Anda di halaman 1dari 3

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Indonesia saat ini masih menduduki peringkat sebagai negara berkembang.
Seperti negara berkembang lainnya, Indonesia juga sedang disibukkan dengan
masalah pembangunan baik dalam segi teknologi, ekonomi, maupun infrastruktur.
Saat ini Indonesia sedang menaruh perhatian yang besar dalam pembangunan
infrastruktur didalam negeri. Ada banyak sekali pembangunan yang sedang
berjalan diberbagai macam daerah diseluruh Indonesia, seperti pembangunan jalan
tol lintas Jawa dan Sumatera, pembangunan jembatan, serta jalan raya di daerah
terpencil. Selain itu, ada banyak peningkatan infrastruktur yang bertujuan untuk
memberikan pelayanan yang lebih baik dari sebelumnya seperti peningkatan jalan
raya dan rel kereta api.
Peningkatan jalur kereta api di Kabupaten Empat Lawang, Sumatera Selatan,
merupakan salah satu contoh dari peningkatan infrastruktur yang sedang berjalan
di Indonesia. Dengan adanya peningkatan ini diharapkan PT Kereta Api Indonesia
dapat memberikan pelayanan yang lebih baik untuk para penumpang.
1.2 Maksud dan Tujuan
Secara garis besar, maksud dan tujuan utama dari penulisan laporan Kerja
Praktek ini adalah sebagai berikut :
1. Mengaplikasikan teori yang diperoleh didalam perkuliahan dengan
pelaksanaan di lapangan.
2. Mengidentifikasi prosedur pelaksanaan peningkatan track laying dari
R.42 ke R.54 dari Stasiun Tebing Tinggi sampai Stasiun Muara Saling di
Kabupaten Empat Lawang, Sumatera Selatan.
1.3 Ruang Lingkup Permasalahan
Ruang lingkup permasalahan dalam penulisan laporan Kerja Praktek ini
penulis membatasi bahasan pada hal berikut :
a. Meninjau sistem pelaksanaan track laying atau pergantian track dari R.42
ke R.54 serta pola operasi dari awal peninjauan untuk pelaksanaan

1
2

pekerjaan track laying sampai dengan perjalanan kereta api dianggap aman
setelah pelaksanaan pergantian rel atau track laying selesai.
1.4 Sumber dan Teknik Pengumpulan Data
Pengumpulan sumber dan teknik data yang penulis lakukan adalah sebagai
berikut :
a. Data Primer, yaitu data yang penulis lakukan secara langsung tanpa
perantara berupa wawancara dengan Site Manager PT Krida Utama.
b. Data Sekunder, yaitu data yang penulis lakukan secara tidak langsung
berupa studi literatur dan dokumen arsip dari PT Krida Utama.
1.5 Sitematika Penulisan
Pembahasan laporan Kerja Praktek ini dikelompokkan dalam empat bagian
bab sebagai berikut :
a. BAB I PENDAHULUAN, terdiri dari latar belakang, tujuan, ruang
lingkup, sumber dan teknik pengumpulan data, serta sistematika
penulisan.
b. BAB II GAMBARAN UMUM PROYEK, terdiri dari deskripsi proyek
yng berupa data administrative proyek dan kekhususan proyek yang
berupa data struktur organisasi proyek dan penyedia jasa (kontraktor dan
konsultan pengawas ).
c. BAB III TINJAUAN UMUM PROYEK, memuat dasar-dasar teori secara
garis besar dan merupakan tuntunan untuk mengaplikasikan antara teori
dan lapangan.
d. BAB IV TINJAUAN KHUSUS PROYEK, berisi tentang hasil-hasil
kegiatan kerja praktek pada lokasi proyek sesuai dengan materi kerja
praktek.
e. BAB V KESIMPULAN DAN SARAN, berisikan kesimpulan dan saran
sebagai bahan rekomendasi untuk kegiatan kerja praktek selanjutnya.
3

1.6 Bagan Alir Penulisan

Mulai

Pendahuluan

Gambaran Umum Proyek

Tinjauan Umum Proyek

Tinjauan Khusus Proyek

Kesimpulan dan Saran

Selesai

Gambar 1.1 Bagan Alir Penulisan

Anda mungkin juga menyukai