Anda di halaman 1dari 13

PROPOSAL

PERMOHONAN BANTUAN BUKU

KOMUNITAS

KOMUNITAS PEGIAT LITERASI KAMMI

Sekretariat: Jl. Sriwijaya No 12 Kelurahan Besusu Barat

Kecamatan Palu Timur Kota Palu

Email: perpustakaanonlineplk@gmail.com

Facebook: Pegiat Literasi Kammi Palu

Instagram: literasikammi_palu

No HP: 0853-9915-6582
PENGURUS LSO PEGIAT LITERASI KAMMI
DAERAH PALU

No : 008/PH/C/D-PLK/L/L-PLK/23.PD-1/XI/2020
Lamp : 1 Berkas
Hal : Permohonan Bantuan Buku dan Sarana Perpustakaan Komunitas

Kepada Yth.
Kepala Bagian P3MB PerPusnas RI
Jl. Salemba Raya No 28 Jakarta Pusat

Assalamu ‘Alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Puja syukur kehadirat Allah Subhanahu WaTa’ala, semoga kita selalu dalam lindungan-
Nya. Sholawat serta salam teruntuk Rasulullah SAW, semoga kita selalu istiqomah dalam
mengikuti sunnah beliau.
Ilmu adalah kunci pintu dunia dan akhirat dan buku adalah pemutus rantai kemiskinan,
kebodohan dan ketidakpedulian sosial. Sehubungan dengan kesadaran akan pentingnya ilmu
dalam upaya peningkatan wawasan dan pengetahuan masyarakat, maka terbesit niat dibenak
kami para pemuda untuk mendirikan taman baca yang kami beri nama PERPUSTAKAAN
LITERASI KAMMI.
Demi terwujudnya upaya tersebut, kami membutuhkan berbagai jenis buku dan fasilitas
lainnya. Oleh sebab itu, kami mengharap bantuan Bapak/Ibu Kepala Bagian P3MB PerPusNas
untuk memberikan bantuan berupa buku bacaan, maupun sarana pendukung lainnya demi
berjalannya aktivitas perpustakaan ini.
Demikian surat permohonan ini kami buat, besar harapan kami akan terkabulnya
permohonan ini. Atas perhatian dan kerja samanya kami ucapkan terima kasih.

Wassalamu ‘AlaikumWarahmatullahiWabarakatuh

Palu, 13 November 2020

Mengetahui
Direktur Komunitas Sekretaris Komunitas

Rina Wulandari Khairunnisa


Kata Pengantar

Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam yang dengan karunia-Nya turunlah segala
kebaikan, dengan rahmat-Nya sempurnalah segala kebaikan dan hanya dengan taufik-Nya
tercapailah segala kebaikan.

Sholawat serta salam tercurah kepada Rasulullah Muhammad SAW. Beliaulah pembawa
kabar gembira bagi hamba yang beriman dan pemberi peringatan bagi mereka yang durhaka.
Sebagai hujjah atas semua manusia untuk menyempurnakan akhlak mulia.

Proposal ini disusun untuk memberi sedikit gambaran tentang profil komunitas Pegiat
Literasi KAMMI serta kegiatan baik yang sudah dilaksanakan ataupun yang akan dilaksanakan.

Kami menyadari masih terdapat banyak keterbatasan dalam pelaksanaan maupun


penyusunan proposal ini. Oleh karena itu, kritik dan saran sangat kami harapkan agar kami bisa
mengevaluasi setiap kegiatan. Harapan kami, semoga dengan tersampaikannya proposal ini,
dapat mengetuk hati berbagai pihak guna bekerja sama meningkatkan minat baca di masyarakat
dan turut mencerdaskan anak bangsa.

Tim Penyusun
A. Latar Belakang
Di era saat ini, literasi sudah menjadi kewajiban dan kebutuhan anak bangsa.
Kecanggihan teknologi memberikan kemudahan dalam mengakses segala informasi.
Namun sayangnya, kemudahan itu membuka peluang penyebaran informasi yang tidak
valid atau yang sering kita dengar dengan hoax. Untuk mencegahnya, kita harus teliti
dalam mengambil informasi dan memperbanyak bacaan yang informative. Salah satu
caranya adalah dengan membaca buku. Dalam rangka mewujudkan buku sebagai jendela
dan sumber ilmu bagi generasi muda dilingkungan Kota Palu dan sekitarnya, maka kami
memandang perlu terbentuknya sebuah wadah pengembangan diri khususnya
pengembangan budaya membaca yang dapat menampung dan mengembangkan
keinginan membaca dan menambah ilmu melalui sebuah perpustakaan yang dinaungi
oleh Komunitas Pegiat Literasi KAMMI.
Komunitas Pegiat Literasi KAMMI baru saja dua tahun berdiri. Sejak tahun
2018, keresahan 5 kader KAMMI terhadap minat baca masyarakat menumbuhkan
antusias untuk menciptakan suatu komunitas yang bergerak dibidang literasi.
Alhamdulillah walaupun usia kami terbilang muda, komunitas ini mendapat perhatian
khusus dari kader KAMMI sendiri. Saat ini anggota kami berjumlah 23 orang dari
berbagai lintas jurusan dan angkatan. Visi misi kami sama yaitu ingin menciptakan
lingkungan yang kondusif dalam membudidayakan literasi dikalangan masyarakat.
Berbagai kegiatan tengah kami lakukan sebagai upaya gerakan untuk terus
mengajak masyarakat dalam menumbuhkan kesadaran akan pentingnya literasi. Melalui
pembudayaan baca, masyarakat akan meningkat pengetahuannya, meningkat
kesehatannya, meningkat tatanan ekonominya yang mana peningkatan tersebut akan
mengurangi pengangguran dan kemiskinan. Dengan membaca pula seseorang akan
terbentuk kepribadiannya menjadi lebih baik. Dengan membaca buku, seseorang akan
memiliki ilmu pengetahuan yang luas, dari situ ia dapat membedakan mana yang baik
dan yang buruk. Sehingga akan membentuk pribadi yang jauh lebih baik dari
sebelumnya.
Adanya keterbatasan dana dan sarana dari pihak kami yang mendorong bagi kami
untuk mengadakan mitra dengan lembaga atau unit kerja Bapak/Ibu /Saudara Pimpin.
Dengan harapan agar program tersebut mampu dilaksanakan secara maksimal dan tepat
sasaran serta memberi manfaat secara maksimal.

B. Landasan Pemikiran
“Bacalah dengan (menyebut) nama Tuhanmu yang menciptakan. Dia telah
menciptakan manusia dari segumpal darah. Bacalah, dan Tuhanmulah Yang Maha Mulia.
Yang mengajar (manusia) dengan pena. Dia mengajarkan manusia apa yang tidak
diketahuinya. ” (Q.S Al-‘Alaq ayat 1-5).
“Hai orang-orang beriman apabila dikatakan kepadamu: ‘Berlapang-lapanglah
dalam majlis’, maka lapangkanlah. Niscaya Allah akan memberi kelapangan untukmu.
Dan apabila dikatakan: ‘Berdirilah kamu’, maka berdirilah. Niscaya Allah akan
meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu
pengetahuan beberapa derajat. Dan Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan.”
(Q.S Al-Maidah ayat 11).
“Barangsiapa yang menginginkan dunia, wajib bagi dirinya dengan ilmu. Siapa
yang menginginkan akhirat wajib dengan ilmu. Barangsiapa menginginkan keduanya
wajib baginya dengan ilmu.” (H.R. Tabrani).
Tujuan Negara yang tertuang dalam pembukaan Undang-undang Dasar Negara
Republik Indonesia alinea ke-4 yaitu:
“Kemudia daripada itu untuk membentuk suatu pemerintah Indonesia yang melindungi
segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dan untuk memajukan
kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan ikut melaksanakan ketertiban
dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial.”

C. Tujuan
1. Menumbuhkan minat baca dalam diri kader.
2. Memberikan kemudahan fasilitas buku bacaan pada kader.
3. Menambah pengetahuan dan mendekatkan kader pada buku.
4. Mendorong kader dalam menciptakan karya, baik berupa artikel, essai, buku,dll.
5. Meningkatkan keterampilan dan kecakapan dalam mengolah kata.
6. Mengajak masyarakat umum dalam menciptakan lingkungan yang mencintai budaya
literasi.
7. Meningkatkan kualitas baik fisik maupun mental khususnya kader dan masyarakat
pada umumnya sehingga berdampak kepada kehidupan yang lebih baik.
8. Dan masih banyak tujuan baik dari kegiatan membaca dan terbentuknya taman baca
ini, InSyaa Allah.

D. Sasaran
Sasaran pengguna fasilitas umum gratis ini adalah semua kader KAMMI dari
semua daerah khususnya dan umumnya warga Negara Indonesia dalam cakupan lebih
luas. Baik dari usia anak-anak, remaja, dewasa atau orang tua.

E. Lokasi
Lokasi Komunitas Pegiat Literasi KAMMI berada di Jl. Sriwijaya No 12
Kelurahan Besusu Barat Kecamatan Palu Timur Kota Palu. Sekret Komunitas Pegiat
Literasi KAMMI dibangun bersamaan dengan sekretariat KAMMI Daerah Palu. Dimasa
mendatang tentunya kami berharap bisa membangun sebuah ruang sederhana sebagai
tempat berkumpul agar lebih layak dan nyaman bagi pengunjung.
F. Pengaturan Operasional Komunitas Pegiat Literasi KAMMI
Agar roda Komunitas Pegiat Literasi KAMMI bisa berjalan baik dan continue,
maka pengelolaan untuk sementara langsung dibawah kepengurusan. Dan untuk
selanjutnya akan dicari beberapa orang pengurus yang sevisi untuk menjalankannya.
Pada normalnya, mekanisme pengelolaan komunitas akan buka setiap hari pukul 10.00
sampai 17.00 WITA. Khusus untuk hari Minggu/libur nasional akan dibuka mulai pukul
08.00 sampai 18.00 WITA. Mengingat untuk saat ini status pengurus adalah mahasiswa,
maka jam operasional disesuaikan dengan jam mata kuliah pengurus. Namun, saat ini
pengelolaan bersifat online, karena pandemi Covid-19.

G. Program Kegiatan
Keberadaan Komunitas Pegiat Literasi KAMMI ini diharapkan menjadi sarana/media
edukatif bagi kader maupun masyarakat dalam mengembangkan diri. Untuk itu, dalam
jangka pendek, menengah maupun panjang kami tidak hanya merencanakan komunitas
ini untuk kegiatan membaca, tetapi kami juga merencanakan beberapa program kegiatan
antara lain:
1. Ekspedisi Lintas Baca. Ekspedisi ini terbuka bagi seluruh kader KAMMI diseluruh
daerah. Ekspedisi ini akan kami lakukan di bulan Januari tepatnya di Kabupaten Sigi.
Visi dalam ekspedisi ini, menumbuhkan semangat berbagi, berkarya, dan
berkontribusi bagi negeri melalui aksi nyata anak bangsa.
2. Lapak Baca yang dilakukan setiap hari Minggu di taman-taman kota. Tujuannya
sebagai kampanye gerakan budaya membaca.
3. Training Karya Tulis Ilmiah bagi pengurus komunitas.
4. Tabungan Literasi bagi pengurus. Tujuannya, setiap dari pengurus bisa menghasilkan
sebuah tulisan baik dalam bentuk buku maupun artikel, dan lainnya.
5. Seminar Literasi bagi masyarakat.
6. Diskusi Literasi sebagai upaya membahas isu yang sedang terjadi baik isu lokal
maupun global.

H. Kepengurusan
Direktur: Rina Wulandari
Sekretaris: Khairunnisa
Bendahara: Ilaihal Ukhra
Sie. Minat Baca
1. Moh. Ryaldi
2. Novi Permata Sari
3. Ayu Eka Lestari
4. Erni Indah Cahyani
5. Heru
Sie. Kepenulisan

1. Ikhmal Arbain Hojin


2. Cintia Ayuningtia
3. Rahmat
4. Gilang Pangestu

Sie. Diskusi Literasi

1. Annisa
2. Moh. Salim
3. Muh. Rais
4. Khusnul Khotimah

Sie. Daurah Komunitas

1. Hijrah
2. Khairul
3. Irma

Sie. Publikasi dan Media

1. Fatkhul Wahab
2. Rijal Rahim

I. Permohonan Bantuan
Melihat realita dilapangan, tentu tidak hanya rasa prihatin saja yang dibutuhkan,
tetapi haruslah dijawab dengan langkah yang nyata untuk mewujudkan masyarakat yang
gemar membaca. Untuk itu, dengan segelintir orang, saat ini kami sedang merintis sebuah
komunitas literasi, dengan harapan apa yang kami lakukan bisa menciptakan lingkungan
yang kondusif bagi perkembangan literasi khususnya untuk kader KAMMI, dan
umumnya untuk masyarakat. Oleh karena itu, salah satu proses untuk mencapai tujuan
tersebut, kami membuat taman baca sederhana bernama “Perpustakaan Literasi KAMMI”
sebagai aksi nyata menumbuhkan budaya literasi.
Hingga saat ini koleksi buku yang kami miliki masih jauh dari harapan. Buku-
buku tersebut berasal dari donator yang mendapat informasi dari mulut ke mulut, maupun
dari koleksi pribadi. Namun saat ini, kami masih mempunyai beberapa masalah,
diantaranya masalah keuangan pengadaan rak-rak buku serta kurangnya bahan koleksi
buku. Sehingga melalui proposal ini kami mohon bantuan dana atau koleksi buku,
majalah, komik edukatif, CD pembelajaran, atau yang lain-lain yang sifatnya mendidik
bagi masyarakat umum demi terwujudnya perpustakaan ini.
Adapun koleksi buku yang kami perlukan, baik buku baru maupun bekas yang
masih layak baca antara lain:
1. Al-Qur’an
2. Juz Amma
3. Buku Kesehatan
4. Buku Sirah
5. Buku Pengetahuan Umum
6. Novel Remaja maupun Dewasa
7. Buku Dongeng dan Cerita Bergambar
8. Buku Politik dan Kebijakan
9. Buku Kewirausahaan
10. Buku Teknologi Tepat Guna
11. Bilingual Book
12. Buku Self Improvment
13. Buku Pertanian
14. Buku Perkebunan
15. Buku Peternakan
16. Buku Kerajinan dan Keterampilan
17. Pop-Up Book
18. Sound Book
19. Activity Book
20. Lift The Flap Book
21. Augmented Reality Book
22. Majalah
23. Tabloid
24. Dan buku-buku atau bacaan yang bermanfaat lainnya.

Adapun perlengkapan dan sarana pendukung yang kami butuhkan antara lain:

1. Rak Buku
2. Meja Belajar
3. Kursi
4. Karpet
5. Papan Tulis Whiteboard

Selain bantuan berupa buku dan sarana penunjang, kami juga menerima donasi
berupa uang tunai. Adapun nantinya uang tunai tersebut juga akan digunakan untuk
membeli buku dan sarana kegiatan perpustakaan komunitas.
J. Penutup
Demikian proposal ini kami buat dengan sebenar-benarnya, semoga bisa dijadikan
pertimbangan bagi pihak-pihak terkait. Semoga amal jariah donator mendapat balasan
dari Robbul Izzati Allah Subhanahu Wa Ta’ala baik di dunia maupun di akhirat.
Allahumma aammiinn. Atas do’a, donasi, sumbangan, bantuan baik materil maupun
immaterial kami sampaikan terima kasih.

Palu, November 2020

Direktur Komunitas Pegiat Literasi KAMMI

Rina Wulandari
Lampiran Kegiatan Komunitas Pegiat Literasi KAMMI

Lapak Baca
Diskusi Literasi
Daurah dan Training Kepenulisan

Rapat Harian Pengurus


Pengurus Komunitas Pegiat Literasi KAMMI

Anda mungkin juga menyukai