Anda di halaman 1dari 29

KETETAPAN PANITIA The 7th NATIONAL BUSINESS LAW

COMMUNITY SUMMIT PAPER PRESENTATION


COMPETITION 2021
NOMOR: 001/SUMMIT.X-NBLC/IV/PCLCFHUNNES/2021
TENTANG

KETETAPAN BABAK PENILAIAN The 7th NATIONAL


BUSINESS LAW COMMUNITY SUMMIT PAPER
PRESENTATION COMPETITION 2021
DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KETUA PELAKSANA The 7th NATIONAL BUSINESS LAW


COMMUNITY SUMMIT PAPER PRESENTATION
COMPETITION 2021
FAKULTAS HUKUM
UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG

Menimbang:

1. Bahwa The 7th NATIONAL BUSINESS LAW COMMUNITY

SUMMIT PAPER PRESENTATION COMPETITION 2021


merupakan rangkaian kegiatan THE 7th NATIONAL BUSINESS
LAW COMMUNITY SUMMIT 2021;
2. Bahwa THE 7th NATIONAL BUSINESS LAW COMMUNITY

SUMMIT PAPER PRESENTATION COMPETITION 2021


memiliki tujuan untuk melatih dan mengasah kemampuan
mahasiswa Fakultas Hukum mengenai topik dan isu hukum
bisnis yang relevan dalam masyarakat serta menumbuhkan jiwa
kompetitif dari mahasiswa Fakultas Hukum itu sendiri;
3. Bahwa untuk menjamin kepastian hukum dan efektivitas

pelaksanaan lomba tersebut maka diperlukan suatu diperlukan


suatu produk hukum untuk mengatur mengenai ketentuan The
7th NATIONAL BUSINESS LAW COMMUNITY SUMMIT
PAPER PRESENTATION COMPETITION 2021; dan
4. Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam

poin 1, 2 dan 3, perlu ditetapkan Peraturan Lomba The 7th


NATIONAL BUSINESS LAW COMMUNITY SUMMIT PAPER
PRESENTATION COMPETITION 2021.

Mengingat:
1. Pedoman Keluarga Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas

Negeri Semarang;

2. Anggaran Dasar Private and Commercial Law Community

Fakultas Hukum Universitas Negeri Semarang Tahun 2021;

3. Anggaran Rumah Tangga Private and Commercial Law


Community Fakultas Hukum Universitas Negeri Semarang
Tahun 2021; dan

4. Anggaran Dasar National Business Law Community Tahun 2021

MEMUTUSKAN:
Menetapkan:

KETETAPAN PANITIA THE 7th NATIONAL BUSINESS LAW


COMMUNITY SUMMIT PAPER PRESENTATION
COMPETITION 2021
NOMOR: 001/SUMMIT.X-NBLC/IV/PCLCFHUNNES/2021
TENTANG
KETETAPAN BABAK PENILAIAN PAPER PRESENTATION
COMPETITION THE 7th NATIONAL BUSINESS LAW
COMMUNITY SUMMIT PAPER PRESENTATION
COMPETITION 2021
FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG

BAB I

KETENTUAN UMUM
Pasal 1
Definisi
Dalam ketetapan ini, yang dimaksud dengan:
1. The 7th National Business Law Community Summit Paper
Presentation Competition 2021 adalah rangkaian kegiatan The 7th
National Business Law Community Summit 2021 yang selanjutnya
disebut Paper Presentation Competition (PPC).
2. Anggota Delegasi adalah bagian dari Delegasi yang tidak bertindak
sebagai Ketua Delegasi.
3. Anggota adalah jenis keanggotaan NBLC yang terdiri dari
organisasi mahasiswa hukum bisnis yang telah lolos Uji Tuntas
serta mandiri secara pengelolaan keuangan dan organisasi serta
berkewajiban untuk mengikuti dan/atau menyelenggarakan
rangkaian program kerja NBLC yang terdiri dari Anggota Tetap
dan Anggota Tidak Tetap.

4. Berkas adalah dokumen dalam bentuk soft copy yang terdiri dari
Paper dan Lampiran yang disusun berdasarkan kasus posisi yang
diberikan oleh Panitia dan dikumpulkan oleh Delegasi pada Babak
Penilaian.
5. Borang Penilaian adalah berkas Penilaian dari Dewan Juri yang
merupakan Penilaian terhadap Berkas Paper Presentation yang
dikumpulkan oleh Peserta.
6. Closing Ceremony adalah rangkaian kegiatan penutup The 7th
National Business Law Community Summit Paper Presentation
Competition 2021.

7. Delegasi adalah setiap tim yang telah mendaftarkan diri dalam


Kompetisi, melunasi pembayaran Biaya Registrasi, melengkapi
persyaratan administrasi, dan telah dikonfirmasi untuk mengikuti
Kompetisi oleh Panitia.
8. Dewan Juri adalah pihak-pihak yang berwenang melakukan
Penilaian dan Verbal Adjudication pada Babak Penilaian dan Babak
PPC terhadap Delegasi sesuai dengan Komponen Penilaian yang
telah ditetapkan oleh Panitia.

9. Diskualifikasi adalah pemberhentian Delegasi dalam


keikutsertaannya dalam Kompetisi dikarenakan pelanggaran yang
dilakukan oleh Delegasi sebagaimana yang telah diatur dalam
ketetapan ini.
10.E-mail Kompetisi adalah alamat surat elektronik resmi yang dibuat
dan digunakan oleh Panitia sebagai sarana komunikasi selama
Kompetisi berlangsung ppcnblc2021@gmail.com.
11.Finalis adalah sejumlah Delegasi yang ditetapkan berdasarkan
akumulasi Penilaian tertinggi oleh Dewan Juri untuk melanjutkan
ke Tahap Presentasi PPC.
12.Formulir Pendaftaran adalah formulir yang memuat Nama
Delegasi dan official team, nomor induk Mahasiswa/i, serta status
keikutsertaan yang disahkan oleh pihak Fakultas pada Fakultas
Hukum yang bersangkutan yang telah disediakan oleh Panitia dan
wajib diisi oleh Delegasi sebagai tanda keikutsertaan dalam
kompetisi ini.
13.Juara Umum adalah Delegasi dengan perolehan akumulasi poin
tertinggi yang ditentukan berdasarkan kemenangan pada seluruh
cabang lomba yang diikuti oleh Delegasi tersebut dalam Kompetisi.
14.Kasus Posisi adalah sebuah narasi berisi persoalan hukum yang
telah diberikan oleh Panitia dan menjadi dasar pembuatan Paper
dan Lampiran.
15.Kesalahan Panitia adalah kesalahan yang timbul secara langsung
dan secara nyata merugikan Delegasi selama diakui dan diputuskan
secara sepihak dengan adil oleh Panitia setelah terjadinya kesalahan
tersebut.
16.Ketetapan Registrasi adalah Ketetapan Panitia The 7TH National
Business Law Community Summit Paper Presentation Competition.
Nomor : 001/SUMMIT.XNBLC/IV/PCLCFHUNNES/2021 tentang
ketetapan babak penilaian paper presentation competition 2021
Fakultas Hukum Universitas Negeri Semarang.

17.Ketua Delegasi adalah perwakilan Delegasi yang bertindak sebagai


narahubung antara Panitia dengan Delegasi.

18.Komponen Penilaian adalah unsur-unsur Penilaian yang akan


menjadi dasar Seleksi Berkas.
19. Lampiran adalah dokumen-dokumen penunjang Paper.
20.Mahasiswa adalah Mahasiswa atau Mahasiswi Fakultas Hukum
jenjang strata 1 (satu) perguruan tinggi di Indonesia yang tergabung
sebagai Anggota National Business Law Community 2021.
21.Media Sosial adalah sarana yang digunakan oleh Panitia sebagai
media untuk menyampaikan informasi terkait Kompetisi, yang
terdiri dari akun resmi Instagram (@nblcsummit) dan E-mail
Kompetisi yang dikelola oleh Panitia.
22.Nama Delegasi adalah identitas pengganti yang diberikan oleh
Panitia kepada Delegasi untuk digunakan sebagai identitas dalam
seluruh tahap Kompetisi dan digunakan untuk identitas selama
kompetisi berlangsung baik dalam Berkas Paper Presentation
Competition maupun dalam sesi tanya jawab pada Tahap Presentasi
PPC.
23.Opening Ceremony adalah acara pembukaan yang akan
diselenggarakan pada hari Sabtu 18 Desember 2021 yang diisi
dengan beberapa sambutan dari pihak terkait.
24.Panitia adalah mahasiswa/i aktif Fakultas Hukum Universitas
Negeri Semarang sebagai penyelenggara kegiatan The 7th Business
Law Competition 2021.
25.Paper adalah dokumen yang berisi solusi atas permasalahan yang
disusun oleh Delegasi berdasarkan Kasus Posisi yang diberikan
oleh Panitia.
26.Paper Presentation Competition, yang selanjutnya disebut sebagai
PPC, adalah bagian dari Kompetisi yang merupakan lomba
membuat paper mengenai sebuah tema terkait dengan hukum bisnis
untuk kemudian paper tersebut dipresentasikan di hadapan juri.
27.Penilaian adalah proses pengumpulan dan pengolahan nilai oleh
Dewan Juri terhadap Delegasi berupa borang yang akan dilakukan
selama Kompetisi.

28.Sanksi adalah hukuman yang diberikan kepada Delegasi yang


melanggar ketetapan dan segala aturan selama perlombaan yang
telah ditetapkan oleh Panitia.
29.Surat Keterangan Delegasi adalah surat resmi dari Fakultas yang
wajib memuat tanda tangan Dekan ataupun perwakilan dari
Fakultas Hukum universitas yang bersangkutan yang menyatakan
bahwa Mahasiswa bersangkutan memang merupakan Mahasiswa
fakultas tersebut dan telah disetujui menjadi calon Delegasi The 7TH
National Business Law Competition Summit Paper Presentation
Competition 2021.
30. Surat Pernyataan Keaslian Berkas adalah surat yang
menyatakan bahwa Paper yang dibuat adalah asli atau otentik yang
telah di buat oleh Delegasi dengan dilampirkan tanda tangan serta
bermaterai Rp 10.000 (sepuluh ribu).

31. Tahap Pemberkasan adalah tahap penyusunan Berkas


berdasarkan Kasus Posisi yang diberikan oleh Panitia.
32.Tahap Penilaian adalah proses akumulasi nilai yang dilaksanakan
oleh Dewan Juri setelah dikurangi dengan total poin pelanggaran
(apabila ada).

33.Tahap Presentasi PPC adalah tahap presentasi dan sesi Verbal


Adjudication atas Paper yang telah dibuat pada Tahap Penilaian.
34. Technical Meeting adalah kegiatan penyuluhan informasi
mengenai ketentuan lomba yang telah ditetapkan oleh Panitia.
35.The 7TH National Business Law Competition Summit Paper
Presentation Competition 2021 adalah kompetisi hukum bisnis
berskala nasional yang terbuka bagi seluruh mahasiswa Fakultas
Hukum di Indonesia yang terdaftar sebagai Universitas Anggota
National Business Law Community 2021.
36.Uji Coba adalah kegiatan mencoba dan menguji fasilitas yang akan
digunakan pada Tahap Presentasi PPC, yaitu mikrofon, kamera, dan
fitur share screen.
37.Verbal Adjudication adalah pertimbangan-pertimbangan Penilaian
Dewan Juri mengenai hasil penyusunan Berkas serta Presentasi
Delegasi yang akan disampaikan setelah Presentasi Delegasi pada
Tahap Presentasi PPC.
38. Video Adjudication adalah video yang harus diputar oleh Finalis
pada saat Verbal Adjudication berlangsung.
BAB II

HAK DAN KEWAJIBAN DELEGASI


Pasal 2
Hak dan Kewajiban Delegasi
(1) Delegasi berhak untuk:

a. Mendapatkan Penilaian dalam bentuk tertulis dan/atau lisan dari

Dewan Juri; dan


b. Menerima Borang Penilaian dalam bentuk soft copy dari Panitia.

(2) Delegasi berkewajiban untuk:

a. Mematuhi seluruh ketentuan, baik yang diatur dalam seluruh

Ketetapan Babak Penilaian Kompetisi maupun ketentuan lain


terkait pelaksanaan acara selama berlangsungnya Kompetisi;
dan
b. Mengikuti seluruh rangkaian acara yang telah ditetapkan dalam

Kompetisi.

BAB III
SISTEMATIKA KOMPETISI
Pasal 3
Tahapan dan Penilaian
(1) PPC terdiri dari 2 (dua) tahap, yaitu:

a. Tahap Pemberkasan; yakni Delegasi menyusun Paper

berdasarkan Kasus Posisi yang akan diberikan oleh Panitia;


dan

b. Tahap Presentasi PPC, yakni Delegasi akan


mempresentasikan langsung berdasarkan hasil penyesunan
paper dan sesi tanya jawab antara dewan juri dan delegasi.

(2) Penilaian PPC terdiri dari:

a. 60% (enam puluh persen) dari penilaian Tahap Penilaian;

dan

b. 40% (empat puluh persen) dari penilaian Tahap Presentasi

PPC.

Pasal 4
Ketentuan Finalis
Pada Babak Penilaian, Delegasi yang telah mengirimkan Berkas
otomatis akan menjadi Finalis.

Pasal 5
Waktu Pelaksanaan
(1) Kasus Posisi dikirimkan pada hari Senin, 08 November 2021
pukul 19.00 WIB.

(2) Delegasi mengumpulkan Berkas ke E-mail Kompetisi paling


lambat pada hari Selasa, 30 November 2021 pukul 23.59 WIB.

(3) Penilaian Berkas akan dilaksanakan pada hari Kamis, 02


Desember 2021 sampai dengan hari Minggu, 12 Desember
2021.
(4) Technical Meeting Tahap Presentasi PPC akan dilaksanakan
pada hari Sabtu, 11 Desember 2021 pada waktu yang telah
ditetapkan oleh Panitia.
(5) Tahap Presentasi PPC akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 18
Desember 2021.

(6) Pengumuman pemenang kompetisi akan dilaksanakan pada hari


Minggu, 19 Desember 2021 saat Closing Ceremony.

BAB IV
MEKANISME KOMPETISI

Pasal 6
Penyusunan Berkas
Dalam membuat rancangan Paper, Delegasi harus memperhatikan
ketentuan-ketentuan sebagai berikut:
(1) Berkas WAJIB dibuat dengan ketentuan format sebagai berikut:

a. File : PDF;

b. Ukuran Kertas : A4;

c. Jenis Tulisan : Times New Roman;

d. Ukuran : 12;

e. Margin : 3 cm (atas, kanan, kiri); 4 (bawah)

f. Spasi : 1,5 lines; dan

g. Paragraph Alignment : Justify.

(2) Format penamaan Berkas adalah sebagai berikut: “Nomor


Delegasi_PPC_NBLC7”

(3) Paper ditulis minimal 5 (lima) halaman dan maksimal 15 (lima


belas) halaman serta tidak termasuk daftar pustaka, Lampiran,
dan cover.
(4) Penulisan harus disertai dengan catatan kaki dan daftar pustaka
yang berisi sumber referensi dengan format APA style.

(5) Paper wajib diberikan cover dengan desain yang telah


ditentukan oleh Panitia kepada Delegasi disertai dengan
pencantuman Nama Delegasi di tengah halaman cover dengan
ketentuan font Times New Roman, size 28, alignment center.

(6) Delegasi dilarang mencantumkan Nama Ketua Delegasi dan


Anggota Delegasi maupun identitas pribadi Delegasi dalam
bentuk apapun di dalam Berkas.

(7) Berkas wajib ditulis dengan menggunakan Bahasa Indonesia


yang baik dan benar sesuai dengan Pedoman Umum Ejaan
Bahasa Indonesia (“PUEBI”).
(8) Delegasi diperbolehkan menggunakan istilah asing apabila
diperlukan dalam Berkas dengan tetap memperhatikan ketentuan
penulisan.
(9) Berkas dilarang menyinggung unsur Suku, Agama, Ras, dan
Antargolongan dan melanggar norma kesusilaan.
(10) Berkas yang dibuat wajib belum pernah dipublikasikan dan
tidak diperkenankan untuk melakukan plagiarisme.
(11) Pengecekan plagiarisme akan dilakukan oleh Panitia
melalui aplikasi Turnitin dengan batas plagiarisme 20%.
(12) Penentuan batas plagiarisme ditentukan berdasarkan hasil
pengecekan yang dilakukan oleh Panitia.
Pasal 7
Addendum
(1) Panitia berhak memberikan uraian tambahan terkait Kasus Posisi

secara terpisah untuk memperjelas Kasus Posisi yang telah


diberikan sebelumnya melalui Surat Keputusan Ketua Pelaksana
THE 7th NATIONAL BUSINESS LAW COMMUNITY SUMMIT
PAPER PRESENTATION COMPETITION 2021
(2) Pemberian uraian tambahan dilakukan secara tentatif dan

sepenuhnya menjadi keputusan sepihak oleh Panitia.

Pasal 8
Pengiriman Berkas
(1) Berkas Paper Presentation WAJIB dikirim bersamaan dengan
beberapa dokumen antara lain sebagai berikut:
a) Surat Pernyataan Keaslian Berkas bermaterai Rp 10.000
(sepuluh ribu), dilampirkan bersama berkas Paper
Presentation.
b) Surat Keterangan Delegasi, dengan ketentuan sebagai
berikut:
• Format dari Surat Keterangan Delegasi dapat
diunduh melalui
https://bit.ly/RegistrasiNBLCSUMMITPPC
• Surat Keterangan Delegasi dalam bentuk scan.
• Surat Keterangan Delegasi dibubuhi stempel dari
Fakultas Hukum Universitas terkait.
• Surat Keterangan Delegasi dalam bentuk file PDF.
Adapun format file, sebagai berikut : SURAT
KETERANGAN DELEGASI_(NAMA CALON
KETUA DELEGASI) dan (NAMA CALON
ANGGOTA DELEGASI)_ NAMA
UNIVERISTAS DELEGASI).
• Surat Keterangan Delegasi dikirim dalam email
yang sama dengan berkas Paper Presentation.
(2) Berkas wajib dikirimkan dengan format penamaan subject E-
mail adalah sebagai berikut: “Berkas NBLC PPC 2021_Nomor
Delegasi”.
(3) Delegasi mengumpulkan Berkas dalam bentuk softcopy paling
lambat pada tanggal 30 November 2021 yang dikirim kepada
Panitia melalui E-mail Kompetisi.

(4) Berkas yang telah dikirimkan kepada Panitia tidak dapat diubah
dengan alasan apapun.

(5) Ketua Delegasi wajib melakukan konfirmasi setelah


mengumpulkan Berkas dengan format “Terlampir bukti
pengumpulan Berkas PPC [Nama Delegasi]” dan
menyertakan bukti screenshot pengiriman E-mail kepada Putri
(LINE ID: putriftmazzahr/089616733804) paling lambat hari
Rabu, 1 Desember 2021 pukul 23.59 WIB.
(6) Apabila Berkas diterima oleh Panitia setelah tanggal 30
November 2021, maka dianggap sebagai keterlambatan.
Pasal 9
Tahap Presentasi PPC
(1) Finalis wajib untuk mengumpulkan File Presentasi dengan
ketentuan nama folder “PPC_Nomor Delegasi”.
(2) Finalis wajib mengirimkan e-mail berisi file presentasi
sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dengan ketentuan body mail
dan subject mail “File Presentasi_PPC_Nomor Delegasi”.
(3) Finalis wajib mengirimkan e-mail sebagaimana dimaksud pada
ayat (2) kepada e-mail kompetisi.
(4) Batas maksimal pengiriman e-mail sebagaimana dimaksud pada
ayat (2) adalah hari Jumat, 17 Desember 2021 pukul 19.00 WIB.
(5) Finalis wajib melakukan notifikasi setelah mengumpulkan File
Presentasi dengan menghubungi Putri (LINE ID:
putriftmazzahr/089616733804)
(6) Finalis dianggap telah mengumpulkan apabila telah mendapatkan
respon dari Panitia melalui e-mail kompetisi.
(7) File presentasi yang telah dikumpulkan tidak dapat diubah dengan
alasan apapun.
(8) Apabila Finalis mengirimkan lebih dari sekali File Presentasi ke
e-mail kompetisi maka Panitia hanya akan menerima File
Presentasi yang pertama kali dikirim.

Pasal 10
Rangkaian Tahap Presentasi
Rangkaian Tahap Presentasi PPC terdiri dari Technical Meeting, Tahap
Presentasi dan Verbal Adjudication.
Pasal 11
Pelaksanaan Technical Meeting
(1) Tahap Technial Meeting dilaksanakan secara daring melalui
Platform Video Conference Zoom.
(2) Jadwal Tahap Technial Meeting dan tautan Platform Video
Conference akan dikirim pada hari Jumat, 10 Desember 2021
Pukul 19.00 WIB oleh Panitia melalui e-mail.
(3) Finalis yang tidak hadir dalam tahap Technial Meeting
sebagaimana dimaksud dalam ayat (2) tidak dapat diwakilkan dan
dianggap mengetahui dan memahami hasil tahap Technial
Meeting.

Pasal 12
Pengundian Presentasi PPC
(1) Penetapan urutan Tahap Presentasi PPC dan Verbal Adjudication
setiap Finalis akan di undi secara langsung pada saat tahap
Technial Meeting melalui Platform dan mekanisme pengundian
yang telah ditentukan oleh Panitia.
(2) Proses pengundian akan dilaksanakan secara acak, sepihak dan
tanpa intervensi dari Finalis serta hasil pengundian sebagaimana
dimaksud pada ayat (1) bersifat final dan tidak dapat diganggu
gugat.
(3) Finalis yang tidak hadir dalam tahap Technial Meeting
sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) dan (2) tidak dapat
diwakilkan dan dianggap mengetahui dan memahami hasil tahap
Technial Meeting.

PASAL 13
Tahapan Presentasi PPC
(1) Tahap Presentasi PPC akan dilaksanakan secara daring melalui
fitur breakout room yang tersedia dalam Platform Video
Conference Zoom.
(2) Tautan Platform Video Conference akan diberikan hari Jumat, 10
Desember 2021 Pukul 21.00 WIB oleh Panitia kepada setiap
Finalis melalui e-mail.
(3) Setiap Finalis wajib hadir sesuai dengan jadwal yang telah
ditentukan dan berdasarkan nomor urut presentasi sebagaimana
yang dimaksud pada Pasal 12.
(4) Setiap Finalis akan dihubungi oleh Panitia 30 (tiga puluh menit)
sebelum waktu Tahap Presentasi PPC dimulai.
(5) Sebelum memasuki Platform Video Conference, Finalis wajib
menuliskan identitas pada akun Platform Video Conference
dengan format: “Nomor Delegasi_PPC_Delegasi.
(6) Setiap Finalis dilarang untuk mencantumkan identitas berupa asal
universitas dan identitas pribadi berupa nama lengkap baik Ketua
Delegasi maupun Anggota Delegasi selama Tahap Presentasi PPC
berlangsung.
(7) Setiap Finalis wajib mengenakan pakaian yang sopan dan rapih,
terdiri dari Jas atau blazer ataupun kemeja.
(8) Setiap Finalis wajib memakai virtual background yang telah
disediakan Panitia.
(9) Para Pihak yang diperbolehkan dalam Plaform Video Conference
selama Tahap Presentasi PPC adalah Finalis, Dewan Juri, Panitia
dan Steering Committee.
(10) Finalis yang belum diperbolehkan tampil atau yang telah
selesai tampil dilarang untuk berada dalam Platform Video
Conference dan diharap menunggu di dalam waiting room yang
telah disediakan Panitia.
(11) Setiap Finalis dilarang untuk melakukan dokumentasi,
merekam dan mempublikasikan kegiatan selama tahap Tahap
Presentasi PPC berlangsung.
(12) Panitia berhak untuk melakukan dokumentasi, merekam dan
mempublikasikan kegiatan selama tahap Tahap Presentasi PPC
berlangsung.

PASAL 14
Ketentuan Teknis PPC
(1) Setiap Finalis wajib masuk ke dalam main room Platform Video
Conference 15 (lima belas menit) sebelum waktu Tahap
Presentasi PPC dimulai.
(2) Setiap Finalis diberikan waktu persiapan selama 5 (lima menit)
untuk mencoba fitur kamera dan microphone demi kelancaran
Tahap Presentasi PPC.
(3) Setelah waktu persiapan sebagaimana dimaksud dalam ayat (2),
setiap Finalis akan diarahkan langsung ke dalam fitur breakout
room yang tersedia dalam Platform Video Conference.
(4) Setiap Finalis wajib untuk menyalakan kamera.
(5) Setiap Finalis memiliki waktu tampil selama 20 (dua puluh)
menit berdasarkan perhitungan waktu Panitia yang terdiri atas 10
(sepuluh) menit presentasi dan 10 (sepuluh) menit verbal
adjudication.

PASAL 15
Verbal Adjudication
(1) Verbal Adjudication dilaksanakan setelah Tahap Presentasi PPC
selesai.
(2) Setiap Finalis wajib menyalakan kamera selama tahap Verbal
Adjudication.
(3) Setiap Finalis diwajibkan untuk melakukan share screen Video
Adjudication dengan pengaturan screen atau desktop selama
Verbal Adjudication.
(4) Setiap Finalis hanya diperbolehkan untuk menampilkan Video
Adjudication dengan pengaturan tidak full screen dengan ukuran
setengah layar.
(5) Video Adjudication akan dikirimkan saat Technial Meeting
sebagaimana dimaksud pada Pasal 11.
(6) Dewan Juri akan memberikan Verbal Adjudication terhadap
Finalis selama 20 (dua puluh) menit berdasarkan waktu
perhitungan Panitia setelah dibukanya Tahap Verbal Adjudication
oleh Panitia.
(7) Pihak Panitia akan menginformasikan sisa waktu yang dimiliki
oleh Finalis dan Dewan Juri secara bertahap melalui fitur chat to
everyone yag tersedia dalam Platform Video Conference.
(8) Setiap Finalis dilarang untuk meminta dan atau mendapat bantuan
dari orang lain dalam bentuk apapun serta berkomunikasi antara
tim.
(9) Setelah sesi penyampaian Verbal Adjudication berakhir, Finalis
wajib untuk keluar dari Platform Video Conference dan tidak
diperbolehkan untuk masuk kembali ke Platform Video
Conference hingga Tahap Presentasi PPC berakhir.

PASAL 16
Keadaan Kahar Delegasi
(1) Dalam kondisi Ketua Delegasi atau Anggota Delegasi mengalami
gangguan koneksi internet atau sinyal yang menyebabkan Ketua
Delegasi atau Anggota Delegasi keluar dari Platform Video
Conference saat Tahap Presentasi PPC maka tidak ada
penambahan waktu.
(2) Jika kondisi terjadi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) maka
Ketua Delegasi atau Anggota Delegasi diberikan kesempatan
untuk masuk kembali kedalam breakout room yang terdapat pada
Platform Video Conference sampai berakhirnya tahap Presentasi.
(3) Jika Ketua Delegasi dan Anggota Delegasi belum kembali dan
bergabung ke fitur breakout room yang terdapat Platform Video
Conference sampai selesai Tahap Presentasi PPC, maka akan
diberikan waktu maksimal 5 (lima) menit untuk masuk kembali
ke dalam Platform Video Conference untuk persiapan tahap
Verbal Adjudication.
(4) Dalam kondisi Ketua Delegasi atau Anggota Delegasi mengalami
gangguan koneksi internet atau sinyal yang menyebabkan Ketua
Delegasi atau Anggota Delegasi keluar dari Platform Video
Conference saat Tahap Verbal Adjudication, maka Panitia tidak
akan memberikan penambahan waktu dan Verbal Adjudication
akan tetap dilanjutkan oleh Ketua Delegasi ataupun Anggota
Delegasi yang masih berada dalam Platform Video Conference.
(5) Dalam kondisi Ketua Delegasi dan Anggota Delegasi yang
mengalami gangguan koneksi internet atau sinyal yang
menyebabkan Ketua Delegasi dan Anggota Delegasi keluar secara
bersamaan dari Platform Video Conference saat berlangsungnya
tahap Verbal Adjudication, maka panitia akan memberhentikan
waktu dan memberikan tambahan waktu maksimal 5 (lima) menit
untuk masuk kembalik ke dalam Platform Video Conference.
(6) Pemberian penambahan waktu sebagaimana diamksud pada ayat
(3) dan ayat (5) akan dihitung pada saat Ketua Delegasi dan
seluruh Anggota Delegasi keluar dari Platform Video Conference.
(7) Dalam kondisi sebagaimana dimaksud dalam ayat (3) dan ayat
(5) telah habis, tetapi Ketua Delegasi dan seluruh Anggota
Delegasi belum kembali ke dalam fitur breakout room yang
tersedia Platform Video Conference maka perhitungan waktu
Verbal Adjudication tetap akan dilanjutkan dan Finalis hanya
ditunggu sampai waktu Verbal Adjudication habis serta Finalis
akan dinilai sesuai dengan penampilan apa adanya.

PASAL 17
Keadaan Kahar Dewan Juri
(1) Dalam kondisi apabila salah satu anggota Dewan Juri yang
mengalami gangguan koneksi internet atau sinyal pada saat tahap
Verbal Adjudication berlangsung maka akan diberikan
penambahan waktu maksimal 5 (lima) menit.
(2) Dalam kondisi apabila seluruh anggota Dewan Juri yang
mengalami gangguan koneksi internet atau sinyal pada saat tahap
Verbal Adjudication, maka Panitia akan memberhentikan Verbal
Adjudication untuk waktu yang tidak dapat ditentukan hingga
seluruh Dewan Juri kembali ke dalam fitur breakout room yang
tersedia pada Platform Video Conference.
(3) Apabila Panitia mengalami gangguan teknis dan menyebabkan
kerugian bagi Finalis sehubungan dengan pelaksanaan Tahap
Presentasi PPC, maka Panitia akan memberhentikan Verbal
Adjudication untuk waktu yang tidak ditentukan

BAB V
MEKANISME PENILAIAN
Pasal 18
Rentang Penilaian
(1) Penilaian pada Seleksi Berkas memiliki range nilai dari 0-300
poin.
(2) Penilaian dari setiap Dewan Juri pada Seleksi Berkas memiliki
range nilai dari 0-100 poin.
(3) Penilaian keseluruhan untuk Seleksi Berkas akan ditetapkan
berdasarkan akumulasi Penilaian terhadap setiap Delegasi.
(4) Apabila terdapat pelanggaran yang dilakukan oleh Delegasi,
maka Penilaian yang telah ditetapkan oleh Dewan Juri akan
dikurangi sesuai dengan total poin pelanggaran.
(4) Pembagian borang penilaian serta borang akumulasi nilai Babak
Penilaian untuk seluruh Delegasi akan diberikan setelah
pengumuman Finalis dipublikasikan melalui e-mail Kompetisi.
(5) Pembagian borang penilaian serta borang akumulasi nilai Tahap
Presentasi PPC untuk seluruh Finalis akan diberikan dalam
jangka waktu 1 x 24 jam setelah Closing Ceremony berakhir
melalui E-mail Kompetisi.

Pasal 19
Dewan Juri
(1) Dewan Juri terdiri dari 3 (tiga) orang yang berasal dari

akademisi hukum, praktisi hukum, dan/atau profesi lain yang


berhubungan dengan tema Kompetisi.
(2) Pemilihan Dewan Juri merupakan keputusan sepihak dari Panitia

dan tidak dapat diganggu gugat.


(3) Identitas pribadi Delegasi akan dirahasiakan dari Dewan Juri

untuk menjaga netralitas dalam Penilaian selama Kompetisi


berlangsung.
(4) Keputusan Dewan Juri bersifat mengikat dan tidak dapat diganggu

gugat.

(5) Dalam hal terjadi kesalahan dalam perhitungan Penilaian, Panitia

akan mengeluarkan Surat Keputusan Ketua Pelaksana THE 7th


NATIONAL BUSINESS LAW COMMUNITY SUMMIT PAPER
PRESENTATION COMPETITION 2021 untuk memperbaiki
kesalahan dalam perhitungan Penilaian tersebut.

Pasal 20
Komponen Penilaiain
Komponen penilaian dari satu orang juri pada Seleksi Berkas terdiri dari:
a. Kekuatan analisis dengan range nilai 0-30 poin;

b. Landasan teori dengan range nilai 0-25 poin;

c. Kesimpulan dan rekomendasi dengan range nilai 0-25 poin;

d. Sistematika penulisan dengan range nilai 0-10 poin; dan

e. Gaya penulisan dengan range nilai 0-10 poin.

BAB VI
HADIAH

Pasal 21
Informasi dan Mekanisme Pengiriman Hadiah
(1) Seluruh Delegasi berhak untuk mendapatkan sertifikat
keikutsertaan dalam mengikuti kompetisi yang akan diberikan
kepada Ketua Delegasi melalui e-mail Kompetisi.
(2) Pemenang berhak untuk memperoleh:

a. Peringkat 1 mendapatkan uang senilai Rp 1.500.000,00 (satu

juta lima ratus ribu rupiah), sertifikat penghargaan bagi Ketua


Delegasi dan Anggota Delegasi, dan piala peringkat pertama;
b. Peringkat 2 mendapatkan uang senilai Rp1.000.000,00 (satu
juta rupiah), sertifikat penghargaan bagi Ketua Delegasi dan
Anggota Delegasi, dan piala peringkat kedua; dan
c. Peringkat 3 mendapatkan uang senilai Rp500.000,00 (lima

ratus ribu rupiah), sertifikat penghargaan bagi Ketua Delegasi


dan Anggota Delegasi, dan piala peringkat ketiga.

Pasal 22
Notifikasi Pengiriman
(1) Delegasi melakukan notifikasi kepada Panitia atas alamat dan
rekening Delegasi yang digunakan sebagai alamat dan rekening
tujuan pengiriman hadiah paling lambat hari Rabu, 22
Desember 2021 pukul 12.00 WIB.
(2) Hadiah berupa piala dikirimkan maksimal 14 (empat belas) hari
setelah Closing Ceremony melalui jasa ekspedisi yang biayanya
ditanggung oleh Panitia.
(3) Hadiah berupa sertifikat Delegasi dikirim kepada Delegasi
melalui e-mail Kompetisi maksimal 14 (empat belas) hari kerja
setelah Closing Ceremony.
(4) Hadiah berupa uang diserahkan dalam jangka waktu maksimal
30 (tiga puluh) hari kerja setelah Closing Ceremony.
(5) Penerimaan hadiah tidak dapat diwakilkan oleh pihak lain selain
Delegasi.

(6) Panitia hanya akan mengirimkan hadiah ke alamat dan rekening


yang telah diberikan oleh Delegasi sebagaimana dimaksud pada
ayat (1). Kesalahan pemberian alamat dan rekening oleh
Delegasi bukan merupakan tanggung jawab Panitia.
BAB
VII
SANK
SI

Pasal 23
(1) Pembatalan keikutsertaan Delegasi akan mendapatkan Sanksi

berupa tidak adanya pengembalian biaya registrasi.


(2) Delegasi yang telah mengirimkan persyaratan yang tercantum

dalam Ketentuan Pendaftaran Kompetisi Paper Presentation


kepada Panitia dan telah terdata sebagai Delegasi, maka tidak
dapat digantikan oleh pihak manapun untuk menjadi Peserta
dalam perlombaan Paper Presentation National Business Law
Community 2021. Sehingga Delegasi akan
DIDISKUALIFIKASI dari perlombaan jika digantikan oleh
pihak lain.
(3) Delegasi yang terlambat mengirimkan Berkas dalam bentuk

softcopy sebagaimana diatur dalam Pasal 8 ayat (3) akan


dikenakan Sanksi berupa pengurangan nilai sebesar 30 (tiga
puluh) poin terhitung 1x24 jam keterlambatan. Apabila
melewati hari Jumat 3 Desember pukul 23.59 WIB, maka
dianggap tidak mengumpulkan.

Pasal 24
(1) Ketidaksesuaian penyusunan Berkas Paper Presentation
Competition sebagaimana yang dimaksud dalam Pasal 6 ayat (1)
mendapatkan pengurangan nilai sebesar 5 (lima) poin untuk setiap
pelanggaran.
(2) Berkas yang tidak dinamai sesuai format sebagaimana dimaksud

dalam Pasal 6 ayat (2) mendapatkan pengurangan nilai sebesar 5


(lima) poin.
(3) Jumlah halaman yang tidak sesuai dengan ketentuan dalam Pasal 6

ayat (3) mendapatkan pengurangan nilai sebesar 10 (sepuluh)


poin untuk setiap halaman yang telah melewati batas maksimal.
(4) Delegasi yang melanggar ketentuan sebagaimana diatur dalam

Pasal 6 ayat (4) mendapatkan pengurangan nilai sebesar 10


(sepuluh) poin.
(5) Delegasi yang melanggar ketentuan dalam Pasal 6 ayat (5)

mendapatkan pengurangan nilai sebesar 5 (lima) poin.


(6) Delegasi yang melanggar ketentuan dalam Pasal 6 ayat (6) akan

mendapatkan pengurangan nilai sebesar 50 (lima puluh) poin.


(7) Apabila delegasi melanggar ketentuan dalam Pasal 6 ayat (9) dan

(10) maka Delegasi akan DIDISKUALIFIKASI.


(8) Apabila Pasal 6 ayat (11) maka akan mendapatkan pengurangan

nilai sebesar 30 (tiga puluh) poin.

Pasal 25
(1) Ketidaksesuaian penyusunan Berkas sebagaimana dimaksud

dalam Pasal 8 ayat (1) dikenakan pengurangan nilai pada


Berkas sebesar 20 (dua puluh) poin.
(2) Berkas yang tidak dinamai sesuai format penamaan subject e-

mail sebagaimana dimaksud dalam Pasal 8 ayat (2) dikenakan


pengurangan nilai pada Berkas sebesar 5 (lima) poin.
(3) Delegasi yang terlambat melakukan konfirmasi setelah
mengumpulkan berkas sebagaimana dimaksud dalam Pasal 8
ayat (5) dikenakan pengurangan nilai pada Berkas sebesar 10
(sepuluh) poin.
(4) Jumlah halaman yang tidak sesuai dengan ketentuan dalam Pasal

6 ayat (4) dikenakan pengurangan nilai sebesar 50 (lima puluh)


poin untuk setiap halaman yang tidak mengikuti batas minimal
dan maksimal halaman.
(5) Pencantuman referensi yang tidak sesuai dengan ketentuan dalam

Pasal 6 ayat (5) dikenakan pengurangan nilai sebesar 50 (lima


puluh) poin.

(6) Delegasi yang melanggar ketentuan sebagaimana diatur dalam

Pasal 6 ayat (7) dikenakan pengurangan nilai sebesar 50 (lima


puluh) poin.

(7) Delegasi yang mencantumkan identitas pribadi sebagaimana

dimaksud dalam Pasal 6 ayat (10) dikenakan pengurangan nilai


sebesar 50 (lima puluh) poin.

BAB IX
KETENTUAN PENUTUP

Pasal 26
Penutup
(1) Panitia hanya bertanggung jawab atas Kesalahan Panitia dan tidak
bertanggung jawab atas segala kesalahan yang dilakukan oleh
Delegasi.
(2) Segala Keputusan Panitia selain daripada Kesalahan Panitia bersifat
final, mengikat, dan tidak dapat diganggu gugat.

Pasal 27
Pemberlakuan
Ketetapan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila terdapat
perubahan lebih lanjut, akan diubah dengan Surat Keputusan Ketua
Pelaksana THE 7th NATIONAL BUSINESS LAW COMPETITION
SUMMIT PAPER PRESENTATION COMPETITION 2021.

Ditetapkan di Semarang, 15 Oktober 2021


Hormat kami,
Project Officer
The 7th NBLC Summit 2021

Farrel Rivishah Rashaad

Anda mungkin juga menyukai