, and challengers. -. John Wiley & Sons. -. ISBN: - .
5. Osterwalder, Alexander, et al. (2014). Value proposition design: How to create
products and services customers want. -. John Wiley & Sons. -. ISBN: - .
Materi:
1. Activity Diagram, Use case Diagram, Domain Model Class Diagram, Use Case Fully
Description, System Sequence Diagram
2. System Architecture
3. Design System Input and Output
4. Design Database
5. First Cut Class Diagram, CRC Cards
6. Sequence Diagram I: First Cut Sequence Diagram
7. Sequence Diagram II: Three Layer Sequence Diagram
8. Communication Diagram, Updated Design Class Diagram, Package Diagram

Kebunias

Bercocok tanam menjadi salah satu aktifitas yang saat ini tengah digemari oleh
masyarakat saat di rumah saja. Selain dapat mempercantik suasana rumah, tanaman juga
mampu mengurangi polusi udara sehingga baik bagi kesehatan. Kebunias merupakan sebuah
mobile application yang dapat digunakan oleh masyarakat untuk memesan tanaman hias secara
online tanpa harus keluar rumah. Berikut ini adalah proses bisnis dari Kebunias:

Agar dapat menggunakan aplikasi Kebunias, pengguna harus mengunduh aplikasi


melalui PlayStore atau AppStore dan memiliki akun terlebih dahulu. Saat aplikasi terbuka
pertama kali, landing page akan muncul dengan pilihan tombol sign-up untuk melakukan
registrasi dan tombol sign-in. Pengguna yang belum memiliki akun dapat menekan tombol

Kebunias/ISYS6542/TM/Page 1 of 4
BINUS UNIVERSITY Information System
JAKARTA Laboratory
ISYS6542 – ADVANCED INFORMATION SYSTEM ANALYSIS AND DESIGN
SEMESTER GENAP 2020/2021
Soal TM
Kelas:
sign-up untuk membuka halaman registrasi. Pada halaman registrasi, pengguna diminta untuk
mengisi data berupa nama lengkap, nomor handphone, email, dan password. Setelah seluruh
data sudah diisi dengan benar, pengguna dapat menekan tombol sign-up, kemudian aplikasi
akan mengarahkan pengguna untuk melakukan sign-in. Pengguna dapat menggunakan email
dan password yang sudah berhasil didaftarkan sebelumnya untuk sign-in ke dalam aplikasi.
Apabila berhasil, aplikasi akan menampilkan halaman utama kepada pengguna.

Staff penjualan akan melakukan input list tanaman hias ke dalam aplikasi Kebunias.
Data-data tersebut berupa nama tanaman, warna tanaman, harga tanaman, asal tanaman, dan
stock tanaman yang akan di-update secara berkala.

Bagi pengguna yang ingin memesan tanaman hias, pengguna dapat memilih menu
order untuk membuka halaman form order. Pada halaman form order, terdapat list tanaman
hias yang tersedia dan pengguna dapat memilih jenis tanaman yang diinginkan beserta
jumlahnya. Tidak ada ketentuan jumlah maksimal banyak tanaman hias yang dapat dibeli
dalam 1 transaksi. Setelah selesai memilih tanaman hias yang diinginkan, pengguna diharuskan
untuk mengisi informasi tambahan pada form order berupa alamat pengiriman dan catatan
tambahan jika diperlukan. Setelah yakin semua data sudah terisi dengan benar dan lengkap,
pengguna dapat menekan tombol order. Sistem akan memproses data dan menampilkan total
harga serta informasi status order “waiting for payment” dari pesanan yang dibuat oleh
pengguna.

Untuk menyelesaikan pemesanan, pengguna harus segera melakukan pembayaran


dengan metode transfer ke rekening milik Kebunias dalam batas waktu maksimal 1x24 jam
setelah order. Jika sudah melakukan transfer, pengguna dapat membuka menu confirmation
untuk mengakses halaman konfirmasi pembayaran. Data-data yang harus diisi pada form
konfirmasi pembayaran adalah nama pemilik kartu dan nomor rekening. Pengguna juga
diharuskan untuk meng-upload foto bukti transfer dan menekan tombol submit jika seluruh
data sudah diisi. Staff penjualan nantinya akan melakukan verifikasi data pada form konfirmasi
pembayaran yang telah di-submit oleh pengguna. Bila data sudah sesuai, staff penjualan akan
segera meng-update status order menjadi “payment successful”.

Setelah pembayaran pengguna sudah diterima, admin akan menugaskan kurir untuk
mengantarkan pesanan pengguna ke jasa ekspedisi yang berlokasi di dekat gudang Kebunias.

Kebunias/ISYS6542/TM/Page 2 of 4
BINUS UNIVERSITY Information System
JAKARTA Laboratory
ISYS6542 – ADVANCED INFORMATION SYSTEM ANALYSIS AND DESIGN
SEMESTER GENAP 2020/2021
Soal TM
Kelas:
Admin akan mengisi form penugasan dan memilih minimal 2 kurir. Admin dapat melihat list
kurir dengan data berupa nama kurir, nomor handphone kurir, dan alamat kurir. Setelah
mendapatkan kurir yang akan bertugas, admin akan mengisi data berupa tanggal dan jam
penugasan pada form penugasan lalu menekan tombol submit.

Kurir yang telah ditugaskan akan mengantarkan pesanan ke jasa ekspedisi. Setelah
selesai, kurir akan mengisi form konfirmasi penerimaan yang bertujuan untuk memastikan
kurir melaksanakan tugasnya dengan baik dan sebagai bukti internal perusahaan bahwa jasa
ekspedisi telah menerima pesanan pengguna dengan benar. Pada form konfirmasi penerimaan
tersebut, kurir diminta untuk mengisi data berupa nama staff jasa ekspedisi, tanggal penerimaan
dan tanda tangan staff secara digital.

Pada aplikasi, pengguna akan menerima notifikasi untuk mengisi form review atas
pesanan tanaman hias yang mereka pesan. Pada halaman form review, pengguna dapat mengisi
sejumlah data berupa rating (skala 1-5) dan deskripsi atas rating yang mereka berikan.

Apabila pengguna masih belum familiar dengan tanaman hias dan ingin mencari tahu
terlebih dahulu sebelum melakukan pemesanan, pengguna dapat mengakses menu ask us untuk
membuka halaman form pertanyaan. Pada form pertanyaan ini, pengguna dapat mengajukan
pertanyaan dengan mengisi data berupa judul pertanyaan dan deskripsi pertanyaan. Jika sudah
selesai, pengguna dapat menekan tombol submit. Jawaban akan dikirimkan oleh pihak
Kebunias melalui email yang didaftarkan pengguna pada saat registrasi akun. Kebunias
berharap dengan adanya fitur ini, pengguna dapat semakin paham dan tertarik untuk membeli
tanaman hias di aplikasi mereka.

Setiap akhir bulan, admin akan membuat laporan penjualan tanaman hias untuk
mengetahui statistik jenis tanaman hias yang paling diminati dan kurang diminati oleh
pengguna. Laporan yang terbuat setiap bulannya akan diserahkan kepada CEO Kebunias.

Sebagai seorang system analyst, Anda diminta untuk membuat:

1. Activity Diagram, Use case Diagram, Domain Model Class Diagram, Use Case Fully
Description, System Sequence Diagram (LO1)
2. System Architecture (LO2)
3. Design System Input and Output (LO4)

Kebunias/ISYS6542/TM/Page 3 of 4
BINUS UNIVERSITY Information System
JAKARTA Laboratory
ISYS6542 – ADVANCED INFORMATION SYSTEM ANALYSIS AND DESIGN
SEMESTER GENAP 2020/2021
Soal TM
Kelas:
4. Design Database (LO5)
5. First Cut Class Diagram, CRC Cards (LO2)
6. Sequence Diagram I: First Cut Sequence Diagram (LO3)
7. Sequence Diagram II: Three Layer Sequence Diagram (LO3)
8. Communication Diagram, Updated Design Class Diagram, Package Diagram (LO3)

Kebunias/ISYS6542/TM/Page 4 of 4

Anda mungkin juga menyukai