Anda di halaman 1dari 3

PAGUYUBAN KELAS XII

SMA N 1 SEMARANG
Jl. Taman Menteri Supeno No. 1 Semarang
Nomor : 01/Adm/Mei/2021
Lampiran : 2 (dua) lembar
Hal : Pelaksanaan Wisuda/Purnawiyata Tahun 2021 secara daring/Online

Semarang, 25 Mei 2021


Kpd Yth Bapak/Ibu Orang Tua Siswa Kelas XII
SMA N 1 Semarang

Dengan ini kami beritahukan bahwa Upacara Wisuda SMA N 1 Semarang akan
dilaksanakan secara online pada tanggal 29 Mei 2021. Berdasarkan rapat pada
tanggal 24 dan 25 Mei 2021, mempertimbangkan masukan/saran dari beberapa
orang tua siswa maka dengan ini memutuskan:
1. Prosesi/upacara wisuda menggunakan prokes ketat sesuai anjuran
pemerintah
2. Tidak ada perwakilan siswa yang hadir di Aula Besar
3. Untuk calon wisudawan yang ada di rumah untuk laki-laki memakai baju batik
(lengan panjang/pendek). Perempuan memakai kebaya. Orang tua yang
mendampingi memakai pakaian bebas dan rapi.
4. Tidak ada sumbangan. Kegiatan wisuda dibiayai dari BOS dan donatur orang
tua.

Adapun tata cara pelaksanaan wisuda secara daring/online adalah sebagai berikut :
1. Wisuda secara daring dilaksanakan menggunakan aplikasi ZOOM dengan
Meeting ID: 849 1339 6054 dan Passcode : 876209 jam : 08.00 WIB
2. Calon Wisudawan login/masuk melalui aplikasi ZOOM menggunakan
Meeting ID dan Passcode 45 menit sebelum acara dimulai.
3. Calon Wisudawan login/masuk melalui aplikasi ZOOM menggunakan Nama
Lengkap_Kelas sebagai Profil untuk memudahkan panitia dalam
memverifikasi kehadiran. Contoh : Arif Rahman_MIPA 1
4. Calon wisudawan mengikuti prosesi wisuda dari kediaman masing-masing
kecuali siswa berprestasi.
5. Siswa berprestasi hadir di Aula Besar didampingi kedua orang tua. Laki-laki
memakai batik dan perempuan memakai kebaya. Orang tua memakai
pakaian bebas dan rapi
6. Calon wisudawan yang mengikuti prosesi wisuda dari kediaman masing-
masing untuk menyimak dan mengikuti arahan dari Bpk Kepala Sekolah Dr.
Kusno, SPd, MSi dalam pengalungan Samir. Pengalungan Samir dilakukan
oleh orang tua masing-masing di rumah dan akan tampil bersamaan pada
layar besar di Aula Besar per kelas. Dimulai dari MIPA 1-9, IPS 1-3 hingga
SKS

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan. Terimakasih


Hormat kami,

Irawan Yuswono, S.M, M.M Nur Anisa


Ketua Panitia Sekretaris Panitia
Ketua Paguyuban Kelas XII 2018-2021

Mengetahui,

Anda mungkin juga menyukai