Anda di halaman 1dari 12

Makanan Tradisional Dari 34

Propinsi di Indonesia

1. Aceh - Mie Aceh, hidangan tradisional khas provinsi Serambi Mekah yang terkenal
dengan rasa pedas, segar dan lezat ternyata mudah untuk dibuat. Resep Mie Aceh kali ini
menggunakan daging kambing, tapi bila Anda kurang suka kambing, elemen ini boleh
diganti dengan daging sapi.

2. Sumatera Utara - Sumatra utara atau lebih tepatnya medan adalah kota yang
memiliki makanan khas yang sangat banyak dan enak-enak, salah satunya bika ambon
ini yang biasa disajikan ketika lebaran datang. Kenapa namanya menjadi bika ambon tidak
bika medan, konon katanya kue ini awalnya berasal di jalan ambon yang berada di kota
medan, sehingga dinamaknlah kue ini menjadi bika ambon
2. Sumatera Barat - Rendang atau randang adalah masakan daging
bercita rasa pedas yang menggunakan campuran dari berbagai bumbu dan rempah-rempah.
Masakan ini dihasilkan dari proses memasak yang dipanaskan berulang-ulang dengan santan
kelapa.

3. Jambi - Gulai Ikan Patin adalah makanan khas daerah Jambi. Keunikan dari
masakan ini adalah cara masak yang dicampur dengan daging buah durian yang biasa disebut
tempoyak, walaupun terkadang tempoyak ini digantikan dengan santan

5. Bengkulu - Pendap adalah makanan khas Bengkulu, yaitu ikan yang dibumbui
oleh bumbu khusus yang beraneka ragam daerah tersebut
6. Riau - Gulai Belacan adalah makanan khas riau yang terbuat dari udang atau ikan
yang dicampur dengan kuah belacan atau terasi

7. Kepulauan Riau - Di kepulauan Riau terdapat sebuah makanan tradisional yang


terbuat dari seafood, yaitu otak-otak. Otak-otak adalah makanan hasil laut yang diolah
dan dibungkus dengan daun pisang.

8. Sumatera Selatan - Pempek merupakan makanan khas yang berasal dari


Sumatera Selatan, khususnya kota Palembang. Makanan ini terbuat dari olahan ikan yang
dicampur dengan sagu.

9. Bangka Belitung - Mie Bangka adalah makanan Khas Bangka yang berbahan
dasar mie yang dicampur dengan kuah yang terbuat dari bumbu ikan, udang, atau cumi, dan
ditaburi dengan kecambah serta mentimun

.
10. Lampung - Seruit merupakan makanan khas lampung yang terbuat dari ikan yang
dibakar dan disajikan dengan sambal terasi atau tempoyak atau mangga.

11. Banten - Sate Bandeng adalah makanan khas banten yang terbuat dari ikan
bandeng. Uniknya sate bandung ini tidak memiliki duri dan memiliki tekstur daging yang
empuk.
12. Jakarta - Di Jakarta ada Kerak Telor yang pasti sudah sering anda dengar.
Makanan ini biasanya sangat mudah anda jumpai saat Jakarta Fair setiap tahunya

13. Jawa Barat - Serabi adalah makanan khas Jawa Barat yang memiliki rasa yang
manis. Serabi terbuat dari tepung beras yang di panggang. Sekarang banyak serabi dengan
berbagai varian rasa

14. Jawa Tengah - Lunpia merupakan makanan khas Jawa Tengah. Makanan ini
seperti risoles dan berisi telur, rebung, serta daging udang
15. DI Yogyakarta - Jika anda ke Jogja pastikan anda mencoba mencicipi Gudeg,
yaitu makanan khas daerah tersebut. Gudeg adalah nasi yang disajikan dengan campuran
santan dan berbagai lauk pauk

16. Jawa Timur - Di Jawa Timur ada Rujak Cingur yang sangat terkenal. Makanan
ini sangat mudah ditemui di daerah Jawa Timur. Rujak ini adalah campuran dari sayur dan
buah-buahan yang disirami bumbu petis.

17. Bali - Ayam Betutu adalah makanan yang terbuat dari ayam utuh yang di beri
bumbu dan dipanggang hingga matang. Makanan ini berasal dari daerah Bali
18. Nusa Tenggara Barat - Ayam Taliwang adalah makanan khas Nusa
Tenggara Barat. Makanan yang berbahan dasar ayam goreng ini disajikan bersama bumbu
tambahan, dan menu tambahan seperti plecing kangkung

19. Nusa Tenggara Timur - Cetemak Jagung / Jagung Cetemak


merupakan makanan khas Nusa Tenggara Timur, seperti namanya makanan ini berbahan
dasar jagung. Biasanya dijadikan sebagai makanan Penutup

20. Kalimantan Barat - Bubur Pedas Sambas merupakan masakan khas


daerah Kalimantan Barat. Makanan ini adalah salah satu makanan dengan cita rasa pedas
yang cukup menantang.
21. Kalimantan Selatan - Soto Banjar merupakan makanan khas dari
Kalimantan Selatan. Soto Banjar terbuat dari daging ayam yang dicampur dengan bumbu
rempah-rempah. Dan terkadang ada tambahan perkedel dan ketang rebus.

22.Kalimantan Tengah - Dalam Masyarakat Dayak terdapat makanan yang diberi


nama Juhu Singkah yaitu makanan berbahan dasar umbut rotan yang dicampur dengan
ikan betok. Makanan ini berasal dari Kalimantan Tengah

22. Kalimantan Timur - Di Kota Samarinda atau Kalimatan Timur terdapat


makanan yang begitu khas daerah tesebut yaitu Ayam Cincane. Makanan ini berbahan
dasar ayam yang diberi bumbu berwarna merah yang menjadi cirri khas masakan ini.
23. Sulawesi Selatan - Sup Konro bukan saja menjadi masakan khas daerah
Sulawesi Selatan tapi juga menjadi masakan andalan Indonesia. Sup Konro adalah sup iga
sapi yang memiliki kuah berwarna coklat.

25.Sulaweisi Tengah - Sup Ikan Jantung Pisang- Makanan ini berasal dari
Sulawesi Tengah. Dari namanya saja kita sudah tahu kalau makanan ini terbuat dari ikan
yang dijadikan sup. Masakan ini memiliki cita rasa yang pedas dan segar.

26. Sulawesi Tenggara - Lapa-Lapa adalah makanan khas Sulawesi Tanggara


yang mempunyai rasa yang gurih. Makanan ini sangat cocok disantap bersama ikan asin.
27. Gorontalo - Makanan ini biasa dikenal juga dengan sebutan Milu Siram. Makan
ini terbuar dari Jagung yang disiram dengan bumbu khas daerah dan di campur dengan
udang, belimbing sayur serta topping pelengkap lainnya. Makanan ini berasal dari Gorontalo

28. Sulawesi Utara - Bubur Manado - Dari namanya saja kita tahu pasti tahu
kalau makanan ini berasal dari Sulawesi Utara tepatnya di Manado. Bubur ini terbuat dari
campuran berbagai macam sayuran.

29. Maluku - Ikan Asar adalah makanan khas Maluku. Yang biasa digunakan untuk
makanan ini adalah ikan cakalang atau ikan tongkol yang dipanggang dengan asap.
30. Maluku Utara - Maluku Utara memiliki makanan khas mereka sendiri yaitu Gohu
ikan. Adalah makanan yang berbahan dasar ikan tuna mentah. Yang dicampur dengan
bumbu gohu.

31. Papua Barat - Ikan Bakar yang berasal dari Papua Barat ini tidak sama dengan
ikan bakar yang ada dikebanyakan tempat lainnya. Ikan Bakar ini memiliki bumbu khusus
yang memberikan sensasi rasa berbeda di lidah anda.

32.Papua Timur - Papeda pasti sudah tidak asing ditelinga anda. Makanan ini bubur
sagu yang menjadi makanan pokok oleh beberapa masyrakat wilayah timur Indonesia.
33.Papua Tengah - Keu Sagu atau Bagea adalah makanan khas dari Papua
Tengah. Makanan ini terbuat dari tepung sagu, yang unik dari makanan ini adalah akan terasa
cukup keras saat digigit namun jika sudah didalam mulut makanan akan melunak.

34. Kalimantan Utara - Kepiting Soka adalah makanan khas Kalimantan Utara
yang terbuat dari kepiting. Yang terbaik dari makana ini adalah kita bisa memakan semua
kepiting hingga ke cangkangnya yang dibuat begitu lunak.

Anda mungkin juga menyukai