Anda di halaman 1dari 1

TUGAS TUTORIAL KE-1

Tutorial Ke :3
Kode/ Nama Mata Kuliah : PDGK4203 Pendidikan Matematika I
Nama Tutor : Wayan Rumite, S.Pd., M.Si.
Pokok Bahasan : 1. Pembelajaran matematika di SD
2. Bilangan cacah
3. Bilangan bulat
Masa Registrasi : 2021.2

Rentang Skor 10 – 100


Kompetensi Khusus/TIK
1. Mahasiswa dapat menjelaskan hakikat anak didik dalam pelajaran matematika di SD dan
menguraikan teori-teori belajar matematika
2. Mahasiswa dapat menjelaskan hakikat matematika
3. Mahasiswa dapat menjelaskan bilangan dan lambangnya menurut nilai tempat
4. Mahasiswa dapat menjelaskan konsep bilangan cacah.
5. Mahasiswa dapat menjelaskan adanya bilangan bulat
Uraian Tugas
1. Jelaskan tahapan-tahapan pembelajaran Matematika menurut Bruner, Dienes, dan Van Hiele!

2. Bentuk panjang dari lambang bilangan 560.420 adalah. . .

3. Pak Beni pergi ke pasar membeli keramik lantai untuk menutupi lantai rumahnya yang
berbentuk bujur sangkar. Ketika sampai di toko keramik, Pak Beni mengeluarkan catatan ukuran
sisi rumahnya yaitu 8 m. Pak Beni menyukai keramik dengan ukuran 40 cm x 40 cm. Berapa
banyakkah keramik yang dibutuhkan Pak Beni untuk menutupi lantai rumahnya?

4. Isilah dengan tanda <, >, atau = agar menjadi kalimat yang benar!

a. 346.276 ..... 376.432


b. 293.456 ..... 232.897
c. 780.823 ..... 780.832
5. Jelaskan dengan benar proses menemukan hasil operasi bilangan bulat berikut ini dengan
menggunakan garis bilangan!

a. -5+ (-8)

b. -n – 13 = 19, temukan nilai n!

Selamat mengerjakan, semoga berhasil dengan skor maksimal!

Anda mungkin juga menyukai